Author: Voi.id

  • Tim Robotik Apple Pindah dari Divisi AI, Tanda Tim Cook Tak Lagi Percaya pada Giannandrea?

    Tim Robotik Apple Pindah dari Divisi AI, Tanda Tim Cook Tak Lagi Percaya pada Giannandrea?

    JAKARTA – Apple kembali melakukan perombakan internal besar-besaran. Setelah penundaan memalukan terhadap peluncuran fitur Apple Intelligence yang kontekstual, kini muncul kabar bahwa tim robotik Apple dipindahkan dari divisi AI/ML yang dipimpin John Giannandrea ke divisi perangkat keras (hardware) yang dipimpin oleh John Ternus.

    Laporan dari Bloomberg mengungkap bahwa CEO Apple, Tim Cook, tampaknya mulai mengubah arah strategis perusahaan terkait pengembangan kecerdasan buatan. Perubahan ini terjadi tak lama setelah tim Siri dipindahkan ke bawah kepemimpinan Mike Rockwell, bos Vision Pro, dalam upaya menghidupkan kembali asisten digital tersebut.

    Meskipun posisi John Giannandrea sebagai SVP (Senior Vice President) AI dan ML tidak berubah secara resmi, perpindahan ini menandai adanya pergeseran kepercayaan dan prioritas. Kini, tim Giannandrea akan fokus membangun model AI dasar yang menjadi fondasi untuk teknologi masa depan seperti robot dan Siri, namun dengan peran yang lebih terpisah dari tim lainnya.

    Beberapa sumber menyebutkan bahwa langkah ini bisa menjadi awal dari pembubaran total divisi AI dan ML. Ada spekulasi bahwa Tim Cook bisa saja memindahkan Giannandrea ke posisi baru, atau bahkan mendorongnya keluar dari perusahaan.

    Langkah ini disebut sebagai upaya untuk memastikan bahwa tim AI tidak bekerja terlalu luas, dan bahwa pengembangan hardware seperti robotika dapat difokuskan secara optimal di bawah kepemimpinan Ternus.

    Apple Rethink: AI Bukan Lagi Produk, Tapi Fondasi

    Perubahan ini juga mencerminkan filosofi baru Apple terhadap AI — bukan sebagai produk terpisah, tetapi sebagai infrastruktur inti. Seperti perbandingan antara aplikasi dan sistem operasi, AI diposisikan sebagai dasar yang mendukung berbagai layanan Apple, bukan sebagai entitas mandiri.

    Misalnya, lengan robotik yang dikembangkan Apple memang menggunakan AI untuk interaksi dan pengolahan data, tetapi perangkat keras itu sendiri bukanlah AI. Hal yang sama berlaku untuk Siri yang memanfaatkan AI untuk menjawab pertanyaan, tetapi belum menjadi sistem AI murni seperti LLM (large language model).

    Apakah pendekatan ini membutuhkan tim khusus untuk membangun model AI dasar, atau tiap divisi bisa membangun model mereka sendiri, masih menjadi pertanyaan besar. Waktu akan menjawab ke mana arah strategi Apple ini dan apakah Giannandrea akan tetap bertahan.

  • Polda Sumbar Gagalkan Peredaran 47 Kilo Ganja

    Polda Sumbar Gagalkan Peredaran 47 Kilo Ganja

    JAKARTA – Polda Sumatera Barat (Sumbar) menggagalkan upaya peredaran ganja sebanyak 47 kilogram.

    Dari pengungkapan kasus tersebut, empat orang ditetapkan tersangka.

    “Berhasil menggagalkan peredaran 47 kilogram ganja,” ujar Dirnarkoba Polda Sumatera Barat Kombes Nico A Setiawan dalam keterangannya, Sabtu, 26 April.

    Para tersangka berinisial YYP (26), BD (22), MA (20), dan AD (20). Mereka ditangkap di dua lokasi berbeda yakni di Jalan M Yamin, Lubuk Alung, dan Komplek Wisma Indah Lestari, Kota Padang.

    Mengenai rangkaian pengungkapan, kata Nico, bermula dari informasi masyarakat tentang mobil Xenia hitam yang membawa ganja dari Padang menuju Batusangkar.

    Informasi itu ditindaklanjuti dengan membuntuti mobil tersebut. Kemudian saat berada di kawasan Lubuk Alung, mobil itu pun dihentikan.

    Dari mobil Xenia tersebut ditemukan ganja seberat 5 kilogram dan mengamankan dua pelaku.

    Hasil pemeriksaan, mereka mengaku telah menyerahkan 42 kilogram ganja di Padang Sarai.

    Polisi langsung menuju rumah yang dimaksud. Keterangan kedua tersebut benar adanya karena ditemukannya dua karung berisi 42 paket ganja.

    “Ditemukan barang bukti berupa 1 karung besar warna hijau yang berisikan 23 paket besar diduga narkotika jenis ganja di bawah kompor dapur rumah tersebut dan 1 karung besar warna putih yang berisikan 19 paket besar diduga narkotika jenis ganja di dalam kamar mandi rumah tersebut,” kata Nico

  • Enam Penyandang Disabilitas Berjuang Masuk ULM via SNBT

    Enam Penyandang Disabilitas Berjuang Masuk ULM via SNBT

    BANJARMASIN – Enam orang penyandang disabilitas berjuang masuk Universitas Lambung Mangkurat (ULM), perguruan tinggi negeri di Kalimantan Selatan, lewat jalur Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2025.

    “Peserta penyandang disabilitas ini terdiri dari satu tunadaksa dan lima tunarungu,” kata Wakil Rektor Bidang Akademik ULM Iwan Aflanie dilansir ANTARA, Sabtu, 26 April.

    ULM telah menyiapkan pendamping bagi peserta penyandang disabilitas untuk membantu mereka sesuai dengan kebutuhan masing-masing.

    Iwan menyebut diterimanya penyandang disabilitas untuk mengikuti seleksi menjadi wujud ULM sebagai kampus inklusif dan pihaknya berkomitmen menjadi kampus yang ramah dan menerima semua orang, tanpa memandang latar belakang, kemampuan, atau kebutuhan khusus.

    “Kampus ini menciptakan lingkungan di mana setiap individu merasa dihargai, memiliki kesempatan yang sama untuk belajar dan berkembang, dan tidak mengalami diskriminasi,” jelasnya.

    Saat ini ULM menjadi perguruan tinggi negeri dengan jumlah mahasiswa berkebutuhan khusus terbanyak kedua nasional setelah Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta.

    Tercatat ada sekitar 40 mahasiswa ULM penyandang disabilitas tersebar di berbagai program sarjana.

    Diketahui, sebanyak 10.129 orang berebut masuk ULM di jalur SNBT 2025 yang dilaksanakan melalui metode UTBK, dijadwalkan delapan hari mulai tanggal 23-30 April 2025.

    Ada 69 program studi sarjana menjadi pilihan termasuk prodi antropologi sebagai prodi baru.

    Tahun ini ULM menyediakan 3.550 kursi untuk mahasiswa baru jalur SNBT, dari total kursi 7.512 untuk mahasiswa baru ULM.

  • BMKG Sebut Aktivitas Sesar Besar Sumatera Picu Gempa di Nias Selatan

    BMKG Sebut Aktivitas Sesar Besar Sumatera Picu Gempa di Nias Selatan

    JAKARTA – Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I menyebutkan gempa bumi dengan magnitudo 4,4 di Nias Selatan, Sumatera Utara, pada Sabtu 26 April pukul 05.27 WIB akibat adanya aktivitas Sesar Besar Sumatera.

    “Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas Sesar Besar Sumatera pada segmen Mentawai,” kata Kepala BBMKG Wilayah I Hendro Nugroho dilansir ANTARA, Sabtu, 26 

    Gempa yang terjadi terletak pada koordinat 0,54 derajat Lintang Utara (LU) dan 97,87 derajat Bujur Timur (BT), atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 7 km Tenggara Nias Selatan, Sumatera Utara, pada kedalaman 23 km.

    Hingga pukul 06:18 WIB, hasil monitoring BMKG menunjukkan belum ada kejadian gempa bumi susulan (aftershock).

    “Kepada masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” kata dia.

    Berdasarkan laporan dari masyarakat, gempa bumi itu dirasakan di daerah Teluk Dalam dengan skala intensitas II MMI (Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang).

    Namun hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut.

    “Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi,” katanya.

  • Gaya Paus Fransiskus, dari Jubah Putih ke Penobatan Pria Berpakaian Terbaik

    Gaya Paus Fransiskus, dari Jubah Putih ke Penobatan Pria Berpakaian Terbaik

    JAKARTA – Selain membawa pesan perdamaian dan kerukunan, Paus Fransiskus dikenal dengan gayanya yang tanpa disadari menjadi ikon mode.

    Jauh dari gemerlap dunia fashion, ia justru dikenal karena kesederhanaannya.

    Ia selalu mengenakan jubah putih polos, sepatu hitam, dan jam tangan biasa.

    Dilansir dari laman CNN pada Sabtu, 26 April, gaya Paus yang bersahaja dan sederhana, ternyata memberikan pengaruh begitu luas. Hingga akhirnya, ia dinobatkan sebagai ‘Pria Berpakaian Terbaik 2013’ versi Esquire.

    The New York Times melihat gaya kesederhanaan Paus Fransiskus. Terlihat sepatu hitam yang disebut-sebut dibuat oleh sahabat lamanya di Buenos Aires. Hingga akhirnya, sepatu hitam itu langsung menarik perhatian dunia.

    Berbeda dengan pendahulunya, Benediktus XVI yang gemar mengenakan busana dan aksesoris mewah, seperti salib dada berhias permata, sepatu rancangan desainer dengan warna merah terang, topi beludru, hingga topi bulu.

    Berbeda dengan Fransiskus yang tampil apa adanya mengenakan busana liturgi polos dan alas kaki praktis. Tak butuh waktu lama agar gaya ini mendapat pengakuan.

    The Cut menjuluki Fransiskus sebagai ‘paus normcore’ dunia, karena penampilannya yang sederhana dan tanpa pernak-pernik. Ia pun menjadi paus pertama yang tampil di sampul Rolling Stone. Tak hanya itu, berbagai meme dan merchandise mulai bermunculan, dari kaus hingga mug dengan wajah Paus Fransiskus sebagai ikon.

    “Sementara Bradley Cooper, Chris Pine, dan Joseph Gordon-Levitt mengalami tahun gemilang, pilihan busana mereka hanya sebatas karpet merah. Sementara itu, keputusan sartorial Paus Fransiskus secara halus menandakan era baru. Bagi banyak orang, bagi Gereja Katolik, itu harapan baru,” kata Max Berlinger, perwakilan dari Esquire.

    Max Berlinger bahkan diundang ke berbagai acara TV untuk membahas pilihannya menempatkan Paus di daftar pria berbusana terbaik. Namun, undangan tersebut ia tolak.

    “Aku cuma merasa itu keren dan layak disorot. Paus sebelumnya mengenakan pakaian mahal. Paus Fransiskus justru pergi ke penjara dan membasuh kaki narapidana. Aku merasa pakaian itu mencerminkan pergeseran yang lebih besar,” ujarnya.

    Carol Richardson, sejarawan seni liturgi dari University of Edinburgh, melihat kontras gaya antara Benediktus dan Paus Fransiskus sebagai cerminan dari pandangan teologi yang berbeda.

    “Benediktus XVI sedang ‘bermain’ dengan berbagai periode waktu lewat apa yang ia kenakan. Sebagai tradisionalis, ia ingin menegaskan kesinambungan historis kepausan,” jelas Richardson.

    “Sementara Fransiskus, sebagai Paus Jesuit pertama, lebih menekankan pada praktik nyata. Jesuit mempelajari bahasa, filsafat, sejarah, retorika, semua itu untuk diterapkan dalam kehidupan nyata sebagai imam dunia.” lanjutnya.

    Meski tidak berusaha tampil simbolis, pakaian serba putih Fransiskus tetap sarat makna. Warna putih melambangkan kemurnian dan kasih, sedangkan sejumlah aksesoris merah menandakan pengorbanan dan belas kasih.

    Sepatu hitam yang dikenakan, meski tidak memiliki makna resmi, mengingatkan pada biarawan tentang hidup kemiskinan dan kedermawanan.

  • 5 Khasiat Daun Lobak untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

    5 Khasiat Daun Lobak untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

    JAKARTA – Selama ini kita mungkin hanya fokus mengonsumsi lobaknya saja, sementara bagian daunnya langsung dibuang begitu saja. Padahal, daunnya menyimpan segudang manfaat yang tak kalah luar biasa dibandingkan lobaknya.

    Sayuran berdaun hijau ini ternyata kaya akan zat gizi yang dibutuhkan tubuh dan bisa diolah menjadi berbagai masakan lezat. Berikut 5 khasiat utama daun lobak yang jarang diketahui, seperti dilansir dari laman Healthshots pada Sabtu, 26 April.

    1. Mengobati Anemia dan Menambah Energi

    Daun lobak mengandung zat besi dalam jumlah tinggi yang membantu meningkatkan kadar hemoglobin dalam darah. Ini sangat bermanfaat bagi penderita anemia dan orang-orang yang sering merasa lelah atau lemas. Selain itu, mengonsumsi daun lobak secara rutin dapat membantu tubuh menjadi lebih bertenaga.

    2. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

    Kandungan vitamin C dalam daun lobak ternyata enam kali lebih banyak dibandingkan dengan lobaknya sendiri. Vitamin ini sangat penting dalam memperkuat sistem kekebalan tubuh, melindungi dari infeksi, serta mempercepat proses penyembuhan. Dengan imunitas yang kuat, tubuh bisa lebih terlindungi dari penyakit musiman hingga infeksi virus seperti Covid-19.

    3. Menjaga Kesehatan Jantung dan Kolesterol

    Daun lobak kaya akan serat pangan, yang berfungsi menjaga kesehatan sistem pencernaan sekaligus menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah. Serat juga membantu mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke.

    4. Menurunkan Berat Badan

    Daun lobak cocok untuk Anda yang sedang menjalani diet. Daun lobak hanya memiliki 13 kalori per cangkir.

    Daun ini bisa dimasukkan ke dalam salad, ditumis, atau dimasak bersama sayuran lain untuk menu sehat harian.

    5. Sumber Nutrisi

    Daun lobak merupakan gudang nutrisi, mulai dari vitamin A, B1, B6, B9, kalsium, fosfor, kalium, magnesium, hingga zat besi dan vitamin C. Semua ini berperan penting dalam menjaga kesehatan mata, sistem saraf, tulang, dan metabolisme tubuh secara keseluruhan.

  • Manny Pacquiao Incar Duel Lawan Mario Barrios Jr

    Manny Pacquiao Incar Duel Lawan Mario Barrios Jr

    JAKARTA – Petinju ternama asal Filipina Manny Pacquiao dipastikan akan memgincar pertarungan melawan Mario Barrios Jr pada Juli mendatang untuk memperebutkan gelar juara dunia kelas welter WBC.

    Sean Gibbons yang menjabat sebagai penasihat sang petinju mengonfirmasi kemungkinan tersebut.

    Dia menjamu Pacquiao masih bugar sekalipun pada saat ini telah menginjak usai 46 tahun.

    “Pertarungan itu mungkin saja akan terjadi. Manny adalah George Foreman, Archie Moore dan Bernard Hopkins di zaman modern. Dia sangat menjaga dirinya, menjalani kehidupan yang bersih, dan akan siap untuk duel ini,” katanya dikutip Boxing Scene.

    Menurut laporan tersebut, Manny Pacquiao menarget pertarungan ini digelar pada 19 Juli 2025 nanti.

    Sang juara delapan divisi dengan rekor 62-8-2 (39 KO) itu akan kembali ke ring pada usia 46.

    Pacquiao terakhir kali bertarung pada musim panas tahun 2021 melawan Yordenis Ugas dari Kuba.

    Duel untuk gelar kelas welter itu dimenangkan oleh Ugas melalui keputusan mutlak.

    Sebelumnya petinju berjuluk Pacman tersebut sudah pernah mempertimbangkan untuk bertemu Barrios 29-2-1 (18 KO), tetapi tidak berhasil.

    Barrios, yang berusia 29 tahun, terakhir bertarung pada bulan November lalu.

    Saat itu dia nyaris mempertahankan sabuknya melawan Abel Ramos pada kartu undercard Jake Paul-Mike Tyson.

    Sebelum naik ring melawan Mario Barrios Jr, Pacquiao juga rencanakan akan kembali ke panggung politik dengan mencalonkan dirinya menjadi anggota senat Filipina.

  • Megawati Usulkan Konferensi Asia Afrika Jilid II Bahas Kondisi Global dan Kemerdekaan Palestina

    Megawati Usulkan Konferensi Asia Afrika Jilid II Bahas Kondisi Global dan Kemerdekaan Palestina

    JAKARTA – Ketua DPP Bidang Luar Negeri PDI Perjuangan Ahmad Basarah menyampaikan gagasan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri tentang perlunya penyelenggaraan Konferensi Asia Afrika (KAA) Jilid II yang membahas kondisi global dan kemerdekaan Palestina.

    Hal ini disampaikan Basarah dalam pidato pembukaan diskusi “Warisan Bung Karno untuk Asia-Afrika dan Keadilan Sosial Global” sebagai peringatan 70 Tahun KAA yang digelar Badan Sejarah Indonesia PDI Perjuangan, di Kantor DPP PDIP, Sabtu, 26 April.

    “Presiden Megawati menyampaikan gagasannya kepada saya agar para pemimpin bangsa-bangsa Asia Afrika saat ini dapat menyelenggarakan pertemuan untuk mengevaluasi 70 tahun perjalanan KAA,” ujar Basarah.

    Basarah menilai, forum tersebut harus memberikan perhatian khusus menanggapi isu global saat ini dan pada bangsa-bangsa yang belum merdeka, terutama Palestina. Ia berharap, KAA Jilid II mampu menghasilkan keputusan monumental dalam merekontekstualisasikan Dasa Sila Bandung.

    “Situasi geopolitik internasional saat ini ditandai oleh meningkatnya ketegangan antarbangsa, baik bilateral, regional, maupun internasional,” jelas Basarah.

    Basarah juga berharap, diskusi ini bisa merekomendasikan pemikiran-pemikiran solutif bagi perdamaian dan keadilan sosial.

    “Tidak hanya bagi bangsa-bangsa di dunia, tetapi juga bagi rakyat Indonesia,” kata Basarah.

    Sebagai informasi, acara diskusi PDIP ini dibagi dalam dua panel menghadirkan sejarawan, diplomat, dan akademisi.

    Diskusi Panel I bertema Semangat Bandung dan Tantangan Asia-Afrika Kini dengan narasumber Dr. Wildan Sena Utama – Sejarawan UGM, I Gusti Wesaka Puja – Direktur Eksekutif ASEAN Institute for Peace and Reconciliaton, dan Ita Fatia Nadia, MA – Sejarawan dan Aktivis Gerakan Perempuan.

    Diskusi Panel II bertema Peran Bung Karno dan Warisan Diplomasi Global dengan narasumber Andi Widjajanto Ph.D – Kepala Badan Riset dan Analisa Kebijakan (BARAK) PDI Perjuangan, Dr. Yeremia Lalisang – Dosen Hubungan Internasional FISIP UI, dan Dr. Sigit Aris Prasetyo – Diplomat dan Penulis Buku Dunia Dalam Genggaman Bung Karno.

    Lalu masuk sesi Kuliah Umum dengan tema Peran Indonesia dalam Pembebasan Asia-Afrika yang dibawakan David van Reybrouck – Sejarawan Belgia, Penulis Buku Best Seller “Revolusi: Indonesia and the Birth of the Modern World”.

    Acara ini juga menampilkan pertunjuan seni & budaya – Usman Hamid and the Blackstones. Hadir dalam acara pembukaan diskusi di Kantor DPP sejumlah pengurus pusat DPP PDIP antara lain Ahmad Basarah, Ganjar Pranowo, dan Ribka Tjiptaning.

  • KAI Manfaatkan Aset untuk Ketahanan Pangan Nasional

    KAI Manfaatkan Aset untuk Ketahanan Pangan Nasional

    JAKARTA – PT Kereta Api Indonesia (Persero) (KAI) melakukan optimalisasi aset negara yang dikelola oleh KAI untuk dimanfaatkan sebagai lahan pertanian dan perkebunan melalui kerjasama dengan mitra pihak ketiga.

    “Dukungan KAI terhadap Asta Cita pemerintah, khususnya dalam penguatan ketahanan pangan nasional, merupakan wujud nyata peran serta BUMN dalam memberikan manfaat bagi masyarakat dan negara,” ujar Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, Sabtu, 26 April.

    Dikatakan Anne, hingga Tahun 2025, sebanyak 3.768 lokasi aset KAI dengan total luasan mencapai 4.483.946 meter persegi telah dikerjasamakan untuk program ini. Lahan-lahan tersebut tersebar di berbagai wilayah, meliputi sebagian Pulau Sumatera, mayoritas Pulau Jawa, dan Pulau Madura.

    Untuk aset KAI di Pulau Madura yang digunakan untuk pertanian dan perkebunan seluas 5.875 meter persegi yang tersebar di 29 lokasi. Sedangkan di Sumatera, dengan total luas mencapai 525.292 meter persegi berada di 337 lokasi mulai dari Provinsi Aceh hingga Lampung.

    “Lahan pertanian dan perkebunan yang menggunakan aset KAI, paling luas berada di Pulau Jawa. Terletak di 3.402 lokasi yang tersebar dari Provinsi Banten hingga Jawa Timur, total luasan lahan pertanian dan perkebunan yang berada di aset KAI mencapai 3.952.779 meter persegi,” jelasnya.

    Menariknya, lahan yang disewakan ini tidak hanya terbatas pada area lintas kereta api non aktif. Sebanyak 2.251 lokasi dengan luas mencapai 3.030.288 meter persegi justru terletak di sekitar jalur aktif, dengan pengelolaan yang tetap mengutamakan keselamatan dan keamanan operasional perkeretaapian.

    “Sementara itu, 1.517 lokasi lainnya dengan total luas 1.453.658 meter persegi berada di jalur non-aktif. Keberadaannya yang jauh dari jalur KA memberikan potensi besar untuk pengembangan pertanian dan perkebunan tanpa mengganggu operasional kereta api,” terangnya.

    Melalui pemanfaatan aset KAI sebagai lahan pertanian dan perkebunan, KAI berharap dapat turut memberikan kontribusi dalam menyediakan sumber pangan yang berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan petani serta pelaku usaha di sektor agribisnis.

    Dengan langkah strategis ini, KAI menegaskan dukungannya terhadap Asta Cita pemerintah untuk penguatan ketahanan pangan nasional melalui pemanfaatan aset KAI untuk lahan pertanian dan perkebunan.

    “KAI berkomitmen untuk memastikan proses penyewaan aset ini berjalan transparan dan efisien, dengan tetap mengedepankan aspek keselamatan dan keamanan operasional kereta api. KAI menyambut baik partisipasi aktif dari berbagai pihak untuk bersama-sama mewujudkan ketahanan pangan nasional melalui pemanfaatan aset-aset KAI,” tandas Anne.

    Dok. KAI

  • Nissan Batal Luncurkan Dua Sedan EV Rakitan AS, Ini Penyebabnya

    Nissan Batal Luncurkan Dua Sedan EV Rakitan AS, Ini Penyebabnya

    JAKARTA – Nissan menjadi salah satu produsen otomotif yang tengah mengalami banyak rintangan.

    Setelah kabar merger dengan Honda berpotensi batal, pabrikan satu ini berniat untuk menghentikan salah satu rencana masa depannya.

    Dilaporkan Automotive News yang ditulis kembali Motor1, Sabtu, 26 April, pabrikan bermarkas di Yokohama, Jepang ini akan batal menghadirkan dua kendaraan listrik (EV) sedan terbaru untuk pasar Amerika Serikat (AS).

    Berita tersebut bocor dalam sebuah memo kepada para pemasok dan seorang juru bicara Nissan mengonfirmasi hal tersebut dengan menyebut adanya perubahan kondisi dalam pasar industri.

    Sayangnya, Nissan belum mau memberikan tanggapan lebih lanjut terkait hal tersebut.

    Meskipun belum diketahui alasan dibaliknya keputusan ini, diperkirakan langkah tersebut diambil bukan karena adanya tarif yang dicanangkan oleh Presiden AS Donald Trump.

    Nissan telah mempertimbangkan rencana tersebut sejak beberapa waktu lalu. Pada bulan Januari 2024, peluncuran pasar yang direncanakan untuk tahun 2025 ditunda setahun.

    Salah satu sedan yang akan diluncurkan ialah dengan kode LZ1F yang diharapkan meluncur pada akhir tahun 2026 mendatang.

    Model kedua merupakan turunan brand Infiniti dengan nama kode LZ1E yang akan menyusul pada tahun 2027.