Nadiem Kecewa Eksepsinya Ditolak Hakim, Singgung Pernyataan Google Tak Ada Konflik Kepentingan dalam Proyek Chromebook

Nadiem Kecewa Eksepsinya Ditolak Hakim, Singgung Pernyataan Google Tak Ada Konflik Kepentingan dalam Proyek Chromebook

Dalam kesempatan itu, Nadiem juga menyinggung pernyataan dari Google yang sebelumnya telah disampaikan ke publik. Menurutnya, Google sudah menegaskan tidak ada konflik kepentingan dalam perkara ini.

“Alhamdulillah seperti yang teman-teman tahu Google sudah buka suara dan sudah menyebut dengan sangat jelas tidak ada konflik kepentingan,” ucap dia.

Dia menegaskan investasi Google mayoritas terjadi sebelum dirinya menjabat sebagai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Selain itu, Nadiem menegaskan Chromebook dapat digunakan tanpa koneksi internet.

“Bahkan investasi Google mayoritas terjadi sebelum saya menjadi Menteri dan Chromebook terbukti bisa digunakan tanpa internet. Google juga berbicara Chromebook itu laptop nomor satu untuk pendidikan di dunia,” ucap dia.

Nadiem berharap penjelasan tersebut dapat menjadi titik terang dalam proses pembuktian yang akan dijalani pada agenda berikutnya. “Semoga ini bisa jadi penerangan,” tandas dia.