Tag: Kai

  • SKPI harapkan Prabowo-Gibran tingkatkan gotong-royong di masyarakat

    SKPI harapkan Prabowo-Gibran tingkatkan gotong-royong di masyarakat

    Jakarta (ANTARA) – Syarikat Kebangkitan Pemuda Islam (SKPI) berharap pemerintahan Prabowo-Gibran dapat menjaga persatuan bangsa dan mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk meningkatkan gotong-royong.  

    “Kita harus bergotong-royong untuk membangun bangsa dalam rangka menuju Indonesia Emas 2045,” kata Ketua Umum SKPI Farhan Hasan dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu.

    Pada Jumat (18/10) malam, SKPI menggelar doa bersama untuk pemerintahan Prabowo-Gibran.

    “Doa bersama untuk kebaikan dan keselamatan bangsa. Pemerintahan Prabowo-Gibran agar senantiasa diberikan keberkahan, keselamatan dan dapat bersatu untuk membesarkan bangsa ini,” ujarnya.

    Baca juga: Sambut pelantikan presiden, KAI Commuter perbanyak toilet di stasiun

    Kegiatan doa bersama itu, kata Farhan, juga sebagai wujud rasa syukur terpilihnya beberapa kader-kader muda SKPI yang berkontribusi di lembaga legislatif periode 2024-2029.

    “SKPI mengadakan syukuran atas terpilihnya pengurus-pengurus kita di DPR, MPR maupun DPD RI,” ujarnya.

    Beberapa kader-kader SKPI telah menduduki posisi strategis, seperti Abcandra Muhammad Akbar Supratman sebagai Wakil Ketua MPR termuda yang juga merupakan mantan Ketua MPW SKPI Sulawesi Tengah.

    Selain itu Wakil Sekretaris Fraksi PKS di DPR, yakni Idrus Aljufrie merupakan Wakil Ketua Umum SKPI dan beberapa anggota dewan serta calon-calon kepala daerah.

    Baca juga: TNI-Polri sterilisasi Gedung MPR jelang pelantikan presiden dan wapres

    Sekjen SKPI Fauzan Rachmansyah menjelaskan, doa bersama ini sekaligus menjadi ajang penguatan dalam menghadapi berbagai dinamika tantangan bangsa di masa depan.

    “Ke depan, banyak tantangan global, maka persatuan dan kerukunan sangatlah penting. Kita juga berdoa agar Prabowo mendapatkan keberkahan dan kekuatan,” ujarnya.

    Selain itu, kata dia, diperlukan kestabilan dalam berbagai hal agar pembangunan bangsa ke depan bisa berjalan sesuai target sehingga rakyat akan mendapatkan dampak positif dari kebijakan-kebijakan yang terarah.

    “Kerukunan, persatuan dan kesejahteraan rakyat menjadi kunci menjadikan Indonesia di jajaran negara maju pada tahun 2045,” kata Fauzan.
    Baca juga: Besok,Transjakarta modifikasi waktu layanan di lebih dari 25 rute

    Pewarta: Syaiful Hakim
    Editor: Sri Muryono
    Copyright © ANTARA 2024

  • Sambut pelantikan presiden, KAI Commuter perbanyak toilet di stasiun

    Sambut pelantikan presiden, KAI Commuter perbanyak toilet di stasiun

    Jakarta (ANTARA) – PT Kereta Commuter Indonesia (KAI Commuter) memperbanyak toilet portabel dan kipas kabut di stasiun untuk mengantisipasi kepadatan penumpang saat pelantikan presiden dan wakil presiden pada Minggu (20/10).

    Vice President (VP) Corporate Secretary KAI Commuter, Joni Martinus menyebutkan bahwa pihaknya berkaca dari kepadatan penumpang saat Hari Ulang Tahun ke-79 TNI pada 5 Oktober lalu.

    “Maka kami akan menambahkan toilet-toilet portabel terutama di stasiun-stasiun yang kami prediksi akan ramai penumpang,” kata Joni kepada wartawan di Jakarta pada Sabtu.

    Stasiun-stasiun tersebut seperti Stasiun Gondangdia, Palmerah, BNI Sudirman, Juanda dan Sawah Besar.

    Selain memperbanyak toilet portabel, KAI Commuter juga akan menambah kipas kabut di sejumlah stasiun.

    Baca juga: KAI Commuter tetapkan tarif KRL sebesar Rp1 saat pelantikan presiden
    Baca juga: Pelantikan presiden, KAI Commuter siagakan 325 petugas tambahan

    Misalnya di Juanda, level pertama penumpang masuk. Kemudian naik ke level kedua, mereka akan “tap in”.

    “Di situ juga ada pembelian isi ulang saldo kartu. Ketiga, mereka baru naik ke peron untuk menggunakan KRL,” katanya.

    Tiga level Stasiun Juanda tersebut, kata Joni, berpotensi dipadati penumpang sehingga membuat penumpang tidak nyaman. “Makanya kami tambahkan kipas-kipas kabut di beberapa stasiun,” katanya.

    Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 pada Minggu (20/10) di Gedung MPR/DPR RI Jakarta.

    Setelah itu, Prabowo dan Gibran direncanakan ke Istana Kepresidenan untuk mengikuti prosesi pisah sambut dengan Presiden 2014-2019 dan 2019-2024 Joko Widodo (Jokowi).

    Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
    Editor: Sri Muryono
    Copyright © ANTARA 2024

  • Dukung pelantikan presiden besok, perjalanan LRT Jabodebek ditambah

    Dukung pelantikan presiden besok, perjalanan LRT Jabodebek ditambah

    Dengan penambahan jumlah perjalanan menjadi 364, kami berharap masyarakat dapat merasakan pengalaman transportasi publik yang lebih lancar dan nyaman selama berlangsungnya acara tersebutJakarta (ANTARA) – PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengoperasikan 364 perjalanan LRT Jabodebek pada Minggu 20 Oktober 2024 untuk memfasilitasi mobilitas masyarakat yang akan menghadiri acara pelantikan Presiden.

    “Dengan penambahan jumlah perjalanan menjadi 364, kami berharap masyarakat dapat merasakan pengalaman transportasi publik yang lebih lancar dan nyaman selama berlangsungnya acara tersebut,” kata Manajer Humas LRT Jabodebek Mahendro Trang Bawono dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Sabtu.

    Dengan penambahan perjalanan ini, kata dia,  headway LRT Jabodebek berlaku secara merata sepanjang hari yakni 11 menit pada lintas Jatimulya / Harjamukti – Cawang, dan 5 menit pada lintas Cawang – Dukuh Atas.

    Pihaknya berharap inisiatif ini dapat memastikan kelancaran perjalanan, khususnya di area Jalan Sudirman, Jalan Thamrin, dan Jalan Merdeka Barat yang menjadi pusat acara.

    Baca juga: KAI: pengguna LRT Jabodebek meningkat 23 persen pada kuartal III 2024

    Adapun jadwal perjalanan pertama dan terakhir LRT Jabodebek pada 20 Oktober 2024 adalah sebagai berikut:

    Dukuh Atas – Jatimulya: Perjalanan pertama pukul 06:18, terakhir pukul 22:48.
    Dukuh Atas – Harjamukti: Perjalanan pertama pukul 06:23, terakhir pukul 22:53.
    Jatimulya – Dukuh Atas: Perjalanan pertama pukul 05:24, terakhir pukul 21:54.
    Harjamukti – Dukuh Atas: Perjalanan pertama pukul 05:30, terakhir pukul 22:00.

    Pihaknya juga telah menyiapkan langkah-langkah antisipatif guna mendukung kenyamanan penumpang, dengan menambah personel pengamanan dan petugas pelayanan di berbagai stasiun.

    “Kami berharap penambahan jadwal perjalanan ini dapat mendukung masyarakat dalam menyaksikan momen bersejarah ini dengan lebih mudah dan nyaman, serta merasakan manfaat dari layanan transportasi publik yang terus kami kembangkan,” kata Mahendro.

    Baca juga: LRT Jabodebek hadirkan inisiatif ramah lingkungan dukung keberlanjutan

    Selain itu dia berharap penambahan perjalanan dapat mendorong lebih banyak masyarakat beralih menggunakan transportasi publik, sekaligus membantu mengurangi kemacetan dan polusi di kawasan Jabodebek.

    Mahendro juga mengimbau pengguna LRT untuk memberikan prioritas kepada penumpang rentan, seperti penyandang disabilitas, lansia, ibu hamil, serta orang tua yang membawa anak kecil.

    “Kami mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan layanan LRT Jabodebek dengan bijak, menjaga ketertiban, serta memperhatikan keselamatan selama perjalanan. Mengingat potensi peningkatan jumlah penumpang, kami berharap masyarakat dapat mendukung kelancaran perjalanan bersama,” ujar Mahendro.

    Baca juga: KAI tambah jam opersional dan perjalanan LRT Jabodebek, jadi 358 trip

     

    Pewarta: Mecca Yumna Ning Prisie
    Editor: Risbiani Fardaniah
    Copyright © ANTARA 2024

  • Konsumsi Ikan RI Kalah dari China-Malaysia, Ini Penyebabnya

    Konsumsi Ikan RI Kalah dari China-Malaysia, Ini Penyebabnya

    Jakarta

    Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyampaikan konsumsi protein ikan dalam negeri kalah dibandingkan China, Malaysia, hingga Thailand. Hal ini disampaikan oleh Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) Budi Sulistyo.

    Budi mengatakan konsumsi protein menjadi salah satu upaya Indonesia mencapai generasi emas. Berdasarkan paparan yang disajikan, disebutkan saat ini konsumsi protein Indonesia berada di level 62,3 gram. Padahal standar protein seharusnya 100 gram.

    Konsumsi protein ini kalah dari konsumsi protein negara-negara tetangga, seperti Thailand sebesar 66,5 gram, Filipina sebesar 73,1 gram, Myanmar sebanyak 78,3 gram, dan Vietnam sebesar 94,4 gram.

    “Kita masih di belakang Kamboja. Maka kita harus berani menyatakan merdeka protein 100%,” kata Budi dalam acara Komitmen PDSPKP bersama Mitra Kerja Sama, di kantor KKP, Jumat (4/10/2024).

    Saat ditanya mengenai lebih lanjut penyebab konsumsi protein tak naik, Budi mengatakan hal tersebut terjadi karena pola makan. Dengan program makan bergizi gratis (MBG), dia menyebut dapat mendorong pola asupan gizi masyarakat Indonesia.

    Dia berharap dengan susu ikan masuk dalam program MBG menjadi satu pemicu momentum untuk meningkatkan itu, asupan proteinnya.

    “Ya pastinya karena pola makan. Nah, dengan program makan berisi, Ini kan sebenarnya pemerintah mendesain Pola asupan gizinya, Kemudian juga membiayai kan, dengan program gratis itu,” terangnya.

    Dia menekankan konsumsi protein yang kalah dengan negara-negara tetangga bukan karena masyarakat Indonesia malas konsumsi makan. Dia bilang beberapa daerah ada yang ketersediaan ikan.

    “Bukan malas makan juga, mungkin karena juga di beberapa daerah kan kebutuhan dari kondisi ekonomi juga di sini,” kelasnya.

    Mendukung hal tersebut, pihaknya telah menggandeng mitra-mitra strategis, mulai dari kementerian/lembaga (k/l), asosiasi, hingga komunitas. Kemitraan ini sebagai salah satu upaya agar meningkatkan konsumsi protein di Indonesia.

    “Hari ini kan kita punya mitra, 35 mitra, mulai dari penyedia bahan baku, kemudian para ibu-ibu dari Forikan, Forum peningkatan konsumsi ikan. Kemudian dari KAI, Kadin, kementerian, BKKBN, Bapanas. Jadi itu adalah mitra kami,” imbuhnya.

    (rrd/rir)

  • Mantan Dirut Jadi Tersangka, PT INKA Hormati Proses Hukum

    Mantan Dirut Jadi Tersangka, PT INKA Hormati Proses Hukum

    Surabaya (beritajatim.com) – Paska penetapan tersangka dan penahanan terhadap mantan Dirut PT INKA yakni BN, jajaran direksi PT INKA angkat bicara. PT INKA menghormati proses hukum atas langkah yang dilakukan pihak Kejaksaan Tinggi Jatim tersebut.

    “Kami tentu menghormati proses hukum itu. Kejaksaan Tinggi pasti punya dasar untuk menetapkan tersangka dan melakukan penahanan pada Pak BN. Kami menghormati,” kata GM Keuangan, Akuntansi dan TJSL PT INKA (Persero), Edwyn Dwi Cahyo selaku Plt. GM Sekretaris Perusahaan PT INKA (Persero), Rabu (2/10/2024).

    Seperti diberitakan sebelumnya Kejaksaan Tinggi Jatim telah menetapkan BN sebagai tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi pemberiaan dana talangan pada proyek Solar Photovolic Power Plant 200 MW dan Smart City di Kinshasa Republik Demokratik Kongo.

    Selain menetapkan sebagai tersangka, Kejaksaan Tinggi juga memutuskan melakukan penahanan terhadap mantan Dirut itu selama 20 hari sejak tanggal 1 Oktober hingga 20 Oktober 2024 mendatang.

    Menjawab hal itu, Edwyn menegaskan pihaknya menghormati proses hukum yang sedang berjalan. “Sekali lagi, intinya kami menghormati proses hukum ini,” katanya.

    Pada bagian lain, Edwyn menyampaikan bahwa kegiatan operasional perusahaan tetap berjalan dengan normal untuk produksi sarana kereta api sesuai dengan target yang telah ditetapkan. “Kami saat ini fokus terhadap penyelesaian target produksi sarana perkeretaapian yang sudah di dalam kesepakatan kontrak dengan customer,” katanya.

    Berdasar catatan redaksi, Badan Usaha Milik Negara ini (BUMN) memiliki target memproduksi 612 kereta penumpang pesanan PT KAI (Persero), 16 trainset KRL baru (12 car per trainset) pesanan KAI Commuter, dan 450 Container Flat Top Wagon UGL Services Pty. Ltd. New Zealand

    Selain memenuhi kebutuhan dalam negeri, industri kereta api terintegrasi pertama di Asia Tenggara itu juga telah menembus pasar luar negeri, seperti Bangladesh, Filipina, Malaysia, Thailand, Singapura, dan Australia. [uci/kun]

  • Menhub Jajal-Evaluasi Lagi Kereta Cepat, Ini Hasilnya

    Menhub Jajal-Evaluasi Lagi Kereta Cepat, Ini Hasilnya

    Bandung

    Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi kembali menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah evaluasi pemerintah terhadap kereta cepat pertama di Asia Tenggara itu.

    Menhub sempat menyapa para penumpang Whoosh di Stasiun Halim, Jakarta Timur sebelum naik ke dalam kereta. Selain evaluasi, perjalanan Menhub ke Bandung juga dalam rangka menghadiri ulang tahun KAI.

    “Ini dalam rangka ada ulang tahun KAI nanti malam, tapi bersamaan dengan itu saya mencoba lagi Whoosh ya, saya mencoba melakukan evaluasi terhadap apa yang sudah kita lakukan,” kata Budi Karya di Stasiun Bandung, Sabtu (28/9/2024).

    “Ini semua tidak lepas dari apa yang menjadi satu visi misi Pak Presiden Jokowi, bahwa angkutan massal perkotaan dan antarkota itu menjadi keharusan untuk di-improve, dikembangkan diperbaiki,” sambungnya.

    Menurut Budi Karya kinerja Whoosh sejauh ini sudah sangat baik. Ia juga menceritakan rencana Whoosh akan dikemudikan para masinis warga negara Indonesia.

    Tercatat ada 8 masinis yang sudah bisa mengoperasikan kereta cepat hasil kerja sama dengan China itu. Ke depannya ia berharap peran WNI bukan hanya sebagai masinis saja, tapi hingga level perawatan, pembangunan, dan lainnya.

    “Tampaknya Whoosh secara konsisten menjaga penampilan apa yang dievaluasi sangat baik. Ditandai dengan bahwa tadi saya masuk ke dalam masinis, di sana terdapat masinis yang sedang belajar untuk menggunakan atau melakukan fungsi driver pada Whoosh,” bebernya.

    Pada kesempatan itu, Budi Karya menyebut Whoosh terus mengalami peningkatan, baik dari sisi operasional maupun jumlah penumpang. Ia juga bercerita sempat bertemu warga negara Singapura yang memberikan pujian terhadap Whoosh.

    “Nah kalau saya evaluasi tadi, operasi berjalan dengan baik karena ada improvment. Yang kedua dari fungsi kapasitas, saya juga mendapat paparan bahwa dari hari ke hari terjadi satu kenaikan dan ini menunjukkan bahwa apa yang dikembangkan menjadi suatu kebutuhan,” terang Menhub.

    “Tadi di kereta saya sempat bertemu dengan warga negara Singapura. Kita tahu di sana belum di sini sudah dan dia bukan saja merasakan tapi memberikan pujian, bahwa dia surprised bahwa apa yang ada di Indonesia keretanya luar biasa,” tutur Budi Karya.

    (ily/hns)

  • KAI Resmikan Rail Kids Daycare, Penitipan Anak untuk Karyawan

    KAI Resmikan Rail Kids Daycare, Penitipan Anak untuk Karyawan

    Jakarta

    Bertepatan dengan HUT KAI ke-79, Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo meresmikan fasilitas Rail Kids Daycare yang bertempat di KAIFetaria lantai dasar Kantor Pusat KAI, Jl. Perintis Kemerdekaan No. 1 Bandung. Dalam acara tersebut ia menyampaikan bahwa kesejahteraan pegawai sangatlah penting untuk mengoptimalkan produktivitas perusahaan.

    “Definisi kesejahteraan pegawai tidak lagi terbatas pada aspek fisik semata, melainkan juga mencakup dimensi mental dan sosial. Memahami peran krusial employee well-being tersebut, KAI menghadirkan beberapa program inisiatif yang dirancang untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat, mendukung perkembangan pegawai, dan mengoptimalkan produktivitas,” ungkap Vice President Public Relations KAI, Anne Purba dalam keterangan tertulis, Sabtu (28/9/2024)

    Anne menambahkan, fasilitas daycare KAI ini memiliki kapasitas untuk 15 anak dengan rentang usia 3 bulan-3 tahun. KAI menggandeng Yayasan Wanita Kereta Api (YWKA) yang berpengalaman dalam mengelola pendidikan anak usia dini, sebagai mitra pengelola.

    “Fasilitas ini mengacu pada standar Tata Kelola, Aspek Pendidikan, Rasio Tenaga Pengasuh, dan Aktivitas Anak (TARA) yang mencakup Kepala Daycare, Teacher, dan Co-Teacher, serta diperuntukkan bagi Ibu-Ibu pegawai yang bertugas di Daerah Operasi 2 Bandung dan Kantor Pusat KAI,” tambah Anne.

    KAI resmikan Rail Kids Daycare Foto: dok. KAI

    Lebih lanjut, Anne menjelaskan bahwa Rail Kids Daycare memiliki sejumlah kelebihan, seperti jarak yang dekat dan mudah dijangkau oleh orang tua, program pengasuhan yang sesuai dengan usia tumbuh kembang anak, rasio tenaga pengasuh dan anak yang memenuhi standar, evaluasi rutin perkembangan dan kesehatan anak oleh dokter perusahaan, serta ruang yang dilengkapi CCTV yang dapat diakses oleh orang tua. Tak hanya itu, anak-anak juga mendapatkan makan siang dan kudapan bergizi serta fasilitas ini jauh lebih terjangkau karena disubsidi oleh perusahaan.

    “Program daycare ini memberikan fasilitas penitipan anak selama jam kerja, memastikan para orang tua dapat bekerja dengan fokus dan tenang. Program ini merupakan inisiatif dari Menteri BUMN sebagai bagian dari komitmen menciptakan lingkungan kerja yang produktif sekaligus peduli terhadap kesejahteraan mental, sosial, dan finansial karyawan. Kami berharap program-program ini dapat mendorong terciptanya lingkungan kerja yang harmonis di KAI,” tutup Anne.

    (prf/ega)

  • Sebelum Ubah Skema Subsidi, Pemerintah Diminta Tambah Armada KRL Dulu

    Sebelum Ubah Skema Subsidi, Pemerintah Diminta Tambah Armada KRL Dulu

    Jakarta

    Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan ada kajian kenaikan tarif KRL Jabodetabek sebesar Rp 1.000. Meski begitu perihal ini masih dalam proses kajian sehingga belum ada keputusan untuk penerapannya.

    Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (DJKA Kemenhub), Risal Wasal, mengatakan, sejauh ini terdapat dua komponen dalam pengenaan tarif KRL Jabodetabek yakni tarif dasar untuk 25 kilometer (km) pertama dan tarif lanjutan progresif setiap 10 km. Risal tak menjelaskan komponen tarif mana yang mau dinaikkan.

    “Ada, kajian itu ada sebenarnya. Kan waktu itu kita mau menaikkan sebanyak Rp 1.000 perak per itunya. Rp 1.000-2.000 itu posisinya, tapi itu belum, untuk penerapannya belum. Kajian itu ada, hanya cuma naik Rp 1.000,” sebut Risal ditemui di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu lalu.

    Selain itu Rizal mengaku saat ini Kementerian masih menunggu kebijakan dari pemerintahan baru. Dia menunggu arahan dari pemerintah berikutnya yang dipimpin Prabowo Subianto mulai Oktober.

    Terkait rencana ini, Pengamat Transportasi Djoko Setijowarno pada dasarnya setuju dengan adanya kenaikan tarif KRL. Namun menurutnya waktu pembahasan rencana ini tidaklah tepat.

    Sebab menurutnya saat ini layanan KRL Jabodetabek masih belum maksimal. Mengingat banyak kereta atau rangkaian yang harus diremajakan sehingga jumlah kereta per rangkaian tidak maksimal.

    Padahal pengurangan jumlah kereta per rangkaian ini dapat mengurangi penumpang yang bisa diangkut dan menimbulkan ketidaknyamanan karena masyarakat harus saling berdesak-desakan.

    “Memang isu ini berkembang di saat yang tidak tepat, karena kondisi KRL saat ini tuh tidak sesuai dengan SPM (Standar Pelayanan Minimal). Katakanlah kalau pagi harusnya itu 12 kereta satu rangkaian, ternyata delapan atau sepuluh ya,” kata Djoko kepada detikcom, Jumat (13/9/2024).

    Menurutnya, alangkah baiknya jika rencana ini dibahas setelah rangkaian baru dari China dan INKA tiba dan beroperasi. Dengan begitu PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) atau KAI Commuter dapat memenuhi SPM yang ada dan mengurangi ketidaknyamanan pengguna layanan.

    “Makanya nanti saja setelah kondisi kereta normal seperti biasanya, jadi menunggu kereta yang ada dulu hadir. Sampai akhir tahun baru didiskusikan (rencana kenaikan KRL),” ucapnya.

    “Kalau sekarang diskusi ya mereka sensitif. Bingung dia, secara kelompok dia mau pindah ke kendaraan pribadi nggak ada duit, ini kok naik (tarif KRL) sementara saya panas-panasan (karena saling berdesakan)”, tambah Djoko.

    Senada dengan Djoko, Pengamat Transportasi Deddy Herlambang juga setuju dengan rencana kenaikan tarif KRL ini. Sebab menurutnya sudah 8 tahun sejak pemerintah menaikkan besaran tarif itu.

    Padahal setiap tahun ada kenaikan gaji karyawan dan biaya operasional lainnya. Tentu jika tidak ada penyesuaian tarif akan sangat berat beban perusahaan atau pemerintah yang memberikan subsidi berupa PSO.

    “Tarif itu kan sejak 2016 kita memang nggak pernah naik. Sejak 2016, sekarang 2024, berartikan sudah 8 tahun belum pernah naik. Kalau melihat kondisi nasional, naik ya nggak masalah, Karena setahun gaji pegawai itu naik, apalagi inflasi,” ucapnya.

    “Nah gaji KCI dan KAI saja itu setiap tahun kan naik, tapi tarif nggak pernah naik. Nah itu kan perlu adjustment, itu masuk akal. Cuma besaran kenaikan tarifnya itu berapa? Nah ini yang perlu dirembuk, harus dipertimbangkan, perlu dikaji, naiknya berapa sih yang masuk akal, yang realistis dengan kondisi saat ini,” terang Deddy lagi.

    Namun, ia juga berpendapat sebaiknya kenaikan tarif ini dilakukan setelah adanya peningkatan layanan. Semisal penambahan rangkaian kereta hingga pembenahan stasiun-stasiun yang ada. Dengan begitu kenaikan tarif ini setimpal dengan layanan yang diberikan.

    “Kalau sekarang ya jangan dinaikkan dulu, karena masih banyak stasiun yang belum jadi. Manggarai belum jadi, Tanah Abang juga masih overload. Lagi pula jumlah sarana masih terbatas, pelayanannya juga belum maksimal. Jadi jangan dinaikkan dulu,” kata Deddy.

    “Nanti saja kalau semisal sarana KRL yang baru-baru itu datang, dari INKA, dari China itu sudah datang. Nah itu boleh kalau ada penyesuaian tarif,” pungkasnya.

    (fdl/fdl)

  • Viral Detik-detik Kereta Terobos Kobaran Api, KAI Langsung Buka Suara

    Viral Detik-detik Kereta Terobos Kobaran Api, KAI Langsung Buka Suara

    Jakarta

    Sebuah video viral di media sosial tentang Kereta Api (KA) dengan nomor 23 Argo Cheribon menerobos kobaran api. PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta pun mengungkap penyebab kejadian tersebut.

    Video viral tersebut tersebar di media sosial X dan TikTok. Peristiwa itu terjadi tepatnya di gudang palet madura yang lokasinya berdekatan dengan jalur rel KA di petak Jalur Hilir Karawang-Kedunggedeh Km 59+100, Kampung Babakan, Karawang.

    Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko menjelaskan pihaknya awalnya menerima laporan pada Senin (19/8/2924) pukul 18.35 WIB. Kebakaran terjadi di gudang yang lokasinya cukup dekat dengan rel kereta jalur B arah Jakarta, sehingga kereta yang melintas seolah menerjang api.

    Ixfan mengungkapkan kebakaran diduga terjadi akibat rembetan dari pembakaran sampah oleh warga yang tidak diketahui pembakarnya.

    “Dengan adanya insiden tersebut kami dari pihak KAI langsung berkoordinasi dengan Unit terkait (Sinyal Telekomunikasi, Kepala Stasiun, Tim Pengamanan dan pihak Damkar setempat), kemudian dari pihak Damkar dengan segera melakukan penanganan dengan mengerahkan 3 Unit mobil pemadam sehingga api dapat dipadamkan pada pukul 19.55 wib dan rel/jalur dipastikan aman dilalui KA,” kata Ixfan dalam keterangan resmi, Rabu (21/8/24).

    Meskipun demikian, Ixfan menjamin perjalanan KA tidak terganggu imbas insiden itu. KAI juga tidak mengalami kerugian.

    “Hanya asap pada saat terjadi kebakaran mengganggu pandangan masinis, perjalanan KA tidak terganggu sama sekali aman sesuai jadwal,” jelas Ixfan.

    Lihat juga Video: Warga Terekam Buang Sampah ke Kereta Barang, KAI Ingatkan Ancaman Penjara

    (hns/hns)

  • 800 Ribu Kartu Multi Trip BT21 Bakal Dirilis, Segini Biayanya

    800 Ribu Kartu Multi Trip BT21 Bakal Dirilis, Segini Biayanya

    Jakarta

    PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) atau KAI Commuter akan merilis 800.000 kartu multi trip (KMT) beredisi kartun BT21. Tujuannya untuk mempersembahkan kepada semua pengguna KRL di Indonesia.

    Vice President Corporate Secretary KAI Commuter Joni Martinus mengatakan pihaknya berencana akan menyediakan 16 desain yang berbeda. Sebelumnya, pihaknya juga telah meluncurkan KMT dengan empat desain edisi BT21 pada Senin (12/8) lalu. KMT edisi khusus ini dibanderol dengan harga Rp 60 ribu, sudah termasuk saldo sebesar Rp 10 ribu.

    “Setiap mengeluarkan (4 desain) itu, itu 200 ribu kartu. Jadi, kayak di Agustus ini kan kita keluarin 4 desain kartu yang berbeda, itu 200 ribu. Nanti di Oktober, kita akan keluarin lagi 4 desain yang berbeda, itu juga 200 ribu kartu. Kemudian di Desember, yang (batch) keempat itu juga nanti kita keluarkan lagi sebanyak 200 ribu. Total nanti akan ada 800 ribu kartu multi trip dengan tema BT21 tadi, yang bisa kita sebar ke masyarakat,” terang Joni kepada awak media, di Jakarta Pusat, Kamis (15/8/2024).

    Joni menjelaskan pihaknya melihat generasi muda tengah menggandrungi BT21. Maka dia menilai akan lebih baik apabila masyarakat dapat mengoleksi semua desainnya.

    Nantinya kartu bertema BT21 tersebut akan tersedia di loket-loket stasiun KRL. Kartu ini dapat digunakan untuk LRT, MRT, Jaklingko, Transjakarta, TransJogja, TransJatim, hingga TransJateng. Meski begitu, pihaknya tengah mengupayakan agar KMT tersebut bisa digunakan untuk transaksi tarif tol.

    “Total nanti akan ada 16 desain kartu itu. Jadi, teman-teman anak-anak muda yang sangat menggandrungi itu, mereka punya banyak pilihan untuk mengoleksi kartu itu. Jumlah transaksi pembayaran melalui KMT itu tinggi banget, kalau sampai dengan Juli ini transaksi orang beli KMT Commuter Line dengan tap itu ada 101 juta lebih,” jwlasnya.

    Terkait investasi yang dibutuhkan untuk program tersebut, Joni tidak menjelaskan detail. Namun, apabila diasumsikan satu kartu bernilai Rp 60.000 dan diluncurkan dengan total 800.000 kartu. Setidaknya butuh dana sekitar Rp 48 miliar untuk produksi kartu tersebut.

    “Iya, iya (sekitar miliyaran). Kalau totalnya, kita belum ini ya. Saya harus-harus konfirmasi dulu ya,” imbuhnya.

    (hns/hns)