Jakarta, Beritasatu.com – Perceraian antara Baim Wong dan Paula Verhoeven turut menjadi perhatian publik Malaysia. Bahkan, saat diwawancara media Malaysia Baim keceplosan soal Paula terkait masalah rumah tangganya.
Dalam wawancara itu, Baim Wong mengungkapkan bahwa dirinya merasa sangat terluka karena tidak menduga akan dikhianati oleh orang yang sangat dekat dengannya.
“Saya memang dikhianati oleh dua orang yang dekat dengan saya. Seorang perempuan dan seorang laki-laki. Laki-laki itu adalah teman dekat saya sendiri,” kata Baim Wong dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @hibglam.com.my dikutip Beritasatu.com, Sabtu (30/11/2024).
“Saya cuma berdoa semoga diberi hidayah dan diberikan jalan yang benar, itu saja. Saya tidak ingin menyimpan dendam kepada mereka,” tambahnya.
Baim Wong yang sempat keceplosan soal Paula Verhoeven saat diwawancara media Malaysia, kini ia mengaku sudah berusaha untuk lebih menerima keadaan dan memohon doa terbaik untuk kehidupannya.
“Saya tidak pernah menyangka bisa seperti ini, tetapi yang bisa saya lakukan hanya mendoakan yang terbaik. Masih (komunikasi) lewat WA. (Rujuk?) Haha, itu hanya gosip, doakan yang terbaik saja,” jelasnya.
“Alhamdulillah, kita tentu saja ingin yang terbaik untuk istri kita,” tambahnya.
Baim Wong juga menyampaikan tanggapannya mengenai komentar negatif dari netizen.
“Ada yang perlu dibaca, ada yang tidak. Saya orangnya sensitif, kadang kalau saya baca itu bisa membuat saya berpikir, lebih baik tidak. Namun, saya tidak pernah menyalahkan orang, dan saya tidak akan pernah menyimpan dendam kepada orang yang berkata seperti itu, karena energi negatif itu nanti kembali lagi,” tuturnya.
Baim mengatakan, kini ia menjalani hidup dengan apa adanya, fokus pada kerja dan tidak melakukan hal-hal yang aneh. Dirinya juga menyebutkan bahwa kekuatannya terletak pada kemampuan untuk berdamai dengan diri sendiri dan tidak membenci siapa pun.
Sementara itu, selama wawancara dengan media Malaysia, Baim Wong sempat tidak sengaja menyebut Paula Verhoeven sebagai istrinya. Namun, ketika ditanya mengenai kemungkinan rujuk, Baim hanya tertawa.