Tag: Listyo Sigit Prabowo

  • Ini Daftar Wilayah yang Larang Pesta Kembang Api di Malam Tahun Baru 2026

    Ini Daftar Wilayah yang Larang Pesta Kembang Api di Malam Tahun Baru 2026

    Bisnis.com, JAKARTA – Malam tahun baru 2026 akan sepi dari pesta kembang api.

    Pasalnya, beberapa daerah termasuk Jakarta telah mengeluarkan imbauan larangan pesta kembang api 2026 karena kondisi.

    Berikut 8 daerah yang larang pesta kembang api di malam tahun baru 2026 

    1. Jakarta

    Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mengeluarkan surat edaran (SE) terkait larangan menyalakan kembang api saat malam pergantian Tahun Baru 2026. Kebijakan itu berlaku untuk seluruh kegiatan yang memerlukan perizinan, baik yang digelar pemerintah maupun pihak swasta.

    “Tadi dalam rapat saya sudah memutuskan untuk wilayah seluruh Jakarta, baik yang diadakan oleh pemerintah maupun swasta, kami meminta untuk tidak ada kembang api. Kami akan mengeluarkan surat edaran untuk hal tersebut,” ujar Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung saat konferensi pers di Balai Kota Jakarta, Senin (22/12/25).

    Pramono mengatakan larangan tersebut mencakup kegiatan di hotel, pusat perbelanjaan, hingga lokasi keramaian lainnya. SE akan diterbitkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta dalam waktu dekat.

    Meski begitu, Pramono mengakui Pemprov DKI tidak bisa sepenuhnya melarang masyarakat secara personal yang menyalakan kembang api atau petasan. Namun, ia mengimbau warga Jakarta untuk menahan diri.

    2. Banten

    Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menerbitkan kebijakan larangan penggunaan kembang api dan petasan menjelang perayaan Tahun Baru 2026. 

    Kebijakan tersebut dikeluarkan oleh Gubernur Banten Andra Soni sebagai upaya menjaga ketertiban umum, keamanan, serta keselamatan masyarakat di seluruh wilayah Provinsi Banten.

    Larangan itu tertuang dalam Surat Edaran Gubernur Banten Nomor 73 Tahun 2025 tentang Larangan Penggunaan Kembang Api dan Petasan Menjelang Perayaan Tahun Baru 2026 di Wilayah Provinsi Banten yang ditetapkan di Serang pada 24 Desember 2025.

    Dalam surat edaran tersebut, gubernur Banten mengimbau sekaligus melarang seluruh masyarakat untuk tidak menggunakan, menyalakan, memperjualbelikan, maupun menyimpan kembang api dan atau petasan dalam bentuk dan jenis apa pun. Baik menjelang maupun pada saat perayaan Tahun Baru 2026.

    Kebijakan ini dimaksudkan untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang tetap kondusif. Selain itu, larangan tersebut juga bertujuan untuk menghindari potensi gangguan keselamatan, kebakaran, serta kecelakaan yang kerap terjadi akibat penggunaan petasan, khususnya di lingkungan permukiman.

    Gubernur Banten juga menekankan bahwa larangan ini memiliki makna sosial yang lebih luas sebagai wujud empati dan solidaritas kemanusiaan atas musibah yang dialami korban bencana alam di wilayah Sumatera. Pemerintah Provinsi Banten mengajak masyarakat merayakan Tahun Baru dengan cara yang lebih sederhana, aman, dan penuh kepedulian sosial.

    Melalui surat edaran itu, gubernur Banten menginstruksikan kepada seluruh Bupati dan Wali Kota se-Provinsi Banten untuk menindaklanjuti kebijakan tersebut di wilayah masing-masing serta melaksanakan sosialisasi secara masif kepada masyarakat.

    Pemerintah daerah juga diminta melakukan koordinasi dengan unsur TNI, Polri, serta perangkat daerah terkait dalam rangka pengawasan dan penegakan ketertiban umum. Selain itu, camat, lurah, kepala desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh pemuda diharapkan turut berperan aktif memberikan pemahaman kepada masyarakat.

    Dengan diterbitkannya kebijakan ini, Pemprov Banten berharap perayaan Tahun Baru 2026 dapat berlangsung aman, tertib, dan kondusif, serta mencerminkan kepedulian sosial seluruh elemen masyarakat.

    3. Cirebon

    Menjelang pergantian Tahun Baru 2026, Polsek Pabedilan Polresta Cirebon melalui Bhabinkamtibmas Desa Pabedilan Kidul melaksanakan kegiatan sambang dan sosialisasi kepada masyarakat dalam rangka Operasi Lilin Lodaya 2025.

    okus utama dalam kegiatan sambang tersebut adalah memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai bahaya serta larangan penggunaan kembang api dan petasan secara berlebihan, yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas.

    Dalam sosialisasinya, petugas menyampaikan beberapa imbauan penting, di antaranya mengingatkan warga agar tidak menyalakan kembang api dan petasan karena berisiko menimbulkan kebakaran di kawasan permukiman padat serta dapat menyebabkan cedera. Selain itu, masyarakat juga diajak untuk merayakan malam pergantian tahun dengan kegiatan yang lebih positif, seperti doa bersama dan silaturahmi keluarga, guna menjaga ketenangan dan kenyamanan lingkungan, khususnya bagi lansia, anak-anak, dan warga yang sedang sakit.

    Petugas juga mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan konvoi kendaraan maupun arak-arakan yang menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi (knalpot brong), karena dapat mengganggu ketertiban lalu lintas dan kenyamanan pengguna jalan lainnya.

    Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kesadaran masyarakat semakin meningkat dalam mendukung pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2025, sehingga perayaan malam Tahun Baru 2026 di wilayah hukum Polsek Pabedilan dapat berlangsung aman, tertib, dan kondusif.

    4. Jawa Timur

    Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengimbau pemerintah kabupaten dan kota di Jatim tidak menggelar pesta kembang api saat pergantian tahun 2025 ke 2026 dan menggantinya dengan doa bersama.

    Dilansir dari Antara, dia menjelaskan imbauan tersebut merupakan wujud empati dan solidaritas atas musibah banjir bandang yang melanda sejumlah daerah di Indonesia, khususnya Aceh, Sumatra Barat, dan Sumatera Utara, yang menimbulkan korban jiwa serta dampak sosial luas.

    Menurut Khofifah, doa bersama dapat menjadi simbol kebersamaan nasional sekaligus momentum memperkuat nilai kemanusiaan, solidaritas, dan spiritualitas dalam menghadapi berbagai tantangan bangsa ke depan.

    Selain itu, dia mengingatkan kondisi cuaca pada akhir tahun masih berpotensi ekstrem berdasarkan prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), dengan puncak hujan di Jawa Timur pada Desember 2025 mencapai 20 persen, Januari 2026 sebesar 58 persen, dan Februari 2026 sebesar 22 persen.

    Khofifah berharap seluruh elemen masyarakat, pemerintah daerah, tokoh agama, dan tokoh masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan doa bersama menyambut Tahun Baru 2026.

    5. Yogyakarta

    Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo menyatakan melarang masyarakat maupun pihak penyelenggara menggelar pesta kembang api saat malam Tahun Baru 2026.

    Terkait sanksi bagi masyarakat yang melanggar aturan tersebut, akan menjadi kewenangan kepolisian.

    Sebelumnya, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menyatakan Mabes Polri tidak memberikan izin pesta kembang api pada malam Tahun Baru 2026 dan menyerahkan teknis penindakan kepada kepolisian daerah.

  • Polri Kirim 300 Personel Brimob Tambahan ke Aceh untuk Penanganan Bencana

    Polri Kirim 300 Personel Brimob Tambahan ke Aceh untuk Penanganan Bencana

    Polri Kirim 300 Personel Brimob Tambahan ke Aceh untuk Penanganan Bencana
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com
    – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mengirimkan tambahan 300 personel Brigade Mobil (Brimob) ke wilayah terdampak bencana di Provinsi Aceh.
    Pengiriman ini dilakukan atas perintah langsung
    Kapolri
    Jenderal
    Listyo Sigit Prabowo
    untuk memperkuat penanganan bencana yang masih berlangsung.
    Wakil Kepala
    Polri
    (
    Wakapolri
    ) Komjen Pol
    Dedi Prasetyo
    mengatakan, penguatan personel diperlukan karena kondisi di lapangan masih membutuhkan tenaga tambahan, sementara personel organik yang bertugas sudah hampir satu bulan berada di lokasi bencana.
    “Melihat kondisi di sana perlu perkuatan tambahan lagi. Oleh karena itu, sesuai perintah Bapak Kapolri, di akhir tahun ini kita berangkatkan lagi sekitar 300 personel,” kata Dedi saat Apel Pemberangkatan Personel Brimob Polri ke Wilayah Bencana Provinsi Aceh di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (26/12/2025).
    Dedi menjelaskan, ratusan personel Brimob tersebut akan ditempatkan di sejumlah wilayah terdampak, dengan prioritas utama di Aceh Tamiang. Selain itu, personel juga akan disebar ke Aceh Utara dan Aceh Tengah.
    “300 personel nanti akan ditempatkan di Aceh Tamiang yang paling utama, kemudian di Aceh Utara dan di Aceh Tengah,” kata Dedi.
    Sebelumnya, Polri telah memberangkatkan kloter pertama personel Brimob dari Pasukan Brimob Pusat dan Brimob Nusantara yang berasal dari sejumlah Polda, seperti Polda Riau dan Polda Jambi.
    Pada kloter kedua, Polri kembali mengirimkan pasukan melalui Pelabuhan Tanjung Priok dengan dukungan PT Pelni.
    “Sudah kita kirim pasukan kurang lebih sekitar 300 orang. Selain pasukan, kita juga membawa seluruh peralatan yang digunakan untuk melaksanakan mitigasi bencana,” ujar Dedi.
    Menurut Dedi, pengiriman personel tambahan juga bertujuan untuk menjaga efektivitas operasional kepolisian di wilayah bencana.
    Ia mengakui, personel Polri yang bertugas di lapangan saat ini mulai mengalami kelelahan, baik secara fisik maupun psikologis.
    “Anggota-anggota kita yang organik di sana sudah cukup lama, hampir satu bulan. Tingkat keletihan secara psikologis dan fisik sudah sangat terasa, sehingga membutuhkan tambahan tenaga baru,” kata Dedi.
    Dedi bilang, Polri masih membuka kemungkinan menambah kekuatan personel pada Januari dan Februari 2026, tergantung perkembangan situasi dan kebutuhan di lapangan.
    “Kita bisa tambah lagi nanti di bulan Januari dan Februari,” imbuhnya.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Pesta Kembang Api Dilarang, Warga Batam Bisa Rayakan Malam Tahun Baru dengan Cara Ini

    Pesta Kembang Api Dilarang, Warga Batam Bisa Rayakan Malam Tahun Baru dengan Cara Ini

    Liputan6.com, Jakarta – Pemerintah Kota Batam melarang masyarakat perayaan malam tahun baru 2026 dengan menyalakan kembang api dan petasan. Kebijakan tersebut tertuang dalam Surat Edaran Wali Kota Batam Nomor 53 Tahun 2025 yang diterbitkan pada 24 Desember 2025.

    Surat edaran itu ditujukan kepada seluruh jajaran pemerintah, TNI/Polri, BUMN, pihak swasta, pengelola hotel, restoran, pusat perbelanjaan, tempat hiburan, hingga masyarakat umum di Kota Batam.

    Dalam surat edaran tersebut, Wali Kota Batam Amsakar Achmad menyampaikan bahwa kebijakan ini diambil sebagai bentuk empati dan solidaritas atas musibah dan bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di Indonesia, di antaranya Aceh, Sumatera Utara dan Sumatera Barat.

    Selain itu, larangan menyalakan kembang api dan petasan juga bertujuan untuk menjaga ketenteraman dan ketertiban umum selama perayaan malam Tahun Baru.

    “Perayaan pergantian malam tahun baru hendaknya dilaksanakan secara sederhana, bermakna dan tidak berlebihan,” kata Amsakar dalam surat edaran, Jumat (26/12/25).

    Pemerintah Kota Batam mengimbau masyarakat agar mengisi malam pergantian tahun dengan kegiatan yang lebih positif, seperti berkumpul bersama keluarga, berdoa sesuai agama dan kepercayaan masing-masing, serta melakukan kegiatan sosial berupa penggalangan donasi bagi para korban bencana alam.

    Larangan ini dinilai sejalan dengan imbauan pemerintah pusat melalui Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang meminta seluruh masyarakat menahan euforia berlebihan pada malam Tahun Baru, mengingat Indonesia tengah berduka akibat bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera.

    Pemko Batam berharap seluruh elemen masyarakat dapat mematuhi imbauan tersebut demi menjaga situasi keamanan dan ketertiban tetap kondusif selama malam Tahun Baru.

  • 5
                    
                        Selain ke Kapolri, Prabowo Juga Kunjungi Luhut di Hari Natal 2025
                        Nasional

    5 Selain ke Kapolri, Prabowo Juga Kunjungi Luhut di Hari Natal 2025 Nasional

    Selain ke Kapolri, Prabowo Juga Kunjungi Luhut di Hari Natal 2025
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com
    – Presiden Prabowo Subianto menemui Kepala Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan di kediaman Luhut pada Kamis (25/12/2025) sore.
    Momen itu diunggah Luhut melalui akun Instagram pribadinya.
    Luhut menyebut, Prabowo ditemani anak semata wayangnya, Didit Hediprasetyo.
    “Senang sekali sore ini Presiden @prabowo dan putra semata wayangnya, Mas Didit menyempatkan hadir ke kediaman kami untuk berbagi kebahagiaan di hari Natal,” kata Luhut, Kamis.
    Luhut mengungkapkan, pertemuan itu digunakan untuk berdiskusi selama 45 menit.
    Ada banyak isu yang diperbincangkan, mulai dari pekerjaan hingga terkait pentingnya menjaga kekompakan dan persatuan sebagai sesama anak bangsa.
    Luhut juga menyebut, Prabowo tampak gembira mendengar negosiasi tarif Indonesia dengan Amerika Serikat (AS).
    “Saat berbincang tadi, saya lihat Presiden tampak sangat gembira mendengar kabar bahwa negosiasi tarif dengan Amerika Serikat akan segera rampung. Beliau juga berpesan untuk menjaga hubungan bilateral yang baik dengan negara mitra dan sahabat,” ucap Luhut.
    Lebih lanjut Luhut menyampaikan, dirinya juga melaporkan kesiapan peluncuran GovTech untuk Bansos Digital pada bulan Oktober 2026.
    Seturut rencana, peluncurannya akan dihadiri oleh Prabowo.
    “Rencananya akan dihadiri langsung oleh Presiden Prabowo bersama Presiden World Bank, sebuah langkah besar untuk transparansi dan efisiensi layanan publik Indonesia,” jelasnya.
    Di sisi lain, keduanya juga memperbincangkan atensi Presiden Prabowo terkait industri benih atau 
    seed industry
    .
    Ia menyebut Prabowo memberikan atensi positif terhadap pengembangan
    seed industry
    melalui riset yang sedang dijalankan di TSTH2.
    Sebab, Kepala Negara sangat menekankan kemandirian benih adalah kunci masa depan industri pangan kita.
    Presiden Prabowo, kata Luhut, juga memberikan apresiasi terhadap gerak cepat TNI dalam menangani bencana di Sumatera melalui pembangunan sekitar 150 jembatan Bailey di beberapa titik, dalam rangka pemulihan kondisi pascabencana di beberapa wilayah terdampak bencana di Sumatera.
    Sebelum berpamitan, Prabowo turut menyisipkan sebuah pesan yang relevan dengan spirit Natal.
    Pesan tersebut tentang kekompakan dan menjaga persatuan di tengah badai ujian yang menerpa bangsa.
    Tidak terkecuali, dalam mempercepat warga terdampak bencana di Aceh dan Sumatera.
    “Bagi saya, kunjungan beliau sore ini menjadi pengingat bahwa tidak ada beban yang terasa berat jika dipikul bersama; karena kemanusiaan serta persatuan adalah jembatan sesungguhnya untuk membawa bangsa ini bangkit dan terus melangkah maju,” tandas Luhut.
    Prabowo juga hadir dalam gelar griya (open house) Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada momen Natal kali ini.
    Sama seperti saat ke kediaman Luhut, Prabowo datang bersama Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Prabowo.
    Sejumlah penggawa Kabinet Merah Putih juga hadir.
    Sekitar pukul 16.40 WIB, Prabowo terlihat keluar dari kediaman Kapolri diantar oleh tuan rumah, Jenderal Sigit dan Menteri ESDM Bahlil Lahadalia.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Prabowo Hadiri Open House Natal Kapolri di Jakarta Selatan

    Prabowo Hadiri Open House Natal Kapolri di Jakarta Selatan

    Prabowo Hadiri Open House Natal Kapolri di Jakarta Selatan
    Penulis
    JAKARTA, KOMPAS.com
    – Presiden Prabowo Subianto menghadiri gelar griya atau
    open house
    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Jakarta Selatan di momen Natal 2025 ini.
    Dilansir
    ANTARA
    , Prabowo tiba di rumah dinas Kapolri di Jl Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (25/12/2025) pukul 15.45 WIB.
    Prabowo didampingi putranya, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Prabowo. Sejumlah penggawa Kabinet Merah Putih juga hadir.
    Pukul 16.40 WIB, Prabowo terlihat keluar dari kediaman Kapolri diantar oleh tuan rumah, Jenderal Sigit dan Menteri ESDM Bahlil Lahadalia.
    Prabowo menyalami Sigit dan melambaikan tangannya ke arah sejumlah jurnalis yang berdiri di seberang rumah dinas.
    Selepas itu, Presiden Prabowo langsung menaiki mobil kepresidenan Maung Garuda dan meninggalkan rumah dinas Kapolri.
    Dalam perayaan Hari
    Natal 2025
    , Presiden Prabowo mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk mendoakan saudara-saudara sebangsa dan setanah air yang mengalami kesulitan, khususnya para korban bencana di sejumlah kabupaten/kota di Sumatera.
    “Saudara-saudara sebangsa dan setanah air, seluruh umat Kristiani yang saya hormati. Saya,
    Prabowo Subianto
    , Presiden Republik Indonesia, atas nama pemerintah dan atas nama pribadi, mengucapkan selamat Hari Natal kepada seluruh umat Kristiani di tanah air dan di mana pun saudara berada. Semoga damai Natal membawa kasih, berkah pengharapan, dan kekuatan bagi kita semua,” kata Presiden Prabowo.
    “Semoga saudara-saudara kita di tempat-tempat tersebut (yang terdampak bencana, red.) diberi lindungan oleh Yang Maha Kuasa, diringankan penderitaan mereka. Juga, marilah kita terus bekerja keras untuk mengatasi kesulitan-kesulitan yang dihadapi oleh saudara-saudara kita,” sambung Presiden.
    Dalam ucapan yang sama, Presiden lanjut menyatakan perayaan Natal hendaknya menjadi momentum memperkuat persatuan nasional, memperdalam solidaritas sosial serta meneguhkan semangat gotong royong di tengah keberagaman bangsa.
    Terakhir, Presiden Prabowo menyampaikan kembali doa dan harapan bagi seluruh umat Kristiani serta bangsa Indonesia.
    “Sekali lagi atas nama pemerintah dan pribadi, saya ucapkan Selamat Hari Natal kepada seluruh umat Kristiani di tanah air. Semoga damai dan pengharapan Natal menyertai saudara-saudara sekalian, dan semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa melindungi seluruh bangsa Indonesia,” kata Presiden.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Misa Natal 25 Desember, Polisi Jaga Ketat Gereja Katedral Jakarta

    Misa Natal 25 Desember, Polisi Jaga Ketat Gereja Katedral Jakarta

    Bisnis.com, JAKARTA – Kepolisian Republik Indonesia memastikan keamanan dan kelancaran rangkaian Misa Natal pada Kamis (25/12/2025) di Gereja Katedral, Jakarta Pusat.

    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah melakukan peninjauan langsung ke Gereja Katedral dan GPIB Immanuel Jakarta Pusat. Hal itu dilakukan untuk memastikan terciptanya pengamanan dan pelayanan optimal bagi masyarakat yang menjalani ibadah Natal.

    Menurut Sigit, peninjauan ini merupakan tindaklanjut instruksi Presiden Prabowo Subianto agar masyarakat bisa mendapatkan pengamanan dan pelayanan optimal saat Natal dan Tahun Baru (Nataru).

    “Sesuai arahan presiden, kami diminta memberikan pelayanan terkait operasi Nataru di dalamnya kita mengamankan masyarakat mudik, masyarakat yang melaksanakan Misa ibadah Natal dan masyarakat yang akan melaksanakan kegiatan pergantian tahun,” kata Sigit melalui keterangannya, dikutip Kamis (25/12/2025).

    Sigit memaparkan, untuk mengamankan Nataru tahun ini, sebanyak 147 personel gabungan dikerahkan. Selain itu, Sigit menyebut juga menggandeng organisasi kemasyarakatan (ormas) di antaranya, Banser NU dan Kokam Muhammadiyah.

    Berdasarkan pantauan Bisnis di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, pada Kamis (25/12/2025) pukul 14.45 WIB, situasi terpantau kondusif dengan pengamanan ketat oleh puluhan personel kepolisian yang dilengkapi anjing pelacak.

    Arus lalu lintas di sejumlah ruas jalan sekitar Gereja Katedral juga terpantau lengang dan lancar. Kendaraan yang melintas dapat bergerak tanpa hambatan berarti, dengan pengaturan lalu lintas dilakukan oleh petugas di beberapa titik guna mengantisipasi peningkatan volume kendaraan menjelang jadwal Misa.

    Sejumlah jemaat mulai berdatangan dan memasuki area gereja. Namun, kawasan sekitar masih menjalani proses sterilisasi sambil menunggu rangkaian Misa Natal berikutnya yang dijadwalkan berlangsung pada pukul 16.00 WIB.

    Rangkaian Misa Natal di Gereja Katedral

    Berdasarkan dokumen resmi, Gereja Katedral Jakarta menggelar rangkaian Misa Natal pada Kamis (25/12) yang dilaksanakan secara bertahap sejak pagi hingga malam hari. Perayaan Natal tersebut diselenggarakan secara kombinasi daring dan luring guna mengakomodasi umat yang hadir langsung maupun mengikuti ibadah secara online.

    Rangkaian Misa Natal diawali dengan Misa Pontifikal pada pukul 08.30 WIB yang dipimpin Uskup Ignatius Kardinal Suharyo bersama Kuria Keuskupan Agung Jakarta (KAJ) dan dapat diikuti secara online maupun offline. Selanjutnya, Misa II yang dikhususkan bagi keluarga digelar secara luring pada pukul 11.00 WIB dan dipimpin oleh Romo Yohanes Deodatus, SJ.

    Pada sore hari, Gereja Katedral kembali menggelar Misa Lansia secara offline pada pukul 16.00 WIB yang dipimpin Romo Macarius Maharsono Probho, SJ. Rangkaian perayaan Natal ditutup dengan Misa Sore pada pukul 18.00 WIB yang dipimpin Romo Albertus Hani Rudi Hartoko, SJ, dan dilaksanakan secara hybrid, baik daring maupun luring.

  • Kapolri Ajak Masyarakat Doakan Korban di Sumatra saat Misa Natal 2025

    Kapolri Ajak Masyarakat Doakan Korban di Sumatra saat Misa Natal 2025

    Bisnis.com, JAKARTA — Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta masyarakat untuk korban terdampak bencana di Sumatra saat Misa Natal 2025.

    Sigit berharap doa dalam serangkaian ibadah Natal itu bisa menjadi kekuatan agar masyarakat yang terdampak bencana untuk bangkit kembali.

    “Tentunya kita titip doakan saudara kita yang sedang terkena musibah untuk kembali bisa bangkit dan kita berdoa sama-sama untuk saudara kita di Sumatra,” ujar Sigit dalam keterangan tertulis, dikutip Kamis (25/12/2025).

    Dia menambahkan sesuai dengan amanat Presiden Prabowo Subianto, Polri akan memastikan terciptanya pengamanan dan pelayanan optimal bagi masyarakat yang menjalani ibadah Natal maupun kegiatan tahun baru 2026.

    Berdasarkan data yang ada, Sigit mengungkap bahwa pihaknya mengerahkan 147.000 personel gabungan untuk dilibatkan dalam pengamanan periode Nataru 2025-2026.

    “Sesuai arahan Presiden kita diminta berikan pelayanan terkait operasi Nataru di dalamnya kita mengamankan masyarakat mudik, masyarakat yang melaksanakan Misa ibadah Natal dan masyarakat yang akan melaksanakan kegiatan pergantian tahun,” imbuhnya.

    Selain personel pemerintahan, Sigit juga melibatkan ormas dari kelompok Muslim seperti Banser dan Kokam untuk ikut dalam pengamanan Nataru ini.

    Dengan dilibatkannya ormas tersebut, Sigit menyebut bahwa, hal itu wujud dari Bhinneka Tunggal Ika. Dimana semua elemen bersatu tanpa melihat agama untuk sama-sama menjaga seluruh Bangsa Indonesia. 

    “Ini juga bagian dari wujud Bhinneka Tunggal Ika. Bagaimana seluruh masyarakat, elemen bangsa sama-sama tanpa membedakan agama, namun semuanya bersatu untuk ikut membantu memberikan jaminan rasa aman,” pungkasnya

  • Larangan Kembang Api di Indramayu, Polisi Datangi Sentra Perajin
                
                    
                        
                            Bandung
                        
                        25 Desember 2025

    Larangan Kembang Api di Indramayu, Polisi Datangi Sentra Perajin Bandung 25 Desember 2025

    Larangan Kembang Api di Indramayu, Polisi Datangi Sentra Perajin
    Tim Redaksi
    INDRAMAYU, KOMPAS.com
    – Kepolisian Resor (Polres) Indramayu melarang warga di wilayahnya menyalakan kembang api dan semua jenis petasan pada momen perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Kebijakan ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
    “Langkah ini merupakan tindak lanjut atas kebijakan Mabes Polri yang tidak memberikan izin penggunaan kembang api pada pergantian tahun,” ujar Kapolres Indramayu, AKBP Mochamad Fajar Gemilang, Kamis (25/12/2025).
    Fajar menjelaskan, larangan tersebut diberlakukan demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama momen libur akhir tahun.
    Sebagai langkah pencegahan, ia telah memerintahkan jajarannya untuk mendatangi langsung sentra perajin kembang api dan petasan, salah satunya di Desa Lobener Lor, Kecamatan Jatibarang.
    Di lokasi tersebut, personel Satreskrim
    Polres Indramayu
    bersama Bhabinkamtibmas melakukan sosialisasi dan edukasi. Para perajin diminta untuk tidak memproduksi maupun memperjualbelikan petasan menjelang
    malam Tahun Baru 2026
    .
    “Kami menyampaikan langsung imbauan kepada para perajin kembang api agar tidak memperjualbelikan kembang api menjelang malam Tahun Baru 2026, sejalan dengan kebijakan Kapolri,” ujar Fajar.
    Selain menyasar perajin, polisi juga mengajak masyarakat luas untuk tidak membeli petasan. Sebagai gantinya, warga diimbau mengisi malam pergantian tahun dengan kegiatan yang lebih bermakna seperti doa bersama.
    Hal ini juga dilakukan sebagai bentuk empati terhadap korban bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di Pulau Sumatera.
    “Harapannya, masyarakat dapat merayakan malam Tahun Baru dengan lebih khidmat, penuh doa, serta rasa solidaritas terhadap saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah,” ucapnya.
    Sementara itu, Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Tarno, mengingatkan masyarakat untuk aktif menjaga situasi Kamtibmas. Warga diminta tidak ragu melaporkan potensi gangguan keamanan melalui layanan kepolisian yang tersedia.
    “Apabila masyarakat menemukan potensi gangguan kamtibmas, kami imbau untuk segera melaporkannya melalui layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU di WhatsApp 0819-9970-0110 atau melalui
    call center
    110,” kata Tarno.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Pesan Menkes di Arus Libur Nataru: Tidur Cukup-Tak Bawa Beban Berlebihan

    Pesan Menkes di Arus Libur Nataru: Tidur Cukup-Tak Bawa Beban Berlebihan

    Jakarta

    Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengingatkan masyarakat, khususnya pemudik pengguna sepeda motor, untuk lebih waspada selama arus mudik dan balik libur Natal Tahun Baru 2026 (Nataru). Ia menekankan pentingnya kondisi fisik yang prima, terutama tidur cukup, mengingat tingginya angka kecelakaan di jalur non-tol.

    Berdasarkan data kecelakaan pada 2024, pemudik sepeda motor menjadi penyumbang angka kematian tertinggi dibandingkan pengguna kendaraan roda empat.

    “Data kematian naik dari angka 400-an ke sekitar 480-an. Dan kematian ini terjadi karena kecelakaan motor. Lebih dari 70 persen yang wafat itu pengguna kendaraan roda dua,” kata Budi kepada wartawan, usai meninjau kesiapan Operasi Lilin 2025 di Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, Senin (22/12/2025).

    Ia menjelaskan mayoritas kecelakaan fatal tersebut terjadi di jalan non-tol yang banyak dilalui pemudik sepeda motor. Kondisi ini diperparah oleh kelelahan, rasa kantuk, serta beban bawaan yang berlebihan.

    “Ke masyarakat terutama yang memakai motor dan menggunakan jalan biasa atau non-tol agar lebih berhati-hati. Tidur yang cukup dan jangan membawa barang berlebihan,” ujarnya.

    Berdasarkan evaluasi Kementerian Kesehatan, sekitar 95 persen kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan non-tol. Karena itu, keluarga yang memilih berlibur atau mudik menggunakan sepeda motor diminta benar-benar mempertimbangkan keselamatan.

    “Jangan memaksakan perjalanan kalau sudah lelah atau mengantuk. Risiko di jalan non-tol jauh lebih tinggi,” tegasnya.

    Sementara itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan kesiapan pengamanan selama Operasi Lilin 2025. Polri menyiapkan ribuan posko di sepanjang jalur mudik dan destinasi liburan untuk menjaga keselamatan dan kelancaran arus lalu lintas.

    “Operasi Nataru dilaksanakan hampir 14 hari. Ada 2.800 pos yang kita siapkan di seluruh Indonesia. Khusus di Banten, ada 50 posko yang terbagi dalam pos pengamanan, pos pelayanan, dan pos terpadu,” kata Listyo.

    Ia menambahkan, sejumlah titik di Provinsi Banten menjadi fokus pengamanan, terutama jalur penyeberangan, kawasan wisata, serta ruas-ruas jalan rawan kecelakaan. Upaya ini dilakukan untuk memastikan masyarakat dapat menikmati libur Natal dan Tahun Baru dengan aman dan kondusif.

    (naf/naf)

  • Kapolri: 147.000 Personel Gabungan Amankan Natal, Banser Dilibatkan

    Kapolri: 147.000 Personel Gabungan Amankan Natal, Banser Dilibatkan

    Bisnis.com, JAKARTA – Kapolri Listyo Sigit Prabowo mengatakan 147.000 personel gabungan dari TNI-Polri diturunkan untuk mengamankan Natal pada tahun ini.

    Listyo menuturkan penjagaan ibadah Natal kali ini juga melibatkan Banser. Menurutnya, melalui kolaborasi ini akan meningkatkan pengamanan agar kegiatan Natal berjalan lancar.

    “Polri saat ini menurunkan kurang lebih 147.000 personel gabungan dan kemarin juga kami melaksanakan apel bersama-sama dengan rekan-rekan yang lain seperti banser dan juga kami kemudian mengajak kokam,” katanya saat meninjau Gereja Katedral, Rabu (24/12/2025).

    Personel dikerahkan mengamankan sejumlah gereja yang melaksanakan perayaan Misa Natal. Dia menilai kolaborasi bagian dari Bhinneka Tunggal Ika karena melibatkan seluruh elemen tanpa membedakan agama.

    Dia mengapresiasi kepada seluruh pihak yang berkontribusi menjaga keamanan selama perayaan natal. Dia menuturkan bahwa penjagaan akan berlangsung sejak malam natal hingga perayaan tahun baru. Termasuk, katanya, mengamankan jalur mudik natal dan tahun baru yang mulai berlangsung saat ini.

    Listyo turut meminta kepada seluruh masyarakat untuk mendoakan bencana di Sumatra Utara, Sumatra Barat, dan Aceh agar lekas pulih.

    “Tentunya kita titip untuk mendoakan saudara-saudara kita yang saat ini sedang terkena musibah untuk kembali bisa bangkit dan kita berdoa bersama sama untuk saudara-saudara kita di Sumatra dan saudara-saudara kita di seluruh negeri agar semuanya terjaga dari situasi,” tandasnya