TRIBUNJATIM.COM – Masih ingat penyanyi Nindy Ayunda?
Ia dikabarkan akan segera menikah kembali usai bercerai dengan Askara Parasady Harsono pada 6 Mei 2021 silam.
Nindy diketahui menjalin hubungan dengan seorang pengusaha bernama Dito Mahendra.
Dito sendiri sempat menjadi perbincangan hingga jadi buron.
Ia kemudian ditangkap polisi dan ditahan lantaran kepemilikan senjata api dan amunisi tanpa izin.
Dito Mahendra yang sempat buron selama 4 bulan, lalu ditahan selama 7 bulan mulai September 2023 kemudian bebas pada Maret 2024.
Kini, Nindy Ayunda mengaku siap menikah dengan sang kekasih.
Ia mulai terang-terangan membagikan foto mesra dengan Dito Mahendra di media sosialnya.
Namun ibu 2 anak kelahiran 10 Januari 1989 itu tak mengungkap kapan ia akan menikah.
“Iya (mau nikah), insya Allah,” kata Nindy Ayunda di Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2025), dikutip dari Tribun Solo.
Ia masih merahasiakan tanggal dan tempat pernikahannya dengan Dito Mahendra.
“Surprise,” ucap Nindy Ayunda.
Nindy lantas menegaskan calon suaminya adalah Dito Mahendra.
“(Menikah) Sama orang yang dulu heboh,” ujar Nindy Ayunda.
Nindy Ayunda dan Dito Mahendra akan menikah. (Instagram)
Persahabatan Nindy Ayunda dan Ashanty hancur
Persahabatan Nindy Ayunda dan Ashanty akhirnya hancur berkeping-keping.
Pertemanan keduanya sedang diuji dengan adanya persoalan soal perselingkuhan mantan suami Nindy Ayunda.
Ternyata, Ashanty ada di balik isu soal perselingkuhan tersebut karena melibatkan keponakannya.
Seperti diketahui, Nindy Ayunda dan Ashanty memang menjalin persahabatan.
Bahkan Nindy Ayunda dan Ashanty juga tergabung dalam geng artis bersama Olla Ramlan, Ussy Sulistiawaty, dan Ririn Ekawati.
Geng artis tersebut sempat jadi sorotan hingga wara-wiri di layar kaca.
Mereka juga kerap meluangkan waktu bersama untuk makan maupun mengobrol bersama.
Bahkan mereka juga sempat melakukan photoshot bersama.
Sayangnya hubungan tersebut akhirnya merenggang sampai sekarang.
Ditambah lagi muncul konflik antara Nindy Ayunda dan Olla Ramlan.
Hal itu diketahui dari unggahan di kanal YouTube The Ramlans Family pada Selasa (05/12/2023), seperti dikutip TribunJatim.com dari TribunnewsMaker.com.
Di podcast tersebut, Nindy Ayunda awalnya membahas soal masa terpuruknya di tahun 2018 silam.
Saat itu Nindy Ayunda mengaku baru tahu suaminya telah berselingkuh.
Nindy Ayunda juga membahas soal rasa kecewanya dengan Ashanty.
“Aku terpaksa menceritakannya, dan ini pertama kalinya, aku belum pernah menceritakan pada siapapun,” ucap Nindy Ayunda.
“Ini menyangkut rumah tangga aku, saat itu di tahun 2018 adalah tahun yang berat banget buat aku,” imbuhnya.
Ashanty jelaskan alasan tak beritahu Nindy Ayunda saat Askara selingkuh. (via Bangka Pos)
“Aku tahu Aska berselingkuh, satu tahun itu aku dibukakan satu dua tiga, bermacam-macam,” tutur Nindy Ayunda.
Selama setahun itu, Nindy Ayunda mengaku cukup sering bertengkar dengan suaminya.
Namun Nindy Ayunda tak bisa menceritakan hal itu pada orang lain.
“Di situ aku enggak pernah cerita sama orang tua, sama kamu, sama semuanya, enggak ada,” ungkapnya.
“Seiring berjalannya waktu, kita syuting pagi-pagi di TRANS TV.”
“Aku pagi-pagi enggak tidur habis ribut sama Aska, dia ketahuan ada perempuan,” bebernya.
Hingga akhirnya Nindy Ayunda terkejut saat suaminya disebut berselingkuh dengan keponakan Ashanty, Millen Cyrus.
Nindy Ayunda pun berusaha menanyakan hal itu langsung pada istri Anang Hermansyah.
“Aku bagian kecewa sama Ashanty. Ini aku cerita, buka semua ya.”
“Karena memang Aska ada sesuatu dengan keponakan dia, aku dikasih tahunya sama kak Ririn (Ekawati)” ucap Nindy Ayunda.
Namun Nindy Ayunda kecewa dengan reaksi Ashanty.
Ia pun bertanya-tanya mengapa Ashanty tak bisa memberi jawaban selayaknya seorang teman.
“Aku sedih dan cari tahu ke Ashanty. Ternyata jawaban Ashanty tidak selayaknya seorang teman,” terang Nindy Ayunda.
“Karena dia tahu, dia bahkan memberitahu itu ke Kak Ririn, tapi dia enggak cerita ke aku, pertanyaan aku cuma why, harusnya dia kasih tahu,” imbuhnya.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews Tribunjatim.com