Truk Tronton Kecelakaan di Flyover Ciputat, Lalin Arah Jakarta Macet
Tim Redaksi
KOMPAS.com –
Sebuah truk tronton mengangkut pipa besi mengalami kecelakaan di Flyover Ciputat, Tangerang Selatan, Kamis (8/2/2026).
Adapun truk menabrak truk lainnya yang berada di depannya yang rem mendadak.
Kaca depan truk pecah dan ban belakang naik ke atas pembatas jalan.
Badan truk sempat melintang dan menutup satu jalur dari Jakarta menuju Ciputat serta membuat kemacetan.
Namun, pantauan Kompas.com pukul 10.59 WIB, truk sudah dipindahkan oleh pihak kepolisian ke sisi kiri jalan dan lalu lintas kembali normal.
Copyright 2008 – 2026 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Truk Tronton Kecelakaan di Flyover Ciputat, Lalin Arah Jakarta Macet Megapolitan 8 Januari 2026
/data/photo/2026/01/08/695f2cb138e0f.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)