Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the acf domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/xcloud.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
Jadwal Ganjil-Genap, Oneway dan Contraflow di Seluruh Tol untuk Mudik Lebaran 2025 – Xcloud.id
Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Jadwal Ganjil-Genap, Oneway dan Contraflow di Seluruh Tol untuk Mudik Lebaran 2025

Jadwal Ganjil-Genap, Oneway dan Contraflow di Seluruh Tol untuk Mudik Lebaran 2025

Bisnis.com, JAKARTA – Pergerakan arus mudik lebaran Idulfitri 1445 H/2025 M sudah dimulai sejak Jumat (28/3/2025).

Namun Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menyampaikan masih ada 20% atau 2,1 juta warga yang belum melakukan mudik ke kampung halaman hingga malam takbiran.

Pihaknya memprediksi 2,1 juta warga tersebut baru melaksanakan mudik setelah salat id besok.

“Kemudian beberapa catatan yang mungkin juga perlu kami informasikan kepada rekan-rekan media bahwa dari prediksi 2,1 juta masyarakat yang akan mudik saat ini masih tersisa 20 persen,” tuturnya.

Penerapan rekayasa lalu lintas pun akan dilakukan oleh jajarannya seusai dilaksanakan salat id pada Senin (31/3/2025).

Dirinya juga mengimbau masyarakat untuk siap dalam berbagai skema atau alternatif rekayasa saat arus mudik lebaran.

Untuk itu, masyarakat yang belum-dan yang baru akan melaksanakan mudik untuk mengetahui jadwal ganjil-genap, oneway hingga contraflow.

Jadwal Ganjil-Genap, One Way dan Contra Flow di Seluruh Tol untuk Mudik Lebaran 2025

Berikut ini daftar rekayasa lalu lintas berupa penerapan ganjil-genap (gage), one way, dan contra flow di seluruh tol di Indonesia:

Jadwal Ganjil-Genap

Jalur Tol Jakarta-Cikampek (KM 47) hingga Tol Kalikangkung (KM 414) berlaku dari Kamis, 27 Maret 2025 pukul 14.00 WIB hingga Minggu, 30 Maret 2025 pukul 24.00 WIB.

Jalur Tol Kalikangkung (KM 414) hingga Tol Cikampek (KM 47) berlaku mulai Kamis, 3 April 2025 pukul 00.00 WIB hingga Senin, 7 April 2025 pukul 24.00 WIB.

Jadwal One Way

Jalur Tol Jakarta-Cikampek (KM 70) hingga Tol Kalikangkung (KM 414) mulai Kamis, 27 Maret 2025 pukul 14.00 WIB hingga Sabtu, 29 Maret 2025 pukul 24.00 WIB.

Jalur Tol Kalikangkung (KM 414) hingga Tol Cikampek (KM 70) mulai Kamis, 3 April 2025 pukul 14.00 WIB hingga Senin, 7 April 2025 pukul 24.00 WIB.

Jika pemberlakuan One Way terjadi, penutupan jalan masuk, pembersihan jalur, dan rest area akan dilakukan 2 jam sebelum jalur One Way dibuka.

Sementara normalisasi lalu lintas dan pembukaan jalan masuk dilakukan 2 jam setelah jalur One Way ditutup.

Jadwal Contra Flow

Jalur Tol Jakarta-Cikampek (KM 47 hingga KM 70)berlaku pada Kamis, 27 Maret 2025: Pukul 14.00 – 24.00 WIB; Senin, 31 Maret 2025: Pukul 13.00 – 18.00 WIB; Selasa, 1 April 2025: Pukul 11.00 – 18.00 WIB

Jalur Tol Jakarta-Cikampek (KM 70 hingga KM 47) berlaku mulai Kamis, 3 April 2025 pukul 14.00 WIB hingga Senin, 7 April 2025 pukul 24.00 WIB.

Merangkum Semua Peristiwa