Author: Voi.id

  • Keluarga Sandera Israel Mengamuk, Marahi Menteri soal Penolakan Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

    Keluarga Sandera Israel Mengamuk, Marahi Menteri soal Penolakan Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

    JAKARTA – Anggota keluarga sandera Israel yang masih ditahan di Gaza yang mengamuk. Keluarga sandera memarahi Menteri Keuangan Israel Bezalel Smotrich atas penolakannya terhadap kesepakatan yang dinegosiasikan di Qatar untuk menghentikan pertempuran dan memulangkan keluarga mereka.

    Smotrich menyebut kesepakatan itu sebagai “bencana” bagi keamanan Israel dan mengatakan Israel harus melanjutkan operasi militer di Gaza sampai Hamas, kelompok militan yang menguasai wilayah tersebut sebelum perang, menyerah sepenuhnya.

    Dilansir Reuters, Senin, 13 Januari, puluhan anggota keluarga yang disandera, banyak yang membawa foto orang hilang, berdesakan di ruang komite di parlemen Israel tempat diadakannya pertemuan komite keuangan untuk mengkaji anggaran tahun 2025.

    Ada yang marah, ada yang menangis dan memohon. Mereka menyerang Smotrich dalam pertemuan emosional yang berlangsung lebih dari satu jam, menuduhnya meninggalkan 98 sandera Israel dan asing yang masih tersisa di Gaza.

    “Orang-orang yang diculik ini (harusnya) dapat dikembalikan,” ujar Ofir Angrest, yang saudara laki-lakinya, Matan, disandera selama serangan Hamas ke Israel pada 7 Oktober 2023.

    “Syaratnya sudah matang, sudah waktunya untuk membuat kesepakatan, kata Perdana Menteri. Bagaimana Anda, Menteri Keuangan, menentang kembalinya semua korban penculikan ini?”” katanya.

    Smotrich, pemimpin salah satu partai keagamaan nasionalis garis keras dalam koalisi sayap kanan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu, merupakan salah satu penentang paling keras dari kesepakatan yang ia gambarkan sebagai “menyerah” kepada Hamas.

    Qatar, yang menjadi perantara perundingan bersama Mesir dan Amerika Serikat, mengatakan pihaknya telah memberikan rancangan perjanjian kepada Israel dan Hamas menyusul “terobosan” semalam.

    Yechiel Yehud, yang putrinya Arbel diculik dari Kibbutz Nir Oz dan putranya Dolev terbunuh, mengingatkan Smotrich, dia telah mengunjungi rumah mereka di kibbutz.

    “Aku tahu hatimu ada di tempat yang tepat, tapi kamu dituntut untuk berbuat lebih dari itu,” ujarnya.

  • Kenali Perbedaan Sakit Perut Akibat Virus atau Keracunan Makanan

    Kenali Perbedaan Sakit Perut Akibat Virus atau Keracunan Makanan

    JAKARTA – Gangguan pada perut dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti pengolahan makanan yang tidak tepat hingga paparan virus yang berpindah melalui makanan atau permukaan yang terkontaminasi.

    Menurut laman Well and Good, ada lebih dari 250 jenis keracunan makanan, dengan beberapa bakteri umum yang berperan sebagai penyebab, seperti Salmonella, E. coli, Listeria, Staphylococcus, Campylobacter, dan Shigella.

    Di sisi lain, gangguan perut juga bisa disebabkan oleh infeksi virus seperti norovirus, yang hidup dalam tinja dan muntahan orang yang terinfeksi dan dapat berpindah melalui tangan atau permukaan yang terkontaminasi.

    Gejala yang sering muncul akibat keracunan makanan atau infeksi virus termasuk diare, mual, muntah, sakit perut, kram, dan terkadang disertai demam.

    Menurut ahli gastroenterologi, Dr. Elena Ivanina, perbedaan utama antara gangguan perut akibat keracunan makanan dan infeksi virus terletak pada waktu munculnya gejala. Keracunan makanan biasanya menunjukkan gejala dalam beberapa jam setelah mengonsumsi makanan yang terkontaminasi, sementara infeksi virus, seperti norovirus, memiliki masa inkubasi lebih lama, biasanya antara 24 hingga 48 jam.

    Keracunan makanan umumnya berlangsung sekitar 24 jam, tetapi durasinya dapat bervariasi tergantung pada penyebabnya, terutama jika disebabkan oleh parasit yang lebih tahan lama atau jika seseorang memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah.

    Norovirus, yang sangat menular, bisa menyebar dengan cepat. Untuk menghindari penyebaran, sangat penting untuk membatasi kontak dengan orang lain, mencuci tangan dengan rutin, membersihkan permukaan yang sering disentuh (terutama di kamar mandi), dan menghindari menyiapkan makanan untuk orang lain hingga gejala hilang setelah 48 jam.

    Meskipun sebagian besar kasus keracunan makanan dan gangguan perut akan sembuh dalam beberapa hari tanpa perlu pengobatan khusus, beberapa langkah sederhana di rumah dapat membantu mempercepat pemulihan.

    Ini termasuk istirahat yang cukup, mengonsumsi cairan elektrolit, air, atau kaldu, serta makan makanan dengan sedikit serat seperti nasi putih, oatmeal, pisang, dan ayam. Sebaiknya hindari makanan yang mengandung banyak gula, lemak, susu, atau gluten yang dapat memperburuk gejala.

    Untuk mencegah keracunan atau infeksi perut, Dr. Ivanina memberikan beberapa tips, seperti selalu mencuci tangan setelah menggunakan toilet sebelum menyiapkan makanan, tetap di rumah saat merasa tidak sehat, tidak mengonsumsi susu mentah, mencuci buah dan sayuran dengan baik sebelum dimakan, menjaga suhu lemari pendingin tetap rendah, memasak daging hingga matang sempurna, dan mencuci pisau setelah digunakan untuk memotong makanan mentah.

  • Watch Duty, Aplikasi Pelacak Kebakaran Hutan yang Diandalkan Warga Los Angeles

    Watch Duty, Aplikasi Pelacak Kebakaran Hutan yang Diandalkan Warga Los Angeles

    JAKARTA – Selama kebakaran melanda beberapa wilayah Los Angeles, Watch Duty menjadi aplikasi yang diandalkan oleh masyarakat setempat. Aplikasi dapat menampilkan zona yang dilanda kebakaran aktif.

    Selain itu, Watch Duty dapat menampilkan zona evakuasi wajib bagi para penduduknya, indeks kualitas udara selama kebakaran terjadi, dan masih banyak lagi. Berkat informasi yang sangat berguna ini, Watch Duty berada di puncak toko aplikasi Google dan Apple.

    Watch Duty menjadi aplikasi yang sangat unik karena platform ini tidak memperdulikan keterlibatan pengguna dan tidak mengambil keuntungan melalui iklan. Aplikasi ini disediakan secara gratis dengan tampilan antarmuka (UI) yang sangat sederhana. 

    Menariknya lagi, aplikasi ini tidak mengambil data penggunanya karena pengunduh tidak harus melakukan login. Aplikasi seperti ini sangat sulit ditemukan, khususnya di seluruh belahan dunia, sehingga pembuat Watch Duty mendapatkan banyak perhatian. 

    Aplikasi ini dikembangkan oleh lembaga nirlaba 501(c)(3) yang hanya fokus memberikan informasi terkini, akurat, dan cepat. Pengembangnya menerima sumbangan yang berasal dari pajak dan menawarkan dua fitur khusus bagi mereka yang ingin berlangganan. 

    Fitur yang disediakan merupakan alat pelacak penerbangan pemadam kebakaran dan kemampuan untuk mengatur peringatan di beberapa daerah. Watch Duty  dinilai lebih baik dan lebih cepat dari sistem peringatan pemerintah daerah sehingga aplikasinya banyak dibutuhkan. 

    Mengutip dari laporan The Verge, Watch Duty akan diperluas ke seluruh Amerika Serikat. Pengembang aplikasinya juga berencana menghadirkan aplikasi ini ke luar negeri, tetapi belum diketahui negara mana saja yang akan mendapatkan aplikasi berguna ini. 

    Selain itu, Watch Duty akan ditambahkan ke layanan darurat lainnya. Mungkin saja aplikasi ini akan menampilkan jenis peringatan selain kebakaran. Jika Watch Duty bisa diakses oleh seluruh dunia, aplikasi ini bisa sangat populer di masa depan. 

  • Pengacara Sebut Klaim Yoon Perintahkan Paspampres Gunakan Senjata Sebagai “Berita Palsu”

    Pengacara Sebut Klaim Yoon Perintahkan Paspampres Gunakan Senjata Sebagai “Berita Palsu”

    JAKARTA – Pengacara Presiden Korea Selatan yang dimakzulkan Yoon Suk-yeol menepis klaim perintah penggunaan senjata oleh pasukan pengamanan presiden.

    Pengacara Yoon Kap-keun, menepis klaim oleh anggota parlemen dari partai oposisi tersebut sebagai “berita palsu”.

    “Presiden hanya menekankan pelaksanaan tugas yang tepat sesuai dengan manual keamanan standar, dan dia tidak pernah mengeluarkan perintah seperti itu,” kata pengacara tersebut, melansir The Korea Times 13 Januari.

    Sebelumnya, politisi Youn Kun-young dari Partai Demokratik Korea (DPK) pada Hari Senin mengklaim Presiden Yoon memerintahkan personel keamanan untuk menggunakan senjata terhadap penyidik ​​yang berusaha melaksanakan surat perintah penahanannya, terkait penyelidikan pengumuman darurat militer yang dilakukan bulan lalu, berdasarkan laporan yang ia terima dari anggota staf Dinas Keamanan Presiden (PSS).

    “Staf PSS telah dilatih dengan manual yang sama, mengikuti prinsip yang sama selama beberapa dekade di semua pemerintahan, dan mereka telah melaksanakan tanggung jawab mereka sebagaimana mestinya,” jelas pengacara Yoon.

    Klaim perintah penggunaan senjata muncul di tengah kebuntuan selama berminggu-minggu antara PSS dan tim investigasi gabungan yang berusaha melaksanakan surat perintah penahanan.

    Yoon diketahui tetap tinggal di kediamannya di Hannam-dong, pusat Kota Seoul, yang dijaga ketat oleh ratusan anggota PSS.

    “Ada informasi terus-menerus, Yoon mendesak pengawalnya untuk menggunakan senjata,” kata Youn dalam konferensi pers di Majelis Nasional.

    Menurut anggota parlemen tersebut, Yoon makan siang dengan enam pejabat senior PSS pada Hari Minggu dan memberi tahu mereka untuk mencegah petugas polisi mendekati kediamannya dengan menggunakan pisau, jika senjata api tidak diizinkan.

    Klaim anggota parlemen tersebut menyusul laporan serupa oleh surat kabar lokal, yang mengatakan Yoon makan malam terpisah dengan pejabat PSS pada Hari Sabtu, memerintahkan mereka untuk mempertimbangkan penggunaan kekerasan jika penyidik ​​berusaha melaksanakan surat perintah tersebut.

    Di tengah konfrontasi yang sedang berlangsung, tim investigasi gabungan mengumumkan pada Hari Senin bahwa mereka telah mengirim surat kepada PSS yang meminta kerja samanya dalam menahan presiden dan memperingatkan konsekuensi hukum jika menolak mematuhinya.

    Surat tersebut memperingatkan, personel keamanan yang menghalangi pelaksanaan surat perintah tersebut dapat menghadapi tuntutan pidana, potensi kehilangan status mereka sebagai pegawai negeri, dan pembatasan perekrutan kembali dan tunjangan pensiun.

    Sementara itu, Park Chong-jun, mantan Komandan PSS yang mengundurkan diri pada Hari Jumat, menjalani pemeriksaan polisi untuk ketiga kalinya pada Hari Senin atas tuduhan menghalangi tugas resmi, saat ia memimpin upaya untuk menghalangi upaya penahanan oleh penyidik ​​pada tanggal 3 Januari.

    Beberapa pejabat senior PSS lainnya menolak untuk hadir dalam pemeriksaan polisi dan tim penyidik ​​berencana untuk mengajukan surat perintah penahanan terhadap mereka.

    Penjabat Presiden Choi Sang-mok memerintahkan polisi dan PSS untuk “memastikan penegakan hukum yang tertib dan keselamatan pejabat tingkat pekerja.”

    “Semua tindakan penegakan hukum harus dilakukan dengan cara yang damai dan terkendali. Dalam keadaan apa pun tidak boleh ada kekerasan yang dilakukan oleh lembaga yang terlibat,” kata Choi dalam siaran pers.

    Diketahui, PSS meningkatkan keamanan di kediaman Yoon dengan memasang kawat berduri, barikade, dan bus untuk menghalangi akses ke kompleks tersebut.

  • Pekerja Migran Indonesia Korban TPPO Asal Banten Meninggal di Penjara Mesir  

    Pekerja Migran Indonesia Korban TPPO Asal Banten Meninggal di Penjara Mesir  

    LEBAK – Seorang pekerja migran asal Kecamatan Sajira, Kabupaten Lebak, Banten, bernama Inah (45), meninggal dunia saat menjalani hukuman penjara di Mesir. Inah diketahui menjadi korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) setelah bekerja di Kairo melalui jalur non-prosedural.  

    Ketua Komunitas Relawan Pekerja Migran Indonesia (KRPMI) Kabupaten Lebak, Nining Widianingsih, mengkonfirmasi kabar tersebut. “Korban adalah tenaga kerja migran yang termasuk dalam kategori TPPO. Ia divonis tiga tahun penjara oleh pengadilan di Mesir dan meninggal dunia akibat sakit saat menjalani hukuman,” ujar Nining saat dihubungi di Rangkasbitung, Lebak, dilansir dari ANTARA.  

    Inah tidak terdaftar secara resmi oleh Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lebak. Kasus ini menambah daftar panjang TPPO di daerah tersebut. Sepanjang 2024, Pemerintah Kabupaten Lebak mencatat sedikitnya 10 kasus TPPO yang melibatkan warga setempat.  

    Korban-korban ini diberangkatkan ke berbagai negara seperti Irak, Suriah, Mesir, Arab Saudi, dan Malaysia melalui jalur ilegal. Meski sebagian besar korban berhasil dipulangkan setelah keluarga mereka melapor ke Dinas Tenaga Kerja, masih ada tantangan besar dalam memonitor keberadaan warga yang menjadi pekerja migran tanpa prosedur resmi.  

    “Kami langsung berkoordinasi dengan Kementerian Luar Negeri setelah menerima laporan dari keluarga korban TPPO untuk menangani kasus ini,” tambah Nining.  

    Menurut Nining, korban TPPO di Kabupaten Lebak umumnya berasal dari wilayah kantong tenaga kerja migran seperti Kecamatan Maja dan Sajira. Ia menekankan pentingnya pendataan warga di tingkat RT/RW agar keberadaan mereka dapat dipantau dengan lebih baik.  

    “Sering kali warga yang berangkat bekerja ke luar negeri melalui jalur non-prosedural tidak melaporkan keberangkatan mereka ke RT/RW. Hal ini menyulitkan pemerintah dalam memantau dan melindungi mereka,” katanya.  

    Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lebak juga terus berupaya mengurangi angka TPPO melalui sosialisasi kepada masyarakat. Kepala Bidang Penempatan Perluasan dan Pelatihan Tenaga Kerja, Deni Triasih, menyebutkan bahwa mayoritas korban TPPO berangkat menggunakan jasa perusahaan tanpa izin resmi atau melalui perantara calo.  

    “Banyak korban yang tergiur tawaran kerja di luar negeri tanpa memahami risikonya. Kami mengingatkan masyarakat untuk menggunakan jalur resmi agar pemerintah dapat memberikan perlindungan dan pengawasan,” jelas Deni.  

    Pemerintah daerah berharap dengan meningkatkan pengawasan, sosialisasi, dan kerja sama lintas instansi, kasus TPPO seperti yang dialami Inah dapat dicegah di masa depan.  

  • 7 Cara Menggunakan Pemutih Pakaian untuk Menghapus Noda

    7 Cara Menggunakan Pemutih Pakaian untuk Menghapus Noda

    YOGYAKARTA – Pemutih pakaian merupakan produk pembersih yang digunakan untuk mencerahkan pakaian, menghilangkan noda membandel, dan membunuh bakteri pada baju. Meski ampuh menghapus noda, cara menggunakan pemutih pakaian tidak boleh dilakukan asal-asalan. Kesalahan dalam penggunaan bisa membuat baju putih kesayangan Anda cepat rusak.

    Lantas, bagaimana cara menggunakan pemutih pakaian yang benar? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

    Cara Menggunakan Pemutih Pakaian

    Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini adalah cara menggunakan pemutih pakaian yang benar agar tidak mudah rusak.

    Periksa label pakaian

    Untuk mencegah kerusakan pakaian, periksa label pada baju sebelum mencucinya dengan produk pemutih pakaian. Tidak semua bahan bisa dicuci dan tahan dengan komposisi yang ada pada pemutih.

    Pakaian yang boleh dicuci dengan pemutih biasanya dapat dikenali pada label. Jangan gunakan pemutih jika terdapat tulisan “do not bleach” atau simbol pemutih.

    Pisahkan pakaian

    Cara menggunakan pemutih pakaian dengan benar yang berikutnya adalah memisahkan pakaian putih dari pakaian berwarna. Pemutih berbasis klorin dapat menyebabkan luntur pada pakaian berwarna.

    Rendam dan bilas pakaian dengan air dingin

    Sebelum menggunakan produk pemutih pakaian untuk menghapus noda, lebih baik rendam baju putih Anda selama 20-30 menit dan bilas dengan air dingin. Hal ini dapat membantu menghapus noda lebih cepat karena perendaman dapat melemahkan ikaatan kain dan juga noda.

    Jangan berlebihan menggunakan pemutih pakaian

    Setelah merendam dan membilas baju putih dengan air dingin, tambahkan pemutih pakaian secukupnya. Jika noda tidak terlalu banyak, tambahkan maksimal setengah tutup botol pemutih.

    Selain itu, jangan biarkan baju terlalu lama terkena pemutih. Cukup rendam pakaian selama kurang lebih 15 menit agar tidak merusak serat kain.

    Gunakan deterjen

    Untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal, Anda bisa menambahkan sabun deterjen bersama pemutih. Campuran ini akan meningkatkan kinerja pemutih pakaian sehingga baju menjadi lebih cepat bersih. Baca petunjuk penggunaaan deterjen yang aman digunakan bersama dengan pemutih pakaian.

    Bilas kembali

    Setelah merendam baju putih dalam air pemutih selama 15 menit, bilas dengan air dingin mengalir. Proses ini bisa membantu menghilangkan noda kotoran dari pakaian putih.

    Jemur pakaian

    Setelah melewati keenam tahapan tersebut, langkah terakhir adalah menjemur pakaian yang sudah dicuci dan diperas di bawah sinar matahari langsung. Sinar matahari adalah pengering terbaik untuk baju berwarna putih.

    Demikian informasi tentang cara menggunakan pemutih pakaian. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.

  • Patrick Kluivert dan Mimpi Lolos ke Piala Dunia

    Patrick Kluivert dan Mimpi Lolos ke Piala Dunia

    Shin Tae-yong dipecat dari kursi pelatih Timnas Indonesia digantikan Patrick Kluivert. Ini membuka babak baru dalam drama panjang sepak bola nasional. Keputusan yang disebut sebagai langkah strategis ini kembali mengungkap pola lama: ambisi besar yang tidak didukung eksekusi matang. Pergantian pelatih di tengah jalan bukan hal baru, tetapi kali ini, harapan suporter bertumpu pada satu pertanyaan: apakah ini benar-benar perubahan atau sekadar nama baru?

    Shin Tae-yong bukan sekadar pelatih, ia membawa perubahan signifikan. Di bawah kepemimpinannya, Timnas Indonesia bermain lebih percaya diri di panggung internasional, dan menunjukkan potensi besar. Namun, tuntutan untuk lolos ke Piala Dunia 2026 menjadi beban yang terlalu berat. Ketika target ini tampak sulit dicapai, ia harus meninggalkan posisinya.

    Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut pemecatan ini sebagai langkah strategis. Namun, publik bertanya-tanya: apa strategi sesungguhnya? Naturalisasi pemain sering disebut menjadi solusi instan, tetapi tanpa perencanaan jangka panjang, langkah ini sekadar tambal sulam yang tak menjamin keberhasilan.

    Masuknya Patrick Kluivert sebagai pengganti Shin Tae-yong sempat memicu reaksi keras. Sebagai mantan striker kelas dunia, ia memiliki reputasi gemilang di lapangan. Namun, catatan kepelatihannya jauh dari mengesankan. Bahkan, rumor duet dengan Louis van Gaal, meski terdengar menjanjikan, tidak menjamin hasil instan.

    “Nama besar tidak cukup,” tegas Unggul Indra, presiden kelompok suporter La Grande kepada media. “Kami butuh perubahan nyata, bukan sekadar simbol.” Tagar #SaveSTY pun sempat menggema di media sosial, mencerminkan skeptisisme publik.

    Suporter kita mudah mendewakan figur, seperti Shin Tae-yong, padahal ia baru sebatas pelatih kelas Asia.

    Viral insiden akun kereta cepat Whoosh yang terang-terangan mengkritik Kluivert semakin menegaskan sentimen negatif. Meskipun permintaan maaf telah disampaikan, insiden ini menunjukkan betapa emosionalnya penggemar sepak bola Indonesia.

    Target lolos ke Piala Dunia seharusnya menjadi tolok ukur transformasi sepak bola nasional, bukan sekadar ambisi kosong. Secara teknis, peluang itu ada, terutama jika Indonesia mampu mengalahkan Australia, Bahrain, dan China. Namun, tanpa pembenahan mendasar dalam sistem, harapan ini hanya akan menjadi ilusi.

    Sejarah sepak bola Indonesia mencatat pola yang berulang: euforia harapan besar yang diikuti kegagalan.

    Dukungan luar biasa dari suporter, yang diakui dunia internasional, menjadi modal penting. Kevin Diks, pemain naturalisasi, bahkan menyebut suporter Indonesia sebagai salah satu yang terbaik di dunia. Namun, dukungan itu tidak cukup jika sistem tetap rapuh.

    Masalah Indonesia bukan hanya pelatih, melainkan sistem yang belum matang. Infrastruktur yang terbatas, tata kelola yang lemah, serta tekanan politik dan bisnis menjadi hambatan utama. Tanpa perbaikan signifikan, siapa pun pelatihnya akan menghadapi tantangan yang sama. Ambisi besar tanpa dasar yang kokoh hanya akan menghasilkan kekecewaan.

    Patrick Kluivert, setelah resmi memimpin, akan memikul tekanan berat. Ia harus memenuhi ekspektasi tinggi di tengah sistem yang belum siap mendukung. Jika gagal, ia hanya akan menjadi bagian dari daftar panjang pelatih yang dikorbankan ekspektasi berlebihan.

    Pergantian pelatih ini kembali mencerminkan pola lama: mengganti wajah tanpa mengubah fondasi. Nama besar seperti Patrick Kluivert mungkin memberi daya tarik sementara, tetapi tanpa strategi yang matang, hasilnya akan sama. Suporter tidak ingin drama panjang tanpa solusi nyata. Mereka menginginkan sistem yang kuat, strategi jangka panjang, dan pelatih yang diberi waktu untuk membangun. Bahwa Indonesia atau PSSI terlihat belum serius soal pembinaan. Tidak ada kompetisi usia muda. Harusnya paralel, ada kompetisi U-15 sampai U-21.

    Satu hal lagi yang menjadi sorotan adalah betapa mudahnya publik terbuai mimpi besar yang dijual oleh pemangku kepentingan. Pertanyaan pentingnya: apakah sepak bola Indonesia benar-benar siap untuk maju, atau hanya kembali menjual mimpi besar kepada publik?

  • Pemadam Kebakaran Masih Kesulitan Kendalikan Api, Korban Tewas Kebakaran Los Angeles Bertambah

    Pemadam Kebakaran Masih Kesulitan Kendalikan Api, Korban Tewas Kebakaran Los Angeles Bertambah

    JAKARTA – Petugas pemadam kebakaran masih kesulitan untuk mengendalikan kobaran api yang telah membakar sebagian besar wilayah lingkungan Pacific Palisades di Los Angeles, California, Amerika Serikat hingga rata dengan tanah, sementara api yang menyebar dan angin kencang masih mengancam masyarakat pada Hari Minggu.

    Pesawat menjatuhkan air dan bahan kimia pemadam api di perbukitan curam untuk membendung penyebaran Kebakaran Palisades ke arah timur. Televisi KTLA melaporkan bahwa petugas darat telah berhasil menyelamatkan sejumlah rumah, meskipun beberapa rumah lainnya hancur.

    “LA County mengalami malam yang penuh teror dan kesedihan yang tak terbayangkan,” kata Pengawas Los Angeles County Lindsey Horvath, melansir Reuters 13 Januari.

    Enam kebakaran yang terjadi secara bersamaan telah melanda kota terbesar kedua di AS tersebut sejak Selasa pekan lalu, menewaskan sedikitnya 14 orang (bertambah dari sebelumnya 13) hingga Minggu pagi. Sedikitnya 16 orang lainnya diyakini hilang.

    Sementara itu, Gubernur California Gavin Newsom memperkirakan, jumlah korban tewas akan bertambah.

    “Saya sudah mengerahkan tim SAR. Kami juga sudah mengerahkan anjing pelacak mayat dan kemungkinan masih banyak lagi,” katanya kepada program “Meet the Press” di NBC.

    Gubernur Newsom menambahkan, kebakaran tersebut kemungkinan akan menjadi bencana alam terburuk dalam sejarah AS “dari segi biaya yang terkait dengannya.”

    Terpisah, Administrator FEMA (Badan Penanggulangan Bencana Federal) Deanne Criswell mengatakan dalam wawancara Hari Minggu, personel militer yang bertugas aktif siap mendukung upaya pemadaman kebakaran, seraya menambahkan lembaga tersebut telah mendesak warga untuk mulai mengajukan bantuan bencana.

    “Kami memiliki dana untuk mendukung tanggapan ini, untuk mendukung pemulihan ini,” katanya kepada program “This Week” di ABC.

    Kebakaran tersebut telah merusak atau menghancurkan 12.000 bangunan, kata petugas pemadam kebakaran.

    Hingga hari Minggu, lebih dari 100.000 orang di Los Angeles County telah diperintahkan untuk mengungsi, sementara 87.000 lainnya menghadapi peringatan evakuasi.

    Api telah membakar seluruh lingkungan menjadi puing-puing yang membara, menghancurkan rumah-rumah orang kaya dan terkenal serta orang-orang biasa, dan meninggalkan pemandangan yang mengerikan.

    Selama 24 jam terakhir, Kebakaran Palisades menyebar ke area seluas 1.000 hektar (400 hektar), membakar lebih banyak rumah, menurut laporan para pejabat.

    Pejabat Cal Fire Todd Hopkins mengatakan, meskipun 11 persen dari Kebakaran Palisades kini telah terkendali, kebakaran tersebut telah membakar lebih dari 22.000 hektar (8.900 hektar).

    Hopkins mengatakan dalam konferensi pers, api telah menyebar ke Mandeville Canyon dan mengancam akan menjalar ke Brentwood, lingkungan kelas atas yang menjadi rumah bagi banyak selebritas, dan Lembah San Fernando. Kebakaran tersebut juga bergerak perlahan menuju jalan bebas hambatan utara-selatan 405.

  • Mark Zuckerberg Kritik Apple yang Dianggap Mandek Inovasi, Tapi Meta Hadapi Tuduhan Serupa

    Mark Zuckerberg Kritik Apple yang Dianggap Mandek Inovasi, Tapi Meta Hadapi Tuduhan Serupa

    JAKARTA – Dalam wawancara dengan Joe Rogan, CEO Meta Mark Zuckerberg melontarkan kritik tajam kepada Apple, menuduh perusahaan tersebut berhenti berinovasi sejak peluncuran iPhone dua dekade lalu. Namun, kritik ini justru memunculkan kembali tuduhan bahwa Meta juga mengalami stagnasi dalam pengembangan produknya, terutama Facebook.

    Zuckerberg menyampaikan pandangan beragam tentang pengaruh Apple, memuji kesuksesan iPhone, tetapi juga mengkritik perusahaan itu karena terlalu bergantung pada produk tersebut sebagai inti inovasinya.

    Dia juga menyerang praktik bisnis Apple, khususnya “Apple tax,” istilah yang mengacu pada komisi 30% yang dikenakan Apple kepada pengembang aplikasi untuk setiap transaksi di platformnya. Zuckerberg mengklaim bahwa biaya ini menghambat inovasi bisnis dan menyebutkan bahwa Meta dapat menggandakan keuntungannya jika tidak ada kebijakan tersebut.

    Zuckerberg membandingkan perangkat Vision Pro dari Apple dengan perangkat keras Meta, seperti Meta Quest. Menurutnya, meskipun Vision Pro memiliki layar yang unggul untuk menonton film, perangkat tersebut kalah dalam aspek interaktivitas dan gaming, yang menjadi kekuatan Meta Quest. Namun, Zuckerberg mengabaikan kemampuan Vision Pro sebagai alat produktivitas, area yang belum dapat ditandingi perangkat Meta.

    Tantangan Internal Meta

    Kritik terhadap Apple ini memunculkan ironi, mengingat Meta sendiri juga dituding mandek inovasi. Sejak rebranding menjadi Meta dan berinvestasi besar-besaran di metaverse, Facebook tetap menjadi penggerak utama pendapatan perusahaan.

    Meta juga dikenal sering meniru fitur dari kompetitornya. Mulai dari Stories milik Snapchat, video pendek ala TikTok, hingga Threads yang meniru Twitter, semua ini memperkuat tuduhan bahwa Meta lebih sering mereplikasi daripada berinovasi.

    Apple dan Meta sudah lama berseteru soal privasi pengguna. Kebijakan App Tracking Transparency (ATT) yang diperkenalkan Apple berdampak besar pada pendapatan iklan Meta, memperburuk hubungan kedua perusahaan.

    Kritik Zuckerberg terhadap pendekatan privasi Apple muncul di tengah kontroversi kebijakan Meta sendiri, seperti keputusan untuk menghentikan fact-checking dan melonggarkan aturan moderasi konten. Kebijakan baru yang membolehkan ujaran kebencian terhadap komunitas LGBTQ+ dengan dalih “kebebasan berpendapat” menuai kecaman luas.

    Keputusan Meta ini dianggap sebagai upaya mendekati Presiden AS terpilih Donald Trump, mengingat banyak kebijakan baru Meta sejalan dengan retorika Trump dan partainya. Akibatnya, banyak karyawan Meta mengundurkan diri, dan pencarian Google terkait “cara keluar dari Facebook” meningkat hingga 5.000%.

    Perseteruan antara Apple dan Meta mencerminkan ketegangan yang lebih luas di industri teknologi besar. Dengan pengawasan ketat regulator, strategi masing-masing perusahaan—Apple dengan fokus pada privasi dan Meta dengan deregulasi serta kebebasan berpendapat—dapat membentuk masa depan mereka di tengah perubahan lanskap teknologi.

    Sementara Zuckerberg terus menyerang Apple, pertanyaan besar tetap ada: apakah Meta mampu berinovasi lebih jauh dari platform warisannya, atau justru akan terjebak dalam pola yang sama? Upaya Meta untuk mendominasi metaverse masih menjadi pertaruhan besar yang hasilnya belum jelas.

  • Pesan Prabowo ke Kader Gerindra Pemenang Pilkada 2024: Jangan Korupsi!

    Pesan Prabowo ke Kader Gerindra Pemenang Pilkada 2024: Jangan Korupsi!

    JAKARTA – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, memberikan pesan tegas kepada para kader Gerindra yang terpilih sebagai kepala daerah pada Pilkada 2024. Pesan tersebut disampaikan melalui Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, yang mengingatkan pentingnya integritas dalam menjalankan amanah rakyat.

    “Menjadi kepala daerah adalah bentuk pengabdian tertinggi untuk rakyat, bangsa, dan negara. Jangan korupsi! Menjadi pemimpin artinya sudah harus selesai dengan dirinya sendiri,” ujar Muzani, menyampaikan pesan Prabowo pada Minggu, 12 Januari 2025.

    Muzani juga menjelaskan bahwa Prabowo menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat. Silaturahmi dengan kepala daerah Gerindra ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi dan komunikasi dalam menyelesaikan berbagai persoalan di masyarakat.

    “Presiden Prabowo akan mempermudah komunikasi antara bapak ibu semua dengan pemerintah pusat. Saya siap menjadi jembatan penghubung bagi kepentingan daerah, termasuk di Provinsi Lampung. Hari ini kita berdiskusi tentang berbagai masalah di daerah masing-masing untuk mencari solusi bersama,” jelas Muzani.

    Menurutnya, kepala daerah merupakan perpanjangan pemerintah pusat, sehingga pelaksanaan program-program nasional seperti swasembada pangan, pendidikan, dan layanan kesehatan harus dikoordinasikan dengan baik hingga ke tingkat daerah.

    Prabowo juga menyampaikan harapannya agar Lampung menjadi salah satu provinsi penopang swasembada pangan nasional. Untuk itu, kepala daerah diimbau untuk mencatat dan menyampaikan masalah-masalah yang dihadapi masyarakat, seperti infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan.

    “Rata-rata masalah utama yang dihadapi bupati adalah infrastruktur yang berkaitan dengan Kementerian Pekerjaan Umum, masalah pertanian yang terkait dengan Kementerian Pertanian, dan masalah pendidikan dasar serta menengah yang berkaitan dengan Kementerian Pendidikan,” ungkap Muzani.

    Ia juga menyoroti perlunya perhatian terhadap perbaikan infrastruktur sekolah di Lampung yang sudah mulai rusak serta peningkatan fasilitas rumah sakit di daerah.

    Muzani menutup dengan menegaskan kembali pesan Prabowo agar para kepala daerah dari Partai Gerindra menghindari korupsi dalam menjalankan tugas mereka.

    “Semua upaya untuk memajukan daerah dan mensejahterakan rakyat hanya bisa tercapai jika tidak ada korupsi. Itu adalah syarat utama untuk melayani masyarakat dengan baik,” pungkasnya.