Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Niat Usir Nyamuk, Lansia di Gresik Malah Bikin Rumahnya Ludes Terbakar

Niat Usir Nyamuk, Lansia di Gresik Malah Bikin Rumahnya Ludes Terbakar

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Willy Abraham

TRIBUNJATIM.COM, GRESIK – Sebuah rumah lansia di Kabupaten Gresik ludes terbakar. Kebakaran melanda kediaman Aisyah, berusia 65 tahun di Desa Lowayu, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik, Selasa (3/12/2024).

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Gresik Suyono mengatakan, awal mula kebakaran dikarenakan pemilik rumah menyalakan obat nyamuk bakar dan ditinggal tidur.

“Tanpa disadari merambat ke tumpukan barang yang mudah terbakar hingga memicu kebakaran dan membakar benda-benda di dalam rumah,” ungkap Suyono.

Petugas berjibaku memadamkan api di rumah Aisyah Desa Lowayu, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik, Selasa (3/12/2024) dalam artikel berjudul ‘Niat Hati Usir Nyamuk, Lansia di Gresik Malah Bikin Rumahnya Ludes Terbakar’ (tangkapan layar video.)

Kebakaran kali pertama diketahui oleh tetangga korban. Kemudian langsung menghubungi DPKP Gresik sekitar pukul 04.32 WIB.

Api terlihat jelas membumbung tinggi, setelah menerima laporan, tim Damkar langsung menuju lokasi melakukan pemadaman. Tiga anggota yang bertugas berjibaku memadamkan api.

“Kebakaran berhasil dipadamkan sekitar pukul 05.45 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, kerugian masih dalam penaksiran,” imbuh Suyono