Tag: Rizky Febian

  • Ramadan Pertama, Mahalini Bagikan Momen Hidangan Berbuka Puasa

    Ramadan Pertama, Mahalini Bagikan Momen Hidangan Berbuka Puasa

    Jakarta, Beritasatu.com – Pada 2025 ini adalah Ramadan pertama bagi penyanyi Mahalini Raharja setelah ia resmi menjadi mualaf. Ia merasa sangat antusias menjalani puasa pertama kalinya, terutama karena kini statusnya bukan hanya sebagai seorang muslimah, tetapi juga sebagai istri dan ibu dari seorang anak.

    Sebelumnya, Mahalini menganut agama Hindu, tetapi ia memutuskan untuk memeluk Islam setelah menikah dengan Rizky Febian.

    Melalui akun Instagram-nya, pelantun lagu Mati-matian itu membagikan momen berbuka puasa pada hari pertama Ramadan.

    “Selamat berbuka puasa,” tulis Mahalini Raharja.

    Pada foto yang diunggah Mahalini terlihat berbagai hidangan berbuka, seperti gorengan, lontong, kolak, lupis, hingga kue bolu tersaji cantik di atas meja.

    Mahalini membagikan menu berbuka puasa. – (Instagram/Istimewa)

    Unggahan tersebut pun mendapat banyak tanggapan positif dari para penggemar. Banyak dari mereka yang memberikan ucapan selamat dan dukungan atas puasa pertama yang dijalani oleh Mahalini.

    “Selamat berbuka juga Lini. Masyaallah puasa pertama ya, Lin,” tulis salah satu netizen.

    “Masyaallah, puasa pertama sebagai seorang muslim,” kata netizen lainnya.

    Mahalini Raharja memeluk agama Islam pada 8 Mei 2024, dua hari sebelum menikah dengan Rizky Febian. Mereka melangsungkan pernikahan pada 10 Mei 2025 di sebuah hotel yang terletak di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.

    Kini, pernikahan Mahalini dan Rizky telah dikaruniai seorang anak perempuan yang lahir pada 15 Februari 2025. Anak mereka diberi nama Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian, yang lebih akrab disapa Selina yang memiliki makna yang cantik.

  • SELEB TERPOPULER: Kiky Saputri Minta Damkar Lepas Cincin hingga Fariz RM 4x Ditangkap karena Narkoba

    SELEB TERPOPULER: Kiky Saputri Minta Damkar Lepas Cincin hingga Fariz RM 4x Ditangkap karena Narkoba

    TRIBUNJATIM.COM – Berita terpopuler tentang para selebriti terangkum dalam berita seleb terpopuler Minggu, 23 Februari 2025.

    Berita seleb terpopuler hari ini komika Kiky Saputri mendadak mendatangi pemadam kebakaran (damkar).

    Selanjutnya, semangatnya Sule saat menjadi kakek untuk cucu pertamanya.

    Ada juga, pengakuan Fariz RM kembali terjerumus narkoba.

    Simak berita seleb terpopuler hari ini, Minggu (23/2/2025) selengkapnya di TribunJatim.com.

    Kiky Saputri Minta Damkar Lepas Cincin, 3 Kali Percobaan Akhirnya Berhasil: Benar Gak Sia-sia Lapor

    LEPAS CINCIN – Komika Kiky Saputri mendatangi petugas pemadam kebakaran. Ia minta tolong petugas untuk melepas cincin di jari manisnya, Jumat (21/2/2025). (Instagram.com/@kikysaputrii) 

    Komika Kiky Saputri mendadak mendatangi pemadam kebakaran (damkar).

    Hal ini terungkap dari unggahan video di akun Instagram pribadinya, Jumat (21/2/2025). 

    Kedatangan Kiky ke damkar ternyata memiliki alasan tersendiri.

    Kiky Saputri mengunjungi petugas damkar karena ia tidak dapat melepas cincin yang terpasang di jari manisnya. 

    Rencananya, Kiky Saputri akan segera menjalani operasi melahirkan.

    Dalam prosedur medis tersebut, perhiasan seperti cincin tidak diperbolehkan untuk tetap menempel di tubuh pasien.

    “Saya sebentar lagi mau lahiran, dan rencananya itu operasi. Ternyata, kalau operasi itu enggak boleh ada perhiasan yang menempel,” ungkap Kiky Saputri dalam video tersebut, dikutip Sabtu, (22/2/2025), via Tribun Jambi.

    Ia juga menambahkan, cincin yang ia kenakan sudah tidak bisa dibuka sendiri.

    “Dan ini (cincinnya) udah enggak bisa dibuka,” tambah Kiky.

    Sesampainya di lokasi, petugas damkar langsung menyambut kedatangan Kiky dengan ramah. 

    Baca Selengkapnya

    2. Girang Jadi Kakek, Sule Buka Primbon Demi Ikut Namai Cucunya, Tapi Malah Ditolak Rizky Febian

    CUCU PERTAMA – Komedian Sule menggendong cucu pertamanya dari Rizky Febian dan Mahalini. Sang menantu melahirkan anak pertama pada Sabtu (15/2/2025). (Instagram.com/@ferdinan_sule)

    Semangatnya Sule saat menjadi kakek untuk cucu pertamanya.

    Bahkan, komedian sahabat Andre Taulany itu sampai membuka Primbon demi mendapatkan nama untuk anak Mahalini dan Rizky Febian.

    Namun, usulan yang diajukan oleh Sule malah ditolak.

    Menurut Sule, nama yang ia dapat berasal dari Primbon Jawa.

    Namun tidak dipakai untuk anak Rizky Febian dan Mahalini.

    Padahal Sule sudah semangat saat diminta usulan nama untuk cucu pertamanya dari Rizky Febian dan Mahalini.

    Rizky Febian telah mengungkapkan alasan tak pakai nama yang diusulkan Sule.

    Diketahui, saat ini Sule tengah berbahagia setelah cucunya. Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian lahir pada 15 Februari 2025.

    Kini jadi kakek, Sule sempat diminta untuk ikut mencarikan nama untuk sang cucu.

    Saking semangatnya, Sule sampai mencari nama lewat buku primbon jawa.

    Baca Selengkapnya

    3. Pengakuan Fariz RM 4x Ditangkap karena Narkoba, Mantan Manajemen: Menolong Dia, Hanya Buang Waktu

    Musisi Fariz RM dihadirkan saat ungkap kasus penyalahgunaan narkotika di Polres Jakarta Utara, Jakarta, Minggu (26/8/2018). Polres Jakarta Utara mengamankan Fariz RM dengan barang bukti sabu seberat 0,90 gram, 2 butir tablet dumolit, g butir tablet sanax, dan alat isap sabu. (Tribunnews.com/Irwan Rismawan)

    Pengakuan Fariz RM kembali terjerumus narkoba.

    Untuk diketahui, Fariz RM diamankan polisi karena kasus narkoba, di kawasan Bandung Jawa Barat di sebuah shuttle bus pada 18 Februari 2025.

    Polisi juga mengamankan barang bukti sabu 0,89 gram milik Fariz RM dan barang bukti ganja sejumlah 7,4 gram yang didapati dari ADK, orang yang suruhan Fariz RM untuk membeli.

    Padahal sebelumnya, Fariz RM pernah terjerat kasus yang sama pada 2008, 2014, dan 2018. 

    Apa penyebab Fariz RM bak tak kapok menggunakan narkoba, jadi sorotan.

    Mantan manajemen pun buka suara mengenai ketergantungan Fariz RM dengan barang haram tersebut.

    Kesaksian mantan manajemen, ini pemicu Fariz RM terus pakai narkoba.

    Permata Warokka, mantan pimpinan manajemen Fariz RM, mengungkapkan selama bekerja sama dengan sang musisi, Fariz RM membongkar alasan mengapa Fariz RM terus saja memakai narkoba seakan tidak jera.

    Ternyata penyebabnya ialah ia tidak mampu menyelesaikan satu pun karya lagu tanpa narkoba.

    “Selama kami mendampingi dan bekerja sama, tidak ada satu pun karya yang selesai,” ujar Permata lewat keterangan Sabtu (22/2/2025).

    Baca Selengkapnya

    Berita Artis dan Berita Jatim lainnya

    Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com

  • Ada Unsur Bahasa India, Ini Arti Lengkap Nama Anak Rizky Febian dan Mahalini

    Ada Unsur Bahasa India, Ini Arti Lengkap Nama Anak Rizky Febian dan Mahalini

    Jakarta, Beritasatu.com – Pasangan artis Rizky Febian dan Mahalini Raharja kini tengah menikmati momen sebagai pasangan bapak dan ibu baru bagi putrinya Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian yang dilahirkan Sabtu (15/2/2025).

    Lalu apa arti nama bayi pertama pasangan Rizky Febian dan Mahalini. Hal itu dibongkar oleh Sule dikutip dari channel Youtube, Sabtu (22/2/2025).

    “Kalau menurut Iky dan Lini, nama anaknya yang panjang itu adalah Selina itu diambil dari gabungan nama Mamanya Lini dan Mamanya Iky, yakni Seruni dan Lina,” ungkap Sule.

  • Cucu Pertama Lahir Lebih Cepat, Sule: Mahalini Tidak Prematur

    Cucu Pertama Lahir Lebih Cepat, Sule: Mahalini Tidak Prematur

    Jakarta, Beritasatu.com – Sule akhirnya angkat bicara terkait dengan kelahiran cucu pertamanya, buah hati dari Rizky Febian dan Mahalini Raharja. Tak sedikit netizen yang mempertanyakan Mahalini melahirkan lebih cepat dari perkiraan.

    Meskipun pertanyaan tersebut menyinggung menantu dan anaknya, tetapi Sule tetap menanggapinya dengan tenang juga santai. Ia menjelaskan, Mahalini melahirkan sesuai dengan prosedur sehingga tidak ada yang aneh atau mencurigakan.

    “Silakan saja kalau mau menggiring opini, apakah (Mahalini melahirkan) terlambat satu bulan atau lebih, terserah. Kalau dihitung 10 bulan, mungkin ada keterlambatan satu bulan, ada yang bilang prematur pada usia 8 bulan, tetapi menurut dokter itu tidak, karena sudah masuk bulan kesembilan,” tutur Sule di Jakarta Selatan belum lama ini.

    Sule juga menjelaskan, semula dokter memperkirakan cucunya akan lahir pada Maret 2025, tetapi proses persalinan berlangsung lebih dahulu terjadi. Menurutnya, energi Mahalini cukup kuat sehingga ia melahirkan lebih cepat.

    Meskipun kelahiran lebih cepat dari perkiraan, dokter memastikan bahwa bayi perempuan Rizky Febian dan Mahalini dalam kondisi sehat, dan proses persalinan dilakukan melalui operasi caesar.

    “Dokter sempat bertanya, ‘Ada kekhawatiran?’ Ada memang, karena baru usia 8 bulan. Namun dokter bilang sudah masuk bulan kesembilan, jadi dilakukan caesar. Alhamdulillah, sehat,” tuturnya.

    Sebagai seorang kakek, komedian asal Bandung, Jawa Barat tersebut memilih untuk tidak menanggapinya. Sule lebih fokus terhadap tumbuh kembang cucunya, serta kebahagiaan anak dan menantunya.

    Sule merasa bahagia karena cucu pertamanya tersebut lahir dengan sempurna dan sehat. Ia pun mengatakan, selama masih di dalam kandungan anak dari Rizky Febian dan Mahalini itu cukup aktif.

    “Anaknya sangat aktif, sering menendang, jadi ingin segera keluar,” ungkapnya.

    Sebagai informasi, Rizky Febian dan Mahalini menikah di Hotel Raffles, Jakarta Selatan pada 10 Mei 2024. Kini, Sule dan pasangan tersebut tengah berbahagia menyambut kelahiran putri mereka yang lahir pada 15 Februari 2025.

  • Cucu Pertama Lahir Lebih Cepat, Sule: Mahalini Tidak Prematur

    Kebahagiaan Sule Saat Melihat Cucu Pertama dari Rizky Febian dan Mahalini

    Jakarta, Beritasatu.com – Komedian Entis Sutisna alias Sule sangat bahagia saat mengetahui menantunya, Mahalini telah melahirkan anak pertamanya yang sekaligus merupakan cucu pertama bagi Sule.

    “Cantik banget cucu Abah ini,” kata Sule dikutip dari Instagram pribadinya, Senin (17/2/2025).

    Unggahan Sule yang sedang menggendong cucu pertamanya, Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian, membuat sejumlah sahabat memberikan reaksinya.

    “Selamat aki Sule,” tutur Parto Patrio.

    “Selamat abang Sule,” kata Cathrine Wilson.

    Selain kerabat, netizen pun turut membanjiri kolom komentar Instagram milik Sule.

    “Selamat jadi Abah Kang Sule, selamat punya princess kecil di keluarganya, lebaran tahun ini ada suara bayi menghiasi rumah Tambun,” tulis netizen.

    “Tinggal cari neneknya yang menemani si Abah buat ngasuh cucunya @ferdinan_sule,” tulis netizen lagi.

  • Punya Cucu Pertama dari Rizky Febian dan Mahalini, Sule Girang Akhirnya Jadi Kakek Gaul: Selamat

    Punya Cucu Pertama dari Rizky Febian dan Mahalini, Sule Girang Akhirnya Jadi Kakek Gaul: Selamat

    TRIBUNJATIM.COM – Penyanyi Mahalini akhirnya melahirkan anak pertamanya dengan Rizky Febian.

    Mahalini melahirkan pada Sabtu (15/2/2025).

    Kabar kelahiran anak pertama Rizky Febian yang berjenis kelamin perempuan ini pertama kali diunggah di media sosial Instagram Rizky Febian.

    “Bismillahirahmanirrahim. Telah lahir buah hati kami ‘Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian’ dengan selamat walafiat pada tanggal 15 Februrai 2025,” tulis Rizky dalam unggahan Instagram-nya.

    Rizky Febian yang akrab dipanggil Iky ini membagikan beberapa foto berisi momen dirinya mendampingi sang istri.

    Meskipun Sule tengah disibukkan dengan pekerjaannya, namun ayah dari Rizky Febian itu turut membagikan momen bahagia.

    Melalui unggahan Instagram story @ferdinan_sule, ia tampak membagikan ulang unggahan seseorang yang berisi momen Mahalini melahirkan.

    “Selamat jadi kakek gaull @ferdinan_sule,” tulis keterangan pada unggahan tersebut, dikutip dari Grid.ID.

    Tak lupa Sule pun memberikan selamat pada anak dan menantunya.

    “Masya Allah selamattt papa @rizkyfbian & mama @mahaliniraharja,” tulisnya.

    Kini Sule telah menjadi kakek dari cucu pertamanya.

    Sebelumnya, Mahalini mengumumkan kabar kehamilannya pada awal Januari 2025 lalu.

    Sejak saat itu, ia memutuskan untuk rehat dari karier bernyanyinya agar fokus pada kehamilan hingga proses melahirkan anak pertamnaya.

    Sule memberikan ucapan selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini. (Instagram/ferdinan_sule)

    Wajah anak ditutupi

    Usai kelahiran anak pertama, Mahalini dan Rizky Febian mantap memilih untuk menutupi wajah anaknya.

    Mahalini dan Rizky Febian sepertinya sepakat masih sembunyikan wajah putri pertamanya.

    Mahalini Raharja mengaku tak akan langsung memperlihatkan wajah sang anak ketika lahir kelak.

    Hal itu disampaikan bahkan sebelum Mahalini melahirkan putrinya.

    Ada alasan yang disampaikan istri Rizky Febian itu lewat akun media sosialnya.

    Istri Rizky Febian tersebut mengaku, akan menghindari omongan orang yang membuatnya stres jika langsung memperlihatkan wajah sang bayi.

    Hal tersebut diungkap Mahalini saat membalas komentar dari warganet yang tak sabar melihat anak pertamanya dengan Iky.

    “Kaaa Linn ga sabarr liatt dede bayii kamuu,” tulis warganet.

    Ucapan tersebut dibalas dengan Lini yang ingin mempersiapkan diri menjadi orang tua baru.

    “Doain aja yaa hihi.”

    “Tapi aku gak mau liatin untuk menghindari omongan orang yg bikin aku stres nantinya (karna kita tau sendiri mental ibu itu beda beda apalagi aku ibu baru nantinya),” buka Lini.

    Ia berharap orang sekelilingnya memahami prinsip tersebut dan tak mengumbar wajah sang anak.

    Lini dan Iky baru akan mem-publish wajah sang anak ketika mereka sudah siap.

    “Semoga orang sekeliling aku mengerti untuk nggak mengumbar muka anak aku dengan konten ataupun sebatas memposting.”

    MAHALINI MELAHIRKAN – Potret Mahalini melahirkan anak perempuan, (15/2/2025) wajah masih disembunyikan, nama dibocorkan Rizky Febian. Mahalini mengungkapkan alasan di balik ditutupinya wajah anaknya yang baru lahir. (Instagram @rizkyfbian – @mahaliniraharja)

    “Biar dari aku dan iky siap dulu,” pungkas penyanyi berusia 24 tahun tersebut.

    Pilihan Mahalini mendapat banyak dukungan dari penggemar.

    “setujuuu, semoga semua aware sama dedek bayii nanti yahh, kita siap menunggu dari mama papanya langsung.”

    “Ibu yg cantik pasti kuat utk mengahadapi segala nya.”

     “ngerti banget. Cuma harap lini bisa share gender nya aja kok udah senang kami as a fan tauu.”

    “yg terbaik aja buat kalian kita pasti support koo.”

    Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews Tribunjatim.com

  • Mahalini dan Rizky Febian Sambut Kelahiran Anak Pertama, Ini Arti Namanya

    Mahalini dan Rizky Febian Sambut Kelahiran Anak Pertama, Ini Arti Namanya

    Melansir dari KapanLagi nama anak pasangan penyanyi kondang ini memiliki makna yang baik dan mendalam. Nama “Zairee” diambil dari bahasa Arab yang memiliki arti “kekuatan dan kemakmuran”.

    Kemudian dari beberapa sumber, nama “Zairee” bisa bermakna tentang bunga yang berseri atau orang yang berkilau. Selain itu, nama “Selina” konon merupakan variasi dari nama Dewi Bulan dalam mitologi Yunani yaitu Selene atau Selena.

    Melalui arti nama yang umum diketahui “Selina” bisa berarti cahaya atau bulan yang bersinar. Adapun makna lain dari nama “Selina” adalah gabungan dari nama nenek-neneknya yaitu Serini dan Lina.

    Sementara itu, nama “Quinlyn” dalam bahasa Irlandia bisa berarti perempuan yang bijaksana dan kuat. Kemudian nama “Kareema” dalam bahasa arab memiliki arti dermawan dan terhormat.

    Terakhir nama belakangnya yaitu “Febian” diambil dari nama sang ayah yaitu Rizky Febian. Saat ini, nama anak Mahalini dan Rizky Febian menjadi sorotan terutama arti nama “Selina” yang berasal dari perpaduan nama nenek-neneknya.

  • Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian, Ini Arti Nama Anak Mahalini dan Rizky Febian

    Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian, Ini Arti Nama Anak Mahalini dan Rizky Febian

    Liputan6.com, Yogyakarta – Kabar bahagia datang dari pasangan Mahalini dan Rizky Febian. Keduanya baru saja dikaruniai anak pertama yang diberi nama Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian.

    Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian lahir pada 15 Februari 2025. Mahalini melahirkan anak perempuannya yang memiliki nama panggilan Selina ini di RSU Bunda Jakarta.

    Nama anak mereka cukup menjadi perhatian publik. Selain karena panjang dengan lima suku kata, nama ini ternyata juga memiliki arti yang cantik. Mengutip dari berbagai sumber, berikut arti nama anak Mahalini dan Rizky Febian:

    Zairee

    Nama Zairee diambil dari bahasa arab zaire yang artinya kekuatan dan kemakmuran. Zairee juga dapat diartikan sebagai bunga yang berseri atau orang yang berkilau.

    Selina

    Selina merupakan nama kedua dari anak mereka yang dijadikan sebagai nama panggilan. Bukan tanpa alasan, nama ini ternyata memiliki arti yang cukup personal.

    Melalui broadcast channel di Instagran, drg. Nindy Pricilia membocorkan arti nama tersebut. Ia merupakan kakak ipar Mahalini yang menikah dengan kakak kandung Mahalini, Dion Raharja.

    Ia mengatakan bahwa Selina merupakan nama gabungan dari nama mendiang nenek-nenek Selina, yakni Ibu Mahalini, Serini, dan Ibu Rizky Febian, Lina. Tak heran jika nama ini akhirnya yang menjadi nama panggilan anak mereka.

    Selina juga dapat diartikan sebagai bulan dalam bahasa Yunani. Selina diambil dari nama Dewi Bulan dalam mitologi Yunani, Selene.

    Quinlyn

    Adapun Quinlyn berasal dari bahasa Irlandia yang artinya paras yang rupawan. Mengutip dari The Bump, nama ini juga bisa diartikan sebagai keturunan dari pria tampan.

    Nama tersebut dimaknai sebagai sosok Selina yang akan tumbuh menjadi perempuan dengan paras rupawan. Arti lainnya juga mengarah pada Selina anak dari pria tampan bernama Rizky Febian.

     

  • Melahirkan Anak Pertama, Mahalini Banjir Pujian dari Selebritas Tanah Air

    Melahirkan Anak Pertama, Mahalini Banjir Pujian dari Selebritas Tanah Air

    Jakarta, Beritasatu.com – Kabar bahagia datang dari pasangan Rizky Febian dan Mahalini Rahardja. Pasalnya, Mahalini telah melahirkan anak pertamanya. Kelahiran anak pertama pasangan tersebut mendapatkan banjir selamat dari sesama publik figur.

    “Aa…ada member baru, welcome to the world Selina. Selamat yang seng-sengku @mahaliniraharja @rizkyfbian,” ucap Aaliyah Massaid di kolom komentar Instagram Rizky Febian, Minggu (16/2/2025).

    “Selamat Iky dan Lini,” tambah Atta Halilintar.

    Sejumlah selebritas lainnya juga memuji nama yang diberikan Rizky Febian dan Mahalini pada bayi yang dilahirkan pada Sabtu (15/2/2025).

    “Cantik sekali namanya masyaallah, sehat selalu,” tutur Ummu Salamah.

    Namun, tidak sedikit netizen berkomentar nama Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian yang diberikan kepada bayi pertama Rizky Febian dan Mahalini terlalu panjang meski artinya bagus.

    “Namanya sepanjang jalan kenangan,” tulis netizen.

    “Gelo, nama generasi Beta sudah lima kata ye…memang si kertas ujian nasional sudah dihilangkan,” tulis netizen lainnya.

    Sebelumnya, Rizky Febian mengumumkan istrinya Mahalini sudah melahirkan pada Sabtu (15/2/2025) kemarin.

    Dalam unggahannya, Rizky menyambut Bahagia kelahiran putri pertamanya itu.

    “Selamat datang little ⭐ (selamat datang Bintang kecilku),” tandas Iky seraya berdoa putrinya jadi anak yang berbakti dan saleha.

    Hingga kini baik Rizky Febian maupun Mahalini sendiri belum berkomentar terkait proses lengkap kelahiran bayi pertamanya itu.

  • Ardhitio Tereliminasi di Spektakuler Show 3 Tadi Malam, 11 Peserta Indonesian Idol 2025 Aman

    Ardhitio Tereliminasi di Spektakuler Show 3 Tadi Malam, 11 Peserta Indonesian Idol 2025 Aman

    Ardhitio Tereliminasi di Spektakuler Show 3 Tadi Malam, 11 Peserta Indonesian Idol 2025 Aman

    TRIBUNJATENG.COM – Inilah hasil Spektakuler Show 3 Indonesian Idol 2025 tadi malam, Senin 10 Februari 2025.

    Satu peserta dengan vote terendah harus menghentikan perjuangan mereka menjadi The Next Idol.

    Dari hasil penampilan, ada tiga peserta yang berada di bottom 3.

    Artinya, tiga peserta tersebut mendapat vote terendah di antara peserta lainnya.

    3 peserta tersebut adalah Rara, Angie, dan Ardhitio.

    Hanya 1 peserta dengan vote paling rendah yang harus pulang.

    Peserta tersebut adalah Ardhitio.

    Berikut paragraf yang telah disusun berdasarkan informasi yang Anda berikan:

    Spektakuler Show 3 Indonesian Idol malam tadi berlangsung meriah dengan kehadiran para juri ternama, yaitu Judika, Rossa, Maia Estianty, BCL, dan Anang.

    Acara ini semakin spesial dengan kehadiran Jinyoung dan Dahyun, pemeran You Are the Apple of My Eye versi Korea.

    Penampilan pertama dibuka oleh Vanessa yang membawakan lagu Sesuatu di Jogja dari Adhitia Sofyan.

    Selanjutnya, Mesa tampil sebagai peserta kedua dengan lagu Separuh Aku dari NOAH dan berhasil meraih dua standing ovation dari juri.

    Ardhitio kemudian tampil membawakan Kenangan Manis dari Pamungkas, sementara Shabrina sukses membuat satu studio larut dalam suasana dengan penampilannya yang penuh penghayatan saat membawakan Gala Bunga Matahari dari Sal Priadi.

    Kenriz juga berhasil menyentuh hati penonton dengan lagu Rahasia Hari dari Element.

    Sementara Angie kembali mencetak prestasi dengan mendapatkan lima standing ovation setelah membawakan Melukis Senja dari Budi Doremi.

    Shakirra tampil memukau dengan lagu Jangan dari Marion Jola dan mendapat dua standing ovation.

    Anjelia kemudian membawakan lagu Tanpa Cinta dari Yovie & Nuno, diikuti oleh Axelo yang sukses membuat banyak orang jatuh hati dengan suaranya yang simpel saat menyanyikan Runtuh dari Fiersa Besari dan Feby Putri.

    Rara Sudirman tampil penuh penghayatan dengan lagu Usai dari Tiara Andini.

    Sementara itu, Piche Kota berhasil memberikan sentuhan khasnya pada lagu Hingga Tua Bersama dari Rizky Febian, membuatnya terasa seperti versinya sendiri.

    Terakhir, Fajar menutup malam spektakuler dengan membawakan Tapi Tahukah Kamu dari Dygta Band featuring Kamasean.

    Inilah top 11 Indonesian Idol yang berhasil melangkah ke babak selanjutnya:

    1. Kenriz

    2. Shabrina Leanor

    3. Rara Sudirman

    4. Mesa Hira

    5. Axelo

    6. Fajar Noor

    7. Angie

    8. Piche

    9. Anjelia

    10. Vanessa

    11. Shakirra

    Jangan lupa saksikan keseruan Indonesian Idol 2025 setiap Senin pukul 21.15 WIB di RCTI. (*)