Author: Voi.id

  • Bukan Sekadar Hiasan, Tanaman Adam Hawa Ternyata Obat Herbal Serbaguna

    Bukan Sekadar Hiasan, Tanaman Adam Hawa Ternyata Obat Herbal Serbaguna

    YOGYAKARTA – Tanaman Adam Hawa tidak hanya sebagai tanaman hias tetapi juga merupakan salah satu tanaman herbal yang telah digunakan sejak zaman kuno sebagai bagian dari pengobatan tradisional. Penggunaannya dalam pengobatan tradisional telah tercatat memiliki ragam manfaat kesehatan di berbagai negara.

    Dilansir dari Socfindo Conservation, berikut akan dibahas lebih jauh mengenai tanaman Adam Hawa, mulai dari pengenalan, kandungan senyawa aktif di dalamnya, hingga berbagai manfaatnya untuk kesehatan.

    Mengenal Tanaman Adam Hawa

    Tanaman Adam Hawa (Tradescantia spathacea) tumbuh subur di daerah tropis dan subtropis dengan suhu ideal antara 14-27 C. Tanaman ini banyak ditemukan di hutan pantai, semak belukar, hutan sekunder, hingga lahan pertanian yang terganggu.

    Tanaman Adam Hawa memiliki kemampuanberadaptasi sangat baik sehingga dapat tumbuh di dataran rendah maupun tinggi. Tanaman ini juga mampu bertahan di berbagai kondisi, baik panas, dingin, kering, maupun lembap. Karena mudah tumbuh, masyarakat sering menjadikannya tanaman hias di pekarangan rumah.

    Sebagai tanaman herbal, Adam Hawa telah digunakan dalam berbagai tradisi pengobatan di berbagai negara. Di China, bunganya digunakan untuk mengobati disentri, sementara di Yucatan, Guatemala, dan Belize dimanfaatkan untuk perawatan kecantikan.

    Kandungan dan Khasiat Tanaman Adam Hawa

    Tanaman Adam Hawa memiliki kandungan senyawa aktif yang cukup kompleks. Beberapa di antaranya adalah P-coumaroyl-delphinidin 3,5-diglucoside, flavonoid, antosianin, saponin, karotenoid, terpenoid, coumarinic, dan steroid.

    Khasiat tanaman ini sangat beragam, mulai dari mengatasi batuk, disentri, diare, hingga infeksi jamur. Tanaman ini juga dipercaya bermanfaat untuk membersihkan paru-paru, menghentikan mimisan, serta mengatasi melena atau buang air besar berdarah.

    Selain itu, kandungannya bersifat antioksidan, antitumor, dan antimutagenik yang baik untuk kesehatan tubuh secara menyeluruh. Beberapa manfaat lainnya termasuk membantu mengatasi campak, rematik, sembelit, anemia, dan pembengkakan. Tanaman ini juga dapat digunakan untuk mengobati luka luar dengan cara tradisional.

    Ramuan Tradisional Tanaman Adam Hawa

    Salah satu ramuan tradisional tanaman Adam Hawa untuk mengatasi melena atau buang air besar bercampur darah. Cara membuatnya, siapkan 10-15 lembar daun Adam Hawa atau 30-50 gram bunganya, 15 gram daun ungu, gula aren secukupnya, dan 600 ml air. Rebus hingga tersisa 300 ml, saring, lalu konsumsi dua kali sehari.

    Tanaman ini juga dapat dimanfaatkan untuk mengatasi rematik. Caranya adalah dengan membakar beberapa lembar daun segar hingga layu dan lembut. Setelah itu, tempelkan pada bagian tubuh yang sakit selagi hangat dan gunakan kain sebagai penahan agar tidak lepas.

    Meski memiliki banyak manfaat, penggunaan tanaman Adam Hawa, dianjurkan untuk tetap konsultasi dengan tenaga medis atau ahli herbal sebelum menggunakannya sebagai obat. Hal ini untuk memastikan dosis dan cara penggunaan yang tepat sesuai kondisi kesehatan.

    Demikian pembahasan soal tanaman Adam Hawa dan manfaatnya untuk kesehatan, ikuti artikel-artikel menarik lainnya di VOI.ID. Agar tidak ketinggalan kabar terupdate follow dan pantau terus akun sosial media kami!

  • Bantuan Pertama Tembus Sejumlah Daerah Terisolasi di Aceh

    Bantuan Pertama Tembus Sejumlah Daerah Terisolasi di Aceh

    JAKARTA – Banjir bandang dan tanah longsor yang menghantam berbagai kawasan di Aceh telah mengakibatkan sejumlah daerah mengalami isolasi total selama lebih dari sepekan.

    Akses darat yang terputus, kerusakan parah pada jembatan, dan lumpuhnya jalur logistik membuat penyaluran bantuan kemanusiaan menjadi pekerjaan yang sangat sulit untuk menjangkau masyarakat yang menjadi korban bencana.

    Situasi sulit yang dirasakan berbagai pihak pun terus berlangsung, bahkan hingga hari kesepuluh pascabencana.

    Di tengah kelumpuhan akses tersebut, salah satu program kemanusiaan dari Bakrie Group berhasil menjadi pihak pertama yang menembus lokasi dan mendistribusikan bantuan esensial bagi ribuan penduduk yang belum menerima uluran tangan.

    Upaya pendistribusian logistik ini merupakan kolaborasi yang mendapat dukungan dari dua Kelompok, Yayasan Bakrie Untuk Negeri dan LAZNAS Bakrie Amanah.

    Bantuan diberangkatkan dari Jakarta pada Selasa, 2 Desember, melalui kombinasi perjalanan darat dan udara yang sarat akan tantangan.

    Setelah menempuh rute yang ekstrem selama dua hari penuh, tim akhirnya sukses tiba di wilayah yang terdampak—menjadikan mereka salah satu pihak yang berhasil masuk ke area yang benar-benar terisolasi.

    Titik penyaluran pertama berada di Aceh Tamiang, dengan perkiraan sekitar 2.000 penerima manfaat.

    Sebanyak 700 paket sembako dan perlengkapan darurat berhasil disalurkan setelah akses jalan di wilayah tersebut dibuka secara terbatas.

    Distribusi berlanjut ke titik kedua di Aceh Tengah. Di wilayah ini, bantuan diterima langsung oleh Bupati Aceh Tengah, Haili Yoga.

    Selain bantuan pokok seperti sembako dan kebutuhan mendesak lainnya, tim juga menyerahkan perangkat komunikasi canggih (Starlink), power station, dan solar panel. Alat-alat ini sangat penting untuk memulihkan akses komunikasi yang terputus secara total.

    Di Aceh Tengah, pendistribusian bantuan logistik dilakukan dengan menggunakan helikopter menuju tiga desa utama yang terdampak, yaitu Lumut, Iseise, dan Owaq, serta desa-desa lain di sekitarnya.

    Bupati Haili Yoga menyampaikan apresiasi yang mendalam terhadap upaya dan dedikasi tim yang berhasil menembus wilayahnya. Apresiasi itu disampaikan saat melakukan panggilan video dengan Rama Anugrah, Ketua Harian Bakrie Untuk Negeri.

    “Sudah hari kesepuluh sasaran lokasi kita belum tersentuh. Lewat jalur darat pun enggak bisa karena longsor, badan jalan dan jembatannya rusak. (Program kemanusiaan Bakrie Group) ini tamu istimewa, masyarakat kita sangat membutuhkan. Terharu kita,” kata Bupati Haili Yoga.

    Keberhasilan program kemanusiaan menembus wilayah yang terisolasi tersebut sekaligus mempertegas komitmen grup usaha sebagai salah satu first responder dalam penanganan bencana.

    Mereka memprioritaskan kecepatan akses, kehadiran langsung di lokasi, dan penyediaan solusi yang memungkinkan masyarakat terdampak dapat kembali terhubung.

    Rencana pendistribusian bantuan tambahan juga telah disiapkan dan akan dilakukan dalam waktu dekat untuk menjangkau lebih banyak warga yang terdampak di wilayah Aceh.

  • Bantuan Pertama Tembus Sejumlah Daerah Terisolasi di Aceh

    Bantuan Pertama Tembus Sejumlah Daerah Terisolasi di Aceh

    JAKARTA – Banjir bandang dan tanah longsor yang menghantam berbagai kawasan di Aceh telah mengakibatkan sejumlah daerah mengalami isolasi total selama lebih dari sepekan.

    Akses darat yang terputus, kerusakan parah pada jembatan, dan lumpuhnya jalur logistik membuat penyaluran bantuan kemanusiaan menjadi pekerjaan yang sangat sulit untuk menjangkau masyarakat yang menjadi korban bencana.

    Situasi sulit yang dirasakan berbagai pihak pun terus berlangsung, bahkan hingga hari kesepuluh pascabencana.

    Di tengah kelumpuhan akses tersebut, salah satu program kemanusiaan dari Bakrie Group berhasil menjadi pihak pertama yang menembus lokasi dan mendistribusikan bantuan esensial bagi ribuan penduduk yang belum menerima uluran tangan.

    Upaya pendistribusian logistik ini merupakan kolaborasi yang mendapat dukungan dari dua Kelompok, Yayasan Bakrie Untuk Negeri dan LAZNAS Bakrie Amanah.

    Bantuan diberangkatkan dari Jakarta pada Selasa, 2 Desember, melalui kombinasi perjalanan darat dan udara yang sarat akan tantangan.

    Setelah menempuh rute yang ekstrem selama dua hari penuh, tim akhirnya sukses tiba di wilayah yang terdampak—menjadikan mereka salah satu pihak yang berhasil masuk ke area yang benar-benar terisolasi.

    Titik penyaluran pertama berada di Aceh Tamiang, dengan perkiraan sekitar 2.000 penerima manfaat.

    Sebanyak 700 paket sembako dan perlengkapan darurat berhasil disalurkan setelah akses jalan di wilayah tersebut dibuka secara terbatas.

    Distribusi berlanjut ke titik kedua di Aceh Tengah. Di wilayah ini, bantuan diterima langsung oleh Bupati Aceh Tengah, Haili Yoga.

    Selain bantuan pokok seperti sembako dan kebutuhan mendesak lainnya, tim juga menyerahkan perangkat komunikasi canggih (Starlink), power station, dan solar panel. Alat-alat ini sangat penting untuk memulihkan akses komunikasi yang terputus secara total.

    Di Aceh Tengah, pendistribusian bantuan logistik dilakukan dengan menggunakan helikopter menuju tiga desa utama yang terdampak, yaitu Lumut, Iseise, dan Owaq, serta desa-desa lain di sekitarnya.

    Bupati Haili Yoga menyampaikan apresiasi yang mendalam terhadap upaya dan dedikasi tim yang berhasil menembus wilayahnya. Apresiasi itu disampaikan saat melakukan panggilan video dengan Rama Anugrah, Ketua Harian Bakrie Untuk Negeri.

    “Sudah hari kesepuluh sasaran lokasi kita belum tersentuh. Lewat jalur darat pun enggak bisa karena longsor, badan jalan dan jembatannya rusak. (Program kemanusiaan Bakrie Group) ini tamu istimewa, masyarakat kita sangat membutuhkan. Terharu kita,” kata Bupati Haili Yoga.

    Keberhasilan program kemanusiaan menembus wilayah yang terisolasi tersebut sekaligus mempertegas komitmen grup usaha sebagai salah satu first responder dalam penanganan bencana.

    Mereka memprioritaskan kecepatan akses, kehadiran langsung di lokasi, dan penyediaan solusi yang memungkinkan masyarakat terdampak dapat kembali terhubung.

    Rencana pendistribusian bantuan tambahan juga telah disiapkan dan akan dilakukan dalam waktu dekat untuk menjangkau lebih banyak warga yang terdampak di wilayah Aceh.

  • Kali Ancol Meluap akibat Banjir Rob, Akses Jalan RE Martadinata ke Stadion JIS Terisolir

    Kali Ancol Meluap akibat Banjir Rob, Akses Jalan RE Martadinata ke Stadion JIS Terisolir

    JAKARTA – Jalan RE Martadinata yang menjadi akses utama menuju Jakarta Internasional Stadium (JIS), Kelurahan Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, kembali terendam banjir rob pada Minggu, 7 Desember, siang.

    “Ketinggian air 10 cm akibat rob. Hingga kini masih dalam penanganan,” ujar Kepala Pusdatin BPBD DKI Jakarta, Mohamad Yohan saat dikonfirmasi.

    Meski kembali terendam banjir akibat rob, ruas Jalan RE Martadinata masih dapat dilalui oleh sejumlah kendaraan roda dua maupun roda empat.

    “BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan,” ucapnya.

    BPBD DKI Jakarta menyebut jika pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan rob.

    BPBD menargetkan, genangan rob di kawasan tersebut surut dalam waktu cepat.

    Rian, jukir di sekitar lokasi genangan rob mengatakan, genangan banjir yang menggenangi Jalan RE Martadinata berasal dari luapan Kali Ancol akibat fenomena rob. Air kemudian melimpas ke ruas jalan sejak Minggu pagi.

    “Iya, meluap dari kali Ancol sejak Minggu tadi pagi. Motor gede bisa melintas tapi pelan-pelan, kalo motor bebek banyak yang mogok,” ucapnya.

    Sementara itu, petugas Sudin SDA Jakarta Utara sudah berada di lokasi genangan rob untuk melakukan penyedotan air menggunakan pompa portable.

    Berdasarkan informasi BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Maritim Tanjung Priok tentang peringatan dini banjir pesisir (Rob) tanggal 01 – 10 Desember 2025, adanya fenomena pasang maksimum air laut bersamaan dengan fenomena fase Bulan Purnama dan Perigee (Supermoon) yang berpotensi meningkatkan banjir pesisir atau rob di wilayah pesisir utara Jakarta.

  • 2.525 Pelari Ikuti Industropolis Run 2025, Buktikan Kepedulian untuk Sumatera

    2.525 Pelari Ikuti Industropolis Run 2025, Buktikan Kepedulian untuk Sumatera

    JAKARTA – Sebagai rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-5 yang bertepatan pada 11 Desember, Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Industropolis Batang, anggota Holding BUMN Danareksa, sukses menyelenggarakan Industropolis Run 2025 pada Minggu, 7 Desember. Acara olahraga tahunan terbesar ini sekaligus mengukuhkan komitmen kemanusiaan KEK Batang dengan membuka donasi untuk saudara-saudara yang terdampak bencana di Sumatera.

    KEK Industropolis Batang secara khusus menjadikan charity run ini sebagai jembatan kepedulian. Seluruh dana yang terkumpul dari registrasi dan pos donasi khusus selama acara akan dialokasikan untuk membelikan sepatu, tas, buku, seragam, dan kebutuhan lainnya.

    Industropolis Run 2025 diselenggarakan melalui kolaborasi strategis dengan Bank Indonesia, dan perusahaan strategis lainnya.

    Industropolis Run menawarkan rute yang telah tersertifikasi oleh AIMS (Association of International Marathons and Distance Races). Industropolis Run 2025 memberikan pengalaman unik karena KEK Industropolis Batang dikelilingi oleh pemandangan alam yang kaya, mulai dari lanskap pegunungan, perkebunan hijau, keindahan danau, hingga pesisir pantai Laut Jawa, memungkinkan peserta berolahraga sambil menikmati panorama alam yang memukau.

    Industropolis Run 2025 sukses menawarkan kategori lari yang beragam. Kategori 5K (Fun Run) diikuti oleh 1.546 peserta, yang berfokus pada kebersamaan dan kesehatan. Sementara itu, kategori kompetitif 10K menarik 629 pelari, dan kategori jarak jauh Half Marathon diikuti oleh 350 pelari, menjadikan total peserta 2.525 orang.

    Selain tantangan fisik, kekayaan budaya Jawa Tengah dan semangat anak-anak sekolah yang bersorak di sepanjang jalan memberikan dorongan dan energi tambahan yang tak terlupakan.

    Fokus KEK Industropolis Batang pada sport tourism adalah langkah strategis memanfaatkan status sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK). KEK Industropolis Batang menyediakan insentif dan infrastruktur optimal untuk menarik event olahraga kelas dunia, mempercepat investasi, dan mendorong pertumbuhan pariwisata.

    “Bedanya Industropolis Run dengan tahun lalu yaitu pertama dari jumlahnya, tahun lalu hanya 2.000 peserta, sedangkan tahun ini 2.525. Kemudian, tahun lalu hanya 5K dan 10K, kali ini ada half marathon, diharapkan tahun depan bisa full maraton. Tidak lupa kita peduli dulu dengan situasi yang ada di Sumatera. Kami bersyukur, para pelari memberi sumbangan, kita kumpulkan dalam bentuk pakaian, sepatu, dan uang yang nanti akan kita serahkan pada akhir acara ini. Kemudian, tugas saya mengimplementasi KEK Industropolis Batang mewujudkan fungsi ke 3 yaitu KEK pariwisata, lari ini adalah wisata olahraga Sport Tourism,” ujar Direktur Utama KEK Industropolis Batang, Ngurah Wirawan.

    M. Faiz Kurniawan, Bupati Kabupaten Batang, dalam sesi wawancara berharap Industropolis Run bisa menjadi ajang Marathon terbesar kedua di Jawa Tengah pada masa mendatang, sehingga lebih banyak masyarakat Batang yang terlibat.

    “Kami sangat apresiasi dengan Industropolis Run pada tahun ini karena tetap memperdulikan terhadap saudara-saudara Kita di Sumatera. Saya harap ketika Industropolis Run 2026 sudah ada hotel di sini,” jelasnya.

    Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Tegal, Bimala, mengatakan, keterlibatan BI dalam acara ini merupakan sebagai bagian dari Tim Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Daerah. Kehadiran BI diharapkan dapat memperkuat citra KEK Industriopolis Batang sebagai pusat investasi nasional dan mampu menarik lebih banyak investasi di masa depan.

    “Dalam mendukung donasi untuk saudara-saudara di Sumatera, BI turut memfasilitasi proses sosialisasi dan pembayaran donasi menggunakan QRIS agar lebih mudah dan cepat,” ujarnya.

    Kesuksesan Industropolis Run 2025 ini membuktikan bahwa KEK Industropolis Batang adalah kawasan yang maju secara ekonomi, sekaligus bertanggung jawab dan peduli terhadap isu-isu kemanusiaan dan pendidikan di Indonesia. Selain itu pencatatan waktu yang akurat, yang dapat digunakan sebagai syarat untuk mengikuti lomba-lomba besar lainnya di tingkat global.

  • Bengkulu Diguncang 484 Kali Gempa Sepanjang 2025, Warga Diminta Tetap Waspada

    Bengkulu Diguncang 484 Kali Gempa Sepanjang 2025, Warga Diminta Tetap Waspada

    JAKARTA – Getaran gempa kembali dirasakan warga Bengkulu pada sejumlah kesempatan sepanjang tahun ini. Meski sebagian berskala kecil dan tidak menimbulkan kerusakan, frekuensi yang cukup sering membuat masyarakat di beberapa wilayah tetap siaga mengantisipasi potensi bencana susulan.

    Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Kepahiang mencatat sejak Januari hingga 7 Desember 2025 telah terjadi 484 kali gempa bumi di Provinsi Bengkulu.

    “Untuk gempa di wilayah Bengkulu tercatat sejak Januari sampai dengan saat ini sebanyak 484 kali kejadian gempa bumi,” kata Pengamat Meteorologi dan Geofisika Muda Stasiun Geofisika Kepahiang, Detalia Nurutami, di Kota Bengkulu, Minggu.

    Menurutnya, ratusan peristiwa tersebut memiliki variasi magnitudo mulai dari 1,0 hingga 6,3. Sebagian besar gempa berasal dari kedalaman kurang dari 60 kilometer di bawah permukaan laut, yang menandakan karakter gempa dangkal dan berpotensi dirasakan lebih kuat oleh warga.

    Daerah yang paling sering mengalami gempa berada di Pulau Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara, Kabupaten Seluma, Kabupaten Bengkulu Selatan, dan Kabupaten Kaur.

    BMKG mengingatkan masyarakat agar tetap waspada, memahami informasi resmi mitigasi bencana, dan tidak mudah terpengaruh kabar bohong terkait potensi gempa susulan.

    Puncak aktivitas gempa terjadi pada Jumat (23/5/2025) pukul 02.53 WIB, dengan magnitudo 6,3, yang mengguncang hampir seluruh wilayah Bengkulu.

    “Untuk gempa kali ini disebabkan oleh intarslab atau aktivitas deformasi di bawah kerak bumi. Pasca-gempa tersebut dirasakan hampir seluruh Provinsi Bengkulu dengan MMI III hingga VI,” terang Pengamat Meteorologi dan Geofisika Pertama Muhammad Najib, menambahkan.

    Gempa kuat tersebut meninggalkan dampak signifikan, mulai dari rumah warga hingga fasilitas sosial.

    Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Bengkulu, Kharistian Hermansyah, menjelaskan bahwa gempa magnitudo 6,3 itu menyebabkan 248 rumah terdampak, termasuk 20 rumah rusak berat.

    Di Kota Bengkulu, kerusakan tercatat pada dua sekolah, dua masjid, dua kantor camat, fasilitas umum, serta 192 rumah warga. Sementara itu, di Kabupaten Bengkulu Tengah, kerusakan terjadi pada sejumlah bangunan di Desa Nakau dan Desa Pondok Kubang, termasuk fasilitas pendidikan seperti PAUD, SD, dan SMK.

    Pemerintah dan BMKG mengimbau warga untuk memahami jalur evakuasi, memastikan kesiapan keluarga menghadapi bencana, serta memantau update resmi dari kanal informasi terpercaya. Tidak hanya kewaspadaan, kesiapsiagaan menjadi kunci mengurangi risiko saat gempa kembali terjadi.

  • Akses Darat Terputus, Basarnas Kirim Bantuan ke Pasaman Barat Lewat Jalur Laut

    Akses Darat Terputus, Basarnas Kirim Bantuan ke Pasaman Barat Lewat Jalur Laut

    JAKARTA – Kondisi medan yang sulit ditembus jalur darat membuat beberapa daerah terdampak banjir hanya bisa dijangkau melalui perairan.

    Di tengah situasi tersebut, Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) mulai mendistribusikan bantuan logistik melalui jalur laut ke dua wilayah terdampak banjir di Kabupaten Pasaman Barat karena akses darat masih belum memungkinkan untuk dilalui.

    Koordinator Pos SAR Pasaman (OSC) Novi Yurandi di Simpang Empat, Minggu, mengatakan bahwa bantuan logistik tersebut dikirim menggunakan Kapal KN SAR 240 Ramawijaya dari Pelabuhan Teluk Bungus Padang menuju Nagari Katiagan dan Maligi.

    “Logistik itu merupakan barang dari posko Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumbar yang didistribusikan oleh kapal Basarnas karena masih ada warga terdampak yang sulit dijangkau bantuan melalui darat,” ujarnya.

    Ia menjelaskan total bantuan yang diangkut mencapai 14,3 ton. Di Nagari Katiagan, Kecamatan Kinali, logistik yang diturunkan antara lain mie instan 200 kardus, air mineral 50 kotak, beras, makanan instan, pakaian layak pakai, perlengkapan kebersihan, hingga susu dan perlengkapan bayi.

    Sementara itu, wilayah Maligi di Kecamatan Sasak Ranah Pasisie turut menerima jumlah bantuan yang sama karena masyarakat di daerah tersebut masih sangat terbatas akses kebutuhan dasar akibat banjir.

    Data dari posko komando bencana Pasaman Barat di Nagari Katiagan mencatat banjir yang terjadi sejak 24 November 2025 telah menyebabkan ribuan warga terdampak. Di Katiagan saja, 262 jiwa terpaksa mengungsi dan lebih dari 4.800 jiwa terdampak.

    Di Nagari Maligi, banjir mengakibatkan satu warga terluka, lebih dari 7.000 jiwa terdampak, empat rumah rusak sedang, dan satu jembatan mengalami kerusakan.

    Secara keseluruhan, hingga Sabtu (6/12) malam, banjir dan longsor di wilayah Pasaman Barat telah menyebabkan empat orang meninggal dunia, tiga orang dilaporkan hilang, lima warga terluka, serta 4.365 jiwa harus mengungsi. Total warga terdampak bencana mencapai lebih dari 55 ribu jiwa.

    Selain merendam permukiman, bencana ini juga menyebabkan kerusakan fasilitas umum dan infrastruktur, mulai dari rumah warga, sekolah, tempat ibadah, hingga jembatan dan ruas jalan. Lahan pertanian seluas lebih dari 900 hektare ikut terdampak.

  • BPBD Catat Korban Meninggal Banjir Bandang di Agam Capai 180 orang

    BPBD Catat Korban Meninggal Banjir Bandang di Agam Capai 180 orang

    JAKARTA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), mencatat korban meninggal dunia akibat bencana hidrometeorologi di daerah itu mencapai 180 orang.

    “Ini berdasarkan korban yang ditemukan meninggal dunia dampak longsor dan banjir bandang pada Sabtu (6/12) malam,” kata Kepala Pelaksana BPBD Agam Rahmat Lasmono dilansir ANTARA, Minggu, 7 Desember.

    Dia mengatakan 180 korban tersebut berasal dari Kecamatan Malalak (11 orang), Matur (satu orang), Tanjung Raya (10 orang), Palembayan (132 orang), dan Ampek Nagari (satu orang). Selain itu, kata dia, ada yang belum teridentifikasi 24 orang.

    Kemudian untuk korban belum ditemukan, lanjutnya, sebanyak 78 orang yang tersebar di Kecamatan Malalak (enam orang), Palembayan (69 orang), Lubuk Basung (satu orang), dan Tanjung Raya (dua orang).

    “Pencarian kita lanjutkan pada Minggu (hari), dengan menurunkan tim SAR gabungan dari BPBD Agam, Basarnas, TNI, Polri, PMI dan relawan,” kata Rahmat Lasmono.

    Adapun korban yang dirawat akibat mengalami luka-luka sebanyak 13 orang. Sementara untuk warga yang mengungsi sebanyak 10.167 orang dan warga yang terisolir 9.464 orang,

    Sementara rumah rusak ringan 377 unit, rusak sedang sebanyak 273 unit, dan rusak berat mencapai 728 unit

    Selain itu jembatan rusak ada di 26 titik dan telah diperbaiki sembilan  titik, jalan rusak 37 titik, fasilitas pendidikan 11 titik dan lainnya.

  • BPBD DKI Jakarta Sebut Banjir di 4 Kelurahan Jaktim Telah Surut Siang Ini

    BPBD DKI Jakarta Sebut Banjir di 4 Kelurahan Jaktim Telah Surut Siang Ini

    JAKARTA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta memastikan 4 kelurahan di wilayah Jakarta Timur yang sempat tergenang banjir akhirnya telah surut pada Minggu, 7 Desember 2025.

    Kepala Pusdatin BPBD Provinsi DKI Jakarta, Mohamad Yohan membenarkan bahwa 15 RT dari 4 Kelurahan yang sempat terendam banjir kini telah surut. Dalam laporan, genangan banjir itu telah surut sekitar pukul 11.00 WIB.

    “Banjir yang sudah surut terdapat di Kelurahan Bidara Cina yakni ada 3 RT. Kemudian 4 RT di Kelurahan Kampung Melayu juga telah surut,” kata Yohan saat dikonfirmasi.

    Sebanyak 5 RT yang sempat tergenang banjir di Kelurahan Cawang juga dilaporkan telah surut.

    “Ada 3 RT di Kelurahan Cililitan juga telah surut,” ucapnya.

    Sebelumnya diberitakan, kali ciliwung yang melintasi wilayah Jakarta Timur kembali meluap dan membanjiri permukiman warga di 15 RT yang tersebar di empat kelurahan wilayah Jaktim pada Minggu, 7 Desember 2025, pagi.

    Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta menyebutkan, 15 RT tersebut berada di 4 kelurahan berbeda.

    Adapun di Kelurahan Bidara Cina terdapat 3 RT yang terendam banjir dengan ketinggian 30-35 cm. Genangan banjir di kawasan ini terjadi akibat meluapnya Kali Ciliwung yang melintas di kawasan tersebut.

    Selain itu, banjir juga disebabkan karena curah hujan yang tinggi sehingga menambah volume air yang tertampung di wilayah cekungan ini. Saat ini masih dilakukan penanganan oleh pihak terkait.

    “Ada 4 RT di Kelurahan Kampung Melayu dengan ketinggian air 75 cm. Penyebab karena curah hujan tinggi dan luapan kali Ciliwung,” ujar Kepala Pusdatin BPBD DKI Jakarta, Mohamad Yohan saat dikonfirmasi, Minggu, 7 Desember.

    Sementara di Kelurahan Cawang, sebanyak 5 RT juga ikut terendam banjir. Banjir merendam ratusan rumah penduduk di kawasan ini.

    “Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung. Ketinggian air mencapai 80 cm,” katanya.

    Selain itu, banjir juga menggenangi 3 RT yang berada di Kelurahan Cililitan. Di kawasan ini, genangan banjir dilaporkan setinggi 90 cm.

  • PGN Dukung Pemberdayaan dan Program UMKM Penyandang Disabilitas

    PGN Dukung Pemberdayaan dan Program UMKM Penyandang Disabilitas

    JAKARTA – Sebagai bagian dari komitmen tanggung jawab sosial perusahaan, Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) sebagai Subholding Gas Pertamina bersama Institusi Disabilitas Indonesia (INDISI), menggelar aksi kemanusiaan dalam rangka memperingati Hari Disabilitas Internasional 2025. Kegiatan dilaksanakan di lingkungan SLB Negeri Cicendo, Bandung.

    Kegiatan ini dilaksanakan tidak hanya berfokus pada penyaluran bantuan, tetapi juga memastikan komunitas disabilitas memperoleh akses peluang usaha secara berkelanjutan. Hal ini sejalan dengan komitmen PGN untuk mendorong inklusi ekonomi, khususnya melalui pemberdayaan dan peningkatan kemandirian penyandang disabilitas.

    Adapun bantuan yang diberikan meliputi ratusan paket sembako untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari, serta bantuan tunai bagi pelaku UMKM disabilitas sebagai stimulus modal usaha. Dukungan ini diharapkan dapat memperkuat produktivitas, meningkatkan kapasitas usaha, dan menciptakan kestabilan pendapatan bagi penerima manfaat.

    “Kami mendukung penuh inisiatif hari ini, karena melalui kegiatan ini kami berharap penyandang disabilitas bisa mendapatkan dukungan sosial sekaligus kesempatan untuk berkembang dalam kegiatan ekonomi,” ujar Division Head Corporate Social Responsibility (CSR) PGN, Krisdyan Widagdo Adhi, Minggu, 7 Desember.

    Pada acara yang digelar di Masjid Nurul Ilmi SLB Cicendo, terdapat lima pelaku UMKM binaan yang menerima bantuan, di antaranya usaha kerajinan, kuliner, dan jasa. Pemilihan penerima dilakukan berdasarkan dampak langsung terhadap komunitas, serta potensi keberlanjutan usaha ke depan.

    Selain penyaluran bantuan, kegiatan ini juga diisi dengan presentasi dari pelaku UMKM. Mereka memamerkan produk unggulan di hadapan tamu undangan, tokoh pendidikan, dan stakeholder terkait sebagai upaya memperluas promosi dan memperkenalkan karya penyandang disabilitas kepada masyarakat.

    PGN menegaskan bahwa kegiatan ini sejalan dengan strategi perusahaan dalam melaksanakan program CSR berbasis inklusi, yang menjangkau kelompok marjinal termasuk penyandang disabilitas. Harapannya, program ini dapat memberikan dampak jangka panjang, bukan hanya bantuan sesaat.

    Melalui kolaborasi dengan INDISI dan pihak sekolah, PGN berharap penerima manfaat tidak hanya memperoleh bantuan material, tetapi juga motivasi untuk berdaya secara mandiri. Dengan demikian, kontribusi PGN tidak hanya bersifat filantropi, tetapi bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan untuk mendorong inklusi dan keberlanjutan.

    Pada acara ini turut hadir Staf Khusus Presiden Bidang UMKM, Tiar Karbala; Ketua Komisi 1 DPRD Kota Bandung, Radea Respatih; dan Ketua Umum INDISI, Enita.

    “Perayaan Hari Disabilitas harus menjadi momentum memperluas kesempatan bagi penyandang disabilitas agar lebih berdaya dan mandiri secara ekonomi,” ujar Enita.

    Ketua Komisi 1 DPRD Kota Bandung, Radea Respatih, turut memberikan apresiasi kepada INDISI dan PGN karena telah berkontribusi positif bagi masyarakat Bandung, khususnya komunitas disabilitas. Radea berharap semakin banyak pelaku usaha yang ikut melibatkan komunitas disabilitas dalam kegiatan ekonomi, sehingga upaya pemberdayaan tidak berhenti pada bantuan, tetapi menjadi gerakan bersama yang menghadirkan perubahan nyata.