Jakarta, CNBC Indonesia – Bank Dunia memproyeksi ekonomi global tumbuh 2,6% pada 2024 atau sama dengan 2023. Sementara itu, Dana Moneter Internasional (IMF) memperkirakan ekonomi dunia akan tumbuh 3,2% tahun ini.
Pertumbuhan ini diproyeksi akan didukung oleh ekonomi digital melalui pesatnya inovasi perusahaan telekomunikasi dan teknologi, hingga ventura, yang mendukung tumbuhnya perusahaan rintisan-rintisan baru. Bukan hanya di tingkat global saja, di Indonesia ekonomi digital dan inovasi teknologi diprediksi akan menjadi salah satu penggerak utama ekonomi Indonesia.
Untuk itu, dibutuhkan kolaborasi yang kuat antar stakeholder untuk menciptakan inovasi serta terobosan baru yang dapat memperkuat ekonomi digital tanah air. Hal ini mengacu pada riset World Economic Forum yang menyebut kolaborasi dapat membantu korporasi dalam memasuki pasar baru, sementara perusahaan teknologi dapat mengembangkan produk serta skala bisnisnya.
Kini, kolaborasi antara perusahaan teknologi dan korporasi sudah sering ditemui berkat berbagai program akselerasi yang digagas Corporate Venture Capital (CVC). Hal ini pun membuat kolaborasi di bidang teknologi semakin ‘erat’ dan bersinergi.
Melihat inovasi dan perkembangan terkini dari perusahaan teknologi , media ekonomi terbesar dan terintegrasi CNBC Indonesia akan menggelar Road To Awards: Best Telco, Digital & Venture Capital untuk memberikan apresiasi kepada perusahaan teknologi, telekomunikasi, dan venture capital.
Apresiasi untuk perusahaan teknologi terbaik akan diberikan pada ajang Best Telco, Digital & Venture Capital yang menjadi rangkaian dari Road to CNBC Indonesia Awards. Acara ini akan digelar pada Rabu, 20 November 2024.
Sebelum penghargaan diberikan, akan dilakukan dialog secara eksklusif yang mengupas tuntas tentang peran perusahaan teknologi dan telekomunikasi di era ketidakpastian ini. Dialog eksklusif ini juga akan dipandu secara langsung oleh anchor CNBC Indonesia, bersama dengan narasumber yang kompeten.
CNBC Indonesia Awards adalah ajang penghargaan kepada pelaku di berbagai industri yang berhasil beradaptasi di tengah kondisi yang penuh tantangan. Adapun dalam rangkaian perhelatan ini, sebelumnya akan disajikan wawancara menarik setiap minggunya pada program Profit, Power Lunch, hingga Closing Bell yang menghadirkan narasumber ternama.
Jangan lupa saksikan CNBC Indonesia Award secara langsung di CNBC Indonesia Televisi dan live streaming di CNBCIndonesia.com.
(rah/rah)