Tag: Morgan

  • Donald Trump Menang Pemilu, Selebritas Amerika Serikat Terbelah

    Donald Trump Menang Pemilu, Selebritas Amerika Serikat Terbelah

    Jakarta, Beritasatu.com – Kandidat presiden dari Partai Demokrat, Donald Trump berhasil memenangi Pemilu Amerika Serikat. Donald Trump berhasil mengalahkan kandidat presiden dari Partai Demokrat, Kamala Harris. 

    Hanya saja kemenangan itu membuat selebritas dari negara itu terbelah.  Dilaporkan Forbes, Kamis (7/11/2024), selebritas Amerika Serikat dari kedua kubu masing-masing mengungkapkan pendapat mereka mengenai kemenangan Donald Trump.  “Para selebritas memberikan pendapat mereka mengenai perlombaan presiden 2024 dengan berbagai cara. Mereka juga bereaksi mengenai kemenangan Donald Trump,” tulis Forbes.

    Hanya saja reaksi selebritas yang sangat kuat datang untuk Kamala Harris. Tidak bisa dipungkiri Kamala Harris sangat populer di kalangan selebritas Amerika Serikat.

    Bintang NBA LeBron James contohnya yang sejak awal mendukung Kamala Harris, mengunggah foto bersama putrinya dan menegaskan dukungannya dengan janji untuk “melindunginya.” James menganggap Harris sebagai pilihan yang “jelas” untuk presiden, meskipun Donald Trump berhasil meraih kemenangan.

    Aktor John Cusack mengkritik keras keputusan pemilih, menulis di media sosial, “Fakta bahwa negara ini memilih untuk menghancurkan dirinya sendiri dengan memilih seorang terpidana pemerkosa dan Nazi adalah tanda dari nihilisme yang dalam.” Cusack menilai kemenangan Donald Trump sebagai simbol kehancuran moral negara.

    Capres AS Donald Trump dan Kamala Harris. – (AP/AP)

    Banyak selebritas perempuan juga menanggapi kemenangan ini dengan sentimen yang kuat. Aktris Hilary Duff, Jessica Alba, dan model Kendall Jenner mengunggah pesan yang menggarisbawahi peran penting perempuan dalam kemajuan sosial, dengan menekankan bahwa wanita adalah “detak jantung kemajuan” yang tidak bisa dihentikan. Mereka mengajak para perempuan untuk terus berjuang dan dihargai dalam setiap langkah.

    Beberapa selebritas terkemuka bahkan mengungkapkan keprihatinan mendalam karena kekalahan Kamala Harris. Whoopi Goldberg, pembawa acara “The View”, menolak menyebut nama Donald Trump dan mengatakan dia sangat terganggu dengan hasil pemilu AS. Rekan pembawa acaranya, Sunny Hostin dan Joy Behar, juga menyatakan penolakan mereka terhadap keputusan yang diambil oleh pemilih Amerika.

    Penyanyi dan aktris Ariana Grande, yang mendukung Harris, mengungkapkan perasaan sedihnya melalui media sosial dengan mengatakan bahwa ia “memegang tangan setiap orang yang merasakan beban tak terukur dari hasil ini.” Begitu pula dengan Billie Eilish, yang menyebut kemenangan Donald Trump sebagai “perang terhadap wanita” dan memperingatkan bahaya masa depan yang penuh ketidakpastian bagi perempuan.

    Para selebriti seperti Bette Midler, Cardi B, dan Christina Applegate malah mengekspresikan rasa putus asa dan kebingungannya. Bette Midler bahkan mengunggah ancaman untuk meminum bahan kimia berbahaya karena Donald Trump menang pemilu AS, sementara Cardi B mengungkapkan kemarahan dengan mengancam mereka yang memilih Donald Trump dalam siaran langsung Instagram, mengatakan, “Saya akan memukul kalian! Jauhkan diri kalian dari saya!”

    Namun, di sisi pendukung Donald Trump, beberapa selebritas malah menyuarakan  pesan optimistis dan ajakan bersatu. Hulk Hogan, seorang pendukung Donald Trump, menyerukan persatuan dalam pesan pasca-pemilunya, mengingatkan bahwa pemilu AS ini menunjukkan seberapa besar perhatian masyarakat terhadap arah negara ini. Sementara itu, Brittany Aldean, yang selalu vokal dalam mendukung Trump bersama suaminya, penyanyi Jason Aldean, mengunggah foto sedang menonton Fox News dan mengatakan, “Rasanya seperti Pagi Natal.”

    Dukungan bagi Donald Trump juga datang dari aktor Kevin Sorbo, yang menegaskan keyakinannya dengan menulis di X, “Kristus adalah raja. Trump adalah presiden. Selamat malam.”

    Tidak hanya selebritas yang terlibat dalam diskusi ini, namun juga tokoh-tokoh penting lainnya. Piers Morgan, yang sebelumnya mendukung Donald Trump, mengucapkan selamat kepada sang presiden dan menyebut kemenangan ini sebagai “bukti ketahanan mental Donald Trump di tengah serangan dari lawan-lawan politiknya.” 

    Dana White, CEO UFC, yang juga dikenal mendukung Donald Trump, berbicara di reli kemenangan Donald Trump dan mengucapkan terima kasih kepada Joe Rogan atas dukungannya. Ia juga mengucapkan selamat kepada Elon Musk, CEO Tesla, yang diyakini memiliki peran instrumental dalam kemenangan Donald Trump di pemilu Amerika Serikat. 

  • Review Film Red One: Keajaiban Natal Penuh Aksi ala The Rock Semata

    Review Film Red One: Keajaiban Natal Penuh Aksi ala The Rock Semata

    Jakarta, Beritasatu.com – Meski liburan Natal masih lebih dari sebulan lagi, penonton disuguhkan Red One, film Natal yang menggabungkan elemen aksi dengan mitologi dan keajaiban Natal. Disutradarai oleh Jake Kasdan, yang sebelumnya dikenal lewat suksesnya film Jumanji, Red One mempertemukan kembali Dwayne Johnson dan Kasdan dalam film yang mulai tayang di bioskop Indonesia sejak Rabu (6/11/2024).

    Beritasatu.com mendapatkan kesempatan mengikuti screening perdana film ini, Selasa (5/11/2024). Meski menyajikan cerita penuh aksi dengan mitologi Natal dan humor yang khas, Red One layaknya film aksi ala The Rock (nama panggung Dwayne Johnson) semata.

    Dwayne Johnson berperan sebagai Cal, kepala keamanan (E.L.F) Santa Claus (yang diperankan oleh J.K. Simmons) di Kutub Utara. Cal yang sudah lelah dengan rutinitas dan mulai kehilangan semangat Natal, berniat akan pensiun dan menjalankan misi terakhirnya untuk menjaga Santa.

    Rencananya berubah ketika Santa diculik pada malam Natal oleh penyihir jahat bernama Gryla (Kiernan Shipka). Untuk menyelamatkan Santa, Cal harus bekerja sama dengan pemburu dan peretas bawah tanah Jack O’Malley (Chris Evans), yang tanpa sepengetahuannya menjual data lokasi Kutub Utara kepada Gryla.

    Film ini menampilkan kombinasi aksi yang menggembirakan, termasuk pertempuran dengan mitologi-mitologi khas Natal, seperti manusia salju dan legenda gelap Natal ala Jerman, Krampus. Keunggulan dari Red One adalah dunia fantasi yang dibangunnya. Kasdan berhasil menghadirkan set yang besar dan memukau, mengajak penonton untuk berkeliling dunia, dari toko mainan hingga Kutub Utara.

    Red One (2024). – (Warner Bros. Pictures/-)

    Namun, meskipun banyak aksi seru, Red One terasa lebih seperti blockbuster dengan banyak efek visual ketimbang film Natal yang hangat dan penuh makna. Skenario Chris Morgan dan cerita dari produser Hiram Garcia membawa penonton ke dalam dunia yang dipenuhi dengan keajaiban tetapi dikemas dengan cara yang standar.

    Chemistry antara Dwayne Johnson dan Chris Evans juga terasa kurang pas. Keduanya seolah berusaha menjadi bintang aksi utama, meski karakter mereka yang kontras justru memberikan sentuhan humor yang menghibur dalam film ini.

    Efek visual dari film juga terasa kasar, terutama pada beberapa adegan yang menampilkan Dwayne Johnson bisa berubah menjadi kerdil (layaknya elf atau kurcaci), membuat aksi Johnson tak senatural biasanya. Meski begitu, Red One berhasil menyampaikan pesan Natal kepada para penontonnya, khususnya kebahagiaan Natal yang semakin menghilang di era modern.

    Secara keseluruhan, meskipun Red One terasa sedikit berlebihan dan kurang magis dibandingkan dengan film Natal klasik, film berdurasi 123 menit ini tetap menawarkan hiburan yang solid bagi penggemar aksi dan para pencari tontonan liburan yang segar. 

  • Bos Alfamart Fenny Susanto Masuk Daftar Pebisnis Perempuan Terkuat di Asia 2024 Forbes   – Page 3

    Bos Alfamart Fenny Susanto Masuk Daftar Pebisnis Perempuan Terkuat di Asia 2024 Forbes   – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta Majalah bisnis ternama asal Amerika Serikat, Forbes meluncurkan daftar Pengusaha Perempuan Berpengaruh di Asia 2024. Daftar tersebut memberikan penghargaan kepada 20 pemimpin perempuan yang luar biasa dari berbagai industri di Asia.

    Forbes Asia mencantumkan nama Presiden Komisaris Sumber Alfaria Trijaya, Fenny Djoko Susanto, dalam daftar pemimpin perusahaan Asia bergensi tersebut.

    Feny Djoko Susanto, dikenal sebagai presiden komisaris raksasa minimarket Sumber Alfaria Trijaya.

    Meskipun belanja daring dan pergeseran besar lainnya di sektor ritel Indonesia sedang marak, grup Sumber Alfaria Trijaya, yang mengoperasikan jaringan Alfamart, Alfamidi, Lawson, dan Dan+Dan telah berkembang dari 141 toko di seluruh negeri pada tahun 2002, ketika Feny pertama kali bergabung dengan Sumber Alfaria Trijaya sebagai presiden direktur pada akhir tahun lalu.

    Fenny mengawasi pencatatan saham perusahaan pada tahun 2009 dan ekspansinya ke Filipina pada tahun 2014 dalam usaha patungan dengan konglomerat ritel SM Investments.

    Selain Fenny Susanto, Forbes Asia juga memasukkan figur eksekutif perempuan dari negara Asia Tenggara lainnya, yakni veteran bankir Tan Su Shan.

    Tan Su Shan menjadi pemimpin perempuan pertama di raksasa perbankan DBS Group yang terdaftar di Singapura. Dia bergabung dengan DBS pada tahun 2010 dari Morgan Stanley, menjalankan bisnis perbankan konsumen dan manajemen kekayaan DBS selama hampir satu dekade sebelum pindah ke perannya saat ini sebagai wakil CEO dan kepala perbankan institusional.

    “Daftar Power Bussinesswoman Forbes Asia tahun ini menyoroti 20 eksekutif, wirausahawan, dan anggota bisnis keluarga yang mengarahkan perusahaan mereka melalui tantangan industri dan ketidakpastian ekonomi,” kata Rana Wehbe Watson, editor daftar tersebut, dalam keterangan resmi, dikutip Selasa (5/11/2024).

    “Dari pengembang properti dan lembaga keuangan terkemuka hingga berinovasi dalam kendaraan listrik dan manufaktur, mereka menanamkan strategi yang berani dan rasa optimisme baru dalam industri di seluruh kawasan,” tuturnya.

    Forbes Asia menjelaskan, para eksekutif ini dipilih berdasarkan prestasi dan rekam jejak mereka. para perempuan yang disorot tahun ini mewakili generasi baru pemimpin bisnis yang siap menghadapi kesulitan apa pun secara langsung.

     

  • Video: CEO JP Morgan Sebut Perang Dunia 3 Telah Dimulai

    Video: CEO JP Morgan Sebut Perang Dunia 3 Telah Dimulai

    Jakarta, CNBC Indonesia –Ceo JP Morgan Jamie Dimon mengatakan bahwa, dunia telah memasuki fase awal dari perang dunia 3. Hal ini dipaparkannya dalam pidatonya baru-baru ini di institut keuangan internasional, Selasa 29 Oktober 2024.

    Selengkapnya dalam program Evening Up CNBC Indonesia, Rabu (30/10/2024).

  • Harta dan Karier Mentereng Tom Lembong, Tersangka Korupsi Gula Rugikan Negara Rp 400 Miliar – Page 3

    Harta dan Karier Mentereng Tom Lembong, Tersangka Korupsi Gula Rugikan Negara Rp 400 Miliar – Page 3

    Tom Lembong sebelum dikenal sebagai salah satu anggota tim sukses pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin (AMIN). ataui co-captain timnas Anies Baswedan-Cak Imin pada Pilpres 2024 lalu.

    Tom Lembong juga merupakan Mantan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) dan Menteri Perdagangan (Mendag).

    Pria kelahiran Jakarta ini pernah menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) pada 27 Juli 2016-20 Oktober 2019. Sebelumnya ia pernah menjadi Menteri Perdagangan (Mendag) menggantikan Rahmat Gobel pada 2015.

    Sebelum terjun di pemerintahan, pria yang dikenal dengan Tom Lembong ini pernah berkarier di sejumlah lembaga keuangan internasional antara lain Deutshce Bank, Morgan Stanley serta Farindo Investments.

    Ia memulai karier di Morgan Stanley and Company sebagai Sales and Trading Associate. Selanjutnya ia bekerja di Morgan Stanley Divisi Ekuitas (Singapura) menjabat sebagai Senior Manager di Departemen Corporate Finance Makindo. Selanjutnya investment banker dari Deutsche Securities.

    Antara 2002 dan 2005, Tom Lembong menjabat sebagai Division Head dan Senior Vice President di Badan Penyehatan Perbankan Indonesia (BPPN). Tom Lembong bekerja dengan Principia Management Group.

    Mengutip Antara, ia mendirikan Quvat Capital, perusahaan investasi yang mengelola dana lebih dari USD 500 juta. Perusahaan investasi ini mengelola 11 perusahaan portofolio di berbagai sektor termasuk logistik kelautan, konsumen dan keuangan.

    Adapun Tom Lembong pernah menerima Young Global Leader (YGL) dari World Economic Forum (Davos) pada 2008. Tom Lembong mendapatkan gelar AB (Bachelor of Arts) dari program studi Architecture and Urban Desih, Harvard University pada 1994.

  • 5
                    
                        Profil Tom Lembong, Eks Mendag yang Jadi Tersangka Korupsi Impor Gula
                        Nasional

    5 Profil Tom Lembong, Eks Mendag yang Jadi Tersangka Korupsi Impor Gula Nasional

    Profil Tom Lembong, Eks Mendag yang Jadi Tersangka Korupsi Impor Gula
    Penulis
    JAKARTA, KOMPAS.com
    – Thomas Trikasih Lembong ditetapkan menjadi tersangka oleh
    Kejaksaan Agung
    dalam kasus dugaan
    korupsi
    terkait impor gula di Kementerian Perdagangan (Kemendag).
    Lelaki yang kerap disapa
    Tom Lembong
    itu ditetapkan menjadi tersangka dalam kapasitas sebagai mantan Menteri Perdagangan bersama Direktur Pengembangan Bisnis PT Perusahaan Perdagangan Indonesia 2015-2016 berinisial CS.
    Tom yang lahir pada 4 Maret 1971 bermukim di Jerman antara usia 3 sampai 10 tahun. Namun, dia sempat mengenyam pendidikan di Regina Pacis, Palmerah, Jakarta.
    Setelah lulus SMA, Tom kemudian pergi ke Boston, Massachusetts, Amerika Serikat. Dia kemudian menyelesaikan pendidikan tingginya di Harvard University pada 1994 dengan gelar Bachelor of Arts (B.A.) di bidang arsitektur dan tata kota.
    Akan tetapi, Tom Lembong justru berkecimpung di industri jasa keuangan.

    Dia bekerja di Divisi Ekuitas Morgan Stanley di Singapura pada 1995. Setelah itu Tom Lembong menduduki posisi sebagai bankir investasi di Deutsche Securities Indonesia dari 1999 sampai 2000.
    Tom Lembong juga pernah menjadi penasihat ekonomi ketika Presiden Joko Widodo (Jokowi) masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Posisi ini dipertahankan sampai Jokowi menjadi presiden 2014.
    Lalu, Tom menjadi Menteri Perdagangan 2015-2016, sebelum digeser menjadi Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) sampai 2019.
    Setelah itu, Tom Lembong bergabung dengan kubu calon presiden Anies Baswedan sebagai tim pemenangan pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
    Dalam konstruksi perkara ini, pada 2015, berdasarkan rapat koordinasi antarkementerian, telah disimpulkan Indonesia mengalami surplus gula sehingga tidak diperlukan impor gula.
    Akan tetapi, di tahun yang sama, Tom yang ketika itu menjabat Menteri Perdagangan memberikan izin impor gula kristal mentah tersebut.
    Oleh Kemendag, PT AP diberikan izin mengimpor 105.000 ton gula kristal mentah yang diolah menjadi gula kristal putih.
    “Pemberian izin ini tidak melalui rapat koordinasi atau tanpa ada rekomendasi dari Kementerian Perindustrian,” kata Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Abdul Qohar dalam konferensi pers, Selasa (29/10/2024) malam.
    Akibat perkara itu, Indonesia diduga mengalami kerugian mencapai Rp 400 miliar. Usai pemeriksaan, Tom Lembong kemudian ditahan sebagai tersangka di Rumah Tahanan Salemba, Jakarta Pusat.
    Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Sekjen PBB Peringatkan Tenggelamnya Kepulauan Pasifik

    Sekjen PBB Peringatkan Tenggelamnya Kepulauan Pasifik

    Jakarta

    Dalam Forum Kepulauan Pasifik, Sekretaris Jendral Perserikatan Bangsa-bangsa, PBB, Antonio Guterres ikut merilis penelitian yang menunjukkan permukaan laut di selatan Pasifik telah naik jauh lebih cepat daripada rata-rata global.

    “Saya berada di Tonga untuk menyampaikan SOS global, Save Our Seas, akibat naiknya permukaan air laut. Bencana global tengah mengancam surga Pasifik ini,” katanya.

    Dengan populasi yang relatif kecil dan minim industri berat, kepulauan Pasifik secara kolektif menghasilkan kurang dari 0,02 persen emisi gas rumah kaca global setiap tahun.

    Namun, kumpulan pulau-pulau vulkanik dan atol karang berelevasi rendah ini juga mendiami koridor tropis yang terancam oleh naiknya permukaan laut.

    Organisasi Meteorologi Dunia, WMO, telah memantau pengukur pasang surut air laut di pantai-pantai di Kepulauan Pasifik sejak awal 1990-an.

    Sebuah laporan baru yang dirilis oleh badan pemantau iklim PBB menunjukkan permukaan laut telah naik sekitar 15 sentimeter di beberapa bagian Pasifik dalam 30 tahun terakhir.

    Rata-rata global adalah 9,4 sentimeter, menurut laporan tersebut.

    Kepunahan pulau dataran rendah

    Sejumlah lokasi, terutama di Kiribati dan Kepulauan Cook, mencatatkan kenaikan yang sama atau sedikit di bawah rata-rata global. Namun situs lain, seperti ibu kota Samoa dan Fiji, mengalami kenaikan muka air laut hampir tiga kali lipat lebih tinggi.

    Di Tuvalu yang berelevasi rendah, lahan sudah sangat langka sehingga anak-anak terpaksa menggunakan landasan pacu di bandara internasional sebagai taman bermain darurat.

    Para ilmuwan telah memperingatkan bahwa, bahkan dalam beberapa skenario moderat, Tuvalu hampir sepenuhnya akan terhapus dari peta dalam 30 tahun ke depan.

    “Bencana demi bencana terjadi, dan kami kehilangan kapasitas untuk membangun kembali, untuk menahan topan lain atau banjir lain,” Kata Menteri Iklim Tuvalu Maina Talia kepada AFP di sela-sela pertemuan puncak, Senin (26/8).

    “Bagi negara-negara kepulauan dataran rendah, ini adalah masalah kelangsungan hidup bagi kami.”

    Barometer iklim di Pasifik

    Nasib negara Kepulauan Pasifik selama ini cenderung diabaikan, lantaran lokasi yang terpencil dan kurangnya kepentingan ekonomi .

    Namun, wilayah tersebut semakin dilihat oleh para ilmuwan sebagai barometer iklim Bumi, yang mengisyaratkan masalah di belahan dunia lain.

    “Laporan baru ini mengonfirmasi apa yang telah dikatakan para pemimpin Pasifik selama bertahun-tahun,” kata peneliti iklim Australia Wes Morgan kepada AFP.

    “Perubahan iklim adalah ancaman keamanan utama bagi mereka. Negara-negara Pasifik tengah berjuang untuk bertahan hidup, dan pengurangan polusi iklim adalah kunci masa depan mereka.”

    Dikelilingi oleh jutaan mil persegi lautan tropis, Pasifik Selatan secara unik terancam oleh kenaikan permukaan laut. Sebagian besar orang tinggal dalam jarak lima kilometer dari pantai, menurut PBB.

    Naiknya permukaan laut menelan lahan yang langka dan mencemari sumber makanan dan air minum.

    Suhu air yang lebih hangat juga melazimkan bencana cuaca ekstrem, sementara pengasaman laut perlahan-lahan membunuh terumbu karang yang memelihara rantai makanan. Negara-negara Pasifik mendesak negara-negara pencemar karbon untuk memangkas emisi dan mendanai program ketahanan iklim.

    Isu ini diharapkan akan menjadi sorotan utama dalam pembicaraan tingkat tinggi sepanjang minggu.

    “Kebutuhan akan pendanaan kerugian dan kerusakan sudah ada saat ini, dan biaya hanya akan meningkat tanpa tindakan iklim yang mendesak sekarang,” kata Rosanne Martyr, seorang ilmuwan senior di lembaga kebijakan Climate Analytics.

    “Pada tahun 2020, beberapa negara Kepulauan Pasifik termasuk Vanuatu, Papua Nugini, dan Mikronesia melaporkan telah kehilangan lebih dari satu persen PDB mereka akibat naiknya permukaan laut.”

    rzn/hp (dpa, AFP, AP, Reuters)

    (ita/ita)

  • Kripto Anjlok US$ 270 M, Bitcoin Sempat Jatuh ke Level US$ 54.000

    Kripto Anjlok US$ 270 M, Bitcoin Sempat Jatuh ke Level US$ 54.000

    Jakarta

    Nilai pasar kripto secara keseluruhan anjlok pada hari Minggu kemarin hingga US$ 270 miliar atau sekitar Rp 4.347 triliun dalam jangka waktu 24 jam. Hal ini disebabkan karena investor berbondong-bondong menjual aset berisiko seperti bitcoin dan ether.

    Dikutip dari CNBC Internasional, Senin (5/8/2024), data CoinGecko menunjukkan, Bitcoin turun hingga 11% dan ether turun 21% dalam waktu 24 jam. Hal ini membuat nilai keseluruhan mata uang kripto anjlok sekitar US$ 270 miliar.

    Kondisi ini bertepatan dengan penurunan ekuitas di pasar Asia-Pasifik. Nikkei 225 Jepang anjlok hingga 7%, memperpanjang kerugian yang dimulai minggu lalu, setelah Bank of Japan mengumumkan akan menaikkan suku bunga acuannya ke level tertinggi dalam 16 tahun.

    Lalu di Amerika Serikat (AS), Nasdaq merosot 3,4% minggu lalu ke wilayah koreksi, mengakhiri tiga minggu terburuk indeks yang sarat teknologi itu sejak September 2022. Saham Amazon dan Nvidia berkontribusi terhadap penurunan tersebut.

    “Penurunan saham minggu lalu sebagian terkait dengan laba yang mengecewakan, laporan pekerjaan yang lebih lemah dari perkiraan, pengangguran yang lebih tinggi, dan sektor manufaktur yang menurun,” tulis CNBC.

    Di tengah kondisi tersebut, Federal Reserve AS memilih untuk mempertahankan suku bunga acuannya tetap stabil dan tidak menjanjikan penurunan suku bunga pada bulan September. Suku bunga yang lebih rendah cenderung berkorelasi dengan kinerja yang lebih baik untuk aset berisiko.

    Bitcoin Merosot ke Level US$ 54.000

    Sementara itu, harga Bitcoin telah mencapai level terendah sejak Februari. Mata uang kripto terbesar di dunia itu diperdagangkan sekitar US$ 54.000 atau sekitar Rp 869,4 juta. Meski demikian, harganya masih mencatatkan kenaikan hampir 23% tahun ini.

    Sedangkan harga ether, token asli yang menopang blockchain ethereum, turun menjadi sekitar US$ 2.300 atau setara Rp 37,03 juta dan telah menghapus keuntungannya untuk tahun ini. Token BNB Binance turun lebih dari 15% dan Solana diperdagangkan 10% lebih rendah.

    Kondisi hancurnya pasar kripto diproyeksikan akan segera dirasakan oleh basis investor yang lebih luas. Hal ini imbas atas Komisi Sekuritas dan Bursa AS (SEC) menyetujui dana yang diperdagangkan di bursa spot baru atau ETF bitcoin spot untuk bitcoin dan ether.

    ETF telah melihat ratusan juta dolar mengalir ke koin tersebut. Pada hari Jumat lalu, CNBC melaporkan bahwa Morgan Stanley akan segera mengizinkan 15.000 penasihat keuangannya untuk menawarkan ETF bitcoin kepada kliennya. Ini merupakan langkah pertama di antara bank-bank besar Wall Street untuk mengadopsi kripto ke dalam portofolio investasinya.

    (shc/das)

  • Kisah Keluarga di London Kaget Rumahnya Diubah Jadi Ladang Ganja

    Kisah Keluarga di London Kaget Rumahnya Diubah Jadi Ladang Ganja

    Jakarta

    “Saya menyalakan lampu dan Ya Tuhan ada tanah setinggi hampir satu meter di kamar tidur saya,” kata Charles Reeves ketika memperlihatkan kondisi rumahnya kepada BBC.

    “Saya kaget lantainya bisa menampung tanah sebanyak ini.”

    Reeves baru saja pulang setelah bekerja di luar negeri ketika menemukan rumah keluarganya di London Utara berubah menjadi ladang ganja.

    Pelakunya menyamar sebagai pengontrak rumah itu. Mereka menaruh 10 ton tanah sehingga rumah itu rusak.

    Keluarga Reeves pun sangat terpukul atas kejadian ini.

    Para ahli mengatakan bahwa kasus penyewaan properti untuk menanam ganja sedang meningkat di London.

    Para pelaku tidak membayar sewa rumah, lalu memanfaatkan prosedur pengusiran yang memakan waktu lama untuk menyelesaikan penanaman ganja secara ilegal. Mereka kemudian menghilang begitu saja.

    Keluarga Reeves mengiklankan penyewaan rumah mereka secara daring saat bersiap-siap untuk bekerja di Amerika Serikat.

    Seorang agen properti mendekati mereka. Agen itu tahu bahwa keluarga Reeves akan pergi untuk waktu yang lama.

    Dia menjanjikan bahwa rumah Reeves akan dikontrak oleh satu keluarga yang bekerja di sebuah firma di pusat kota London. Keluarga calon pengontrak itu juga disebut memiliki anak-anak.

    Namun ternyata, “pengontrak” sebenarnya adalah penipu yang tidak pernah membayar uang sewa. Mereka bahkan memanfaatkan rumah tersebut untuk tindak kriminal.

    Belakangan diketahui bahwa agen properti itu menjalankan situs palsu dan para penyewanya pun adalah penipu.

    Polisi memberi tahu Reeves bahwa apa yang dia alami adalah salah satu yang terburuk dari kasus sejenis ini yang pernah mereka tangani.

    Polisi menyita lebih dari 400 tanaman ganja dari rumah itu. Nilainya diperkirakan mencapai ratusan ribu poundsterling atau miliaran rupiah.

    BBC Para pelaku memasang sistem ventilasi yang ruwet untuk menciptakan suhu dan kelembapan optimal untuk menanam ganja. BBCPemilik rumah disambut oleh seorang laki-laki yang mengeklaim rumah itu dalam kondisi baik, namun laki-laki itu menghilang dalam waktu setengah jam setelahnya.

    Reeves mendatangi rumah itu karena para pengontrak tidak kunjung membayar uang sewa.

    Dia baru bisa datang setelah mendapat keputusan pengadilan untuk memasuki rumah tersebut.

    Reeves mengetuk pintu dan disambut oleh sejumlah laki-laki. Salah satunya mengeklaim bahwa rumah itu dalam kondisi yang baik.

    Dalam waktu setengah jam, orang-orang itu menghilang. Belum diketahui apa peran mereka dalam perkebunan ganja itu.

    “Saya tidak percaya dengan apa yang saya lihat,” kata Reeves menceritakan momen ketika dia memasuki rumah.

    “Mereka membuang 10 ton tanah di kamar tidur.”

    “Semua area di rumah ini telah diubah menjadi pabrik narkoba. Ada lubang di langit-langit, kabel di mana-mana, dan bau busuknya luar biasa.”

    BBC Reeves mengecek kamar tidurnya yang kini dipenuhi tanah bekas penanaman ganja BBCPelaku memasang instalasi khusus untuk mendukung penanaman ganja ilegal.

    Reeves kemudian menyadari bahwa kipas angin, lampu-lampu hingga ventilasi di rumahnya menyala menggunakan listrik curian.

    Para pelaku mengatur ulang sistem kelistrikan di rumah itu dengan cara memotong meteran, sehingga mereka dapat menggunakan daya listrik untuk beroperasi tanpa terdeteksi.

    Selain harus membersihkan berton-ton tanah yang dibuang di lantai atas, rumah ini juga mengalami kerusakan struktural yang berat.

    Ada banyak lubang yang dibuat di langit-langitnya. Dindingnya telah dirombak untuk membuat sistem ventilasi yang rumit sehingga suhu dan kelembapannya optimal untuk pertumbuhan tanaman ganja.

    Pencahayaannya diatur sedemikian rupa. Lampu-lampu khusus dipasang di seluruh rumah untuk merangsang pertumbuhan tanaman ganja.

    Panas yang dihasilkan oleh lampu-lampu ini menyebabkan rumah itu rusak. Ada bekas gosong dan perabotan yang meleleh di beberapa ruangan.

    “Ada tirai besar di sini sebelumnya. Ini mencengangkan,” kata Reeves.

    “Kipas anginnya menyala, lampunya menyala, tirainya ditutup.”

    BBC Jejaring kabel listrik yang kusut dipasang di kamar tidur untuk menyalakan listrik. BBC Pelaku memotong meteran, memasang ulang jaringan listrik di rumah ini untuk mencuri listrik yang dibutuhkan untuk operasional kebun ganja mereka. BBCBiaya perbaikan akibat perkebunan ganja ini melebihi Pound 20.000 (Rp415 juta), sehingga menyebabkan kondisi keuangan keluarga Reeves terbebani.

    Keluarga Reeves merasa begitu terpukul akibat penipuan dan kerusakan yang terjadi pada rumah mereka.

    “Ini adalah rumah yang kami tempati selama 20 tahun, tempat kami membesarkan anak. Rasanya sangat mengerikan seperti dihujam di hulu jantung kami, seperti diserang di tempat suci, tempat yang nyaman, tempat bernaung kami di kota ini, dan itu adalah rumah kami. Rasanya sangat menyakitkan,” kata istri Reeves, Julia.

    “Rasanya seperti rumah saya sudah dinodai. Kerusakan, kotoran, dan kekacauannya ada di mana-mana,” tutur Reeves.

    “Ini adalah rumah pertama yang saya miliki. Kami merasa hancur dan terpukul.”

    Charles ReevesKeluarga Reeves beranggotakan empat orang. Mereka tinggal di rumah ini sebelum pindah ke Amerika Serikat untuk bekerja

    Data Kepolisian Metropolitan London menunjukkan bahwa lebih dari 1.000 ladang ganja ditemukan di kota ini dalam beberapa tahun terakhir. Sebanyak 1.056 di antaranya ditemukan pada kurun 2018-2019 dan 2022-2023.

    Para pakar meyakini bahwa data itu hanya menggambarkan sebagian kecil dari ladang ganja yang saat ini beroperasi.

    Menurut Allen Morgan, salah satu saksi ahli terkemuka di Inggris untuk kasus narkoba sekaligus mantan perwira polisi yang kini menjalankan layanan konsultasi narkoba, penipuan sewa rumah yang terkait dengan perkebunan ganja meningkat.

    “Kami melihat jelas bahwa kejahatan jenis ini meningkat, para penjahat memanfaatkan pasar penyewaan properti untuk menanam ganja secara ilegal,” kata Morgan.

    “Mereka memanfaatkan celah pada sistem hukum dan panjangnya proses pengusiran penyewa. Mereka tahu bahwa butuh waktu berbulan-bulan untuk mengusir penyewa meskipun mereka tidak membayar sewa.”

    “Dalam kurun waktu itu, mereka bisa memanen dan menghasilkan keuntungan yang signifikan sebelum menghilang tanpa jejak,” jelas Morgan.

    Baca juga:

    Celah regulasi soal penyewaan properti membuat para pelaku beroperasi lebih mudah.

    Tidak ada kewajiban bagi agen properti untuk memenuhi kualifikasi tertentu, meskipun mereka menangani aset bernilai tinggi. Ini membuat para pemilik properti rentan mengalami penipuan atau tindak kriminal lainnya.

    “Kalau sesuatu terdengar terlalu indah untuk jadi kenyataan, mungkin memang begitulah adanya,” kata Morgan memperingatkan.

    “Kalau seseorang menawarkan membayar tunai karena mengaku sudah dikecewakan, lalu mereka harus bergegas pindah, maka itu harus diwaspadai.”

    BBCAllen Morgan mengingatkan bahwa kasus penipuan sewa yang berkaitan dengan perkebunan ganja sedang meningkat.

    Perdagangan ganja telah berkembang dari penanaman skala kecil menjadi operasi bernilai jutaan poundsterling yang diduga dijalankan oleh sindikat internasional.

    London telah menjadi pusat distribusi narkoba karena pasarnya yang besar dan jejaring transportasinya yang luas.

    “Masalahnya London jelas merupakan salah satu pusat distribusi utama untuk obat-obatan terlarang di seluruh Inggris Raya,” jelas Morgan.

    “Perdagangan ganja sangat menguntungkan. Setelah mengubah properti sewaan, Anda bisa mendapat lima hingga tujuh area penanaman terpisah untuk memproduksi ganja, secara diam-diam dan tanpa bukti apapun terkait Anda.”

    BBCKasus ini tidak hanya menyebabkan kerusakan fisik di rumah keluarga Reeves, namun juga berdampak secara emosional.

    Polisi masih menyelidiki apa yang terjadi pada keluarga Reeves. Namun nyatanya, para pemilik rumah yang tidak dibersalah dibiarkan menghadapi sisa-sisa kejahatan narkoba yang terus berkembang di London.

    Keluarga Reeves berharap dengan menyuarakan kisah mereka, mereka bisa membangun kesadaran soal masalah ini, juga mencegah pemilik properti lainnya menjadi korban penipuan serupa.

    “Kami ingin orang-orang menyadari risikonya dan mencegahnya saat menyewakan properti mereka,” kata Reeves.

    “Tidak seorang pun boleh mengalami apa yang kami alami. Ini bukan sekadar penipuan, ini adalah penghancuran rumah kami.”

    (ita/ita)

  • Polres Sumenep Sita Ratusan Botol Miras dan Tes Urine Puluhan Pengunjung

    Polres Sumenep Sita Ratusan Botol Miras dan Tes Urine Puluhan Pengunjung

    Sumenep (beritajatim.com) – Polres Sumenep menggelar razia ke sejumlah tempat hiburan malam pada Minggu (9/6/2024) dini hari. Ada dua tempat yang dirazia, yakni Cafe Lotus Jl. KH. Mansyur dan Mr. Ball Jl. Arya Wiraraja.

    Razia dipimpin langsung Kapolres Sumenep AKBP Henri Noveri Santoso, bersama tim gabungan yakni Reskrim, Intel, Narkoba, Sat Samapta dan PM (Polisi Militer).

    “Razia itu kami gelar hingga Subuh tadi. Ada 34 pengunjung tempat hiburan malam yang kami amankan, terdiri dari 18 laki-laki dan 16 perempuan,” kata Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti, Minggu (9/6/2024).

    Kemudian 34 orang yang diamankan itu langsung dilakukan tes urine di tempat. Hasilnya semua negatif atau tidak ada yang terbukti mengkonsumsi narkoba. Namun dari dua lokasi itu, polisi menyita puluhan kardus yang berisi ratusan botol minuman keras (miras).

    “Miras yang kami sita itu berbagai merk, mulai anggur putih, anggur merah, alexis, iceland, captain morgan, dan beberapa merk lainnya,” terang Widiarti.

    Ia mengatakan, razia tempat hiburan malam tersebut dilakukan untuk mengantisipasi kriminalitas dan gangguan kamtibmas ketika ada indikasi penggunaan miras, sajam, maupun obat-obatan terlarang.

    “Saat ini 34 orang yang diamankan di tempat hiburan malam berikut barang buktinya kami bawa ke Polres untuk proses penyelidikan lebih lanjut,” ujarnya. [tem/suf]