Topik: haji

  • 18 Bandara Siap Layani Perjalanan Jemaah Haji RI ke Tanah Suci

    18 Bandara Siap Layani Perjalanan Jemaah Haji RI ke Tanah Suci

    Jakarta

    PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) memastikan 18 bandara siap mendukung kesuksesan penyelenggaraan haji 1446 H / 2025 M.

    Sebanyak 13 bandara ditetapkan sebagai embarkasi haji atau titik keberangkatan jemaah haji dari Indonesia langsung menuju Arab Saudi.

    Sementara itu, 5 bandara InJourney Airports ditetapkan sebagai embarkasi haji antara atau tempat keberangkatan jemaah dari kota asal menuju bandara embarkasi haji.

    Direktur Utama InJourney Airports Faik Fahmi mengatakan persiapan sudah dilakukan dari sisi operasional dan pelayanan.

    “Mulai 2 Mei 2025, 13 bandara InJourney Airports yang menjadi embarkasi haji siap melayani keberangkatan 204.882 jemaah haji yang tergabung di dalam 435 kloter. Dari sisi operasional dipastikan pengaturan slot time penerbangan haji, dan di sisi pelayanan dipastikan ketersediaan fasilitas serta alur keberangkatan jemaah haji,” ujar Faik dalam siaran pers, Jumat (2/5/2025).

    Dia menjelaskan koordinasi telah dilakukan dengan seluruh pihak, dan pihaknya juga memohon dukungan serta doa dari seluruh masyarakat agar keberangkatan jemaah haji ke tanah suci melalui bandara embarkasi dapat berjalan dengan baik.

    Berdasarkan koordinasi para stakeholders, ditetapkan jemaah haji yang berangkat ke tanah suci melalui 10 bandara embarkasi akan menjalani proses keimigrasian, kepabeanan, kekarantinaan, serta pemeriksaan keamanan di asrama haji, yakni jemaah yang berangkat melalui Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, Juanda Surabaya, Sultan Hasanuddin Makassar, Kualanamu Deli Serdang, SAMS Sepinggan Balikpapan, Hang Nadim Batam, Zainuddin Abdul Majid Lombok, Adisumarmo Solo, Syamsuddin Noor Banjarmasin dan Kertajati Majalengka.

    Sementara jemaah haji melalui 3 bandara embarkasi menjalani progres kemigrasian, kekarantinaan, serta pemeriksaan keamanan barang bawaan kabin di asrama haji, dan proses kepabeanan di bandara, yakni jemaah yang berangkat dari Bandara Sultan Iskandar Muda Aceh, Minangkabau Padang dan Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.

    “Di asrama haji, InJourney Airports menyiagakan personel aviation security serta mesin x-ray dan handheld metal detector (HHMD) untuk pemeriksaan keamanan sebelum jemaah haji menuju bandara embarkasi,” ujar Faik.

    Adapun 5 bandara InJourney Airports yang menjadi embarkasi haji antara adalah Radin Inten II Lampung, Fatmawati Soekarno Bengkulu, Sultan Thaha Jambi, Depati Amir Pangkalpinang dan Pattimura Ambon.

    Terminal khusus haji di Bandara Soekarno-Hatta

    Bandara Soekarno-Hatta yang merupakan bandara tersibuk di Indonesia, pada penyelenggaraan angkutan haji tahun ini melayani keberangkatan 51.227 jemaah haji yang tergabung di dalam 123 kloter.

    Sebagai upaya peningkatan pelayanan, InJourney Airports menyiapkan terminal khusus bagi jemaah haji di Bandara Soekarno-Hatta.

    Faik Fahmi menuturkan, “InJourney Airports menyiapkan Terminal 2F yang luas dan baru selesai direvitalisasi, serta dilengkapi beragam fasilitas, untuk melayani keberangkatan dan kedatangan jemaah haji. Dengan adanya terminal khusus ini, pelayanan kepada jemaah haji di Bandara Soekarno-Hatta akan lebih baik dari sebelum-sebelumnya.”

    Terminal khusus ini dilengkapi fasilitas untuk mendukung perjalanan jemaah, antara lain area tunggu (holding area) berkapasitas hingga 2.000 orang, fasilitas keimigrasian (konter imigrasi, autogate), 7 boarding lounge, serta masjid seluas 3.000 meter persegi dan area wudhu seluas 2.025 meter persegi.

    Sementara, estetika interior terminal dirancang dengan memadukan unsur modern dan alami, tercermin dalam desain konter check in, area tunggu dan berbagai fasilitas lainnya.

    “Terminal 2F yang saat ini dikhususkan untuk haji ini merupakan bagian dari transformasi Premises yang kami jalankan guna menghadirkan infrastruktur bandara berstandar global. Kami berharap fasilitas yang ada di terminal ini dapat menambah kekhusyukan jemaah dalam menunaikan ibadah haji di tanah suci,” ujar Faik Fahmi.

    Terminal ini juga dilengkapi dengan fasilitas lainnya Makkah Route yang merupakan proses keimigrasian Arab Saudi yang seharusnya dilakukan di bandara kedatangan (Arab Saudi) menjadi di bandara keberangkatan (Indonesia).

    Bandara lainnya yang juga menyediakan fasilitas Makkah Route adalah Adisumarmo Solo yang melayani 33.806 jemaah haji di dalam 94 kloter, dan Juanda Surabaya dengan 36.809 jemaah haji dengan 97 kloter.

    “InJourney Airports mendukung penuh Kementerian Agama dan instansi terkait lainnya dalam menghadirkan fasilitas Makkah Route di tiga bandara tersebut. Fasilitas ini memudahkan jemaah haji setibanya di Arab Saudi,” ujar Faik Fahmi.

    InJourney Airports terus bersinergi dengan seluruh pihak terkait selama penyelenggaraan angkutan haji guna memastikan kelancaran keberangkatan jemaah haji.

    (kil/kil)

  • Laba Bersih FIF Tembus Rp 1,13 Triliun Kuartal I 2025

    Laba Bersih FIF Tembus Rp 1,13 Triliun Kuartal I 2025

    Jakarta

    PT Federal International Finance (FIF) membukukan laba bersih sebesar Rp 1,13 triliun pada kuartal-I 2025. Angka ini naik sebesar 2,9% secara year-on-year (yoy) dibandingkan periode yang sama di tahun 2024.

    Direktur Keuangan FIF Valentina Chai menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pelanggan, mitra bisnis, dan karyawan FIF atas kontribusinya terhadap pencapaian ini. Ia mengatakan, pencapaian ini akan memotivasi pihaknya untuk memberikan layanan yang terbaik kepada seluruh masyarakat Indonesia.

    “Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan atas kepercayaan yang telah diberikan kepada FIF sebagai satu solusi untuk segala kebutuhan pembiayaan,” ujar Valentina dalam keterangan tertulis, Jumat (2/5/2025).

    Valentina menyampaikan, selama periode Januari hingga Maret 2025, PT FIF telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 12,3 triliun, meningkat 11,82% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Peningkatan ini juga selaras dengan kenaikan jumlah unit yang dibiayai FIF, yang naik sebesar 6,38% yoy.

    FIF juga membukukan peningkatan Net-Service Asset (NSA) sebesar 17,9% yoy menjadi Rp 49,013 triliun hingga kuartal I-2025.

    “Pertumbuhan dalam penyaluran pembiayaan mencerminkan komitmen FIF untuk menjadi solusi keuangan yang andal bagi masyarakat Indonesia,” tambahnya.

    Selain itu, FIF mempertahankan rasio Non-Performing Finance (NPF) nett di level 0,03% pada kuartal I-2025, menjadikannya salah satu perusahaan pembiayaan dengan kinerja yang sangat sehat berdasarkan indikator yang ditetapkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

    Valentina mengatakan FIF menjalankan bisnis melalui 5 portofolio, yakni FIFASTRA, SPEKTRA, DANASTRA, FINATRA dan AMITRA. Ia mengatakan kelima portofolio ini menjadi penggerak utama pertumbuhan kinerja perusahaan.

    Pertama, FIFASTRA, yang menyediakan layanan pembiayaan sepeda motor Honda, mencatat peningkatan penyaluran pembiayaan 8,25% yoy atau sebesar Rp 7,56 triliun. Pada periode sama tahun lalu, nilai pembiayaan FIFASTRA mencapai Rp 7 triliun.

    Kedua, DANASTRA, yang menyediakan layanan pembiayaan multiguna, sampai dengan kuartal I-2025 tercatat mengalami peningkatan nilai penyaluran pembiayaan menjadi Rp 4,26 triliun. Angka itu naik sebesar 21,62% (yoy).

    Ketiga, AMITRA, yang menyediakan pembiayaan syariah untuk Umrah dan Haji Reguler, mencatatkan peningkatan penyaluran pembiayaan sebesar 48,95% (yoy) menjadi Rp 184,9 miliar. Pada tahun sebelumnya di periode sama, pembiayaan yang disalurkan senilai Rp 124 miliar.

    Keempat, SPEKTRA, yang menyediakan layanan pembiayaan alat elektronik, gadget, dan perabot rumah tangga mencatat penyaluran pembiayaan senilai Rp 92,3 miliar periode Januari-Maret 2025.

    Adapun nilai penyaluran pembiayaan portofolio yang menawarkan pembiayaan mikroproduktif bagi UMKM, yakni FINATRA, tercatat Rp 208 miliar di kuartal I-2025.

    (kil/kil)

  • Garuda, Lion Air, dan Saudi Airlines

    Garuda, Lion Air, dan Saudi Airlines

    Jakarta

    Kelompok terbang jemaah haji ke Mekkah mulai diberangkatkan pada Kamis 1 Mei 2025 kemarin. Keberangkatan kloter pertama jemaah haji 2025 di Asrama Haji Embarkasi Jakarta Pondok Gede dilepas secara resmi oleh Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi.

    Dudy mengatakan ada tiga maskapai yang akan melayani penerbangan haji dari Indonesia, mulai dari Garuda Indonesia, Lion Air, hingga Saudi Airlines.

    “Akan ada 3 maskapai yang melayani keberangkatan serta kepulangan para jemaah haji tahun ini, yakni Garuda Indonesia, Saudi Airlines, dan Lion Mentari Airlines atau Lion Air,” ujar Dudy dalam keterangannya, Jumat (2/5/2025).

    Garuda Indonesia menyiapkan 13 armada pesawat yang akan melayani keberangkatan dan kepulangan dari Embarkasi Aceh, Medan, Solo, Balikpapan, Makkasar, Lombok, dan sebagian Embarkasi Jakarta-Pondok Gede.

    Tahun ini, Garuda Indonesia akan mengangkut 104.172 jemaah haji reguler dan petugas. Jemaah ini tergabung dalam 287 kelompok terbang (kloter).

    Kemudian Lion Air menyiapkan 6 armada yang akan mengangkut 11.762 jemaah haji dan petugas. Maskapai lokal swasta itu akan melayani penerbangan untuk Embarkasi Padang dan Banjarmasin.

    Sementara itu, Saudi Airlines menyiapkan 16 armada pesawat yang akan mengangkut 102.182 jemaah dan petugas dari Embarkasi Batam, Palembang, Jakarta-Bekasi, Kertajati, Surabaya, dan sebagian Embarkasi Jakarta-Pondok Gede.

    “Kesiapan telah dilakukan, tidak hanya kesiapan maskapai penerbangan, namun juga kesiapan bandara embarkasi dan debarkasi. Secara total akan ada 14 bandara yang akan menjadi lokasi embarkasi haji tahun ini,” tutur Dudy.

    Secara keseluruhan, sebanyak 221.000 orang jemaah haji akan diberangkatkan tahun ini dari seluruh embarkasi Indonesia. Jumlah ini terbagi atas 203.320 orang jemaah haji reguler dan 17.680 jemaah haji khusus. Keberangkatan dan kepulangan akan dilakukan dalam 2 gelombang dan melalui 528 kloter.

    Keberangkatan gelombang 1 menuju Madinah dilakukan pada tanggal 2-16 Mei dan keberangkatan gelombang 2 menuju Jeddah tanggal 17-31 Mei 2025. Sedangkan, Kepulangan gelombang 1 dari Jeddah dilakukan tanggal 11-25 Juni dan kepulangan gelombang 2 dari Madinah tanggal 26 Juni sampai 10 Juli 2025.

    (hal/ara)

  • Tidak Berobat Karena BPJS Menunggak, Mahasiswi Unhas Ditemukan Meninggal di Kamar Kos – Halaman all

    Tidak Berobat Karena BPJS Menunggak, Mahasiswi Unhas Ditemukan Meninggal di Kamar Kos – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR- Diduga karena sakit, seorang mahasiswi Universitas Hasanuddin (Unhas) bernama Moudita Hernanda Puri ditemukan meninggal dunia di dalam kamar kosnya, di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Kamis (1/5/2025) malam.

    Perempuan asal Palu, Sulawesi Tengah itu tercatat sebagai mahasiswa Program Studi Sosiologi FISIP Unhas angkatan 2020.

    Kepala Bidang Humas Kantor Sekretariat Rektor Unhas, Ishaq Rahman, membenarkan adanya kabar duka tersebut.

    “Kami konfirmasi bahwa benar telah ditemukan (meninggal dunia) seorang mahasiswa Unhas program studi Sosiologi Angkatan 2020 atas nama Moudita Hernanda Puri,” kata Ishaq.

    Mayat Moudita pertama kali diketahui setelah teman merasa curiga karena Moudita tak kunjung merespon pesan dan panggilan selama tiga hari terakhir.

    “Kronologi kejadian, pada sore hari sekitar pukul 17.45, rekan korban yang bernama Ananda Pratiwi mendapat informasi dari teman lain bahwa korban sudah tiga hari tidak dapat dihubungi,” ungkapnya.

    Merasa khawatir, teman korban kemudian mendatangi kamar kos korban yang berada di Pondok Haji Mandor I, Jalan Sahabat, tepat di samping Kampus Unhas.

    “Dengan dibantu oleh penghuni kost lain, mereka membuka pintu kamar korban yang dalam keadaan tidak terkunci,” ungkapnya.

    Mereka pun masuk dan mendapati Moudita dalam posisi terlentang di atas tempat tidur.

    Tubuhnya tampak membengkak dan mengeluarkan bau menyengat.

    “Korban ditemukan dalam keadaan terlentang, sudah tidak bernyawa, di tempat tidur. Kondisi tubuh agak membengkak dan sudah mengeluarkan bau busuk,” ujarnya.

    Hal senada diungkapkan Kapolsek Tamalanrea Kompol Muhammad Yusuf.

    Menurutnya, setelah diperoleh informasi, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tamalanrea Indah segera menerima laporan dan bergerak ke lokasi kejadian untuk melakukan pengecekan.

    Kemudian, personel dari Polsek Tamalanrea tiba di tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan pengamanan awal.

    Setelah itu, Tim Inafis Polrestabes Makassar bersama tim Dokpol Polda Sulsel datang untuk melakukan olah TKP lebih lanjut.

    Setelah olah TKP, mayat Moudita dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk pemeriksaan medis forensik.

    “Identitas korban, Moudita Hernanda Puri, umur 23 tahun,” sebutnya dalam keterangan tertulis.

    Dari hasil penelusuran awal, diketahui bahwa Moudita sebelumnya mengeluhkan kondisi kesehatannya.

    Ia sering mengalami sesak napas namun tak mendapat perawatan medis.

    Polisi masih menyelidiki lebih lanjut untuk memastikan apakah ada unsur lain di balik kematian Moudita.

    Sementara itu, keluarga telah dihubungi untuk proses pemulangan jenazah.

    Terkendala biaya

    Ishaq Rahman mengatakan Moudita sudah lama mengalami sakit sesak napas, namun tidak mendapatkan perawatan di rumah sakit karena terkendala biaya.

    “Menurut keterangan teman-temannya, almarhumah memang dalam keadaan sakit. Ia disebutkan beberapa lama mengalami sesak napas,” kata Ishaq.

    Akan tetapi, korban tidak berobat ke rumah sakit karena terkendala biaya.

    “Namun yang bersangkutan tidak ke rumah sakit, karena katanya BPJS-nya menunggak,” jelas Ishaq.

    Saat ini, jasad Moudita telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

     

     

     

  • Video: Menkes Ungkap Jumlah Nakes yang Bertugas Saat Haji 2025 Menurun, Kenapa?

    Video: Menkes Ungkap Jumlah Nakes yang Bertugas Saat Haji 2025 Menurun, Kenapa?

    Video: Menkes Ungkap Jumlah Nakes yang Bertugas Saat Haji 2025 Menurun, Kenapa?

  • Danamon Bukukan Laba Rp757 Miliar di Kuartal I-2025, Kredit Tumbuh 7 Persen – Halaman all

    Danamon Bukukan Laba Rp757 Miliar di Kuartal I-2025, Kredit Tumbuh 7 Persen – Halaman all

     

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) membukukan laba bersih Rp757 miliar di kuartal I 2025, didorong oleh pertumbuhan kredit yang solid dan kualitas aset yang terjaga.

    Dalam laporan kinerja keuangan dan operasional konsolidasian yang dirilis Selasa (29/4/2025), Danamon mencatat total penyaluran kredit dan trade finance mencapai Rp192,7 triliun, naik 7 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu (year-on-year/yoy).

    Di sisi pendanaan, dana pihak ketiga (DPK) juga tumbuh 6% yoy menjadi Rp151,7 triliun.

    Direktur Utama Danamon, D. Ejima, menyampaikan bahwa Perseroan berhasil menjaga momentum pertumbuhan bisnisnya di tengah tantangan ekonomi.

    “Kami mencatat pertumbuhan positif baik di sisi pembiayaan maupun penghimpunan dana, dengan tetap menjaga kualitas aset dan efisiensi operasional,” ujar Ejima dalam keterangannya, Rabu (30/4/2025).

    Danamon menunjukkan perbaikan dalam pengelolaan risiko kredit.

    Rasio loan at risk (LAR) tercatat sebesar 10,4%, membaik 160 basis poin dari tahun sebelumnya. Sementara itu, rasio kredit bermasalah bruto (NPL gross) berada di level 1,9%, turun 30 bps secara tahunan.

    Rasio cakupan NPL (NPL coverage ratio) juga meningkat menjadi 283,3%, naik 21,5 poin persentase.

    Pendapatan operasional sebelum pencadangan (PPOP) tercatat Rp2,0 triliun, sedangkan total pendapatan operasional stabil di angka Rp4,7 triliun.

    Margin bunga bersih (NIM) Danamon berada pada level 7,1%. Sementara itu, biaya kredit (cost of credit) turun 11% yoy, memberikan kontribusi positif terhadap laba bersih.

    Strategi Satu Grup Finansial Dorong Sinergi Bisnis

    Danamon terus melanjutkan strategi jangka menengah “Tumbuh Bersama sebagai Satu Grup Finansial” untuk periode 2024–2026. 

    Pendekatan berbasis ekosistem dan kolaborasi lintas entitas grup seperti Adira Finance, Home Credit, dan Zurich menjadi kunci pertumbuhan berkelanjutan.

    Sepanjang kuartal pertama, sinergi bisnis di sektor otomotif melalui keikutsertaan di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 berhasil mendorong penyaluran kredit sinergi sebesar Rp989 miliar.

    Di sisi lain, ekosistem haji dan umrah mencatat pertumbuhan signifikan, dengan peningkatan dana pihak ketiga sebesar 468% yoy, serta kenaikan jumlah nasabah sebesar 57% yoy.

    Pinjaman sinergi mencapai Rp27,3 triliun atau tumbuh 18% yoy, sementara jumlah kesepakatan sinergi naik 21% yoy.

    Akselerasi Transformasi Digital dan Cabang

    Transformasi digital juga menjadi pilar penting pertumbuhan Danamon. Aplikasi D-Bank PRO mencatat pertumbuhan volume transaksi sebesar 37% yoy dan pertumbuhan nilai transaksi sebesar 32% yoy.

    Untuk segmen korporasi, layanan Danamon Cash Connect mencatat kenaikan volume transaksi sebesar 17?n nilai transaksi 21% yoy.

    Di sisi jaringan fisik, Danamon telah mentransformasi 12 kantor cabang sepanjang kuartal pertama tahun ini, dengan peningkatan akuisisi nasabah baru sebesar 44% yoy.

    Program keterlibatan nasabah yang digelar di cabang turut meningkatkan loyalitas dan pengalaman nasabah.

     

     

  • Aplikasi Digital Perjalanan Ibadah Diluncurkan dalam Kick-off Meeting 2025 – Halaman all

    Aplikasi Digital Perjalanan Ibadah Diluncurkan dalam Kick-off Meeting 2025 – Halaman all

    Laporan Wartawabn Hasiolan EP/Tribunnews.com

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sebuah aplikasi digital berbasis layanan perjalanan ibadah resmi diluncurkan dalam rangkaian acara Kick Off Meeting 2025 yang digelar di Hotel Mercure Batavia, Jakarta, Kamis (1/5/2025). 

    Acara ini dihadiri oleh sekitar 300 peserta dari berbagai wilayah Indonesia, termasuk jajaran manajemen dan tim lapangan.

    Aplikasi bernama “Tanur App 1.0” dikembangkan perusahaan penyelenggara perjalanan ibadah umrah dan haji resmi  berizin dari Kementerian Agama, PT Tanur Muthmainnah Tour.

    CEO perusahaan tersebut, Muhammad Reza Fahlevi, menjelaskan, aplikasi ini dirancang untuk memfasilitasi proses pendaftaran, pemantauan dokumen, serta pelaksanaan administrasi perjalanan Umrah dan Haji secara digital.

    Sejumlah fitur yang ditawarkan, katanya, antara lain pendaftaran online, pelacakan dokumen dan visa, notifikasi keberangkatan, hingga sistem pembayaran otomatis.

    Menurut pihak penyelenggara, peluncuran aplikasi ini merupakan bagian dari upaya transformasi digital guna meningkatkan efisiensi dan transparansi layanan ibadah.

    “Kami berkomitmen untuk terus melakukan inovasi agar pelayanan kepada jamaah semakin profesional, modern dan terpercaya. Melalui Tanur App 1.0, semua proses menjadi lebih efisien, mulai dari pendaftaran hingga keberangkatan. Dan aplikasi ini juga memberikan jaminan keamanan bagi para calon jamaah untuk bertransaksi,” ujarnya.

    Aplikasi tersedia dalam dua versi, yaitu untuk jamaah dan mitra agen, dan dapat diunduh melalui Google Play Store dan App Store.

    Kick Off Meeting 2025 juga memuat pemaparan arah kebijakan perusahaan, target layanan, evaluasi mutu, serta program kemitraan untuk tahun mendatang.

    Kegiatan ini diakhiri dengan pemberian penghargaan bagi agen dan tim berprestasi sepanjang tahun sebelumnya.

     

  • Menag Ingatkan Jemaah Haji Cuaca di Arab Saudi Bisa Capai 40 Derajat

    Menag Ingatkan Jemaah Haji Cuaca di Arab Saudi Bisa Capai 40 Derajat

    Menag Ingatkan Jemaah Haji Cuaca di Arab Saudi Bisa Capai 40 Derajat
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com
    – Menteri Agama (Menag)
    Nasaruddin Umar
    mengingatkan para
    jemaah haji
    2025 terkait
    cuaca panas
    yang bisa mencapai 40 derajat Celsius di
    Arab Saudi
    .
    Belum lama ini, Nasaruddin bertandang ke Madinah.
    Ia menilai, saat ini cuaca masih bisa ditoleransi bagi jemaah haji Indonesia.
    “Cuaca di Madinah sekarang karena saya merasakan kemarin juga masih bersahabat ya, belum terlalu panas,” kata Nasaruddin, di Embarkasi Haji Jakarta, Pondok Gede, Jakarta Timur, Kamis (1/5/2025) malam.
    Namun, saat puncak haji tiba, Nasaruddin memperkirakan cuaca di Tanah Suci akan berada pada suhu 40 derajat.
    “Tapi, nanti pada hari haji itu, ramalan cuacanya menggambarkan bahwa itu akan berada pada suhu yang sangat panas, ya, sekitar 40 derajat. Untuk orang Indonesia, itu cukup panas,” papar dia.
    Karena itu, Nasaruddin mengimbau para jemaah haji untuk beristirahat dengan cukup agar kondisi badan tetap bugar.
    Ia juga meminta para jemaah tidak memaksakan diri untuk menunaikan ibadah yang bersifat sunah.
    “Jadi, saya minta kepada kloter pertama ini jangan memaksakan dirinya untuk sampai begadang, mengaji, dan seterusnya,” ujar dia.
    Sebagai informasi, kloter pertama jemaah dari Embarkasi Haji Jakarta akan bertolak ke Tanah Suci, pada Jumat (2/5/2025) dini hari.
    Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Hilman Latief menuturkan sebanyak 7.514 jemaah haji yang diberangkatkan pada kloter pertama.
    Mereka terbagi menjadi 19 kloter keberangkatan dari berbagai embarkasi di Indonesia.
    Tahun ini, pemerintah telah menyiapkan tiga maskapai penerbangan untuk melayani jemaah haji, yaitu Garuda Indonesia Airlines, Saudi Airlines, dan Lion Air.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Wagub Banten lepas kloter pertama JCH asal Kota Tangerang

    Wagub Banten lepas kloter pertama JCH asal Kota Tangerang

    Wakil Gubernur Banten A Dimyati Natakusumah menyambut perwakilan jamaah haji kloter pertama Masjid Raya Al Azhom, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Kamis (1/5/2025). (ANTARA/HO-Pemprov Banten)

    Wagub Banten lepas kloter pertama JCH asal Kota Tangerang
    Dalam Negeri   
    Editor: Widodo   
    Kamis, 01 Mei 2025 – 18:57 WIB

    Elshinta.com – Wakil Gubernur Banten A Dimyati Natakusumah secara resmi melepas keberangkatan 393 calon haji asal Kota Tangerang yang tergabung dalam Kloter 02 JKG di Masjid Raya Al Azhom, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Kamis.

    “Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, secara resmi saya nyatakan jamaah haji Kloter 02 JKG Kota Tangerang dilepas,” kata Dimyati dalam keterangannya di Kota Serang, Kamis.

    Kloter tersebut menjadi kelompok terbang pertama dari Provinsi Banten pada musim haji 1446 Hijriah/2025 Masehi.

    Dalam seremoni pelepasan, Dimyati menyerahkan Bendera Merah Putih kepada Petugas Haji Daerah (PHD), menyematkan syal kepada perwakilan jamaah, dan mengangkat pataka Kota Tangerang sebagai tanda resmi keberangkatan.

    Dimyati menyebut ibadah haji sebagai momen penuh keberkahan yang tidak bisa dicapai semata karena harta atau jabatan. “Mereka adalah tamu-tamu pilihan Allah SWT. Maka bersyukurlah, karena ini panggilan dan pilihan Allah SWT,” ujarnya.

    Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan keprihatinannya, karena jamaah haji Banten masih harus diberangkatkan melalui Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta.

    “Asrama Haji Cipondoh kita harapkan segera bisa difungsikan secara penuh agar tahun depan jamaah kita bisa berangkat dari Banten,” ujar dia.

    Kepada jamaah calon haji, Dimyati berpesan agar menjaga niat dan fokus pada ibadah, serta menghindari hal-hal yang dapat mengganggu kekhusyukan. “Niatkan ibadah haji ini semata untuk Allah, bukan untuk belanja oleh-oleh. Kendalikan diri, banyak bersabar, dan jaga kekompakan,” ucapnya.

    Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan dengan mengonsumsi makanan bergizi dan mengatur waktu istirahat. Kepada para petugas, ia menekankan pelayanan maksimal harus diberikan selama proses ibadah berlangsung.

    Pada kesempatan itu, Dimyati mendoakan agar seluruh jamaah diberi kemudahan dalam menjalankan ibadah dan kembali ke Tanah Air dalam keadaan sehat serta memperoleh haji yang mabrur.

    Sumber : Antara

  • Kloter Pertama Jemaah Haji 2025 Resmi Berangkat, Terbang ke Tanah Suci Dini Hari

    Kloter Pertama Jemaah Haji 2025 Resmi Berangkat, Terbang ke Tanah Suci Dini Hari

    Kloter Pertama Jemaah Haji 2025 Resmi Berangkat, Terbang ke Tanah Suci Dini Hari
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com

    Kloter pertama

    jemaah haji
    1446 Hijriah atau tahun 2025 telah resmi diberangkatkan, pada Kamis (1/5/2025).
    Mereka diberangkatkan dari Embarkasi Haji Jakarta, Pondok Gede, Jakarta Timur, menuju Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
    Rombongan jemaah haji
    kloter pertama
    ini akan terbang ke
    Madinah
    , Arab Saudi, pada Jumat (2/5/2025) sekitar pukul 01.00 WIB.
    Pengamatan Kompas.com di lokasi, terdapat satu mobil polisi lalu lintas yang mengawal rombongan haji kloter pertama ini.
    Dari keterangan petugas embarkasi, sebanyak 12 bus mengangkut para jemaah haji.
    Pada sekitar pukul 08.47 WIB, seluruh jemaah haji kloter pertama berangkat menuju Bandara Soetta.
    Menteri Agama (Menag)
    Nasaruddin Umar
    memberikan keterangan dalam konferensi pers terkait keberangkatan jemaah haji kloter pertama ini.
    “Baru saja kami melepaskan kloter pertama menuju bandara (Soetta) dan seperti kita ketahui jumlah jemaah haji berjumlah 221.000, terdiri dari 203.320 orang haji reguler dan 17.680 haji khusus,” ucap Nasaruddin, Kamis malam.
    Nasaruddin menuturkan, jemaah kloter pertama akan terbang ke Tanah Suci pada dini hari.
    “Insya Allah tengah malam nanti akan berangkat, tadi kami sudah berikan semacam pelepasan formal ya,” kata dia.
    Menag sekaligus Imam Besar Masjid Istiqlal ini menyampaikan bahwa cuaca di Madinah masih sedikit panas.
    “Cuaca di Madinah sekarang karena saya merasakan kemarin juga masih bersahabat ya, belum terlalu panas,” kata dia.
    Namun, saat puncak haji tiba, Nasaruddin memperkirakan cuaca di Tanah Suci akan berada pada suhu 40 derajat.
    Sebelumnya, Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Hilman Latief menuturkan, sebanyak 7.514 jemaah haji yang diberangkatkan pada kloter pertama.
    Mereka terbagi menjadi 19 kloter keberangkatan dari berbagai embarkasi di Indonesia.
    Tahun ini, pemerintah telah menyiapkan tiga maskapai penerbangan untuk melayani jemaah haji, yaitu Garuda Indonesia Airlines, Saudi Airlines, dan Lion Air.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.