Tag: Kai

  • Pemkot Bogor, Kemenhub dan PT KAI Belum Temukan Solusi Perbaikan Longsor di Batutulis

    Pemkot Bogor, Kemenhub dan PT KAI Belum Temukan Solusi Perbaikan Longsor di Batutulis

    JABAR EKSPRES – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menggelar rapat koordinasi (rakor) dengan Deputi Bidang Sistem dan Strategi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Dirjen Perkeretaapian Kemenhub, serta Direktur Prasarana Perkeretaapian pada Selasa (4/3).

    Rakor yang berlangsung di Balai Kota Bogor itu membahas terkait bencana longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kelurahan Batutulis, Kecamatan Bogor Selatan, yang menyebabkan akses jalan terputus.

    Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin menuturkan rakor tersebut dilaksanakan setelah lebih dulu dilakukan peninjauan ke lokasi jalan longsor di atas underpass Jalan Saleh Danasasmita.

    “Kita berdiskusi di Balai Kota Bogor ini karena lokasi jalan yang longsor dan ambruk di Batutulis merupakan akses strategis bagi masyarakat di kawasan Stasiun Batutulis, Cipaku, Pamoyanan, dan sekitarnya,” ujar Jenal Mutaqin, Selasa (4/3) Malam.

    BACA JUGA: Kabupaten Bogor Dilanda Bencana, Pemkab Minta BNPB Modifikasi Cuaca

    Ia menyebut, dalam diskusi itu dibahas beberapa hal terkait perbaikan infrastruktur. Namun, untuk detail teknis perbaikan, masih diperlukan tahapan atau proses terkait metode pengerjaan serta waktu yang dibutuhkan.

    “Pembahasan ini sangat teknis. Namun, yang pasti, pihak PT KAI akan berupaya semaksimal mungkin untuk melakukan percepatan perbaikan tanpa melanggar aturan,” tuturnya.

    “Tentu, ini juga membutuhkan pendampingan dari Kementerian PU dan pemerintah pusat,” imbuh Jenal.

    Nantinya, untuk menunjang pelaksanaan berbagai perbaikan infrastruktur dan memberikan bantuan kepada korban bencana, status siaga akan ditingkatkan menjadi tanggap bencana.

    “Peningkatan status siaga menjadi tanggap bencana ini diperlukan karena surat resmi mengenai hal tersebut juga dibutuhkan oleh PT KAI sebagai dasar bahwa kejadian ini benar-benar merupakan bencana alam,” ucap Jenal.

    BACA JUGA: Horor Kota Bogor: Bayi Tewas Akibat Longsor hingga Jalan Amblas

    Dia menambahkan, nantinya implementasi lebih lanjut dari sisi infrastruktur akan dilakukan baik oleh PT KAI maupun Kemenhub. (YUD)

  • Lengkap! Daftar dan Link Mudik Gratis BUMN 2025

    Lengkap! Daftar dan Link Mudik Gratis BUMN 2025

    Jakarta: Bagi kamu yang yang kehabisan tiket atau terkendala mahalnya harga tiket menjelang Hari Raya Idul Fitri bisa ikutan program mudik gratis BUMN. Tahun ini pemerintah melalui sejumlah BUMN kembali mengadakan program mudik gratis yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

    Mudik Gratis BUMN 2025
    Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan BUMN menggelar Program Mudik Bersama BUMN dengan target 100.000 pemudik yang terbagi dalam tiga moda transportasi. Program mudik gratis ini mencakup lebih dari 200 kota tujuan di Pulau Jawa, Sumatera, Bali, Sulawesi, Kalimantan, Maluku dan Papua.

    “Mudik Aman Sampai Tujuan” ini, melibatkan 78 perusahaan BUMN dengan tiga moda transportasi, yakni 1.360 Unit Bus (67.000 pemudik), 90 Rangkaian Kereta Api (28.000 pemudik), 26 Unit Kapal Laut (5.000 pemudik) dengan tujuan lebih dari 200 Kota/Kabupaten yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia,” kata Menteri BUMN Erick Thohir dikutip dari Antara Selasa, 4 Maret 2025.
    Daftar Mudik Gratis BUMN 2025
    Berikut daftar BUMN yang menggelar program mudik gratis 2025 yang sudah Medcom rangkum dari akun Instagram masing-masing BUMN:

    PT Kereta Api Indonesia (Persero)
    PT KAI (Persero) menyediakan mudik gratis untuk 400 kursi. Mudik ini menggunakan kereta api Tawang Jaya Premium dengan rute Pasarsenen–Semarang Tawang Bank Jateng.

    Adapun Keberangkatan program mudik gratis ini dilakukan pada pada 26 Maret 2025. Untuk pendaftaran bisa dilakukan melalui aplikasi Access by KAI.
    PT Pelni (Persero)

    PT Pelni menyediakan mudik gratis menggunakan kapal laut dengan kuota tersedia untuk 500 pemudik. Untuk rutenya, yakni dari Sampit menuju Semarang menggunakan kapal KM Leuser.

    Masyarakat dapat mendaftar secara online melalui  loket Kantor Cabang PELNI Sampit. dengan menunjukkan bukti memiliki akun di aplikasi PELNI Mobile. Pendaftaran dibuka hingga 19 Maret 2025.
    PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo)

    PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo tahun ini juga menggelar ikuta mudik gratis. Pendaftaran dilakukan secara online dengan mengakses tautan https://simudipelindo.id.

    Keberangkatan mudik dijadwalkan pada 26 Maret 2025, sementara arus balik berlangsung pada 7 April 2025.

     

     

    PT Dahana 

    Dahana menggelar program mudik gratis dengan tujuh rute, termasuk tujuan Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Solo. Program mudik gratis ini digelar pada pada 27 Maret 2025 dari Bale Dahana Subang, GBK Jakarta, dan Gedung Sate Bandung. Terdapat tujuh rute yang tersedia, termasuk tujuan Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Solo.  

    Pendaftaran dilakukan secara online mulai 3 Maret 2025 pukul 14.00 WIB melalui tautan https://bit.ly/MudikAmanSampaiTujuanBersamaDAHANA2025.
    PT Bio Farma  

    Bio Farma membuka program mudik gratis dengan kuota 450 pemudik. Program mudik tahun ini akan menggunakan bus dengan rute dari Bandung, jalur selatan melalui Kulon Progo hingga Yogyakarta, serta jalur utara menuju Wonogiri.

    Pendaftaran dilekuakan melalui https://bit/ly/MudikAmanBoiofarma25 mulai 3 Maret – 16 Maret 2025. Calon peserta wajib menyiapkan dokumen seperti Kartu Keluarga, KTP/KIA, serta SKTM atau DTKS terbaru yang diunggah dalam format PDF atau JPG melalui link resmi. 
    PT JIEP 

    JIEP membuka pendaftaran bagi mudik gratis bagi yang berdomisili di Kecamatan Cakung dan ingin mudik ke kampung halaman dengan tujuan Semarang, Solo, dan Surabaya. Pendaftaran mudik gratis dilakukan melalui https://bit.ly/MudikAmanSampaiTujuanPTJIEP2025.
    PT Jasa Raharja

    Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2025 Jasa Raharja sudah dibuka 2025. Masyarakat bisa melakukan pendaftaran secara online melalui laman resmi di mudik.jasaraharja.co.id. 
    PT Jasa Marga

    Jasa Marga turut berpartisipasi dalam Program Mudik Gratis Bersama BUMN 2025 yang bertajuk “Mudik Aman Sampai Tujuan”. Jasa Marga Group menyiapkan sebanyak 1.350 Tiket.

    Waktu pemberangkatan mudik bersama dilaksanakan pada Kamis, 27 Maret 2025 Pukul 06:00 WIB, dengan lokasi pemberangkatan di Padepokan Pencak Silat TMII. Terdapat 5 kota tujuan utama pada program mudik gratis tahun ini, mulai dari Semarang, Magelang, Yogyakarta, Solo, hingga Surabaya.

    Periode pendaftaran dibuka mulai Senin, 10 Maret hingga 17 Maret 2025 secara online melalui website https://mudikgratis.jasamarga.co.id/.
     

    Jakarta: Bagi kamu yang yang kehabisan tiket atau terkendala mahalnya harga tiket menjelang Hari Raya Idul Fitri bisa ikutan program mudik gratis BUMN. Tahun ini pemerintah melalui sejumlah BUMN kembali mengadakan program mudik gratis yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

    Mudik Gratis BUMN 2025
    Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan BUMN menggelar Program Mudik Bersama BUMN dengan target 100.000 pemudik yang terbagi dalam tiga moda transportasi. Program mudik gratis ini mencakup lebih dari 200 kota tujuan di Pulau Jawa, Sumatera, Bali, Sulawesi, Kalimantan, Maluku dan Papua.
     
    “Mudik Aman Sampai Tujuan” ini, melibatkan 78 perusahaan BUMN dengan tiga moda transportasi, yakni 1.360 Unit Bus (67.000 pemudik), 90 Rangkaian Kereta Api (28.000 pemudik), 26 Unit Kapal Laut (5.000 pemudik) dengan tujuan lebih dari 200 Kota/Kabupaten yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia,” kata Menteri BUMN Erick Thohir dikutip dari Antara Selasa, 4 Maret 2025.
    Daftar Mudik Gratis BUMN 2025
    Berikut daftar BUMN yang menggelar program mudik gratis 2025 yang sudah Medcom rangkum dari akun Instagram masing-masing BUMN:

    PT Kereta Api Indonesia (Persero)

    PT KAI (Persero) menyediakan mudik gratis untuk 400 kursi. Mudik ini menggunakan kereta api Tawang Jaya Premium dengan rute Pasarsenen–Semarang Tawang Bank Jateng.
     
    Adapun Keberangkatan program mudik gratis ini dilakukan pada pada 26 Maret 2025. Untuk pendaftaran bisa dilakukan melalui aplikasi Access by KAI.

    PT Pelni (Persero)

    PT Pelni menyediakan mudik gratis menggunakan kapal laut dengan kuota tersedia untuk 500 pemudik. Untuk rutenya, yakni dari Sampit menuju Semarang menggunakan kapal KM Leuser.

    Masyarakat dapat mendaftar secara online melalui  loket Kantor Cabang PELNI Sampit. dengan menunjukkan bukti memiliki akun di aplikasi PELNI Mobile. Pendaftaran dibuka hingga 19 Maret 2025.

    PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo)

    PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo tahun ini juga menggelar ikuta mudik gratis. Pendaftaran dilakukan secara online dengan mengakses tautan https://simudipelindo.id.
     
    Keberangkatan mudik dijadwalkan pada 26 Maret 2025, sementara arus balik berlangsung pada 7 April 2025.
     
     

     

    PT Dahana 

    Dahana menggelar program mudik gratis dengan tujuh rute, termasuk tujuan Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Solo. Program mudik gratis ini digelar pada pada 27 Maret 2025 dari Bale Dahana Subang, GBK Jakarta, dan Gedung Sate Bandung. Terdapat tujuh rute yang tersedia, termasuk tujuan Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Solo.  
     
    Pendaftaran dilakukan secara online mulai 3 Maret 2025 pukul 14.00 WIB melalui tautan https://bit.ly/MudikAmanSampaiTujuanBersamaDAHANA2025.

    PT Bio Farma  

    Bio Farma membuka program mudik gratis dengan kuota 450 pemudik. Program mudik tahun ini akan menggunakan bus dengan rute dari Bandung, jalur selatan melalui Kulon Progo hingga Yogyakarta, serta jalur utara menuju Wonogiri.
     
    Pendaftaran dilekuakan melalui https://bit/ly/MudikAmanBoiofarma25 mulai 3 Maret – 16 Maret 2025. Calon peserta wajib menyiapkan dokumen seperti Kartu Keluarga, KTP/KIA, serta SKTM atau DTKS terbaru yang diunggah dalam format PDF atau JPG melalui link resmi. 

    PT JIEP 

    JIEP membuka pendaftaran bagi mudik gratis bagi yang berdomisili di Kecamatan Cakung dan ingin mudik ke kampung halaman dengan tujuan Semarang, Solo, dan Surabaya. Pendaftaran mudik gratis dilakukan melalui https://bit.ly/MudikAmanSampaiTujuanPTJIEP2025.

    PT Jasa Raharja

    Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2025 Jasa Raharja sudah dibuka 2025. Masyarakat bisa melakukan pendaftaran secara online melalui laman resmi di mudik.jasaraharja.co.id. 

    PT Jasa Marga

    Jasa Marga turut berpartisipasi dalam Program Mudik Gratis Bersama BUMN 2025 yang bertajuk “Mudik Aman Sampai Tujuan”. Jasa Marga Group menyiapkan sebanyak 1.350 Tiket.
     
    Waktu pemberangkatan mudik bersama dilaksanakan pada Kamis, 27 Maret 2025 Pukul 06:00 WIB, dengan lokasi pemberangkatan di Padepokan Pencak Silat TMII. Terdapat 5 kota tujuan utama pada program mudik gratis tahun ini, mulai dari Semarang, Magelang, Yogyakarta, Solo, hingga Surabaya.
     
    Periode pendaftaran dibuka mulai Senin, 10 Maret hingga 17 Maret 2025 secara online melalui website https://mudikgratis.jasamarga.co.id/.
     
     
    Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
    dan follow Channel WhatsApp Medcom.id

    (RUL)

  • Pendaftaran Mudik Gratis KAI 2025: Link Resmi, Syarat dan Rutenya

    Pendaftaran Mudik Gratis KAI 2025: Link Resmi, Syarat dan Rutenya

    Bisnis.com, JAKARTA – Pendaftaran mudik gratis KAI 2025 sudah dibuka pada hari ini Selasa 4 Maret 2025. Simak informasi tentang pendaftaran mudik gratis KAI 2025 di bawah ini.

    Sebagaimana diketahui, PT KAI juga akan mengadakan program mudik gratis pada momen lebaran 2025.

    PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI membuka pendaftaran mudik gratis sebanyak 400 tiket kereta.

    Vice President Public Relations KAI Anne Purba menyatakan Program Mudik Gratis KAI Bersama BUMN akan dilaksanakan pada 26 Maret 2025.

    Pada program ini KAI menyediakan 400 tiket kereta gratis bagi masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman dengan nyaman dan aman. 

    Meski demikian, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum mengikuti program mudik gratis dari KAI ini.

    1. Rute

    Pertama adalah rutenya. Para peserta program akan diberangkatkan dengan kereta api (KA) 178 Tawang Jaya Premium yang melayani rute Pasarsenen – Semarang Tawang Bank Jateng.

    Kereta ini berangkat pukul 06.45 WIB dan dijadwalkan tiba di tujuan pada 12.53 WIB. 

    Rute yang akan dilewati antara lain:

    Pasarsenen
    Jatinegara
    Bekasi
    Cikarang
    Jatibarang
    Cirebon
    Brebes
    Tegal
    Pemalang
    Pekalongan
    Waleri
    Semarang Poncol
    Semarang Tawang Bank Jateng

    Link daftar dan syaratnya…

  • Lengkap! Link Mudik Gratis BUMN Lebaran 2025

    Lengkap! Link Mudik Gratis BUMN Lebaran 2025

    Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bersama sejumlah perusahaan BUMN kembali menggelar program Mudik Gratis Lebaran 2025 dengan total kuota 100.000 pemudik. Program ini tersedia untuk tiga moda transportasi, yaitu bus, kapal laut, dan kereta api, dengan tujuan lebih dari 200 kota/kabupaten di seluruh Indonesia.  

    Menteri BUMN, Erick Thohir, menyampaikan bahwa tahun ini sebanyak 78 perusahaan BUMN telah siap melayani para pemudik. Tahun ini, pemerintah menyediakan 1.360 unit bus dengan kapasitas 67.000 pemudik, 90 rangkaian kereta api untuk 28.000 pemudik, serta 26 kapal laut yang dapat menampung 5.000 pemudik.  

    Berikut link, syarat, cara, mendaftar mudik gratis BUMN: 

    1. PT Kereta Api Indonesia (Persero) 

    PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI membuka 400 tiket gratis untuk rute Pasarsenen – Semarang Tawang Bank Jateng. Pendaftaran dibuka mulai Selasa, 4 Maret 2025 pukul 10.00 WIB melalui aplikasi Access by KAI. Para peserta program akan diberangkatkan dengan Kereta Api 178 Tawang Jaya Premium yang melayani rute Pasarsenen – Semarang Tawang Bank Jateng. Kereta ini berangkat pukul 06.45 WIB dan dijadwalkan tiba di tujuan pada 12.53 WIB. 

    Stasiun pemberhentian yang dilewati antara lain Jatinegara, Bekasi, Cikarang, Jatibarang, Cirebon, Brebes, Tegal, Pemalang, Pekalongan, Weleri, Semarang Poncol, dan berakhir di Semarang Tawang Bank Jateng. 

    Pendaftaran program ini dilakukan secara online melalui aplikasi Access by KAI tanpa perlu registrasi tambahan. Satu pemesan dibatasi maksimal empat tiket. Peserta yang membawa bayi atau infant tidak akan mengurangi kuota peserta, namun tidak mendapatkan nomor tempat duduk.  

    2. PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo 

    Pelindo juga menggelar mudik gratis tahun ini dengan sistem pendaftaran berbasis web yang dapat diakses melalui tautan https://simudipelindo.id.

    Tahapan pendaftaran diawali dengan pra-registrasi pada 3-7 Maret 2025, dilanjutkan dengan verifikasi kelengkapan data pada 10-14 Maret 2025. Pemesanan tiket dilakukan pada 17-18 Maret 2025, sedangkan pendaftaran ulang, pengambilan kaos, dan tiket berlangsung pada 19-20 Maret 2025. 

    Keberangkatan mudik dijadwalkan pada 26 Maret 2025, sementara arus balik berlangsung pada 7 April 2025. Peserta wajib mengunggah scan KTP dan Kartu Keluarga dalam format PDF atau JPEG, serta scan KTP anggota keluarga yang ikut serta. Selain itu, peserta harus dalam kondisi sehat secara jasmani dan rohani serta tidak terdaftar dalam program mudik gratis BUMN lainnya.  

    3. PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) 

    Pelni menyediakan 500 tiket gratis untuk mudik gratis tahun ini dengan rute Sampit – Semarang menggunakan kapal KM Leuser. Pendaftaran berlangsung mulai 4 Maret hingga 19 Maret 2025.

    Pendaftaran dilakukan secara langsung di Kantor Cabang Pelni Sampit dengan membawa fotokopi KTP dan bukti telah memiliki akun di aplikasi PELNI Mobile. 

    Calon pemudik diwajibkan memiliki kartu identitas dengan NIK yang berlaku, baik berupa KTP untuk dewasa maupun Kartu Keluarga atau KIA untuk calon penumpang di bawah 17 tahun.

    Setelah memenuhi syarat dan melalui tahap verifikasi, peserta akan diundang ke dalam grup WhatsApp khusus.

    Kode booking akan diinformasikan melalui grup tersebut, dan calon pemudik harus hadir lima jam sebelum keberangkatan kapal. Peserta program juga wajib menaati aturan yang berlaku selama perjalanan.  

    4. PT Dahana (Persero) 

    Dahana mengadakan program mudik gratis dengan keberangkatan pada 27 Maret 2025 dari Bale Dahana Subang, GBK Jakarta, dan Gedung Sate Bandung. Terdapat tujuh rute yang tersedia, termasuk tujuan Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Solo. 

    Pendaftaran dilakukan secara online mulai 3 Maret 2025 pukul 14.00 WIB melalui tautan https://bit.ly/MudikAmanSampaiTujuanBersamaDAHANA2025.

    Peserta yang telah mendaftar wajib melakukan pendaftaran ulang pada 20-21 Maret 2025 di Kantor Unit TJSL DAHANA, Subang, dengan membawa fotokopi KTP dan Kartu Keluarga bagi yang belum memiliki KTP.  

    5. PT Sinergi Gula Nusantara (SGN) 

    SGN juga menyelenggarakan mudik gratis dengan keberangkatan pada 27 Maret 2025. Pendaftaran dibuka dari 1 hingga 17 Maret 2025 dengan lima tujuan, yaitu Banyuwangi (jalur selatan), Yogyakarta, Pacitan, Semarang, dan Trenggalek. Peserta akan mendapatkan fasilitas bus eksekutif, konsumsi, serta asuransi perjalanan.  

    6. PT Bio Farma 

    Bio Farma membuka pendaftaran melalui https://bit/ly/MudikAmanBoiofarma25 mulai 3 Maret – 16 Maret 2025.

    Calon peserta wajib menyiapkan dokumen seperti Kartu Keluarga, KTP/KIA, serta SKTM atau DTKS terbaru yang diunggah dalam format PDF atau JPG melalui link resmi. 

    Keberangkatan hanya dari Bandung dengan dua rute, yaitu jalur selatan melalui Kulon Progo hingga Yogyakarta, serta jalur utara menuju Wonogiri. Bio Farma menyediakan 10 bus dengan total kuota 450 pemudik.

    7. PT Asabri 

    PT Asabri membuka pendaftaran mudik gratis online melalui https://www.asabri.co.id/mudik.

    Program mudik ini memiliki dua rute yaitu Jakarta – Semarang yang merupakan Jalur Utara serta Jakarta – Dolo yang merupakan Jalur Selatan. 

    Dokumen yang perlu disiapkan adalah KTP/KIA/Akta Kelahiran, Kartu Keluarga, nomor handphone, KTA/Karpeg bagi TNI, Polri, ASN Kemhan-Polri, Kartu identitas pensiun. 

  • Bekasi Lumpuh karena Banjir, Perjalanan KRL Stasiun Bekasi Ikut Terganggu – Page 3

    Bekasi Lumpuh karena Banjir, Perjalanan KRL Stasiun Bekasi Ikut Terganggu – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Banjir terjadi hampir merata di Bekasi, Jawa Barat pada Selasa (4/3/2025). Bahkan banjir membuat perjalanan kereta rel listrik (KRL) terganggu. KAI Commuter mengatakan banjir memengaruhi perjalanan dari dan menuju Stasiun Bekasi.

    “Terdapat kepadatan di perlintasan Stasiun Bekasi dampak adanya banjir serta luapan air. Sehingga perjalanan KA yang masuk dan keluar stasiun Bekasi mengalami pergantian jalur serta adanya rekayasa pola operasi. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” demikian tulis akun resmi KAI Commuter seperti dilihat, Selasa (4/3/2025) pukul 11:45 WIB.

    Sementara itu, Walikota Bekasi Tri Adhianto menyatakan, pemerintahan Bekasi lumpuh lantaran 8 kecamatan terdampak banjir. “Dari 12 kecamatan yang terdampak 8. Pagi ini kota Bekasi lumpuh,” kata Tri dalam rapat kooordinasi daring, Selasa (4/3/2025).

    Tri mengaku sejak semalam warga sudah diminta evakuasi. Pagi ini pihaknya masih tahap mendata jumlah korban dan menjalankan evaluasi. “Dari semalam warga sudah kami minta evakuasi,” kata dia.

    Sebelumnya, sejumlah perumahan di wilayah Bekasi Kota terendam banjir. Hal tersebut dikarenakan tingginya curah hujan yang merata pada dini hari ini, Selasa (4/3/2025). 

    Berdasarkan laporan sejumlah warga diterima redaksi, sejumlah kompleks hunian yang terdampak banjir seperti di Perumahan Duta Indah. Menurut warga setempat, banjir merendam pemukiman wilayah belakang kompleks.

    “Yang terdampak di bagian belakang, wilayah depan aman,” kata Pri melalui pesan singkat, Selasa (4/3/2025).

    Senada dengan itu, di pemukiman wilayah Bekasi lain, tepatnya di Perumahan Bumi Nasio juga dilaporkan ada genangan banjir. Salah satu warga setempat bernama Evi menyampaikan kondisi pagi ini hanya ada genangan di depan rumah.

    “Rumah saya aman, depan rumah cuma ada airnya,” jelas Evi.

    Senada dengan itu beberapa titik banjir di wilayah Bekasi juga terjadi di Kemang Pratama, Vila Nusa Indah 1, Perumahan Galaksi dan Pondok Mitra Lesatari.

    Berdasarkan foto dikirimkan warga yang tinggal di Vila Nusa Indah, banjir menggenang hingga setinggi ring basket.

    “Kondisi di vila Nusa Indah Bekasi,” tulis Nida.

  • Mudik Gratis KAI 2025 Dibuka Hari Ini, Cek Rute hingga Cara Daftarnya

    Mudik Gratis KAI 2025 Dibuka Hari Ini, Cek Rute hingga Cara Daftarnya

    Jakarta: PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengadakan program mudik gratis lebaran 2025 bagi masyarakat yang ingin pulang kampung di Hari Raya Idulfitri. Masyarakat sudah bisa mendaftar mudik gratis KAI 2025 mulai hari Selasa, 4 Maret 2025.

    “Belum dapat tiket kereta api untuk mudik Lebaran 2025? Tenang aja, Guys! Karena tahun ini, KAI kembali berkolaborasi dengan @kementerianbumn mengadakan program “Mudik Aman sampai Tujuan Bersama BUMN 2025”,” tulis Instagram KAI @kai121_ seperti dikutip Selasa, 4 Maret 2025.
    Ada 400 Tiket Mudik Gratis
    KAI menyiapkan 400 tiket kereta api dalam program mudik gratis ini. Adapun program mudik gratis ini dilaksanakan 26 Maret 2025, dari Stasiun Pasarsenen dengan tujuan akhir Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng.

    Peserta mudik gratis keberangkatan menggunakan Kereta Api (KA 178) Tawang Jaya Premium dengan rute Pasarsenen–Semarang Tawang Bank Jateng. Jadwal keberangkatan pukul 06.45 WIB dan tiba di tujuan pukul 12.53 WIB. 
    Berikut rute yang dilewati Kereta Api (KA 178) Tawang Jaya Premium:
    Stasiun Pasarsenen, Jakarta-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Jatinegara-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Bekasi-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Cikarang-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Brebes-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Tegal-Stasiun Tawang, Semarang
    Stasiun Pemalang-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Pekalongan-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Weleri-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Semarang Poncol-Stasiun Tawang, Semarang.
     

     

    Syarat dan Cara Daftar Mudik Gratis KAI 2025

    Berikut syarat dan ketentuan mengikuti Mudik Gratis KAI 2025: Peserta wajib memiliki akun Access by KAI Pemesanan dapat dilakukan secara online tanpa harus melakukan pendaftaran Pemesanan dilakukan secara online tanpa harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu melalui aplikasi Access by KAI, mulai 4 Maret 2025, pukul 10.00 WIB. 

    Satu pemesan dibatasi hanya boleh memesan maksimal 4 tiket. Satu orang peserta mudik gratis, dapat membawa 1 infant (bayi) tanpa mengurangi kuota peserta dan tidak mendapatkan nomor tempat duduk.

    Jakarta: PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengadakan program mudik gratis lebaran 2025 bagi masyarakat yang ingin pulang kampung di Hari Raya Idulfitri. Masyarakat sudah bisa mendaftar mudik gratis KAI 2025 mulai hari Selasa, 4 Maret 2025.
     
    “Belum dapat tiket kereta api untuk mudik Lebaran 2025? Tenang aja, Guys! Karena tahun ini, KAI kembali berkolaborasi dengan @kementerianbumn mengadakan program “Mudik Aman sampai Tujuan Bersama BUMN 2025”,” tulis Instagram KAI @kai121_ seperti dikutip Selasa, 4 Maret 2025.
    Ada 400 Tiket Mudik Gratis
    KAI menyiapkan 400 tiket kereta api dalam program mudik gratis ini. Adapun program mudik gratis ini dilaksanakan 26 Maret 2025, dari Stasiun Pasarsenen dengan tujuan akhir Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng.
     
    Peserta mudik gratis keberangkatan menggunakan Kereta Api (KA 178) Tawang Jaya Premium dengan rute Pasarsenen–Semarang Tawang Bank Jateng. Jadwal keberangkatan pukul 06.45 WIB dan tiba di tujuan pukul 12.53 WIB. 

    Berikut rute yang dilewati Kereta Api (KA 178) Tawang Jaya Premium:

    Stasiun Pasarsenen, Jakarta-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Jatinegara-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Bekasi-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Cikarang-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Brebes-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Tegal-Stasiun Tawang, Semarang
    Stasiun Pemalang-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Pekalongan-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Weleri-Stasiun Tawang, Semarang 
    Stasiun Semarang Poncol-Stasiun Tawang, Semarang.
     

     

    Syarat dan Cara Daftar Mudik Gratis KAI 2025

    Berikut syarat dan ketentuan mengikuti Mudik Gratis KAI 2025: Peserta wajib memiliki akun Access by KAI Pemesanan dapat dilakukan secara online tanpa harus melakukan pendaftaran Pemesanan dilakukan secara online tanpa harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu melalui aplikasi Access by KAI, mulai 4 Maret 2025, pukul 10.00 WIB. 

    Satu pemesan dibatasi hanya boleh memesan maksimal 4 tiket. Satu orang peserta mudik gratis, dapat membawa 1 infant (bayi) tanpa mengurangi kuota peserta dan tidak mendapatkan nomor tempat duduk.
     
    Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
    dan follow Channel WhatsApp Medcom.id

    (RUL)

  • Akses Jalan Menuju Stasiun Batutulis Ambles, Penumpang KA Pangrango Dialihkan ke Stasiun Paledang – Page 3

    Akses Jalan Menuju Stasiun Batutulis Ambles, Penumpang KA Pangrango Dialihkan ke Stasiun Paledang – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta mengalihkan penumpang naik atau turun di Stasiun Batutulis. Kebijakan ini menyusul Jalan Saleh Danasasmita yang menjadi akses menuju Stasiun Batutulis ditutup karena ambles.

    Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko mengatakan, penumpang akan diarahkan untuk naik dan turun di Stasiun Paledang.

    “Sambil menunggu kabar selanjutnya, untuk naik turun penumpang dialihkan ke Stasiun Paledang maupun Stasiun Bogor,” kata, Ixfan, Selasa (4/3/2025).

    Berdasarkan hasil verifikasi di lapangan bahwa Jalan Saleh Danasasmita ambles cukup dalam dan panjang, sehingga tidak dapat dilalui kendaraan roda dua maupun empat. Ruas jalan tersebut akses satu-satunya menuju Stasiun Batutulis.

    “Sebagai tindak lanjut, PT KAI Daop 1 Jakarta telah melakukan koordinasi dengan unsur pimpinan terkait, termasuk Kepala Stasiun (KS), Polisi khusus Kereta Api (Polsuska), dan Koordinator Lapangan (Korlap),” ujar Ixfan.

    Adapun jarak antara titik jalan ambles dengan Stasiun Batutulis diperkirakan sekitar 300 meter.

     

  • Perjalanan KRL Lintas Bekasi Terganggu Banjir

    Perjalanan KRL Lintas Bekasi Terganggu Banjir

    Jakarta

    Perjalanan commuter line lintas Bekasi mengalami gangguan akibat banjir karena hujan lebat yang terjadi semalam hingga dini hari. Kondisi itu membuat jalur masuk dan keluar kereta rel listrik (KRL) di Stasiun Bekasi harus dilakukan bergantian. Demikian disampaikan KAI Commuter lewat media sosial X pagi hari ini.

    “Untuk Commuter Line yang melintasi Stasiun Bekasi saat ini adanya banjir serta luapan air. Sehingga perjalanan KA yang masuk dan keluar Stasiun Bekasi mengalami pergantian jalur ya,” tulis keterangan KAI Commuter dalam sosial media X, Selasa (4/3/2025).

    Selain itu, perjalanan KA 6019 – 6020 yakni lintas Bekasi-Pasar Senen-Kampung Bandan-Kampung Bandan-Manggarai-Cikarang mengalami perubahan operasional. Rangkaian kereta tersebut harus menjadi KA 5054 terlebih dahulu dan menuju Stasiun Bekasi karena kepadatan perjalanan di stasiun tersebut.

    Operator Commuter Line juga meminta maaf atas ketidaknyamanan yang dialami penumpang akibat gangguan ini. Penumpang diharapkan bersabar dan tetap memperhatikan informasi terkini terkait jadwal perjalanan.

    Informasi ini disampaikan saat menjawab pertanyaan dari salah satu akun terkait kondisi perjalanan KRL jalur Bekasi-Angke-Kampung Bandan.

    “Update kondisi perjalanan line bekasi-angke-bandan via Manggarai dong….kena dampak banjir di depan stasiun Bekasi nggak,” tulis @ste******.

    Sebagai informasi, saat ini banjir tengah melanda wilayah Jakarta, Bogor, Depot, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek). Banjir dipicu hujan deras yang mengguyur pada kemarin malam hingga dini hari.

    Banjir terjadi di wilayah Jabodetabek sejak Senin (3/3/2025) malam. Hujan baru reda sekitar pukul 05.00 WIB, Selasa (4/3/2025).

    Lihat juga Video: 19 Perjalanan KRL Jakarta Kota-Priok Batal gegara Banjir Rob

    (ada/fdl)

  • KAI Sediakan 400 Tiket Mudik Gratis, Ini Cara Daftarnya

    KAI Sediakan 400 Tiket Mudik Gratis, Ini Cara Daftarnya

    Jakarta

    PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menyediakan 400 tiket gratis bagi masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman dengan nyaman dan aman dalam program Mudik Gratis KAI Bersama BUMN.

    Vice President Public Relations KAI Anne Purba menyampaikan pada program mudik gratis ini akan dilaksanakan pada 26 Maret 2025. Ia mengatakan program ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial KAI dalam memberikan akses transportasi yang lebih terjangkau bagi masyarakat.

    “Kami ingin memastikan bahwa perjalanan mudik tetap aman, nyaman, dan berkesan bagi para pelanggan. Dengan adanya program ini, masyarakat tidak perlu khawatir tentang biaya tiket kereta api dan bisa lebih fokus menikmati perjalanan mudik bersama keluarga,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (4/3/2025).

    Anne mengatakan, para peserta program tersebut akan diberangkatkan menggunakan Kereta Api (KA 178) Tawang Jaya Premium dengan rute Pasarsenen – Semarang Tawang Bank Jateng yang berangkat pukul 06.45 WIB dan tiba di tujuan pukul 12.53 WIB.

    Pada Kereta Api Tawang Jaya Premium (KA 178) akan berhenti di beberapa stasiun yaitu Pasarsenen, Jatinegara, Bekasi, Cikarang, Jatibarang, Cirebon, Brebes, Tegal, Pemalang, Pekalongan, Weleri, Semarang Poncol, dan Semarang Tawang Bank Jateng.

    “Dengan banyaknya pilihan stasiun perhentian, program ini diharapkan dapat menjangkau lebih banyak masyarakat yang ingin pulang kampung dengan mudah,” katanya.

    Anne mengatakan, sebagai bentuk peningkatan pelayanan, Kereta Api Tawang Jaya Premium menggunakan rangkaian Kereta Ekonomi New Image yang lebih nyaman. Beberapa fitur utama dari kereta ini meliputi 21 baris kursi dengan total 80 tempat duduk per kereta, model individual seat dengan arm rest di setiap tempat duduk, AC central untuk kenyamanan selama perjalanan, serta formasi kursi 2-2 yang tidak berhadapan (kecuali kursi nomor 11-12).

    Anne menambahkan, program Mudik Gratis Bersama KAI ini tidak hanya memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat, tetapi juga mendukung upaya pengurangan penggunaan kendaraan pribadi selama arus mudik, yang dapat membantu mengurangi kemacetan dan emisi karbon.

    “Sebagai perusahaan transportasi yang berkomitmen terhadap keberlanjutan, KAI terus berupaya untuk menghadirkan program yang tidak hanya bermanfaat bagi pelanggan, tetapi juga bagi lingkungan dan masyarakat luas,” ujar Anne.

    Cara Ikut Mudik Gratis KAI:

    1. Wajib memiliki akun Access by KAI.

    2. Pemesanan dilakukan secara online tanpa harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu melalui aplikasi Access by KAI, mulai 4 Maret 2025, pukul 10.00 WIB.

    3. Satu pemesan dibatasi hanya boleh memesan maksimum 4 (empat) tiket.

    4. Untuk 1 (satu) orang peserta Mudik Gratis, dapat membawa 1 (satu) infant tanpa mengurangi kuota peserta dan tidak mendapatkan nomor tempat duduk.

    Lihat juga Video: KAI Bagi-bagi Diskon Tiket Kereta Api Buat Mudik Lebaran 2025

    (ara/ara)

  • Daop 4 Semarang sediakan 535 ribu tempat duduk KA selama angkutan lebaran

    Daop 4 Semarang sediakan 535 ribu tempat duduk KA selama angkutan lebaran

    Sumber foto: Joko Hendrianto/elshinta.com.

    Daop 4 Semarang sediakan 535 ribu tempat duduk KA selama angkutan lebaran
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Senin, 03 Maret 2025 – 14:11 WIB

    Elshinta.com – PT Kereta Api Indonesia (Persero) menetapkan masa Angkutan Lebaran Tahun 2025 selama 22 hari, dimulai pada Jumat, 21 Maret 2025 (H-10) hingga Sabtu, 12 April 2025 (H+10). Dalam periode ini, KAI Daop 4 Semarang menyiapkan total 535.282 tempat duduk bagi para pelanggan kereta api, atau rata-rata 24.331 tempat duduk .

    Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo, menjelaskan bahwa pemesanan tiket untuk masa Angkutan Lebaran telah dibuka sejak 4 Februari 2025. Hingga Selasa, 25 Februari 2025, jumlah keterisian tempat duduk mencapai 17 persen atau sebanyak 93.308 tiket dari total 535.282 tempat duduk yang tersedia untuk perjalanan dari stasiun-stasiun di wilayah Daop 4 Semarang ke berbagai tujuan.

    Sementara itu, untuk tiket dengan tujuan ke wilayah Daop 4 Semarang pada masa masa angkutan lebaran, tercatat sebanyak 112.929 penumpang telah melakukan pemesanan. Puncak kedatangan favorit terjadi pada 28 Maret (H-3), 29 Maret (H-2), dan 30 Maret (H-1) 2025.

    Pada arus balik, puncak keberangkatan penumpang dari wilayah Daop 4 Semarang diperkirakan terjadi pada 5 April hingga 7 April 2025 (H+4 hingga H+6). Pada tanggal-tanggal favorit tersebut, kereta api dengan keberangkatan awal dari stasiun di wilayah Daop 4 Semarang menuju Jakarta dan Bandung telah mencatat tingkat keterisian di atas 95 persen. 

    “Kami mengimbau masyarakat untuk merencanakan perjalanan dengan baik serta memilih tanggal keberangkatan yang masih tersedia tiketnya,” ujar Franoto seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Joko Hendrianto, Senin (3/3). 

    Untuk mendukung kelancaran Angkutan Lebaran 2025, KAI Daop 4 Semarang mengoperasikan total 734 perjalanan kereta api, dengan rincian 558 KA jarak jauh dan 176 KA lokal. Rata-rata terdapat 33 perjalanan KA per hari yang siap mengantarkan penumpang ke berbagai kota tujuan.

    Guna memberikan pelayanan terbaik, KAI Daop 4 Semarang akan menurunkan Petugas Customer Service Mobile (CSM) di stasiun-stasiun utama, seperti Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, Stasiun Semarang Poncol, Stasiun Tegal, dan Stasiun Pekalongan. Selain itu, komunitas pecinta kereta api juga turut berpartisipasi dalam membantu layanan penumpang di beberapa stasiun, termasuk Stasiun Pemalang dan Stasiun Cepu.

    “Kami berkomitmen untuk memastikan perjalanan mudik dengan kereta api tetap aman, nyaman, dan berkesan bagi seluruh pelanggan. Dengan persiapan matang dan dukungan dari berbagai pihak, kami berharap Angkutan Lebaran 2025 berjalan dengan lancar dan dapat memberikan pengalaman perjalanan terbaik bagi masyarakat,” tutup Franoto. 

    Sumber : Radio Elshinta