Jakarta –
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan ada empat RT di Jakarta Barat yang terendam banjir akibat hujan hari ini. Ketinggian air di salah satu titik banjir ini mencapai 70 cm.
“BPBD mencatat genangan saat ini masih 4 RT atau 0.013% dari 30.772 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta,” kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji dalam keterangan tertulisnya, Jumat (22/11/2024).
Data banjir itu tercatat BPBD Jakarta per pukul 22.00 WIB malam ini. Adapun data wilayah terdampak sebagai berikut:
Kelurahan Joglo, Jakarta Barat
Jumlah: 3 RT
Ketinggian: 50 cm sampai dengan 70 cm
Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Kedoya Selatan, Jakarta Barat
Sementara banjir yang sebelumnya menggenang di sejumlah ruas jalan Jakarta dilaporkan sudah surut. Berikut datanya:
1. Jl. Bintaro Permai, Kelurahan Bintaro, Jakarta Selatan
2. Jl. Wijaya Timur Raya, Kelurahan Petogogan, Jakarta Selatan
3. Jl. Ciledug Raya, Kelurahan Cipulir, Jakarta Selatan
4. Jl. Swadarma, Kelurahan Ulujami, Jakarta Selatan
5. Jl. Ciledug Raya (Segmen Alfamart Ciledug Raya Cipulir), Kelurahan Ulujami, Jakarta Selatan
Isnwa menyebut BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. Menurutnya, genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat.
(fas/aud)