Berdasarkan pergerakan penumpang dari perlintasan di Terminal 1 sebanyak 45.176 orang, sedangkan pergerakan pesawat sebanyak 275 penerbangan atau 25,68 persen.
Di Terminal 2 tercatat 58.987 orang dengan 384 penerbangan, kemudian jumlah pergerakan penumpang di Terminal 3 sebanyak 64.729 orang dengan 404 penerbangan.
Dari total jumlah penerbangan yang terjadi saat ini, lanjut dia, terdapat pergerakan pesawat di keberangkatan 539 pergerakan pesawat dan kedatangan 532 pesawat hingga total penerbangan menjadi 1.071 pesawat.
Dalam hal ini, PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) memprediksi puncak arus balik liburan Lebaran 2025 di 37 bandara penerbangan di Indonesia terjadi pada tanggal 6—7 April 2025.
“Setelah Lebaran diproyeksikan sekitar 7 April 2025 sebagai puncak arus balik di bandara penerbangan,” kata Direktur Utama InJourney Airports Faik Fahmi.