Author: Voi.id

  • Ditjen Bina Adwil Kemendagri Optimalisasi Implementasi Program Koperasi Merah Putih

    Ditjen Bina Adwil Kemendagri Optimalisasi Implementasi Program Koperasi Merah Putih

    ​JAKARTA – Direktorat Toponimi dan Batas Daerah, Direktorat Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan (Ditjen Bina Adwil) Kementerian Dalam Negeri, menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Fasilitasi Pemenuhan Data Pembinaan Lingkup Toponimi dan Batas Daerah, Pulau, dan Kode WAP.

    Kegiatan ini bertujuan untuk mengoptimalkan ketersediaan data kewilayahan yang akurat sebagai pilar utama dalam mendukung implementasi program Kecamatan Pembina Koperasi Merah Putih.

    ​Rapat koordinasi ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai instansi terkait, Kementerian Koperasi, Kementerian Komunikasi dan Digital, Bappenas, Dittopad TNI AD serta Pemerintah Daerah di 38 Provinsi seluruh Indonesia.

    Fokus utama dari pembahasan ini adalah sinkronisasi dan validasi data terkini mengenai: ​Toponimi (Nama Rupa Bumi): Pembaruan dan penetapan nama-nama rupabumi untuk memastikan keseragaman data.

    ​Batas Daerah: Penguatan data dan peta batas administrasi antarwilayah.

    ​Pulau: Pendataan dan penamaan pulau, khususnya pulau-pulau kecil terluar.

    ​Kode WAP (Wilayah Administrasi Pemerintahan): Verifikasi dan pemanfaatan kode WAP sebagai kunci integrasi data kewilayahan dengan sektor lain.

    ​Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri Safrizal Zakaria Ali menyampaikan bahwa data kewilayahan yang akurat adalah prasyarat mutlak bagi keberhasilan setiap program pembangunan, termasuk Koperasi Merah Putih.

    ​”Program Kecamatan Pembina Koperasi Merah Putih sangat bergantung pada identitas wilayah yang jelas dan terverifikasi. Data toponimi, batas daerah, pulau, dan kode WAP yang kita fasilitasi dalam rakor ini akan menjadi basis informasi yang solid bagi perencanaan, penargetan, dan evaluasi program tersebut di tingkat kecamatan,” terang Safrizal Zakaria Ali, dalam rilis yang diterima, 1 Desember 2025.

    Beberapa poin yang berhasil dirumuskan sebagai komitmen yakni:

    Penguatan Basis Data: percepatan proses validasi data toponimi dan batas daerah yang belum tuntas di beberapa wilayah.

    ​Pemanfaatan Teknologi: Optimalisasi penggunaan sistem informasi geografis (SIG) untuk memvisualisasikan data kewilayahan secara interaktif dan mudah diakses oleh pemerintah daerah pembina koperasi.

    ​Sinergi Antar-Lembaga: Pembentukan tim kerja terpadu untuk memastikan data kewilayahan terintegrasi dengan data kependudukan dan data sektoral lainnya yang dibutuhkan oleh program Koperasi Merah Putih.

    ​Dengan adanya fasilitasi pemenuhan data ini, diharapkan Kecamatan Pembina Koperasi Merah Putih dapat berjalan lebih efektif, tepat sasaran, dan memberikan dampak positif yang signifikan bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui penguatan ekonomi kerakyatan di tingkat kecamatan.

    Direktur Toponimi dan Batas Daerah Kemendagri, Raziras Rahmadillah juga menegaskan, perlunya peran pemerintah pusat dan daerah dalam mendukung pelaksanaan program Kementerian Koperasi yang saat ini menjalankan Business Assistant (BA) bagi Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) hingga memastikan koperasi dapat mandiri dan beroperasi secara berkelanjutan.

    “Percepatan penegasan batas daerah, kejelasan data toponimi, serta kode dan data wiayah administrasi pemerintahan dapat mendukung kepastian lokasi/wilayah Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP),” ujar Raziras.

  • Inara Rusli Laporkan Insanul Fahmi ke Polda Metro Jaya

    Inara Rusli Laporkan Insanul Fahmi ke Polda Metro Jaya

    JAKARTA – Inara Rusli melaporkan Insanul Fahmi atas dugaan penipuan ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya pada 1 Desember 2025.

    Kuasa hukum Inara, Hamrin, mengatakan laporan tersebut dibuat setelah pihaknya menemukan adanya dugaan tipu muslihat melibatkan kliennya.

    “Hari ini kami melakukan pelaporan atas dugaan penipuan yang dialami oleh klien kami, yang mana kami menduga inisialnya IF,” katanya kepada media di Polda Metro Jaya, Senin 1 Desember 2025.

    Hamrin mengaku telah menyerahkan barang bukti ke polisi. Namun, ia belum merinci barang bukti yang diserahkan.

    “Kami sudah melampirkan bukti-bukti yang ada,” ujarnya.

    Hamrin berharap laporan ini segera diproses sehingga permasalahan dapat diselesaikan tanpa menimbulkan kegaduhan lebih jauh.

    “Semoga ini bisa ada titik terang dan tidak ada lagi persoalan-persoalan yang membawa kegaduhan,” ucapnya.

    Sementara itu, Inara Rusli memilih tidak berkomentar ketika dimintai keterangan oleh awak media.

    Diketahui, Inara Rusli belakangan menjadi sorotan publik usai dilaporkan ke polisi atas dugaan perzinaan. Inara diduga jadi selingkuhan seorang pria beristri bernama Insanul Fahmi.

    Laporan tersebut dibuat oleh istri sah Insanul Fahmi, Wardatina Mawa alias Mawa. Membuat laporan ke Polda Metro Jaya, Mawa mengaku punya bukti kuat soal hubungan terlarang sang suami dengan Inara Rusli.

    Polda Metro Jaya pun membenarkan adanya laporan dugaan perzinahan yang menyeret nama Inara Rusli (IR). Laporan tersebut diterima pada Sabtu, 22 November 2025, sekitar pukul 16.00 WIB.

    Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Bhudi Hermanto, menjelaskan bahwa laporan itu telah resmi masuk.

    “Polda Metro Jaya telah menerima laporan terkait dugaan perzinahan. Ini diterima pada hari Sabtu, 22 November sekitar pukul 16.00 WIB,” katanya.

  • Viral di Korea, Hwasa Dapat ‘All Kill’ Pertama untuk Solois Wanita Tahun Ini

    Viral di Korea, Hwasa Dapat ‘All Kill’ Pertama untuk Solois Wanita Tahun Ini

    JAKARTA – Hwasa MAMAMOO mencetak rekor All Kill untuk lagu terbarunya, Good Goodbye. Lagu ini mulai laris didengarkan setelah penampilannya dalam acara penghargaan Blue Dragon Film Awards ke-46.

    Dalam acara tersebut, Hwasa menyanyikan lagu tersebut dengan penampilan aktor Park Jeong Min yang merupakan model video klipnya. Penampilan itu kemudian viral di Korea Selatan.

    Beberapa hari kemudian, iChart sebagai pengelola tangga musik Korea Selatan mengumumkan lagu Good Goodbye memperoleh status All Kill yang menandakan lagu ini mendapat peringkat pertama di berbagai tangga musik.

    Berbagai tangga musik itu adalah Melon, Genie, Bugs, YouTube Music Korea, VIBE, FLO, dan iChart.

    Selain itu, Good Goodbye menjadi lagu dari solois wanita yang mendapat status All Kill pertama di tahun ini.

    Good Goodbye menjadi lagu keempat yang memperoleh status All Kill di tahun ini.

    Lagu ini menjadi single terbaru Hwasa pada tahun ini setelah menjalani tur Eropa.

    Sebelumnya ada tiga lagu yang mendapat status tersebut yaitu REBEL HEART dari IVE, Too Bad dari G-Dragon dan Anderson .Paak, serta Golden dari grup fiksi HUNTR/X.

  • Tidak Terima Ayahnya Dipukul, Sang Anak Balas dengan 4 Tusukan hingga Tewas

    Tidak Terima Ayahnya Dipukul, Sang Anak Balas dengan 4 Tusukan hingga Tewas

    JAKARTA – Seorang pria berinisial DW (34) meregang nyawa setelah terlibat perkelahian dengan DD (30) di Johar Baru, Jakarta Pusat.

    Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan, kejadian berawal ketika korban memukul ayah pelaku berinisial J (67) lantaran terbiasa kencing sembarangan.

    Perbuatan korban ternyata diketahui oleh sang anak, atau pelaku, sehingga ia tak terima atas perbuatan korban. Pelaku kemudian menyerang korban yang sebelumnya telah memukul ayahnya.

    Pelaku menyerang korban dengan pisau hingga korban tersungkur bersimbah darah. Korban mendapatkan 4 luka tikaman senjata tajam di bagian punggung. Korban sempat dilarikan ke RSUD Johar Baru, namun nyawanya tidak tertolong.

    Setelah menerima laporan kejadian, anggota Polsek Johar Baru langsung menangkap pelaku berikut barang bukti.

    “Barang bukti sebilah pisau stainless bergagang kayu sepanjang 40 cm,” kata Kombes Susatyo saat dikonfirmasi, Senin, 1 Desember.

    Tim juga melakukan olah TKP dan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi agar proses hukum berjalan lancar.

    “Kami mengimbau warga tetap tenang dan menyerahkan penyelesaian masalah ke pihak kepolisian. Setiap tindakan kekerasan akan kami tindak tegas sesuai hukum yang berlaku,” katanya.

    Saat ini pelaku masih menjalani pemeriksaan di sel tahanan Polsek Johar Baru dan sudah mendekam di sel tahanan.

    “Pelaku dijerat Pasal 351 ayat 3 KUHP tentang penganiayaan yang mengakibatkan kematian, dengan ancaman hukuman penjara maksimal 7 tahun,” katanya.

  • Kontrak Baru Rizky Ridho di Persija, Peluang Abroad Terbuka tapi Ada Larangan Pindah ke Klub Lokal 

    Kontrak Baru Rizky Ridho di Persija, Peluang Abroad Terbuka tapi Ada Larangan Pindah ke Klub Lokal 

    JAKARTA – Rizky Ridho resmi mendapat kontrak kerja baru bersama Persija Jakarta hingga musim 2028. Terkait kontrak dan klausul di dalamnya, Mohamad Prapanca selaku Direktur Persija membeberkan detail perjanjian yang disepakati. 

    Dalam kontrak barunya ini, Persija turut membahas soal klausul andai Ridho mendapatkan tawaran bermain di klub luar negeri atau abroad.

    Terkait itu, pihak Macan Kemayoran mengizinkan, tapi sang pemain harus kembali ke Persija jika kontrak dengan klub luar negeri menyisakan waktu sebelum 2028.

    “Bukan kami lepas, kesepakatan itu akan mengganti usia kontraknya. Jadi, dalam kontrak itu, kami bersepakat apabila nanti di dalam perjalanan Rizky Ridho memutuskan untuk bermain di klub lain dalam jangka waktu tertentu, itu yang menggantikan kontrak yang sekarang berjalan.”

    “Jadi, kalau kontraknya sudah selesai, dia kembali ke kami,” ungkap Prapanca dalam keterangan dikutip dari Antara, Senin, 1 Desember 2025.

    Tak hanya itu, Prapanca juga menjelaskan bahwa kontrak barunya Ridho–yang mempunyai 47 penampilan untuk Timnas Indonesia–melarang pindah ke klub lokal di Indonesia selama masih terikat kontrak dengan Persija.

    “(Pindahnya ke) klub luar negeri. Dalam perjanjiannya, dia tidak akan pindah ke klub lokal (Indonesia) selama kontraknya (berlaku),” tutur Prapanca.

    Lebih lanjut, Prapanca mengatakan alasan Ridho mau melanjutkan kerja samanya dengan Persija karena bek tengah 24 tahun itu menemukan kenyamanan.

    Dia juga ingin membawa Persija kembali juara setelah terakhir kali pada 2018. 

    “Menurut saya, dia merasa menjadi bagian keluarga Persija. Dia cukup nyaman dengan apa yang kami kerjakan sampai hari ini, tentunya dengan keterbukaan Persija untuk pengembangan Rizky Ridho sendiri ke depan,”

    “Saya yakin juga Rizky Ridho dengan secara sadar dan tanpa paksaan pihak mana pun dia memilih tetap bersama Persija,” ujar Prapanca.

    Rizky Ridho didatangkan Persija dari Persebaya Surabaya pada April 2023. Sejak itu, ia telah tampil 72 kali untuk tim kebanggaan Ibu Kota tersebut. Dari total penampilannya ini, ia sudah mengemas tiga gol dan dua assist.

  • KPK Sudah Kirim Surat Panggilan ke Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi Pengadaan Iklan Bank BJB

    KPK Sudah Kirim Surat Panggilan ke Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi Pengadaan Iklan Bank BJB

    JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah mengirimkan surat panggilan kepada eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil terkait dugaan korupsi pengadaan iklan PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk atau Bank BJB (BJBR).

    Pelaksana tugas (Plt) Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Asep Guntur Rahayu mengatakan surat dikirimkan sejak pekan lalu. Publik diminta menunggu kapan waktu pastinya pemanggilan tersebut. 

    “Panggilan sudah kita lakukan ya, jadi tinggal ditunggu panggilan sudah kita layangkan, tinggal menunggu, ya,” kata Asep kepada wartawan di gedung Merah Putih KPK, Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin malam, 1 Desember.

    “Yang jelas dari kami sudah dikirim,” sambungnya.

    Asep tidak bisa memastikan surat sudah diterima atau belum. “Seminggu yang lalu, ya, kira-kira kita kirim. Jadi kira, kami perkirakan sudah sampai (suratnya, red),” tegas Asep yang juga menjabat sebagai Direktur Penyidikan KPK.

     

    Nama Ridwan Kamil diketahui terseret dalam kasus ini karena diduga membeli mobil Mercedes Benz 280 SL dari Ilham Akbar Habibie yang merupakan anak Presiden ke-3 RI B. J. Habibie. Transaksi ini diduga menggunakan dana non-budgeter yang dikelola divisi Corporate Secretary (Corsec) Bank BJB.

     Dana ini disebut KPK juga digunakan untuk kegiatan lain yang tak masuk anggaran resmi. Asalnya diduga dari duit selisih bayar pengadaan iklan Bank BJB yang dikembalikan oleh perusahaan pemenang tender.

     

    Diberitakan sebelumnya, KPK telah menetapkan lima tersangka terkait dugaan korupsi pengadaan iklan di PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk atau Bank BJB (BJBR). 

     

    Mereka adalah eks Direktur Utama Bank BJB Yuddy Renaldi; Pimpinan Divisi Corporate Secretary Bank BJB Widi Hartoto; Pengendali Agensi Antedja Muliatama dan Cakrawala Kreasi Mandiri Kin Asikin Dulmanan; Pengendali Agensi BSC Advertising dan PT Wahana Semesta Bandung Ekspres (WSBE) Suhendrik; dan Pengendali PT Cipta Karya Sukses Bersama (CKSB) dan PT Cipta Karya Mandiri Bersama (CKMB) Raden Sophan Jaya Kusuma.

     

    Surat perintah penyidikan (sprindik) kasus ini dikeluarkan pada 27 Februari 2025. Perbuatan lima tersangka itu diduga telah membuat negara merugi hingga Rp222 miliar.

     

    Saat ini penahanan belum dilakukan terhadap lima tersangka. Namun, mereka sudah dicegah berpergian ke luar negeri selama enam bulan dan bisa diperpanjang sesuai kebutuhan penyidikan.

     

    Dalam penanganan dugaan korupsi ini, penyidik sudah menggeledah sejumlah tempat. Salah satunya, rumah pribadi Ridwan Kamil dan menyita satu unit motor Royal Enfield.

  • Jadi Penanda Awal Turunya Hujan

    Jadi Penanda Awal Turunya Hujan

    YOGYAKARTA – Ciri-ciri awan cirrosstratus perlu diketahui, sebab jenis awan ini sering menjadi penanda perubahan cuaca.

    Awan cirrostratus adalah jenis awan tinggi di lapisan troposfer yang tampak seperti selimut tipis yang menyebar luas di langit.

    Jernis awan ini berada pada ketinggian yang sama dengan awan cirrus dan cirrocumulus. Cirrostratus dikenal sebagai penyebab terbentuknya halo pada matahari atau bulan karena tersusun dari kristal es.

    Pengertian Awan Cirrosstratus

    Dikutip dari laman What’s this cloud, kata Cirosstratus berasal dari bahasa latin, yakni “cirrus” yang bermakna gumpalan” dan “stratus” yang berarti lapisan. Dengan demikian, Cirosstratus dapat dimaknai sebagai gumpalan yang berlapis-lapis.

    Cirosstratus merupakan jenis awan yang berada di ketinggian 6 hingga 13 km (sekitar 20.000 sampai 40.000 kaki) di atas permukaan laut

    Menyadur laman Weather Online, cirrostratus tampak seperti lembaran-lembaran halus berwarna outih yang sangat tipis. Cirrostratus bisa menghamburkan cahaya matahari sedemikian rupa, menghasilkan mirip pelangi (sundogs) dan membentuk fenomena halo (cincin).

    Akan tetapi, jenis awan ini sangatlah tipis, sehingga hanya tampak seperti kabut, terutama pada malam hari. Kehadiran awan cirrostratus dapat menjadi tanda awal akan turunnya hujan atau salju yang berlangsung stabil

    Ciri-Ciri Awan Cirrostratus

    Seperti kebanyakan awan berlapis, cirrostratus yang relatif sederhana dan tidak mencolok. Meski begitu, jenis awan ini memiliki ciri khusus, yakni:

    Bentuknya terlihat menyerupai selimut tipis, seperti kerudung atau tirai halus yang membentang lebar di langit.Memiliki warna putih pucat, kadang terlihat sedikit keabu-abuan, dan tembus cahaya.Memiliki tampilan berserat halus atau seperti tenunan tipis yang tidak memiliki pola teratur.Awan ini sering memunculkan efek optik berupa halo, yaitu cincin cahaya di sekitar matahari atau bulan.Termasuk jenis awan tinggi yang terbentuk dari kristal-kristal es.Menyebar sangat luas hingga dapat menutupi seluruh langit, tetapi tetap tipis sehingga cahaya matahari tidak sepenuhnya tertutup.

    Kehadiran awan cirrostratus dapat menjadi tanda awal akan turunnya hujan atau salju yang berlangsung stabil.

    Jenis Awan Cirrosstratus

    Awan Cirrostratus memiliki beberapa variasi bentuk, di antaranya sebagai berikut:

    Cirrostratus fibrates

    Cirrostratus fibratus merupakan jenis awan tipis yang tampak berlapis atau berserat halus seperti helaian rambut. Awan ini terbentuk akibat tiupan angin yang kuat dan tampilannya menyerupai awan cirrus. Jenis ini termasuk yang paling umum dijumpai di langit.

    Cirrostratus nebulosus

    Jenis awan ini juga cukup sering terlihat seperti Cirrostratus fibratus, namun tampilannya jauh lebih tipis dan tidak menunjukkan pola garis-garis putih. Cirrostratus nebulosus tampak seperti kabut lembut yang menyelimuti langit. Awan ini kerap membiaskan cahaya Matahari dan menghasilkan fenomena halo.

    Cirrostratus undulatus

    Cirrostratus undulatus memiliki ciri khas berupa pola bergelombang yang menyerupai riak lembut di udara. Bentuknya seperti gelombang air yang terbentang di angkasa, memberikan kesan berlapis dan berirama.

    Cirrostratus duplikatus

    Jenis ini terbentuk dari lebih dari satu lapisan awan cirrostratus. Karena strukturnya lebih tebal dibandingkan jenis lainnya, Cirrostratus duplikatus lebih banyak menyebarkan cahaya Matahari sehingga langit tampak lebih redup saat awan ini muncul.

    Demikian informasi tentang ciri awan Cirrosstratus. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.id.

  • Jadi Penanda Awal Turunya Hujan

    Jadi Penanda Awal Turunya Hujan

    YOGYAKARTA – Ciri-ciri awan cirrosstratus perlu diketahui, sebab jenis awan ini sering menjadi penanda perubahan cuaca.

    Awan cirrostratus adalah jenis awan tinggi di lapisan troposfer yang tampak seperti selimut tipis yang menyebar luas di langit.

    Jernis awan ini berada pada ketinggian yang sama dengan awan cirrus dan cirrocumulus. Cirrostratus dikenal sebagai penyebab terbentuknya halo pada matahari atau bulan karena tersusun dari kristal es.

    Pengertian Awan Cirrosstratus

    Dikutip dari laman What’s this cloud, kata Cirosstratus berasal dari bahasa latin, yakni “cirrus” yang bermakna gumpalan” dan “stratus” yang berarti lapisan. Dengan demikian, Cirosstratus dapat dimaknai sebagai gumpalan yang berlapis-lapis.

    Cirosstratus merupakan jenis awan yang berada di ketinggian 6 hingga 13 km (sekitar 20.000 sampai 40.000 kaki) di atas permukaan laut

    Menyadur laman Weather Online, cirrostratus tampak seperti lembaran-lembaran halus berwarna outih yang sangat tipis. Cirrostratus bisa menghamburkan cahaya matahari sedemikian rupa, menghasilkan mirip pelangi (sundogs) dan membentuk fenomena halo (cincin).

    Akan tetapi, jenis awan ini sangatlah tipis, sehingga hanya tampak seperti kabut, terutama pada malam hari. Kehadiran awan cirrostratus dapat menjadi tanda awal akan turunnya hujan atau salju yang berlangsung stabil

    Ciri-Ciri Awan Cirrostratus

    Seperti kebanyakan awan berlapis, cirrostratus yang relatif sederhana dan tidak mencolok. Meski begitu, jenis awan ini memiliki ciri khusus, yakni:

    Bentuknya terlihat menyerupai selimut tipis, seperti kerudung atau tirai halus yang membentang lebar di langit.Memiliki warna putih pucat, kadang terlihat sedikit keabu-abuan, dan tembus cahaya.Memiliki tampilan berserat halus atau seperti tenunan tipis yang tidak memiliki pola teratur.Awan ini sering memunculkan efek optik berupa halo, yaitu cincin cahaya di sekitar matahari atau bulan.Termasuk jenis awan tinggi yang terbentuk dari kristal-kristal es.Menyebar sangat luas hingga dapat menutupi seluruh langit, tetapi tetap tipis sehingga cahaya matahari tidak sepenuhnya tertutup.

    Kehadiran awan cirrostratus dapat menjadi tanda awal akan turunnya hujan atau salju yang berlangsung stabil.

    Jenis Awan Cirrosstratus

    Awan Cirrostratus memiliki beberapa variasi bentuk, di antaranya sebagai berikut:

    Cirrostratus fibrates

    Cirrostratus fibratus merupakan jenis awan tipis yang tampak berlapis atau berserat halus seperti helaian rambut. Awan ini terbentuk akibat tiupan angin yang kuat dan tampilannya menyerupai awan cirrus. Jenis ini termasuk yang paling umum dijumpai di langit.

    Cirrostratus nebulosus

    Jenis awan ini juga cukup sering terlihat seperti Cirrostratus fibratus, namun tampilannya jauh lebih tipis dan tidak menunjukkan pola garis-garis putih. Cirrostratus nebulosus tampak seperti kabut lembut yang menyelimuti langit. Awan ini kerap membiaskan cahaya Matahari dan menghasilkan fenomena halo.

    Cirrostratus undulatus

    Cirrostratus undulatus memiliki ciri khas berupa pola bergelombang yang menyerupai riak lembut di udara. Bentuknya seperti gelombang air yang terbentang di angkasa, memberikan kesan berlapis dan berirama.

    Cirrostratus duplikatus

    Jenis ini terbentuk dari lebih dari satu lapisan awan cirrostratus. Karena strukturnya lebih tebal dibandingkan jenis lainnya, Cirrostratus duplikatus lebih banyak menyebarkan cahaya Matahari sehingga langit tampak lebih redup saat awan ini muncul.

    Demikian informasi tentang ciri awan Cirrosstratus. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.id.

  • Shoei Luncurkan Helm Canggih yang Bisa Tampilkan Beragam Informasi Lewat Visor

    Shoei Luncurkan Helm Canggih yang Bisa Tampilkan Beragam Informasi Lewat Visor

    JAKARTA – Produsen helm ternama Shoei memperkenalkan GT-Air 3 Smart, helm berteknologi augmented reality (AR) yang dikembangkan bersama EyeLights. Produk ini dirancang untuk menampilkan berbagai informasi penting langsung di depan mata pengendara melalui sistem head up display (HUD).

    Informasi seperti kecepatan, navigasi, panggilan telepon, hingga peringatan radar lalu lintas diproyeksikan lewat proyektor nano-OLED yang membuat visual seolah berada tiga meter di depan pengendara. Dengan begitu, pengendara tidak perlu lagi menunduk untuk memeriksa panel instrumen.

    Segala informasi tersebut hadir di kaca helm GT-Air 3 Smart. Salah satu keunggulan yang ditawarkan adalah tampilan HUD yang tetap jelas meskipun digunakan di bawah sinar matahari langsung, sebuah masalah yang selama ini sering muncul pada perangkat HUD berbasis helm.

    Shoei juga membekali GT-Air 3 Smart dengan sistem audio dan komunikasi terpadu. Helm ini memiliki speaker, mikrofon dengan fungsi peredam bising, serta interkom universal yang dapat terhubung dengan berbagai merek lain.

    Seluruh komponen, mulai dari baterai, modul HUD, hingga kabel bisa terintegrasi rapi di dalam struktur helm tanpa perlu perangkat tambahan di luar cangkang. Pihak EyeLights menyebut daya tahan baterai helm ini bisa mencapai 10 jam penggunaan dalam sekali pengisian.

    Di balik semua teknologi barunya, GT-Air 3 Smart menggunakan cangkang AIM Shoei, komposit berlapis yang dirancang untuk mendistribusikan gaya benturan lebih efektif daripada cangkang berbahan tunggal. Cangkang ini memenuhi standar DOT dan ECE 22.06, yang berarti lulus uji keselamatan terbaru yang digunakan di Amerika Serikat dan Uni Eropa.

    Ventilasi udara dipermudah oleh lubang ventilasi masuk yang lebar dan dapat disesuaikan yang terletak di dagu dan atas, dengan lubang pembuangan udara diposisikan di bagian belakang untuk memastikan aliran udara yang lancar.

    Helm ini juga dilengkapi pelindung matahari internal QSV-2 dan pelindung luar CNS-1C yang kompatibel dengan Pinlock, sehingga pengendara dapat menambahkan sisipan anti-kabut. Shoei belum mengonfirmasi berat pasti model Smart, tetapi jika dibandingkan dengan GT-Air 3 standar yang berbobot 1,77 kg, kemungkinan bobotnya akan sedikit lebih berat.

    GT-Air 3 Smart dipasarkan dengan harga 1.199 dolar Amerika, atau setara Rp20 jutaan, dan hadir dalam pilihan enam warna. Shoei menyatakan pengiriman kepada konsumen mulai dijadwalkan pada Juni tahun depan, seperti dilansir Visordown, Senin, 1 Desember.

    Kombinasi teknologi HUD dan sistem komunikasi internal membuat GT-Air 3 Smart menjadi salah satu pilihan helm touring yang menawarkan keseimbangan antara fungsi keselamatan dan kemudahan informasi bagi pengendara.

  • Mendagri Sebut Pemerintah Data Rumah Terdampak Bencana Sumatera Roboh Bakal Diganti Huntara

    Mendagri Sebut Pemerintah Data Rumah Terdampak Bencana Sumatera Roboh Bakal Diganti Huntara

    JAKARTA – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menyebut penanganan bencana banjir dan tanah longsor di Sumatera sudah menjadi perhatian nasional dengan mengoptimalkan pengiriman bantuan, logistik, serta tim untuk membuka akses ke wilayah-wilayah yang masih terisolir.

    “Kalau untuk penetapan bencana nasional sementara belum, tetapi perlakuannya sudah nasional. Dari hari pertama, pemerintah pusat menilai sendiri bahwa harus turun, dan kemudian dari hari pertama sudah dilakukan dengan prosedur nasional, jadi semua sudah all out,” kata Mendagri dalam konferensi pers di Kantor Kemendagri, Jakarta, Senin, disitat Antara.

    Ia mengungkapkan seluruh pihak sudah mengerahkan semua kekuatan nasional untuk membantu bencana di Aceh, Sumatera Utara, hingga Sumatera Barat, dengan bantuan-bantuan logistik yang langsung dibawa dari Jakarta dan diturunkan melalui udara di wilayah-wilayah yang masih terisolir.

    “Jadi masalah status itu menurut saya penting, tapi yang paling utama itu kan perlakuan. Tindakannya itu yang lebih penting, tindakan nasional,” ujar Mendagri.

    Ia menambahkan saat ini pemerintah juga tengah mendata rumah-rumah yang roboh untuk dibangun hunian sementara (huntara).

    “Seingat saya sampai hari ini belum ada huntara yang dibangun. Nah ini sedang dijalankan pendataan, siapa-siapa saja yang rumahnya betul-betul roboh untuk bisa dibuatkan hunian sementara,” papar Mendagri.

    Mendagri juga sebelumnya telah meninjau lokasi bersama pemerintah provinsi untuk mengecek stok pangan dan kebutuhan bantuan bagi para pengungsi. Selain itu pihaknya juga tengah memetakan akses-akses jalan atau jembatan yang terputus.

    “Jadi memang jembatan-jembatan yang roboh cukup banyak, setidaknya 30 yang kalau saya ingat agak besar, sehingga memang terputus. Nah, jadi termasuk diantaranya selain Aceh Utara, Lhokseumawe, itu jembatan putus. Jembatan nasional dari Bireuen menuju ke Pidie Jaya yang menembus Medan, Banda Aceh, juga putus, sehingga otomatis terkunci daerah itu,” ucap Mendagri..

    Sementara itu Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf memastikan seluruh bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos) menjangkau setiap titik pengungsian di wilayah terdampak banjir di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

    Mensos Saifullah Yusuf saat mendampingi Presiden Prabowo Subianto meninjau lokasi banjir di Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, Senin, mengatakan pemerintah pusat dan pemerintah daerah bekerja bersama untuk mempercepat pemenuhan kebutuhan dasar warga terdampak.

    Presiden Prabowo Subianto hari ini juga sedang bertolak ke Aceh usai meninjau langsung penanganan dampak banjir yang melanda Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, Senin.

    “Saya ke Aceh, ke Medan dan ke Aceh,” ujar Presiden Prabowo sebelum keberangkatan ke Aceh.

    Ia dijadwalkan kembali ke Bandara Raja Sisingamangaraja XII untuk lepas landas menuju Bandar Udara Internasional Kualanamu, Jalan Bandara Kuala Namu, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

    Dari Bandara Kualanamu, Presiden Prabowo menaiki helikopter NAS-332/Super Puma menuju menuju Bandar Udara Alas Leuser, Kutacane, Kabupaten Aceh Tenggara, Provinsi Aceh.