Tag: Pramono Anung

  • Penduduknya 600 Ribu tapi Tak Ada RS

    Penduduknya 600 Ribu tapi Tak Ada RS

    Jakarta

    Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, mengatakan banyak warga di Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, meninggal dunia saat perjalanan menuju ke rumah sakit. Dia berjanji akan membuat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Cakung jika terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta.

    “Sering kali, ketika ada masyarakat yang sakit, belum sampai rumah sakit, sudah meninggal,” sebut Pramono saat ditemui di Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (2/11/2024).

    “Mas Anies sudah membebaskan lahan untuk itu. Kalau saya jadi gubernur, saya lanjutkan,” sambungnya.

    Pramono juga menyebut jumlah penduduk yang mencapai 600 ribu di Kecamatan Cakung membuat perlu untuk segera mendirikan RSUD di wilayah tersebut. Saat ini hanya tersedia puskesmas di wilayah Kecamatan Cakung.

    “Kalau di Cakung ini penduduknya 600 ribu terlalu padat, nggak punya rumah sakit daerah, nggak ada rumah sakit di Cakung. Nggak punya RSUD, yang ada baru puskesmas,”ungkapnya.

    Janji yang sama juga diutarakan oleh calon Gubernur (Cagub) Jakarta, Ridwan Kamil atau RK. Ia berjanji akan membangun rumah sakit umum daerah (RSUD) di Cakung, Jakarta Timur karena fasilitas kesehatan dan fasilitas dasar lainnya perlu didahulukan sebelum pembangunan lainnya.

    “Membangun negara itu kan dimulai dari kebutuhan dasar, pendidikan, kesehatan, baru lain-lain,” katanya.

    Ridwan Kamil mengatakan akan mencari lahan untuk pembangunan RSUD Cakung. Dia mengatakan pembangunan rumah sakit bisa dipercepat dengan sejumlah metode, salah satunya kerja sama pemerintah badan usaha atau KPBU.

    “Saya kira enggak ada masalah, dan bisa cepat, ada metode-metode khusus yang pernah saya lakukan waktu saya gubernur (Jawa Barat), membangun kombinasi dengan KPBU juga bisa, kerja sama pemerintah dan badan usaha, itu saya kira menjadi salah satu solusi,” jelasnya.

    (bel/ygs)

  • RK Bertemu Jokowi, Pramono Pilih Fokus Ketemu Komunitas di Jakarta

    RK Bertemu Jokowi, Pramono Pilih Fokus Ketemu Komunitas di Jakarta

    Jakarta

    Calon Gubernur nomor urut 1 Ridwan Kamil menemui Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) baru-baru ini. Calon gubernur nomor urut 3 Pramono Anung mengaku fokus bertemu komunitas di Jakarta.

    “Jadi saya memang lagi berkonsentrasi untuk menyelesaikan pertemuan-pertemuan saya dengan komunitas di Jakarta. Kemarin saya juga ketemu Bu Sinta Nuriyah, dan memang waktu saya untuk bertemu dengan kelompok komunitas,” kata Pramono usai deklarasi dukungan Komunitas Fathers di Integrity Convention Center, Kemayoran, Jakarta, Sabtu (2/11/2024).

    Pernyataan Pramono ini muncul ketika ditanya perihal ‘Ridwan Kamil sudah bertemu Jokowi dan Prabowo, lalu Pramono kapan bertemu Jokowi?’.

    Sementara itu, Pramono mengadiri acara deklarasi dari komunitas Fathers for Pram dan Doel yang dihadiri 5.000 orang. Ia pun tak menyangka akan dihadiri ribuan orang.

    “Jadi siang ini Fathers mengadakan acara yang sungguh-sungguh di luar dugaan saya. Dalam bayangan saya yang hadir paling 200 orang, karena ini komunitas masyarakat Sulawesi Utara, ternyata yang hadir 5.000 orang dari seluruh komunitas yang ada di Jakarta terutama di akar rumput,” katanya.

    Dia pun mengucap terima kasih. Sebab, Pramono merasa banyak didukung masyarakat.

    (zap/dhn)

  • KPU DKI temukan jumlah surat suara kurang dan rusak sebanyak 51 ribu

    KPU DKI temukan jumlah surat suara kurang dan rusak sebanyak 51 ribu

    Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) bersama Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) menata kotak suara di kantor Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (16/10/2024). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah.

    KPU DKI temukan jumlah surat suara kurang dan rusak sebanyak 51 ribu
    Dalam Negeri   
    Widodo   
    Sabtu, 02 November 2024 – 14:25 WIB

    Elshinta.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta menemukan total surat suara yang kurang dan rusak untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta 2024 sebanyak 51.234 lembar.

    “Jumlah kekurangan dan surat suara rusak se-DKI Jakarta adalah 51.234 lembar,” ucap Kepala Divisi Perencanaan dan Logistik KPU DKI Jakarta Nelvia Gustina saat dihubungi di Jakarta, Sabtu.

    KPU DKI, kata Nelvia, melakukan komunikasi dengan pihak penyedia agar dapat memenuhi kebutuhan surat suara maksimal pada 6 November 2024.

    Adapun jumlah surat suara untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024 yakni sebanyak 8.425.775. Jumlah ini berasal dari jumlah Daftar Pemilih tetap (DPT) yakni 8.214.007 ditambah dengan 2,5 persen surat suara cadangan yang dihitung dengan pembulatan ke atas di setiap tempat pemungutan suara (TPS).

    “Selain itu diproduksi juga 2.000 surat suara, dan ini belum didistribusikan ke KPU kabupaten/ kota, tetapi disimpan di KPU provinsi untuk jika terjadi pemungutan suara ulang (PSU),” jelas Nelvia.

    Sementara itu, proses cetak surat suara sudah berlangsung pada Oktober lalu, dilanjutkan proses sortir dan lipat surat suara di KPU lima administrasi kota Jakarta dan Kepulauan Seribu yang telah rampung pada 30 Oktober 2024.

    “Sortir lipat surat suara di enam kabupaten dan kota se-DKI Jakarta sudah selesai dilakukan pada 30 Oktober 2024 sesuai jadwal yang ditentukan oleh KPU provinsi,” ujar Nelvia.

    Selanjutnya, imbuh dia, akan dilakukan distribusi serah terima logistik pilkada dari KPU kabupaten dan kota ke panitia pemilihan kecamatan (PPK) pada 14 November 2024 ditandai dengan Berita Acara Serah Terima dari KPU kabupaten/kota ke PPK.

    “Distribusi ke TPS nanti paling lambat H-1 (sebelum hari pemungutan suara),” demikian kata Nelvia.

    Pemungutan suara Pilkada Jakarta 2024 akan diadakan pada 27 November 2024. Pilkada DKI Jakarta kali ini diikuti pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) dan paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel).

    Sumber : Antara

  • Gerindra Sebut KIM Plus Solid di Jakarta, Tetap Dukung Ridwan Kamil – Page 3

    Gerindra Sebut KIM Plus Solid di Jakarta, Tetap Dukung Ridwan Kamil – Page 3

    Tujuh politisi dari partai politik anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus ubah haluan mendukung Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung. Hal itu terjadi usai ketujuh politisi parpol yang tergabung di KIM Plus melakukan pertemuan tertutup dengan Pramono Anung, Kamis (31/10/2024).

    Ketujuh politisi mantan calon legislatif Jakarta itu tiba di kediaman Pramono pukul 07.30 WIB. Sempat menunggu di halaman rumah, mereka bertemu dengan Pramono di dalam rumah dan terlibat pembicaraan tertutup selama lebih dari 30 menit.

    Usai pertemuan tertutup, Mantan Caleg PKB, Ahmad Syukri secara terbuka memberi dukungan ke pasangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilgub Jakarta 2024.

    “Iya, berdasar pada keinginan dari konstituen kami yang menginginkan kami untuk membantu memenangkan pasangan Pak Pram dan Bang Doel,” ujarnya.

    Bagi Ahmad dan beberapa perwakilan lainnya, sosok Pramono Anung-Rano Karno merupakan sosok pemimpin yang memanusiakan manusia, serta dinilai dapat membuat kondusivitas dalam pembangunan di Jakarta.

    “Pemimpin itu sebisa mungkin, jangan membuat kegaduhan. Jangan membuat kebisingan,” ucap Ahmad.

    Adapun ketujuh politisi partai politik anggota KIM Plus yang juga mantan calon legislatif DPRD Jakarta tersebut adalah H. Muhammad Ishaq (Partai PPP), H.M Nafiudin (Partai NasDem), Ahmad Faisal (Partai PSI), Firman Abdul Hakim (Partai PPP), Riko (Partai PAN), Ahmad Syukri (PKB), Redim Okto Fudin (Partai PKB).

  • RK bertemu Prabowo dan Jokowi jadi sinyal dukungan di Pilkada

    RK bertemu Prabowo dan Jokowi jadi sinyal dukungan di Pilkada

    Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (kiri) dan Suswono (kanan). ANTARA FOTO/Fauzan/tom.

    RK bertemu Prabowo dan Jokowi jadi sinyal dukungan di Pilkada
    Dalam Negeri   
    Widodo   
    Sabtu, 02 November 2024 – 09:03 WIB

    Elshinta.com – Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia (PPI) Adi Prayitno menilai pertemuan calon gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil dengan Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 Joko Widodo sebagai sinyal dukungan 100 persen bagi pasangan Ridwan-Suswono (RIDO) di Pilkada Jakarta 2024.

    “Pesan politik yang gamblang terlihat adalah ketiganya tidak bisa dipisahkan dalam konstelasi politik hari ini. Artinya Prabowo, Jokowi, Ridwan Kamil, dan KIM Plus ini adalah satu kesatuan kekuatan politik yang tidak bisa dipisahkan satu sama lain,” kata Adi di Jakarta, Jumat.

    Dalam dua hari berturut-turut, Ridwan Kamil bertemu Presiden Prabowo dan Presiden RI ke-7 Joko Widodo.

    Pertemuan dengan Presiden Prabowo Subianto dengan Ridwan Kamil berlangsung di rumah makan Padang di Kawasan Sabang, Jakarta Pusat, Kamis (31/10).

    ​Sementara pertemuan Ridwan Kamil dengan Jokowi berlangsung di kediamannya di Sumber, Solo, Jawa Tengah, pada Jumat siang.

    Pesan itu tergambar bukan hanya pada pertemuan yang dilakukan oleh para tokoh tersebut di tengah-tengah Pilkada serentak 2024, melainkan lewat keterangan yang disampaikan oleh pihak Istana.

    Istana menyampaikan bahwa pertemuan antara Prabowo dengan Ridwan Kamil di salah satu rumah makan di Jakarta Pusat murni dilandasi kedekatan di antara kedua tokoh tersebut. Istana juga menyatakan tidak ada unsur lainnya.

    “Tentu itu yang sebenarnya ingin disampaikan secara politik. Bahwa secara personal, secara politik, tentu saja Prabowo lebih kepada Ridwan Kamil. Bahkan, bisa disebut seratus persen dukungannya ke Ridwan Kamil,” paparnya.

    Melalui pertemuan tersebut, baik Prabowo maupun Jokowi sama-sama menegaskan sikap politik mereka.

    Adi pun membaca pertemuan itu dapat menebalkan dukungan terhadap pasangan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta.

    “Bahwa partai-partai Koalisi Indonesia Maju (KIM), pemilih-pemilih KIM dan KIM Plus, semua tegak lurus kepada Ridwan Kamil-Suswono. Pesan itu yang sepertinya ingin disampaikan dalam pertemuan Ridwan Kamil dengan Prabowo Subianto,” ungkapnya.

    Pesan lain yang terbaca oleh Adi dari pertemuan Ridwan Kamil dan Jokowi adalah penegasan bahwa KIM Plus di Jakarta bekerja total.

    Bersama relawan-relawan yang sudah menyatakan dukungan kepada pasangan Ridwan Kamil-Suswono, mereka akan berusaha memenangkan pasangan tersebut.

    Hal itu juga sekaligus menangkis isu dan narasi berkenaan dengan dukungan KIM Plus yang belum total untuk pasangan tersebut.

    “Ini sebagai penegasan bahwa KIM Plus atau KIM secara umum itu solid dukungan politiknya, tidak ada ceritanya KIM Plus itu tidak total dan tidak penuh mendukung Ridwan Kamil,” katanya. 

    Adi juga menyebut pertemuan-pertemuan dengan Prabowo dan Jokowi sekaligus menegaskan bahwa siapa pun yang mengklaim mengatasnamakan KIM dan KIM Plus mestinya solid mendukung Ridwan Kamil dan Suswono. 

    Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta menetapkan pasangan Ridwan Kamil-Suswono nomor urut 1, Dharma Pongrekun-Kun Wardana nomor urut 2, dan Pramono Anung-Rano Karno nomor urut 3 pada Pilkada DKI Jakarta, yang berlangsung 27 November 2024.

    Sumber : Antara

  • Kampanye Akbar 3 November Akan Riang Gembira

    Kampanye Akbar 3 November Akan Riang Gembira

    Jakarta

    Kampanye akbar perdana paslon calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno, akan digelar akhir pekan ini. Pramono pun mengatakan bahwa nantinya kampanye akan dilaksanakan dengan riang gembira.

    “Kampanye akbar 3 November, karena kampanyenya mau riang gembira, nggak usah terlalu serius,” kata Pramono kepada wartawan di Kawasan Cipayung, Jakarta Timur, Sabtu (2/11/2024).

    “Kita lebih joget-joget, nyanyi, silahturahmi, ya tentunya harus ada poin yang disampaikan karena saya pribadi hampir setiap hari saya bersosialisasi dari kampung ke kampung,” lanjutnya.

    Diketahui, kampanye akan dilakukan di Jakarta International Velodrome di Rawamangun, Jakarta Timur. Kampanye akbar nanti bernama ‘Festival Menyala’ yang dihadiri para relawan serta simpatisan dari Pramono-Rano. Diperkirakan akan ada 15 ribu simpatisan yang hadir nanti.

    “Bahwa untuk paslon 03 ini kita spesialis di politik yang membawa kebahagiaan, kegembiraan, happy-happy, santai, tidak ada kebencian di sana. Juga tentu saja tidak ada nuansa-nuansa yang berat apalagi kalau kita lihat di depan ini, anak-anak muda semua begini ya tentu mereka enggak suka dengan politik yang keras-keras lah,” kata ketua pelaksana kampanye akbar Pramono-Rano, Mazdjo Pray, di Posko Cemara, Jakarta Pusat, Jumat (1/11).

    “Oleh karena itu, salah satu kegiatan itu terjemahan dari politik happy-happy itu tadi adalah yaitu acara yang akan digelar akan dihelat pada hari Minggu besok tanggal 3 November,” lanjutnya.

    “Sementara yang di luar itu kita sediakan buat teman-teman yang mau mampir, mau melihat berbagai hiburan ada kuliner, ada kesenian daerah, tradisi ya kemudian juga ada temen-temen dari misalnya dari Jambrut juga ada di situ dan banyak sekali pengisi acaranya,” ucapnya.

    (bel/zap)

  • Dapat dukungan Sinta Nuriyah dan dikunjungi Kiai Lirboyo, Pramono: Jumat Berkah

    Dapat dukungan Sinta Nuriyah dan dikunjungi Kiai Lirboyo, Pramono: Jumat Berkah

    Sumber foto: Istimewa/elshinta.com.

    Dapat dukungan Sinta Nuriyah dan dikunjungi Kiai Lirboyo, Pramono: Jumat Berkah
    Dalam Negeri   
    Sigit Kurniawan   
    Sabtu, 02 November 2024 – 07:59 WIB

    Elshinta.com – Jumat berkah. Dua kata itu diucapkan oleh calon Gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung untuk menggambarkan dua pertemuan yang dilakukannya, Jumat (1/11/2024).

    Pramono Anung dan pasangannya, Rano Karno, diketahui bertemu dengan mantan ibu negara RI, Sinta Nuriyah Wahid, dikediamannya di Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta pada Jumat (1/11) siang.

    Usai pertemuan, istri dari mendiang mantan presiden Abdurrahman Wahid itu menyatakan dukungannya untuk pasangan Pramono-Rano pada Pilkada Jakarta.

    Sebelumnya, pria asal Kediri itu juga menerima kunjungan dari Kiai Kafabihi Mahrus dari Pondok Pesantren Lirboyo Kediri, Jawa Timur. Keduanya juga sempat menjalani salat Jumat bersama di masjid dekat kediaman Pramono.

    “Hari ini betul-betul menjadi Jumat berkah,” ucap Pramono usai bertemu dengan Sinta Nuriyah.

    Pramono mengatakan bahwa sosok Sinta Nuriyah sudah seperti ibu baginya. Ia pun memberikan penghormatan yang sangat luar biasa

    “Dalam hidup saya, yang saya cium tangannya itu tiga orang. Salah satunya Bu Sinta,” aku Pramono.

    Karenanya, saat bertemu dengan Sinta Nuriyah, Pramono pun meminta doa kepadanya.

    “Karena doa beliau itu luar biasa,” ujar Pramono.

    Dalam kesempatan itu, Pramono juga mengucapkan terima kasih kepada putri Gus Dur, Yenny Wahid, yang tekah memfasilitasi pertemuan dengan sang ibunda.

    “Saya terima kasih sama Mbak Yenny. Hari ini dipasilitasi untuk bisawan ke Bu Sinta ditemani oleh Kiai Kafabihi Mahrus,” pungkas Pramono.

    Sumber : Radio Elshinta

  • 8
                    
                        Politik "Makan Siang" ala Prabowo
                        Megapolitan

    8 Politik "Makan Siang" ala Prabowo Megapolitan

    Politik “Makan Siang” ala Prabowo
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com –
    Presiden Prabowo Subianto mengundang ketua umum dan sekretaris jenderal (sekjen) partai-partai politik untuk makan siang bersama di Istana Kepresidenan Jakarta pada Jumat (1/11/2024) siang.
    Pertemuan ini diadakan sehari setelah Prabowo bertemu calon gubernur Jakarta, Ridwan Kamil, di sebuah restoran Padang di Jalan Sabang, Jakarta Pusat, pada Kamis (31/10/2024).
    Pertemuan makan siang tersebut berlangsung selama lebih dari 2,5 jam, dimulai pukul 13.00 WIB.
    Pada saat yang sama, Ridwan Kamil bertemu dengan Presiden ke-7 Joko Widodo di kediaman Jokowi di Solo, usai bertemu Prabowo pada malam sebelumnya.
    Gaya politik makan siang ini pernah diterapkan oleh Jokowi dalam beberapa kesempatan, termasuk saat mengumpulkan tiga bakal calon presiden pada 2023 di Istana Merdeka.
    Pada makan siang 30 Oktober 2024 tersebut, ketiga capres, yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo, hadir lengkap.
    Jokowi sudah menggunakan cara ini sejak menjabat sebagai wali kota Solo. Pada 2014, ia berhasil membujuk 989 pedagang kaki lima di Taman Banjarsari untuk pindah ke Pasar Klitikan tanpa menimbulkan aksi massa atau bentrokan.
    Menurut informasi, sebelum pemindahan itu, Jokowi mengundang para pedagang dari paguyuban PKL Monumen 45 Taman Banjarsari untuk makan siang sebanyak 54 kali, yang diikuti dengan perundingan yang akhirnya membuat para pedagang setuju untuk pindah.
    Ketika menjadi gubernur DKI Jakarta, Jokowi menggunakan cara serupa untuk menyelesaikan masalah dengan warga, seperti saat melakukan penataan Pasar Tanah Abang dan mengajak warga Petukangan, Jakarta Selatan, yang bersengketa terkait proyek jalan tol lingkar luar Jakarta (JORR) W2.
    Seolah mengikuti langkah Jokowi, Prabowo mengajak elite partai politik makan siang bersama di Istana Merdeka.
    Dalam pertemuan makan siang tersebut, tujuh perwakilan partai hadir, termasuk Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.
    Sekjen PKS Aboe Bakar Al Habsyi hadir mewakili Presiden PKS Ahmad Syaikhu.
    Prabowo, didampingi Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka dan para petinggi Partai Gerindra, memimpin pertemuan tersebut yang berlangsung selama hampir dua jam, dari pukul 13.00 WIB hingga para ketua umum meninggalkan Istana sekitar pukul 14.50 WIB.
    Usai makan siang, para ketua umum dan sekjen partai menyatakan bahwa tidak ada pembahasan terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
    Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, menyebut bahwa pertemuan tersebut hanya membahas kerja sama antara partai politik dengan pemerintah untuk mendukung pemerintahan Prabowo.
    Prabowo juga menawarkan pertemuan rutin untuk membicarakan berbagai kebijakan dan ide pemerintah.
    “Beliau menawarkan mungkin akan ada pertemuan rutin antara seluruh ketua umum parpol koalisi untuk membahas kebijakan-kebijakan yang masih perlu digodok oleh presiden untuk bisa dilaksanakan sebagai kebijakan pemerintah,” kata Paloh, Jumat.
    Paloh membantah bahwa pertemuan ini membahas Pilkada maupun dukungan sejumlah kader Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus yang berpihak pada pasangan calon lain di Pilkada Jakarta, yaitu Pramono Anung-Rano Karno.
    Pramono Anung dan Rano Karno diusung oleh PDI-P, sementara PKB berkoalisi dengan KIM Plus untuk mendukung pasangan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta.
    Senada, Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, menyatakan bahwa setiap partai KIM Plus memiliki perhatian yang sama untuk memenangkan kandidat mereka masing-masing.
    “Saya pikir masing-masing partai punya
    concern
    untuk memenangkan pasangannya,” ujarnya.
    Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani, menambahkan bahwa Prabowo ingin mendengar masukan dari para ketum parpol dalam diskusi yang berlangsung santai dan penuh canda.
    Ia menyebut tidak ada pembahasan terkait Pilkada atau pertemuan Prabowo dengan Ridwan Kamil pada malam sebelumnya.
    Prabowo berencana mengadakan pertemuan rutin dengan ketua umum partai politik setiap Jumat, sesuai dengan jadwal yang memungkinkan.
    “Harapannya ini bisa menjadi pertemuan rutin setiap Jumat bagi yang berkesempatan hadir,” ujar Muzani.
    Prabowo diketahui memiliki agenda kunjungan ke luar negeri selama 15-16 hari pada November, sehingga pertemuan akan disesuaikan dengan kesibukannya.
    Direktur Parameter Politik Indonesia (PPI) Adi Prayitno menuturkan, politik makan siang yang dilakukan Prabowo bukan serta merta mengikuti Presiden Jokowi.
    Ia beranggapan, politik makan siang sudah menjadi budaya atau kultur politik secara umum orang Indonesia. Biasanya, pembicaraan apapun termasuk pembicaraan politik dibicarakan dalam sebuah jamuan makan.
    “Memang pembicaraan-pembicaraan apapun gitu ya termasuk pembicaraan politik itu biasanya dibicarakan dalam sebuah jamuan makan, bisa makan malam, bisa makan siang atau sarapan pagi,” ucap Adi, Sabtu (2/11/2024).
    Menurut Adi, para pemimpin sejak dahulu sudah membicarakan hal-hal yang serius di tempat makan.
    Bukan hanya oleh Jokowi saat bertemu ketua umum partai atau Prabowo, tapi juga saat figur-figur kunci ketika bertemu presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri.
    “Itu juga dalam suasana perjamuan makan. Ataupun, misalnya, pemimpin-pemimpin yang lain juga melakukan hal yang serupa. Itu artinya memang bahwa politik itu tidak melulu dibicarakan dalam ruang-ruang yang formal dan serius seperti forum-forum besar, seperti auditorium,” jelas Adi.
    Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • DKI kemarin, kebakaran pabrik di Bekasi hingga pertemuan RK-Jokowi

    DKI kemarin, kebakaran pabrik di Bekasi hingga pertemuan RK-Jokowi

    Jakarta (ANTARA) – Sejumlah peristiwa penting terjadi di Jakarta pada Kamis (1/11) di antaranya keluarga korban kebakaran pabrik di Bekasi mulai menyambangi RS Polri usai tujuh pekerja dinyatakan tewas dalam insiden tersebut.

    Kemudian, relawan dari calon gubernur DKI Jakarta nomor urut satu, Ridwan Kamil, mengungkapkan alasan pertemuan RK dengan Presiden Ke-7 RI Joko Widodo.

    Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca kembali.

    1. Keluarga korban kebakaran pabrik mulai datangi RS Polri

    Sejumlah keluarga korban kebakaran pabrik PT. Jati Perkasa Nusantara, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, mulai mendatangi Rumah Sakit Bhayangkara Tk I Pusdokkes Polri (RS Polri) Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat petang.

    Berita selengkapnya klik di sini

    2. Bertemu Jokowi, relawan sebut RK belajar dari mantan gubernur Jakarta

    Dewan Pembina Relawan Kerja Ekosistem Arief Rosyid Hasan menyebutkan calon gubernur pada Pilkada DKI Jakarta 2024 nomor urut satu (1), Ridwan Kamil (RK) bertemu dengan Presiden Republik Indonesia ketujuh Joko Widodo di Solo, Jawa Tengah, Jumat, untuk belajar bagaimana memimpin Jakarta.

    Berita selengkapnya klik di sini

    3. Pramono akan buka kembali trayek JakLingko yang ditutup

    Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung akan menghidupkan kembali sejumlah trayek JakLingko yang ditutup jika dirinya menang dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.

    Berita selengkapnya klik di sini

    4. 5.000 lebih pemilih urus pindah lokasi memilih ke luar Jakarta

    Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta mengungkapkan hingga 30 Oktober 2024 sebanyak 5.579 pemilih di Pilkada DKI Jakarta mengurus pindah lokasi memilih ke luar Jakarta.

    Berita selengkapnya klik di sini

    5. Pemerintah bebaskan biaya sewa 418 unit rusun untuk korban kebakaran

    Pemerintah hingga saat ini telah membebaskan biaya sewa 418 unit di rumah susun (Rusun) Pasar Rumput Jakarta untuk penyintas kebakaran Manggarai beberapa waktu lalu, selama setahun mulai 28 Oktober 2024 hingga 27 Oktober 2025.

    Berita selengkapnya klik di sini

    Pewarta: Mentari Dwi Gayati
    Editor: Ganet Dirgantara
    Copyright © ANTARA 2024

  • Dharma Pongrekun: Makan Gratis Tidak Perlu jika Ekonomi Rakyat di Standar Layak
                
                    
                        
                            Megapolitan
                        
                        1 November 2024

    Dharma Pongrekun: Makan Gratis Tidak Perlu jika Ekonomi Rakyat di Standar Layak Megapolitan 1 November 2024

    Dharma Pongrekun: Makan Gratis Tidak Perlu jika Ekonomi Rakyat di Standar Layak
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com
    – Calon gubernur Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun menilai, program makan bergizi gratis tidak diperlukan jika perekonomian masyarakat bisa ditingkatkan.
    “Saya mengatakan seharusnya makan gratis tidak perlu kalau ekonomi rakyat itu ada pada standar layak,” ujar Dharma usai blusukan di Kampung Pedagang Kopi Keliling di Senen, Jakarta Pusat, Jumat (1/11/2024).
    Menurut Dharma, makan bergizi gratis merupakan jalan pintas. Ketimbang menempuh jalan pintas, katanya, sebuah permasalahan seharusnya diselesaikan langsung dari akarnya. 
    “Itu kan (memberi makan gratis) menjadi solusi
    bypass
    .
    Bypass
    tahu ya? Jalan pintas. Untuk mengatasi hal-hal yang sebenarnya faktor utamanya adalah kesenjangan ekonomi,” imbuh dia.
    Jika ekonomi meningkat, Dharma yakin, masyarakat bisa menyiapkan makan sendiri. Dengan demikian, tanpa program makan gratis pun, kebutuhan gizi terpenuhi.
    Lebih jauh, hal ini diyakini mampu menekan angka stunting di Tanah Air. 
    Menurut Dharma, jika ekonomi masyarakat bisa dinaikkan, masyarakat tidak perlu diberikan makan siang gratis. Bahkan, mampu mengurangi stunting.
    “Tetapi, tingkat ekonominya naik, otomatis mereka bisa mendapatkan makan tanpa harus diberikan gratis. Dan, tentunya ya ibunya pasti memilih yang bergizi,” tutur dia.
    Seperti diketahui, ada tiga calon gubernur dan wakil gubernur yang akan berkompetisi pada Pilkada Jakarta 2024.
    Ketiganya yakni, pasangan nomor urut 1 yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Ridwan Kamil-Suswono. Nomor urut 2, calon independen Dharma Pongrekun-Kun Wardana.
    Sementara, nomor urut 3 ada pasangan calon yang diusung PDI Perjuangan, Pramono Anung dan Rano Karno.
    Adapun masa kampanye Pilkada 2024 resmi dimulai pada 25 September 2024. Kampanye akan berlangsung hingga 23 November 2024.
    Sementara, hari pemungutan suara akan digelar serentak di seluruh Indonesia pada 27 November 2024.
    Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.