Akui Senam Jantung, Warganet Doakan Duet Bakri Alias Bagas/Fikri Juara French Open 2023

29 October 2023, 6:35

Suaramerdeka.com – Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana lolos ke final French Open 2023. Dalam pertandingan semifinal French Open 2023 di Glaz Arena, Rennes, Prancis, Sabtu (28/10) malam WIB, Bagas/Fikri menang atas wakil China He Ji Ting/Ren Xiang Yu lewat rubber game. Bagas/Fikri menyingkirkan pasangan China dalam pertandingan yang berlangsung selama 1 jam 10 menit dengan hasil 21-16, 19-21, 22-20. Baca Juga: Validasi Kebenaran Data, Prodi SI Universitas Semarang Gelar Workshop Mining Process Training Kemenangan duet yang akrab disapa Bakri ini ternyata membuat jantungan penggemar tepok bulu tanah air. Mereka berharap, Bakri mampu menjadi juara pada French Open 2023 ini.

“Bakri tu cuma butuh konsisten, fikri kalo onfire jangankan defense mode saman, mode kayang juga dilakuin. Semoga besok juara,” tulis salah satu akun. Baca Juga: Gerak Jalan Cepat 28K Akan Jadi Agenda Tahunan di Blora “Bagas ampun errornya, harusnya juara 2 set! Besok kurangin eror-erornya! JUARA TANGGUNG!,” tambah akun lainnya. “Alhamdulillah. Selangkah lagi Bakri! Good luck untuk finalnya,” lanjut akun lain. Bagas/Fikri sendiri harus menjalani laga panjang sebelum memastikan ke final. Baca Juga: Maestro Tari Ajak Generasi Muda Bangga dengan Kesenian, Ini Kata Yoyok Bambang Priyambodo Sempat tertinggal saat interval, namun mereka mampu mengejar dan berbalik unggul 15-11. Setelahnya, Bagas/Fikri terus unggul sampai merebut gim pertama dengan skor 21-16. Pasangan China, He/Ren coha bangkir di gim kedua. Baca Juga: Atur Ritme dan Jangan Paksakan Diri : Karir dan Asmara Zodiak Taurus, Libra, Aries, Sabtu 28 Oktober 2023 Pertandingan berjalan ketat, bahkan kedua pasangan kejar-mengejar angka. Bagas/Fikri harus tertinggal 9-11 saat interval. Namun Bagas/Fikri mampu mengejar dan berbalik unggul 19-17. Baca Juga: Pudakpayung Bersholawat : Mars Hari Santri, Ikrar Sumpah Pemuda, dan Sholawat Bergema di Bumirejo Sayang, kesalahan beruntun Bagas membuat He/Ren berbalik unggul dan merebut gim kedua dengan skor 19-21 dan memaksa rubber game. Laga seru terjadi di gim ketiga. Bagas/Fikri memulai pertandingan dengan baik dan unggul 6-2. Mereka terus menjaga keunggulannya sampai memasuki interval 11-7. Baca Juga: PHTDI-ISHMO Semarang Berkolaborasi Adakan APBMT 2023, Ini yang Dibahas Bahkan, Bagas/Fikri sempat menjauh usai unggul 17-14. He/Ren tak menyerah, bahkan mampu merebut empat poin beruntun untuk berbalik unggul. Pertandingan kemudian berjalan ketat sampai 19-19. Baca Juga: Hasil Barcelona vs Real Madrid 1-2: Kemenangan Dramatis Los Blancos Berkat Gol Jude Bellingham di El Classico Pada akhirnya, Bagas/Fikri memenangkan pertarungan ketat dengan nilai 22-20. Hasil ini membuat Bagas/Fikri kembali mencicipi final setelah sebelumnya, mereka juga menembus partai puncak di Denmark Open 2023.Di partai puncak, Bagas/Fikri akan menghadapi pemenang dari pertandingan antara Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi dan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.***