Momen Natal dan Tahun Baru, Prabowo: Waktunya Kita Refleksi Diri

Momen Natal dan Tahun Baru, Prabowo: Waktunya Kita Refleksi Diri

Bisnis.com, JAKARTA — Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan pesan Natal dan Tahun Baru 2025/2026 kepada seluruh rakyat Indonesia dengan menekankan pentingnya kasih, harapan, serta kepedulian terhadap sesama, khususnya di tengah ujian bencana alam yang melanda sejumlah wilayah Tanah Air.

Dalam pernyataan tertulis yang diunggah melalui akun resmi @Presidenrepublikindonesia, Rabu (25/12/2025), Prabowo menyebut Natal sebagai momentum untuk memperkuat nilai kemanusiaan dan solidaritas sosial. 

Kepala negara juga menyoroti duka dan tantangan yang dihadapi masyarakat di Sumatra akibat bencana alam.

“Bangsa kita tengah diuji oleh bencana alam yang membawa duka dan tantangan bagi saudara-saudari kita di Sumatra,” tulisnya dalam unggahan tersebut.

Prabowo mengajak seluruh elemen bangsa untuk terus memperkuat semangat gotong royong, saling menolong, serta mengerahkan kemampuan terbaik sebagai bangsa yang tangguh karena persatuan.

Menurutnya, masa sulit harus dijadikan sumber pengharapan sekaligus langkah bersama untuk bangkit.

“Mari kita jadikan masa ini sebagai sumber pengharapan dan langkah untuk bangkit bersama,” lanjutnya.

Menutup pesannya, Presiden Ke-8 RI itu berharap damai Natal menyertai seluruh rakyat Indonesia serta tahun baru membawa kesehatan, kekuatan, dan semangat kebersamaan. 

Dia juga mendoakan agar Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa melindungi dan menyertai perjuangan bangsa.

“Selamat Natal dan Tahun Baru 2026,” ujar Prabowo.