Tag: Khofifah Indar Parawansa

  • Unggul di Hasil Survey Litbang Kompas, Khofifah Ingatkan Pendukung Tetap Kerja Keras Lahir Batin

    Unggul di Hasil Survey Litbang Kompas, Khofifah Ingatkan Pendukung Tetap Kerja Keras Lahir Batin

    Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Fatimatuz Zahroh

    TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA – Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa menyambut optimistis hasil survei Litbang Kompas terkait elektabilitas paslon di Pilgub Jatim 2024 yang dirilis pada Jumat (15/11/2024). 

    Dalam hasil survei Litbang Kompas tersebut, pasangan Khofifah-Emil menduduki posisi tertinggi dibandingkan dua paslon lain dengan angka elektabilitas 52,5 persen.

    Kemudian di urutan kedua ada pasangan Risma-Gus Hans dengan elektabilitas sebesar 20,9 persen. 

    Sedangkan Luluk-Lukman mendapatkan elektabilitas 3,8 persen.

    Selain itu, ada sebanyak 22,8 persen responden yang tidak tahu atau belum menentukan pilihan. 

    “Intinya tetap menyampaikan pada seluruh relawan maupun pendukung untuk tetap waspada, kerja keras lahir batin,” ujar Khofifah. 

    Sejauh ini, dalam kampanyenya, ia juga tak kenal lelah untuk terus mengajak relawan turun ke bawah mengajak masyarakat untuk bersama-sama turun ke TPS menyalurkan hak pilih dan mencoblos nomor urut 2.

    Tidak hanya itu, sebelumnya Khofifah menjelaskan, saat ini tim pemenangan Khofifah-Emil dari tingkat provinsi hingga kabupaten/kota terus melakukan kerja-kerja memaksimalkan pemenangan. 

    Pihaknya tidak mematok target angka kemenangan, melainkan target yang ingin dicapai adalah menang maksimal dan signifikan di semua wilayah. 

    “Dan yang tidak lupa saksi di semua lini kita terus matangkan. Semangatnya adalah untuk mengawal suara rakyat dan mengawal kemenangan warga masyarakat Jawa Timur,” tegas Khofifah. 

    Survei Litbang Kompas Pilgub Jatim 2024 diketahui dilakukan melalui wawancara tatap muka pada 2-7 November 2024. 

    Survei dilakukan pada sebanyak 800 responden yang dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di Provinsi Jawa Timur.

    Survei ini memiliki tingkat kepercayaan 95 persen dengan toleransi kesalahan atau margin of error lebih kurang 3,46 persen. 

  • 7
                    
                        Survei Litbang Kompas Pilkada Jatim 2024: Elektabilitas Luluk Tertinggal, gara-gara Mesin Partai Mandek?
                        Surabaya

    7 Survei Litbang Kompas Pilkada Jatim 2024: Elektabilitas Luluk Tertinggal, gara-gara Mesin Partai Mandek? Surabaya

    Survei Litbang Kompas Pilkada Jatim 2024: Elektabilitas Luluk Tertinggal, gara-gara Mesin Partai Mandek?
    Editor
    KOMPAS.com –
    Survei Litbang Kompas Pilkada Jawa Timur (Jatim) menunjukkan bahwa pasangan calon (paslon) gubernur-wakil gubernur, Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak, unggul dari dua kontestan lainnya.
    Menggunakan pertanyaan pertutup, sebanyak 52,5 persen responden memilih paslon nomor urut 2 itu.
    Adapun paslon nomor urut 3, Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta, dipilih 20,9 persen responden.
    Sedangkan, paslon nomor urut 1,
    Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim
    , dipilih 3,8 persen reponden.
    Peneliti Litbang Kompas Yohan Wahyu mengatakan, tertinggal jauhnya elektabilitas Luluk-Lukmanul dengan dua paslon lain cenderung dipengaruhi faktor ketokohan.
    “Mesin partai ekfektif, tapi kalau calon tidak begitu populer, orang enggak merasa kenal dengan orang itu, ya cenderung akan menghindari memilih,” ujarnya kepada
    Kompas.com
    dalam
    Obrolan News Room,
    Jumat (15/11/2024).
    Luluk-Lukmanul diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Namun, dalam pilkada, figur tokoh lebih menonjol dibanding partai-partai pengusungnya.
    “Sosok yang kemudian sangat memengaruhi pemilih. Memengaruhi itu bisa dalam popularitas, rekam jejak,” ucapnya.
    Ia mengibaratkan alasan pemilih mencoblos calon tertentu seperti memilih jodoh.
    “Ini kan teori sederhana, kamu kenal, kamu sayang, kamu milih. Kalau enggak kenal, apalagi bisa meyanyangi, milih pun enggak mungkin,” ungkapnya.
    Karena tak mengenal sosok tersebut, pemilih PKB goyah, sehingga cenderung beralih ke calon yang diusung parpol lain.
    Jika dibandingkan dengan Khofifah-Emil, paslon petahana itu lebih dikenal publik karena memiliki modal sosial sebagai gubernur-wakil gubernur Jatim selama lima tahun.
    “PKB belum (mengambil) keputusan pada saat itu untuk mencalonkan siapa.
    Luluk-Lukman
    hadir di
    last minute
    ,” tuturnya.
    Khofifah-Emil telah berada di garis start, sementara Luluk-Lukmanul belum.
    “Sementara yang baru mulai,
    social capital
    -nya belum kelihatan. Dia harus bertarung dengan pasangan petahana dengan durasi waktu yang relatif sempit,” jelas Yohan.
    Sebagai informasi, survei ini berlangsung pada 2-7 November 2024 melalui wawancara tatap muka. Survei ini melibatkan 800 responden yang dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di Jatim.
    Menggunakan metode ini pada tingkat kepercayaan 95 persen,
    margin of error
    penelitian +/- 3,46 persen dalam kondisi penarikan sampel acak sederhana.
    Survei
    Pilkada Jatim
    2024 ini dibiayai sepenuhnya oleh Harian Kompas (PT Kompas Media Nusantara).

    Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Hasil Survei Pilgub Jatim 2024 Terbaru 5 Lembaga, Popularitas Luluk, Khofifah, dan Risma Disorot

    Hasil Survei Pilgub Jatim 2024 Terbaru 5 Lembaga, Popularitas Luluk, Khofifah, dan Risma Disorot

    TRIBUNJATIM.COM – Inilah hasil survei Pilgub Jatim 2024 terbaru. 

    Untuk diketahui, tiga srikandi Jawa Timur (Jatim) akan berebut kursi Gubernur pada pemungutan suara atau coblosan Pilgub Jatim 2024 yang dijadwalkan digelar pada Rabu, 27 November 2024.

    Paslon nomor urut 1 Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim. 

    Nomor urut 2 Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak. 

    Nomor urut 3 Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta alias Gus Hans.

    Jelang coblosan, beberapa lembaga merilis hasil survei Pilgub Jatim 2024. 

    Terbaru, LSI Denny JA menyebut Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak unggul telak atas paslon lain.

    Survei LSI Denny JA dilakukan pada tanggal 27 Oktober-3 November 2024 dengan menggunakan metodologi multistage random sampling melalui wawancara tatap muka kepada 1.000 responden dengan margin of error kurang lebih 3,1 persen.

    Peneliti LSI Denny JA, Fadhli Fakri Fauzan dalam keterangannya, Selasa (12/11/2024).

    Fadhli membeberkan survei menggunakan simulasi kertas suara, elektabilitas paslon nomor urut 1, Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim (Luman) di angka 2,1 persen.

    Kemudian paslon nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak di angka 67,0 persen. 

    Sementara paslon nomor urut 3, Tri Rismaharini-KH Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans) di angka 19,1 persen.

    Suara yang tidak sah sebesar 0,6 persen dan belum memutuskan/merahasiakan pilihannya sebesar 11,2 persen.

    Fadhli membeberkan sejumlah faktor yang membuat Khofifah-Emil unggul jauh atas paslon lain.

  • Khofifah–Emil Kampanye Akbar di Jember, Bertajuk Pesta Rakyat Jawa Timur

    Khofifah–Emil Kampanye Akbar di Jember, Bertajuk Pesta Rakyat Jawa Timur

    Liputan6.com, Jember – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elistianto Dardak menghadiri kampanye akabar perda bertajuk Pesta Rakyat Jawa Timur Maju Berprestasi yang digelar di Jember Sport Garden (JSG) Jember Minggu (10/11/2024)

    Kampanye itu mengusung konsep pesta rakyat yang menyuguhkan pesta budaya dengan beragam kesenian Jawa Timur dan dilengkapi festival kiliner bazar  usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) serta dimeriahkan hiburan Denny Cahkan, Abah Kirun, Cak Percil cs, Mika Fakhri Hait, dan lain- lain

    “Saya dan Mas Emil tentu menyampaikan terima kasih kepada semua elemen dan komponen, partai pengusung dan relawan, masyarakat yang luar biasa dan aparat keamanan, sehingga kegiatan kampanye akbar berjalan lancar,” ujar Khofifah di Jember.

    Kegiatan kampanye akbar yang dihadiri langsung pasangan cagub-cawagub Jatim petahana itu diguyur hujan cukup lebat, tetapi puluhan ribu warga dari berbagai kabupaten di wilayah Tapal Kuda yang berada di Stadion Jember Sport Garden tetap bertahan dan sebagian warga juga sudah menyiapkan payung.

    “Alhamdulillah berkat kebersamaan, semuanya berjalan lancar dan aman. Kalau turun hujan itu menjadi berkah bagi kita semua, sehingga saya dan mas Emil melakukan orasi politik lebih dulu saat hujan mengguyur,” paparnya Khofifah mengatakan pihaknya memilih Jember sebagai lokasi kampanye akbar yang pertama karena ingin mengambil titik wilayah posisi Tapal Kuda, sedangkan kampanye akabar kedua pada 23 November 2024 akan digelar di Surabaya.

  • Kampanye Akbar di Jember, Khofifah ajak  masyakarat seneng bareng 

    Kampanye Akbar di Jember, Khofifah ajak  masyakarat seneng bareng 

    Sumber foto: Wisnu Wardhana/elshinta.com.

    Kampanye Akbar di Jember, Khofifah ajak  masyakarat seneng bareng 
    Dalam Negeri   
    Sigit Kurniawan   
    Minggu, 10 November 2024 – 18:58 WIB

    Elshinta.com – Calon Gubernur Jawa Timur Nomor Urut 2 Khofifah Indar Parawansa menggelar kampanye akbar bertajuk ‘Pesta Rakyat Jawa Timur Maju Berprestasi’ di Jember Sport Garden, Minggu (10/11) yang dimulai pukul 12.22 siang ini.

    Selain konser musik, juga diramaikan dengan beragam pementasan aneka kekayaan seni budaya asli Jawa Timur. 

    Kegiatan ini dipastikan akan menjadi ajang kampanye akbar yang sejalan dengan semangat KPU Jawa Timur, yaitu seneng bareng.

    Dalam kesempatannya, Khofifah menyebutkan bahwa kampanye akbar ini diramaikan banyak gebyar budaya.

    “Ada Denny Caknan, ada Abah Kirun, Cak Percil cs, ada Milka Fakhri Haiti dan macam-macam. Intinya, nanti kaya akan pentas budaya dan seni Jawa Timur. Sampai saat ini terupdate ke saya akan ada minimal sembilan atraksi seni budaya Jawa Timuran,” tegas Khofifah lagi.

    “Ini akan menjadi penguat tema besar Pilgub Jatim, yaitu seneng bareng. Dan, itu sudah kita terapkan di setiap kampanye kita, termasuk di pasar ini tadi,” imbuh Khofifah.

    Kampanye akbar Khofifah-Emil ini juga  dimeriahkan festival kuliner Jawa Timur, parade musik Albanjari, bazaar UMKM dan juga cek kesehatan gratis.

    Untuk itu, pihaknya mengundang masyarakat Jatim untuk bersama-sama hadir menyatukan semangat membangun Jatim ke depan agar lebih maju dan lebih berprestasi lagi ke depannya. 

    Sementara Kampanye akbar Khofifah ini juga dihadiri musisi tanah air, Denny Caknan.

    Dalam kesempatannya, Denny Caknan mendoakan agar pasangan calon nomor urut dua, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak terpilih kembali sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim untuk periode keduanya.

    “Saya doakan supaya apa yang diimpikan Bu Khofifah dan Mas Emil bisa terwujud. Lanjutkan Bu Khofifah Mas Emil,” kata Denny Caknan sebelum menyanyikan lagu andalannya ‘Sigar’ yang disambut massa pendukung Khofifah-Emil.

    Denny membawakan beberapa lagu andalannya, seperti Lossdoll, Sigar, dan Kartonyono Medot Janji. Denny pun menyapa relawan yang hadir.

    “Piye kabare rek. Sopo sing sik jomblo. Sopo sing jomblone wes 5 tahun. Nggak popo jomblo. Jomblo opo nduwe pacar, sing penting coblose tetep nomor loro,” tuturnya seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Wisnu Wardhana.

    Sumber : Radio Elshinta

  • Keponakan Prabowo Kampanyekan Khofifah dan Fawait di Jember, Sampaikan Pesan Presiden soal ini
                
                    
                        
                            Regional
                        
                        9 November 2024

    Keponakan Prabowo Kampanyekan Khofifah dan Fawait di Jember, Sampaikan Pesan Presiden soal ini Regional 9 November 2024

    Keponakan Prabowo Kampanyekan Khofifah dan Fawait di Jember, Sampaikan Pesan Presiden soal ini
    Tim Redaksi
    JEMBER, KOMPAS.com
    – Keponakan
    Presiden Prabowo Subianto
    ,
    Rahayu Saraswati
    , mengunjungi Kabupaten
    Jember
    , Jawa Timur, pada Jumat (8/11/2024).
    Kunjungan ini dilakukan dalam rangka apel sholawat kebangsaan yang dihadiri oleh calon wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak dan calon bupati Jember
    Muhammad Fawait
    di Desa Tegalrejo, Kecamatan Mayang.
    Dalam kesempatan tersebut, Rahayu menyampaikan bahwa kedatangannya mewakili Presiden Prabowo untuk menyampaikan pesan kepada masyarakat Jawa Timur dan Jember.
    “Beliau titip, kepada bapak ibu sekalian, untuk memberikan kesempatan kepada kader terbaik Partai Gerindra, yang akan maju menjadi Bupati Jember,” ujar Rahayu, di lokasi, Jumat.
    Rahayu juga menekankan pentingnya keselarasan antara program pemerintah pusat dan pemerintah daerah.
    Ia mengajak warga untuk memilih calon gubernur dan bupati yang sejalan dengan visi pemerintah pusat.
    “Kemarin kita pilih presiden nomor 2, maka pada 27 November nanti, pilih nomor dua, gubernurnya nomor dua, bupatinya nomor dua,” terang dia.
    Ia menegaskan dukungan penuh terhadap pasangan calon
    Khofifah Indar Parawansa
    -Emil Dardak di Pilgub Jatim dan pasangan Fawait-Djoko di
    Pilkada Jember
    .
    “Kita berharap pilihan pak Prabowo ini bisa didukung, karena kita mau program-program, visinya pak Prabowo ini didukung dengan baik,” ujar Rahayu.
    Sementara itu, Calon Bupati Jember Muhammad Fawait menekankan pentingnya dukungan pemerintah pada sektor pertanian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
    Ia menyampaikan bahwa petani masih mengalami kesulitan dalam mendapatkan pupuk subsidi.
    “Jika kami diberi kesempatan memimpin Jember, Insya Allah petani tidak akan kesulitan mendapatkan pupuk bersubsidi lagi,” ucap dia.
    Fawait juga memiliki rencana untuk membeli pupuk nonsubsidi dan menjualnya dengan harga subsidi, dengan tujuan agar masyarakat Jember, khususnya petani, tidak bingung dalam mencari pupuk untuk pertaniannya.
    Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Datangi Pasar Besar Malang, Khofifah didoakan pedagang 

    Datangi Pasar Besar Malang, Khofifah didoakan pedagang 

    Sumber foto: El Aris/elshinta.com.

    Pilgub Jawa Timur 2024

    Datangi Pasar Besar Malang, Khofifah didoakan pedagang 
    Dalam Negeri   
    Sigit Kurniawan   
    Rabu, 06 November 2024 – 22:34 WIB

    Elshinta.com – Persoalan pasar besar menuai perhatian Khofifah Indar Parawangsa. “Kita bekerja ada basis regulasi termasuk kewenangan baik kota, provinsi dan pusat. Proses untuk renovasi pasar di Jawa Timur ada beberapa pasar yang ditangani pusat, provinsi dan kota serta kabupaten,” ujar Calon Gubernur nomor urut 2 saat `blusukan` di Pasar Besar kota Malang, Rabu (6/11).

    Ditambahkan Khofifah, berbicara renovasi baik pasar tradisional maupun pasar besar.perlu duduk bersama antara pemkot/pemkab, provinsi dan pusat untuk menangani pasar besar karena banyak pasar tradisional yang membutuhkan renovasi dan pasar yang butuh literasi digital karena penting.

    “Itu telah dilakukan Pemprop di Pasar Karangploso dimana diajari cara memotret, pemasaran live streaming sudah 3 dan Pemprov bekerjasama dengan salah satu aplikasi pembelanjaan online dan digital ekosistem saat ini penting apalagi yang dipasar tradisional,” ujarnya seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, El Aris, Rabu (6/11).

    Terkait tingginya elektabilitas pasalon nomor urut 2 Khofifah Indar Parawangsa – Emil Dardak tidak terlepas dari peran aktif dari partai politik, relawan, tokoh masyarakat. “Yang penting kerja ikhlas dan lahir batin,” tandasnya .

    Sumber : Radio Elshinta

  • Cagub Luluk Nur Hamidah Sindir Pemerintahan Khofifah Banyak Kasus Korupsi

    Cagub Luluk Nur Hamidah Sindir Pemerintahan Khofifah Banyak Kasus Korupsi

    Bisnis.com, JAKARTA — Calon gubernur Jawa Timur Luluk Nur Hamidah menyarankan Khofifah Indar Parawansa tidak jumawa dengan seluruh penghargaan yang diterima Pemerintah Provinsi Jawa Timur karena masih banyak masalah yang belum selesai.

    Dia membeberkan bobroknya Pemerintah Provinsi Jawa Timur selama dipimpin oleh Khofifah Indar Parawansa. Salah satunya, menurut Luluk adalah perkara korupsi yang seringkali terjadi di lingkungan Provinsi Jawa Timur.

    Luluk merujuk pada data ICW tahun 2023 yang menyebutkan bahwa Provinsi Jawa Timur menjadi wilayah yang paling banyak terjadi kasus korupsi daripada wilayah lain di Indonesia.

    “Bahkan, menurut data ICW tahun 2023, Jawa Timur memiliki kasus korupsi yang terbanyak di Indonesia,” tuturnya di sela-sela debat kandidat, Minggu (4/11).

    Luluk mengatakan jika dirinya terpilih jadi gubernur Jawa Timur bersama Lumanul Khakim sebagai wakilnya, maka tidak akan ada lagi kantor pemerintahan yang terlibat kasus korupsi.

    “Tidak akan ada lagi kantor pemerintahan yang digeledah KPK dan tidak akan ada lagi kepala dinas yang jadi tersangka jika saya terpilih,” katanya.

    Luluk mengatakan bahwa dirinya berencana membuat birokrasi baru yang lebih sehat dan tidak korup, tidak seperti birokrasi di era Khofifah Indar Parawansa.

    “Inilah realitas yang harus kita tuntaskan. Kita harus bisa menghadirkan birokrasi yang baru, tidak bocor-bocor dan birokrasi yang menyelesaikan masalah, bukan malah menjadi masalah,” ujarnya.

  • Di Depan Risma dan Luluk, Khofifah Pamer Raih 738 Penghargaan Selama jadi Gubernur Jatim

    Di Depan Risma dan Luluk, Khofifah Pamer Raih 738 Penghargaan Selama jadi Gubernur Jatim

    Bisnis.com, JAKARTA – Calon gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengklaim menerima 738 penghargaan selama dirinya menjabat sebagai Gubernur Jatim, dari tingkat regional maupun internasional.

    Dia mengklaim ratusan penghargaan yang kini telah dikumpulkan oleh Provinsi Jawa Timur tersebut tidak terlepas dari hasil kerja sama antara pemerintah daerah dan warganya.

    Menurut Khofifah, dalam waktu 2 hari sekali, pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan satu penghargaan selama 5 tahun terakhir.

    “Hampir 2 hari sekali dapat penghargaan itu sehingga total penghargaan yang kami terima itu ada 738 penghargaan baik dari regional maupun internasional,” tuturnya di sela-sela debat kandidat, Minggu (3/11).

    Khofifah juga mengapresiasi kepada semua pihak yang telah memberinya penghargaan selama ini, termasuk mengapresiasi semua warga Jawa Timur yang mau diajak bekerja sama selama ini untuk membangun Jawa Timur.

    “Semua penghargaan itu kita terima dari hasil kerja keras kita semua,” katanya.

    Sementara itu, calon wakil gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mengklaim bahwa hanya Khofifah Indar Parawansa yang berhasil mendapatkan penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha dari Presiden Jokowi.

    “Itu artinya beliau merupakan gubernur terbaik di tahun 2024 ini karena berhasil mendapatkan penghargaan tertinggi yang kelola daerah,” ujarnya.

  • Debat Cagub, Khofifah Klaim Nilai Investasi di Jatim Tembus Rp145 Triliun

    Debat Cagub, Khofifah Klaim Nilai Investasi di Jatim Tembus Rp145 Triliun

    Bisnis.com, JAKARTA – Calon gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengklaim realisasi investasi di Provinsi Jawa Timur dalam 5 tahun atau periode pemerintahannya tembus Rp145 triliun.

    Menurutnya, nilai investasi tersebut masuk ke dalam nomor urut kedua tertinggi setelah DKI Jakarta menurut versi Lee Kuan Yew School of Public Policy. Khofifah menjelaskan bahwa angka tersebut telah membuat iklim investasi di Provinsi Jawa Timur membaik selama dirinya yang memimpin Jawa Timur.

    “Kami ingin menyampaikan bahwa investasi di Jawa Timur 5 tahun terakhir, mencapai titik tertinggi Rp145 triliun. Masuk nomor urut kedua setelah Jakarta,” tutur Khofifah di sela-sela debat kandidat Cagub Jatim 2024, Senin (4/11/2024).

    Selain itu, Khofifah mengklaim dirinya juga telah berhasil membuat pertumbuhan ekonomi yang inklusif di Jawa Timur, di mana setiap ekonomi tumbuh maka akan membuka lapangan pekerjaan baru untuk warga Jawa Timur.

    “Kami juga ingin menyampaikan bahwa pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur itu, tumbuh inklusif, itu artinya setiap tumbuh akan membuka lapangan kerja,” katanya.

    Mantan Menteri Sosial itu juga membanggakan nilai tingkat pengangguran terbuka (TPT) di Jawa Timur yang kini lebih rendah daripada TPT skala nasional.

    “Kemudian pada saat yang sama, indeks pembangunan manusia [IPM] di Jawa Timur sebaiknya lebih tinggi daripada IPM nasional,” ujarnya.