Tag: Pramono Anung

  • Hari Pertama Usai Dilantik, Wagub Doel Tancap Gas Ngeruk Kali di Jakarta – Page 3

    Hari Pertama Usai Dilantik, Wagub Doel Tancap Gas Ngeruk Kali di Jakarta – Page 3

    Jakarta memasuki babak baru dalam kepemimpinan daerahnya setelah Pramono Anung dan Rano Karno resmi dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta oleh Presiden Prabowo Subianto. Upacara pelantikan yang berlangsung di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/2/2025), menjadi momen bersejarah karena diikuti oleh total 961 kepala daerah dari berbagai wilayah di Indonesia.

    Dalam upacara yang dipimpin langsung oleh Presiden Prabowo, para kepala daerah terpilih diambil sumpah jabatannya sebagai bentuk komitmen dalam menjalankan roda pemerintahan daerah. Langkah ini diharapkan dapat menciptakan tata kelola pemerintahan yang lebih efisien, transparan, dan berorientasi pada kepentingan publik.

    Tidak hanya pelantikan, agenda para kepala daerah juga mencakup pembekalan atau retret di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, yang berlangsung dari 21 hingga 28 Februari 2025. Retret ini bertujuan untuk memberikan arahan serta pemahaman mendalam terkait tugas dan tanggung jawab mereka selama masa jabatan.

  • Kemarin, pelantikan gubernur hingga unjuk rasa di Patung Kuda Monas

    Kemarin, pelantikan gubernur hingga unjuk rasa di Patung Kuda Monas

    Jakarta (ANTARA) – Sejumlah pemberitaan yang tersaji di kanal Metro pada Kamis (20/2) masih menarik disimak kembali mulai dari Pramono Anung yang tidak mau dibedakan dengan kepala daerah lainnya hingga unjuk rasa mahasiswa di Patung Kuda.

    Berikut lima berita pilihan yang bisa menemani Anda yang sedang beraktivitas maupun dalam perjalanan;

    1. Pramono Anung tidak mau dibedakan dengan kepala daerah lainnya

    Gubernur DKI Jakarta Terpilih periode 2025-2029 Pramono Anung tidak mau dibedakan dengan kepala daerah lainnya.

    Hal itu disampaikan menjelang pelantikan di Istana Kepresidenan. “Saya mencoba untuk tidak mau dibedakan,” kaya Pramono kepada wartawan di kediamannya di Jakarta Selatan, Kamis.

    Selengkapnya di sini

    2. DPRD komitmen kerja sama dengan pemerintahan baru demi kesejahteraan

    Jakarta (ANTARA) – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta Khoirudin mengungkapkan bahwa DPRD berkomitmen untuk bekerja sama dengan pemerintahan Pramono-Rano Pemerintah Provinsi (Pemprov) demi kesejahteraan warga.

    Selengkapnya di sini

    3. Lima pasar di Jakarta Timur aman dari produk pangan berbahaya

    Jakarta (ANTARA) – Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian Jakarta Timur mengungkapkan bahwa lima pasar di wilayah tersebut aman dari produk pangan berbahaya.

    “Tingkat keamanan pangan di lima pasar berdasarkan sampel yang sudah diambil yakni 100 persen aman,” kata Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kota Jakarta Timur, Taufik Yulianto saat dihubungi di Jakarta, Kamis.

    Selengkapnya di sini

    4. Kepulauan Seribu antisipasi penyebaran hama budidaya ikan

    Jakarta (ANTARA) – Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kepulauan Seribu mengantisipasi penyebaran hama dan penyakit ikan di lokasi budidaya ikan di wilayah tersebut dengan melakukan pengawasan berkelanjutan.

    Selengkapnya di sini

    5. Mahasiswa mencoba terobos blokade dengan menarik pagar beton

    Jakarta (ANTARA) – Ratusan mahasiswa yang tergabung pada Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) mencoba untuk menerobos blokade petugas berupa beton dan kawat berduri guna mencoba masuk ke arah Istana Negara.

    Selengkapnya di sini

    Pewarta: Khaerul Izan
    Editor: Ganet Dirgantara
    Copyright © ANTARA 2025

  • Ditinggal Pramono Retreat, Rano Karno: Lumayan, Seminggu Jadi Gubernur Jakarta
                
                    
                        
                            Megapolitan
                        
                        21 Februari 2025

    Ditinggal Pramono Retreat, Rano Karno: Lumayan, Seminggu Jadi Gubernur Jakarta Megapolitan 21 Februari 2025

    Ditinggal Pramono Retreat, Rano Karno: Lumayan, Seminggu Jadi Gubernur Jakarta
    Editor
    JAKARTA, KOMPAS.com
    – Wakil
    Gubernur Jakarta

    Rano Karno
    berseloroh bahwa dirinya akan menjadi gubernur selama sepekan saat Gubernur
    Jakarta

    Pramono Anung
    menjalani retreat atau pembekalan di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah.
    “Alhamdulillah si Doel selama seminggu jadi gubernur. Lumayan bisa jadi gubernur seminggu,” kata Bang Doel di hadapan relawan dan simpatisannya di Balai Kota Jakarta, Rabu (19/2/2025), dikutip dari
    Antara
    .
    Candaan khas Rano Karno ini disambut tawa oleh para pendukungnya. Namun, di balik candaannya, Rano Karno menegaskan bahwa ia siap menjalankan tugas dan mulai bekerja untuk Jakarta.
    Dalam kesempatan tersebut, Rano Karno juga menyampaikan, dirinya tidak lagi memanggil Pramono Anung dengan sapaan “Mas Pram,” melainkan “Bang Anung.”
    “Kita enggak mau panggil dia Mas Pram, (tapi) Bang Anung. Karena kemarin sudah dikasih gelar adat sama kaum Betawi. Mas Pram sekarang gelarnya Bang Anung,” ujar Rano.
    Meski hanya seminggu memegang kendali Jakarta, Bang Doel langsung menargetkan pekerjaan besar, yaitu pengerukan sungai dan kali di ibu kota.
    “Kita akan keruk kali semua kali yang ada di Jakarta. Besok pagi (hari ini) akan ada upacara serentak di Waduk Pluit, setelah itu seluruh sungai yang ada di Jakarta akan kita keruk,” tegasnya.
    Langkah ini sejalan dengan upaya pemerintah dalam mengatasi banjir yang kerap melanda Jakarta, terutama di musim hujan.
    Sementara itu, Pramono sudah memastikan, selepas pelantikannya, ia akan mengikuti retret di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah, selama sepekan, yakni pada 21-28 Februari 2025.
    Sesuai ketentuan, wakilnya, Rano Karno, hanya akan mengikuti retreat pada hari terakhir. Pramono pun berkelakar bahwa dirinya iri dengan Rano.
    “Jadi begitu besok harus retret delapan hari, saya akan ikut retreat. Saya iri sama Bang Doel yang hanya datang tanggal 28,” kata Pramono.
    Namun demikian, Pramono mengatakan, Rano memiliki peran penting selama dirinya mengikuti retret di Magelang.
    Pramono menyebut bahwa koordinasi kepemimpinan Pemerintah Provinsi Jakarta akan dikomandoi oleh Rano untuk sementara waktu.
    “Selama saya pergi (retret), Bang Doel akan di Jakarta. Tentu saya akan tetap berkomunikasi dengan Bang Doel untuk beberapa hal yang memang harus segera diputuskan,” tambahnya.
    Pada Kamis, kemarin, Pramono Anung dan Rano Karno resmi dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta dalam prosesi di Istana Kepresidenan, Jakarta. Mereka dilantik bersama 959 kepala daerah lainnya oleh Presiden Prabowo Subianto.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Demokrat DKI Bakal Kawal Kebijakan Pramono-Rano Demi Jakarta Lebih Baik

    Demokrat DKI Bakal Kawal Kebijakan Pramono-Rano Demi Jakarta Lebih Baik

    Jakarta

    Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD DKI Jakarta, Ali Muhammad Johan, menyampaikan ucapan selamat terhadap pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI, Pramono Anung-Rano Karno. Ali akan memastikan program Pramono-Rano bermanfaat bagi masyarakat.

    Ali memastikan bahwa Partai Demokrat akan mendukung penuh pemerintahan baru dengan bekerja sama secara sinergis dan kolaboratif bersama Pemprov DKI Jakarta. Ia menegaskan, partainya berkomitmen untuk berkontribusi dalam menghadirkan kemajuan pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di berbagai sektor.

    “Kami yakin, Bang Anung dan Bang Rano dapat menjalankan tugas dengan penuh amanah dan dapat mewujudkan harapan-harapan masyarakat Jakarta sesuai dengan visi dan misi besar dari Bapak Presiden Prabowo Subianto,” ujar Ali dalam keterangannya, Kamis (20/2/2025)

    Partai Demokrat siap mendukung pemerintahan Pramono Anung dan Rano Karno dalam mewujudkan Jakarta sebagai kota bisnis global. Ia mengingatkan pentingnya sinergi yang lebih erat antara eksekutif dan legislatif untuk menciptakan kebijakan yang pro-rakyat.

    Namun, menurutnya, tantangan besar masih menanti pemerintah DKI Jakarta selama lima tahun ke depan. Masalah krusial, seperti kemacetan, banjir, polusi udara, sampah, stunting, pendidikan, hingga pengentasan kemiskinan.

    “Kami pastikan, Partai Demokrat akan mengawal kinerja pemerintahan hingga tuntas, memastikan kebijakan yang diambil selalu berorientasi pada kesejahteraan rakyat. Mari kita bekerja bersama untuk mewujudkan Jakarta yang lebih baik, lebih maju, dan lebih sejahtera,” ujarnya.

    (aik/aik)

    Hoegeng Awards 2025

    Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu

  • Momen Gubernur Pramono Kumpulkan 2.800 Orang Perangkat PPSU hingga Damkar di Apel Siaga – Page 3

    Momen Gubernur Pramono Kumpulkan 2.800 Orang Perangkat PPSU hingga Damkar di Apel Siaga – Page 3

    Gubernur Jakarta Pramono Anung mengakui, kebijakan efisiensi berpengaruh terhadap program kerja yang akan dijalankan. Namun dia menegaskan, keterbatasan anggaran tidak akan menghentikan semangatnya untuk membangun Jakarta.  

    “Ya kalau saya katakan tidak ada dampak sama sekali tidak mungkin. Tetapi yang paling utama adalah pemerintah Jakarta yang dipimpin oleh saya dan Bang Doel, apapun yang dilakukan dalam rangka efisiensi itu, kami memberikan dukungan sepenuhnya,” kata Pramono di Balai Kota Jakarta, Kamis (20/2/2025).

    Pramono mengatakan, kebijakan efisiensi akan disiasati dengan kerja sama dan juga pembicaraan secara terbuka dengan DPRD. Dengan demikian, kerja-kerja eksekutif tidak akan terpengaruh atau mengganggu program-program yang ada di Jakarta. 

    “Tentunya juga harus ada efisiensi di dalam tubuh kami sendiri. Contohnya apa? saya dan Bang Doel ini kalau snack itu enggak perlu, malah bikin gemuk, ya udah yang rebus-rebusan aja cukup. Itu salah satu contoh,” ungkapnya.

    Pramono Anung menjelaskan, dirinya bersama Wakil Gubernur Rano Karno atau Si Doel mempunyai 40 program kerja untuk Jakarta. Dia optimistis, program-program tersebut dapat dijalankan dalam 100 hari pertama masa kerjanya.

    “Kami telah mempunyai 40 program yang disusun bersama antara tim transisi dengan pemerintah Jakarta yang pada waktu itu masih dipimpin oleh Pak Teguh dan Pak Sekda, 40 program itu akan kami wujudkan dalam 100 hari pertama,” ungkap dia.

    Pramono menjelaskan, 40 program tersebut di antaranya, Kartu Jakarta Pintar, Jakarta Sehat, mengembalikan ijasah-ijasah yang tertahan dan lain sebagainya yang berkaitan dengan persoalan-persoalan real di masyarakat. Termasuk membuka lima taman utama di Jakarta selama 24 jam penuh.

    “Sehingga dengan demikian, apa yang saya sampaikan, apa yang Bang Doel sampaikan di dalam sosialisasi maupun kampanye kami ingin mewujudkan itu,” dia menandasi.

  • Hari Pertama Usai Dilantik, Wagub Doel Tancap Gas Ngeruk Kali di Jakarta – Page 3

    Gubernur Pramono Anung Sebut Warga Jakarta Tak Butuh Program Mobil Curhat – Page 3

    Dia mengaku akan bertolak ke Magelang besok pagi. Mulai hari pertama hingga terakhir, pengarahan langsung dari Presiden Subianto.

    “Intinya saya akan mengikuti sepenuhnya mulai dari hari pertama sampai dengan tanggal 28, acara terakhir adalah pengarahan presiden dan di dalamnya ada tentunya, baik Kemendagri, semua menteri akan memberikan arahan,” papar Pramono Anung.

    Pramono juga memastikan, pada tanggal 27 Februari 2025, wakil gubernurnya yakni Rano Karno (Doel) akan turut hadir. Dengan demikian, keduanya dipastikan tidak akan mundur.

    “Bang doel akan bergabung tanggal 27-28. Sehingga dengan demikian, saya berdua, saya dan Bang Doel siap mengikuti sepenuhnya,” dia menandasi.

    Sebelumnya, Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Anung – Rano Karno tiba di Balai Kota Jakarta, Kamis (20/2/2025).

  • Keruk semua kali Jakarta jadi tugas pertama Pramono Anung-Rano Karno

    Keruk semua kali Jakarta jadi tugas pertama Pramono Anung-Rano Karno

    Wakil Gubernur DKI Jakarta Terpilih periode 2025-2029 Rano Karno mendatangi rumah Gubernur DKI Terpilih Pramono Anung, Jakarta, Kamis (20/2/2025) pagi. ANTARA/Luthfia Miranda Putri.

    Keruk semua kali Jakarta jadi tugas pertama Pramono Anung-Rano Karno
    Dalam Negeri   
    Editor: Novelia Tri Ananda   
    Kamis, 20 Februari 2025 – 09:39 WIB

    Elshinta.com – Pengerukan semua kali atau sungai untuk mencegah banjir di Jakarta menjadi tugas pertama Pramono Anung dan Rano Karno usai dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto pada Kamis.

    “Karena tugas pertama kita adalah mengeruk semua kali, semua sungai di Jakarta,” kata Rano atau Si Doel kepada wartawan di Jakarta Selatan, Kamis.

    Terkait hal itu, Rano mengatakan, pihaknya akan melakukan Parade Senja yang melibatkan sekitar 5.000 Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) untuk mendapatkan arahan. Pengerukan kali tersebut merupakan salah satu tugas dari program 100 hari kerja yang akan dijalankan Pramono Anung-Rano Karno sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.

    Dia meyakini seluruh kedinasan sudah memahami tugas pokok dan fungsi masing-masing.

    “Karena itulah sebelum besok Pak Gubernur ke Magelang, nanti seluruh rentetan acara setelah pelantikan, kemudian kita sertijab, setelah sertijab kita paripurna DPRD, setelah itu kita langsung rapat pimpinan,” jelasnya.

    Sebelum pelantikan, Doel datang ke rumah Pramono di Cipete, Jakarta Selatan. Rano Karno dan istri tiba di rumah Pram pukul 06.11 WIB. Sebanyak 961 kepala daerah, terdiri dari 33 gubernur dan 33 wakil gubernur, 363 bupati, 362 wakil bupati, 85 wali kota dan 85 wakil wali kota dilantik dalam satu rangkaian prosesi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis.

    Upacara pelantikan dipimpin langsung Presiden Prabowo Subianto yang akan mengambil sumpah jabatan para kepala daerah terpilih. Pelantikan kepala daerah secara serentak disebut menjadi momen bersejarah yang menandai komitmen kuat pemerintah dalam menciptakan pemerintahan daerah yang lebih efektif, efisien, transparan dan berorientasi pada pelayanan publik.

    Setelah dilantik, para kepala daerah akan menjalani retret atau pembekalan di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, selama 21-28 Februari 2025.

    Sumber : Antara

  • Sederet program 100 hari pertama Pramono-Rano

    Sederet program 100 hari pertama Pramono-Rano

    ANTARA – Gubernur Jakarta Pramono Anung memaparkan sejumlah program prioritas dalam seratus hari pertama kepemimpinannya. Dalam sidang paripurna di Gedung DPRD Daerah Khusus Jakarta, Kamis (20/2), Pramono menyebut sejumlah program mulai dari penyempurnaan layanan hingga penyediaan air bersih. (Putri Hanifa/Muhammad Harrel Atthariq/Arif Prada/Gracia Simanjuntak)

  • Megawati Desak Kepala Daerah PDIP Tak Ikut Retret, Berapa Jumlahnya?

    Megawati Desak Kepala Daerah PDIP Tak Ikut Retret, Berapa Jumlahnya?

    Jakarta, Beritasatu.com – Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri, mengejutkan banyak orang karena memerintahkan kepala daerah dari PDIP yang terpilih dari PDIP untuk tidak mengikuti retret Magelang, Jawa Tengah. Hal itu diketahui berdasarkan edaran surat perintah PDIP yang diterima Beritasatu.com, Kamis (20/5/2025).

    Dalam surat itu Megawati menginstruksikan seluruh kepala daerah dan wakil kepala daerah dari PDIP untuk menunda perjalanan ke Magelang, Jawa Tengah. Mereka diminta untuk tidak berpartisipasi di retret yang sedianya digelar pada 21-28 Februari 2025.

    Dalam surat instruksi yang ditandatangani langsung oleh Megawati, instruksi itu dikeluarkan karena PDIP memandang penahanan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto merupakan upaya kriminalisasi. Masih di surat yang sama, PDIP menyebutkan bahwa berdasarkan aturan Pasal 28 ayat (1) AD-ART PDIP, Ketua Umum Megati Soekarnoputri merupakan sentral kekuatan politik.

    “Maka seluruh kebijakan dan instruksi partai langsung berada di bawah kendali Ibu Ketua Umum PDIP,” tulis surat tersebut.

    Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (tengah) didampingi putranya yang juga Ketua DPP PDIP Bidang Ekonomi Kreatif dan Ekonomi Digital M Prananda Prabowo (kiri) dan Sekjen PDIP Hasto Kristyanto (kanan) memberi pengarahan kepada kader partai yang terpilih sebagai kepala daerah dalam Pilkada 2024 di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta, Rabu (19/2/2025). Megawati menyampaikan arahan kepada 126 kader PDIP yang terpilih sebagai kepala daerah untuk menekankan pentingnya pembangunan dan mampu mengatasi masalah rakyat, seperti kemiskinan ekstrem, mencegah stunting, serta program kerakyatan lainnya – (ANTARA/Monang Sinaga)

    Instruksi tersebut jelas memerintahkan para kepala daerah dari PDIP  yang sudah dalam perjalanan menuju Magelang diminta untuk berhenti dan menunggu arahan lebih lanjut dari pimpinan partai. Mereka juga diingatkan agar tetap siaga dan menjaga komunikasi dengan pusat.

    Berdasarkan penelusuran Beritasatu.com, jumlah kepala daerah yang terpilih mencapai 961 orang. Kepala daerah dari diketahui mencapai  126 orang.

    Hal itu diketahui karena sebelum pelantikan serentak, PDIP meminta 126 kepala daerah terpilih menjalankan pembekalan yang diberikan oleh Megawati.

    Angka 126 memang cukup besar. Hanya saja pada Pilkada 2024 PDIP justru mengajukan 169 nama calon kepala daerah. Saat ini salah satu kepala daerah dari PDIP yang dikenal masyarakat adalah pasanan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Rano Karno. 

  • Megawati ingatkan Pramono-Rano jangan abaikan arahan Presiden Prabowo

    Megawati ingatkan Pramono-Rano jangan abaikan arahan Presiden Prabowo

    Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih DKI Jakarta periode 2025-2029, Pramono Anung dan Rano Karno tampil mengenakan baju dinas di depan awak media menjelang pelantikan, Jakarta, Kamis (20/2/2025). ANTARA/Luthfia Miranda Putri.

    Megawati ingatkan Pramono-Rano jangan abaikan arahan Presiden Prabowo
    Dalam Negeri   
    Editor: Novelia Tri Ananda   
    Kamis, 20 Februari 2025 – 10:25 WIB

    Elshinta.com – Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengingatkan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Terpilih periode 2025-2029, Pramono Anung dan Rano Karno agar jangan mengabaikan arahan dari Presiden Prabowo Subianto.

    “Kemarin ibu Megawati menyampaikan, gubernur yang juga representatif dari pemerintah pusat, jadi jangan mengabaikan arahan Presiden. Itu tugas utama,” kata Rano Karno kepada wartawan di kediaman Pramono Anung di Jakarta Selatan, Kamis pagi.

    Ditemui sebelum berangkat ke Istana Kepresidenan untuk menghindari pelantikan kepala daerah, dia yang akrab disapa Bang Doel itu mengaku telah mengikuti kegiatan pembekalan dari Megawati, beberapa waktu lalu. Pada kesempatan itu juga disampaikan terkait implementasi janji dalam kampanye Pilkada yang berkaitan dengan rencana pemerintahan ke depan di Jakarta.

    “Walaupun Jakarta punya program, tapi program pemerintah pusat harus dikawal sehingga tuntas,” ujarnya.

    Sebanyak 961 kepala daerah, terdiri dari 33 gubernur dan 33 wakil gubernur, 363 bupati, 362 wakil bupati, 85 wali kota dan 85 wakil wali kota dilantik dalam satu rangkaian prosesi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis. Upacara pelantikan dipimpin langsung Presiden Prabowo Subianto yang akan mengambil sumpah jabatan para kepala daerah terpilih.

    Pelantikan kepala daerah secara serentak disebut menjadi momen bersejarah yang menandai komitmen kuat pemerintah dalam menciptakan pemerintahan daerah yang lebih efektif, efisien, transparan, dan berorientasi pada pelayanan publik. Setelah dilantik, para kepala daerah akan menjalani retret atau pembekalan di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, selama 21-28 Februari 2025.

    Sumber : Antara