Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Visa Ditolak, Gisel dan Gading Marten Gagal Liburan Bareng ke Korea Selatan?

Visa Ditolak, Gisel dan Gading Marten Gagal Liburan Bareng ke Korea Selatan?

Jakarta, Beritasatu.com– Rencana liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) Gisella Anastasia, Gading Marten, dan Gempita ke Korea Selatan tampaknya gagal. Hal itu karena visa ibu Gisel dan Gading tiba-tiba ditolak satu hari sebelum keberangkatan. Kejadian tersebut dibagaikan langsung oleh Gisel melalui akun media sosial (medsos).

Awalnya, Gisel, Gading, Gempi, beserta beberapa anggota keluarganya berencana liburan ke Korea Selatan saat libur Nataru pada 25 Desember 2024 malam. Namun, sayangnya visa Gading Marten dan ibunda Gisel ditolak.

“H-1 liburan, visanya oma sama Papading ditolak,” tulis Gisel dalam keterangan unggahan videonya TikTok @gisel_laaa, dikutip Kamis (26/12/2024).

Alasan Gisel memilih Korea Selatan sebagai destinasi wisata libur Nataru karena ibunya akan melakukan prosedur kecantikan.

Seperti diketahui, meskipun Gisella Anastasi dan Gading Marteen telah resmi bercerai, tetapi keduanya masih menjalin komunikasi dengan baik. Bahkan, mereka memutuskan untuk mengasuh Gempi, sehingga putrinya tersebut tidak kekurangan kasih sayang termasuk mmeutuskan liburan ke Korea Selatan bersama.

Sementara itu, hingga berita ini ditulis belum ada klarifikasi lebih lanjut dari Gisella Anastasia maupun Gading Marten terkait gagalnya liburan bersama ke Korea Selatan.

Merangkum Semua Peristiwa