Author: Detik.com

  • Ini Sosok Guru yang Beruntung Beli Ayla Dapat Hadiah Gran Max Taft

    Ini Sosok Guru yang Beruntung Beli Ayla Dapat Hadiah Gran Max Taft

    Jakarta

    Iskandar, seorang guru asal Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat jadi salah satu yang beruntung dari program Gebyar Merdeka. Daihatsu secara resmi menyerahkan mobil modifikasi Gran Max Taft Guy kepada pelanggan setianya tersebut.

    Penyerahan berlangsung di Dealer Resmi Prima Parama Mobilindo Daihatsu Cakranegara, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, pada Senin (22/12).

    Iskandar, yang juga merupakan ayah dari tiga anak, mengaku tidak pernah menyangka akan menjadi pemenang hadiah utama dalam program tersebut. Sebelumnya, ia mengikuti Gebyar Merdeka dengan membeli Daihatsu Ayla untuk menunjang kebutuhan mobilitas keluarga dan aktivitas sehari-hari.

    Iskandar menjadi pemenang Grand Prize berupa Gran Max Taft Guy, sebuah mobil hasil modifikasi eksklusif yang dikembangkan melalui kolaborasi Daihatsu bersama Gofar Hilman dan NMAA (National Modificator & Aftermarket Association), dengan tampilan unik serta konsep yang merepresentasikan karakter petualang.

    Program Gebyar Merdeka sendiri merupakan bentuk apresiasi Daihatsu kepada pelanggan yang melakukan pembelian mobil Daihatsu pada periode 1 Juli hingga 30 September 2025. Melalui program ini, setiap pelanggan yang membeli kendaraan Daihatsu, tanpa batasan tipe, berkesempatan mengikuti undian berhadiah, dengan hadiah utama berupa mobil Gran Max Taft Guy.

    Penyerahan Daihatsu Gran Max Taft kepada Iskandar Foto: Dok. Daihatsu

    “Awalnya saya hanya berniat membeli mobil untuk kebutuhan keluarga. Tidak pernah terpikir bisa mendapatkan hadiah sebesar ini. Terima kasih Daihatsu atas program yang benar-benar memberikan kejutan dan kebahagiaan bagi pelanggan,” ujarnya.

    Spek modifikasi

    Secara konsep, unit Gran Max Taft Guy mengusung gaya off-road dengan modifikasi tampilan depan seperti Daihatsu Taft.

    Ubahan depan itu meliputi engine hood, headlamp, grille, front bumper, front turn signal, lower grille cover, velg turbo bastard wheel, front fender R/L, dan roof rack.

    Daihatsu Gran Max Taft Guy Foto: Ridwan Arifin

    Lanjut ke tampilan belakang, modifikasi meliputi wing mirror yang ikonik, velg turbo bastard wheel R16, serta tak lupa penambahan konde untuk spare tire pada bagian belakang yang menambah kesan kekar.

    Untuk bagian interior, modifikasi dilakukan pada bagian jok dengan warna senada.

    Daihatsu Gran Max Taft Foto: Dok. Daihatsu

    Penjualan Gran Max

    Sebagai salah satu produk andalan, Gran Max hingga kini masih menjadi kontributor terbesar penjualan Daihatsu. Sejak Januari hingga November 2025, Gran Max menyumbang 44% angka penjualan atau sebesar 55.425 unit terhadap total penjualan Daihatsu.

    Selain itu, sejak pertama kali diluncurkan, Gran Max telah terjual lebih dari 900 ribu unit di Indonesia. Capaian ini mencerminkan kepercayaan masyarakat terhadap Gran Max sebagai kendaraan niaga yang dikenal tangguh, fungsional, dan mampu menunjang berbagai aktivitas usaha maupun kebutuhan mobilitas sehari-hari di berbagai sektor dan wilayah di Tanah Air.

    (riar/din)

  • 6 Perjalanan KRL Cikarang Telat 30 Menit Imbas Gangguan di Jalur Rel Tambun

    6 Perjalanan KRL Cikarang Telat 30 Menit Imbas Gangguan di Jalur Rel Tambun

    Jakarta

    Perjalanan KRL tujuan Cikarang mengalami gangguan akibat adanya gangguan operasional di jalur rel dari Stasiun Tambun ke arah Cikarang pagi ini. Imbasnya sebanyak 6 perjalanan KRL mengalami keterlambatan hingga 30 menit.

    “Dampak adanya gangguan tersebut terdapat 6 perjalanan commuter line yang mengalami keterlambatan 15-30 menit,” kata Public Relations Manager KAI Commuter, Leza Arlan, saat dihubungi, Selasa (23/12/2025).

    Gangguan prasarana di jalur KRL antara Stasiun Tambun-Stasiun Cikarang awalnya terjadi pada pukul 06.07 WIB. Kemudian, pada pukul 07.22 WIB, petugas telah selesai melakukan perbaikan. Perjalanan commuter line pun sudah dapat melewati jalur tersebut dengan kecepatan 20 km/jam.

    “Pada pukul 07.50 WIB, kecepatan perjalanan ditambah menjadi 60 km/jam,” kata Leza.

    Lebih lanjut, KAI Commuter juga telah melakukan rekayasa pola operasi pada Commuter Line No 5520 (Kampungbandan-Cikarang), perjalanan hanya sampai Stasiun Bekasi, kembali sebagai Commuter Line No 5085 (Bekasi-Angke).

    “Kami mohon maaf atas keterlambatannya,” kata KAI Commuter.

    (yld/dhn)

  • Kapan Yamaha Lexi Turbo Dijual di Indonesia?

    Kapan Yamaha Lexi Turbo Dijual di Indonesia?

    Jakarta

    Fitur Yamaha Electronic Continuously Variable Transmission (YECVT) alias ‘turbo’ telah terpasang di Yamaha NMax dan Aerox. Lantas, kapan skuter matik (skutik) Maxi lain seperti Lexi kebagian teknologi tersebut?

    Yamaha Lexi menjadi satu-satunya skutik Maxi di kelas 155cc yang belum mendapat fitur YECVT. Menariknya, produsen roda dua asal Jepang itu tak menutup kemungkinan memasangkan teknologi tersebut ke produk terkait.

    “Lexi Turbo? Memang butuh, ya? Mungkin kita bisa pertimbangkan lah, teknologi kan kita sudah punya tapi kita harus lihat dulu animo pasarnya bagaimana,” ujar Rifki Maulana selaku Manager Public Relations, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) saat ditemui di Senayan, Jakarta Pusat.

    “Karena kan dengan penambahan fitur tersebut, kalian bisa lihat lah, permintaannya kan cukup tinggi ya. Itu kita juga harus benar-benar cermat menyikapinya,” tambahnya.

    Yamaha Lexi LX 155 Foto: Ridwan Arifin

    Menurut Rifki, penambahan fitur YECVT membuat permintaan NMax dan Aerox meningkat. Sebab, menurutnya, teknologi itu tergolong baru. Sehingga, konsumen memiliki opsi lain.

    “Ya lumayan lah, kita bisa memberikan angin segar baru terhadap produk itu sendiri. Jadi bukan ganti baju aja, tapi bonus lain,” kata dia.

    Sebagai catatan, Yamaha Lexi saat ini tersedia dalam tiga varian berbeda, yakni standard S Version dan ABS Connected. Sementara harganya berkisar Rp 26-31 jutaan dengan status on the road Jakarta.

    Mengenal Turbo di Motor Yamaha

    Berbeda dengan turbo di mobil yang memanfaatkan gas buang, pada motor Yamaha, akselerasi datang dari teknologi YECVT. Jadi ada bantuan motor listrik pada transmisinya untuk menggerakkan pulley depan dan menggantikan kinerja roller yang sudah ditinggalkan.

    Y-Shift di Yamaha NMax turbo. Foto: Sabil / detikOto.

    Pada fitur tersebut, ada Y-Shift yang mampu memberikan sensasi berkendara berbeda karena fungsinya mampu membantu pengendara melakukan akselerasi kecepatan secara instan layaknya Turbo dengan tiga tingkatan, yakni Low (1), Medium (2), dan High (3) sehingga cocok untuk mendahului kendaraan di depan dan melibas tanjakan.

    YECVT juga menawarkan dua mode berkendara, yakni T-Mode (Town Commuting) dan S-Mode (Sport Touring) yang dapat dioperasikan melalui tombol “Mode” pada bagian depan stang.

    T mode untuk commuting dan S mode untuk mode sport. Sedangkan T mode digunakan untuk di perkotaan, sedangkan S mode bisa digunakan untuk touring, jalan menanjak, berboncengan dan bermanuver untuk menyusul kendaraan lain.

    (sfn/din)

  • Pesawat Angkatan Laut Meksiko Jatuh di Lepas Pantai AS

    Pesawat Angkatan Laut Meksiko Jatuh di Lepas Pantai AS

    Jakarta

    Setidaknya dua orang tewas setelah pesawat Angkatan Laut Meksiko jatuh di perairan lepas pantai negara bagian Texas, Amerika Serikat. Insiden maut itu terjadi pada Senin (22/12) waktu setempat saat pesawat tersebut tengah melakukan misi kemanusiaan.

    Dilansir kantor berita AFP, Selasa (23/12/2025), Sekretariat Angkatan Laut Meksiko mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa ada delapan orang di dalam pesawat tersebut. Disebutkan bahwa empat orang berhasil diselamatkan dan dua orang tewas.

    Upaya penyelamatan masih berlangsung dengan Penjaga Pantai AS untuk menyelamatkan dua orang lagi yang berada di dalam pesawat yang jatuh, tambah pernyataan itu.

    Kecelakaan itu terjadi saat pesawat mendekati Galveston, Texas.

    Misi transportasi medis khusus ini dikoordinasikan dengan sebuah yayasan Meksiko yang merawat anak-anak dengan luka bakar parah.

    Menurut situs pelacakan penerbangan Flight Radar, pesawat tersebut lepas landas dari Merida di negara bagian Yucatan, Meksiko pada pukul 18:46 GMT dan terakhir tercatat pada pukul 21:01 GMT di atas Teluk Galveston, dekat Bandara Internasional Scholes, Texas.

    Lihat juga Video: Pesawat Cessna Jatuh di Meksiko, Sedikitnya 6 Orang Tewas

    (ita/ita)

  • UU Perkawinan Kembali Digugat, MK Diminta Legalkan Nikah Beda Agama

    UU Perkawinan Kembali Digugat, MK Diminta Legalkan Nikah Beda Agama

    Jakarta

    Sejumlah warga mengajukan gugatan terhadap Undang-Undang nomor 1 tahun 1974 tentang Perkawinan ke Mahkamah Konstitusi (MK). Mereka meminta agar MK melegalkan pernikahan beda agama.

    Dilihat detikcom dari situs resmi MK, Selasa (23/12/2025), gugatan itu diajukan oleh Henoch Thomas, Uswatun Hasanah dan Syamsul Jahidin. Gugatan telah teregistrasi dengan nomor perkara 265/PUU-XXIII/2025.

    Mereka menggugat pasal 2 ayat 1 UU Perkawinan. Berikut bunyi pasal yang digugat tersebut:

    (1) Perkawinan adalah sah, apabila dilakukan menurut hukum masing-masing agamanya dan kepercayaannya itu.

    Pemohon meminta pasal tersebut dihapus atau setidaknya diubah. Para pemohon ingin pernikahan antarumat berbeda agama bisa dinyatakan sah oleh undang-undang.

    Mereka meminta agar pasal tersebut diubah menjadi:

    Pasal 2 ayat (1):
    Perkawinan adalah sah apabila dilakukan menurut hukum masing-masing agama dan kepercayaannya itu, tiap-tiap perkawinan antarpemeluk agama dan kepercayaan yang berbeda sepanjang telah sah dinyatakan menurut hukum agama dan kepercayaan masing-masing itu.

    Dalam permohonannya, para pemohon menyebut pernikahan beda agama merupakan realitas sosial di Indonesia. Pemohon juga mengutip data Indonesian Conference on Religion and Peace (ICRP) yang menurut pemohon menunjukkan perkawinan antarumat beda agama meningkat.

    “Bahwa berdasarkan data Indonesian Conference on Religion and Peace (ICRP) mencatat sebanyak 1.655 pasangan yang melangsungkan perkawinan beda agama dalam periode 2005 hingga Juli 2023, dengan tren yang terus meningkat setiap tahunnya,” ujar pemohon.

    Pemohon juga menganggap pasal 2 ayat 1 UU Perkawinan menimbulkan ketidakpastian hukum dalam pencatatan perkawinan pasangan beda agama. Pemohon juga menganggap pasal tersebut merugikan pasangan beda agama karena perkawinannya tak sah secara UU.

    Mereka juga mengaitkan pasal 2 ayat 1 UU Perkawinan tersebut dengan keberadaan SEMA 2/2023. Dalam surat edaran itu, Mahkamah Agung (MA) melarang hakim mengabulkan permohonan pencatatan perkawinan antarumat yang berbeda agama dan kepercayaan.

    “Bahwa dengan adanya SEMA No.2 Tahun 2023, seluruh ruang hukum yang sebelumnya tersedia melalui mekanisme penetapan Pengadilan Negeri telah tertutup. Sebelum terbitnya SEMA ini, masih terdapat cara untuk melakukan pencatatan perkawinan antar agama melalui penetapan pengadilan. Namun, dengan berlakunya SEMA No. 2 Tahun 2023, tidak ada lagi kemungkinan bagi perkawinan antar agama mencatatkan perkawinannya melalui penetapan pengadilan,” ujarnya.

    Mereka pun meminta agar MK menghapus atau mengubah pasal tersebut. Menurut mereka, hal tersebut dapat memberi kepastian hukum bagi pasangan menikah beda agama.

    “Bahwa pemohon tidak bermaksud meminta Mahkamah Konstitusi untuk mewajibkan pengadilan negeri mengabulkan setiap permohonan penetapan pencatatan perkawinan antaragama, melainkan menegaskan agar pengadilan tidak menolak permohonan tersebut dengan alasan bahwa Pasal 2 ayat (1) Undang-Undang Perkawinan melarang pencatatan perkawinan antaragama,” ujarnya.

    Halaman 2 dari 3

    (haf/zap)

  • Mobil Bekas Harga Segini yang Paling Banyak Dicari!

    Mobil Bekas Harga Segini yang Paling Banyak Dicari!

    Jakarta

    Pasar mobil bekas masih menggiurkan, selain menawarkan harga yang lebih murah, bisa memilih pilihan yang tepat bakal menjadi berkah buat pengendara. Jika melihat data penjualan mobil bekas dari OLXMobbi, rupanya mobil bekas yang paling banyak diburu berada dikisaran Rp 100 juta hingga Rp 200 rupiah.

    “Dari segi harga, mobil bekas di kisaran Rp 100 juta hingga Rp 200 juta merupakan segmen yang paling banyak diminati sepanjang tahun ini,” tulis siaran resmi yang diterima detikOto.

    Pola ini memperkuat tren yang sudah terlihat pada musim liburan Natal dan Tahun Baru di tahun sebelumnya. Pada bulan Desember 2024, jenis mobil yang diincar juga serupa dengan tren tahun 2025, dimana SUV menjadi kategori yang paling diminati, disusul oleh MPV, dan Hatchback.

    Nah buat detikers yang hendak memilih mobil bekas, Direktur OLX, Agung Iskandar mengingat untuk melakukan pengecekan secara menyeluruh terutama pada bagian kaki-kaki.

    “Jika konsumen ingin membeli mobil bekas dengan jenis SUV maupun MPV, mereka harus mengecek kondisi suspensi dan kaki-kaki yang merupakan area paling fundamental,” kata Agung.

    Agung menambahkan pentingnya melakukan pengecekan pada kaki-kaki, bisa menentukan kenyamanan, keamanan, dan biaya perawatan ke depannya.

    Mobil bekas. Foto: Doc. OLX Mobbi

    “Soalnya, kondisi suspensi dan kaki-kaki bekerja paling keras menahan bobot kendaraan, terutama pada SUV yang punya ground clearance lebih tinggi dan MPV yang sering dipakai mengangkut banyak penumpang,” Agung menambahkan.

    Agung juga mengatakan pada platform OLXMobbi, calon pembeli dapat mengecek langsung kondisi mobil yang ditawarkan oleh pemasang iklan, sesuai dengan kesepakatan. Demi keamanan bertransaksi, OLX menawarkan fitur Booking. Fitur ini memudahkan pembeli dan penjual dalam melakukan transaksi dengan aman dan nyaman melalui penggunaan rekening bersama.

    (lth/dry)

  • Jangan Sampai Jadi Korban Bus Maut! Pastikan Pilih Bus yang Aman buat Liburan

    Jangan Sampai Jadi Korban Bus Maut! Pastikan Pilih Bus yang Aman buat Liburan

    Jakarta

    Kecelakaan maut yang melibatkan bus lagi-lagi terjadi. Bus dari PO. Cahaya Trans mengalami kecelakaan maut di exit tol Krapyak Kota Semarang, Jawa Tengah, Senin (22/12/2025) dini hari. Kecelakaan itu menewaskan 16 orang penumpang.

    Setelah ditelusuri, ternyata bus tersebut tidak laik jalan. Meski begitu, bus Cahaya Trans tersebut tetap beroperasi.

    “Telah dicek pada aplikasi MitraDarat, kendaraan tersebut tidak terdaftar sebagai angkutan pariwisata maupun AKAP. Adapun untuk data BLU-e, ditemukan data kendaraan tersebut terakhir melakukan uji berkala pada tanggal 3 Juli 2025 sedangkan hasil rampchek kendaraan yang dilakukan pada tanggal 9 Desember 2025 dinyatakan Tidak Laik Jalan dan Dilarang Operasional,” kata Direktur Jenderal Perhubungan Darat Aan Suhanan, dalam pernyataan resminya, dikutip CNBC Indonesia.

    Mulanya bus Cahaya Trans yang membawa 33 penumpang tersebut berangkat dari Jatiasih Bekasi menuju Yogyakarta. Bus melaju kencang dan diduga hilang kendali sehingga menabrak pembatas jalan dan akhirnya terguling.

    Setelah terguling, bus tersebut mengalami kerusakan cukup parah pada bagian belakang dan samping akibat benturan keras dengan pembatas jalan. Terdapat korban jiwa sebanyak 16 orang dan 1 orang luka ringan. Kecelakaan ini juga diduga karena kurangnya konsentrasi pengemudi dan tidak paham medan jalan saat menuruni simpang susun Krapyak.

    Ini bukan kali pertama kecelakaan maut yang melibatkan kendaraan besar seperti bus terjadi di Indonesia. Korban terus berjatuhan akibat kecelakaan maut dari kendaraan besar ini.

    Pengamat transportasi Djoko Setijowarno bilang, pengguna jasa bus seharusnya jangan cari murahnya saja. Pastikan memilih bus yang aman buat liburan, jangan sampai jadi korban kecelakaan maut. Telusuri dulu keamanan dan unsur keselamatan dari bus yang akan digunakan itu.

    “Surat Edaran Menteri Pariwisata No. SE/8/DI.01.01/MK/2022 tentang Keselamatan Transportasi Wisata, menyebutkan, pertama, pengguna jasa transportasi wisata (Biro Perjalanan Wisata dan Wisatawan) menggunakan transportasi wisata yang sesuai dengan persyaratan wisata yang sesuai dengan persyaratan teknis dan laik jalan serta memiliki perizinan resmi,” kata Djoko belum lama ini.

    Perusahaan jasa transportasi pun harus melakukan pengecekan secara rutin pelaksanaan dan pengawasan terhadap penerapan sistem manajemen keselamatan.

    “Warga yang akan menyewa bus wisata tidak hanya memperhatikan tarif sewa yang murah. Namun aspek fasilitas keselamatan perlu mendapat perhatian, seperti ketersediaan alat P3K, palu pemecah kaca, pemadam kebakaran, dan pintu darurat. Hingga sekarang masih ada sejumlah bus yang tidak memiliki izin dan tidak melakukan KIR. Warga jangan terjebak dengan harga sewa yang murah, namun tidak memberikan layanan dan jaminan keselamatan,” tegas Djoko.

    Jika ragu, cek status kelaikan bus yang akan dinaiki di aplikasi MitraDarat. Pastikan bus memiliki status laik jalan.

    (rgr/din)

  • Trump Isyaratkan Maduro untuk Mundur, Wanti-wanti Tak Bersikap Keras!

    Trump Isyaratkan Maduro untuk Mundur, Wanti-wanti Tak Bersikap Keras!

    Jakarta

    Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan bahwa akan “bijaksana” bagi Presiden Venezuela Nicolas Maduro untuk mundur. Hal ini disampaikannya pada hari Senin (22/12) seiring pasukan angkatan laut AS diperintahkannya untuk memblokade kekayaan minyak negara Amerika Selatan tersebut.

    Sekutu utama Venezuela, Rusia, menyatakan “dukungan penuh” untuk pemerintah Maduro, seiring Washington telah meningkatkan operasi militer dan ancaman terhadap Caracas.

    Ketika ditanya oleh wartawan di rumahnya di Florida apakah ancaman Washington dirancang untuk memaksa Maduro meninggalkan jabatannya setelah 12 tahun, Trump berkata: “Itu terserah dia, apa yang ingin dia lakukan. Saya pikir akan bijaksana baginya untuk melakukan itu.”

    Namun, Trump menambahkan: “Jika dia ingin melakukan sesuatu — jika dia bersikap keras, itu akan menjadi terakhir kalinya dia bisa bersikap keras.”

    Pemerintah Rusia menyatakan dukungan penuh terhadap pemerintahan Maduro. “

    Dalam panggilan telepon, para menteri luar negeri kedua negara mengecam tindakan AS, yang termasuk serangan terhadap kapal-kapal yang diduga terlibat perdagangan narkoba dan penyitaan dua kapal tanker minyak.

    “Para menteri menyatakan keprihatinan mendalam mereka atas peningkatan tindakan Washington di Laut Karibia, yang dapat menimbulkan konsekuensi serius bagi kawasan tersebut dan mengancam pelayaran internasional,” kata Kementerian Luar Negeri Rusia mengenai percakapan telepon antara Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov dan Menteri Luar Negeri Venezuela, Yvan Gil.

    “Pihak Rusia menegaskan kembali dukungan penuh dan solidaritasnya kepada kepemimpinan dan rakyat Venezuela dalam konteks saat ini,” tambahnya dalam sebuah pernyataan.

    Sejak September, pasukan AS telah melancarkan serangan terhadap kapal-kapal yang diklaim Washington sebagai kapal penyelundup narkoba di Laut Karibia dan Samudra Pasifik bagian timur.

    Lebih dari 100 orang telah tewas, beberapa di antaranya adalah nelayan, menurut keluarga dan pemerintah mereka.

    Presiden AS Trump pada 16 Desember juga mengumumkan blokade terhadap “kapal-kapal minyak yang dikenai sanksi” yang berlayar dari dan ke Venezuela.

    Trump mengklaim Caracas di bawah Maduro menggunakan uang minyak untuk membiayai “terorisme narkoba, perdagangan manusia, pembunuhan, dan penculikan.”

    Ia juga menuduh Venezuela mengambil “semua minyak kami” — dalam sebuah pernyataan yang tampaknya merujuk pada nasionalisasi sektor perminyakan negara tersebut, dan mengatakan: “kami menginginkannya kembali.”

    Pemerintah Venezuela menuduh Washington berupaya melakukan perubahan rezim. Caracas juga menuduh Washington melakukan “pembajakan internasional.”

    Halaman 2 dari 2

    (ita/ita)

  • Lalin di Sejumlah Ruas Tol ke Arah Jakarta Padat Pagi Ini

    Lalin di Sejumlah Ruas Tol ke Arah Jakarta Padat Pagi Ini

    Jakarta

    Sejumlah ruas tol arah Jakarta mengalami kepadatan di sejumlah titik. Salah satunya terjadi di Tol Jagorawi tepatnya di Cililitan arah Cawang.

    “Cililitan KM 01 – Cawang KM 00 padat, kepadatan volume lalin,” kata Jasa Marga melalui akun X resminya, @PT Jasamarga, Selasa (23/12/2025).

    Sementara arah sebaliknya di Tol Jagorawi juga mengalami kepadatan. Kepadatan tersebut akibat adanya penanganan kecelakaan di Kalicipinang arah Bogor.

    “Hati-hati di Kalicipinang KM 03+400 arah Bogor, ada penanganan kendaraan dump truk gangguan roda di lajur 1/kiri,” katanya.

    Sementara itu lalu lintas di Tol Japek juga mengalami kepadatan ke arah Jakarta. Salah satu titik kepadatan terjadi di Halim KM 01 arah Cawang akibat kepadatan volume lalin.

    “Cibitung KM 24 – KM 26 arah Cikampek padat, ada kecelakaan di bahu luar/kiri, petugas menuju lokasi,” ujarnya.

    Lebih lanjut, kepadatan lalin juga terjadi di sejumlah titik di Tol Janger. Kepadatan tersebut akibat tingginya volume kendaraan, salah satunya di Kembangan arah Kedoya.

    Kebon Jeruk KM 03+400 – setelah Underpass Tomang KM 00 diberlakukan contraflow di lajur kanan. Petugas mengimbau agar pengendara tertib di antrian memasuki contraflow.

    Adapun lalin di Tol Dalam Kota juga mengalami kepadatan di sejumlah titik pagi ini. Salah satu titik Kepadatan terjadi di Cawang arah Tebet Km 00 hingga Km 02 akibat tingginya volume kendaraan yang melintas.

    “Tebet KM 03 – keluar Kuningan KM 05 padat, kepadatan volume lalin di jalan arteri. Kuningan KM 06 – Semanggi KM 07 padat, kepadatan volume lalin,” ujarnya.

    (yld/zap)

  • Lalin di Sejumlah Ruas Tol ke Arah Jakarta Padat Pagi Ini

    Lalin di Sejumlah Ruas Tol ke Arah Jakarta Padat Pagi Ini

    Jakarta

    Sejumlah ruas tol arah Jakarta mengalami kepadatan di sejumlah titik. Salah satunya terjadi di Tol Jagorawi tepatnya di Cililitan arah Cawang.

    “Cililitan KM 01 – Cawang KM 00 padat, kepadatan volume lalin,” kata Jasa Marga melalui akun X resminya, @PT Jasamarga, Selasa (23/12/2025).

    Sementara arah sebaliknya di Tol Jagorawi juga mengalami kepadatan. Kepadatan tersebut akibat adanya penanganan kecelakaan di Kalicipinang arah Bogor.

    “Hati-hati di Kalicipinang KM 03+400 arah Bogor, ada penanganan kendaraan dump truk gangguan roda di lajur 1/kiri,” katanya.

    Sementara itu lalu lintas di Tol Japek juga mengalami kepadatan ke arah Jakarta. Salah satu titik kepadatan terjadi di Halim KM 01 arah Cawang akibat kepadatan volume lalin.

    “Cibitung KM 24 – KM 26 arah Cikampek padat, ada kecelakaan di bahu luar/kiri, petugas menuju lokasi,” ujarnya.

    Lebih lanjut, kepadatan lalin juga terjadi di sejumlah titik di Tol Janger. Kepadatan tersebut akibat tingginya volume kendaraan, salah satunya di Kembangan arah Kedoya.

    Kebon Jeruk KM 03+400 – setelah Underpass Tomang KM 00 diberlakukan contraflow di lajur kanan. Petugas mengimbau agar pengendara tertib di antrian memasuki contraflow.

    Adapun lalin di Tol Dalam Kota juga mengalami kepadatan di sejumlah titik pagi ini. Salah satu titik Kepadatan terjadi di Cawang arah Tebet Km 00 hingga Km 02 akibat tingginya volume kendaraan yang melintas.

    “Tebet KM 03 – keluar Kuningan KM 05 padat, kepadatan volume lalin di jalan arteri. Kuningan KM 06 – Semanggi KM 07 padat, kepadatan volume lalin,” ujarnya.

    (yld/zap)