Tag: Nagita Slavina

  • Art Therapy dan Obrolan Tentang kesehatan Mental Sedot Perhatian Pengunjung Love Second Chance 2025 – Halaman all

    Art Therapy dan Obrolan Tentang kesehatan Mental Sedot Perhatian Pengunjung Love Second Chance 2025 – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM – Sesi talkshow “Berdamai dengan Trauma Masa Lalu” dengan pembicara Dimas Prayoga selaku psikolog, menyedot perhatian, di ajang Love Second Chance 2025, yang digelar di Chillax, Sudirman, Jakarta. 

    Di sesi tersebut, peserta mendapatkan pemahaman mendalam mengenai dampak trauma terhadap kehidupan sehari-hari, serta strategi untuk mengatasinya. 

    Dimas Prayoga menegaskan, kesadaran akan pentingnya kesehatan mental harus terus ditingkatkan agar masyarakat dapat menjalani kehidupan dengan lebih produktif.

    “Talkshow ini sangat menarik, banyak peserta yang antusias bertanya dan berkonsultasi langsung.”

    “Semoga diskusi semacam ini bisa meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan mental agar kita bisa terus produktif menjalani kehidupan,” kata Dimas. 

    Kemudian ada pula sesi Art Therapy yang dipandu oleh Daud Antonius, seorang counselor sekaligus personal therapist.

    Di sesi tersebut para peserta diajak mengekspresikan emosi mereka melalui seni sebagai metode terapi.

    Banyak peserta mengaku merasakan manfaatnya, dengan beberapa di antaranya menyampaikan bahwa mereka merasa lebih tenang dan lega setelah mengikuti kegiatan ini.

    Tak hanya itu, sesi podcast ‘Cahaya untuk Indonesia’, yang menghadirkan pembicara Habib Rofiq, Alkaff, dan Boah menjadi perhatian pengunjung.

    Diskusi ini mengangkat tema seputar perjalanan hidup, arti cinta, serta bagaimana menghadapi tantangan hidup dengan sikap positif. 

    Aktris Nagita Slavina tak ketinggalan. Ia memandu acara Love Second Chance 2025 yang diinisiasi oleh Thariq Halilintar.

    Bersama Wanda Harahap, kehadiran Nagita disambut meriah oleh pengunjung. Mereka memandu acara lelang barang preloved eksklusif milik para artis dan selebriti.

    Barang-barang tersebut tentu saja merupakan barang yang memorable bagi artis tersebut, sehingga menarik perhatian pengunjung yang bisa jadi fans salah satunya.

    Barang lelang ini berhasil terjual dengan harga yang kompetitif.

    “Mereka bisa mendapatkan barang istimewa para artis dan memilikinya,” kata Nagita.

    Sebagai informasi, acara Love Second Chance 2025 didukung selebriti Tanah Air, antara lain Nagita Slavina, Raffi Ahmad, Rizky Febian, Mahalini, Atta Halilintar, Aurel. Vidi Aldiano, Syifa Hadju, Jeje dan Syahnaz.

    Acara tersebut masih berlangsung selama dua hari ke depan. 

  • Kelelahan, Raffi Ahmad Tumbang dan Harus Diinfus di Rumah

    Kelelahan, Raffi Ahmad Tumbang dan Harus Diinfus di Rumah

    Jakarta, Beritasatu.com – Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, yang juga selebritas, Raffi Ahmad tumbang akibat kelelahan berat. Aktivitas padat selama bulan Ramadan 2025 membuat suami Nagita Slavina itu harus diinfus di rumahnya.

    Kabar ini diketahui dari unggahan di akun media sosial Raffi pada Sabtu (15/3/2025). Dalam unggahan tersebut, ia terlihat lemas sambil memamerkan tangannya yang tengah terpasang infus.

    Manajer Raffi Ahmad, Prio Bagja Anugrah membenarkan Raffi menjalani perawatan di rumahnya. Dia mengaku, Raffi hanya mengalami kelelahan akibat jadwalnya yang sangat padat pada Ramadan 2025.

    “Ya (sakit), tetapi cuma kelelahan saja. Insyaallah kalau sudah diinfus kesehatannya akan membaik. Mohon doanya agar Raffi selalu diberikan kesehatan,” ujar Prio.

    Kabar kondisi Raffi Ahmad langsung mendapat perhatian dari rekan-rekan selebritas serta netizen yang mendoakan kesembuhannya. Beberapa di antaranya Inara Rusli dan Eko Patrio.

    “Ya Allah, syafakallah Aa. Semangat, para pejuang nafkah,” kata Inara Rusli.

    “Cepat lekas sehat kembali Aa ku jagoan. Semoga bisa cepat beraktivitas lagi,” ujar mantan asisten Raffi, Lordi.

    “Lekas sembuh Aa yang ganteng,” ucap Eko Patrio, yang juga menjabat sebagai sekretaris jenderal (sekjen) Partai Amanat Nasional (PAN).

    Diketahui, Raffi Ahmad memang memiliki jadwal yang sangat padat, terutama selama bulan Ramadan 2025. Selain syuting program televisi, ia juga menghadiri berbagai acara dan kegiatan sosial.

  • POCARI SWEAT Run Lombok 2025 Bakal Digelar di Sirkuit Mandalika

    POCARI SWEAT Run Lombok 2025 Bakal Digelar di Sirkuit Mandalika

    JABAR EKSPRES – Ajang olahraga bergengsi POCARI SWEAT Run Lombok 2025 rencananya akan digelar pada 14 Maret 2025 yang akan dimulai start dan finish di Sirkuit Mandalika .

    Marketing Director PT Amerta Indah Otsuka Puspita Winawati mengatakan, Pocari Sweat akan senantiasa terus mendukung keberadaan destinasi wisata di Indonesia dengan menggelar kegiatan olahraga.

    Dengan dukungan penuh dari Kemenpar, Kemenpora, dan InJourney POCARI SWEAT Run Lombok 2025 ini akan menjadi event spesial betaraf Internasional.

    BACA JUGA:  Atlet PON Jawa Barat Selama 10 Tahun Hilang, Benarkah Ikut Aliran Sesat Gafatar?

    Diperkirakan total 7.000 pelari akan membirukan Lombok di POCARI SWEAT Run Lombok 2025 melalui kategori marathon, half marathon, 10K, dan kategori 4.3K yang mengelilingi 1 lintasan sirkuit.

    . Sejalan dengan visi misi perusahaan Otsuka untuk memberikan manfaat bagi masyarakat dunia, POCARI SWEAT Run Lombok 2025 juga akan mengajak masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan.

    “Kami akan bekerja sama dengan para pelari dan komunitas lokal untuk mewujudkan event yang zero waste to landfill,” tutup Wina.

    BACA JUGA:  Bareskrim Polri Bongkar Sindikat Pemalsuan Minyakita!

    Menurutnya dukungan ini ditunjukan dengan kehadiran Dito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Raffi Ahmad sebagai Utusan Khusus Presiden (UKP) Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni dalam acara press Konpers

    Selain itu, turut hadir Zita Anjani sebagai UKP bidang Pariwisata, Maya Watono sebagai Direktur Utama InJourney, Nagita Slavina sebagai CEO RANS ikut meramaikan pada kegiatan yang berlangsung di Hutan Kota by Plataran Senayan, Jakarta.

    BACA JUGA: Bareskrim Polri Bongkar Sindikat Pemalsuan Minyakita!

    Pada kesempatan tersebut, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Dito Ariotedjo mengatakan, pihaknya akan mendukung penuh terselenggaranya POCARI SWEAT Run Lombok 2025.

    ‘’Event ini diharapkan jadi salah satu wadah untuk pelari-pelari baru. Semoga kegiatan ini bisa melahirkan banyak atlet-atlet berbakat,” ujar Dito.

    Sementara itu UKP Bidang Pariwisata Zita Anjani mengatakan, kegiatan ini dapat jadi contoh nyata kontribusi event olahraga terhadap pengembangan sport tourism di Lombok.

    BACA JUGA:  Ternyata Merek Ini, Kuasai Pasar Smartphone di Indonesia, Samsung, Oppo Lewat!

  • Food Vlogger Pernah Mau Bantu Rans Nusantara Hebat, Tapi Ditolak Raffi Ahmad & Kaesang: Ya Sudah

    Food Vlogger Pernah Mau Bantu Rans Nusantara Hebat, Tapi Ditolak Raffi Ahmad & Kaesang: Ya Sudah

    TRIBUNJATIM.COM – Tutupnya bisnis kuliner Rans Nusantara Hebat milik Raffi Ahmad yang dibangun bersama Kaesang Pangarep, menjadi sorotan publik.

    Kabar ini mengejutkan banyak pihak, mengingat restoran tersebut sempat digadang-gadang menjadi salah satu jaringan kuliner besar di Indonesia.

    Pengumuman disampaikan melalui Instagram resmi @ransnusantarahebat, Selasa (25/2/2025).

    “Sahabat Rans Nusantara Hebat, Kami ingin menginformasikan bahwa Rans Nusantara Hebat akan berhenti beroperasi sementara mulai 28 Februari 2025,” bunyi awal pengumuman.

    Sejak diluncurkan, Rans Nusantara Hebat menghadapi berbagai tantangan.

    Termasuk daya tarik yang kurang bagi pelanggan dan strategi pemasaran yang dinilai belum optimal.

    Salah satu sorotan utama adalah minimnya eksposur di media sosial.

    Terutama dari para food vlogger yang kini memiliki pengaruh besar dalam dunia kuliner.

    Sebelumnya, salah satu food vlogger ternama Farida Nurhan pernah mengungkapkan keinginannya untuk membantu mempromosikan Rans Nusantara Hebat di kanal YouTube dan media sosial miliknya.

    Namun niat baiknya tersebut malah ditolak mentah-mentah oleh pihak restoran

    Dalam sebuah pernyataan pada Januari 2025 lalu, Farida Nurhan menyebutkan, pihak Rans Nusantara Hebat menolak tawarannya dengan alasan strategi promosi yang berbeda.

    “Saya sebenarnya ingin bantu, biar lebih ramai, lebih dikenal,” ungkapnya dalam sebuah unggahan video, dikutip dari akun TikToknya, pada 16 Januari 2025 lalu.

    “Tapi ya, namanya juga rezeki, ada yang bisa kita bantu, ada yang tidak,” lanjutnya.

    Penolakan ini menimbulkan reaksi beragam di media sosial.

    Presenter Raffi Ahmad (ketiga dari kiri) bersama istrinya, Nagita Slavina (kedua dari kiri), Kaesang Pangarep dan istrinya, Erina Gudono (ujung kanan), beserta rekan kerja saat meresmikan pusat kuliner RANS Nusantara Hebat di BSD, Tangerang, Sabtu (30/3/2024). (KOMPAS.com/MELVINA TIONARDUS)

    Farida Nurhan menceritakan, ia awalnya tampak antusias mendatangi pujasera Rans Nusantara Hebat di BSD untuk membuat konten YouTube.

    Namun upayanya terbentur peraturan yang mewajibkan izin terlebih dahulu dari pihak manajemen pusat.

    “Aku lagi di Rans Nusantara di BSD. Mau syuting buat YouTube, tapi belum boleh.”

    “Katanya harus izin dulu ke kantor manajemennya di sana. Semoga diperbolehkan ya,” ujar Farida Nurhan, dikutip dari akun TikToknya, Kamis (16/1/2025), melansir Kompas.com.

    Farida Nurhan sempat menanyakan, apakah ada cara lain agar ia bisa tetap mereview makanan di lokasi tersebut, termasuk dengan menggunakan ponsel untuk membuat video singkat.

    Namun permintaannya tetap ditolak oleh manajemen.

    “Kalau pakai HP gimana, Kak? Saya beli di sini terus makan di mobil, review pakai HP di mobil saya, boleh?” tanyanya.

    Sayangnya, pihak keamanan tetap menegaskan bahwa seluruh aktivitas perekaman, baik menggunakan kamera profesional maupun ponsel, memerlukan izin resmi dari manajemen pusat.

    “Maaf, Ibu, tetap enggak boleh. Jadi harus izin ke manajemen Rans dulu, baru boleh syuting,” ujar satpam.

    Akhirnya, Farida Nurhan memutuskan untuk pulang dengan kecewa.

    “Ya sudah, guys. Ayo kita pulang. Sayang banget sudah jauh-jauh dari Sentul,” tutupnya.

    Sebagai salah satu food vlogger dengan jutaan pengikut, Farida Nurhan sering kali menjadi daya tarik tersendiri bagi penggemar kuliner.

    Kontennya yang penuh semangat dan gaya penyampaian yang santai membuat ulasannya kerap membantu memperkenalkan tempat makan baru kepada khalayak luas.

    Namun, kali ini, niat baik Farida untuk mempromosikan kuliner Rans Nusantara justru terbentur aturan ketat.

    Namun, adanya penolakan ini menimbulkan pertanyaan terkait strategi promosi yang diterapkan pihak manajemen.

    Beberapa netizen menyayangkan keputusan manajemen Rans Nusantara Hebat.

    Pihak manajemen dinilai tidak memanfaatkan peluang besar untuk menjangkau lebih banyak pelanggan melalui endorsement dari food vlogger ternama.

    Setelah video ini diunggah, banyak netizen memberikan tanggapan di kolom komentar Farida Nurhan.

    Beberapa menilai bahwa pihak manajemen seharusnya lebih fleksibel dalam menyambut ulasan dari influencer besar seperti Farida Nurhan.

    “Sayang banget! Padahal kalau Farida Nurhan yang review, Rans Nusantara bisa makin rame,” tulis salah satu netizen.

    “Masak dia gatau Farida Nurhan, sayang bgt pdhl promosi gratis lo,” tambah yang lain.

    Hingga saat ini, pihak Raffi Ahmad maupun Kaesang Pangarep belum memberikan pernyataan resmi terkait penyebab pasti ditutupnya restoran tersebut.

    Farida Nurhan (YouTube/ALVIN in LOVE – Instagram/farida.nurhan)

    Di sisi lain, pengakuan seorang pembeli seolah tak bisa membohongi apa yang terjadi sehari-hari di pusat kuliner jajanan tersebut.

    Satu di antaranya pengalaman pembeli jajan di sana.

    Ternyata, sejumlah pembeli menilai harga makanan di Rans Nusantara Hebat tergolong mahal.

    Harga yang ditawarkan disebut lebih mirip dengan restoran di pusat perbelanjaan daripada harga khas usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

    Salah satu pembeli, Olive (22) mengatakan, ia sempat mengunjungi Rans Nusantara Hebat saat awal pembukaannya dan kembali datang, baru-baru ini.

    Menurut dia, harga makanan di tempat tersebut relatif tinggi dibandingkan ekspektasinya terhadap konsep pusat kuliner UMKM.

    “Kalau menurut aku sih, makanannya setara kayak yang di mal. Makanan berat saja bisa Rp40.000.”

    “Aku lihat-lihat, sebagian besar memang harganya segitu,” kata Olive, Rabu (26/2/2025), seperti dikutip dari Tribunnews.com, Jumat (28/2/2025).

    Ia menambahkan, harga yang lebih terjangkau akan lebih menarik bagi pengunjung.

    Terutama anak muda yang ingin mencoba berbagai jenis makanan tanpa mengeluarkan terlalu banyak uang.

    “Kalau di taman jajan seperti ini, penginnya harga makanannya lebih murah.”

    “Misalnya, nasi dengan harga Rp25.000 mungkin masih masuk akal untuk mendukung UMKM,” jelas dia.

    Olive berharap, harga makanan di Rans Nusantara Hebat bisa lebih terjangkau agar pengunjung lebih nyaman untuk membeli dalam jumlah lebih banyak.

    “Saya berharap penginnya makanannya itu rada diturunin gitu harganya. Penginnya dimurahin lah ya sebagai pelanggan,” kata dia.

    Tangkapan layar saat Said Didu melihat kondisi RANS Nusantara Hebat, (23/2/2025). Pengakuan pembeli membongkar fakta terkait apa yang sebenarnya terjadi di bisnis Raffi Ahmad dan Kaesang tersebut. (Twitter X/Said Didu)

    Hal senada juga disampaikan oleh Icha (25).

    Dia yang datang bersama temannya mengaku terkejut melihat kondisi Rans Nusantara Hebat yang terlihat sepi.

    “Banyak banget sih perbedaannya, karena waktu aku datang ke sini banyak event yang dibuat,” kata Icha.

    Salah satu event yang disebutkannya yakni live music.

    Namun, saat datang kembali ke tempat itu, justru jadi terlihat sepi.

    Menurut dia, hanya segelintir tenant yang beroperasi.

    “Waktu itu sih ada live music dan juga ada event tinju, tapi itu saat awal-awal buka,” ucap dia.

    Ketika ditanya soal harga makanan dan minuman yang dijual, dia menilai masih terbilang mahal.

    Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com

  • Ramai Momen Raffi Ahmad Dicueki Presiden Prabowo Padahal Sudah Hormat Tiga Kali, Netizen: Sadar Diri

    Ramai Momen Raffi Ahmad Dicueki Presiden Prabowo Padahal Sudah Hormat Tiga Kali, Netizen: Sadar Diri

    FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Interkasi Presiden Prabowo Subianto dan Raffi Ahmad ramai menjadi pembahasan di media sosial.

    Sebelumnya, salah satu unggahan di video yang memperlihatkan interaksi antara Presiden Prabowo Subianto dan Raffi Ahmad ramai menjadi pembahasan.

    Momen ini dibagikan oleh salah netizen di media sosial X oleh akun @NenkMonica.

    “Utusan Khusus jalur cucian yg lupa dijemur nasibnya begini,” tulisnya sebagai caption di unggahan tersebut.

    Terlihat Raffi Ahmad selaku Utusan Khusus Presiden sedang mengantre bersama tamu undangan lain menunggu giliran untuk bertemu Presiden Prabowo.

    Momen ini terjadi di acara peluncuran Danantara pada Senin (24/2/2025) di Istana, santer menyita atensi publik.

    Dari unggahan yang beredar, dia tampak sedang bercakap-cakap dengan Ma’ruf Amin.

    Setelah itu, tiba giliran Presiden RI k-7 Joko Widodo (Jokowi). Meski begitu, Raffi Ahmad sempat mengira gilirannya telah tiba.

    Raffi Ahmad pun sudah memberi hormat sebelum berinteraksi dengan Prabowo Subianto.

    Namun, suami Nagita Slavina yang terlihat sudah melakukan tiga kali hormat itu pun tetap tidak dihiraukan.

    Prabowo Subianto malah lebih dulu menyambut tamu undangan lain. Dia tampaknya tidak terlalu memprioritaskan sambutan Raffi Ahmad.

    Di kolom komentar ramai para netizen yang memberi tanggapan banyak yang meminta Raffi untuk sadar diri.

    “Jika manusia normal pasti udah pergi menjauh,, sadar diri,” tulis salah satu komentar netizen.

    “PS sdh tau siapa Anda.. 10 kali salam hormat pun tak akan jadi utama. Lebih utama yg lainnya..,” balas netizen lainnya.

  • Wadah Aspirasi dan Inspirasi Masyarakat Indonesia

    Wadah Aspirasi dan Inspirasi Masyarakat Indonesia

    Jakarta: I-Radio dan Trax FM merupakan dua stasiun radio yang terus memperkuat posisinya di dunia penyiaran dengan karakter dan segmentasi yang khas. I-Radio hadir sebagai radio yang memperkenalkan karya musisi Tanah Air dengan komitmen menyajikan 100% musik Indonesia di berbagai kota seperti Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Medan, Makassar, dan Banjarmasin. 

    Sementara itu, Trax FM menyasar segmen anak muda di Palembang dan Semarang dengan menghadirkan konten kreatif, inovatif, dan menghibur. Seiring era digital yang terus berkembang, kebutuhan masyarakat akan akses informasi cepat, tren viral, dan interaksi langsung semakin meningkat. 

    Menjawab kebutuhan tersebut, I-Radio dan Trax FM kini bertransformasi menjadi iSWARA. Marco Anjasmoro selaku Group Station Manager MRA Broadcast Media Division menyampaikan, “I-Radio dan Trax FM sudah menjadi radio yang dekat dengan pendengarnya. Selama lebih dari 20 tahun I-Radio telah setia memutarkan lagu Indonesia, sementara Trax FM selalu dekat dengan anak muda. Sudah saatnya kedua brand ini berevolusi untuk menjadi lebih dekat lagi dengan para pendengarnya melalui transformasi digital yang kami lakukan.”

    Transformasi ini dirancang untuk menjadi wadah dalam menyuarakan aspirasi, berbagi cerita, dan menyambungkan opini dari berbagai lapisan warga Indonesia. Disajikan dengan gaya yang seru dan santai, sehingga cocok untuk generasi masa kini. 
    Melalui platform media ini, masyarakat tidak hanya mendapatkan informasi, tetapi juga memiliki kesempatan untuk menjadi bagian dari komunitas yang aktif, interaktif, dan saling terlibat.

    iSWARA tidak hanya menawarkan informasi dan hiburan, tetapi juga membuka ruang bagi masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam membentuk opini publik. iSWARA sebagai platform media bertujuan untuk memperkuat konektivitas antar warga Indonesia dan membangun komunitas yang lebih solid. 

    Dengan konten yang segar dan variatif, iSWARA berupaya menjadi platform media yang relevan bagi semua lapisan masyarakat Indonesia. iSWARA akan terus menyajikan hiburan dalam bentuk digital, signature events, termasuk program siaran on air yang tetap mengudara menemani pendengarnya di sembilan kota yaitu Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Medan, Makassar, Palembang, dan Banjarmasin.

    Menandai awal perjalanan transformasi digital I-Radio dan Trax FM menjadi iSWARA, pada tanggal 25 hingga 26 Februari 2025 telah dilaksanakan siaran dan livestreaming selama 24 jam, bersama para penyiar I-Radio dan Trax FM seluruh Indonesia dalam acara bertajuk 24 Jam Berswara. 

    Program ini ditayangkan secara langsung melalui livestreaming TikTok, YouTube, dan Instagram selama 24 jam nonstop dan juga disiarkan On Air serentak di sembilan kota.

    Melalui acara 24 Jam Berswara, iSWARA menegaskan komitmennya untuk menghadirkan pengalaman media yang lebih dinamis dan inovatif, sejalan dengan visi transformasi digital yang diusung. Putri Soedarjo selaku Director of MRA Group mengatakan, “24 Jam Berswara menjadi langkah awal iSWARA dalam menghadirkan media yang interaktif, dengan konten yang segar, inspiratif, dan relevan dengan keseharian masyarakat.”

    24 Jam Berswara menghadirkan sederetan bintang tamu, yaitu persona digital yang mewakili pilar-pilar iSWARA. Puluhan bintang tamu dari dunia hiburan, termasuk nama-nama terkenal yang turut meramaikan 24 Jam Berswara adalah Nagita Slavina, Dul Jaelani, Iwan Fals, Rizwan Fadilah (Njan), Kunto Aji, dan masih banyak lagi. 

    Selama siaran dan livestreaming selama 24 jam, iSwara mendapat semangat positif dari para penyiar dan bintang tamu, Rico Ceper sebagai penyiar iSwara Jakarta, “Saya menyambut positif transformasi I-Radio menjadi iSWARA. Perubahan ini sejalan dengan perkembangan zaman, di mana media, termasuk radio, perlu beradaptasi. I-Radio telah menunjukkan respons cepat terhadap dinamika industri, terutama dalam bersinergi dengan media sosial,” tutur Rico.

    Sebagai penutup dari acara 24 Jam Berswara, diselenggarakan Konferensi Pers yang turut dihadiri oleh Marco Anjasmoro, Rico Ceper, Iwan Fals sebagai perwakilan Swara Warga Inspiratif, dan Dul Jaelani sebagai perwakilan Swara Muda. Kehadiran Iwan Fals dan Dul Jaelani mencerminkan upaya iSWARA dalam menangkap suara Warga Indonesia dari berbagai generasi, yang dirasa dapat terwakili oleh keduanya.

    Transformasi I-Radio dan Trax FM menjadi iSWARA telah mendapatkan respon positif secara khusus dari Iwan Fals dan Dul Jaelani. Dul menjelaskan bahwa, “Tantangan anak muda pada era digital ini adalah terus belajar untuk bersikap bijak dan menyaring informasi yang diterima melalui media sosial.”

    Begitu pula dengan Iwan Fals, yang turut menyambut perubahan I-Radio ke arah digital, “Setiap orang memiliki kesempatan untuk menyuarakan hal-hal positif, terutama dalam menghargai alam dan sesama,” jelas Iwan. Acara Konferensi Pers diakhiri dengan penyerahan bibit pohon kepada Iwan Fals, sebagai kelanjutan dari tradisi menanam bibit pohon yang selalu dilakukan dalam setiap konsernya.

    (iSwara Jakarta. Video: Dok. Instagram iSwara Jakarta/@iswara.jkt)
    Jakarta: I-Radio dan Trax FM merupakan dua stasiun radio yang terus memperkuat posisinya di dunia penyiaran dengan karakter dan segmentasi yang khas. I-Radio hadir sebagai radio yang memperkenalkan karya musisi Tanah Air dengan komitmen menyajikan 100% musik Indonesia di berbagai kota seperti Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Medan, Makassar, dan Banjarmasin. 
     
    Sementara itu, Trax FM menyasar segmen anak muda di Palembang dan Semarang dengan menghadirkan konten kreatif, inovatif, dan menghibur. Seiring era digital yang terus berkembang, kebutuhan masyarakat akan akses informasi cepat, tren viral, dan interaksi langsung semakin meningkat. 
     
    Menjawab kebutuhan tersebut, I-Radio dan Trax FM kini bertransformasi menjadi iSWARA. Marco Anjasmoro selaku Group Station Manager MRA Broadcast Media Division menyampaikan, “I-Radio dan Trax FM sudah menjadi radio yang dekat dengan pendengarnya. Selama lebih dari 20 tahun I-Radio telah setia memutarkan lagu Indonesia, sementara Trax FM selalu dekat dengan anak muda. Sudah saatnya kedua brand ini berevolusi untuk menjadi lebih dekat lagi dengan para pendengarnya melalui transformasi digital yang kami lakukan.”

    Transformasi ini dirancang untuk menjadi wadah dalam menyuarakan aspirasi, berbagi cerita, dan menyambungkan opini dari berbagai lapisan warga Indonesia. Disajikan dengan gaya yang seru dan santai, sehingga cocok untuk generasi masa kini. 
    Melalui platform media ini, masyarakat tidak hanya mendapatkan informasi, tetapi juga memiliki kesempatan untuk menjadi bagian dari komunitas yang aktif, interaktif, dan saling terlibat.
     
    iSWARA tidak hanya menawarkan informasi dan hiburan, tetapi juga membuka ruang bagi masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam membentuk opini publik. iSWARA sebagai platform media bertujuan untuk memperkuat konektivitas antar warga Indonesia dan membangun komunitas yang lebih solid. 
     
    Dengan konten yang segar dan variatif, iSWARA berupaya menjadi platform media yang relevan bagi semua lapisan masyarakat Indonesia. iSWARA akan terus menyajikan hiburan dalam bentuk digital, signature events, termasuk program siaran on air yang tetap mengudara menemani pendengarnya di sembilan kota yaitu Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Medan, Makassar, Palembang, dan Banjarmasin.
     
    Menandai awal perjalanan transformasi digital I-Radio dan Trax FM menjadi iSWARA, pada tanggal 25 hingga 26 Februari 2025 telah dilaksanakan siaran dan livestreaming selama 24 jam, bersama para penyiar I-Radio dan Trax FM seluruh Indonesia dalam acara bertajuk 24 Jam Berswara. 
     
    Program ini ditayangkan secara langsung melalui livestreaming TikTok, YouTube, dan Instagram selama 24 jam nonstop dan juga disiarkan On Air serentak di sembilan kota.
     
    Melalui acara 24 Jam Berswara, iSWARA menegaskan komitmennya untuk menghadirkan pengalaman media yang lebih dinamis dan inovatif, sejalan dengan visi transformasi digital yang diusung. Putri Soedarjo selaku Director of MRA Group mengatakan, “24 Jam Berswara menjadi langkah awal iSWARA dalam menghadirkan media yang interaktif, dengan konten yang segar, inspiratif, dan relevan dengan keseharian masyarakat.”
     
    24 Jam Berswara menghadirkan sederetan bintang tamu, yaitu persona digital yang mewakili pilar-pilar iSWARA. Puluhan bintang tamu dari dunia hiburan, termasuk nama-nama terkenal yang turut meramaikan 24 Jam Berswara adalah Nagita Slavina, Dul Jaelani, Iwan Fals, Rizwan Fadilah (Njan), Kunto Aji, dan masih banyak lagi. 
     
    Selama siaran dan livestreaming selama 24 jam, iSwara mendapat semangat positif dari para penyiar dan bintang tamu, Rico Ceper sebagai penyiar iSwara Jakarta, “Saya menyambut positif transformasi I-Radio menjadi iSWARA. Perubahan ini sejalan dengan perkembangan zaman, di mana media, termasuk radio, perlu beradaptasi. I-Radio telah menunjukkan respons cepat terhadap dinamika industri, terutama dalam bersinergi dengan media sosial,” tutur Rico.
     
    Sebagai penutup dari acara 24 Jam Berswara, diselenggarakan Konferensi Pers yang turut dihadiri oleh Marco Anjasmoro, Rico Ceper, Iwan Fals sebagai perwakilan Swara Warga Inspiratif, dan Dul Jaelani sebagai perwakilan Swara Muda. Kehadiran Iwan Fals dan Dul Jaelani mencerminkan upaya iSWARA dalam menangkap suara Warga Indonesia dari berbagai generasi, yang dirasa dapat terwakili oleh keduanya.
     
    Transformasi I-Radio dan Trax FM menjadi iSWARA telah mendapatkan respon positif secara khusus dari Iwan Fals dan Dul Jaelani. Dul menjelaskan bahwa, “Tantangan anak muda pada era digital ini adalah terus belajar untuk bersikap bijak dan menyaring informasi yang diterima melalui media sosial.”
     
    Begitu pula dengan Iwan Fals, yang turut menyambut perubahan I-Radio ke arah digital, “Setiap orang memiliki kesempatan untuk menyuarakan hal-hal positif, terutama dalam menghargai alam dan sesama,” jelas Iwan. Acara Konferensi Pers diakhiri dengan penyerahan bibit pohon kepada Iwan Fals, sebagai kelanjutan dari tradisi menanam bibit pohon yang selalu dilakukan dalam setiap konsernya.
     

    (iSwara Jakarta. Video: Dok. Instagram iSwara Jakarta/@iswara.jkt)
     
    Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
    dan follow Channel WhatsApp Medcom.id

    (TIN)

  • Rans Nusantara Hebat Ternyata Tak Gulung Tikar, Tapi Cuma Mau Ganti Baju – Page 3

    Rans Nusantara Hebat Ternyata Tak Gulung Tikar, Tapi Cuma Mau Ganti Baju – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Viral di media sosial bahwa pusat kuliner Rans Nusantara Hebat yang terletak di BSD, Tangerang, Banten, yang dimiliki oleh Raffi Ahmad dan Kaesang Pangarep tutup operasi.

    Ternyata berita tersebut tidak sepenuhnya benar. Rans Nusantara Hebat memang akan tutup tetapi hanya sementara. Rans Nusantara Hebat akan tutup mulai 28 Februari 2025, tetapi penutupan ini hanya sementara dan akan kembali dengan konsep baru.

    Hal tersebut seperti dikutip dalam instagram resmi @ransnusantarahebat, Rabu (28/2/2025). Berikut lengkapnya:

    PENGUMUMAN PENTING

    Halo Sahabat Rans Nusantara Hebat!Kami ingin menginformasikan bahwa Rans Nusantara Hebat berhenti operasional sementara pada tanggal 28 Februari 2025 dan akan kembali dengan konsep baru.

    Bagi yang masih memiliki voucher, jangan lupa untuk segera menukarkannya, ya! Kami ingin memastikan Anda tetap mendapatkan pengalaman terbaik sebelum masa jeda ini.

    Terima kasih atas dukungan dan kebersamaan yang luar biasa! 💜 Tunggu informasi pembukaan kembali kami, ya! 😉

    Penutupan sementara RANS Nusantara Hebat terjadi kala usia bisnis milik Raffi-Kaesang ini belum genap setahun setelah resmi dibuka pada 30 Maret 2024.

    Seperti diketahui, Rans nusantara Hebat sempat viral enam bulan setelah dibuka karena ketahuan sepi pengunjung. Lapak-lapak yang disewakan buat UMKM juga banyak yang kosong.

    Pusat kuliner ini dibangun di atas lahan seluas 2,1 hektare dengan kapasitas pengunjung hingga 2.000 orang. Rans Nusantara Hebat juga menjadi program yang mendukung UMKM Indonesia untuk tumbuh lebih pesat dan dapat menembus pasar global.

    Setiap tenant serta mitra terpilih yang telah bergabung dalam Rans Nusantara Hebat akan mendapatkan eksposur, bimbingan, kolaborasi dan peluang kemitraan strategis secara langsung dari pendiri GK Hebat yakni Kaesang Pangarep serta pendiri Rans Entertainment yakni Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

  • Cerita Yadi Sembako dan Nunung Srimulat yang Dibantu Raffi Ahmad

    Cerita Yadi Sembako dan Nunung Srimulat yang Dibantu Raffi Ahmad

    Jakarta, Beritasatu.com – Pelawak Nunung Srimulat dan Yadi Sembako menceritakan kebaikan yang dilakukan selebritas Raffi Ahmad yang membantu keduanya saat mengalami kesulitan keuangan.

    “Terus terang, saat itu keadaan saya dan keluarga memang lagi sulit. Tepatnya saat Covid-19. Karena bingung, maka enggak ada jalan lain akhirnya saya yang menghubungi Raffi Ahmad,” jelas Yadi Sembako dikutip dari channel YouTube, Selasa (25/2/2025).

    Yadi Sembako menceritakan kesulitan keuangan kepada suami Nagita Slavina tersebut, yaitu terkait pembayaran rumah dan anak kuliah.

    “Saat itu lagi butuh untuk pembayaran kuliah sama rumah dan akhirnya saya memberanikan diri untuk menghubungi Raffi Ahmad,” lanjutnya.

    “Di situ saya menceritakan keadaan saya kepada dia. Ternyata, Raffi langsung bilang ‘sudah Aa kamu kirimkan saja nomor rekening karena saya lagi di luar negeri’ dan langsung dikirim tanpa banyak omongan,” ucapnya.

    Yadi Sembako merasa terkejut ketika mendapat respons cepat dari Raffi Ahmad yang langsung mau membantu dirinya dan keluarga.

    “Alhamdulillah, baru kali ini saya meminta bantuan kepada Raffi Ahmad langsung respons dan sudah ter-cover pada saat itu. Luar biasa, apalagi saya sering mendengar banyak artis yang dibantu sama Raffi Ahmad,” lanjutnya.

    Hal serupa juga diutarakan Nunung Srimulat yang dibantu Raffi Ahmad. Bantuan Raffi Ahmad pada Nunung lebih kepada warung makan yang sedang dibangunnya kala itu.

    “Kalau untuk warung memang pertama kali, dari cari tempat, ide dan ini itu ya Raffi Ahmad. Dia bilang ‘ayo mami cari tempat, mami enggak usah memikirkan apa pun. Semuanya nanti saya yang mengurusinya’,” ujar Nunung Srimulat menirukan ucapan Raffi Ahmad.

    “Memang kalau buat aku, Raffi itu selalu ada untuk saya. Bahkan, waktu saya sakit kena kanker dia orang yang pertama kali membantu saya. Walaupun banyak juga teman-teman artis yang bantu saya, perduli saya yang betul-betul membutuhkan,” tutup Nunung Srimulat dan Yadi Sembako yang mengaku pernah dibantu Raffi Ahmad.

  • Raffi Ahmad Dukung Danantara sebagai Strategi Optimalkan Aset Negara

    Raffi Ahmad Dukung Danantara sebagai Strategi Optimalkan Aset Negara

    Jakarta, Beritasatu.com – Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, Raffi Ahmad menyatakan dukungannya terhadap Daya Anagata Nusantara (Danantara) sebagai strategi baru untuk mengoptimalkan aset negara. Dengan mengelola dividen dan investasi BUMN secara lebih terintegrasi, lembaga ini diharapkan dapat memperkuat perekonomian nasional.

    Raffi menjelaskan, Danantara dirancang untuk mengelola aset negara yang potensinya mencapai hingga Rp 14.000 triliun. Lembaga ini bertujuan untuk memastikan agar aset negara lebih produktif dan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian Indonesia.

    Lebih lanjut, Raffi menyatakan Danantara merupakan contoh baik yang telah terbukti berhasil di negara lain, seperti Temasek Holdings (Singapura), China Investment Corporation (China), dan Khazanah Nasional (Malaysia), yang sukses meningkatkan daya saing ekonomi mereka melalui investasi global.

    “Pemerintah menegaskan, Danantara akan dikelola secara profesional dan transparan. Hal ini bertujuan untuk memastikan setiap investasi memberikan kontribusi pada pertumbuhan ekonomi, penciptaan lapangan kerja, dan kemandirian finansial Indonesia,” ujar Raffi Ahmad melalui akun Instagram pribadinya @raffinagita1717 pada Senin (24/2/2025).

    Suami Nagita Slavina ini juga menegaskan, Danantara bukan sekadar lembaga investasi, melainkan langkah besar untuk menjadikan Indonesia lebih mandiri dan kompetitif di tingkat global.

    Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan untuk meluncurkan Badan Pengelolaan Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) pada Senin (24/2/2025) pukul 10.00 WIB di halaman tengah Istana Kepresidenan, Jakarta.

    Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, mengatakan bahwa peluncuran ini menandai awal transformasi dalam pengelolaan investasi strategis nasional.

    “Ini juga merupakan wujud komitmen pemerintah dalam merealisasikan Astacita, visi besar untuk mengangkat perekonomian Indonesia ke tingkat yang lebih maju melalui investasi yang berkelanjutan dan inklusif,” ujar Yusuf Permana, seperti dikutip dari Antara.

    Danantara akan berfungsi sebagai sovereign wealth fund Indonesia dengan target pengelolaan aset senilai lebih dari US$ 900 miliar. Untuk tahap awal, dana yang akan dikelola diperkirakan mencapai US$ 20 miliar.

    Presiden menyatakan, Danantara akan digunakan untuk mendanai proyek-proyek berkelanjutan yang memiliki dampak besar di berbagai sektor, seperti energi terbarukan, manufaktur canggih, industri hilir, dan produksi pangan. Begitu juga dengan Raffi Ahmad yang mendukung penuh program tersebut yang nantinya akan dikelola secara profesional dan transparan.

  • Berita Terpopuler: Raffi Ahmad Borong Sepatu Sutera UMKM hingga 3 Pemain Baru Naturalisasi Timnas Indonesia

    Berita Terpopuler: Raffi Ahmad Borong Sepatu Sutera UMKM hingga 3 Pemain Baru Naturalisasi Timnas Indonesia

    Jakarta, Beritasatu.com – Sejumlah pemberitaan pada Sabtu (22/2/2025) menarik perhatian pembaca Beritasatu.com. Berita Raffi Ahmad yang memborong sepatu sutera produksi UMKM lokal menjadi perbincangan hangat pembaca.

    Berita terpopuler lainnya, yakni asal usul tiga pemain keturunan yang akan menjalani proses naturalisasi menjadi pemain Timnas Indonesia, negosiasi perdamaian Rusia dan Ukraina, pelecehan bermodus santet penyanyi Minang Remon, hingga gelaran IIMS 2025.

    Berikut berita terpopuler Beritasatu.com,

    1. Diborong Raffi Ahmad! Sepatu Sutera UMKM Malang Kini Jadi Sorotan
    Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad dan istrinya Nagita Slavina memborong sepatu sutera produksi UMKM lokal senilai Rp 1,7 juta di Kawasan Ekonomi Kreatif (KEK) Singhasari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (22/2/2025).

    Kedatangan Raffi Ahmad dan Nagita alias Gigi menarik perhatian pengunjung termasuk para pelaku UMKM di ruang pameran KEK Singhasari. Raffi dan Gigi jadi sasaran swafoto. Keduanya juga membeli produk UMKM lokal di pameran itu.

    Salah satu stand UMKM yang dikunjungi Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, yakni KUPU Sutera milik Arianto Nugroho, warga Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang.

    2. PSSI Ungkap Asal-usul 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia
    Ketua Umum PSSI Erick Thohir membedah asal usul tiga pemain keturunan yang akan menjalani proses naturalisasi menjadi pemain Timnas Indonesia. Ketiganya diharapkan dapat memperkuat Timnas Indonesia dalam putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

    Tiga pemain tersebut adalah penjaga gawang alias kiper Palermo Emil Audero, bek Go Ahead Eagles Dean James, dan gelandang Lommel SK Joey Pelupessy. Erick Thohir menegaskan ketiga pemain tersebut memiliki garis keturunan Indonesia yang jelas.

    Emil Audero Mulyadi lahir di Lombok, dengan ayah asli Mataram, Indonesia. Joey Pelupessy memiliki garis keturunan Maluku, sebagaimana terlihat dari nama belakangnya. Sementara itu, Dean James juga memiliki kakek dan nenek asal Indonesia.

    3. Negosiasi Perdamaian Ukraina, Trump Geram karena Zelensky Kepala Batu
    Selain berita terkait Raffi Ahmad yang memborong sepatu sutera produksi UMKM, berita terpopuler lainnya, yakni Presiden AS Donald Trump kembali mengkritik Ukraina dan menuding pihak Kiev bersikap keras dalam negosiasi perdamaian meski tidak memiliki posisi tawar yang kuat. Presiden AS itu menegaskan, Vladimir Putin tidak berada di bawah tekanan untuk mencapai kesepakatan dengan Ukraina.

    Donald Trump menilai kehadiran Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dalam pembicaraan tidak diperlukan. Trump kembali menegaskan, Rusia bukan satu-satunya pihak yang bertanggung jawab atas konflik di Ukraina. Menurutnya, meskipun Moskwa melancarkan operasi, tetapi Kiev seharusnya tidak membiarkannya terjadi.

    4. Penyanyi Minang Remon Ditangkap atas Dugaan Pelecehan Bermodus Santet
    Penyanyi lagu Minang berinisial S alias Remon (35) ditangkap polisi, atas dugaan pelecehan dan penipuan seorang wanita karyawati toko furniture di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat berinisial F (28).

    Wakil Kepala Satreskrim Polresta Bukittinggi AKP Anidar mengatakan Remon ditangkap saat sedang menunggu korban di kawasan Jambu Air, Kabupaten Agam, Sumatera Barat.

    Anidar mengatakan Remon yang merupakan warga Kecamatan Sungai Pua, Agam ditangkap berawal dari laporan korban atas penipuan yang diduga dilakukan pelaku.

    5. IIMS 2025: Semarak Inovasi, Kolaborasi, dan Tren Otomotif Masa Depan
    Memasuki akhir pekan, gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, semakin meriah dengan berbagai aktivitas dan kolaborasi yang melibatkan pelaku otomotif, generasi muda kreatif, hingga tokoh publik.

    Seperti tradisinya, IIMS tidak hanya menjadi ajang pameran mobil dan motor terbaru, tetapi juga menghadirkan beragam kendaraan klasik, offroad, modifikasi, hingga kendaraan tempur milik TNI.

    Tak ketinggalan, aneka mobil mainan turut memeriahkan pameran. Salah satu stan mainan yang menjadi peserta setia IIMS kembali hadir di area Gambir Expo, menawarkan koleksi diecast, remote control, hingga mobil roda empat untuk anak usia 8-13 tahun.

    Demikian berita terpopuler Beritasatu.com, di antaranya Raffi Ahmad yang memborong sepatu sutera produksi UMKM lokal.