Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Arfi Rafnialdi Gagas Konsep Urban Rooftop Agriculture

Arfi Rafnialdi Gagas Konsep Urban Rooftop Agriculture

JABAR EKSPRES – Calon Wali Kota Bandung Arfi Rafnialdi menggagas bakal menerapkan urban rooftop agriculture. Itu untuk menuntaskan sejumlah masalah di Kota Bandung sekaligus.

Gagasan itu ingin direalisasikan jika berkesempatan memimpin Kota Bandung. Konsep itu juga berkaca dari sejumlah kota dan negara maju dunia.

Arfi menguraikan, berbagai masalah Kota Bandung bakal bisa ditekan dengan konsep itu. Misalnya untuk menurunkan rata-rata suhu udara Kota Bandung, memperbaiki tingkat pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat dari daerah lain, sekaligus mengejar ketertinggalan luas lahan ruang terbuka hijau (RTH).

BACA JUGA: Harga Kepokmas Terus Alami Lonjakan, Ini kata DKPP Kota Bandung

“Urban rooftop agriculture itu telah banyak diterapkan di kota – kota atau negara maju,” cetusnya.

Menurut Arfi, penerapan konsep itu sangat memungkinkan di Kota Bandung. Pihaknya akan memulai menerapkan konsep itu di gedung-gedung aset Pemkot Bandung. “Di rumah saya sudah ada itu,” cetusnya.

Arfi melanjutkan, optimalisaai lahan untuk pemanfaatan tanaman pangan itu juga konsekuensi dari pertumbuhan kota. Saat ini kota makin padat, lahan juga makin berkurang.

Saat konsep itu terwujud secara utuh, Bandung sebagai kota pariwisata makin memikat minat wisatawan karena suhu udaranya lebih sejuk.

BACA JUGA: Warga Komplek Banyu Biru Tolak Pembangunan Perumahan PT MAP Gunakan Akses Jalan RW 10

Selain itu, paslon nomor urut 4 itu siap mencanangkan penanaman 2,5 juta pohon. Jumlah pohon menyelaraskan dengan populasi di Kota Bandung yang sekitar 2,5 juta jiwa.

“Satu pohon per penduduk. Nanti, pemkot berinisiatif untuk menyediakan bibit pohon secara kolektif,” bebernya.

Kota di salah satu negara dalam kawasan Amerika Latin telah menunjukkan, upaya itu berhasil menurunkan suhu udara. Kota tersebut menanam sekitar 3 juta pohon pada satu tahun pertama wali kota setempat menjabat. Sehingga suhu kota berhasil diturunkan.(son)