Tag: Rudianto

  • Abrasi Hantam Pesisir Jawa, Daratan Seluas 579 Hektare di Kabupaten Tangerang Hilang

    Abrasi Hantam Pesisir Jawa, Daratan Seluas 579 Hektare di Kabupaten Tangerang Hilang

    loading…

    Bangunan berada di tengah laut akibat abrasi di wilayah pesisir Jakarta Utara. Foto/SindoNews

    TANGERANG – Pesisir merupakan wilayah yang seringkali rawan terhadap bencana banjir, abrasi , penurunan tanah serta intrusi air laut. Beberapa wilayah pesisir di Indonesia yang rawan terhadap bencana tersebut meliputi pantura Jawa, Lampung, Palembang, Aceh, Sumatera Barat, Manado, Minahasa, dan Pulau Sumbawa.

    Problem tersebut telah mencapai tahapan kritis, karena banyak lahan produktif yang hilang akibat abrasi. Salah satu dampak nyata terjadinya abrasi berada di pesisir tangerang tepatnya di Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji.

    Rudianto (35) Ketua RT 06 Kejaron 11, Desa Kohod, mengungkap, bagaimana batas empang, yang dulu menjadi pemisah antara daratan dan lautan, kini telah tergerus. Rumah serta empang milik warga yang dulunya berdiri kokoh tak jauh dari tepi pantai kini harus berpindah jauh dari bibir laut, menjauh dari ancaman air yang semakin mendekat.

    “Kalau empang sih memang dulu batasnya, kalau nggak salah, itu yang ada patokannya tuh di sana (menunjuk tumpukan bambu), yang paling tengah tuh. Itu empang,” kata Rudianto, Sabtu (15/1/2025).

    Memang, sejak 2000-an, air laut mulai merangsek lebih jauh ke daratan, bahkan mengancam keberadaan empang yang dulunya menjadi tumpuan hidup sebagian warga. Ridoamtp masih mengingat betul perubahan daratan pinggir laut yang kini telah berubah menjadi air laut sepenuhnya. Hampir 1 kilometer yang dahulu daratan, kini telah menjadi perairan. “Air sudah mulai ke sini, karena abrasi dekat empang itu,” ucapnya.

    Perubahan ini pun membuat sebagian besar warga yang memiliki empang memilih untuk tidak lagi merawatnya, karena merasa usaha itu sia-sia jika nantinya harus digusur oleh air laut yang terus bergerak maju.

    Desa Kohod kini menjadi saksi bisu dari dampak abrasi laut yang semakin menghantui kehidupan warga setempat. Dulu, wilayah ini adalah rumah bagi banyak keluarga yang menggantungkan hidupnya pada laut dan empang, namun kini mereka harus menghadapi kenyataan pahit bahwa tanah yang mereka huni semakin tergerus oleh waktu dan alam.

    Abrasi di pesisir Tangerang ternyata sudah lama terjadi. Pemerintah Kabupaten Tangerang mencatat sejak 1995-2015, lebih kurang 579 hektare lahan alias tanah daratan hilang akibat abrasi. Banyak faktor yang mengakibatkan abrasi, di antaranya pembukaan lahan hutan mangrove untuk dijadikan tambak.

  • 3
                    
                        2 Sungai Meluap Rendam Puluhan Rumah di Bandung, Mesin Cuci dan Sofa Terbawa Arus
                        Bandung

    3 2 Sungai Meluap Rendam Puluhan Rumah di Bandung, Mesin Cuci dan Sofa Terbawa Arus Bandung

    2 Sungai Meluap Rendam Puluhan Rumah di Bandung, Mesin Cuci dan Sofa Terbawa Arus
    Tim Redaksi
    BANDUNG, KOMPAS.com
    – Hujan yang mengguyur kota Bandung menyebabkan banjir di Jalan Jurang gang Mama Pura, RT 04 RW 04, RT 04 RW 05 Kelurahan Pasteur, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (24/1/2025).
    Banjir ini disebabkan aliran sungai Cikalintu yang meluap membanjiri permukiman warga.
    Sebanyak 11 rumah terdampak dalam banjir tersebut, bahkan beberapa barang dilaporkan terbawa arus sungai.
    “Dua mesin cuci, satu sofa terbawa arus sungai,” ucap Kepala Bidang Penanggulangan Bencana Diskar PB Kota Bandung Dian Rudianto dalam pesan singkatnya, Jumat.
    Adapun luas area yang terendam yakni RT 04 RW 04 dan RW 05 dan RT 04 dengan Debit air mencapai 3 meter.
    Sementara itu, hujan juga menyebabkan
    Sungai Citepus
    meluap memasuki pemukiman warga Gang Trena Asih, RT 02 RW 07, Kelurahan Cibadak, Kecamatan Astana Anyar, Kota Bandung, Jawa Barat.

    Hujan deras yang terjadi sekitar pukul 15.30 WIB itu menyebabkan debit air
    sungai Citepus
    meningkat.
    Luapan air di area kirmir atau pembatas sungai pun terjadi dan membanjiri pemukiman dengan luas yang terdampak 2 RT di wilayah itu.
    “32 rumah terdampak,” kata Dian.
    Petugas Diskar PB dan petugas Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Provinsi Jabar dengan menggunakan pompa air dari RW setempat melakukan penyedotan air limpasan sungai Citepus yang membanjiri pemukiman warga.
    Sementara pembersihan dan penanganan pembuangan sampah sisa-sisa banjir dilakukan oleh linmas dan warga setempat.
    Tak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam dua kejadian ini.
    Hingga Jumat malam air masih belum surut, pihaknya mengkhawatirkan debit air sungai Citepus atau Cikalintu kembali meningkat apabila hujan kembali deras.
    Untuk itu pihaknya mengimbau kepada warga masyarakat Kota Bandung agar menjaga lingkungan sekitarnya dengan tidak membuang sampah ke sungai. 
    “Apabila hujan terus menerus dan apabila ada penumpukan sampah bisa terjadi banjir kembali,” tuturnya.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • PETAKA di Jumat Sore: Persib Mode Ngegas Bikin Arema Kalah Memalukan di Kandang, Tyronne Makin Ganas

    PETAKA di Jumat Sore: Persib Mode Ngegas Bikin Arema Kalah Memalukan di Kandang, Tyronne Makin Ganas

    TRIBUNJAKARTA.COM – Hasil akhir pertandingan Arema FC vs Persib Bandung di kompetisi Liga 1 pekan 20 baru saja berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan tim tamu.

    Pertandingan Arema FC vs Persib Bandung berlangsung di Stadion Soepriadi, Blitar, pada Jumat (24/1/2025) sore WIB.

    Laga ini berjalan seru dan menarik disaksikan, kedua tim sama-sama berjuang mencetak gol untuk bisa meraih kemenangan.

    Persib Bandung mapu tampil lebih ganas, dibuktikan dengan torehan tiga gol yang berhasil dicetak ke gawang Arema FC di depan suporter tim tuan rumah.

    Tiga gol kemenangan Persib Bandung diciptakan dua pemain asing yang dimiliki yakni Tyronne del Pino dan Gervane Kastaneer.

    Tyronne del Pino mencetak gol di menit ke-33 dan ke-67.

    Dua gol yang disumbangkan Tyronne del Pino di laga ini membuatnya kini duduk di puncak top skor bersama Gustavo Almeida.

    Keduanya sama-sama sudha mencetak 11 gol di Liga 1 2024/2025.

    Persija berharpa bisa menggunakan stadion yang ada di Jakarta saat menghadapi Persib dan Persebaya di Liga 1. Namun ada kendala yang membuat sulit main di Jakarta. Kini janji Gubenur terpilih Pram-Rano ditunggu apakah bisa mewujudkan Persija main di Jakarta?

    Sedangkan satu gol Persib lainnya dibuat oleh Gervane Kastaneer di menit ke-83.

    Arema FC sempat membuka asa lewat Charles Lokolingoy di menit ke-45’+2.

    Pada laga ini, pelatih Bojan Hodak menurunkan komposisi pemain berbeda.

    Sebab, sejumlah nama andalan yakni David da Silva, Dedi Kusnandar, Rachmat Irianto, Dimas Drajad, tak ada dalam skuad karena permasalahan cedera.

    Pelath Persib Bandung, Bojan Hodak (PERSIB.co.id/Sutanto Nurhadi Permana)

    11 pemain pertama ada Kevin Mendoza; Gustavo Franca, Nick Kuipers, Zalnando, Kakang Rudianto; Mateo Kocijan, Marc Klok (c); Adam Alis, Tyronne del Pino, Beckham Putra Nugraha; dan Ciro Aves.

    Laga ini pun menjadi spesial bagi Beckham Putra Nugraha yang mencatatkan penampilan ke-100 bersama Persib Bandung.

    Berkat kemenangan ini, Persib Bandung berhasil menjauh dari kejaran para pesaingnya. 

    Dengan hasil ini, Persib Bandung makin mantap memimpin klasemen Liga 1.

    Mereka berada di puncak klasemen dengan raihan 43 poin dari 20 pertandingan.

    Untuk Arema FC, mereka masih berjuang di papan tengah, tepatnya posisi ke-10, dengan raihan 28 poin.

    Hasil akhir Liga 1:

    Arema FC 1-3 Persib Bandung

    Gol: Charles Lokolingoy 45+1′ – Tyronne Del Pino 33′ dan 67′, Gervane Kastaneer 83′

    Kartu kuning: Thales Natanael Lira de Matos 64′ (Arema FC) – Ryan Kurnia 90+4′ (Persib Bandung)

    Gelandang serang Persib Bandung, Tyronne Del Pino dibayangi pemain Arema FC pada pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Soepriadi Blitar, Jumat, 24 Januari 2025. (PERSIB.co.id/Barly Isham)

    Susunan Pemain Arema FC vs Persib Bandung

    Arema FC (4-5-1): 

    31-Lucas Frigeri; 19-Achmad Maulana, 87-Johan Alfarizi (96-Iksan 83′), 6-Sneyder Julian Guevara Munoz, 5-Thales Natanael Lira De Matos; 8-Arkhan Fikri, 27-Dedik Setiawan (Balinsa 73′), 32-Gildson Pablo De Oliveira Silva (94-Dalberto 72′), 30-Salim Akbar Tuharea (7-Hamzah 83′), 10- Wiliam Moreira Marcilio; 11-Charles Lokolingoy (24-Rafli 83′)

    Cadangan: 41-Dendy Santoso, 7-Hamzah Titofani, 72-Bayu Setiawan, 22-Dicki Agung Setiawan, 94-Dalberto Luan Belo, 23-Anwar Rifai, 96-Iksan Lestaluhu, 12-Rifad Marasabessy, 67-Shulton Fajar, 24-Muhammad Rafli, 13-Samuel Gideon Balinsa, 3-Bayu Aji

    Pelatih: Jose Manuel Gomes

    Persib Bandung (4-3-3):

    1-Kevin Mendoza; 4-Gustavo De Franca, 5-Kakang Rudianto, 2-Nick Kuipers, 27-Zalnando (Ryan 73′); 18-Adam Alis (Agung 87′), 23-Marc Klok, 17-Mateo Kocijan; 7-Beckham Putra, 77-Ciro Alves (Robi Darwis 87′), 10-Tyronne del Pino (Kastaneer 73′)

    Cadangan: 16-Achmad Jufriyanto, 14-Teja Paku Alam, 88-Ahmad Agung Setia Budi, 96-Ryan Kurnia, 27-Ferdiansyah, 99-Putra Shewa Sanggasi, 6-Robi Darwis, 8-Gervane Kastaneer, 12-Henhen Herdiana, 97-Edo Febriansah

    Pelatih: Bojan Hodak

    (TribunJakarta)

    Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel https://whatsapp.com/channel/0029VaS7FULG8l5BWvKXDa0f.

    Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya

  • Megawati Ulang Tahun, Mensesneg: Kami Harap Bisa Gandengan Tangan Capai Program Prabowo-Gibran – Page 3

    Megawati Ulang Tahun, Mensesneg: Kami Harap Bisa Gandengan Tangan Capai Program Prabowo-Gibran – Page 3

    Putra Megawati yang juga Ketua DPP PDIP Prananda Prabowo bersama Puan Maharani dengan kedua anaknya juga ikut merayakan ulang tahun Presiden ke-5 RI tersebut.

    Sejumlah sahabat Megawati juga hadir, di antaranya Wapres RI ke-11 Boediono, mantan Mensesneg Bambang Kesowo, Mantan Menhan Purnomo Yusgiantoro, dan mantan Kepala BIN Hendropriyono.

    Jajaran pengurus DPP PDIP juga tampak hadir dipimpin Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto. Ada Wasekjen Sadarestuwati, Adian Napitupulu, dan Y Aryo Adhi Dharmo. Hadir Bendahara Olly Dondokambey dan Wakil Rudianto Tjen. Lalu Ketua DPP PDIP seperti Komaruddin Watubun, Yasona Laoly, Ahmad Basarah, Basuki Tjahaja Purnama, Deddy Yevri Sitorus, Ronny Talapessy.

    Selain itu, turut hadir Djarot Saiful Hidayat, Sri Rahayu, Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati, Sri Rahayu, dan Wiryanti Sukamdani. Ada juga Kepala Baguna PDIP Letjen TNI (Purn) Ganip Warsito.

     

  • Megawati Ulang Tahun, Istana Sebut Prabowo Sudah Kirim Karangan Bunga – Page 3

    Megawati Ulang Tahun, Istana Sebut Prabowo Sudah Kirim Karangan Bunga – Page 3

    Sejumlah sahabat Megawati juga hadir, diantaranya Wapres RI ke-11 Boediono, mantan Mensesneg Bambang Kesowo, Mantan Menhan Purnomo Yusgiantoro, dan mantan Kepala BIN Hendropriyono.

    Jajaran pengurus DPP PDIP juga tampak hadir dipimpin Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto. Ada Wasekjen Sadarestuwati, Adian Napitupulu, dan Y.Aryo Adhi Dharmo. Hadir Bendahara Olly Dondokambey dan Wakil Rudianto Tjen. Lalu Ketua DPP PDIP seperti Komaruddin Watubun, Yasona Laoly, Ahmad Basarah, Basuki Tjahaja Purnama, Deddy Yevri Sitorus, Ronny Talapessy.

    Selain itu, turut hadir Djarot Saiful Hidayat, Sri Rahayu, Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati, Sri Rahayu, dan Wiryanti Sukamdani. Ada juga Kepala Baguna PDIP Letjen TNI (Purn) Ganip Warsito.

     

  • Megawati Nyanyi Cinta Hampa dan My Way di Ultah ke-78: Bayar Dong

    Megawati Nyanyi Cinta Hampa dan My Way di Ultah ke-78: Bayar Dong

    loading…

    Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menyanyikan dua lagu di acara Hari Ulang Tahunnya ke-78 di Istana Batu Tulis. Foto/Dok PDIP

    BOGOR – Presiden ke-5 RI sekaligus Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menyanyikan dua lagu di acara Hari Ulang Tahunnya ke-78 di Istana Batu Tulis , Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/1/2025). Sebelum bernyanyi, acara terlebih dahulu memanjatkan doa yang dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng.

    Megawati memberi tumpengnya ke Guntur Soekarnoputra, Boediono, Mahfud MD, dan Ganjar Pranowo. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan makan siang bersama.

    Di sela-sela kegiatan ini, Megawati turut menyumbang dua lagu favoritnya yakni Cinta Hampa karya D’Lloyd dan My Way karya Frank Sinatra. Sesekali Megawati menyelipkan kelakar di bait lagu yang dinyayikannya.

    Usai bernyanyi, keluarga hingga sahabat memberi tepuk tangan. “Bayar dong,” ujar Megawati sambil tertawa.

    Megawati tampil bersahaja dengan memakai pakaian kasual berbahan kebaya dengan motif sederhana. Putra Megawati yang juga Ketua DPP PDIP M.Prananda Prabowo terlihat mendampingi bersama istrinya Nancy Prananda dan kedua anaknya.

    Tak hanya itu, putri Megawati yang juga Ketua DPP PDIP Puan Maharani turut hadir dengan kedua anaknya. Sejumlah sahabat Megawati terlihat hadir di antaranya; Wapres ke-11 RI Boediono, mantan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Bambang Kesowo, Mantan Menteri Pertahanan (Menhan) Purnomo Yusgiantoro, dan mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Hendropriyono.

    Jajaran pengurus DPP PDIP juga tampak hadir dipimpin Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto. Ada Wasekjen Sadarestuwati, Adian Napitupulu, dan Y.Aryo Adhi Dharmo. Hadir Bendahara Olly Dondokambey dan Wakil Rudianto Tjen.

    Lalu, Ketua DPP PDIP seperti Komaruddin Watubun, Yasonna Laoly, Ahmad Basarah, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Deddy Yevri Sitorus, Ronny Talapessy, Djarot Saiful Hidayat, Sri Rahayu, Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati, Sri Rahayu, dan Wiryanti Sukamdani. Ada juga Kepala Baguna PDIP Letjen TNI (Purn) Ganip Warsito.

    (rca)

  • 4 Tokoh Diberi Tumpeng Ulang Tahun Megawati, Hendropriyono hingga Boediono Hadir

    4 Tokoh Diberi Tumpeng Ulang Tahun Megawati, Hendropriyono hingga Boediono Hadir

    loading…

    Megawati Soekarnoputri merayakan Hari Ulang Tahun ke-78 di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/1/2025). Foto/Dok PDIP

    BOGOR – Presiden ke-5 RI sekaligus Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri merayakan Hari Ulang Tahun ke-78 di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/1/2025). Di sana, Megawati merayakan bersama keluarga dan sahabat.

    Megawati tampil bersahaja dengan memakai pakaian kasual berbahan kebaya dengan motif sederhana. Kakak sulungnya, Guntur Soekarnoputra tampak hadir hingga sang adik Sukmawati Soekarnoputri.

    Tak hanya itu, putra Megawati yang juga Ketua DPP PDIP M.Prananda Prabowo terlihat mendampingi bersama istrinya Nancy Prananda dan kedua anaknya. Tak hanya itu, putri Megawati yang juga Ketua DPP PDIP Puan Maharani turut hadir dengan kedua anaknya.

    Sejumlah sahabat Megawati terlihat hadir di antaranya; Wapres ke-11 RI Boediono, mantan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Bambang Kesowo, Mantan Menteri Pertahanan (Menhan) Purnomo Yusgiantoro, dan mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Hendropriyono.

    Jajaran pengurus DPP PDIP juga tampak hadir dipimpin Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto. Ada Wasekjen Sadarestuwati, Adian Napitupulu, dan Y.Aryo Adhi Dharmo. Hadir Bendahara Olly Dondokambey dan Wakil Rudianto Tjen.

    Lalu, Ketua DPP PDIP seperti Komaruddin Watubun, Yasonna Laoly, Ahmad Basarah, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Deddy Yevri Sitorus, Ronny Talapessy, Djarot Saiful Hidayat, Sri Rahayu, Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati, Sri Rahayu, dan Wiryanti Sukamdani. Ada juga Kepala Baguna PDIP Letjen TNI (Purn) Ganip Warsito.

    Dalam momen perayaan ini, tidak ada acara khusus yang diadakan. Pasalnya, Megawati memang hanya ingin merayakan secara sederhana. Usai doa, acara dilanjutkan makan siang bersama.

  • Megawati rayakan ulang tahun ke-78 secara sederhana di Batu Tulis

    Megawati rayakan ulang tahun ke-78 secara sederhana di Batu Tulis

    Jakarta (ANTARA) – Presiden kelima RI yang juga Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri merayakan pertambahan usia yang ke-78 tahun secara sederhana, bersama keluarga inti dan para sahabat, di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, Kamis.

    Berdasarkan foto dan keterangan yang diterima di Jakarta, Kamis, tampak Megawati tampil bersahaja dengan memakai pakaian kasual berbahan kebaya dengan motif sederhana.

    Tampak pula hadir kakak sulung Megawati yakni Guntur Soekarnoputra, dan juga sang adik Sukmawati Soekarnoputri.

    Putra Megawati yang juga Ketua DPP PDIP M. Prananda Prabowo terlihat mendampingi bersama istrinya Nancy Prananda dan kedua anaknya. Lalu, tampak juga putri Megawati, Puan Maharani dengan kedua anaknya.

    Sejumlah sahabat Megawati juga hadir, di antaranya Wapres ke-11 RI Boediono, mantan Mensesneg Bambang Kesowo, Mantan Menhan Purnomo Yusgiantoro, dan mantan Kepala BIN Hendropriyono.

    Jajaran pengurus DPP PDIP juga tampak hadir dipimpin Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto, antara lain hadir Wasekjen Sadarestuwati, Adian Napitupulu, dan Y.Aryo Adhi Dharmo.

    Selain itu bendahara partai Olly Dondokambey dan wakil Rudianto Tjen. Lalu, Ketua DPP PDIP seperti Komaruddin Watubun, Yasona Laoly, Ahmad Basarah, Basuki Tjahaja Purnama, Deddy Yevri Sitorus, Ronny Talapessy, Djarot Saiful Hidayat, Sri Rahayu, Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati, Sri Rahayu, dan Wiryanti Sukamdani.

    Ada juga Kepala Baguna PDIP Letjen TNI (Purn) Ganip Warsito.

    Tidak ada acara perayaan khusus yang diadakan lantaran sejak awal Megawati memang hanya ingin merayakan hariulang tahunnya secara sederhana. Usai melangsungkan doa, acara dilanjutkan makan siang bersama.yang diawali pemotongan tumpeng.

    Megawati memberi potongan tumpeng ke Guntur Soekarnoputra, Boediono, Mahfud MD, dan Ganjar Pranowo.

    Guntur terlihat dua kali mencium kening Megawati saat tiba dan usai menerima tumpeng.

    Megawati juga menyumbang dua lagu favoritnya yakni Cinta Hampa yagn dipopulerkan grup musik D’lloyd dan My Way yang dipopulerkan Frans Sinatra. Sesekali Megawati menyelipkan kelakar di bait lagu yang dinyayikannya.

    Usai Megawati bernyanyi, semua ang hadir memberikan tepuk tangan.

    “Bayar dong,” ujar Megawati seraya tertawa.

    Sementara itu di tempat lain, tepatnya di Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Badan Kebudayaan Nasional PDIP menggelar acara “Hari Bahagia Ibu Rakyat; Harmoni Dalam Nada dan Rupa”.

    Kegiatan itu menampilkan stand up comedy, Komunitas Seniman Pasar Seni Ancol, dan Svara Nusantara.

    Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto menyatakan kader partai seluruh Indonesia ikut merayakan HUT ke-78 Megawati di tempatnya masing-masing. Hadiah yang diberikan para kader adalah Gerakan Menanam Pohon dan Merawat Bumi.

    Kegiatan itu mengejawantahkan ajaran Megawati bahwa berpolitik itu menyentuh seluruh aspek kehidupan. Gerakan merawat bumi mengekspresikan cinta kasih Megawati terhadap pertiwi.

    “Beliau bukan hanya Ketua Umum PDI Perjuangan dan Presiden kelima RI. Bagi kami semua, Ibu Megawati sudah seperti Ibu kami sendiri. Kami bounded secara ideologi, spiritual, kesejarahan, dan juga dengan seluruh alam pikir, alam rasa, dan rekam jejak Ibu Mega yang dikenal sangat kokoh menjaga konstitusi dan demokrasi,” ujar Hasto Kristiyanto.

    Pewarta: Narda Margaretha Sinambela
    Editor: Rangga Pandu Asmara Jingga
    Copyright © ANTARA 2025

  • Rachmat Irianto Absen Hingga Akhir Musim, Pelatih Persib Bandung:  Ada 3 Opsi Pemain Pengganti

    Rachmat Irianto Absen Hingga Akhir Musim, Pelatih Persib Bandung: Ada 3 Opsi Pemain Pengganti

    TRIBUNJATENG.COM, BANDUNG – Setelah Febri Hariyadi, Persib Bandung kembali kehilangan pemain andalannya di sisa musim 2024-2025 ini.

    Rachmat Irianto dipastikan bakal absen hingga akhir musim ini karena cedera.

    Pelatih Bojan Hodak pun sedang memutar otak serta strategi untuk antisipasi di laga- laga berikutnya.

    Pemain multifungsi milik Persib Bandung, Rachmat Irianto mengalami cedera lutut serius Anterior Cruciate Ligament (ACL).  

    Rachmat Irianto naik meja operasi pada Rabu (22/1/2025).

    Dirinya akan absen hingga akhir musim untuk menjalani pemulihan seperti rekan setimnya, Febri Hariyadi.  

    Cedera itu didapat Rachmat Irianto berlaga menghadapi PSBS Biak di pekan ke-18 Liga 1 2024-2025 pada 11 Januari 2025 di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Papua.  

    Sebuah kehilangan besar bagi Persib Bandung mengingat Rachmat Irianto sedang diandalkan tim di sektor bek sayap.

    Selain dia bisa bermain di posisi bek tengah dan gelandang bertahan.  

    Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak sudah mengantisipasi kehilangan Rachmat Irianto sebelum jendela transfer Liga 1 2024-2025 ditutup dengan meminjam Ahmad Agung dari Persik Kediri.  

    Ahmad Agung adalah anak asuh Bojan Hodak menukangi PSM Makassar di musim 2020.

    Dirinya tampil beberapa kali di ajang AFC Cup.  

    “Agung ada di posisi itu, gelandang bertahan atau stopper, karena ketika kami kehilangan Dedi (Kusnandar), masih ada Irianto yang bisa mengisi, Robi (Darwis) juga ada di sana.”

    “Tetapi tidak ada yang benar-benar (bermain di posisi itu), selain Mateo (Kocijan),” papar Bojan Hodak.  

    Sebelumnya, Dedi Kusnandar mengalami cedera patah kaki yang juga membuatnya harus absen sampai akhir musim.

    Harapan publik bahwa Rachmat Irianto bisa jadi opsi pengganti Dedi sirna dengan cedera ACL sang gelandang.  

    Bojan Hodak sebagai juru taktik pun mengatur punya visi agar timnya kompetitif mempertahankan puncak klasemen.  

    “Kami tidak punya gelandang bertahan sejati, perebut bola sejati.”

    “Tapi ketika Irianto cedera, kami butuh pemain tambahan, itulah alasan kami membawa Agung,” beber Bojan Hodak.  

    Sebagai opsi bek kanan pasca Rachmat Irianto cedera, Bojan Hodak bisa mengandalkan pemain muda Kakang Rudianto dan Robi Darwis.

    Bahkan, Henhen Herdiana juga punya kapasitas yang layak.

    Dia merupakan amunisi Bojan Hodak tahun lalu saat merengkuh gelar.  

    Pada posisi gelandang bertahan, tanpa Dedi Kusnandar dan Rachmat Irianto, pelatih 53 tahun itu punya kedalaman Mateo Kocijan, Ahmad Agung, atau Robi Darwis jika diperlukan main di pos tersebut. (*)

  • Satryo Brodjonegoro Bikin Gaduh, Prabowo Layak Mencopot

    Satryo Brodjonegoro Bikin Gaduh, Prabowo Layak Mencopot

    loading…

    Perilaku Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendikti Saintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro membuat gaduh ruang publik. Foto/Ari Sandita

    JAKARTA – Perilaku Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendikti Saintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro membuat gaduh ruang publik. Hal tersebut berdasarkan hasil riset dari Evello Big Data Analitik.

    Founder Evello Big Data Analitik atau Pengamat Media Sosial Dudy Rudianto mengunggah foto grafik tersebut. “Apakah perilaku RI 25 Satryo Soemantri Brodjonegoro hingga berujung didemo membuat gaduh ruang publik?” kata Dudy Rudianto dikutip dari akun media sosial X, Selasa (21/1/2025).

    “Jawabannya Ya. hanya dalam hitungan jam, kasusnya telah tayang sebanyak 14.540.688 views, berbanding program MBG 11.822.013 views dan Pagar Laut 7.943.611 Views di X,” pungkasnya.

    Sementara itu, Pengamat Politik sekaligus Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando Emas menilai aksi demontrasi pegawai Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendikti Saintek) harus mendapatkan perhatian serius dari Presiden Prabowo Subianto.

    Apalagi, kata Fernando, aksi tersebut didasari oleh adanya dugaan tindakan semena-mena Satryo Soemantri Satryo Soemantri Brodjonegoro terhadap pegawai pegawai Kemendikti Saintek.

    “Sudah selayaknya Satryo dievaluasi oleh Prabowo dari posisinya sebagai pembantunya di Kabinet Merah Putih,” ujar Fernando kepada SindoNews.

    Menurut dia, Satryo Soemantri sudah gagal menjaga kondusivitas dan keharmonisan di Kemendikti Saintek untuk menjaga hasil kerja yang baik untuk menyukseskan pemerintahan Prabowo Subianto.