Tag: Pramono Anung

  • Pramono Menang di 42 Kecamatan, RK Cuma 2

    Pramono Menang di 42 Kecamatan, RK Cuma 2

    Jakarta, CNN Indonesia

    Pasangan calon gubernur-wakil gubernur Pramono Anung-Rano Karno unggul di hampir semua kecamatan di DKI Jakarta dalam Pilkada DKI Jakarta 2024.

    Berdasarkan rekapitulasi KPU, Pramono-Rano unggul di 42 dari 44 kecamatan di Jakarta. Dua kecamatan lainnya diungguli pasangan calon Ridwan Kamil-Suswono.

    Secara rinci, Pramono-Rano unggul di dua kecamatan di Kepulauan Seribu, delapan kecamatan di Jakarta Barat, dan delapan kecamatan di Jakarta Pusat.

    Kemudian, unggul di 10 kecamatan di Jakarta Selatan, sembilan kecamatan di Jakarta Timur. Berikutnya, di Jakarta Utara Pramono-Rano unggul di lima kecamatan.

    Sementara itu, RK-Suswono menang di satu kecamatan di Jakarta Timur, yakni Pasar Rebo. Kemudian, satu kecamatan lainnya di Jakarta Utara, yaitu Cilincing.

    CNNIndonesia.com menghimpun data dari dokumen D Hasil yang ditampilkan situs pilkada2024.kpu.go.id.

    Menurut data resmi KPU, Pramono-Rano memperoleh 2.183.239 suara atau 50,07 persen suara sah.

    Kemudian, Ridwan Kamil-Suswono mendapatkan 1.718.160 suara atau 39,40 persen suara sah. Sementara Dharma Pongrekun dan Kun Wardana meraup 459.230 suara atau 10,53 persen suara sah.

    Menurut UU Nomor 2/2024 tentang Daerah Khusus Jakarta Pasal 10 Ayat (2), pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang memperoleh suara lebih dari 50 persen ditetapkan sebagai gubernur dan wakil gubernur terpilih.

    Namun, KPU DKI Jakarta meminta warga tetap menunggu rekapitulasi suara tingkat provinsi. KPU DKI Jakarta berencana menggelar rekapitulasi suara Pilgub DKI Jakarta 2024 pada 7-9 Desember dan menetapkan hasil pilkada.

    (yoa/tsa)

    [Gambas:Video CNN]

  • Rekapitulasi Hasil Pilkada Jakarta Tingkat Provinsi Digelar Besok

    Rekapitulasi Hasil Pilkada Jakarta Tingkat Provinsi Digelar Besok

    loading…

    KPU Jakarta bakal melanjutkan rekapitulasi berjenjang tingkat provinsi mulai 7-9 Desember 2024. Foto/SINDOnews

    JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta bakal melanjutkan rekapitulasi berjenjang tingkat provinsi mulai 7-9 Desember 2024. Untuk sementara, hasil rekapitulasi tingkat Kabupaten dan Kota pasangan Pramono Anung -Rano Karno unggul dalam Pilkada Jakarta.

    Ketua KPUD Jakarta Wahyu Dinata berharap saat rekapitulasi tingkat provinsi tak banyak perubahan suara dari hasil rekapitulasi di tingkat kabupaten/kota. Pihaknya akan terbuka menerima masukan dari para LO tim palson saat rekapitulasi tingkat provinsi.

    “Mudah-mudahan sih tidak berubah jauh ya, karena memang kami harus memastikan rekapitulasi ini berjenjang dan kami pastikan kalau memang ada keluhan-keluhan atau yang perlu disampaikan keberatan-keberatan kami juga nanti akan memfasilitasi di level Provinsi,” ucap Wahyu di Kantor KPU Jakarta, Jumat (6/12/2024).

    “Tingkat provinsi nanti kami akan mengundang LO Pasangan calon, saksi pasangan calon yang bermandat ya yang untuk memastikan bahwa mereka memang orang yang sah untuk dimandatkan untuk mengikuti proses rekapitulasi,” sambungnya.

    Wahyu menjelaskan untuk hasil rekapitulasi tingkat kabupaten/kota masyarakat bisa melihat hasil suara tiap paslon melalui laman https://pilkada2024.kpu.go.id/pilgub/dki-jakarta. Dia menyebut hasil suara pilkada Jakarta akan diumumkan sebelum tanggal 9 Desember 2024. “Kalau memang nanti prosesnya dinamikanya di forum itu bisa cepat ya mungkin bisa juga hasilnya lebih cepat,” tuturnya.

    Berdasarkan hasil rekapitulasi suara tingkat kota/kabupaten pasangan Pramono Anung-Rano Karno menang 50,67% dalam Pilkada Jakarta. Pasangan Pramono-Rano juga unggul di 6 wilayah Kabupaten/Kota yang ada di Jakarta.

    Jumlah secara keseluruhan suara sah dalam Pilkada Jakarta 2024 sebanyak 4.360.629 suara. Sementara pasangan Pramono-Rano mengantongi 2.183.239 suara sah. Di posisi kedua ditempati oleh pasangan Ridwan Kamil – Suswono dengan capaian suara sah 1.718.160. Yang terakhir ada pasangan Dharma Pongrekun-Kun Wardana sebanyak 459.230 suara.

    Berikut rincian rekapitulasi suara tingkat Kabupaten/kota pilkada Jakarta 2024:

  • Mangkir, Grace Natalie dan Maruarar Sirait Dipanggil Bawaslu DKI Ketiga Kalinya Soal Pelanggaran Pilkada

    Mangkir, Grace Natalie dan Maruarar Sirait Dipanggil Bawaslu DKI Ketiga Kalinya Soal Pelanggaran Pilkada

    JAKARTA – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta kembali memanggil Komisaris BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia (MIND ID), Grace Natalie dan Menteri Perumahan Maruarar Sirait terkait dugaan pelanggaran di Pilkada Jakarta 2024.

    Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu Provinsi DKI Benny Sabdo menyebut, hari ini merupakan pemanggilan ketiga yang dilayangkan kepada Grace dan Maruarar.

    Sebab, keduanya selalu mangkir sejak permintaan kehadiran untuk proses klarifikasi pertama dan kedua oleh Sentra Penegakkan Hukum Terpadu (Sentra Gakkumdu) di Bawaslu DKI.

    “Benar hari ini panggilan ketiga. Kemarin mereka tidak hadir. Hari ini kami panggil kembali,” kata Benny dalam pesan singkat, Jumat, 6 Desember.

    Adapun dugaan pelanggaran yang dilakukan Grace karena ikut mengampanyekan pasangan cagub-cawagub Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO). Padahal, komisaris, direksi, hingga karyawan BUMN dilarang berkampanye dalam masa pemilihan umum.

    Selain Grace, sesama elite PSI turut dipanggil oleh Bawaslu, yakni Cheryl Tanzil, Ketua DPP PSI karena membersamai Grace dalam kegiatan kampanye akbar RIDO tersebut.

    Sementara itu, Maruarar Sirait dipanggil oleh Bawaslu karena pernyataan berbau SARA. Di mana, Maruarar mengatakan para pemilih nonmuslim meninggalkan pasangan nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno karena didukung Anies Baswedan.

    Tercatat saat ini Bawaslu DKI Jakarta menerima 13 laporan dugaan pelanggaran Pilkada 2024 dari masyarakat, yang di antaranya melaporkan Grace dan Maruarar. Ketiga belas laporan itu masih diproses Bawaslu.

    “Laporan tersebut berasal dari masyarakat terkait, perihal dugaan politik uang oleh tim paslon 01 dan tim paslon 03, pelibatan komisaris BUMN Grace Natalie dalam kampanye, politisasi SARA oleh Menteri Perumahan Rakyat Maruara Sirait, serta perihal masyarakat tidak mendapatkan C6 undangan memilih,” ucap Benny.

    Dalam kesempatan itu, Benny mengapresiasi masyarakat Jakarta telah melapor terkait dugaan pelanggaran kepada Bawaslu DKI.

    “Semua laporan masuk kami tindak lanjuti sesuai hukum acara yang berlaku. Silakan warga melapor. Kita mengajak seluruh masyarakat di DKI Jakarta ini untuk terlibat sebagai pengawas partisipatif,” imbuhnya.

  • Sentra Gakkumdu sidik pelanggaran pilkada di TPS Pinang Ranti

    Sentra Gakkumdu sidik pelanggaran pilkada di TPS Pinang Ranti

    Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) telah membuat laporan polisi dan selanjutnya Gakkumdu akan melakukan penyidikan

    Jakarta (ANTARA) – Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) Jakarta Timur melakukan penyidikan terhadap kasus pelanggaran pemilihan kepala daerah (pilkada) yang dilakukan Ketua KPPS dan petugas Pengamanan Langsung (Pamsung) di TPS 028 Pinang Ranti, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur.

    “Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) telah membuat laporan polisi dan selanjutnya Gakkumdu akan melakukan penyidikan,” kata Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Metro Jakarta Timur AKBP Armunanto Hutahaean saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat.

    Menurut dia, Sentra Gakkumdu yang terdiri atas Bawaslu, Polres Metro Jaktim, dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Jaktim telah melakukan rapat pleno dengan hasil bahwa ada peristiwa pidana, yakni mencoblos kertas suara sebanyak 19 surat suara.

    Kedua terduga pelaku, yakni Ketua KPPS berinisial RH dan petugas Pamsung berinisial KN disangkakan pasal 178 B atau Pasal 178 C Undang-undang No 10 Tahun 2016 Tentang Pilkada.

    Pasal 178 B mengatur tentang setiap orang pada saat pemungutan suara dengan sengaja melakukan perbuatan yang bertentangan dengan hukum, memberikan suaranya lebih dari satu kali.

    Sedangkan 178 C mengenai, setiap orang dengan sengaja memerintahkan orang yang tidak berhak memilih memberikan suaranya satu kali atau pada satu TPS atau lebih.

    Sebelumnya, Komisioner KPU Jakarta Timur Rio Verieza di Jakarta, Kamis (28/11), menyebutkan, pihaknya telah menindak dua petugas yang melakukan pelanggaran dan berbuat curang itu dengan memberhentikan secara tetap Ketua KPPS berinisial RH dan petugas Pamsung berinisial KN.

    Rio pun menjelaskan kronologi terjadinya pelanggaran dan perbuatan curang tersebut.

    “Berdasar pengakuan Ketua KPPS dan petugas Pamsung TPS, mereka melakukan secara spontan. Tujuannya, agar laporan partisipasi pemilih di TPS tersebut tinggi,” katanya.

    Secara keseluruhan, kata dia, ada 19 surat suara yang sudah tercoblos untuk pasangan calon nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno.

    “Satu surat suara sudah masuk ke dalam kotak suara. Sementara 18 lainnya tidak karena keburu ketahuan oleh pengawas TPS,” kata Rio.

    Pewarta: Syaiful Hakim
    Editor: Ganet Dirgantara
    Copyright © ANTARA 2024

  • Jagoannya Keok, Tim RIDO Keluhkan Masyarakat Jakarta yang Ogah Nyoblos

    Jagoannya Keok, Tim RIDO Keluhkan Masyarakat Jakarta yang Ogah Nyoblos

    ERA.id – Tim Pemenangan Cagub dan Cawagub DKI Jakarta nomor urut 01, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) mendesak KPU DKI Jakarta melakukan pemungutan suara ulang di TPS yang partisipasi pemilihnya rendah.

    Sekretaris Tim Pemenangan RIDO, Basri Baco dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (4/12/2024) mengatakan, rendahnya partisipasi pemilih dalam Pilkada disebabkan berbagai faktor.

    Dia menyoroti masih ada warga yang telah meninggal, namun masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT). Kemudian banyak warga yang tidak menerima surat undangan untuk memilih di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

    ‘Ketiga, ini karena minimnya sosialisasi terkait hak-hak warga untuk bisa memilih calon pemimpinnya menggunakan KTP Elektronik. Jadi, ini merupakan kegagalan KPU DKI Jakarta dalam melaksanakan Pilkada Jakarta,” ujarnya.

    Basri Baco mengatakan, rendahnya partisipasi masyarakat membuat legitimasi hasil Pilkada ini cenderung kecil. Hal ini dibuktikan dengan tingkat partisipasi di beberapa TPS yang rendah hingga di bawah 25 persen.

    Seperti di TPS 023 Petojo Selatan, Gambir, tingkat partisipasi pemilih hanya 15,7 persen. “Kemudian TPS 016 Semper Barat dan TPS 138 Penjaringan tingkat partisipasinya masing-masing 21,33 persen,” kata Basri Baco.

    Wakil Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta itu mendesak KPU DKI untuk bertanggung jawab terhadap pelaksanaan Pilkada Jakarta yang partisipasi pemilihnya rendah. Bentuk tanggung jawabnya dengan menggelar PSU di TPS yang memiliki tingkat partisipasi rendah.

    “Lakukan PSU di TPS yang partisipasinya rendah, ini merupakan bentuk tanggung jawab KPU terhadap hak demokrasi warga Jakarta. PSU dilakukan di TPS yang ada warga melaporkan kepada Bawaslu dan TPS yang partisipasinya di bawah 40 persen,” katanya.

    Secara total, lanjut dia, tingkat partisipasi pemilih di Jakarta hanya 57 persen dan angka ini terendah sepanjang sejarah Pemilu. Pada Pilpres 14 Februari 2024, tingkat partisipasinya justru tinggi hingga 80 persen lebih.

    “Kalau dilakukan PSU, maka KPU harus berusaha agar masyarakat antusias memberikan hak pilih mereka di TPS sehingga tingkat partisipasi pemilih bisa meningkat,” kata dia.

    Tim Pemenangan RIDO juga berencana melayangkan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK) jika Pilkada DKI Jakarta 2024 berakhir di satu putaran.

    Mereka meyakini pasangan calon nomor urut 03, Pramono Anung-Rano Karno tidak mendapatkan suara 50 persen lebih.

    Basri Baco meyakini, Pilkada DKI Jakarta berjalan dua putaran karena berdasarkan hasil perhitungan internal tim mereka, bahwa Pilkada DKI akan berlanjut ke putaran kedua.

    “Hasil ‘real count’ internal, 100 persen Pilkada DKI Jakarta dua putaran. Jika satu putaran, bakal layangkan gugatan ke MK,” katanya.

    KPU DKI Jakarta telah menetapkan tiga pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta pada Minggu (22/9). Pencoblosan Pilkada Jakarta juga telah berlangsung pada Rabu (27/11).

  • Bawaslu Masih Kaji Terkait Pemungutan Suara Ulang di TPS 028 Pinang Ranti Jaktim

    Bawaslu Masih Kaji Terkait Pemungutan Suara Ulang di TPS 028 Pinang Ranti Jaktim

    ERA.id – Badan Pengawas Pemilu Jakarta Timur masih melakukan kajian terkait kemungkinan pemungutan suara ulang (PSU) di TPS 028 Pinang Ranti, Kecamatan Makasar, karena terjadinya pelanggaran dalam pemungutan suara di lokasi itu.

    “Untuk potensi PSU atau tidaknya, kami masih melakukan pembahasan di internal melalui rapat pleno,” kata Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jakarta Timur, Willem J. Wetik ketika dikonfirmasi di Jakarta, Rabu (4/12/2024).

    Menurut dia, sesuai aturan yang ada batas maksimal untuk membahas persoalan itu adalah 10 hari.

    “Waktunya masih panjang sampai tanggal 6 atau 7 Desember . Soalnya dari register atau dari sejak ditemukan itu frase yang harus kita pakai nantinya pada saat proses penanganan untuk potensi PSU atau tidak,” katanya.

    Sementara terkait unsur pidana yang dilakukan oleh Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) berinisial RH dan petugas Pengamanan Langsung (Pamsung) berinisial KN, kata dia, saat ini Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) juga tengah melakukan proses hukum.

    “Untuk kasus Pinang Ranti memang masih dalam proses di Sentra Gakkumdu. Masih berproses untuk pidananya,” ujarnya.

    Bawaslu akan menyerahkan berkas perkara kepada Kepolisian untuk ditindaklanjuti.

    Penyerahan berkas perkara ke Polres Metro Jakarta Timur dilakukan usai mengumpulkan sejumlah dokumen terkait kasus tersebut.

    “Jadi kemungkinan hari ini akan kita naikkan, nanti tinggal dilihat di Polres diterima oleh siapanya. Kemudian nanti bisa diproses secara lebih lanjut. Yang jelas Sentra Gakkumdu sedang bekerja,” kata Willem.

    Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Timur hingga saat ini masih menunggu rekomendasi Bawaslu Jakarta Timur terkait PSU di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 028 itu.

    “Tentunya kami masih menunggu rekomendasi dari teman-teman Bawaslu Jaktim,” kata Ketua KPU Jaktim Tedi Kurnia saat rekapitulasi suara di Kecamatan Makasar dalam rapat pleno rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara Pilkada Jakarta tingkat Kota Jakarta Timur di kawasan Cawang, Selasa (3/12).

    Kendati demikian, tahapan rekapitulasi akan tetap berjalan, meski Bawaslu merekomendasikan PSU atau tidak.

    “Kami sudah berkoordinasi juga dengan KPU Provinsi bahwa kalau ini (rekapitulasi) sudah selesai di tingkat kota lalu kita akan laksanakan ke provinsi. Kalau dalam perjalanan ke provinsi ada PSU, tentunya kami akan laksanakan (PSU),” kata Tedi.

    Sebelumnya, Komisioner KPU Jakarta Timur Rio Verieza di Jakarta, Kamis (28/11), menyebutkan, pihaknya telah menindak dua petugas yang melakukan pelanggaran dan berbuat curang itu dengan memberhentikan tetap Ketua KPPS berinisial RH dan petugas Pamsung berinisial KN.

    Rio pun menjelaskan kronologi terjadinya pelanggaran dan perbuatan curang tersebut.

    “Berdasar pengakuan Ketua KPPS dan petugas Pamsung TPS, mereka melakukan secara spontan. Tujuannya, agar laporan partisipasi pemilih di TPS tersebut tinggi,” katanya.

    Secara keseluruhan, kata dia, ada 19 surat suara yang sudah tercoblos untuk pasangan calon nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno.

    “Satu surat suara sudah masuk ke dalam kotak suara. Sementara 18 lainnya tidak karena keburu ketahuan oleh pengawas TPS,” kata Rio.

  • KPU Tetapkan Pasangan Pramono-Doel Meraih Suara Terbanyak di Jakarta Timur

    KPU Tetapkan Pasangan Pramono-Doel Meraih Suara Terbanyak di Jakarta Timur

    ERA.id – Komisi Pemilihan Umum Jakarta Timur menetapkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno (Doel) sebagai pemenang setelah meraih suara terbanyak di Pilkada Jakarta 2024 di wilayah tersebut.

    Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Timur Tedi Kurnia membacakan Rekapitulasi dan Penetapan Hasil Penghitungan Suara Pilkada Jakarta di Cawang, Jakarta Timur, Rabu (4/12/2024).

    “Data rincian pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, paslon satu (Ridwan Kamil-Suswono) meraih 535.613 suara, paslon 2 (Dharma Pongrekun-Kun Wardana meraih 136.935 suara dan paslon 3, Pram-Doel meraih 635.170 suara,” katanya.

    Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Jakarta Timur sebanyak 2.374.828, dengan jumlah pengguna hak pilih sebanyak 1.421.412 orang.

    Sementara jumlah seluruh suara sah 1.307.718 dan suara tidak sah sebanyak 118.116. “Data ini secara resmi disahkan,” kata Tedi.

    Berdasarkan data rekapitulasi suara untuk tingkat kecamatan, pasangan calon Pram-Doel meraih suara terbanyak di sembilan kecamatan, yakni Jatinegara, Duren Sawit, Kramat Jati, Matraman, Pulogadung, Cakung, Makasar, Ciracas dan Cipayung.

    Sementara pasangan calon Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) hanya unggul di satu kecamatan, yakni Pasar Rebo. (Ant)

  • 5 Hal Diketahui Jelang Pemenang Pilgub Jakarta Diumumkan

    5 Hal Diketahui Jelang Pemenang Pilgub Jakarta Diumumkan

    Jakarta

    Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta segera mengumumkan pemenang Pilkada Jakarta setelah rekapitulasi tingkat kota dan kabupaten selesai. Ada beberapa hal yang perlu diketahui menjelang pengumuman pemenang itu.

    1. Pramono-Rano Unggul di Seluruh Kota/Kabupaten

    KPU telah merampungkan rekapitulasi suara Pilkada Jakarta 2024 tingkat kabupaten atau kota di seluruh wilayah Jakarta. Dari hasil rekapitulasi itu, pasangan Cagub dan Cawagub Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung unggul di semua wilayah.

    Dirangkum detikcom, Kamis (5/12/2024), hasil rekapitulasi diumumkan dalam rapat pleno terbuka hasil penghitungan suara di masing-masing kabupaten dan kota. Hasil tersebut juga dapat dilihat di laman KPU https://pilkada2024.kpu.go.id/pilgub/dki-jakarta.

    Rekapitulasi KPU tingkat kota/kabupaten di Jakarta berawal dari Kepulauan Seribu pada 1 Desember 2024. Wilayah lain juga menyelenggarakan rekapitulasi masing-masing hingga terakhir KPU Jakarta Pusat pada 5 Desember 2024. Setelah ini, KPU Jakarta akan menyelenggarakan rekapitulasi tingkat provinsi.

    Seperti diketahui, ada 6 kota dan kabupaten di Jakarta yaitu Kota Jakarta Pusat, Kota Jakarta Timur, Kota Jakarta Selatan, Kota Jakarta Barat, Kota Jakarta Utara dan Kabupaten Kepulauan Seribu.

    Berikut rincian perolehan suara dari hasil rekapitulasi KPU:

    – Ridwan Kamil-Suswono: 6.578 suara
    – Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 653 suara
    – Pramono-Rano Karno: 7.456 suara

    Surat suara sah: 14.687
    Surat suara tidak sah: 474
    Jumlah surat suara sah dan tidak sah: 15.161

    – Ridwan Kamil-Suswono: 261.463 suara
    – Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 77.026 suara
    – Pramono Anung-Rano Karno: 328.486 suara

    Surat suara sah: 666.975
    Surat suara tidak sah: 45.392
    Jumlah surat suara sah dan tidak sah: 712.367

    Jakarta Timur

    – Ridwan Kamil-Suswono: 535.613
    – Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 136.935 suara
    – Pramono-Rano Karno: 635.170 suara

    Jumlah suara sah: 1.307.718
    Jumlah suara tidak sah: 118.116
    Jumlah suara sah dan tidak sah: 1.425.834

    Jakarta Selatan

    – Ridwan Kamil-Suswono: 375.391 suara
    – Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 90.294 suara
    – Pramono Anung-Rano Karno: 491.017 suara

    Jumlah suara sah: 956.702
    Jumlah suara tidak sah: 89.778
    Total: 1.046.480.

    Jakarta Barat

    – Ridwan Kamil-Suswono: suara 386.880 suara
    – Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 109.457 suara
    – Pramono Anung-Rano Karno: 500.738 suara.

    Jumlah suara sah: 997.075
    Jumlah suara tidak sah: 71.927
    Jumlah suara sah dan tidak sah: 1.069.002

    Jakarta Pusat

    – Ridwan Kamil-Suswono: 152.235 suara
    – Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 44.865suara
    – Pramono-Rano Karno: 220.372 suara

    Jumlah suara sah: 417.472
    Jumlah suara tidak sah: 38.077
    Jumlah suara sah dan tidak sah: 455.549

    2. Pramono-Rano Raup 50,07%

    Diketahui, hasil rekapitulasi suara Pilkada Jakarta 2024 tingkat kabupaten dan kota di wilayah Jakarta sudah rampung. Berdasarkan jumlah dari tiap wilayah, pasangan Cagub dan Cawagub nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno meraih suara terbanyak dengan total 2.183.239 suara atau 50,07%.

    Proses rekapitulasi akan di tingkat provinsi di Jakarta. Hasil resmi akan diumumkan oleh KPU Jakarta setelah rekapitulasi tingkat provinsi selesai.

    Berikut adalah penjumlahan suara dari hasil rekapitulasi di 6 kota/kabupaten di Jakarta:

    – Ridwan Kamil-Suswono: 1.718.160 suara (39,40%)
    – Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 459.230 suara (10,53%)
    – Pramono Anung-Rano Karno: 2.183.239 suara (50,07%)

    Persentase tersebut didapatkan dari perbandingan suara masing-masing pasangan calon dengan jumlah suara sah dari 6 kabupaten/kota yaitu 4.360.629 suara.

    Selengkapnya di halaman selanjutnya.

  • Isu Politik Terkini: Pramono-Rano Menang 50,07 Persen di Jakarta hingga Respons Jokowi Soal Dikeluarkan dari PDIP

    Isu Politik Terkini: Pramono-Rano Menang 50,07 Persen di Jakarta hingga Respons Jokowi Soal Dikeluarkan dari PDIP

    Jakarta, Beritasatu.com – Berbagai isu politik terkini mewarnai pemberitaan Beritasatu.com sepanjang Kamis (5/12/2024) hingga hari ini. Mulai dari kemenangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024, hingga mantan Presiden Jokowi menanggapi soal dirinya dikeluarkan dari PDI Perjuangan.

    Berikut lima isu politik terkini di Beritasatu.com:

    Pramono-Rano Menang 50,07 Persen, Mimpi Pilgub Jakarta 2 Putaran Sirna
    Kemenangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024 menjadi salah satu isu politik terkini paling menarik perhatian publik. Hasil rekapitulasi suara yang dilakukan KPU di lima kota dan satu kabupaten administratif, menunjukkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta nomor urut 3 itu menang dengan jumlah 2.183.239 suara atau 50,07 persen. 

    Dengan perolehan suara tersebut, hampir bisa dipastikan Pilgub Jakarta 2024 hanya berlangsung satu putaran.

    Hingga Kamis (5/12/2024) siang, seluruh KPU kabupaten dan kota administrasi di Jakarta sudah menetapkan hasil rekapitulasi penghitungan perolehan suara Pilkada 2024.   

    Pramono Anung-Rano Karno menyapu bersih kemenangan di Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, Jakarta Timur, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Pusat.

    Paslon nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono hanya mendapat 1.718.160 suara atau 39,4 persen dari suara sah. Sedangkan paslon nomor urut 3, Dharma Pongrekun-Kun Wardana hanya meraih 459.229 suara atau sekitar 10,53 persen.

    Pertemuan Sekjen PDIP Hasto dengan Felicia Tissue Mantan Pacar Kaesang
    Pertemuan antara Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dengan dengan Felicia Tissue menjadi sorotan publik. Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengatakan pertemuan Hasto dengan mantan pacar Kaesang Pangarep dalam kapasitas pribadi yang sama-sama memiliki keprihatinan yang sama.

    “Harus dibedakan ya ini pertemuannya adalah Pak Hasto sebagai pribadi ataukah kemudian sebagai sekjen (PDIP). Kalau saya melihatnya itu pertemuan antara dua orang yang sama-sama mempunyai, pertemuan silaturahmi,” ujar Puan di gedung DPR, kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (5/12/2024).

    Jeje Govinda Menang Pilkada Bandung Barat 2024, Kalahkan Hengky Kurniawan dan Gilang Dirga
    Isu politik terkini yang masih hangat selanjutnya adalah pasangan Ritchie Ismail atau Jeje Govinda-Asep Ismail ditetapkan sebagai pemenang Pilkada Bandung Barat 2024. Paslon bupati dan wakil bupati Bandung Barat nomor urut 2 itu berhasil raihan 341.225 suara.

    Kemenangan Jeje Govinda-Asep Ismail diumumkan dalam rapat pleno terbuka penetapan penghitungan hasil perolehan suara Pilkada Bandung Barat 2024 oleh KPU setempat di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (5/12/2024).

    Jeje Govinda mengalahkan kandidat rival sesama artis seperti Hengky Kurniawan dan Gilang Dirga. Hengky Kurniawan-Ade Sudrajat hanya duduk di peringkat kedua peraih suara terbanyak dengan 224.066 suara. Disusul paslon nomor urut 1, Didik Agus Triwoyono-Gilang Dirgahari dengan perolehan 165.672 suara. Selanjutnya paslon nomor urut 4, Edi Rusyandi-Unjang Asari meraup 137.567 suara, kemudian Sundaya-Asep Ilyas 43.843 suara. 

    11 Artis Kalah di Pilkada 2024, Termasuk Krisdayanti dan Vicky Shu
    Isu politik terkini berikutnya yang masih disorot adalah kelalahan para artis dalam Pilkada 2024. Sederet selebritas yang maju sebagai kandidat pemimpin daerah kalah suara dalam berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count Pilkada 2024.

    Mereka adalah Krisdayanti, Sahrul Gunawan, Hengky Kurniawan, Vicky Prasetyo, Virnie Ismail, Ramzi, Alam Mbah Dukun, Vicky Shu, Ronal Surapradja, Gilang Dirga, dan Gitalis Dwi Natarina atau Gita KDI.

  • Rekap Tingkat Kota Pramono-Rano Raup 50,07%, PDIP: Menang 1 Putaran

    Rekap Tingkat Kota Pramono-Rano Raup 50,07%, PDIP: Menang 1 Putaran

    Jakarta

    KPU telah merampungkan rekapitulasi suara Pilkada Jakarta 2024 tingkat kabupaten/kota dengan hasil pasangan Pramono Anung-Rano Karno unggul di semua wilayah Jakarta. Jubir Pramono-Rano, Chico Hakim, mengklaim kemenangan satu putaran Pilkada Jakarta telah berada di tangan.

    “Dari kecamatan terus di kota/kabupaten semuanya sesuai dengan hasil sejak awal 50,07% atau 50% plus sekitar 2.900 suara lebih. Ini secara de facto rasa-rasanya kemenangan satu putaran itu sudah di tangan, namun tentu kita harus menghargai proses ini dan menunggu keputusan resminya yaitu de jurenya yang kami yakin juga tidak akan berubah,” kata Chico kepada wartawan, Kamis (5/12/2024).

    Chico bersyukur dengan hasil tersebut. Menurutnya, perjuangan Pramono-Rano bersama tim sukses terbayarkan dengan hasil yang bagus di Pilkada Jakarta 2024.

    “Kita mengucap syukur Alhamdulillah, artinya tim maupun paslon jerih payahnya selama ini terbayarkan dengan cermin di hasil pemilu ini dan rakyat Jakarta telah memilih,” ucapnya.

    Dia pun mengajak semua pihak untuk move on dari hiruk pikuk Pilkada Jakarta. Chico ingin seluruh masyarakat dan partai politik bersama-sama menatap pembangunan Jakarta.

    “Lets move on, kita move on untuk ke depan membangun Jakarta bersama dengan seluruh komponen masyarakat, civil society, partai politik, tanpa membeda-bedakan siapa milih paslon siapa di pilkada,” ujar Chico.

    Seperti diketahui, KPU telah merampungkan rekapitulasi suara Pilkada Jakarta 2024 tingkat kabupaten atau kota di seluruh wilayah Jakarta. Dari hasil rekapitulasi itu, pasangan Cagub dan Cawagub Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung unggul di semua wilayah.

    Dirangkum detikcom, Kamis (5/12), hasil rekapitulasi diumumkan dalam rapat pleno terbuka hasil penghitungan suara di masing-masing kabupaten dan kota. Hasil tersebut juga dapat dilihat di laman KPU https://pilkada2024.kpu.go.id/pilgub/dki-jakarta.