Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Review Hasil Potret Samsung Galaxy Z Flip 6, Ciamik!

Review Hasil Potret Samsung Galaxy Z Flip 6, Ciamik!

Jakarta

Beberapa tahun terakhir, ponsel berjenis lipat/flip mulai bermunculan. Ponsel lipat sangat populer di zaman-zaman feature phone, sekitar tahun 2000-an, sekitar 20 tahun lalu. Sekarang flip phone sepertinya mulai populer lagi, tapi karena perkembangan teknologi, kualitas dan desainnya sangat berbeda dan canggih.

Jika dahulu layarnya kecil dan kualitasnya rendah, yang sekarang yaitu Samsung Z Flip 6 punya 2 layar besar. Layar di bagian depan disebut cover screen, berbentuk square/bujur sangkar dan kalau kita buka layarnya cukup panjang tapi tetap ramping.

Review Samsung Galaxy Z Flip 6 Foto: Enche TjinReview Samsung Galaxy Z Flip 6 Foto: Enche TjinDesain

Dari desainnya, ponsel ini memberikan kesan premium berkat penggunaan frame berbahan aluminum, tetapi tetap lembut berkat pilihan warna pastel. Di bagian depan, ada dua modul kamera plus satu lampu. Dua modul kameranya berukuran sama besar seperti sepasang mata. menjadikan desainnya terkesan imut-imut dan humanis.

Review Samsung Galaxy Z Flip 6 Foto: Enche TjinReview Samsung Galaxy Z Flip 6 Foto: Enche Tjin

Di cover screen-nya kita bisa pilih bermacam widget, dan juga bisa digunakan sebagai preview gambar atau cermin sebelum memotret. Jadi tidak perlu kamera selfie lagi untuk bercermin, karena pakai kamera belakang kualitasnya lebih bagus. Untuk selfie juga relatif mudah, tinggal berikan gestur tangan, kamera akan otomatis mengaktifkan self timer.

Review Samsung Galaxy Z Flip 6 Foto: Enche TjinReview Samsung Galaxy Z Flip 6 Foto: Enche Tjin

Hasil selfie Samsung Galaxy Z Flip 6 Foto: Enche Tjin

Saat dibuka, ponsel ini terkesan panjang tapi tidak lebar, enak digenggam dengan satu tangan karena tidak terlalu lebar. Bisa berdiri sendiri juga saat dilipat setengah.

Review Samsung Galaxy Z Flip 6. Foto: Enche TjinReview Samsung Galaxy Z Flip 6. Foto: Enche Tjin

Untuk dapur pacunya Samsung menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 8 generasi 3, yang di tahun 2024 ini masih tergolong prosesor kelas atas. Berkat processor yang kuat, merekam video bisa mencapai 4K

Galaxy Z Flip 6 punya dua modul kamera, yang wide ekuivalen 23mm f/1.8 dengan stabilizer. Sensornya 1/1.56 inci dan yang ultrawide 12 MP dengan bukaan f/2.2, sensornya 1/3.2.” Modul ultrawide ini lebih relatif jauh lebih kecil daripada modul kamera utamanya.

Soal kualitas gambarnya, jika dibandingkan dengan ponsel flagship, kamera Samsung Galaxy Z Flip 6 terkesan lebih mendekati kualitas kamera ponsel-ponsel kelas menengah/mid range pada umumnya. Secara umum, hasil proses gambar dari ponsel Samsung cenderung enak dilihat dan berkesan alami. Kemampuan menyeimbangkan kontras, bagian terang dan gelap sangat baik.

Foto ultrawide Samsung Galaxy Z Flip 6 Foto: Enche TjinFoto wide Samsung Galaxy Z Flip 6. Foto: Enche TjinFoto wide Samsung Galaxy Z Flip 6. Foto: Enche TjinFoto wide Samsung Galaxy Z Flip 6 Foto: Enche Tjin

Warna di sebagian besar foto terlihat akurat seperti mata, tapi di beberapa keadaan, seperti di bawah lampu artifisial, akurasi warna bisa jadi berubah, seperti warna hijau bisa jadi kebiruan.

Mobil berwarna hijau di foto menjadi kebiruan dipotret Samsung Galaxy Z Flip 6. Foto: Enche Tjin

Untuk foto kondisi malam, kamera utamanya tergolong oke, tapi untuk modul kamera yang ultra lebar akan menghasilkan lebih banyak noise karena ukuran sensor yang lebih kecil. Saat digunakan dengan intensif, bagian dekat kamera terasa panas.

Kiri: Wide, Kanan: Ultrawide. Foto: Enche TjinKelebihan & Kelemahan Samsung Z Flip 6Review Samsung Galaxy Z Flip 6. Foto: Enche Tjin

Beberapa hal yang mungkin agak disayangkan yaitu pilihan widget di cover screen yang agak terbatas, tapi mungkin akan berkembang selain waktu. Charging ponsel ini juga relatif lambat di 25 watt, dan kapasitas baterai 4.000 mah, akan terasa lebih cepat habis dibandingkan ponsel masa kini yang rata-rata 5.000 mah.

Di sisi yang lebih positif, layar ponsel utama terlihat cerah, sudah ditingkatkan dari generasi sebelumnya 1700 nits jadi 2600 nits. Lumayan saat dipakai di luar ruangan masih terlihat jelas. Selain itu, Samsung terkenal dalam dukungan softwarenya yang sudah generasi AI, dukungan update OS-nya juga panjang sampai 7 tahun. Jadi tidak heran banyak yang pakai ponsel ini bertahun-tahun dan tetap nyaman.

Setelah mencoba menggunakan ponsel ini, saya pribadi senang ada ponsel dengan desain alternatif yang sangat compact. Mudah membawa dan menyimpan ponsel ini merupakan nilai plus bagi yang senang bepergian atau membawa beberapa ponsel setiap harinya. Penggemar selfie dan wefie juga akan senang dengan kepraktisan yang ditawarkan layar cover ini.

Mengkomposisikan selfie dan wefie lebih mudah berkat layar sampul (cover screen). Foto: Enche Tjin

Ponsel ini sudah dirilis di Indonesia sejak tanggal 24 Juli 2024, dan saat ini dijual dengan harga sebagai berikut:

Galaxy Z Flip 6 12/256 GB Rp 17.499.000Galaxy Z Flip 6 12/512 GB Rp 19.499.000

(fyk/fay)