Author: Detik.com

  • Ini Pemenang Mobil Terbaik di Jepang 2025, Ada yang Dijual di Indonesia

    Ini Pemenang Mobil Terbaik di Jepang 2025, Ada yang Dijual di Indonesia

    Jakarta

    Japan Car of The Year 2025 sudah memiliki pemenang. Ada 10 nominasi mobil terbaik, juaranya Subaru Forester terbaru.

    Mobil terbaik di Jepang itu merupakan mobil penumpang yang diluncurkan dalam periode 1 November 2024 hingga 31 Oktober 2025. Pemungutan suara diputuskan oleh komite seleksi yang beranggotakan maksimal 60 orang.

    Subaru Forester didapuk menjadi pemenang Japan Car of The Year 2025. Penentuan dilakukan dengan pengambilan suara oleh komite seleksi yang biasanya terdiri dari jurnalis otomotif, kritikus, dan pakar industri di Jepang.

    Subaru Forester generasi keenam menggabungkan antara mesin Subaru dengan hybrid Toyota untuk meningkatkan kinerja berkendara dan efisiensi bahan bakar.

    Subaru Forester ini juga model pertama yang dilengkapi dengan kantung udara yang dirancang untuk melindungi pejalan kaki dan pengendara sepeda jika terjadi kecelakaan.

    Mobil ini juga membetot perhatian publik Jepang, hingga 30 November 2025, akumulasi pemesanan Forester telah melampaui 30.000 unit, melewati target penjualan awal.

    Subaru Forester menjadi pemenang utama penghargaan Japan Car of the Year (JCOTY) 2025-2026 setelah meraih 1.149 poin dari panel juri.

    SUV ini menghadapi persaingan ketat dari Honda Prelude yang baru terlahir kembali. Prelude harus puas di posisi kedua dengan 1.076 poin, sementara Toyota Crown Estate melengkapi posisi tiga besar dengan 654 poin.

    Model lain yang masuk dalam daftar sepuluh besar finalis meliputi: Nissan Leaf generasi ketiga (622 poin), Volkswagen ID.Buzz (578 poin), Hyundai Inster (477 poin) BMW 2 Series Gran Coupe generasi kedua (416 poin), Peugeot 3008 generasi ketiga (393 poin), Suzuki eVitara (357 poin), Daihatsu Move generasi ketujuh (338 poin).

    Meskipun ID.Buzz gagal meraih penghargaan utama, van listrik tersebut berhasil menyabet dua penghargaan sekaligus, yaitu Japan Import Car of the Year (Mobil Impor Terbaik Jepang) dan Design Car of the Year (Desain Mobil Terbaik). Dalam kategori desain, VW ID.Buzz mengungguli para finalis lainnya seperti Peugeot 3008, Honda Prelude, Hyundai Inster, Cadillac Lyriq, Nissan Leaf, BYD Sealion 7, Toyota Crown Estate, Alfa Romeo Junior, dan Suzuki eVitara.

    Daftar 10 mobil terbaik di Jepang dalam 10 tahun terakhir:

    2025: Subaru Forester
    2024: Honda Freed
    2023: Toyota Prius
    2022: Nissan Sakura/Mitsibishi eK Cross EV
    2021: Nissan Note
    2020: Subaru Levorg
    2019: Toyota Rav4
    2018: Volvo XC40
    2017: Volvo XC60
    2016: Subaru Impreza
    2015: Mazda Roadster
    2014: Mazda Demio
    2013: Volkswagen Golf

    (riar/rgr)

  • 9 Rekomendasi Kado di Bawah Rp 50 Ribu yang Kekinian dan Tetap Bermakna

    9 Rekomendasi Kado di Bawah Rp 50 Ribu yang Kekinian dan Tetap Bermakna

    Jakarta

    Tukar kado menjadi salah satu kegiatan menarik di berbagai momen spesial, seperti Hari Ibu, perayaan Natal, outing kantor, hingga acara tahun baru. Memberi hadiah dalam tukar kado adalah wujud perhatian pada sesama. Kado dapat dimaknakan sebagai ucapan selamat dan dukungan, atau juga mengapresiasi pencapaian seseorang dengan cara asyik.

    Hadiah tukar kado yang bermakna tak harus berupa barang mahal. Meski tidak mahal, pemberian yang sifatnya personal biasanya lebih menyentuh hati karena meninggalkan kesan mendalam di benak penerimanya.

    Bahkan, dengan budget di bawah Rp 50 ribu, kado tetap bermakna. Berikut sejumlah ide tukar kado yang ringan buat dompet dan bisa menjadi pertimbangan.

    9 Barang di Bawah 50 Ribu yang Menarik untuk Tukar Kado

    1. Hand Cream Ukuran Travel

    Banyak aktivitas dilakukan dengan tangan membuat kulit tangan juga perlu perawatan. AKan tetapi, tak sedikit orang yang mengabaikan pentingnya hand cream.

    Untuk itu, hand cream ukuran kecil menjadi kado yang sangat berguna, baik bagi seseorang yang terpapar AC di dalam ruangan setiap hari maupun yang selalu beraktivitas di luar ruangan. Barang ini juga termasuk jenis hadiah kado untuk ibu di bawah 50 ribu rupiah yang cocok diberikan kepada mama tercinta.

    Dengan harga terjangkau, kamu bisa membeli hand cream dengan formula yang cepat meresap dan aroma lembut seperti white tea, rose, cotton blossom, atau citrus yang menyegarkan. Pilih ukuran yang kecil dan compact supaya mudah dibawa ke mana-mana.

    2. Notebook Mini

    Memberikan kado berupa notebook mini dilengkapi dengan sticky notes estetik bisa menjadi ide bagus dan menarik. Hadiah tukar kado yang terjangkau ini bisa kita beli jika ingin memberikan hadiah yang sederhana untuk meningkatkan mood seseorang yang gemar mencatat.

    Bagi sebagian orang mencatat secara langsung di buku catatan tetap menjadi kebiasaan yang satisfying. Misalnya ketika ada ide-ide mendadak, nomor-nomor penting, atau pesan-pesan penting yang ingin disimpan, menuliskannya di notebook bisa menjadi kebutuhan tersendiri.

    3. Masker Sheet Skincare

    Tren merawat diri sudah menjalar ke semua kalangan, baik laki-laki maupun perempuan. Ritual sederhana seperti memakai masker wajah bisa menjadi semacam terapi bagi kebanyakan orang.

    Kado ini cukup terjangkau dan bisa didapat secara online dengan harga tidak sampai Rp50 ribu. Masker sheet skincare menjadi pilihan buat dipakai di malam hari setelah mandi atau ketika sedang beristirahat di rumah.

    Kamu bisa mendukung ritual self-care dengan memberikan kado berupa sheet mask satu pack berisi 5-10 lembar. Hadiah ini tepat bagi teman kantor yang sering lembur, saudara yang kuliah, pacar atau siapa pun yang butuh momen merawat diri. Jangan lupa, berikan dengan bungkus rapi memakai pita kecil atau ucapan singkat.

    4. Boneka atau Gantungan Kunci Nailong

    Siapa yang tak kenal dengan karakter Nailong? Dinosaurus kuning yang perutnya buncit ini jadi hiburan banyak orang. Bahkan gambarnya tersebar di media sosial dan menjadi salah satu karakter yang mewakili berbagai macam ekspresi.

    Berasal dari sebuah animasi asal Tiongkok, karakter yellow dino ini kemudian populer dan dibikin menjadi berbagai produk seperti boneka, gantungan kunci, dan koleksi mainan lain. Desainnya menghidupkan suasana ceria dan ekspresi yang relatable.

    Berbagai macam produk Nailong dijual di pasaran online dengan harga tak lebih dari Rp50 ribu. Produk-produk turunan dari karakter ini bisa menjadi pilihan kado yang unik untuk orang yang disayang.

    5. Labubu Versi Hemat

    Labubu kini sangat terkenal dan disukai banyak orang dari berbagai rentang umur. Karakter boneka viral ini berbentuk peri atau monster lucu dengan gigi tajam dan telinga panjang.

    Bentuknya yang imut menjadikan labubu populer dan dijadikan ikon dalam banyak produk, mulai dari gantungan kunci, boneka, gambar di kaos, tas, topi, mainan lego, dan sebagainya.

    Barang-barang yang mengadopsi karakter Labubu sudah banyak dijual di marketplace seperti Tokopedia dan harganya pun murah, tak lebih dari Rp50 ribuan. Kado Labubu tentu menjadi pilihan yang tepat dan menggemaskan untuk baik untuk dekorasi maupun fungsional.

    6. Tumbler Aesthetic/Botol Minum Unik

    Tumbler atau botol minum termasuk jenis kado yang cocok diberikan kepada semua kalangan, dari anak sekolahan hingga orang dewasa. Barang ini bisa menjadi bawaan harian saat sekolah, kuliah, bekerja, atau aktivitas di luar rumah lainnya. Membawa tumbler akan menjaga asupan air terpenuhi dan tubuh tetap terhidrasi dengan baik.

    Agar lebih berkesan, Anda bisa menyiapkan kado berupa tumbler aesthetic atau botol minum yang desainnya unik. Jika ingin barang itu berguna bagi orang yang gemar minum kopi atau teh, anda bisa mencari botol minum dengan fitur insulasi yang menjaga suhu air tetap panas atau dingin.

    Anda bisa menemukan banyak jenis tumbler aesthetic atau botol minum unik dengan harga di bawah Rp50 ribu di Tokopedia. Jika ingin menyematkan tulisan khusus atau memasang stiker sesuai selera, sejumlah toko di e-commerce ini menawarkan tumbler dengan desain custom dengan harga terjangkau dan waktu penyiapan barang pun bisa dalam hitungan jam.

    7. Teh atau Kopi Sachet Premium dalam Kemasan Estetik

    Minuman hangat seperti kopi atau teh digandrungi banyak orang. Dua jenis minuman ini merupakan pilihan yang tepat dan berguna bagi siapa pun, bisa menjadi teman ketika bekerja, bersantai, bercengkerama dengan keluarga, atau simbol keramahan untuk menyambut tamu.

    Dengan budget tak lebih dari Rp50 ribu, kita bisa merangkai beberapa sachet teh premium, kopi drip bag, atau latte instan dalam kemasan kecil yang estetik. Hadiah tukar kado ini mungkin sederhana, tetapi tetap istimewa, apalagi jika ditambah catatan kecil yang menyentuh.

    8. Keychain Kulit atau Akrilik Custom

    Ada banyak cara untuk mengekspresikan diri. Belakangan ini, banyak orang, terutama generasi muda, mengekspresikan identitas, minat, dan idolanya dengan gantungan kunci. Benda kecil ini bukan sekadar aksesori sepele, tetapi bisa menarik perhatian karena biasanya memiliki karakter-karakter tertentu yang mewakili pilihan personal.

    Gantungan kunci juga menjadi cindera mata yang patut dibawa ketika seseorang telah mengunjungi satu tempat. Ada makna-makna yang tersemat dalam sebuah gantungan kunci yang harganya pun di bawah Rp50 ribu. Pilih keychain berbahan kulit sintetis, akrilik bertuliskan nama, atau desain-desain simpel atau memiliki karakter khas.

    9. Scented Candle Mini

    Di banyak marketplace seperti Tokopedia, kamu bisa menemukan lilin aromaterapi ukuran mini. Harganya pun terjangkau dan tetap terlihat elegan. Aromanya bisa memberikan efek relaksasi yang menjadi pendamping untuk istirahat dari hari-hari yang panjang dan melelahkan.

    Coba pilih aroma yang tak terlalu menyengat dan memiliki kandungan alami seperti chamomile, vanilla, atau ocean breeze yang aman bisa diterima semua selera. Kado ini bisa jadi pilihan karena bukan sekadar benda dekoratif, tapi bisa menciptakan suasana yang nyaman.

    Dari beberapa pilihan kado di atas, tentu menjadi bukti bahwa hadiah yang berkesan tidak ditentukan oleh harga, melainkan ketulusan dan relevansinya dengan kehidupan penerima. Kado-kado tersebut bisa menjadi pengingat kecil bahwa kado menunjukkan kepedulian dan niat untuk mempererat hubungan.

    Hadiah tukar kado di bawah Rp50 ribuan tetap bisa terasa berarti dan bermakna jika dipilih dengan cermat dan dibungkus dengan menarik. Untuk mendapatkan berbagai barang untuk tukar kado dengan harga termurah, segera kunjungi Tokopedia.

    Lihat juga Video: Rekomendasi Kado Natal dan Tahun Baru dari Gabriel Prince

    (prf/ega)

  • Puluhan KA Berhenti di Jatinegara Saat Pergantian Tahun, Ini Daftarnya

    Puluhan KA Berhenti di Jatinegara Saat Pergantian Tahun, Ini Daftarnya

    Jakarta

    Penyesuaian pola operasi perjalanan kereta api jarak jauh dilakukan saat malam Tahun Baru oleh PT Kereta Api Indonesia (Persero). Khususnya pola operasi di Jakarta dan Yogyakarta.

    Pengaturan ini disiapkan untuk mengantisipasi potensi kepadatan lalu lintas serta rekayasa jalan di sejumlah titik strategis di Jakarta dan Yogyakarta pada malam pergantian tahun baru hari ini.

    Di wilayah Jakarta, KAI memberlakukan Berhenti Luar Biasa (BLB) terhadap 26 perjalanan KA jarak jauh dan menengah di Stasiun Jatinegara. Seluruh kereta tetap melayani Stasiun Gambir sesuai jadwal, dengan tambahan pemberhentian sementara di Stasiun Jatinegara sebagai alternatif akses bagi pelanggan.

    Sementara itu, di wilayah Yogyakarta, KAI juga memberlakukan BLB terhadap 35 perjalanan KA di Stasiun Lempuyangan, sebagai respons atas potensi kepadatan lalu lintas dan penutupan sejumlah ruas jalan menuju serta di sekitar Stasiun Yogyakarta pada periode pergantian tahun.

    Vice President Corporate Communication KAI Anne Purba menyampaikan bahwa pengaturan ini disiapkan agar perjalanan kereta api tetap aman, tertib, dan lancar di tengah meningkatnya mobilitas masyarakat.

    “Penyesuaian pola operasi ini dilakukan untuk menjaga kelancaran perjalanan kereta api serta memberi fleksibilitas akses bagi pelanggan pada periode pergantian tahun,” ujar Anne dalam keterangan resmi, Rabu (31/12/2025).

    Pelanggan dapat memilih naik atau turun di Stasiun Jatinegara maupun Stasiun Lempuyangan tanpa perubahan jadwal pada tiket. Seluruh perjalanan tetap melayani stasiun utama sesuai ketentuan operasional.

    Berikut ini daftar kereta api yang berhenti luar biasa di Stasiun Jatinegara dan Lempuyangan:

    26 KA Berhenti Luar Biasa (BLB) di Stasiun Jatinegara

    A. KA Keberangkatan (19 Perjalanan)
    1. KA Purwojaya / KA 58F relasi Gambir-Cilacap
    2. KA Taksaka / KA 44 relasi Gambir -Yogyakarta
    3. KA Sembrani Tambahan / KA 7004 relasi Gambir -Surabaya Pasarturi
    4. KA Brawijaya / KA 38 relasi Gambir-Malang
    5. KA Tambahan GMR-YK / KA 7008B relasi Gambir -Yogyakarta
    6. KA Bima / KA 8 relasi Gambir-Surabaya Gubeng
    7. KA Gajayana / KA 36 relasi Gambir-Malang
    8. KA Cakrabuana / KA 124B relasi Gambir -Purwokerto
    9. KA Sembrani / KA 42 relasi Gambir -Surabaya Pasarturi
    10. KA Pandalungan / KA 32 relasi Gambir -Jember
    11. KA Argo Bromo Anggrek / KA 4B relasi Gambir-Surabaya Pasarturi
    12. KA Argo Lawu / KA 14 relasi Gambir-Solo Balapan
    13. KA Purwojaya / KA 54 relasi Gambir-Cilacap
    14. KA Taksaka / KA 48 relasi Gambir -Yogyakarta
    15. KA Gunungjati / KA 120B relasi Gambir -Cirebon
    16. KA Manahan / KA 64B relasi Gambir-Solo Balapan
    17. KA Argo Anjasmoro / KA 30F relasi Gambir -Surabaya Pasarturi
    18. KA Cirebon Fakultatif / KA 126F relasi Gambir-Cirebon
    19. KA Gajayana Tambahan / KA 7002A relasi Gambir-Malang

    B. KA Kedatangan (7 Perjalanan)
    1. KA Argo Lawu / KA 13 relasi Solo Balapan -Gambir
    2. KA Parahyangan / KA 137B relasi Bandung -Gambir
    3. KA Argo Bromo Anggrek / KA 1B relasi Surabaya Pasarturi -Gambir
    4. KA Manahan / KA 61B relasi Solo Balapan -Gambir
    5. KA Cakrabuana / KA 123B relasi Cirebon -Gambir
    6. KA Taksaka / KA 47 relasiYogyakarta -Gambir
    7. KA Gunungjati / KA 119B relasi Semarang Tawang-Gambir

    35 KA Berhenti Luar Biasa (BLB) di Stasiun Lempuyangan

    1. KA Senja Utama Solo / KA 73 relasi Solo Balapan -Pasarsenen
    2. KA Lodaya / KA 79 relasi Solo Balapan -Bandung
    3. KA Gajayana / KA 35 relasi Malang-Gambir
    4. KA Sancaka / KA 83 relasi Surabaya Gubeng-Yogyakarta
    5. KA Argo Dwipangga / KA 15 relasi Solo Balapan -Gambir
    6. KA Mutiara Selatan / KA 71 relasi Surabaya Gubeng-Bandung
    7. KA Wijayakusuma / KA 157 relasi Ketapang -Cilacap
    8. KA Lodaya Tambahan / KA 7013 relasi Solo Balapan-Bandung
    9. KA Malabar / KA 67 relasi Malang -Bandung
    10. KA Batavia / KA 7005 relasi Solo Balapan -Gambir
    11. KA Bima / KA 7 relasi Surabaya Gubeng -Gambir
    12. KA Manahan / KA 63 relasi Solo Balapan -Gambir
    13. KA Turangga / KA 11 relasi Surabaya Gubeng -Bandung
    14. KA Gajayana Tambahan / KA 7001 relasi Malang-Gambir
    15. KA Malioboro Ekspres / KA 169 relasi Malang -Purwokerto
    16. KA Sancaka / KA 87 relasi Surabaya Gubeng -Yogyakarta
    17. KA Tambahan SLO-PSE / KA 7025 relasi Solo Balapan -Pasarsenen
    18. KA Lodaya Tambahan / KA 7014 relasi Solo Balapan -Bandung
    19. KA Wijayakusuma / KA 158 relasi Cilacap -Ketapang
    20. KA Bangunkarta / KA 162 relasi Pasarsenen -Jombang
    21. KA Sancaka Utara / KA 236 relasi Cilacap -Surabaya Pasarturi
    22. KA Kertanegara / KA 168 relasi Purwokerto -Malang
    23. KA Tambahan PSE-SLO / KA 7026 relasi Pasarsenen -Solo Balapan
    24. KA Sancaka / KA 88 relasi Yogyakarta -Surabaya Gubeng
    25. KA Bima / KA 8 relasi Gambir-Surabaya Gubeng
    26. KA Turangga / KA 12 relasi Bandung -Surabaya Gubeng
    27. KA Malabar / KA 68 relasi Bandung -Malang
    28. KA Gajayana / KA 36 relasi Gambir-Malang
    29. KA Lodaya / KA 80 relasi Bandung-Solo Balapan
    30. KA Mutiara Selatan / KA 72 relasi Bandung -Surabaya Gubeng
    31. KA Argo Lawu / KA 14 relasi Gambir -Solo Balapan
    32. KA Madiun Jaya / KA 144 relasi Pasarsenen -Madiun
    33. KA Mataram / KA 76 relasi Pasarsenen -Solo Balapan
    34. KA Lodaya Tambahan / KA 7012 relasi Bandung -Solo Balapan
    35. KA Manahan / KA 64 relasi Gambir-Solo Balapan

    Lihat juga Video Daftar 14 KA Berhenti Luar Biasa di Stasiun Tugu Jogja dan Lempuyangan

    (acd/acd)

  • Rusia Ogah Rilis Bukti Serangan ke Kediaman Putin, Ukraina: Tuduhan Palsu!

    Rusia Ogah Rilis Bukti Serangan ke Kediaman Putin, Ukraina: Tuduhan Palsu!

    Moskow

    Kremlin menganggap serangan drone, yang diklaimnya didalangi oleh Ukraina, terhadap kediaman Presiden Rusia Vladimir Putin di Novgorod sebagai “aksi teroris”, namun menolak untuk merilis bukti guna memperkuat tuduhannya.

    Otoritas Kyiv mengatakan tidak ada “bukti yang masuk akal” soal serangan drone terhadap salah satu kediaman Putin tersebut. Presiden Volodymyr Zelensky menyebut tuduhan Rusia itu sebagai “tuduhan palsu”, yang dilontarkan Moskow untuk mengganggu proses perdamaian yang dimediasi Amerika Serikat (AS).

    Kremlin dalam pernyataannya, seperti dilansir AFP, Rabu (31/12/2025), mengatakan bahwa pihaknya menganggap serangan drone Ukraina terhadap kediaman Putin sebagai “aksi teroris” dan “serangan personal terhadap Putin”.

    Namun Kremlin juga menyatakan bahwa mereka tidak akan merilis bukti atas serangan tersebut, dengan alasan semua drone itu telah ditembak jatuh. Dikatakan oleh Kremlin bahwa upaya Ukraina dan media Barat untuk menyangkal insiden tersebut adalah “gila”.

    “Saya rasa tidak perlu ada bukti jika serangan drone besar-besaran seperti itu terjadi, yang, berkat kerja sama yang baik dari sistem pertahanan udara, telah ditembak jatuh,” ucap juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov, kepada wartawan dalam panggilan telepon pada Selasa (30/12) waktu setempat.

    Dia menambahkan bahwa Rusia akan “memperkeras” sikap negosiasinya dalam perundingan untuk mengakhiri perang Ukraina setelah serangan drone yang dibantah oleh Kyiv tersebut. Moskow juga menyatakan bahwa militernya telah memilih “bagaimana, kapan, dan di mana” untuk membalas serangan Kyiv tersebut.

    Menteri Luar Negeri (Menlu) Ukraina, Andriy Sybiga, dalam pernyataan terpisah, menuduh Rusia sengaja melemparkan tuduhan palsu untuk memanipulasi proses perdamaian yang sedang berlangsung.

    “Hampir sehari berlalu, dan Rusia masih belum memberikan bukti yang masuk akal atas tuduhan mereka tentang dugaan ‘serangan terhadap kediaman Putin’ oleh Ukraina. Dan mereka tidak melakukannya. Karena memang tidak ada. Tidak ada serangan seperti itu yang terjadi,” tegas Sybiga pada Selasa (30/12).

    Sementara Zelensky, saat berbicara kepada wartawan, mengatakan bahwa sekutu-sekutu Ukraina memiliki kemampuan untuk memverifikasi bahwa tuduhan Rusia soal serangan drone terhadap kediaman Putin merupakan tuduhan palsu.

    “Mengenai serangan di Valdai, tim negosiasi kami telah terhubung dengan tim Amerika, mereka telah membahas detailnya, dan kami memahami bahwa itu palsu. Dan, tentu saja, mitra-mitra kami selalu dapat memverifikasi berkat kemampuan teknis mereka bahwa itu adalah palsu,” tegas Zelensky.

    Halaman 2 dari 2

    (nvc/idh)

  • Video ‘Super Flu’ Subclade K Masuk RI, Ngaruh ke Kondisi Epidemi Influenza?

    Video ‘Super Flu’ Subclade K Masuk RI, Ngaruh ke Kondisi Epidemi Influenza?

    Jakarta

    detikers, ada informasi terbaru dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) soal ‘super flu’ yang lagi jadi sorotan global, nih…

    Kemenkes mengonfirmasi kalau ‘super flu’ alias Influenza A (H3N2) clade 3C.2a1b.2a.2a.3a.1 (subclade K) sudah masuk Indonesia. Balai Besar Laboratorium Kesehatan melaporkan temuan ini pada 25 Desember 2025 berdasarkan hasil analisis genomik.

    “Mayoritas sub-type yang saat ini terdeteksi adalah influenza A H3N2 dengan proporsi tertinggi 100 persen pada minggu ke-51 di 2025. Influenza A H3N2 yang bersirkulasi adalah clade 3C.2a1b.2a.2a.3a.1,” jelas Plt Direktur Penyakit Menular Kemenkes dr Prima Yosephine kepada detikHealth, seperti dilihat 20Detik pada Rabu (31/12).

    Lalu, apakah masuknya subclade K ini mempengaruhi kondisi epidemi influenza di Indonesia? Berikut pernyataan Kemenkes.

    Tonton berita video lainnya di sini!

    (/)

  • Kemenperin ‘Rayu’ Purbaya Biar Insentif Otomotif Lanjut 2026

    Kemenperin ‘Rayu’ Purbaya Biar Insentif Otomotif Lanjut 2026

    Jakarta

    Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mulai ‘merayu’ Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa agar insentif otomotif tetap berlanjut tahun depan. Kemenperin, melalui Agus Gumiwang Kartasasmita, telah mengirim surat resmi.

    Kepastian tersebut disampaikan langsung Febri Hendri Antoni selaku Juru Bicara (Jubir) Kemenperin. Kini, pihaknya tinggal menunggu balasan dari kementerian terkait.

    “Menteri Perindustrian Bapak Agus Gumiwang Kartasasmita pada hari ini (kemarin) telah mengirim surat kepada Menkeu terkait dengan usulan insentif otomotif untuk tahun 2026,” ujar Febri Hendri, dikutip dari CNBC Indonesia, Rabu (31/12).

    Insentif otomotif diupayakan lanjut tahun depan. Foto: Andhika Prasetia

    Namun, ketika ditanya lebih jauh mengenai detail insentif yang diusulkan, dia memilih bungkam. Menurut Febri, substansi surat tersebut masih bersifat terbatas dan hanya diketahui pihak-pihak tertentu, seiring proses pembahasan yang masih berjalan di internal pemerintah.

    “Yang kedua, apa isi usulannya? Seperti pertanyaan tadi, hanya tiga yang tahu. Pertama Bapak Menteri Perindustrian, yang kedua Bapak Menteri Keuangan, yang ketiga Tuhan. Hanya itu yang bisa saya jawab pertanyaannya,” tuturnya.

    Langkah tersebut membuktikan, Kemenperin masih terus berupaya agar insentif otomotif tetap ada tahun depan. Keputusan itu terasa masuk akal. Sebab, penjualan mobil di Indonesia 2026 diprediksi masih berat dan penuh tantangan.

    Diberitakan sebelumnya, Purbaya sempat bicara mengenai kelanjutan insentif otomotif di Indonesia tahun depan. Ketika itu, dia menegaskan, pihaknya belum menerima proposal akhir dari Kemenperin mengenai kebijakan terkait.

    “Saya akan lihat dulu seperti apa, dan kita akan lihat juga dampak insentif sebelumnya seperti apa ke penjualan mobil, ke industri, ke lapangan kerja. Nanti kita lihat, tapi saya belum dapat proposal akhir dari Kemenperin,” kata Purbaya di Kejaksaan Agung, Jakarta, pekan lalu.

    Kemenperin melalui Agus Gumiwang berkali-kali menyampaikan harapannya untuk melanjutkan program terkait tahun depan. Namun, keinginan tersebut harus menemui tantangan. Sebab, pemerintah ingin mengalihkan dananya untuk pengembangan mobil nasional.

    (sfn/sfn)

  • 2 Kapal Ilegal Fishing yang Ditangkap KKP Tak Ditenggelamkan, Ini Nasibnya

    2 Kapal Ilegal Fishing yang Ditangkap KKP Tak Ditenggelamkan, Ini Nasibnya

    Jakarta

    Kapal-kapal pelaku tangkapan ikan ilegal (illegal fishing) yang diamankan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kini tak lagi ditenggelamkan, melainkan dimanfaatkan kembali. Sebanyak dua kapal pelaku illegal fishing yang telah diamankan diserahkan ke Pemerintah Daerah Sulawesi Utara.

    “Kami sampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Badan Pemulihan Aset, Kejati Sulut, serta Kejari Bitung atas sinergi dan kolaborasi dalam mendukung kebijakan KKP untuk pemanfaatan kapal rampasan hasil tindak pidana perikanan,” ujar Direktur Jenderal PSDKP Pung Nugroho Saksono (Ipunk) dalam keterangan tertulis, Selasa (30/12/2025).

    Proses penyerahan ini dilakukan bersama dengan Kejaksaan Agung ke Pemda Sulawesi Utara. Adapun dua kapal ikan yang diserahkan yakni FB. ST. BOBBY-01 berukuran 151 G dan FB. ST. MICHAEL-138 berukuran 66 GT.

    Kapal-kapal ini sebelumnya ditangkap oleh KP Orca 06 Ditjen PSDKP di perairan Samudera Pasifik pada 2024. Selanjutnya menjadi barang bukti proses hukum di Pengadilan Negeri Bitung hingga akhirnya diputus untuk negara.

    Ipunk menambahkan bahwa saat ini kebijakan KKP, dalam pemanfaatan kapal tangkapan illegal fishing menggunakan prinsip tangkap-manfaat, bagi kapal-kapal hasil tindak pidana perikanan yang telah inkrah.

    “Kapal-kapal tersebut tidak lagi dimusnahkan/tenggelamkan lagi, tetapi dimanfaatkan untuk kepentingan ekonomi yaitu diberikan kepada masyarakat tepatnya kepada Kelompok Nelayan dan/atau Koperasi Perikanan,” jelas Ipunk.

    Ia juga memaparkan bahwa perairan utara Sulawesi ini merupakan salah satu perairan yang rawan illegal fishing terutama dari nelayan Filipina. Kapal asing asal Filipina menggunakan kapal penangkap ikan yang modern, kapal terbuat dari besi, ukurannya besar, alat tangkap dan teknologinya modern.

    “Melalui pemanfaatan kapal-kapal tangkapan, setidaknya menjadikan nelayan kita dapat bersaing dengan nelayan-nelayan asing, sehingga kita mampu berdaulat diperairan kita sendiri,” tambah Ipunk.

    Selanjutnya Ipunk menyarankan kepada Pemda Sulut agar kapal ini bisa langsung dimanfaatkan untuk kepentingan nelayan, dengan lebih dulu mengurus dokumen perizinan.

    “Kedua kapal yang diserahkan ini agar dikelola dimanfaatkan kepada penerima yang benar-benar siap dan mampu mengoperasikan, jangan justru malah nanti mangkrak. Pemda harus selektif dalam memilih penerima,” tegas Ipunk.

    Langkah ini sesuai dengan arahan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono bahwa pengawasan dan penegakan hukum di bidang kelautan dan perikanan harus memberikan manfaat ekonomi bagi negara maupun masyarakat khususnya nelayan.

    Lihat juga Video Dor! KKP Hentikan Kapal Ikan Ilegal Bendera Malaysia di Selat Malaka

    (rea/ara)

  • Ditjen Pajak Buka Suara soal Aktivasi Akun Coretax, Ini 4 Penjelasannya

    Ditjen Pajak Buka Suara soal Aktivasi Akun Coretax, Ini 4 Penjelasannya

    Jakarta

    Direktorat Jenderal Pajak (Ditjen Pajak) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengimbau wajib pajak segera mengaktivasi akun Coretax.

    Pasalnya, laporan surat pemberitahuan (SPT) Tahunan untuk tahun pajak 2025 akan dilakukan melalui coretax

    Atas imbauan tersebut, kunjungan masyarakat ke kantor pajak untuk aktivasi akun coretax dan pembuatan Kode Otorisasi/Sertifikat Elektronik (KO/SE) pun meningkat.

    Oleh karena itu, Ditjen Pajak mengeluarkan surat pengumuman PENG-54/PJ.09/2025 tentang Batas Waktu Aktivasi Akun Coretax dan Pembuatan Kode Otorisasi/Sertifikat Elektronik (KO/SE) pada 29 Desember 2025.

    Berikut penjelasan soal batas waktu aktivasi akun coretax dan pembuatan KO/SE:

    1. Pada prinsipnya, aktivasi akun dan pembuatan KO/SE Wajib Pajak pada Coretax dapat dilakukan sebelum Wajib Pajak memanfaatkan layanan perpajakan Coretax. Imbauan agar aktivasi akun dan pembuatan KO/SE pada Coretax segera dilakukan merupakan langkah mitigasi untuk menghindari penumpukan proses aktivasi pada periode pelaporan SPT Tahunan.

    2. Wajib Pajak dapat melakukan aktivasi akun Coretax dan pembuatan KO/SE secara mandiri dengan mengikuti langkah-langkah pada tautan tutorial resmi yang tersedia melalui situs web https://pajak.go.id, akun media sosial resmi DJP (@Ditjen PajakRI), serta pohon tautan khusus aktivasi Coretax pada https://t.kemenkeu.go.id/akuncoretax

    3. Bagi Wajib Pajak yang mengalami kendala teknis terkait perubahan data sehingga memerlukan pendampingan atau asistensi di kantor pajak, diimbau untuk mengatur waktu. kedatangan secara lebih bijak, agar pelayanan dapat berjalan lancar dan antrean dapat terkelola dengan baik.

    4. Seluruh layanan perpajakan di kantor pajak tidak dipungut biaya (gratis). Masyarakat diimbau untuk tidak menggunakan jasa perantara atau calo, serta tetap waspada. terhadap berbagai bentuk penipuan yang mengatasnamakan petugas pajak atau menjanjikan percepatan layanan dengan imbalan tertentu.

    (hrp/hns)

  • Nike Kembali Tebas Karyawan, Hampir 1.000 Orang Kena PHK

    Nike Kembali Tebas Karyawan, Hampir 1.000 Orang Kena PHK

    Jakarta

    Nike berencana melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) lagi sebagai bagian dari rekonstruksi bisnis. Perusahaan akan mengurangi jumlah karyawan hampir 1.000 orang sebagai bagian dari strategi pemulihan.

    “Struktur baru ini dirancang untuk menempatkan olahraga dan budaya olahraga kembali di pusat perusahaan, memungkinkan perusahaan untuk terhubung lebih dalam dengan atlet dan konsumen,” tulis pernyataan perusahaan dikutip dari Nation Thailand, Rabu (31/12/2025).

    Pengumuman PHK ini menjadi yang kedua setelah Nike mengumumkan pada Februari 2025 bahwa mereka akan memangkas 1.600 orang atau sekitar 2% dari total tenaga kerjanya. Hal itu dilakukan sebagai upaya memangkas biaya di tengah melemahnya permintaan.

    Per 31 Mei 2025, Nike tercatat mempekerjakan sekitar 77.800 orang di seluruh dunia termasuk staf ritel dan pekerja paruh waktu.

    Di bawah kepemimpinan CEO Elliott Hill, Nike telah berinvestasi dalam lini sepatu lari dan sepatu olahraga sebagai upaya untuk mendapatkan kembali pangsa pasar yang hilang. Perusahaan juga menekankan pembangunan kembali hubungan dengan pengecer dan perluasan kehadiran toko fisik seiring dengan meningkatnya persaingan.

    Pada Juni 2025, Hill mengungkapkan rencana Nike untuk mengatur ulang tim lintas fungsi yang selaras berdasarkan cabang olahraga dan mengurangi ketergantungan produksi di China untuk pasar AS guna mengurangi dampak tarif impor. Pernyataan tersebut muncul setelah Nike memperkirakan pendapatan kuartal pertama akan turun lebih sedikit dari perkiraan sebelumnya.

    PHK tersebut dipastikan tidak akan memengaruhi bisnis Nike di Eropa, Timur Tengah dan Afrika atau merek Converse, meskipun perusahaan tidak menyebutkan secara spesifik seberapa banyak posisi yang akan terpengaruh.

    Lihat juga Video: Pendapatan Nike Merosot Tajam, Terburuk Sejak Pandemi

    (aid/fdl)

  • Atalia Ajak Kakak dan ART Jadi Saksi di Sidang Cerai, Ingin Cepat Selesai

    Atalia Ajak Kakak dan ART Jadi Saksi di Sidang Cerai, Ingin Cepat Selesai

    Jakarta

    Sidang gugatan cerai Atalia Praratya kepada suaminya, Ridwan Kamil kembali bergulir di Pengadilan Agam (PA) Bandung. Atalia mengajak kakak dan asisten rumah tangga (ART) untuk menjadi saksi.

    Atalia datang langsung ke PA Bandung untuk mengikuti sidang gugatan perceraian. Sementara Ridwan Kamil, diwakili pengacaranya, Wenda Aluwi.

    Setelah sidang selesai, Atalia langsung diberondong pertanyaan oleh wartawan. Namun, anggota DPR RI itu nampak menutup rapat alasan terbesarnya menggugat cerai sang suami, Ridwan Kamil.

    “Jadi tinggal proses berikutnya kita menunggu kesimpulan. Doakan aja lancar, kita ingin semakin cepat semakin baik. Karena alhamdulillah kedua belah pihak kan sudah sepakat yah. Jadi mohon doanya dari semuanya,” imbuh Atalia.

    Atalia menghadirkan kakak kandung dan asisten rumah tangganya sebagai saksi di sidang gugatan cerai. Keduanya pun sudah menyampaikan keterangan saat persidangan berjalan.

    (rdp/idh)