Tips Jaga Keamanan Rumah dan Barang Sebelum Mudik
Tim Redaksi
SURABAYA, KOMPAS.com
– Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mengeluarkan imbauan bagi warga untuk memperhatikan keamanan barang dan rumah mereka sebelum memutuskan untuk
mudik
atau pulang ke kampung halaman.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Surabaya,
Agus Hebi Djuniantoro
, menekankan pentingnya memarkir kendaraan dengan aman untuk menghindari tindak pidana pencurian.
“Kendaraan itu parkirnya jangan di teras atau tepi jalan, pastikan sudah terkunci ganda dan juga alarm. Selain itu, juga nyalakan lampu teras,” ungkap Hebi saat dihubungi pada Jumat (21/3/2025).
Hebi juga mengingatkan warga yang memiliki hewan peliharaan agar tidak meninggalkan hewan tersebut sendirian di rumah.
Selain itu, ia menekankan pentingnya memastikan kran air sudah dalam keadaan mati sebelum bepergian.
Lebih lanjut, Hebi mengingatkan agar warga memeriksa kondisi tabung LPG di dapur. Ia khawatir gas tersebut bocor ketika pemilik rumah sedang mudik.
“Matikan kompor, regulatornya diambil jangan sampai menancap di kompor. Selain itu, juga jangan lupa mencabut penahan listrik atau peralatan elektronik lainnya yang tidak digunakan,” ujarnya.
Pemkot Surabaya
juga telah berkoordinasi dengan aparat kepolisian dan anggota TNI untuk melakukan pengawasan keamanan di wilayah Kota Pahlawan.
Selain itu, Pemkot bersama jajarannya berencana untuk memetakan rumah-rumah yang ditinggalkan mudik.
Mereka akan terus memantau kondisi rumah selama libur Lebaran berlangsung.
“RT/RW juga harus mengetahui (rumah kosong). Nanti bisa memetakan mana saja yang kosong, maka dari itu kami akan melakukan koordinasi juga dengan TNI/Polri,” tutup Hebi.
Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Tips Jaga Keamanan Rumah dan Barang Sebelum Mudik Surabaya 21 Maret 2025
/data/photo/2024/04/05/660f7496337bd.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)