Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the acf domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/xcloud.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
Antisipasi Kepadatan, Contraflow Tol Jagorawi Arah Puncak Diterapkan Pagi Ini – Xcloud.id
Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Antisipasi Kepadatan, Contraflow Tol Jagorawi Arah Puncak Diterapkan Pagi Ini

Antisipasi Kepadatan, Contraflow Tol Jagorawi Arah Puncak Diterapkan Pagi Ini

Jakarta

Rekayasa lalu lintas contraflow di Km 44+500 hingga Km 46+500 Tol Jagorawi arah Puncak, Bogor, Jawa Barat, diberlakukan pagi ini. Contraflow diberlakukan untuk mencegah kepadatan.

“Untuk mengantisipasi peningkatan volume lalu lintas wisata dan silaturahmi yang terjadi di ruas Tol Jagorawi arah Puncak pada H+3 Lebaran, atas diskresi kepolisian, Jasa Marga berlakukan contraflow mulai dari Km 44+500 sampai KM 46+500,” kata Senior Manager Representative Office 1 Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division, Alvin Andituahta Singarimbun, Jumat (4/4/2025).

Contraflow mulai diberlakukan sejak pukul 06.20 WIB pagi tadi. Pihaknya mengimbau pengguna jalan agar mengantisipasi rute yang hendak digunakan.

“Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk mengantisipasi rute perjalanan agar dapat mengoptimalkan rekayasa lalu lintas yang sedang berlaku,” tuturnya.

Alvin juga mengimbau pengguna jalan untuk memastikan kecukupan saldo kartu elektronik. Hal itu untuk menghindari kepadatan saat transaksi di gerbang tol.

“Jasa Marga juga mengimbau pengguna jalan untuk dapat memastikan kecukupan saldo kartu elektronik sebelum memulai perjalanan untuk menghindari kepadatan ketika bertransaksi di gerbang tol. Selalu patuhi rambu lalu lintas dan ikuti arahan petugas di lapangan,” pungkasnya.

(rdh/wnv)

Hoegeng Awards 2025

Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Merangkum Semua Peristiwa