Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the acf domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/xcloud.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
Sumber Kebakaran di Museum Satria Mandala Berasal dari Basemen Megapolitan 19 Januari 2025 – Xcloud.id
Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Sumber Kebakaran di Museum Satria Mandala Berasal dari Basemen Megapolitan 19 Januari 2025

Sumber Kebakaran di Museum Satria Mandala Berasal dari Basemen
                
                    
                        
                            Megapolitan
                        
                        19 Januari 2025

Sumber Kebakaran di Museum Satria Mandala Berasal dari Basemen
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com
– Titik awal kebakaran
Museum Satria Mandala
di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, diduga berasal dari basemen.
“Sementara informasi di tempat kejadian perkara (TKP), titik api awal berasal dari basemen di Museum Satria Mandala,” ucap Kasudin Gulkarmat Jakarta Selatan,
Syamsul Huda
, saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu (19/1/2025).
Selain itu, penyebab
kebakaran di Museum Satria Mandala
belum diketahui karena masih dalam penyelidikan.
“Belum diketahui penyebabnya,” kata Syamsul.
Syamsul mengatakan, api sudah berhasil dipadamkan pada pukul 12.25.
Sebelumnya, Museum Satria Mandala di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, terbakar pada Minggu (19/1/2025) pukul 10.58 WIB.
Gulkarmat Jakarta Selatan menerjunkan 14 unit mobil pemadam kebakaran dengan 16 personel.
“Pukul 11.20 api sudah berhasil dilokalisir dan masuk tahap pendinginan,” ucap Syamsul.
Gulkarmat belum mengetahui penyebab dan kerugian kebakaran Museum Satria Mandala.
Syamsul juga memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran di museum tersebut.
Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Merangkum Semua Peristiwa