Tag: Sudin

  • Hingga September, Sudin LH Jakbar tutup tujuh TPS sampah liar

    Hingga September, Sudin LH Jakbar tutup tujuh TPS sampah liar

    Jakarta (ANTARA) – Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Jakarta Barat pada periode Januari-September tahun ini telah menutup tujuh tempat penampungan sementara (TPS) atau depo sampah liar untuk menjaga lahan fasilitas sosial dan umum (fasos dan fasum) di daerah itu.

    “Selain itu, sebagai pengawasan terhadap rantai pengolahan sampah. Karena TPS-TPS itu tidak masuk daftar,” kata Kepala Sudin LH Jakarta Barat Achmad Hariadi saat dihubungi Jakarta, Jumat.

    Ia menjelaskan, tujuh TPS yang ditutup itu, tiga di antaranya berada di Kelurahan Kedoya Utara, dua di Meruya Utara, satu di Palmerah dan satu di Kebon Jeruk.

    “Selanjutnya akan kita cari lagi yang liar itu supaya ditindak dan ditutup. Jadi, itu juga bagian dari tugas Sudin LH untuk kembalikan fungsi lahan fasos-fasum,” katanya.

    Selain menindak TPS liar, pihaknya juga secara insidental menindak pelaku pembuang sampah sembarangan.

    “Saya lupa jumlahnya. Tapi di Jakarta, Sudin LH Jakbar yang paling banyak mendenda oknum yang buang sampah sembarangan,” katanya.

    Data Sudin LH Jakbar menyebutkan, hingga Oktober 2023, terdapat 120 TPS terdaftar. Jumlah itu terus bertambah dari tahun-tahun sebelumnya karena pada 2019, baru ada 36 TPS.

    Menurut Hariadi, pengadaan TPS di lingkungan warga dilakukan berdasarkan Instruksi Gubernur DKI nomor 6 tahun 2014 yang mengatur tentang Rencana Lokasi Tempat Penampungan Sementara Sampah.

    “Bahwa penetapan TPS atau depo sampah berasal dari musyawarah masyarakat. Jadi sifat pengadaannya dari bawah ke atas, bukan dari atas ke bawah,” katanya.

    Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo pada pertengahan Juni tahun ini pernah menyebut,volume sampah harian Jakarta mencapai 7.700 ton.

    Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
    Editor: Edy Sujatmiko
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Ada Proyek Saluran Air, Lalin di Kebon Jeruk Jakbar Bakal Direkayasa

    Ada Proyek Saluran Air, Lalin di Kebon Jeruk Jakbar Bakal Direkayasa

    Jakarta

    Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Barat bakal membangun saluran di Jalan Arjuna Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Ada rekayasa lalu lintas di wilayah yang terdampak proyek.

    Dilihat detikcom dari akun Instagram Sudin Sumber Daya Air Jakarta Barat, Selasa (30/9/2025), pekerjaan akan dilaksanakan pada 1 Oktober-5 Desember 2025. Selama masa pengerjaan, Jalan Arjuna Selatan akan ditutup sementara.

    Lokasi pekerjaan itu berada di persimpangan Jalan Kebon Jeruk Baru sampai persimpangan Jalan Budi I. Lalu, ada pengerjaan juga pada sisi Jalan Panjang Kebon Jeruk menuju Tanah Abang.

    “Seluruh akses di Jalan Arjuna Selatan ditutup selama pekerjaan berlangsung,” tulis Sudin SDA Jakarta Barat.

    Berikut rekayasa lalu lintas di lokasi proyek:

    – Sepeda motor dari arah Jalan Panjang dialihkan ke Jalan Asem dan Jalan Kemiri

    – Sepeda motor dari arah Grogol masuk lewat Jalan Kemiri

    – Sepeda motor dari kedua arah dialihkan ke Gang Langgar lalu ke Jalan Tosiga menuju Jalan Asem lalu ke Jalan Kemiri

    – Mobil menuju Tanah Abang dialihkan ke Jalan Kebon Jeruk

    – Kendaraan menuju Grogol dialihkan ke Arjuna Utara

    – Kendaraan dari Grogol ke arah Jalan Panjang dialihkan ke Jalan Batu sari ke Jalan Kebon Jeruk Raya

    – Kendaraan dari Kemanggisan ke arah Jalan Panjang via Arjuna Selatan dialihkan ke Jalan Arjuna Utara.

    (bel/haf)

  • Ruko “laundry” di Ciracas Jaktim terbakar akibat tabung gas bocor

    Ruko “laundry” di Ciracas Jaktim terbakar akibat tabung gas bocor

    Jakarta (ANTARA) – Suku Dinas (Sudin) Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur (Jaktim) menyebutkan kebakaran ruko penyedia jasa cuci atau laundry di Ciracas, Jakarta Timur, disebabkan tabung gas dari setrika pengering yang bocor.

    “Kebakaran kios laundry dengan luas area terbakar kurang lebih 15 meter persegi milik Ibu Ida (45) akibat gas bocor dari setrika pengering,” kata Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Abdul Wahid saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.

    Informasi kebakaran tersebut disampaikan oleh salah satu warga sekitar yang datang langsung ke posko Dinas Gulkarmat Jakarta pada pukul 09.40 WIB.

    Kemudian, petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur langsung menuju tempat kejadian perkara bersama satu unit pemadam kebakaran untuk pengerahan awal sekitar pukul 09.49 WIB.

    Warga sempat panik saat api terus berkobar, namun petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur segera berupaya memadamkan api.

    Petugas juga melakukan pengamanan di sekitar lokasi guna mencegah warga mendekat ke area bekas kebakaran tersebut.

    “Ketika karyawan laundry sedang menggosok pakaian, tiba-tiba terdengar suara gas bocor dari setrika pengering. Dan terjadilah penyalaan api,” jelas Abdul.

    Kerugian akibat kebakaran yang melanda bangunan di Jalan Pengantin Ali, RT 09/RW 06, Ciracas, tersebut sebesar Rp150 juta. Namun, tidak ada korban jiwa akibat peristiwa itu.

    “Api berhasil dilokalisir sekitar pukul 09.52 WIB, status pendinginan pukul 09.55 WIB. Dan pemadaman dinyatakan selesai pukul 10.02 WIB,” ucap Abdul.

    Pewarta: Siti Nurhaliza
    Editor: Rr. Cornea Khairany
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Puluhan personel padamkan kebakaran kios “laundry” di Ciracas Jaktim

    Puluhan personel padamkan kebakaran kios “laundry” di Ciracas Jaktim

    Jakarta (ANTARA) – Sebanyak 20 personel Suku Dinas (Sudin) Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur (Jaktim) dikerahkan untuk memadamkan kebakaran yang melanda kios penyedia jasa cuci atau laundry di Ciracas, Jakarta Timur.

    “Sebanyak empat unit mobil pemadam kebakaran dan 20 personel Gulkarmat Jakarta Timur kami kerahkan untuk memadamkan api,” kata Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Abdul Wahid saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.

    Dia menyebutkan informasi kebakaran tersebut disampaikan oleh salah satu warga sekitar yang datang langsung ke posko Dinas Gulkarmat Jakarta pada pukul 09.40 WIB.

    Kemudian, pihak Sudin Gulkarmat Jakarta Timur langsung menuju tempat kejadian perkara bersama dengan satu unit pemadam kebakaran untuk pengerahan awal.

    “Kami terima kabar pukul 09.40 WIB, terus tiba di lokasi sekitar pukul 09.48 WIB. Kami mulai operasi 09.49 WIB,” ucap Abdul.

    Kendati demikian, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran yang melanda bangunan di Jalan Pengantin Ali, RT 09/RW 06, Ciracas, tersebut.

    Warga sempat panik saat api terus berkobar, namun petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur segera berupaya memadamkan api.

    Petugas juga melakukan pengamanan di sekitar lokasi guna mencegah warga mendekat ke area bekas kebakaran tersebut.

    “Api berhasil dilokalisir sekitar pukul 09.52 WIB, status pendinginan pukul 09.55 WIB, dan pemadaman dinyatakan selesai pukul 10.02 WIB,” terang Ali.

    Pewarta: Siti Nurhaliza
    Editor: Rr. Cornea Khairany
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Pohon besar di Kembangan roboh menimpa kabel utilitas dan kendaraan

    Pohon besar di Kembangan roboh menimpa kabel utilitas dan kendaraan

    Jakarta (ANTARA) – Sebuah pohon besar di Jalan Aster, RT 09/RW 10 Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat, roboh, sehingga menimpa kabel utilitas dan sejumlah sepeda motor di pinggir jalan.

    Robohnya pohon yang diduga akibat hujan dan angin kencang itu terjadi pada Senin sore sekitar pukul 16.39 WIB.

    “Sudah ditangani oleh petugas Sudin Tamhut, PPSU dan Gulkarmat,” kata Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Barat, Dirja Kusuma melalui pesan singkat di Jakarta, Senin.

    Petugas pun telah mengevakuasi pohon tumbang itu dengan cara dipotong menjadi beberapa bagian, lalu diangkut menuju tempat pembuangan.

    Kendati tidak ada korban jiwa atau pun luka dalam kejadian itu, kabel utilitas tertarik ke bawah hingga sejumlah kendaraan mengalami kerusakan ringan.

    Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
    Editor: Syaiful Hakim
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Viral Copet Beraksi Depan Pramono, Pelaku Balikin HP Korban Via Kurir

    Viral Copet Beraksi Depan Pramono, Pelaku Balikin HP Korban Via Kurir

    Jakarta

    Seorang pegawai Pemprov DKI Jakarta dicopet saat bertugas dalam acara Abang None di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat. Pencopet mengembalikan handphone (HP) korban melalui kurir.

    “Pelaku sudah berniat baik untuk mengembalikan dengan cara mengantar menggunakan kurir,” kata korban melalui keterangan dari Kasie Industri Sudin Parekraf Jakbar, Sanyoto, Senin (29/9/2025).

    Korban yang diketahui bernama Farhan Fauzan itu menjadi korban pencopetan saat acara pemilihan Abang None Jakarta digelar di TIM pada Jumat (26/9). Korban telah menerima HP yang dikembalikan pada Sabtu (27/9).

    Setelah itu, dia mendatangi Polsek Metro Menteng untuk dimintai keterangan terkait kasus pencopetan ponselnya. Dia berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu.

    “Terima kasih banyak semua yang telah membantu Ojan dalam kasus ini, alhamdulillah atas bantuan Bapak-Ibu, HP saya sudah kembali dengan utuh,” katanya.

    Viral di Medsos

    Kasus pencopetan HP pegawai Pemprov Jakarta itu terjadi di acara pemilihan Abang None Jakarta di TIM. Rekaman video pencopet mengambil HP korban viral di medsos.

    Dalam video, terlihat pencopetan HP itu terjadi tepat saat Gubernur Jakarta Pramono Anung dan Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno (Doel) berjalan di depan perekam video. Di dalam video tampak ada penyerahan HP yang diduga diambil dari korban.

    Korban dinarasikan mengenakan kemeja berwarna putih. Saat Pramono-Rano berjalan memasuki tempat acara, pelaku disebut melakukan aksinya di tengah kerumunan.

    Dalam video itu, dinarasikan pelaku berjumlah dua orang yang membagi tugas. Terduga pelaku pertama mengenakan sweater bertugas mengambil ponsel dan terduga pelaku kedua bertugas menyimpan ponsel yang diambil tersebut.

    Kapolsek Menteng Kompol Rezha Rahandhi mengatakan pihaknya sedang menyelidiki peristiwa tersebut. Polisi meminta keterangan saksi di lokasi untuk mengusut dugaan pencopetan ponsel tersebut.

    “Masih kita selidiki, masih kita mintai keterangan dan kumpulkan alat bukti. Sampai saat ini belum laporan,” kata Kompol Rezha, Sabtu (27/9).

    Halaman 2 dari 2

    (jbr/mei)

  • Hawa Panas dan Bau Gosong Masih Tercium di Lokasi Kebakaran Taman Sari
                
                    
                        
                            Megapolitan
                        
                        29 September 2025

    Hawa Panas dan Bau Gosong Masih Tercium di Lokasi Kebakaran Taman Sari Megapolitan 29 September 2025

    Hawa Panas dan Bau Gosong Masih Tercium di Lokasi Kebakaran Taman Sari
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com


     Hawa panas dan bau gosong yang menyengat masih terasa di lokasi kebakaran rumah di Gang Langgar, Tangki, Taman Sari, Jakarta Barat, pada Senin (29/9/2025) pagi.
    Pantauan
    Kompas.com
    di lokasi, api yang melahap permukiman padat tersebut sudah berhasil dipadamkam.
    Namun, di beberapa titik yang terletak di dalam gang sempit, masih terdapat kepulan asap dari sejumlah barang seperti sisa kayu dan papan yang terbakar.
    Saat menelusuri sejumlah gang di bagian tengah lokasi kebakaran, bau dari barang-barang yang hangus masih terasa menyengat. Hawa panas pun masih menyeruak, terutama di dekat bangunan yang terletak di gang selebar satu motor.
    Rumah-rumah warga yang terbakar tampak hancur, hanya menyisakan tembok-tembok yang masih berdiri. Warga sekitar terlihat tengah membersihkan puing dan sampah yang menghalangi jalan, terutama di rumah yang berada di bagian pinggir.
    Sementara, sejumlah warga lain tengah mencoba merobohkan dinding-dinding rumah yang terlihat lapuk agar tidak membahayakan.
    Sulaiman, Ketua RT 07 RW 06 mengonfirmasi bahwa saat ini ratusan rumah yang terdampak masih dalam proses pendinginan.
    “Saat ini masih pendinginan, masih ada asap di beberapa tempat. Warga juga gotong royong beresin puing dan ngerobohin tembok, biar enggak bahaya,” kata Sulaiman kepada
    Kompas.com
    , Senin.
    Ia menambahkan, api sempat kembali menyala hingga sekitar pukul 02.30 WIB dini hari.
    “Makanya kalau masuk ke dalam, itu masih bahaya,” ucapnya.
    Adapun, warga yang terdampak kebakaran terlihat menggelar terpal untuk duduk di bagian pinggir jalan kampung.
    Sejumlah warga juga mengungsi di beberapa titik yang telah disiapkan, yakni masjid, posko, hingga Kantor Kelurahan Tangki.
    Sebelumnya diberitakan, kebakaran hebat melanda permukiman padat penduduk di Gang Langgar I, Taman Sari, Jakarta Barat pada Minggu (28/9/2025) sekitar pukul 10.00 WIB pagi.
    Kasiops Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Syarifuddin mengatakan bahwa objek terbakar merupakan rumah tinggal.
    “Objek yang terbakar rumah tinggal,” kata Syarifuddin dalam keterangannya, Minggu.
    Syarifuddin menyebut, petugas pemadam kebakaran pertama kali menerima laporan dari seorang warga.
    Selama proses pemadaman, 240 personel pemadam kebakaran dikerahkan untuk menjinakkan api.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Drama Copet Ponsel di Acara Abang None: Terjadi Depan Pramono-Rano, Dikembalikan via Kurir
                
                    
                        
                            Megapolitan
                        
                        29 September 2025

    Drama Copet Ponsel di Acara Abang None: Terjadi Depan Pramono-Rano, Dikembalikan via Kurir Megapolitan 29 September 2025

    Drama Copet Ponsel di Acara Abang None: Terjadi Depan Pramono-Rano, Dikembalikan via Kurir
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com –
    Dua pria nekat mencopet ponsel milik seorang pegawai Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Jakarta Barat saat malam puncak Abang None Jakarta 2025 di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, Jumat (29/9/2025).
    Aksi kedua copet itu terekam dalam video yang dibagikan Kepala Seksi Industri Sudin Parekraf Jakarta Barat, Sanyoto.
    Dalam rekaman video tersebut, pelaku yang mengenakan sweter hitam bertuliskan angka “77” terlihat mengambil ponsel milik korban, Farhan Fauzan.
    Setelah itu, pelaku langsung menyerahkan ponsel tersebut kepada rekannya yang memakai kemeja biru berbalut jaket hitam. Pria itu berpura-pura merekam acara layaknya seorang wartawan.
    Sanyoto membenarkan kejadian pencopetan tersebut yang terjadi saat kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno.
    “Iya benar (pencopetan dialami pegawai Parekraf Jakbar). Beritanya juga sudah diviralkan,” ujar Sanyoto dilansir dari
    Antara
    , Sabtu (27/9/2025).
    Kala itu, Farhan sedang memegang kamera untuk meliput kedatangan Pramono dan Rano Karno.
    “Dia sedang ditugaskan meliput juga. Semalam kejadiannya di Graha Budaya Bakti TIM Jakarta Pusat,” kata dia.
    Sanyoto berujar, korban berencana melaporkan kasus tersebut ke polisi. Namun, Kapolsek Menteng Kompol Reza Rahandi mengatakan, pihaknya masih menunggu laporan resmi dari korban.
    “Belum ada laporan. Nanti kami konfirmasi ke penyidik,” kata Reza.
    Kasus yang sempat membuat geger ini berakhir damai. Farhan menyampaikan bahwa ponselnya dikembalikan dalam kondisi utuh oleh pelaku pada Sabtu (27/9/2025) sekitar pukul 18.30 WIB.
    “Pelaku sudah berniat baik untuk mengembalikan dengan cara mengantar menggunakan kurir,” ujar Farhan dalam keterangannya, Minggu (28/9/2025).
    Farhan memutuskan untuk memaafkan kedua pelaku dan tidak melanjutkan kasus ke ranah hukum. Ia menilai pengembalian ponsel menjadi bentuk iktikad baik dari pelaku.
    “Semalam saya dimintai keterangan untuk datang ke Polsek Menteng guna membuat pernyataan bahwa kasus ini sudah selesai, dan memposting video klarifikasi yang akan ditag kepada semua media yang meng-
    upload
    video kejadian dan kepada seluruh instansi yang terlibat dalam penanganan kasus ini,” kata Farhan.
    Dengan begitu, kasus pencopetan yang sempat menyedot perhatian publik ini dinyatakan tuntas tanpa proses hukum lebih lanjut.
    (Sumber: Antara. Reporter: Shinta Dwi Ayu | Editor: Mohamad Bintang Pamungkas)
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Copet Beraksi di Samping Gubernur Pramono saat Acara Abang None Berlangsung di TIM, iPhone 13 Pro Max Hilang

    Copet Beraksi di Samping Gubernur Pramono saat Acara Abang None Berlangsung di TIM, iPhone 13 Pro Max Hilang

    JAKARTA – Aksi pencopetan terjadi pada kegiatan Abang None Jakarta di Taman Ismail Marzuki (TIM), Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat.

    Kali ini korban merupakan pegawai Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Sudin Parekraf) Jakarta Barat, Farhan Fauzan.

    Korban kehilangan iPhone 13 Pro Max miliknya yang dicuri dua orang komplotan copet. Kejadian terjadi pada Jumat malam, 26 September 2025.

    Padahal, acara tersebut dihadiri Gubernur Jakarta Pramono Anung dan Wakil Gubernur Rano Karno. Kejadian aksi pencopetan ponsel itu terekam kamera amatir.

    Aksi itu dilakukan pelaku ketika korban beserta Gubernur dan Wakil Gubernur tengah berjalan. Sementara korban berada diantara rombongan tersebut, termasuk kedua pelaku copet.

    Dalam rekaman video, terlihat satu pelaku menyerahkan ponsel hasil curian kepada rekannya. Korban baru menyadari ponselnya hilang ketika meraba saku.

    Pelaku diduga memakai sweater bertuliskan angka 77. Dia terekam mengambil ponsel korban lalu menyerahkannya kepada rekannya.

    Korban baru tersadar saat hendak mengambil ponselnya. Akibat kejadian tersebut, korban alami kerugian jutaan rupiah.

    Kasi Humas Polres Metro Jakarta Pusat, Iptu Ruslan mengatakan, korban belum membuat laporan di Polres Metro Jakarta Pusat maupun di Polsektro Menteng.

    “Korbannya masih dicari untuk dihimbau membuat LP (laporan polisi) di Menteng,” kata Iptu Ruslan saat dikonfirmasi, Minggu, 27 September 2025.

    Iptu Ruslan memastikan, belum ada laporan masuk di Polres Metro Jakarta Pusat terkait jadian.

    “LP di Polres masih nihil. Namun Kanit Reskrim Polsek Metro Menteng sudah cek TKP dan menganalisa wajah pelaku,” katanya.

    Penyidik juga sudah mengecek rekaman CCTV terkait kejadian tersebut.

    “Perkaranya masih penyelidikan,” ucapnya.

  • Bengkel las di Duren Sawit Jaktim terbakar, kerugian capai Rp450 juta

    Bengkel las di Duren Sawit Jaktim terbakar, kerugian capai Rp450 juta

    Jakarta (ANTARA) – Kebakaran yang melanda sebuah workshop bengkel las di Jalan Bojong Indah RT 11 RW 6, Kelurahan Pondok Kelapa, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, mengakibatkan kerugian mencapai Rp450 juta.

    “Total kerugian akibat kebakaran workshop bengkel las seluas kurang lebih 300 meter persegi milik Pak Kayan sebesar sekitar Rp450 juta,” kata Perwira Piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Sukur Sarwono di Jakarta Timur, Minggu.

    Informasi kebakaran disampaikan oleh salah satu warga sekitar melalui pusat layanan (call center) Dinas Gulkarmat Jakarta pada pukul 13.21 WIB.

    “Ketua RT 06/06 sedang melintas melihat asap tebal dari atap, kemudian melaporkan ke satuan tugas (satgas) Pondok Kelapa,” ujar Sukur.

    Lalu, Suku Dinas (Sudin) Gulkarmat Jakarta Timur langsung menuju tempat kejadian perkara bersama satu unit pemadam kebakaran untuk pengerahan awal.

    Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Timur mengerahkan 12 unit kendaraan pemadam kebakaran dengan 60 personel.

    “Kami terima kabar pukul 13.21 WIB, terus tiba di lokasi sekitar pukul 13.27WIB. Awal pemadaman kami lakukan pukul 13.29 WIB,” katanya.

    Api berhasil dilokalisir pukul 13.40 WIB. Pendinginan mulai pukul 13.49 WIB dan pemadaman dinyatakan selesai pukul 14.50 WIB.

    Sukur menjelaskan, dugaan kebakaran dipicu dari percikan api saat pengerjaan konstruksi las dalam proses rehabilitasi bangunan.

    “Objek terbakar bengkel las. Ada pengerjaan konstruksi, sedang rehab, mungkin ada percikan api tidak terkontrol, tidak terkendali dan membakar sehingga menimbulkan percikan api,” katanya.

    Personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur memadamkan kebakaran sebuah workshop bengkel las di Jalan Bojong Indah RT 11 RW 6, Kelurahan Pondok Kelapa, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (28/9/2025) siang. (ANTARA/Siti Nurhaliza)

    Api sempat merambat ke gudang alat pesta yang berada di bagian depan bangunan karena menyimpan material mudah terbakar.

    Namun, perambatan cepat dapat diblokir sehingga api tidak menjalar ke permukiman warga.

    Sukur menyebutkan, tidak ada korban jiwa akibat kebakaran ini. Sebanyak 30 jiwa berhasil diselamatkan saat kebakaran terjadi.

    “Korban nihil. Kendala di lapangan hanya banyaknya warga yang menonton. Kami mengimbau masyarakat menjauh karena lokasi berbahaya,” kata Sukur.

    Pewarta: Siti Nurhaliza
    Editor: Sri Muryono
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.