Tag: Sudirman

  • BRI UMKM EXPORT 2025 Digelar 4 Hari, Full Hadirkan Music Performance hingga Expo 1.000 UMKM! – Halaman all

    BRI UMKM EXPORT 2025 Digelar 4 Hari, Full Hadirkan Music Performance hingga Expo 1.000 UMKM! – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM – BRI UMKM EXPO(RT) 2025 akan digelar pada 30 Januari hingga 2 Februari 2025 mendatang di ICE BSD, Tangerang dengan menghadirkan 1.000 UMKM terkurasi dari seluruh Indonesia.

    Mengusung tema “Broadening MSME’s Global Outreach”, selama empat hari penyelenggaraan pameran pengunjung akan disuguhkan berbagai aktivitas seru, mulai dari belanja produk UMKM unggulan hingga mengikuti workshop dan pelatihan bisnis yang inspiratif.

    Sebagai bagian dari rangkaian menuju acara utama, pada Minggu, (26/1/2025), kegiatan Road to BRI UMKM EXPO(RT) 2025 telah sukses digelar bertepatan dengan Car Free Day di FX Sudirman, Jakarta. Acara ini berlangsung meriah dengan berbagai aktivitas menarik seperti Parade Wastra & Giant Trolley, Fun Run bersama BRI Runners, serta sesi Zumba bersama Roccaspace, yang memberikan pengalaman seru bagi para peserta. 

    Pengunjung juga turut dimanjakan dengan berbagai promo spesial dari BRI, hiburan Live Music, serta kesempatan mendapatkan hadiah menarik. Kehadiran acara ini semakin menambah semarak Car Free Day dan berhasil menarik antusiasme masyarakat untuk turut serta merasakan keseruannya.

    Lebih Dekat dengan Produk Unggulan UMKM Indonesia

    BRI UMKM EXPO(RT) 2025 akan membawa pengunjung lebih dekat dengan produk unggulan UMKM Indonesia lewat ragam produk dari 1.000 UMKM yang siap memperkaya pengalaman belanja. Mulai dari produk fashion wastra Nusantara dan aksesoris yang dapat mempercantik penampilan, produk kecantikan berbahan alami yang aman dan berkualitas, hingga aneka cemilan lezat dengan standar ekspor yang menggoda selera. 

    Selain itu, tersedia juga kopi, teh, dan minuman rempah khas Nusantara yang kaya cita rasa, serta pernak-pernik unik yang dapat memperindah rumah Anda dengan sentuhan estetika khas Indonesia.

    Tak ketinggalan, pengunjung juga dapat menjelajahi Culinary Nusantara, yang menghadirkan 55 UMKM kuliner dari seluruh Indonesia yang akan memanjakan lidahmu dengan kekayaan cita rasa Nusantara.

    Spesial buat pengunjung yang pecinta kopi, BRI UMKM EXPO(RT) 2025 bekerja sama dengan Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI) menghadirkan rangkaian acara menarik, yaitu Pasar Rakyat Kopi Nusantara, pameran biji kopi pilihan dari petani Cup of Excellence Indonesia, dan saksikan proses pengolahan kopi dari biji hijau hingga siap diseduh. 

    Ada juga Parade Kopi Indonesia dimana pengunjung bisa mencicipi berbagai minuman kopi khas dari kedai terkurasi. Lalu, ada Indonesia Barista & Brewers Cup Championship, kompetisi nasional bagi barista terbaik yang memperebutkan tiket ke ajang dunia yang sayang untuk dilewatkan. Kemudian, bisa mengakhiri dengan mengunjungi Jelajah Kopi Nusantara, yaitu pameran pelaku industri kopi dari hulu ke hilir dengan produk unik dan berkualitas.

    Rangkaian Acara BRI UMKM EXPO(RT) 2025

    Hari Pertama: Ada Penampilan Juicy Luicy dan Maliq & D’Essentials

    Di hari pertama, tepatnya tanggal 30 Januari 2025, BRI UMKM EXPO(RT) 2025 akan resmi dibuka dengan seremonial pembukaan yang meriah, menandai dimulainya rangkaian acara yang mendukung dan mempromosikan UMKM Indonesia.

    Acara dilanjutkan dengan Microfinance Outlook, sebuah seminar tahunan yang diselenggarakan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Seminar ini membahas peran UMKM dalam mendorong pertumbuhan ekonomi inklusif, dengan menghadirkan pembicara dari berbagai kalangan, mulai dari expertise, profesional, dan pemerintah.

    Selanjutnya, Anda juga bisa menyaksikan Fashion Performance yang menampilkan karya desainer ternama seperti Anne Avantie, Itang Yunasz, Danjyo Hiyoji, dan TobaTenun, dengan penampilan spesial dari Afgan. Acara ini menawarkan perpaduan seni, budaya, dan fashion yang menggambarkan kekayaan warisan Indonesia.

    Nah, sebagai penutup di hari pertama, bakal ada penampilan spesial dari musisi Tanah Air, yakni Juicy Luicy dan Maliq & D’Essentials. Yup, penampilan musik dari kedua band tersebut bakal membuat BRI UMKM EXPO(RT) 2025 di hari pertama makin syahdu dan romantis!

    Hari Kedua: Bakal Ada Bernadya dan Sal Priadi

    Pada hari kedua BRI UMKM EXPO(RT) 2025, berbagai acara menarik menantimu. Mulai dari Lomba Cipta Rasa bersama Chef Devina Hermawan, yang menantang kreativitas dalam membuat hidangan tanpa api dengan tema menghias bekal anak dan sarapan keluarga.

    Kemudian, di Rias Pesona, kamu berkesempatan bertemu dengan beauty influencer Rachel Goddard dan berpartisipasi dalam pembuatan konten eksklusif. Di Pojok Kreasi, pengunjung dapat mengikuti pelatihan kerajinan tangan langsung dari para ahli.

    Selain itu, Talkshow Inspiratif bertema “Unlock Your Business Revolution: How To Elevate Your Business Through Retail” siap memberikan wawasan baru. Hari ini juga dimeriahkan dengan Fashion Performance yang menampilkan karya desainer seperti Amanda Hartanto, Batik Chic by Novita Yunus, Roemah Kebaya Vielga, dan Jenna & Kaia. Sebagai penutup, nikmati penampilan musik dari Bernadya dan Sal Priadi.

    Hari Ketiga: Ada Penampilan Tulus dan Ghea Indrawari

    Pada hari ketiga BRI UMKM EXPO(RT) 2025, pengunjung akan disuguhkan berbagai acara menarik yang memadukan kreativitas dan kualitas produk lokal. Acara dimulai dengan Expose Gaya di mana influencer ternama menampilkan padu padan produk terbaik dari UMKM Indonesia, termasuk rekomendasi outfit pria dan pilihan parfum.

    Selanjutnya, jangan lewatkan Pushbike Competition, sebuah ajang seru yang menampilkan keterampilan dan semangat para peserta cilik. Sebagai penutup yang spektakuler, nikmati penampilan musik dari Ghea Indrawari dan Tulus, yang siap memeriahkan suasana dengan alunan lagu-lagu terbaik mereka.

    Hari Keempat: Ada Lyodra dan Andmesh di Hari Terakhir

    Hari keempat BRI UMKM EXPO(RT) 2025 akan menghadirkan hiburan spektakuler, mulai dari penampilan memukau Lyodra dan Andmesh yang memeriahkan suasana, hingga e-sport competition seru yang bekerja sama dengan komunitas gaming. 

    Dalam E-Sport Competition ini, para peserta bertarung di Mobile Legends untuk memperebutkan hadiah jutaan rupiah, lengkap dengan caster profesional yang menemani setiap pertandingan. 

    Tak ketinggalan, chef Bobon Santoso memimpin “Masak Besar,” sebuah sesi memasak kolosal yang penuh kreativitas dan semangat kuliner Nusantara. Tak hanya itu, fashion show bertema Reinventing Elegance: Sustainability in Fashion pun akan memukau para pengunjung dengan koleksi yang memadukan keindahan dan keberlanjutan.

    Selain itu, ada juga meet & greet dengan pemain sepak bola BRI Liga 1, seperti Victor Dethan, Zanadin Fariz, M. Toha, Rezaldi Hahenussa, dan Bagus Kahfi, yang siap menyapa penggemar dan berbagi pengalaman mereka di dunia sepak bola profesional.

    Lebih serunya lagi, pengunjung juga bisa berbelanja dan menikmati kuliner dengan Promo Spesial BRI. Dapatkan cashback hingga 25 persen untuk transaksi menggunakan QRIS di BRImo atau voucher belanja hingga Rp700 ribu bagi pengguna Kartu Kredit BRI. Informasi lebih lanjut tentang Promo Spesial BRI di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 dapat ditemukan di bbri.id/promobue2025.

    Selama empat hari ada banyak sekali aktivitas yang dihadirkan BRI UMKM EXPO(RT) 2025, sangat menarik, bukan? Nah, jika kamu ingin datang ke BRI UMKM EXPO(RT) 2025 pada 30 Januari sampai 2 Februari 2024 nanti, ada kabar baik nih!

    Kamu bisa menggunakan layanan shuttle gratis dari 9 Shuttle Point strategis, yakni Cibubur Junction, Cilandak Town Square (CITOS), Metmall, Blok M, Stasiun Cisauk, Stasiun Rawa Buntu, Margo City, Bintaro Jaya Xchange, dan Summarecon Mall Bekasi, jika ingin datang ke BRI UMKM EXPO(RT) 2025.

    Shuttle beroperasi mulai pukul 08.00 WIB pagi hingga 20.00 WIB, dengan keberangkatan setiap 2 jam sekali, memberikan kemudahan transportasi bagi para pengunjung. Dengan begitu, perjalanan nyaman ke event yang menghadirkan ragam inovasi UMKM dari seluruh Indonesia itu bisa kamu dapatkan!

    Jangan lewatkan serunya BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang akan berlangsung selama empat hari penuh. Untuk mempermudah transaksi, jangan lupa juga download BRImo, ya!

    Catat tanggalnya: 30 Januari hingga 2 Februari 2025 di ICE BSD (Nusantara Hall, Hall 5,6, dan7) dan seluruh rangkaian acara ini dapat diakses tanpa biaya masuk! Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi briumkmexport.com atau cek Instagram @bankbri_id. Sampai jumpa di BRI UMKM EXPO(RT) 2025!(*)

  • Mulai 2025, Seven akan Lebih Ekspansif Garap Bisnis B2B – Halaman all

    Mulai 2025, Seven akan Lebih Ekspansif Garap Bisnis B2B – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Seven Event akan menyelenggarakan 10 pameran business to consumer (B2C) dan business to business (B2B) di 2025 yang akan mencakup pameran otomotif GIIAS series, kedirgantaraan, solusi tanggap darurat, serta industri makanan di beberapa kota besar di Indonesia.

    CEO Seven Event Andy Wismarsyah di acara bincang dengan media di kawasan BSD Tangerang baru-baru ini menjelaskan, tahun 2025 ini pihaknya akan banyak berekspansi ke pameran B2B setelah selama beberapa tahun ini berhasil menyelenggarakan pameran otomotif Jakarta Auto Week dan GIIAS Series bekerja sama dengan Gaikindo di beberapa kota Tanah Air, pameran sepeda motor bekerja sama dengan Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI).

    “Tahun 2025 akan menjadi tantangan bagi kami untuk terus berkembang dengan penyelenggaraan pameran dari berbagai sektor industri baru,” kata Andi Wismansyah, dikutip Senin (27/1/2025).

    Sebenarnya, ekspansi ke penyelenggaraan pameran B2B sudah dimulai sejak 2024 lalu ketika pihaknya menggelar pameran industri pangan SIAL Interfood di JIExpo, serta penyelenggaraan pameran kedirgantaraan di Bandara Ngurah Rai yang diklaim sebagai pameran aviasi terbesar di Asia.

    Tahun ini pameran B2B yang menjadi rangkaian pameran global Comexposium dan akan digelar adalah Emergency Disaster Reduction & Rescue (EDRR) Expo 2025, pameran tentang tanggap bencana pada 13-15 Agustus 2025 di JIExpo, Jakarta, kemudian disusul penyelenggaraan SIAL Interfood 2025 bersama Krista Media pada 12-15 November 2025 di JIExpo, Jakarta, dan menjadi pameran internasional industri makanan dan minuman.

    Kemudian di September digelar Bali International Airshow pada 10-13 September 2025 di I Gusti Ngurah Rai International Airport.

    Meski terus berekspansi, Andi mengatakan pihaknya tetap akan mengembangkan dan mempertahankan kualitas penyelenggaraan pameran-pameran existing agar dapat memberikan dampak positif yang signifikan.

    Dia mencontohkan, penyelenggaraan pameran GIIAS 2025 yang akan berlangsung mulai akhir Juli 2025 akan menambah lagi luas area pamer melalui pendirian tenda ekstra di sisi selatan gedung ICE BSD. Ini mengingatkan akan ada tambahan beberapa.brand kendaraan roda empat pendatang baru sebagai partisipan.

    “GIIAS selalu menjadi platform utama bagi para merek otomotif ternama dunia dalam memperkenalkan kendaraan terbaru mereka, dan bocorannya tahun ini akan banyak merek-merek baru yang akan tampil untuk pertama kalinya di GIIAS,” kata Andi Wismansyah.

    Dia menambahkan, tahun ini penyelenggaraan GIIAS juga akan kembali menyapa warga Kota Makassar dengan menempati gedung eksibisi yang baru.

    GIIAS 2025 di Tangerang akan digelar pada 23 Juli – 3 Agustus 2025 di ICE, BSD Tangerang, dan akan diikuti 40an merek kendaraan roda empat, disusul GIIAS Surabaya pada 27-31 Agustus 2025 di Grand City Convex, Surabaya.

    Pameran ini berlanjut ke GIIAS Semarang pada 24-28 September 2025 di Muladi Dome, Semarang, dan GIIAS Bandung pada 1-5 Oktober 2025 di Sudirman Grand Ballroom, Bandung, serta GIIAS Makassar pada 5-9 November 2025 di Sumarecon Mutiara Makassar.

    Pameran industri sepeda motor bekerja sama dengan AISI, Indonesia Motorcycle Show (IMOS+) akan berlangsung pada 24-28 September 2025 di ICE BSD City. 

    Agus Riyadi COO Seven Event menegaskan persiapan seluruh pameran terus berlangsung dengan  kekuatan penuh. 

    “Dari sisi persiapan seluruh pameran berjalan dengan menyeluruh, sebagai penyelenggara, kami terus mengedepankan inovasi dan peningkatan kualitas dalam setiap pameran dengan tantangannya masing-masing,” ungkap Agus Riyadi, COO Seven Event.

  • Kasus Penembakan WNI di Perairan Malaysia, Ada Upaya Diplomatik agar Diusut
                
                    
                        
                            Regional
                        
                        27 Januari 2025

    Kasus Penembakan WNI di Perairan Malaysia, Ada Upaya Diplomatik agar Diusut Regional 27 Januari 2025

    Kasus Penembakan WNI di Perairan Malaysia, Ada Upaya Diplomatik agar Diusut
    Tim Redaksi
    BANDA ACEH, KOMPAS.com
    – Lima warga negara Indonesia (WNI) menjadi korban penembakan Petugas Agensi Penguatkuasa Maritim Malaysia (APMM) di Perairan Tanjung Rhu, Selangor, Malaysia.
    Peristiwa tragis ini terjadi pada Jumat (24/1/2025) sekitar pukul 03.00 WIB.
    Para korban merupakan
    pekerja migran Indonesia
    (PMI) yang menumpang perahu di perairan tersebut.
    Anggota DPD RI asal Aceh, Sudirman Haji Uma, menyatakan bahwa insiden penembakan terjadi saat 26 PMI berusaha keluar dari Malaysia secara ilegal menggunakan boat.
    Boat yang mereka tumpangi terdeteksi oleh APMM, sehingga terjadi kejar-kejaran antara kapal patroli dan boat tersebut.
    Di tengah situasi tersebut, petugas maritim Malaysia melepaskan tembakan yang diduga dilakukan secara membabi buta ke arah boat WNI dengan jarak antara 20 hingga 25 meter, dalam kondisi malam yang gelap.
    Menurut pernyataan Kepolisian Malaysia, penembakan terjadi karena adanya perlawanan dari WNI.
    Namun, pernyataan ini dibantah oleh saksi korban yang selamat.
    “Saya konfirmasi ke korban berulang dan pengakuannya tidak ada perlawanan sama sekali. Menurutnya, mereka bisa melawan dengan apa sebagai sipil dan tanpa alat,” ungkap Haji Uma dalam keterangan tertulisnya pada Senin (27/1/2025).
    Haji Uma juga menjelaskan bahwa boat yang ditumpangi para WNI berhasil melarikan diri setelah penembakan dan merapat di kawasan hutan bakau daerah Banting, yang masih berada di kawasan Selangor, Malaysia.
    “Setelah itu, para korban dibawa ke rumah sakit Serdang
    Selangor Malaysia
    oleh Tekong,” tambahnya.
    Terkait insiden ini, pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri telah melakukan upaya diplomatik untuk memastikan kasus ini diusut pemerintah Malaysia.
    Haji Uma menyampaikan bahwa ia telah berkomunikasi dengan Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia/Badan Hukum Indonesia (PWNI/BHI) Kementerian Luar Negeri, Yudha Nugraha.
    Yudha menginformasikan bahwa kasus ini akan diupayakan penyelesaiannya secara hukum melalui pendekatan diplomatik.
    “Saya telah berkomunikasi dengan Pak Yudha Nugraha, kasus ini akan didorong melalui upaya diplomatik agar diusut tuntas oleh otoritas pemerintah Malaysia dan diselesaikan secara hukum yang berlaku,” pungkasnya.
    Dari lima korban, dua di antaranya adalah warga Aceh.
    Andry Ramadhana (30) dari Gampong Keude Pante Raja, Kabupaten Pidie, mengalami luka tembak di lengan, sedangkan Muhammad Hanafiah (40) dari Gampong Alue Bugeng, Kabupaten Aceh Timur, tertembak di bagian paha.
    Muhammad Hanafiah bersama tiga WNI lainnya yang mengalami luka saat ini masih menjalani perawatan di rumah sakit di Malaysia.
    Sementara itu, satu WNI bernama Basri dari Rokan Hulu, Riau, yang berperan sebagai anak buah kapal (ABK), meninggal dunia akibat insiden penembakan tersebut.
    Andry Ramadhana juga menjalani pengobatan terpisah di sebuah klinik di Malaysia.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • 2 Dari 5 WNI yang Ditembak di Malaysia Ternyata Warga Aceh, Begini Kronologinya

    2 Dari 5 WNI yang Ditembak di Malaysia Ternyata Warga Aceh, Begini Kronologinya

    Lhokseumawe, Beritasatu.com – Dua dari lima WNI yang ditembak oleh petugas patrol Agensi Penguatkuasaan Maritim Malaysia (APMM) di perairan Tanjung Rhu, Selangor, pada Jumat (24/1/2025) dini hari, diketahui berasal dari Aceh. Kronologinya terungkap.

    Hal itu diungkapkan oleh anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) asal Aceh Sudirman alias Haji Uma dalam keterangannya kepada Beritasatu.com, Senin (27/1/2025).

    Haji Uma mengaku sudah berkomunikasi langsung dengan sejumlah warga Aceh di Malaysia, sehingga diketahui ada dua pekerja migran Indonesia (PMI) asal Serambi Makkah yang menjadi korban penembakan tersebut. 

    Kedua korban, yakni Andry Ramadhana (30) warga asal Gampong (Desa) Keude Pante Raja, Kecamatan Pante Raja, Kabupaten Pidie Jaya yang mengalami luka tembak di lengan. 

    Kemudian Muhammad Hanafiah (40) warga Gampong Alue Bugeng Kecamatan Peureulak Timur, Kabupaten Aceh Timur yang tertembak di bagian paha. 

    Muhammad Hanafiah dan dua WNI lain yang terluka akibat ditembak petugas otoritas maritim Malaysia masih menjalani perawatan di rumah sakit Negeri Jiran. Sementara Andry Ramadhana menjalani pengobatan secara terpisah di sebuah klinik di Malaysia. 

    Sedangkan satu korban lagi bernama Basri, warga Rokan Hulu, Riau yang berperan sebagai awak buah kapal (ABK) meninggal dunia akibat penembakan tersebut. 

    Haji Uma mengungkapkan kronologi penembakan para PMI tersebut berdasarkan informasi yang diterimanya dari sejumlah WNI di Malaysia. Menurunya penembakan terjadi saat sekitar 26 PMI termasuk dua warga Aceh hendak keluar dari Malaysia diduga secara ilegal menggunakan kapal.

    Namun, kapal yang ditumpangi para WNI tersebut terdeteksi oleh petugas orotitas maritim Malaysia. Kemudian mereka mengejar dengan kapal patrol APMM dan berhasil menyalip kapal WNI. 

    Petugas maritim Malaysia diduga melepas tembakan secara membabi buta ke arah kapal ditumpangi WNI yang berjarak antara 20 meter hingga 25 meter di tengah malam gelap. 

    Menurut pernyataan kepolisian Malaysia, penembakan terjadi karena adanya perlawanan oleh WNI. Namun, Haji Uma membantahnya. 

    “Saya konfirmasi ke korban berulang-ulang dan pengakuan mereka tidak ada perlawanan sama sekali,” kata Haji Uma.

    Haji Uma mengatakan WNI dalam kapal tersebut hanya masyarakat sipil biasa, tidak punya alat untuk melawan petugas maritim Malaysia yang dilengkapi senjata api.

    Haji Uma menambahkan kapal yang ditumpangi para WNI tersebut berhasil kabur seusai penembakan dan selanjutnya merapat di kawasan hutan bakau daerah Banting yang masih di kawasan Selangor, Malaysia. 

    Setelah itu diketahui ada lima WNI yang tertembak. Para korban kemudian dibawa ke rumah sakit di Serdang, Selangor, Malaysia oleh tekong. 

    Kementerian Luar Negeri RI telah melakukan upaya diplomatik agar kasus penembakan WNI itu diusut tuntas oleh Pemerintah Malaysia. 

    “Saya telah berkomunikasi dengan Pak Judha Nugraha, direktur Perlindungan WNI dan Bantuan Hukum Indonesia Kemenlu dan kasus ini akan didorong melalui upaya diplomatik agar diusut tuntas oleh otoritas Pemerintah Malaysia dan diselesaikan secara hukum yang berlaku,” kata Haji Uma.

  • Warga Kebomas Gresik Mengaku Senang Motornya yang Hilang Dikembalikan Polisi

    Warga Kebomas Gresik Mengaku Senang Motornya yang Hilang Dikembalikan Polisi

    Gresik (beritajatim.com) – Eva (35), seorang ibu rumah tangga asal Desa Randuagung, Kecamatan Kebomas, Gresik, tak menyangka motor Honda Scoopy miliknya yang sempat dicuri akhirnya kembali utuh. Motor tersebut biasanya digunakan suaminya untuk bekerja sehari-hari.

    “Saya tidak menyangka mas, motornya kembali lagi. Saat kejadian dipakai anak ke rumah temannya menginap. Sewaktu diparkir dan sudah dikunci kemudian dibawa kabur pencuri,” ujar Eva, Senin (27/1/2025).

    Eva mengakui, sebelum kejadian, ia telah mengingatkan anaknya untuk menggunakan kunci ganda saat memarkir kendaraan. Namun, karena kelalaian, kunci ganda tidak digunakan, sehingga memudahkan pelaku melancarkan aksinya.

    “Kalau kunci ganda sudah ada mungkin anak saya teledor sehingga lupa menggunakan kunci ganda,” tambahnya.

    Kapolres Gresik AKBP Rovan Richard Mahenu menjelaskan bahwa pengungkapan kasus pencurian motor (curanmor) ini dimulai dari penangkapan pelaku berinisial MRP (26) alias Kecoa, warga Simokerto, Surabaya.

    Dari hasil interogasi, polisi mendapatkan informasi mengenai keterlibatan rekan pelaku, ADW (26), warga Kenjeran, Surabaya, yang berencana mengambil motor curian di Jalan Panglima Sudirman, Gresik.

    “Mendapat informasi itu, anggota kami di lapangan meluncur ke lokasi. Ternyata ADW hendak kabur membawa motor curian. Karena melawan, kami terpaksa menembak kaki pelaku,” kata AKBP Rovan.

    Polisi kemudian mengembangkan kasus ini hingga menangkap seorang penadah berinisial AU (38) asal Bangkalan, Madura. Diketahui, MRP dan ADW merupakan residivis yang telah lima kali melakukan pencurian motor. Barang curian mereka dijual seharga Rp 5,9 juta per unit.

    “Dua tersangka yakni MRP dan ADW merupakan residivis kambuhan. Hasil curiannya dijual dikisaran harga Rp 5,9 juta,” ungkapnya.

    Saat ini, MRP dan ADW dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman pidana 7 tahun penjara, sementara AU dikenakan pasal 480 KUHP dengan ancaman 4 tahun penjara. [dny/ian]

  • Tabiat Rohmad Bohongi Uswatun Khasanah, Emosi Mutilasi karena Anak Perempuan Didoakan Jadi PSK – Halaman all

    Tabiat Rohmad Bohongi Uswatun Khasanah, Emosi Mutilasi karena Anak Perempuan Didoakan Jadi PSK – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM – Tersimpan cerita di balik pembunuhan disertai mutilasi terhadap janda asal Blitar, Uswatun Khasanah (29) yang dilakukan oleh Rohmad Tri Hartanto alias RTH (33) asal Tulungagung.

    Sindiran Uswatun disinyalir menjadi salah satu dari sekian penyebab Rohmad emosi dan khilaf melakukan pembunuhan.

    Selain itu, emosi RTH juga memuncak karena korban pernah kepergok memasukkan pria lain di kamar kosnya. 

    Hal tersebut dibongkar oleh Ditreskrimum Polda Jatim, Kombes M Farman, pada Senin (27/1/2025).

    Menurut Kombes M Farman, tersangka Rohmad cemburu.

    Fakta lain mengatakan, Rohmad ini mengaku sebagai suami siri korban.

    Awalnya korban yang tak terima karena pelaku ternyata telah memiliki seorang anak perempuan.

    Sebelumnya, RTH membohongi korban sebagai bujang yang belum memiliki anak.

    Korban yang kesal kemudian mendoakan anak perempuan si pelaku.

    “Korban pernah berucap kepada tersangka, korban mendoakan nanti sudah besar akan menjadi PSK, tersangka sakit hati,” terang Kombes M Farman.

    RTH kemudian sakit hati mendengar ucapan korban.

    Emosinya semakin memuncak karena korban memintanya untuk menghilangkan anak semata wayangnya dengan istri sah.

    “Korban tidak terima, pelaku punya anak kecil,” paparnya.

    “Korban sempat meminta supaya pelaku menghilangkan anak keduanya.”

    RTH diduga melakukan pembunuhan terhadap Uswatun Khasanah di kamar 301 hotel kawasan Kediri Jawa Timur.

    Setelah melakukan mutilasi, pelaku diduga membawa potongan tubuh korban menggunakan mobil dan dibuang di tiga tempat berbeda.

    Seperti diketahui, jasad Uswatun Khasanah ditemukan tak utuh di selokan wilayah Desa Dadapan, Kecamatan Kendal, Ngawi, Jawa Timur, Kamis (23/1/2025) pagi sekira pukul 09.00 WIB.

    Saat itu tubuh korban ditemukan berada dalam koper dalam posisi posisi tengkurap miring.

    Tubuh korban pun tak utuh, di mana kaki sebelah kiri dari pangkal paha tidak ada. 

    Kemudian kaki sebelah kanan dari lutut serta kepala juga tidak ada.

    Tersangka RTH saat digelandang ke Gedung Ditreskrimum Mapolda Jatim, Minggu (26/1/2025) malam. (tribunjatim.com/ luhur pambudi)

    Tentang Uswatun

    Dikutip dari Surya Malang, pelaku diketahui punya rekam jejak sabagai tukang jual beli mobil bodong seperti model kreditan, mobil gadai, dan lain-lain.

    Disebut bila pelaku dan korban memiliki hubungan spesial.

    Pelaku merupakan suami siri korban.

    “Pengakuan sementara katanya suami siri,” kata  Kombes Farman dikutip dari Tribun Jatim, Minggu (26/1/2025).

    Ayah korban, Nur Khalim, menjelaskan, Uswatun semasa hidup sudah menikah tiga kali. 

    Uswatun Khasanah pertama kali membangun rumah tangga dengan pria asal Srengat, Kabupaten Blitar.

    Pernikahan itu dilakukan secara resmi.

    Dari pernikahan ini, ia melahirkan anak laki-laki. Namun, pernikahan itu kandas.

    Tidak lama kemudian, korban menikah untuk kedua kalinya.

    Ia menikah secara siri dengan pria asal Lumajang sekitar tahun 2018.

    Keduanya kemudian dikaruniai anak perempuan. Namun korban pisah lagi.

    Lalu korban menikah lagi secara agama.

    Suami terakhir Uswatun Khasanah berasal dari Tulungagung.

    Nur Khalim menyebut kehidupan rumah tangga anaknya berjalan rukun.

    Namun sejak 2024, ia tidak pernah bertemu dengan suami dari Uswatun Khasanah. Bahkan saat korban dimakamkan.

    “Setahunan ini, saya tidak pernah ketemu suami anak saya. Lebaran tahun lalu juga tidak pulang ke rumah,” kata Khalim. 

    Hingga pemakaman, ia mengaku belum melihat kehadiran menantu ketiganya itu.

    Belakangan diketahui di Tulungagung Uswatun tinggal sendiri.

    Dia menetap di sebuah rumah kos di Jalan Panglima Sudirman kawasan Kelurahan Kenayan, Kabupaten Tulungagung.

    Menurut Aan, penjaga kos, Ana terakhir ada di kamar kosnya pada Minggu (19/1/2025).

    Dia pergi menggunakan mobil Suzuki Ertiga warna putih miliknya.

    “Setelah itu belum pulang lagi,” ujar Aan.

    Potongan Tubuh Korban Ditemukan di 3 Lokasi 

    Pelaku RTH membuang beberapa potongan tubuh korban di tiga kabupaten berbeda di antaranya Kabupaten Ngawi, Kabupaten Trenggalek, dan Kabupaten Ponorogo. 

    Dilansir dari TribunMataraman.com, polisi menemukan kepala dan kaki jenazah, setelah menangkap Tersangka RTH. 

    Kepala korban ditemukan di wilayah Jurug Bang, Desa Slawe, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek.

    Kasat Reskrim Polres Trenggalek, AKP Eko Widiantoro menuturkan kepala jenazah ditemukan Minggu pukul 08.00 WIB.

    “Intinya tim jatanras (Polda Jatim) meminta bantuan untuk melakukan pencarian salah satu potongan tubuh ketemunya di wilayah Desa Slawe Kecamatan watulimo, termasuk beberapa barang buktinya,” kata Eko, Minggu (26/1/2025). 

    Lokasi penemuan tak jauh dari jalan provinsi, tepatnya di bawah jembatan kecil, dengan kondisi kepala terbungkus tas plastik kresek berwarna putih.

    “Pencariannya cepat sekali, tadi ada salah satu yang menunjukkan,” lanjutnya. 

    Setelah ditemukan, kepala tersebut sempat dibawa ke RSUD dr Soedomo Trenggalek. 

    “Dibawa tim Polda Jatim untuk dilabforkan,” ucapnya.

    Namun untuk autopsi yang lebih optimal, potongan jenazah korban dirujuk ke RSUD dr Iskak Tulungagung.

    Sementara itu, potongan kaki yang diduga milik korban ditemukan di tempat pembuangan sampah di Kecamatan Sampung, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. 

    Potongan kaki tersebut sebelumnya dimasukkan ke dalam koper merah dan ditemukan oleh warga di Kabupaten Ngawi.

    Dilansir dari kompas.com, Kasat Reskrim Polres Ponorogo AKP Rudy Hidajanto mengatakan, penemuan kaki korban tersebut berawal dari pengakuan pelaku. 

    “Jadi, temuan kaki itu ditemukan oleh tim Polda Jawa Timur tadi jam 04:00 WIB berdasarkan keterangan pelaku, dan benar ditemukan kaki tersebut,” ujarnya melalui sambungan telepon pada Minggu (26/1/2025). 

    Setelah ditemukan, potongan kaki tersebut segera dievakuasi ke RS Dr Harjono untuk dilakukan pemeriksaan kecocokan dengan bagian tubuh korban lainnya.

    “Temuan kaki tersebut langsung dievakuasi dan disimpan di RSUD Harjono,” imbuh Rudy.

    Namun, belum diketahui secara pasti apakah kaki yang ditemukan merupakan sepasang atau masih ada bagian lain yang terbungkus dalam kantong plastik.

    “Nanti akan dilakukan uji forensik dulu untuk membuktikan apakah benar itu kaki korban. Meskipun ada pengakuan dari tersangka, secara ilmiah perlu dilakukan pemeriksaan juga. Tidak tahu kaki seperti apa karena masih terbungkus,” ucapnya.

    Sebelum potongan kepala dan kaki, terlebih dahulu ditemukan badan korban dalam koper merah di Desa Dadapan, Kecamatan Kendal, Ngawi, pada Kamis pukul 09.00 WIB.

    Polisi membawa temuan jasad manusia itu ke RSUD Dr Soeroto Ngawi untuk dilakukan autopsi.

    Selain tubuh korban, polisi juga mengamankan barang bukti yang ada di lokasi seperti koper, seprai, hingga sandal.

    “Semua kami selidiki, seprai bisa jadi petunjuk. Kami belum tahu apakah korban sedang hamil atau tidak, yang jelas sidik jari sudah diambil. Kami menunggu hasilnya,” kata Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi.

    Hasil sementara menunjukkan beberapa anggota tubuh jasad korban, hilang secara misterius.

    “Jasad yang ditemukan ini ada badan. Namun untuk kaki sebelah kiri dari pangkal paha sudah tidak ada. Kemudian kaki sebelah kanan dari lutut, serta kepala juga tidak ada,” kata Kapolres.

    Atas perbuatannya tersebut, RTH dikenai Pasal 340 KUHP Subsider 338 KUHP lebih subsider 351 ayat 3 KUHP dan Pasal 365 ayat 3 KUHP dengan kurungan penjara maksimal seumur hidup.

    “Pembunuhan berencana Subsider pembunuhan lebih subsider penganiayaan berat yang mengakibatkan korban mati dan pencurian dengan menggunakan kekerasan yang mengakibatkan korban mati,” sebut Farman.

    Diketahui, pelaku menghabisi korban di sebuah kamar hotel di Kediri, Jawa Timur, Minggu (19/1/2025) lalu.

    Jasad korban dimutilasi dan dimasukkan ke dalam koper.

    Koper tersebut ditemukan di dekat tempat pembuangan sampah (TPS) di Ngawi, Kamis (23/1/2025).

    Saat ditemukan, kepala dan kaki korban tak ditemukan.

    Korban merupakan seorang ibu tunggal yang bekerja untuk menghidupi anak dan neneknya.

    Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) Kabupaten Blitar, pun bakal melakukan pendampingan ke dua anak korban.

    “Kami asesmen dulu, pendampingannya dalam bentuk apa, perlu pendampingan psikolog atau tidak,”

    “UPT PPA sudah terjun ke keluarga korban,” kata Kepala DP3APPKB Kabupaten Blitar, Mikhael Hankam Indoro, dikutip dari TribunJatim.com.

    Ia juga menuturkan, orang tua korban juga bisa dilakukan pendampingan apabila dibutuhkan.

    “Seandainya orang tua korban juga butuh pendampingan, akan kami usahakan.”

    “Makanya, sekarang masih dilakukan asesmen,” ujarnya.

    (Tribunnews.com/ Chrysnha, Muhammad Renald Shiftanto, Adi Suhendi)(Tribunjatim.com/ Samsul Hadi, Luhur Pambudi, Tony Hermawan)(Suryamalang.com/Isya Anshori/ Kompas.com)

    Sebagian dari artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Terkuak Status Pelaku Mutilasi Uswatun Khasanah, Keluarga Beber Saat Terakhir Korban di Tulungagung dan UPT PPA Kabupaten Blitar Beri Pendampingan Psikologi 2 Anak Uswatun Korban Mutilasi Ngawi

  • Digelar 4 Hari, BRI UMKM EXPORT 2025 Hadirkan Music Performance hingga Expo 1.000 UMKM

    Digelar 4 Hari, BRI UMKM EXPORT 2025 Hadirkan Music Performance hingga Expo 1.000 UMKM

    Jakarta, Beritasatu.com – BRI UMKM EXPO(RT) 2025 akan segera hadir dan siap menyuguhkan pengalaman luar biasa bagi para pengunjung. Pameran yang akan digelar pada 30 Januari hingga 2 Februari 2025 di ICE BSD, Tangerang, Banten, ini mengusung tema “Broadening MSME’s Global Outreach”, dengan menghadirkan 1.000 UMKM terkurasi dari seluruh Indonesia. Beragam produk unggulan dari berbagai kategori siap dipamerkan, memberikan peluang bagi UMKM untuk memperluas jangkauan ke pasar global dan meningkatkan daya saing di tingkat internasional.

    Sebagai bagian dari rangkaian menuju acara utama, pada Minggu (26/1/2025) telah sukses digelar kegiatan Road to BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang bertepatan dengan Car Free Day di FX Sudirman, Jakarta. Acara ini berlangsung meriah dengan berbagai aktivitas menarik seperti Parade Wastra & Giant Trolley, Fun Run bersama BRI Runners, serta sesi Zumba bersama Roccaspace, yang memberikan pengalaman seru bagi para peserta.

    Pengunjung juga dimanjakan dengan promo spesial dari BRI, Live Music, serta kesempatan mendapatkan hadiah menarik. Kehadiran acara ini semakin menambah semarak Car Free Day dan berhasil menarik antusiasme masyarakat untuk turut serta merasakan keseruannya.

    Selama empat hari penyelenggaraan pameran utama nanti, pengunjung akan disuguhkan berbagai aktivitas seru, mulai dari belanja produk UMKM unggulan hingga mengikuti workshop dan pelatihan bisnis yang inspiratif. Cek ragam produk dari 1.000 UMKM yang siap memperkaya pengalaman belanja Anda, mulai dari produk fashion wastra Nusantara dan aksesoris yang dapat mempercantik penampilan, produk kecantikan berbahan alami yang aman dan berkualitas, hingga aneka cemilan lezat dengan standar ekspor yang menggoda selera. Selain itu, tersedia juga kopi, teh, dan minuman rempah khas nusantara yang kaya cita rasa, serta pernak-pernik unik yang dapat memperindah rumah Anda dengan sentuhan estetika khas Indonesia.

    Lebih serunya lagi, pengunjung bisa berbelanja dan menikmati kuliner dengan Promo Spesial BRI. Dapatkan cashback hingga 25% untuk transaksi menggunakan QRIS di BRImo atau voucher belanja hingga Rp 700 ribu bagi pengguna Kartu Kredit BRI. Informasi lebih lanjut tentang Promo Spesial BRI di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 dapat ditemukan di bbri.id/promobue2025.

    Bagi pecinta kopi, BRI UMKM EXPO(RT) 2025 bekerja sama dengan Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI) menghadirkan rangkaian acara menarik. Nikmati Pasar Rakyat Kopi Nusantara, pameran biji kopi pilihan dari petani Cup of Excellence Indonesia, dan saksikan proses pengolahan kopi dari biji hijau hingga siap diseduh.

    Di Parade Kopi Indonesia, cicipi berbagai minuman kopi khas dari kedai terkurasi. Jangan lewatkan Indonesia Barista & Brewers Cup Championship, kompetisi nasional bagi barista terbaik yang memperebutkan tiket ke ajang dunia. Akhiri dengan mengunjungi Jelajah Kopi Nusantara, pameran pelaku industri kopi dari hulu ke hilir dengan produk unik dan berkualitas.

    Selain aktivitas di atas yang akan berlangsung selama event, pengunjung juga dapat menikmati berbagai kegiatan menarik lainnya yang berbeda setiap harinya. Mulai dari fashion performance yang menampilkan koleksi wastra Nusantara, music performance dari musisi ternama, hingga beragam  talkshow dan workshop. Menariknya, seluruh rangkaian acara ini dapat diakses tanpa biaya masuk.

    Ada Penampilan Juicy Luicy dan Maliq & D’Essentials

    Di hari pertama, tepatnya tanggal 30 Januari 2025, BRI UMKM EXPO(RT) 2025 akan resmi dibuka dengan seremonial pembukaan yang meriah, menandai dimulainya rangkaian acara yang mendukung dan mempromosikan UMKM Indonesia.

    Acara dilanjutkan dengan Microfinance Outlook, sebuah seminar tahunan yang diselenggarakan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Seminar ini membahas peran UMKM dalam mendorong pertumbuhan ekonomi inklusif, dengan menghadirkan pembicara dari berbagai kalangan, mulai dari expertise, profesional, dan pemerintah.

    Selanjutnya, Anda juga bisa menyaksikan Fashion Performance yang menampilkan karya desainer ternama seperti Anne Avantie, Itang Yunasz, Danjyo Hiyoji, dan TobaTenun, dengan penampilan spesial dari Afgan. Acara ini menawarkan perpaduan seni, budaya, dan fashion yang menggambarkan kekayaan warisan Indonesia.

    Sebagai penutup di hari pertama, bakal ada penampilan spesial dari musisi tanah air, yakni Juicy Luicy dan Maliq & D’Essentials. Penampilan musik dari kedua band tersebut bakal membuat BRI UMKM EXPO(RT) 2025 di hari pertama makin syahdu dan romantis.

    Bakal Ada Bernadya dan Sal Priadi

    Pada hari kedua BRI UMKM EXPO(RT) 2025, berbagai acara menarik menantimu. Mulai dari Lomba Cipta Rasa bersama Chef Devina Hermawan, yang menantang kreativitas dalam membuat hidangan tanpa api dengan tema menghias bekal anak dan sarapan keluarga.

    Kemudian, di Rias Pesona, kamu berkesempatan bertemu dengan beauty influencer Rachel Godard dan berpartisipasi dalam pembuatan konten eksklusif. Di Pojok Kreasi, pengunjung dapat mengikuti pelatihan kerajinan tangan langsung dari para ahli.

    Selain itu, Talkshow Inspiratif bertema “Unlock Your Business Revolution: How To Elevate Your Business Through Retail” siap memberikan wawasan baru. Acara ini juga dimeriahkan dengan Fashion Performance yang menampilkan karya desainer seperti Amanda Hartanto, Batik Chic by Novita Yunus, Roemah Kebaya Vielga, dan Jenna & Kaia. Sebagai penutup, nikmati penampilan musik dari Bernadya dan Sal Priadi.

    Tulus Bakal Tampil di Hari Ketiga

    Pada hari ketiga BRI UMKM EXPO(RT) 2025, pengunjung akan disuguhkan berbagai acara menarik yang memadukan kreativitas dan kualitas produk lokal. Acara dimulai dengan Expose Gaya di mana influencer ternama menampilkan padu padan produk terbaik dari UMKM Indonesia, termasuk rekomendasi outfit pria dan pilihan parfum.

    Selanjutnya, jangan lewatkan Pushbike Competition, sebuah ajang seru yang menampilkan keterampilan dan semangat para peserta cilik. Sebagai penutup yang spektakuler, nikmati penampilan musik dari Ghea Indrawari dan Tulus, yang siap memeriahkan suasana dengan alunan lagu-lagu terbaik mereka.

    Ada Lyodra dan Andmesh di Hari Terakhir

    Hari keempat BRI UMKM EXPO(RT) 2025 menghadirkan hiburan spektakuler, mulai dari penampilan memukau Lyodra dan Andmesh yang memeriahkan suasana, hingga e-sport competition seru yang bekerja sama dengan komunitas gaming.

    Dalam E-Sport Competition ini, para peserta bertarung di Mobile Legends untuk memperebutkan hadiah jutaan rupiah, lengkap dengan caster profesional yang menemani setiap pertandingan.

    Tak ketinggalan, chef Bobon Santoso memimpin “Masak Besar,” sebuah sesi memasak kolosal yang penuh kreativitas dan semangat kuliner Nusantara. Tak hanya itu, fashion show bertema “Reinventing Elegance: Sustainability in Fashion” pun akan memukau para pengunjung dengan koleksi yang memadukan keindahan dan keberlanjutan.

    Selain itu, ada juga meet & greet dengan pemain sepak bola BRI Liga 1, seperti Victor Dethan, Zanadin Fariz, M. Toha, Rezaldi Hahenussa, dan Bagus Kahfi, yang siap menyapa penggemar dan berbagi pengalaman mereka di dunia sepak bola profesional.

    Selama empat hari activity yang dihadirkan BRI UMKM EXPO(RT) 2025, sangat menarik, bukan? Nah, jika kamu ingin datang ke BRI UMKM EXPO(RT) 2025 pada 30 Januari sampai 2 Februari 2024 nanti, ada kabar baik. Kamu bisa menggunakan layanan shuttle gratis dari 9 Shuttle Point strategis, yakni Cibubur Junction, Cilandak Town Square (CITOS), Metmall, Blok M, Stasiun Cisauk, Stasiun Rawa Buntu, Margo City, Bintaro Jaya Xchange, dan Summarecon Mall Bekasi, jika ingin datang ke BRI UMKM EXPO(RT) 2025.

    Shuttle beroperasi mulai pukul 08.00 WIB pagi hingga 20.00 WIB, dengan keberangkatan setiap 2 jam sekali, memberikan kemudahan transportasi bagi para pengunjung. Dengan begitu, perjalanan nyaman ke event yang menghadirkan ragam inovasi UMKM dari seluruh Indonesia itu bisa kamu dapatkan.

    Jangan lewatkan BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang berlangsung selama empat hari penuh dengan berbagai acara seru. Nikmati penampilan musik yang menghibur dan temukan berbagai peluang bisnis menarik.

    Jangan lupa juga download BRImo untuk mudahkan transaksimu disana. Catat tanggalnya: 30 Januari hingga 2 Februari 2025 di ICE BSD (Nusantara Hall, Hall 5,6, dan7). Tiket masuknya bebas biaya. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi briumkmexport.com atau cek Instagram @bankbri_id.

  • Pelaku Mutilasi Wanita Dalam Koper di Ngawi Mengaku Suami Siri Korban, Buang Jasad di 3 Kabupaten – Halaman all

    Pelaku Mutilasi Wanita Dalam Koper di Ngawi Mengaku Suami Siri Korban, Buang Jasad di 3 Kabupaten – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kasus pembunuhan dan mutilasi terhadap Uswatun Khasanah alias UK (29), janda asal Dusun Sidodadi, Desa Sidodadi, Garum, Blitar, Jawa Timur akhirnya terungkap.

    Polisi menangkap pelaku berinisial RTH alias A (33) warga Tulungagung.

    Disebut-sebut, RTH alias A adalah suami siri dari korban Uswatun Khasanah.

    RTH diduga melakukan pembunuhan terhadap Uswatun Khasanah di kamar 301 hotel kawasan Kediri Jawa Timur.

    Setelah melakukan mutilasi, pelaku diduga membawa potongan tubuh korban menggunakan mobil dan di buang di tiga tempat berbeda.

    Seperti diketahui, jasad Uswatun Khasanah ditemukan tak utuh di selokan wilayah Desa Dadapan, Kecamatan Kendal, Ngawi, Jawa Timur, Kamis (23/1/2025) pagi sekira pukul 09.00 WIB.

    Saat itu tubuh korban ditemukan berada dalam koper dalam posisi posisi tengkurap miring.

    Tubuh korban pun tak utuh, di mana kaki sebelah kiri dari pangkal paha tidak ada. 

    Kemudian kaki sebelah kanan dari lutut serta kepala juga tidak ada.

    Pelaku RTH ditangkap anggota Subdit Jatanras Polda Jawa Timur (Jatim)Sabtu (25/1/20250 sekira pukul 00.00 WIB di Madiun, Jawa Timur dalam sebuah penyergapan di jalan.

    Tampang Pelaku

    Setelah ditangkap, pelaku pun dibawa polisi untuk menunjukkan lokasi pembunuhan hingga membuang potongan tubuh korban.

    Hingga akhirnya pembunuh Uswatun Khasanah tersebut digiring ke gedung Ditreskrimum Polda Jatim, Minggu (26/1/2025) pukul 21.33 WIB. 

    Tersangka RTH tampak turun digelandang oleh beberapa orang anggota kepolisian berpakaian sipil. Penampilannya kasual, selama digelandang. 

    Tersangka RTH saat digelandang ke Gedung Ditreskrimum Mapolda Jatim, Minggu (26/1/2025) malam. (tribunjatim.com/ luhur pambudi)

    Ia memakai kemeja lengan pendek warna hitam bermotif gambar flora warna putih dengan kondisi semua kancingnya terbuka dan menampakkan kaus dalam yang dikenakannya berwarna hitam. 

    Selama digelandang menyusuri halaman parkiran menuju ke gedung tersebut, pria bercelana jeans warna biru dongker itu, kondisi kedua pergelangan tangannya tampak diborgol ke belakang pinggangnya. 

    Selama berjalan menyusuri jalanan menuju gedung tersebut, Tersangka RTH berusaha menundukkan kepala menghindari lampu sorot lensa kamera awak media. 

    Sesaat setelah membawa Tersangka RTH ke dalam gedung tersebut.

    Beberapa orang penyidik lainnya mulai berdatangan dengan menggunakan dua mobil yang berbeda. 

    Mobil pertama, mobil jenis SUV warna putih, yang ternyata merupakan mobil sarana yang dipakai tersangka membuang jenazah korban.

    Mobil kedua, mobil jenis sedan warna hitam yang ternyata merupakan mobil pribadi milik tersangka.

    Pelaku Mengaku Suami Siri Korban

    Dikutip dari Surya Malang, terduga pelaku adalah pria asal Tulungagung, Jawa Timur.

    Pelaku diketahui punya rekam jejak sabagai tukang jual beli mobil bodong seperti model kreditan, mobil gadai, dan lain-lain.

    Disebut bila pelaku dan korban memiliki hubungan spesial.

    Pelaku merupakan suami siri korban.

    Hal itu diungkapkan Direskrimsus Polda Jatim Kombes Pol Farman.

    “Pengakuan sementara katanya suami siri,” kata  Kombes Farman dikutip dari Tribun Jatim, Minggu (26/1/2025).

    Ayah korban, Nur Khalim, menjelaskan, Uswatun semasa hidup sudah menikah tiga kali. 

    Uswatun Khasanah pertama kali membangun rumah tangga dengan pria asal Srengat, Kabupaten Blitar.

    Pernikahan itu dilakukan secara resmi.

    Dari pernikahan ini, ia melahirkan anak laki-laki. Namun, pernikahan itu kandas.

    Tidak lama kemudian, korban menikah untuk kedua kalinya.

    Ia menikah secara siri dengan pria asal Lumajang sekitar tahun 2018.

    Keduanya kemudian dikaruniai anak perempuan. Namun korban pisah lagi.

    Lalu korban menikah lagi secara agama.

    Suami terakhir Uswatun Khasanah berasal dari Tulungagung.

    Nur Khalim menyebut kehidupan rumah tangga anaknya berjalan rukun.

    Namun sejak 2024, ia tidak pernah bertemu dengan suami dari Uswatun Khasanah. Bahkan saat korban dimakamkan.

    “Setahunan ini, saya tidak pernah ketemu suami anak saya. Lebaran tahun lalu juga tidak pulang ke rumah,” kata Khalim. 

    Hingga pemakaman, ia mengaku belum melihat kehadiran menantu ketiganya itu.

    Belakangan diketahui di Tulungagung Uswatun tinggal sendiri.

    Dia menetap di sebuah rumah kos di Jalan Panglima Sudirman kawasan Kelurahan Kenayan, Kabupaten Tulungagung.

    Menurut Aan, penjaga kos, Ana terakhir ada di kamar kosnya pada Minggu (19/1/2025).

    Dia pergi menggunakan mobil Suzuki Ertiga warna putih miliknya.

    “Setelah itu belum pulang lagi,” ujar Aan.

    Potongan Tubuh Korban Ditemukan di 3 Lokasi 

    Pelaku RTH membuang beberapa potongan tubuh korban di tiga kabupaten berbeda di antaranya Kabupaten Ngawi, Kabupaten Trenggalek, dan Kabupaten Ponorogo. 

    Dilansir dari dari TribunMataraman.com, polisi menemukan kepala dan kaki jenazah, setelah menangkap Tersangka RTH. 

    Kepala korban ditemukan di wilayah Jurug Bang, Desa Slawe, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek.

    Kasat Reskrim Polres Trenggalek, AKP Eko Widiantoro menuturkan kepala jenazah ditemukan Minggu pukul 08.00 WIB.

    “Intinya tim jatanras (Polda Jatim) meminta bantuan untuk melakukan pencarian salah satu potongan tubuh ketemunya di wilayah Desa Slawe Kecamatan watulimo, termasuk beberapa barang buktinya,” kata Eko, Minggu (26/1/2025). 

    Lokasi penemuan tak jauh dari jalan provinsi, tepatnya di bawah jembatan kecil, dengan kondisi kepala terbungkus tas plastik kresek berwarna putih.

    “Pencariannya cepat sekali, tadi ada salah satu yang menunjukkan,” lanjutnya. 

    Setelah ditemukan, kepala tersebut sempat dibawa ke RSUD dr Soedomo Trenggalek. 

    “Dibawa tim Polda Jatim untuk dilabforkan,” ucapnya.

    Namun untuk autopsi yang lebih optimal, potongan jenazah korban dirujuk ke RSUD dr Iskak Tulungagung.

    Sementara itu, potongan kaki yang diduga milik korban ditemukan di tempat pembuangan sampah di Kecamatan Sampung, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. 

    Potongan kaki tersebut sebelumnya dimasukkan ke dalam koper merah dan ditemukan oleh warga di Kabupaten Ngawi.

    Dilansir dari kompas.com, Kasat Reskrim Polres Ponorogo AKP Rudy Hidajanto mengatakan, penemuan kaki korban tersebut berawal dari pengakuan pelaku. 

    “Jadi, temuan kaki itu ditemukan oleh tim Polda Jawa Timur tadi jam 04:00 WIB berdasarkan keterangan pelaku, dan benar ditemukan kaki tersebut,” ujarnya melalui sambungan telepon pada Minggu (26/1/2025). 

    Setelah ditemukan, potongan kaki tersebut segera dievakuasi ke RS Dr Harjono untuk dilakukan pemeriksaan kecocokan dengan bagian tubuh korban lainnya.

    “Temuan kaki tersebut langsung dievakuasi dan disimpan di RSUD Harjono,” imbuh Rudy.

    Namun, belum diketahui secara pasti apakah kaki yang ditemukan merupakan sepasang atau masih ada bagian lain yang terbungkus dalam kantong plastik.

    “Nanti akan dilakukan uji forensik dulu untuk membuktikan apakah benar itu kaki korban. Meskipun ada pengakuan dari tersangka, secara ilmiah perlu dilakukan pemeriksaan juga. Tidak tahu kaki seperti apa karena masih terbungkus,” ucapnya.

    Sebelum potongan kepala dan kaki, terlebih dahulu ditemukan badan korban dalam koper merah di Desa Dadapan, Kecamatan Kendal, Ngawi, pada Kamis pukul 09.00 WIB.

    Polisi membawa temuan jasad manusia itu ke RSUD Dr Soeroto Ngawi untuk dilakukan autopsi.

    Selain tubuh korban, polisi juga mengamankan barang bukti yang ada di lokasi seperti koper, seprai, hingga sandal.

    “Semua kami selidiki, seprai bisa jadi petunjuk. Kami belum tahu apakah korban sedang hamil atau tidak, yang jelas sidik jari sudah diambil. Kami menunggu hasilnya,” kata Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi.

    Hasil sementara menunjukkan beberapa anggota tubuh jasad korban, hilang secara misterius.

    “Jasad yang ditemukan ini ada badan. Namun untuk kaki sebelah kiri dari pangkal paha sudah tidak ada. Kemudian kaki sebelah kanan dari lutut, serta kepala juga tidak ada,” kata Kapolres.

    (tribunjatim.com/ Luhur Pambudi / Tony Hermawan/ suryamalang.com/ Isya Anshori/ kompas.com)

    Sebagian dari artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Terkuak Status Pelaku Mutilasi Uswatun Khasanah, Keluarga Beber Saat Terakhir Korban di Tulungagung

  • Diduga Psikopat, Ini Tampang Pelaku Mutilasi Mayat Wanita dalam Koper di Ngawi – Halaman all

    Diduga Psikopat, Ini Tampang Pelaku Mutilasi Mayat Wanita dalam Koper di Ngawi – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Terduga pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah (29) yang jasadnya ditemukan dalam koper merah di Ngawi, Jawa Timur, diduga merupakan seorang psikopat.

    Diketahui, kasus ini terungkap setelah adanya penemuan potongan tubuh di Ngawi, Jawa Timur.

    Potongan tubuh korban pertama kali ditemukan warga di dalam koper yang dibuang di sebuah selokan di Desa Dadapan, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi, Kamis (23/1/2025) sekitar pukul 09.00.

    Sementara, kepala korban mutilsai Ngawi, Uswatun Hasanah ditemukan di wilayah Jurug Bang, Desa Slawe, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Minggu (26/1/2035).

    Dari penyelidikan polisi terungkap korban mutilasi tersebut bernama Uswatun Khasanah, wanita asal Blitar berusia 29 tahun.

    Nasibnya miris dibunuh dan dimutilasi, mendiang Uswatun Khasanah akhirnya mendapatkan keadilan.

    Pada Minggu (26/1/2025) sekitar pukul 00.00 WIB, akhirnya polisi berhasil menangkap pelaku pembunuhan dan mutilasi terhadap ibu 2 anak itu.

    “Alhamdulillah, pelaku mutilasi berhasil kami tangkap tadi malam sekitar jam 24.00 WIB,” kata  Dirreskrimum Polda Jatim Kombes Pol Farman saat dikonfirmasi, Minggu, (26/1/2024).

    Terduga pelaku pembunuhan Uswatun adalah Rohmad Tri Hartanto atau RTH (32), pria asal Tulungagung, Jawa Timur. Dan pelaku merupakan pacar dari korban.

    Dalam foto yang beredar di media sosial, terduga pelaku tampak lesu saat ditangkap penyidik.

    Diduga pelaku punya rekam jejak buruk terkait profesinya.

    Terduga pembunuh Uswatun Khasanah disebut bekerja sebagai tukang jual beli mobil bodong, kreditdan gadai mobil.

    Kabarnya kini pelaku sedang dibawa ke Polda Jatim.

    Pelaku Diduga Psikopat

    Sosok pelaku diulas oleh Ahli Viktimologi Heru Susetya.

    Kata Heru, ada dua dugaan motif pelaku tega memutilasi korban.

    “Mungkin awalnya tidak berniat mutilasi, tapi kemudian ingin menghilangkan jejak lalu dimutilasi. Atau karena sudah ada perencanaan sejak awal, sudah kenal cukup lama, ada semacam emosi, ingin menghilangkan korban dengan cara cukup sulit tapi dianggap ini efektif karena tidak mudah mengidentifikasinya,” ungkap Heru Susetya.

    Lebih lanjut, Heru menyebut ada alasan tersendiri pelaku nekat memutilasi korban.

    Salah satunya adalah agar jejaknya lama terendus kepolisian.

    “Ini pelakunya punya keinginan untuk menghilangkan jejak atau membuat cukup lama bisa diidentifikasi walaupun akhirnya bisa dilacak pihak kepolisian. Bisa spontan atau direncanakan,” pungkas Heru.

    Selain itu, Heru juga menyinggung perangai terduga pelaku yang merupakan psikopat.

    Sebab seseorang yang berani melakukan tindak mutilasi ada indikasi berdarah dingin layaknya Psikopat.

    “Bisa dikatakan dia (pelaku) mungkin berdarah mungkin, agak psikopat. Karena kalau sekadar membunuh orang dibunuh saja enggak usah dimutilasi. Kalau sampai dimutilasi, tentunya ada kehendak yang lain, itu termasuk berdarah dingin,” imbuh Heru.

    Dieksekusi di Hotel

    Pelaku diduga membunuh dan memutilasi Uswatun di sebuah hotel bernama Hotel Adisurya di Kecamatan Kota, Kota Kediri, Jatim.

    Sementara, korban ditemukan meninggal di koper di Kabupaten Ngawi.

    Kini hotel tersebut masih dipenuhi petugas kepolisian pada Minggu, (26/1/2025).

    Kamar 301 hotel tersebut telah dipasang Police Line diduga menjadi lokasi mutilasi sebelum jasadnya dibuang.

    Pantauan Tribun Network sejak pagi, aparat kepolisian telah melakukan sterilisasi area dan memasang garis polisi di kamar 301, tempat korban menginap.

     Petugas terlihat mondar-mandir melakukan pemeriksaan, sementara awak media masih kesulitan menggali informasi lebih lanjut karena penyelidikan masih berlangsung.  
      
    Dari pantauan di lokasi, kamar yang dihuni korban berada di lantai satu hotel.

    Tidak seperti hotel-hotel dengan bangunan tinggi, kamar di Hotel Adisurya lebih menyerupai penginapan dengan akses langsung ke area luar, sehingga memudahkan akses keluar-masuk tamu.  

    Menurut Irfan salah seorang satpam hotel menyebutkan sejak pagi telah datang mobil Inafis dari kepolisian untuk melakukan olah TKP. 

    “Ada dua petugas yang datang dan memasang garis polisi,” ungkapnya. 

    Korban Disebut Bekerja Sebagai LC

    Korban mutilasi dalam koper yang ditemukan di Ngawi, terungkap bernama Uswatun Hasanah (29), warga Kelurahan Bence, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.

    Sosoknya selama ini dikenal dengan panggilan Ana. 

    Informasi yang dihimpun dari sejumlah sumber, Ana menjadi pekerja lepas sebagai pemandu lagu atau Lady Companion alias LC.

    Dia sering berpindah lokasi di sejumlah tempat hiburan, sesuai permintaan klien. 

    “Dia tidak menetap di satu tempat. Pindah-pindah di sejumlah tempat,” ujar seorang sumber, sambil menyebut sejumlah tempat karaoke, Sabtu (25/1/2025).

    Selama ini, Ana tinggal di sebuah rumah kos di Jalan Panglima Sudirman, kawasan Kelurahan Kenayan, Tulungagung.

    Menurut Aan, penjaga kos, Ana terakhir ada di kamar kosnya pada Minggu (19/1/2025).

    Dia pergi menggunakan mobil Suzuki Ertiga warna putih miliknya.

    “Itu juga mobil masih kredit. Setelah itu belum pulang lagi,” ujar Aan.

    Ana tinggal di salah satu kamar di lantai bawah, dari 2 lantai yang ada di area rumah kos ini. 

    Tarif sewa kamar dengan AC yang ditempatinya adalah Rp 1.200.000 per bulan.

    Masih menurut Aan, selama ini tidak ada teman yang datang ke tempat kos Ana. 

    “Tidak ada teman yang datang. Dia sendirian tinggal di kamarnya,” tambahnya. (Tribunnews.com/TribunnewsBogor.com/TribunJatim.com)

  • Akhir Januari Launching Rumah Pengolahan Sampah, Rizal Bawazier Undang Lurah dan Camat se Pemalang

    Akhir Januari Launching Rumah Pengolahan Sampah, Rizal Bawazier Undang Lurah dan Camat se Pemalang

    TRIBUNJATENG.COM, PEMALANG – Anggota DPR RI Dapil X dari Fraksi PKS, Rizal Bawazier mengundang seluruh Lurah dan Camat di Kabupaten Pemalang.

    Ini dimaksudkan agar mereka dapat melihat percontohan rumah pengolahan sampah yang ramah lingkungan, mesin yang canggih, tanpa asap, tanpa bau, biaya murah, dan hanya perlu lahan 200-300 meter untuk setiap desa.

    “Melalui media ini, saya undang semua Lurah dan Camat se- Kabupaten Pemalang untuk melihat percontohannya.”

    “Kami harus gerak cepat pecahkan solusi sampah di Pemalang, bukan dengan TPA, bukan dengan sanitary landfill,” kata Anggota DPR RI Dapil X dari Fraksi PKS, Rizal Bawazier, Minggu (26/1/2025).

    Kemudian, untuk lokasinya berada di Jalan Sudirman (sebelah barat Perempatan Pos Polisi Bladong), Desa Purwoharjo, Kecamatan Comal, Kabupaten Pemalang.

    “Pada Jumat, 31 Januari 2025 pukul 15.00 akan dilaunching rumah pengolahan sampah yang ramah lingkungan,” imbuhnya.

    Rizal Bawazier dan timnya menghadirkan terobosan baru dalam pengelolaan sampah melalui konsep rumah perilaku hidup bersih dan sehat (RPHBS) dengan sistem TPS3R (Tempat Pengelolaan Sampah Reduce, Reuse, Recycle) untuk Pemalang. 

    “Inovasi ini tidak hanya menjadi solusi atas persoalan lingkungan, tetapi juga difokuskan sebagai sarana wisata edukasi bagi generasi milenial,” ucapnya.

    Rizal Bawazier mengungkapkan bahwa konsep rumah pengolahan sampah ini bertujuan untuk mengubah paradigma masyarakat, khususnya generasi muda.

    RB panggilan akrabnya mengungkapkan, pengelolaan sampah ini mengedepankan teknologi pengolahan sampah modern, ramah lingkungan, dan efisien.

    “Sampah diolah tanpa menimbulkan bau atau asap, sehingga tidak mengganggu lingkungan sekitar,” ungkapnya.

    Sistem ini dirancang agar mudah dioperasikan oleh masyarakat setempat, termasuk generasi muda, tanpa memerlukan keterampilan teknis yang rumit.

    “Tujuan pengolahan ini nantinya juga bisa dipakai di kota lain.”

    “Jadi sekiranya perwakilan dari Kota Pekalongan, Kabupaten Pekalongan, dan Batang juga mau hadir, silakan boleh hadir,” tambahnya. (*)