Author: Detik.com

  • Pernyataan PO Cahaya Trans Soal Kecelakaan Maut di Tol Semarang

    Pernyataan PO Cahaya Trans Soal Kecelakaan Maut di Tol Semarang

    Jakarta

    Bus PO Cahaya Trans mengalami kecelakaan di Simpang Susun Exit Tol Krapyak, Kota Semarang. Akibat kejadian itu, 16 orang dinyatakan meninggal dunia. Begini pernyataan PO Cahaya Trans.

    Dalam akun instagramnya, PO Bus Cahaya Trans menyebut prioritas saat ini ialah evakuasi dan pendampingan terhadap semua kru dan penumpang bus.

    “Saat ini prioritas kami adalah evakuasi dan pendampingan bagi seluruh penumpang serta kru yang terdampak. Kami sedang bekerja sama sepenuhnya dengan pihak berwenang untuk menangani situasi di lapangan,” demikian pernyataan PO Cahaya Trans di akun Instagram Bus Cahaya Trans.

    Pihak manajemen juga menyatakan akan terus memberikan informasi terbaru secara transparan terkait perkembangan penanganan kecelakaan tersebut.

    “Informasi lebih lanjut akan kami sampaikan secara berkala. Mohon doa dari teman-teman semua untuk para korban dan keluarga.”

    PO Cahaya Trans juga telah menyediakan saluran siaga atau hotline bagi pihak keluarga yang menjadi korban.

    “Kami berusaha dan berkomitmen untuk mendampingi keluarga korban dalam setiap proses yang diperlukan,” tulis PO Cahaya Trans.

    Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Artanto, mengungkap sopir yang mengendarai bus tersebut merupakan sopir cadangan. Sopir itu bergantian dengan sopir utama di Subang.

    “Jadi untuk informasi awal, ini adalah sopir pengganti atau cadangan, di mana pada saat berangkat dari Bogor menuju ke Jogja, sempat berhenti di Subang untuk berganti sopir,” ungkapnya di RSUP Dr Kariadi, Senin (22/12/2025).

    “Dan saat ini sopir sudah diamankan untuk diambil keterangannya oleh pihak kepolisian. Pengemudinya dua. Selamat semua alhamdulillah,” lanjut Artanto.

    (riar/rgr)

  • Kapolri Kenang Keberanian Riyanto, Kader Banser yang Gugur Akibat Bom Natal

    Kapolri Kenang Keberanian Riyanto, Kader Banser yang Gugur Akibat Bom Natal

    Cirebon

    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengenang keberanian Riyanto, kader Banser, yang meninggal akibat bom Natal pada tahun 2000 di Mojokerto, Jawa Timur. Jenderal Sigit memberikan penghormatan kepada almarhum Riyanto.

    Hal itu disampaikan Kapolri saat memimpin apel kebangsaan 10.000 banser untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru di Cirebon, Jawa Barat. Kapolri mengapresiasi keberanian Riyanto.

    “Dalam kesempatan ini memberikan penghormatan setinggi-tingginya, dan tentunya ini menjadi kenangan yang terus kita jaga, kepada Bapak Almarhum Riyanto. Beliau adalah seorang kader Banser yang telah gugur. Beliau mengorbankan jiwa raganya untuk menyelamatkan masyarakat khususnya yang Nasrani yang saat itu sedang melaksanakan ibadah. Dan beliau mati syahid pada saat terjadi bom Natal tahun 2000 di Gereja Mojokerto,” kata Jenderal Sigit dalam sambutannya, Selasa (23/12/2025).

    Jenderal Sigit mengatakan dirinya beserta institusi Polri memberi apresiasi tinggi terhadap almarhum Riyanto.

    “Oleh karena itu tentunya saya pribadi dan juga seluruh institusi memberikan penghormatan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Almarhum Riyanto,” katanya.

    Kapolri Beri Penghargaan ke Kader Banser Foto: (dok istimewa)

    “Tentunya keberanian, pengorbanan yang telah beliau tunjukkan ini adalah bentuk teladan nyata. Bagaimana beliau terus menjaga prinsip-prinsip pengabdian tanpa pamrih, bahkan dengan mengorbankan jiwa raganya sendiri untuk menunjukkan bahwa beliau betul-betul menjadi tokoh teladan yang terus menjaga toleransi. Dan tentunya ini harus kita tularkan, harus kita terus gelorakan di dalam setiap dada dari rekan-rekan Banser. Sehingga ini terus menyala, dan semangat Almarhum Riyanto ada, dan terus menyala dan melekat di saudara-saudara sekalian,” katanya.

    “Saya mengucapkan selamat dan apresiasi kepada kader Banser yang menerima Anugerah Kemanusiaan Riyanto Awards 2025. Tentunya penghargaan ini menjadi motivasi, pengingat, penanda, untuk terus kita menggelorakan semangat itu di dalam sanubari kita. Sebagai tokoh-tokoh, para pejuang-pejuang, para pemuda, dan tentunya bagaimana Banser terus tampil menjadi garda terdepan di dalam menjaga dan berperan untuk terus menjaga NKRI tercinta, dari dulu, sekarang, sampai dengan yang akan datang,” imbuhnya.

    Terakhir, Kapolri mengucapkan Polri terus berkomitmen untuk terus memperkuat sinergi dengan Banser dan seluruh elemen masyarakat dalam rangka menjaga stabilitas keamanan nasional, serta mendukung program-program pemerintah.

    “Terus jaga semangat itu, jaga persatuan, tunjukkan bahwa Banser mampu, Banser adalah garda terdepan, Banser adalah bagian dari elemen bangsa yang selalu setia untuk menjaga keamanan, menjaga stabilitas kamtibmas, dan menjaga kedaulatan NKRI tercinta,” pungkasnya.

    (zap/hri)

  • Jelang Nataru, Pemkot Tangerang Perketat Pengawasan Pangan

    Jelang Nataru, Pemkot Tangerang Perketat Pengawasan Pangan

    Foto Health

    Grandyos Zafna – detikHealth

    Selasa, 23 Des 2025 12:02 WIB

    Jakarta – Pemkot Tangerang menggelar sidak pangan di Pasar Anyar untuk memastikan keamanan produk serta stabilitas harga jelang Natal dan Tahun Baru 2026.

  • Bertemu Seskab Teddy, Kepala BMKG Siapkan Modifikasi Cuaca di Sumatera

    Bertemu Seskab Teddy, Kepala BMKG Siapkan Modifikasi Cuaca di Sumatera

    Jakarta

    Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Prof Teuku Faisal Fathan bertemu dengan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya. Dalam pertemuan tersebut, salah satu bahasannya adalah mengenai prakiraan curah hujan dan kondisi cuaca selama masa libur akhir tahun.

    “BMKG terus melakukan pemantauan dan menyiapkan langkah antisipasi, termasuk modifikasi cuaca untuk mencegah sebisa mungkin turun hujan tinggi yang tidak terkontrol di Sumatera, terutama daerah terdampak bencana,” tulis @sekretariat.kabinet di Instagram, dikutip Selasa (23/12/2025).

    Update Korban Bencana

    Korban meninggal dunia akibat bencana banjir dan longsor di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat masih terus bertambah. Hari ini tim pencarian menemukan 16 jenazah.

    “Per hari ini, Senin mengalami penambahan baik dari temuan maupun hasil identifikasi yang sudah dilakukan. Per hari ini rekapitulasi jumlah total dari 1.090 di Sabtu dan Minggu bertambah 16 jiwa. Sehingga per hari ini 1.106 jiwa,” kata ujar Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, dalam jumpa pers, Senin (22/12/2025).

    Berikut data jumlah korban tewas 22 Desember 2025:

    Aceh: 477 meninggal duniaSumut: 369 meninggal duniaSumbar: 260 meninggal dunia.

    Abdul Muhari mengatakan jumlah korban hilang berkurang 10 jiwa. Jadi korban yang masih dicari sebanyak 175 orang.

    “Yang mengungsi 502.570 jiwa, sebagian besar di minggu terakhir ini satu minggu kemarin cukup banyak yang berkurang,” tuturnya.

    Abdul Muhari juga mengatakan hari ini merupakan minggu terakhir jelang penutupan perpanjangan fase tanggap darurat di Aceh, Sumut dan Sumbar. Dia mengatakan pemerintah terus melakukan aspek prioritas penanganan pascabencana.

    “Pencarian pertolongan korban, distribusi logistik, pemulihan akses jalan, akses komunikasi dan pemulihan sektor energi listrik maupun BBM,” jelasnya.

    Halaman 2 dari 2

    (dpy/kna)

  • Kamboja Minta Thailand Gelar Perundingan di Kuala Lumpur

    Kamboja Minta Thailand Gelar Perundingan di Kuala Lumpur

    Jakarta

    Kementerian Pertahanan Kamboja telah meminta Thailand untuk mengadakan perundingan bilateral di tempat netral di Kuala Lumpur, ibu kota Malaysia. Dalam pertemuan ini, kedua negara akan menegosiasikan syarat-syarat gencatan senjata setelah dua minggu bentrokan perbatasan yang mematikan.

    Pertempuran yang kembali terjadi bulan ini, yang menggagalkan gencatan senjata sebelumnya, telah menewaskan sedikitnya 23 orang di Thailand dan 21 orang di Kamboja. Pertempuran tersebut juga menyebabkan lebih dari 900.000 orang mengungsi di kedua belah pihak, kata para pejabat.

    Sebelumnya, Menteri Luar Negeri Thailand Sihasak Phuangketkeow pada hari Senin (22/12) mengumumkan perundingan dengan Kamboja setelah pertemuan di Kuala Lumpur dengan rekan-rekannya dari Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN), di mana Kamboja juga merupakan anggotanya.

    Sihasak mengatakan kepada wartawan bahwa pertemuan akan diadakan pada hari Rabu (24/12) di Chanthaburi, Thailand, dalam kerangka komite perbatasan bilateral yang sudah ada.

    Namun, dalam surat tertanggal Senin (22/12) kepada Menteri Pertahanan Thailand, Nattaphon Narkphanit, Menteri Pertahanan Kamboja, Tea Seiha, meminta agar pertemuan tersebut diadakan di Kuala Lumpur.

    “Untuk alasan keamanan karena pertempuran yang sedang berlangsung di sepanjang perbatasan, pertemuan ini harus diadakan di tempat yang aman dan netral,” tulis Tea Seiha dalam surat tersebut, dilansir kantor berita AFP, Selasa (23/12/2025).

    Malaysia, ketua blok regional ASEAN, telah setuju untuk menjadi tuan rumah pembicaraan di ibu kotanya, tambahnya.

    Kamboja mengatakan Thailand melancarkan serangan udara di wilayahnya pada hari Senin, tak lama setelah Bangkok mengumumkan bahwa kedua negara telah sepakat untuk mengadakan pembicaraan tersebut.

    Juru bicara Kementerian Pertahanan Kamboja, Maly Socheata, mengatakan kepada wartawan bahwa pertempuran di sepanjang perbatasan masih berlangsung pada Selasa pagi waktu setempat.

    Kementerian tersebut mengatakan dalam sebuah pernyataan, bahwa pasukan Thailand menggempur kota perbatasan Kamboja, Poipet.

    Halaman 2 dari 2

    (ita/ita)

  • Feeding Difficulty Vs Picky Eating, Apa Beda & Dampaknya bagi BB Anak?

    Feeding Difficulty Vs Picky Eating, Apa Beda & Dampaknya bagi BB Anak?

    Jakarta – Anak susah makan seperti menolak sayur atau pilih-pilih makanan sering bikin orang tua pusing. Kondisi ini bisa jadi Feeding Difficulty atau Picky Eating. Meskipun sama-sama sulit, keduanya punya perbedaan, lho! Yuk, cek perbedaannya di infografis berikut.
    (hnu/ega)

  • Perpanjang SIM Mati di Periode Libur Natal, Catat Syaratnya!

    Perpanjang SIM Mati di Periode Libur Natal, Catat Syaratnya!

    Jakarta

    Surat izin mengemudi (SIM) harus diperpanjang setiap lima tahun sekali. Jika lewat masa berlakunya, SIM tidak bisa diperpanjang. Pemiliknya biasanya harus mengikuti prosedur penerbitan SIM baru, dengan ujian teori dan praktik lagi.

    Kewajiban memperpanjang SIM sebelum masa berlakunya habis itu diatur dalam Peraturan Polri nomor 5 tahun 2021 tentang Penerbitan dan Penandaan SIM.

    “SIM ranmor perseorangan dan SIM ranmor umum sebagaimana dimaksud dalam pasal 3 ayat 1 huruf a dan huruf b, berlaku selama lima tahun terhitung mulai tanggal penerbitan dan dapat diperpanjang sebelum habis masa berlakunya,” demikian tertulis pada pasal 4 ayat 1 Perpol tersebut.

    Perlu diingat, sejak tahun 2019, masa berlaku SIM bukan lagi berdasarkan tanggal lahir pemohon. Maka dari itu, kamu wajib memperhatikan masa berlaku SIM jangan sampai terlewat. Soalnya, pada pasal 4 ayat 3 ditegaskan bahwa SIM yang lewat dari masa berlakunya harus diajukan penerbitan SIM baru. Berdasarkan pasal tersebut, artinya SIM mati tidak bisa diperpanjang. Sekalipun baru lewat sehari, kamu harus mengajukan pembuatan SIM baru.

    Kendati demikian, ada pengecualian untuk memperpanjang SIM mati sebagaimana diatur dalam pasal 4 ayat 4, dengan bunyi sebagai berikut.

    “SIM yang lewat dari masa berlakunya sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2) karena keadaan kahar dapat:
    a. dikecualikan terhadap ketentuan ayat 3 (harus mengajukan penerbitan baru)
    b. dilakukan perpanjangan SIM berdasarkan Keputusan Kakorlantas Polri atas laporan dari Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah,” demikian bunyi aturannya.

    Salah satunya pada periode libur Natal ini. Akun Instagram resmi Satuan Penyelengara Administrasi (Satpas) SIM Polda Metro Jaya menginformasikan, pelayanan SIM pada periode Natal 2025 diliburkan. Untuk itu, pemilik SIM yang masa berlakunya habis tepat saat pelayanan SIM libur tersebut masih bisa melakukan perpanjangan SIM.

    “Tanggal 25-26 Desember 2025 pelayanan Satpas Daan Mogot, unit Satpas DKI Jakarta, unit gerai SIM DKI Jakarta dan unit SIM keliling diliburkan. Pelayanan penerbitan SIM dibuka kembali pada tanggal 27 Desember 2025. Bagi pemegang SIM yang masa berlakunya habis pada tanggal 25 s.d 26 Desember 2025 dapat melaksanakan perpanjangan SIM pada tanggal 27 Desember 2025, dengan mekanisme perpanjangan,” demikian dikutip dari akun Instagram Satpas Polda Metro Jaya.

    Jadi perlu dicatat, tidak semua SIM mati bisa diperpanjang tanpa harus bikin baru. Syarat utamanya adalah SIM tersebut masa berlakunya habis pada 25-26 Desember 2025, tepat saat pelayanan penerbitan SIM diliburkan. Kemudian, SIM tersebut harus diperpanjang pada 27 Desember 2025. Di luar tanggal-tanggal itu, perpanjangan SIM mati tidak bisa dilakukan, alias harus bikin SIM baru dengan mekanisme ujian teori dan praktik lagi.

    Syarat Perpanjang SIM

    Adapun perpanjang SIM harus melampirkan syarat-syarat berikut:

    KTP asli dan dua lembar fotokopi.SIM asli yang hendak diperpanjang dan 2 lembar fotokopi.Surat keterangan kesehatan. Bisa dibuat di lokasi perpanjang SIMHasil keterangan lulus tes psikologi. Tes ini juga bisa dilakukan secara online melalui situs ePPsi SIM atau aplikasi ePPSi SIMFormulir pengajuan perpanjangan SIM yang telah diisi lengkap.Biaya Perpanjang SIM

    Untuk biaya perpanjang SIM tak ada perbedaan dengan perpanjangan SIM pada umumnya. Khusus untuk perpanjang SIM, biaya per penerbitannya paling mahal Rp 80 ribu untuk SIM A, SIM B I, dan SIM BII. Untuk tahu lebih rinci, berikut biaya penerbitan perpanjangan SIM:

    SIM A, SIM BI, SIM BII: Rp 80 ribu per penerbitanSIM C, SIM CI, dan SIM CII: Rp 75 ribu per penerbitanSIM D, SIM DI: Rp 30 ribu per penerbitan

    Biaya di atas bukan merupakan biaya final dari proses pengurusan perpanjang SIM. Untuk mengurus perpanjang SIM, ada biaya lain yang juga harus dikeluarkan yaitu tes kesehatan, tes psikologi, dan asuransi.

    (rgr/din)

  • Kontroversi Pria China Punya 300 Anak, Punya Ambisi Bikin Dinasti Keluarga

    Kontroversi Pria China Punya 300 Anak, Punya Ambisi Bikin Dinasti Keluarga

    Jakarta

    Seorang pria dan pengusaha gim daring Douyi, bernama Xu Bo tengah menjadi sorotan besar di China lantaran dikabarkan memiliki lebih dari 300 anak di seluruh dunia. Ini berawal dari laporan Wall Street Journal yang menyebut Bo memiliki lebih dari 100 anak melalui lembaga ibu pengganti di Amerika Serikat.

    Sosok Bo memang sarat akan kontroversi. Ia pernah buka-bukaan soal rencananya ingin membuat sebuah dinasti keluarga besar. Pada tahun 2023, ia sempat mengaku ingin memiliki setidaknya 50 anak laki-laki untuk mengambil alih bisnisnya.

    Pada tahun yang sama, Bo pernah mengajukan permohonan ke pengadilan keluarga di Los Angeles, Amerika Serikat, agar secara hukum dianggap sebagai ayah sah dari anak-anak yang lahir melalui ibu pengganti. Kasus tersebut tidak pernah diberitakan, sampai akhirnya laporan dari Wall Street Journal muncul.

    Dalam sebuah unggahan oleh salah satu pengguna Weibo, Bo dilaporkan berhasil melakukan banding. Namun, kabar tersebut belum bisa dikonfirmasi kebenarannya.

    “Memiliki banyak anak dapat menyelesaikan semua masalah,” tulis Bo dalam akun Weibo-nya, dikutip dari NDTV, Selasa (23/12/2025).

    Anaknya Diduga Sudah Lebih dari 300 Orang

    Mantan kekasih Bo, Tang Jing menuding pria tersebut sebenarnya sudah memiliki lebih dari 300 anak. Keduanya kini terlibat sengketa hak asuh anak atas dua anak perempuan, serta uang sebesar 300 juta yuan (Rp 714,37 miliar) yang menurut Bo, masih menjadi hutang bagi Tang.

    Bo menyebut dirinya dalam periode 2012-2018 telah mengirimkan uang 819 juta yuan (Rp 1,95 triliun) kepada Tang. Sebanyak 515 juta yuan (1,22 triliun) sudah dikembalikan, tapi sisa 300 juta yuan belum dibayarkan kembali, sehingga ia mengajukan gugatan pada 2024.

    Tang menyebut sebagian besar dana yang diterimanya digunakan untuk menopang anak-anak Bo yang berjumlah 300 orang.

    “Selama lebih dari satu dekade, biaya untuk membesarkan dan merawat keluarga besar dengan 300 anak ini sangatlah besar. Sebagian besar uang yang saya terima digunakan untuk kebutuhan hidup kami sehari-hari selama periode tersebut,” tulis Tang dalam media sosialnya dikutip dari South China Morning Post.

    Tang menyebut 300 anak tersebut juga tidak memiliki hokuo, kartu pendaftaran rumah tangga di China. Tang bahkan memperkirakan jumlah tersebut masih di bawah jumlah yang asli.

    “Tidak (salah ketik menyebut ‘300’). Bahkan bisa jadi jumlahnya masih kurang dilaporkan. Namun, jelas tidak dilebih-lebihkan”, tambah Tang yang saat ini tengah membesarkan 11 anak dari hasil hubungannya dengan Bo.

    Halaman 2 dari 2

    (avk/kna)

  • Ini Sosok Guru yang Beruntung Beli Ayla Dapat Hadiah Gran Max Taft

    Ini Sosok Guru yang Beruntung Beli Ayla Dapat Hadiah Gran Max Taft

    Jakarta

    Iskandar, seorang guru asal Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat jadi salah satu yang beruntung dari program Gebyar Merdeka. Daihatsu secara resmi menyerahkan mobil modifikasi Gran Max Taft Guy kepada pelanggan setianya tersebut.

    Penyerahan berlangsung di Dealer Resmi Prima Parama Mobilindo Daihatsu Cakranegara, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, pada Senin (22/12).

    Iskandar, yang juga merupakan ayah dari tiga anak, mengaku tidak pernah menyangka akan menjadi pemenang hadiah utama dalam program tersebut. Sebelumnya, ia mengikuti Gebyar Merdeka dengan membeli Daihatsu Ayla untuk menunjang kebutuhan mobilitas keluarga dan aktivitas sehari-hari.

    Iskandar menjadi pemenang Grand Prize berupa Gran Max Taft Guy, sebuah mobil hasil modifikasi eksklusif yang dikembangkan melalui kolaborasi Daihatsu bersama Gofar Hilman dan NMAA (National Modificator & Aftermarket Association), dengan tampilan unik serta konsep yang merepresentasikan karakter petualang.

    Program Gebyar Merdeka sendiri merupakan bentuk apresiasi Daihatsu kepada pelanggan yang melakukan pembelian mobil Daihatsu pada periode 1 Juli hingga 30 September 2025. Melalui program ini, setiap pelanggan yang membeli kendaraan Daihatsu, tanpa batasan tipe, berkesempatan mengikuti undian berhadiah, dengan hadiah utama berupa mobil Gran Max Taft Guy.

    Penyerahan Daihatsu Gran Max Taft kepada Iskandar Foto: Dok. Daihatsu

    “Awalnya saya hanya berniat membeli mobil untuk kebutuhan keluarga. Tidak pernah terpikir bisa mendapatkan hadiah sebesar ini. Terima kasih Daihatsu atas program yang benar-benar memberikan kejutan dan kebahagiaan bagi pelanggan,” ujarnya.

    Spek modifikasi

    Secara konsep, unit Gran Max Taft Guy mengusung gaya off-road dengan modifikasi tampilan depan seperti Daihatsu Taft.

    Ubahan depan itu meliputi engine hood, headlamp, grille, front bumper, front turn signal, lower grille cover, velg turbo bastard wheel, front fender R/L, dan roof rack.

    Daihatsu Gran Max Taft Guy Foto: Ridwan Arifin

    Lanjut ke tampilan belakang, modifikasi meliputi wing mirror yang ikonik, velg turbo bastard wheel R16, serta tak lupa penambahan konde untuk spare tire pada bagian belakang yang menambah kesan kekar.

    Untuk bagian interior, modifikasi dilakukan pada bagian jok dengan warna senada.

    Daihatsu Gran Max Taft Foto: Dok. Daihatsu

    Penjualan Gran Max

    Sebagai salah satu produk andalan, Gran Max hingga kini masih menjadi kontributor terbesar penjualan Daihatsu. Sejak Januari hingga November 2025, Gran Max menyumbang 44% angka penjualan atau sebesar 55.425 unit terhadap total penjualan Daihatsu.

    Selain itu, sejak pertama kali diluncurkan, Gran Max telah terjual lebih dari 900 ribu unit di Indonesia. Capaian ini mencerminkan kepercayaan masyarakat terhadap Gran Max sebagai kendaraan niaga yang dikenal tangguh, fungsional, dan mampu menunjang berbagai aktivitas usaha maupun kebutuhan mobilitas sehari-hari di berbagai sektor dan wilayah di Tanah Air.

    (riar/din)

  • 6 Perjalanan KRL Cikarang Telat 30 Menit Imbas Gangguan di Jalur Rel Tambun

    6 Perjalanan KRL Cikarang Telat 30 Menit Imbas Gangguan di Jalur Rel Tambun

    Jakarta

    Perjalanan KRL tujuan Cikarang mengalami gangguan akibat adanya gangguan operasional di jalur rel dari Stasiun Tambun ke arah Cikarang pagi ini. Imbasnya sebanyak 6 perjalanan KRL mengalami keterlambatan hingga 30 menit.

    “Dampak adanya gangguan tersebut terdapat 6 perjalanan commuter line yang mengalami keterlambatan 15-30 menit,” kata Public Relations Manager KAI Commuter, Leza Arlan, saat dihubungi, Selasa (23/12/2025).

    Gangguan prasarana di jalur KRL antara Stasiun Tambun-Stasiun Cikarang awalnya terjadi pada pukul 06.07 WIB. Kemudian, pada pukul 07.22 WIB, petugas telah selesai melakukan perbaikan. Perjalanan commuter line pun sudah dapat melewati jalur tersebut dengan kecepatan 20 km/jam.

    “Pada pukul 07.50 WIB, kecepatan perjalanan ditambah menjadi 60 km/jam,” kata Leza.

    Lebih lanjut, KAI Commuter juga telah melakukan rekayasa pola operasi pada Commuter Line No 5520 (Kampungbandan-Cikarang), perjalanan hanya sampai Stasiun Bekasi, kembali sebagai Commuter Line No 5085 (Bekasi-Angke).

    “Kami mohon maaf atas keterlambatannya,” kata KAI Commuter.

    (yld/dhn)