Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Ini Harga Mobil Listrik Xiaomi, Jauh Lebih Murah dari Tesla

Ini Harga Mobil Listrik Xiaomi, Jauh Lebih Murah dari Tesla

Beijing

Xiaomi akhirnya mengungkap berapa harga mobil listriknya. Mereka akan menjual mobil pertamanya dengan harga yang jauh lebih murah dibandingkan Tesla Model 3. Tak pelak, perang harga memanas di pasar mobil listrik China yang amat kompetitif.

CEO Xiaomi Lei Jun mengatakan versi standar Xiaomi SU7 akan dijual seharga 215.900 yuan (USD 30.408) di China. Dia mengakui Xiaomi menjual tiap mobil itu dengan harga rugi. Kendaraan ini lebih terjangkau dari Tesla Model 3 yang dipasarkan mulai 245.900 yuan di Cina.

Lei mengklaim versi standar SU7 mengalahkan Model 3 pada lebih dari 90% spesifikasinya, kecuali pada sebagian aspek yang menurutnya mungkin butuh waktu setidaknya 3 hingga 5 tahun bagi Xiaomi untuk bisa mengejar Tesla.

Dikutip detikINET dari CNBC, Lei menyebut SU7 memiliki jarak tempuh minimum 700 kilometer dibandingkan Model 3 yang 606 kilometer. Perusahaan mengatakan pesanan telah melebihi 50.000 mobil dalam 27 menit sejak penjualan dimulai di China.

Pengiriman akan dimulai pada akhir April. Lei juga mengklaim bahwa pabrik mobil Xiaomi, yang memakai teknologi otomatis, dapat memproduksi SU7 setiap 76 detik. Namun belum jelas apakah pabrik tersebut sudah beroperasi penuh.

Sebelumnya, Lei imengatakan di medsos bahwa SU7 akan jadi sedan terbaik di bawah 500.000 yuan. Mobil tersebut memasuki pasar yang amat ketat di China, di mana perusahaan-perusahaan meluncurkan sejumlah model baru dan memangkas harga agar dapat bertahan.

Raksasa telekomunikasi China, Huawei, telah bermitra dengan produsen mobil tradisional dengan meluncurkan merek Aito yang kendaraannya sering dipajang di showroom ponsel pintar Huawei.

Adapun Tesla Model 3 adalah sedan terlaris di China yang jarak tempuhnya setidaknya 600 kilometer dan banderolnya kurang dari 500.000 yuan. BYD Sedan Han dijual mulai dari 169.800 yuan, Nio ET5 mulai 298,000 yuan, sedangkan Xpeng P7 dari 209.900 yuan. Lalu, sedan 007 dari Geely dipasarkan dari 209.900 yuan.

Lei Jun juga memamerkan serangkaian aksesoris seperti kulkas di dalam mobil, penutup jendela depan khusus, dan tempat smartphone. Beberapa tersedia gratis dengan pembelian mobil sebelum akhir April, dan lainnya dengan harga terpisah.

SU7 mendukung Car Play Apple dan dapat berintegrasi dengan iPad. Ada pula teknologi bantuan pengemudi yang akan tersedia sepenuhnya di China pada bulan Agustus.

Meski mengatakan Xiaomi ingin bersaing dengan Porsche, Lei mengakui SU7 masih perlu waktu lebih lama sebelum mampu bersaing di level yang lebih premium. Dia mengumumkan bahwa SU7 versi Max, yang ditujukan sebagai pesaing Taycan Porsche, akan dijual seharga 299.900 yuan.

(fyk/rns)