Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

WhatsApp Siapkan Tab Khusus AI, Gantikan Tab Komunitas

WhatsApp Siapkan Tab Khusus AI, Gantikan Tab Komunitas

Jakarta

WhatsApp akan kembali merombak halaman depan aplikasinya. Aplikasi messaging milik Meta itu akan meluncurkan tab khusus untuk mengakses chatbot AI, menggantikan tab Komunitas yang ada saat ini.

Perubahan ini ditemukan oleh WABetaInfo di aplikasi WhatsApp beta untuk Android versi 2.25.1.24. Tab khusus ini akan diisi oleh beragam fitur dan karakter AI yang ditawarkan oleh Meta atau kreator pihak ketiga.

Screenshot yang diunggah WABetaInfo menunjukkan tab ini diisi oleh karakter yang dibagi dalam kategori tertentu seperti memberikan nasihat umum, mendukung tugas kreatif, meningkatkan pengalaman gaming, atau memberikan informasi tentang anime dan pop culture.

Fitur AI bukan sesuatu yang baru di WhatsApp. Sebelumnya, mereka sudah meluncurkan Meta AI yaitu chatbot yang bisa diajak ngobrol, diminta membuat gambar, menjawab pertanyaan, dan lain-lain.

Meta AI dapat diakses lewat ikon khusus di tab Chats atau di kolom pencarian. Namun berkat update ini, ikon Meta AI mungkin akan dipindahkan ke tab AI bersama fitur AI lainnya.

Tab AI baru di aplikasi WhatsApp Foto: WABetaInfo

Tidak hanya itu, WABetaInfo juga menemukan opsi yang memungkinkan pengguna membuat karakter chatbot AI-nya sendiri di update WhatsApp beta untuk Android versi 2.25.1.26. Pengguna bisa membuat karakter bot AI sesuai kepribadian dan fungsi yang diinginkan.

Meta sudah menyediakan opsi untuk menciptakan bot AI custom, namun hanya dapat diakses lewat AI Studio di website Instagram. Menghadirkan opsi langsung di aplikasi WhatsApp tentu akan mempermudah proses pembuatan bot AI, seperti dikutip dari The Verge, Sabtu (11/1/2025).

Meskipun tab baru ini akan menggantikan tab Komunitas, fitur tersebut tidak akan dihilangkan. Belum lama ini, WABetaInfo menemukan WhatsApp sedang menyederhanakan proses pembuatan komunitas langsung dari tab Chats.

Tab AI di WhatsApp dan fitur untuk membuat chatbot AI saat ini masih dalam fase pengembangan dan belum tersedia untuk beta tester. Belum diketahui kapan kedua fitur ini akan diluncurkan untuk semua pengguna.

(vmp/vmp)