Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Top 3 Tekno: Peluang Finlandia Bangun Pusat Data di Indonesia Terpopuler – Page 3

Top 3 Tekno: Peluang Finlandia Bangun Pusat Data di Indonesia Terpopuler – Page 3

Indonesia kembali mengirimkan salah satu atlet terbaiknya ke ajang bergengsi Asian Esports Games 2024 (AEG) di Bangkok, China.

Adalah Ashghar Azizi, juara dunia eFootball Mobile 2022, akan berlaga di Hua Mak Indoor Stadium, Bangkok, mewakili Indonesia di Grup B.

Dalam Grup B ini, Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam, Brunei Darussalam, Syria, Turkmenistan, dan Bangladesh.

Pelatih eFootball Mobile Indonesia, Sakkti Sulistyo, menyatakan Azizi saat ini dalam kondisi prima dan siap berhadapan dengagn lawan dari negara manapun.

“Kami telah melalui berbagai uji coba perangkat dan sesi latihan intensif di arena pertandingan. Azizi siap mental dan fisik untuk mengamankan kemenangan,” ujar Sakti.

Vietnam menjadi salah satu lawan kuat di kompetisi AEG 2024 ini, di mana Azizi sadar pemain dari negara tersebut memiliki strategi solid dan komposisi pemain konsisten.

“Kami pernah bertemu mereka di ajang sebelumnya, sehingga memiliki gambaran strategi mereka pakai. Dengan persiapan matang, kami optimis menang,” kata Azizi.

Baca selengkapnya di sini