Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Singgung Anggaran Rp 10.000, Waketum PKB Usul Program Makan Bergizi Gratis Ditangani Perempuan Nasional 29 November 2024

Singgung Anggaran Rp 10.000, Waketum PKB Usul Program Makan Bergizi Gratis Ditangani Perempuan
                
                    
                        
                            Nasional
                        
                        29 November 2024

Singgung Anggaran Rp 10.000, Waketum PKB Usul Program Makan Bergizi Gratis Ditangani Perempuan
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com
– Wakil Ketua Umum
Partai Kebangkitan Bangsa

Jazilul Fawaid
berharap para perempuan di Indonesia bisa terlibat dalam
program makan bergizi gratis
.
Jazilul beralasan para perempuan mampu mengatur isi makanan dalam program tersebut agar mencukupi dengan anggaran Rp 10.000 per porsi.
“Saya hari ini baru dapat kabar bahwa program makan bergizi itu hanya 10.000, cukup enggak Bu?” tanya Jazilul dalam acara Musyawarah Nasional (Munas) V Perempuan Bangsa bertema “Women Leadership Forum” di Jakarta, Jumat (29/11/2024).
Para ibu yang menghadiri acara itu pun kompak berkata jumlah tersebut tidak cukup.
“Tapi yang ngatur ibu menteri keuangan, bu. Nah bagaimana itu bisa cukup? Serahkan kepada perempuan, setahu saya begitu,” ujarnya lagi.
Jazilul mengatakan, perempuan biasanya pandai dalam mengatur porsi makanan untuk program makan bergizi gratis.
Menurut dia, apabila memungkinan sebaiknya kelompok ibu-ibu di desa seluruh Indonesia dilibatkan untuk memasak makanan di program makan bergizi gratis agar semakin tepat sasaran.
“Sebenernya gini, makanan gratis itu kan yang masak di bawah kan, ibu-ibu. Tinggal ditambah saja porsinya, enggak usah pakai tukang yang lain daripada banyak anggaran keluar ke mana-mana,” kata Jazilul.
“Kumpulkan di satu desa, ibu-ibu yang biasa masak untuk dua orang, sekarang masak untuk 20 orang. Di atur oleh perempuan bangsa, diatur oleh kelompok. supaya apa? supaya tepat sasaran,” ujar dia.
Sebelumnya, Presiden
Prabowo Subianto
mengungkapkan anggaran program makan bergizi gratis menjadi Rp 10.000 per porsi.
Prabowo menuturkan, sejatinya pemerintah ingin menganggarkan program tersebut Rp 15.000 per porsi.
Namun, pemerintah menilai paket makanan bergizi dengan alokasi anggaran Rp 10.000 per porsi sudah cukup layak dan bergizi untuk dikonsumsi.
“Kita ingin Rp 15.000 (per porsi) tapi kondisi anggaran mungkin Rp 10.000 kita hitung untuk daerah-daerah itu cukup, cukup bermutu dan bergizi,” ucap Prabowo di Kantor Presiden, Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.