Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the acf domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/xcloud.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
Tak Kapok, Willie Salim Masak Ikan Asam Pedas untuk Warga Bengkulu – Xcloud.id
Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Tak Kapok, Willie Salim Masak Ikan Asam Pedas untuk Warga Bengkulu

Tak Kapok, Willie Salim Masak Ikan Asam Pedas untuk Warga Bengkulu

Bengkulu, Beritasatu.com – Willie Salim kembali menghebohkan publik. Setelah memasak rendang daging di Palembang, kini Youtuber tersebut memasak ikan asam pedas sebanyak 4,5 ton di Bengkulu. Hal tersebut membuat warga antusias, serta berdesak-desakan ingin melihat proses memasaknnya.

Hal ini dilakukan Willie guna mengantisipasi potensi keributan warga yang ingin mencicipi hidangan tersebut. Untuk menjaga ketertiban, aparat keamanan dari kepolisian dan TNI dikerahkan untuk berjaga di lokasi memasak ikan.

Pantauan Beritasatu.com, ribuan warga Bengkulu tampak memadati jalan di depan Masjid Baitul Izzah, Jalan Padang Harapan, Kota Bengkulu, untuk menyaksikan langsung Willie Salim yang sebelumnya sempat viral karena memasak rendang di Palembang.

Gubernur Bengkulu Helmi Hasan sengaja mengundang Willie Salim dan ustaz Derry Sulaiman untuk hadir dalam acara halalbihalal Pemerintah Provinsi Bengkulu. Tujuan utama acara ini adalah untuk memperkenalkan berbagai budaya dan kuliner khas Bengkulu, salah satunya adalah ikan asam pedas.

“Hari ini, kita memperkenalkan makanan khas ikan asam pedas. Kami mengajak Willie Salim untuk turut serta memasak ikan asam pedas agar gulai ini semakin dikenal,” kata Helmi di sela-sela acara memasak besar pada Rabu (9/4/2025).

Helmi menjelaskan, selain memasak untuk 100.000 warga, acara ini juga menyuguhkan berbagai hadiah, termasuk doorprize keberangkatan umrah bagi warga yang hadir.

Hadiah umrah ini merupakan sumbangan dari warga yang ingin berbagi kebahagiaan dalam rangkaian halalbihalal.

“Ada 4,5 ton ikan yang kita siapkan untuk dimasak menjadi ikan asam pedas, serta ratusan kilogram daging lainnya. Selain itu, ada hadiah umrah bagi warga yang beruntung, sebagai persembahan dari masyarakat,” jelas Helmi.

Untuk menghindari keributan saat makan bersama, panitia telah menyiapkan nampan yang cukup untuk lima orang per nampan. Warga diminta untuk makan secara bergantian dengan cara lesehan di tempat yang telah disediakan khusus untuk makan bersama.

“Bagi warga yang ingin membawa pulang masakan, kami harap untuk melakukannya secara tertib di lokasi memasak. Jangan sampai terjadi kerusuhan,” tegas Helmi.

Sementara itu, para warga, sebagian besar perempuan, tampak sangat antusias. Mereka bahkan tidak segan berteriak menyebut nama Willie Salim dan rela berdesakan untuk berfoto bersama youtuber tersebut.

Merangkum Semua Peristiwa