Tag: Jeff Bezos

  • Daftar Terbaru Orang Terkaya Dunia Versi Forbes, 3.000 Miliarder dengan Total Harta USD 16 Triliun – Page 3

    Daftar Terbaru Orang Terkaya Dunia Versi Forbes, 3.000 Miliarder dengan Total Harta USD 16 Triliun – Page 3

    Orang terkaya dari semuanya adalah Elon Musk, yang kekayaannya diperkirakan mencapai USD 342 miliar. Meskipun menghabiskan lebih banyak waktunya untuk memimpin DOGE, lembaga yang dibentuk donald Trump untuk pemotongan biaya pemerintahan, Elon Musk telah menambahkan USD 147 miliar ke kekayaannya selama setahun terakhir.

    Kenaikan harta ini berkat tahun yang luar biasa untuk perusahaan roketnya SpaceX dan perusahaan AI-nya xAI, yang ia gabungkan dengan raksasa media sosialnya X minggu lalu.

    Bahkan Tesla, meskipun ada protes baru-baru ini dan aksi jual pasar saham, masih diperdagangkan lebih tinggi dari tahun lalu.

    Itu memungkinkan Musk untuk merebut kembali gelar orang terkaya di dunia dari Arnault, dan telah memberinya jarak harta USD 126 miliar atas orang terkaya berikutnya yaitu Mark Zuckerberg yang merupakan pendiri Meta.

    kekayaan Mark Zuckerberg diperkirakan mencapai USD 216 miliar, yang menempati peringkat nomor 2 untuk pertama kalinya.

    Jeff Bezos dari Amazon diperkriakan memiliki harta USD 215 miliar, menempati peringkat nomor 3 orang terkaya dunia dan Larry Ellison dari Oracle dengan kekayaan USD 192 miliar menempati peringkat keempat.

    Arnault dengan jumlah harta USD 178 miliar, turun ke peringkat kelima, peringkat terendahnya sejak 2017, di tengah kemerosotan saham konglomerat mewahnya LVMH.

    Forbes menggunakan harga saham dan nilai tukar dari 7 Maret 2025 untuk pemeringkatan tahun ini.

     

  • Pernikahan Manusia Rp 3.500 T Ganggu Ketentraman Kota Venesia?

    Pernikahan Manusia Rp 3.500 T Ganggu Ketentraman Kota Venesia?

    Jakarta

    Pemerintah kota Venesia mengonfirmasi mereka akan menjadi tuan rumah pernikahan pendiri Amazon Jeff Bezos dan tunangannya Lauren Sanchez. Mereka sekaligus membantah laporan bahwa kota Italia terkenal itu akan diserbu oleh ratusan selebritas dan terjadi gangguan ke warga dan wisatawan.

    Dalam pernyataan singkatnya, kota itu tidak menyebutkan tanggal pernikahan. Media Italia melaporkan bahwa pernikahan Bezos dan Sanchez akan berlangsung antara 24-26 Juni, dengan perayaan berlangsung beberapa hari.

    “Banyak spekulasi dan berita palsu beredar tentang pernikahan Jeff Bezos sama sekali tidak berdasar,” kata pernyataan itu yang dikutip detikINET dari Associated Press.

    Bezos adalah pemilik Washington Post, pendiri serta pemegang saham individu terbesar Amazon, dan memiliki perusahaan pesawat antariksa Blue Origin. Kekayaannya menurut Forbes USD 216 miliar atau lebih dari Rp 3.500 triliun.

    Kota itu mengatakan hanya 200 tamu akan diundang, jumlah yang dapat diakomodasi dengan mudah tanpa mengganggu kota, penduduknya, dan pengunjung. Mereka menyebut sudah memiliki pengalaman luas dalam menangani acara internasional yang jauh lebih besar dari pernikahan ini.

    “Venesia biasa menjadi panggung bagi berbagai acara dan pertunjukan setiap minggu, tanpa dampak signifikan,” kata kota tersebut, mencontohkan pertemuan puncak G20 dan G7, Architecture and Cinema Biennales, serta acara-acara privat dan pernikahan VIP.

    Beberapa laporan media Italia dan internasional menyebut penyelenggara pernikahan Bezos telah memesan kamar di hotel-hotel mewah di Venesia dan memesan gondola dan taksi air dalam jumlah besar selama beberapa hari pada akhir Juni.

    Pemerintah kota membantah laporan tersebut. “Prioritas utama mereka adalah memastikan kota berfungsi seperti biasa, untuk semua orang, tanpa gangguan yang tidak wajar bagi siapa pun,” kata mereka.

    “Kami bekerja sama dan mendukung penyelenggara, untuk memastikan bahwa acara tersebut akan benar-benar menghormati kerapuhan dan keunikan kota ini,” kata Wali Kota Luigi Brugnaro.

    Daftar tamu pun mulai bocor. Oprah Winfrey dan Gayle King ikut diundang. Kemudian ada aktris Eva Longoria, aktor Orlando Bloom dan istrinya, penyanyi Katy Perry. Kim Kardashian serta Kris Jenner juga diundang.

    Putri Donald Trump, Ivanka Trump dan suaminya Jared Kushner, sudah mendapat undangan. Ada juga perancang busana Diane von Furstenberg dan model Karlie Kloss dan suaminya, Joshua Kushner.

    (fyk/fyk)

  • Lima Miliarder Dunia Ini Kehilangan Miliaran Dolar Tapi Tetap Kaya Raya, Siapa Saja Mereka?

    Lima Miliarder Dunia Ini Kehilangan Miliaran Dolar Tapi Tetap Kaya Raya, Siapa Saja Mereka?

    Jakarta: Meskipun mengalami penurunan kekayaan, lima miliarder ini masih mempertahankan posisi teratas dalam daftar orang terkaya dunia versi Forbes per 29 Maret 2025. 
     
    Siapa saja mereka dan bagaimana penurunan harta mereka? Berikut ulasannya dirangkum dari laman Forbes.
    1. Elon Musk
    Sebagai pendiri dan CEO Tesla serta SpaceX, Elon Musk tetap menduduki posisi puncak dengan kekayaan mencapai USD342,9 miliar. Namun, kekayaannya turun sebesar 1,55 persen atau sekitar USD5,4 miliar. Penurunan ini tidak menggoyahkan dominasinya di daftar miliarder dunia.?

    2. Jeff Bezos
    Pendiri Amazon, Jeff Bezos, berada di posisi kedua dengan kekayaan sebesar USD209,2 miliar. Ia mengalami penurunan harta sebesar 3,62 persen atau sekitar USD7,9 miliar. 
     
    Meskipun demikian, Bezos tetap menjadi salah satu tokoh paling berpengaruh di dunia bisnis global.?
     

    3. Mark Zuckerberg
    CEO Meta Platforms, Mark Zuckerberg, memiliki kekayaan sebesar USD199,5 miliar, mengalami penurunan sebesar 4,24 persen atau sekitar USD8,8 miliar. 

    Transformasi Facebook menjadi Meta menunjukkan visinya dalam mengarahkan perusahaan ke arah metaverse.?

    4. Larry Ellison
    Sebagai pendiri dan CTO Oracle, Larry Ellison memiliki kekayaan sebesar USD176,3 miliar, turun 3,12 persen atau sekitar USD5,7 miliar. 
     
    Perannya dalam mengembangkan Oracle menjadikannya salah satu tokoh penting di industri teknologi.?
    5. Bernard Arnault & Keluarga
    Chairman dan CEO LVMH, Bernard Arnault, bersama keluarganya memiliki kekayaan sebesar USD164,8 miliar, mengalami penurunan sebesar 0,37 persen atau sekitar USD614 juta. 
     
    Kepemimpinannya atas 75 merek fesyen dan kosmetik ternama dunia mempertahankan posisinya di puncak industri mewah.?
     
    Meskipun harta mereka merosot miliaran dolar, lima miliarder ini masih menjadi penguasa di dunia bisnis. Apakah tren penurunan ini akan berlanjut, atau mereka akan kembali menambah kekayaan dalam waktu dekat? 
     
    Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
    dan follow Channel WhatsApp Medcom.id

    (ANN)

  • Bocoran Pernikahan Super Mewah Manusia 3.500 Triliun di Venesia

    Bocoran Pernikahan Super Mewah Manusia 3.500 Triliun di Venesia

    Jakarta

    Jeff Bezos, pendiri raksasa e-commerce Amazon, akan menikahi tunangannya Lauren Sanchez, dalam sebuah pernikahan super mewah di Venesia, Italia. Kabarnya, pernikahan itu akan digelar bulan Juni 2025 mendatang.

    Dengan kekayaan menurut Forbes USD 216 miliar atau lebih dari Rp 3.500 triliun, jelas pernikahan Bezos tidak biasa-biasa saja. Para tamu akan dijamu di kapal pesiar super mewah mili Bezos, Koru, yang senilai USD 500 juta.

    Kapal itu akan ditambatkan di Venesia dan bisa menampung 18 tamu VIP. Namun sumber menyebutkan Koru hanya salah satu tempat untuk perayaan, bukan tempat berlangsungya pernikahan.

    Itu karena ada regulasi ketat bahwa kapal sebesar Koru tidak boleh ditambatkan dekat dengan kota, tapi agak di pinggiran. “Seluruh uang di dunia tidak bisa mengubah regulasi itu,” sebut sumber Daily Mail yang dikutip detikINET.

    Namun beberapa kapal yang lebih kecil siap mengantarkan tamu melintasi kanal-kanal di Venesia yang terkenal. Adapun venue pernikahan tampaknya berada di salah satu hotel mewah di kota itu.

    Dilaporkan bahwa dua hotel terbaik di Venesia, Gritti palace dan Aman Venice, sudah dibooking sepenuhnya dari 26 sampai 29 Juni. Harga kamar di sana mulai USD 3.200 atau lebih dari Rp 53 juta semalam.

    Daftar tamu pun mulai bocor. Oprah Winfrey dan Gayle King ikut diundang. Kemudian ada aktris Eva Longoria, aktor Orlando Bloom dan istrinya, penyanyi Katy Perry. Kim Kardashian serta Kris Jenner juga diundang.

    Putri Donald Trump, Ivanka Trump dan suaminya Jared Kushner, sudah mendapat undangan. Ada juga perancang busana Diane von Furstenberg dan model Karlie Kloss dan suaminya, Joshua Kushner.

    Bezos yang berusia 61 tahun dan Sanchez 55 tahun, bertunangan pada Mei 2023, empat tahun setelah miliarder itu mengakhiri pernikahannya selama 25 tahun dengan istrinya MacKenzie Scott. Pada tahun yang sama atau 2019 itu, Sanchez berpisah dari suaminya Patrick Whitesell.

    (fyk/fay)

  • Bos Amazon Jeff Bezos Sebar Undangan Pernikahan, bakal Digelar di Kapal Pesiar Mewah – Page 3

    Bos Amazon Jeff Bezos Sebar Undangan Pernikahan, bakal Digelar di Kapal Pesiar Mewah – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Miliarder pendiri sekaligus bos Amazon Jeff Bezos, dan tunangannya, Lauren Sánchez, akhirnya bakal menikah. 

    Mengutip The Independent, Senin (24/3/2025), pasangan ini telah mengirimkan undangan pernikahan mereka, dua tahun setelah bertunangan.

    Berdasarkan informasi, pasangan miliarder ini dirumorkan akan menikah pada Juni mendatang di superyacht, Koru, di pantai Italia dengan biaya sebesar USD 500 miliar atau setara Rp 8,2 triliun. Meski undangan telah disebar, tanggal pasti pernikahan Bezos dan Sanchez masih dirahasiakan. 

    Berita ini muncul setelah sebelumnya Jeff Bezos membantah keras rumor pernikahan mewah senilai Rp 9,7 triliun yang akan digelar di Aspen, Colorado pada Desember 2024.

    Bantahan tersebut disampaikan Bezos melalui unggahan di X (sebelumnya Twitter) menanggapi artikel dari The New York Post yang mengutip Daily Mail.

    Bezos menulis, “Selain itu, semua ini sepenuhnya salah — tidak ada satu pun yang terjadi. (Menurut) pepatah lama, ‘Jangan percaya semua yang Anda baca,’ bahkan bila lebih benar saat ini daripada sebelumnya.”

    CEO Pershing Square, Bill Ackman, bahkan ikut berkomentar, “Ini tidak kredibel, kecuali Anda membeli setiap tamu Anda sebuah rumah, Anda tidak bisa menghabiskan uang sebanyak ini.”

    Sekadar informasi, Jeff Bezos akan menikahi tunangannya Lauren Sanchez. Perempuan ini merupakan pilot helikopter dan mantan jurnalis TV Amerika berusia 55 tahun. 

    Bezos melamar tunangannya itu pada Mei 2023 dengan cincin berlian pink 20 karat seharga USD 2,5 juta (setara Rp 41,3 miliar). 

    Lauren Sánchez sempat menarik pelantikan Presiden Donald Trump pada Januari 2025 sempat menuai kontroversi karena pilihan busananya. Namun, Sánchez juga aktif dalam kegiatan filantropis, terutama melalui Bezos Earth Fund.

     

  • Manusia Rp 3.500 Triliun Mau Gelar Pernikahan Mewah di Italia

    Manusia Rp 3.500 Triliun Mau Gelar Pernikahan Mewah di Italia

    Jakarta

    Pendiri raksasa e-commere Amazon Jeff Bezos, orang terkaya kedua dunia setelah Elon Musk, dan tunangannya Lauren Sanchez akhirnya mengirimkan undangan pernikahan mereka setelah hampir dua tahun mereka bertunangan.

    Menurut Page Six, Bezos yang hartanya menurut Forbes saat ini tembus USD 212 miliar atau hampir Rp 3.500 triliun itu dan Sanchez akan menikah di Venesia, Italia, pada musim panas tahun ini.

    Bezos yang berusia 61 tahun dan Sanchez 55 tahun, bertunangan pada Mei 2023, empat tahun setelah miliarder itu mengakhiri pernikahannya selama 25 tahun dengan istrinya MacKenzie Scott. Pada tahun yang sama atau 2019 itu, Sanchez berpisah dari suaminya Patrick Whitesell.

    Sanchez dan Bezos akan menikah di kapal pesiar mereka yang senilai USD 500 juta, Koru, di lepas pantai Italia pada bulan Juni. Sebelumnya, dikutip detikINET dari New York Post, pasangan itu dikabarkan akan menikah di Colorado pada bulan Desember 2024 silam, tetapi pemilik Washington Post membantah informasi palsu tersebut.

    Menurut Sanchez kepada Vogue, Bezos melamar dengan berlian berkilau 20 karat senilai USD 2,5 juta. Dia mengatakan sedikit pingsan selama momen besar itu.

    Setelah pertunangan mereka, pasangan itu merayakannya di kapal pesiar mewah mereka di Positano, Italia dengan tamu-tamu bintang termasuk Bill Gates, Ari Emanuel, Leonardo DiCaprio, Tobey Maguire, Andrew Garfield, Ratu Yordania Rania Al Abdullah, dan Kris Jenner.

    Sanchez, seorang mantan jurnalis, terlihat awal bulan ini di Pesta Oscar Vanity Fair di karpet merah dengan gaun mewah karya Oscar de la Renta. Pasangan itu juga menghadiri pelantikan kedua Presiden Trump di Washington, DC awal tahun ini.

    Calon istri Bezos itu juga akan bergabung dengan Oprah Winfrey, Katy Perry, dan Gayle King dengan kru yang semuanya perempuan ke luar angkasa bersama perusahaan antariksa milik Bezos, Blue Origin, pada musim semi ini. Misi tersebut akan menandai penerbangan manusia ke-11 untuk program New Shepard dari perusahaan roket milik Bezos.

    (fyk/fyk)

  • Amazon Kuiper Mau Investasi di RI Sekaligus Saingi Starlink

    Amazon Kuiper Mau Investasi di RI Sekaligus Saingi Starlink

    Jakarta

    Kehadiran layanan internet berbasis satelit, Amazon Kuiper, di Indonesia untuk menciptakan persaingan dengan Starlink yang sudah lebih dulu tersedia sejak setahun lalu. Hal ini untuk memberikan pilihan kepada masyarakat, begitu juga membantu penyediaan akses internet di pelosok Tanah Air.

    Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid mengatakan bahwa pemerintah tidak memberikan pembatasan adanya pemain satelit lokal maupun internasional.

    “Jadi, kalau Kuiper kemarin sudah datang (perwakilannya) memperkenalkan dan izinnya juga belum keluar. Namun demikian, mereka kita hargai karena memang dari awal itu memberitahu rencana-rencana investasi di Indonesia,” ujar Meutya saat buka bersama dengan wartawan di Jakarta, Jumat (22/3/2025).

    Beberapa hari yang lalu, perwakilan Amazon Kuiper menyambangi kantor Komdigi dan bertemu dengan Menkomdigi dan jajaran Komdigi terkait rencana perusahaan Jeff Bezos itu masuk ke pasar Indonesia.

    “Dan, itu saya rasa keterbukaan yang baik. Kita perlu juga kompetisi terhadap Starlink yang saat ini merajai cukup masif gitu,” ungkap Meutya.

    Ia kembali menegaskan pemerintah tidak melarang penyedia internet via satelit untuk beroperasi di Indonesia.

    “Kalau ada dari lokal ataupun juga dari negara lain, lokal apalagi kita dorong. Pada prinsipnya kita juga dorong mereka nggak masuk juga untuk menggandeng usaha-usaha lokal,” ucapnya.

    Amazon Kuiper adalah satelit orbit rendah atau low earth orbit (LEO) milik Amazon. Saat ini, mereka tengah mengurus izin operasional, termasuk lisensi telekomunikasi dan hak peminjaman satelit sesuai regulasi terbaru yang memungkinkan perusahaan asing beroperasi dengan Nomor Induk Berusaha (NIB).

    Komdigi kehadiran Amazon Kuiper dapat membantu ketersediaan akses internet di daerah tertinggal, terluar, dan terdepan (3T) yang saat ini masyarakat wilayah tersebut kesulitan berselancar di dunia maya.

    (agt/fay)

  • Aplikasi Pengganti Google Makin Populer, Valuasi Lompat 2 Kali Lipat

    Aplikasi Pengganti Google Makin Populer, Valuasi Lompat 2 Kali Lipat

    Jakarta, CNBC Indonesia – Posisi Google sebagai ‘raja’ mesin pencari pelan-pelan digusur layanan berbasis kecerdasan buatan (AI). Survei yang melibatkan 2.000 pengguna internet di Amerika Serikat (AS) menunjukkan 52% responden mulai beralih dari Google ke layanan berbasis AI dan platform alternatif seperti TikTok.

    Bahkan, sebanyak 42% mengatakan mesin pencari seperti Google makin tidak berguna. Lebih spesifik, sebanyak 61% responden Gen Z dan 53% responden milenial mengatakan mereka menggunakan tool AI untuk mencari informasi, dikutip dari The Verge, berdasarkan survei gabungan dengan tim research dan Insights dari Vox Media dan Two Cents Insights.

    Belakangan, layanan mesin pencari berbasis AI memang mulai bermunculan. Salah satu yang cukup populer adalah Perplexity AI yang dibekingi raksasa kawakan seperti Nvidia, SoftBank, dan pendiri Amazon Jeff Bezos.

    Terbaru, Perplexity AI dilaporkan sedang dalam diskusi untuk mengumpulkan dana yang menghasilkan valuasi US$18 miliar atau setara Rp297 triliun. Sebelumnya, valuasi perusahaan dilaporkan sebesar US$9 miliar (Rp148,5 triliun) per November 2024, dikutip dari Reuters, Jumat (21/3/2025).

    Perplexity dikatakan sedang berdiskusi untuk menambah pendanaan antara US$500 juta hingga US$1 miliar pada ronde ini, menurut sumber dalam.

    Pertumbuhan adopsi chatbot dan Agen AI membuat investor bersemangat untuk menggelontorkan dana ke startup semacam Perplexity. Apalagi, Perplexity baru-baru ini meningkatkan fitur-fitur di platformnya agar lebih unggul bersaing dengan Google Gemini dan ChatGPT OpenAI.

    Bulan lalu, Perplexity memberikan teaser untuk browser web yang dinamai Comet. Browser itu menggunakan AI tak cuma untuk memberikan informasi, tetapi juga memahami perintah kompleks, mengerjakan tugas, dan membuat keputusan.

    Fitur Deep Research-nya bisa dapat melakukan penelitian ekstensif dengan melakukan puluhan pencarian dan membaca ratusan sumber untuk memberikan laporan yang komprehensif.

    Perplexity merupakan salah satu perusahaan yang paling gencar menantang dominasi Google dan layanan mesin pencari tradisional lainnya. Namun, ada banyak tekanan yang juga dihadapi startup ini.

    Perplexity telah menghadapi tuduhan dari organisasi media, seperti media milik News Corp, Forbes dan Wired, bahwa startup tersebut terlibat dalam plagiarisme dan penjiplakan kontennya. Perusahaan kemudian meluncurkan program kemitraan penerbit untuk bekerja sama dengan perusahaan berita.

    (fab/fab)

  • Usai Starlink Kini Amazon Kuiper Hadirkan Internet di RI, Begini Reaksi Telkom

    Usai Starlink Kini Amazon Kuiper Hadirkan Internet di RI, Begini Reaksi Telkom

    Jakarta

    Amazon Kuiper, penyedia layanan internet berbasis satelit low earth orbit (LEO) masuk dan menambah jumlah operator satelit di pasar Indonesia. Telkom sebagai pemain eksisting pun menanggapi terkait masuknya satelit milik Jeff Bezos tersebut.

    VP Corporate Communication Andri Herawan Sasoko mengatakan bahwa pihaknya merespon baik kehadiran Amazon Kuiper seperti halnya kedatangan Starlink beberapa tahun yang lalu.

    “Sama lah ya kira-kira kayak Starlink kemarin. Starlink kemarin itu nggak apa-apa, justru itu membantu proses digitalisasi Indonesia kan, ketika ada pemain-pemain kayak Starlink lewat satelitnya kan justru mempercepat digitalisasi Indonesia,” tuturnya ditemui di Jakarta, Rabu (20/3/2025).

    Menurutnya, persaingan bisnis merupakan hal yang tidak bisa dihindari oleh semua perusahaan, termasuk Telkom menghadapi serbuan para pemain operator satelit LEO tersebut ke Indonesia. Untuk itu, dikatakan Andri, Telkom harus sigap merespon kondisi pasar saat ini.

    “Semua bisnis pasti ada persaingan. Mobil contohnya, kalau ada pemain baru, kita harus siap saja, siap dengan segala. Tapi, kita harus berusaha tetap kompetitif supaya pilihan masyarakat tetap digital. Kita harus siap,” ungkapnya.

    Lebih lanjut, Andri menambahkan, jika sudah direstui pemerintah dengan mengantongi izin landing right, maka satelit LEO tidak diarahkan untuk menyediakan layanan di tertentu saja, melainkan satu cakupan nasional.

    “Nggak ada pembagian-pembagian kayak gitu, kayak Telkom bisa masuk ke daerah urban, rural, sampai 3T (daerah tertinggal, terdepan, terluar), gitu kan. Mungkin mereka (Amazon Kuiper) melihat, ya, pasar 3T masih ada yang belum kegarap. Jadi, mereka masuk dari sana, mungkin itu ya, strateginya, kita nggak tau kan,” ucapnya.

    Diberitakan sebelumnya, Amazon Kuiper tengah mengajukan izin operasional di Indonesia, termasuk lisensi telekomunikasi dan hak peminjaman satelit, sesuai regulasi terbaru yang memungkinkan perusahaan asing beroperasi dengan Nomor Induk Berusaha (NIB).

    “Kami memahami bahwa konektivitas masih menjadi tantangan di banyak daerah terpencil. Oleh karena itu, kami ingin bekerja sama dengan pemerintah dan mitra lokal untuk menyediakan akses internet yang lebih luas bagi masyarakat Indonesia,” ucap Gonzalo de Dios, Global Head of Licensing and International Regulatory Affairs Amazon Project Kuiper.

    Untuk mempercepat pemerataan akses internet di Indonesia, Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) menjajaki kerja sama strategis dengan Amazon Kuiper untuk menyediakan sinyal internet di 3T.

    (agt/afr)

  • Amazon Kuiper Mau Investasi di RI Sekaligus Saingi Starlink

    Mengenal Amazon Kuiper yang Mau Masuk RI, Calon Rival Starlink

    Jakarta

    Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) menjajaki kerja sama dengan Amazon Kuiper, proyek satelit orbit rendah (Low Earth Orbit/LEO) milik Amazon. Kolaborasi diharapkan memperluas konektivitas digital di wilayah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T) dan mendukung transformasi digital nasional.

    Amazon Kuiper juga tengah mengajukan izin operasional di Indonesia, termasuk lisensi telekomunikasi dan hak peminjaman satelit, sesuai regulasi terbaru yang memungkinkan perusahaan asing beroperasi dengan Nomor Induk Berusaha (NIB).

    Amazon, raksasa e commerce milik Jeff Bezos, memang punya banyak bidang bisnis, termasuk Project Kuiper ini. Kuiper akan menjadi pesaing Starlink dari SpaceX, yang memancarkan internet dari konstelasi satelit dari luar angkasa.

    Namun jika Starlink sudah menerbangkan sekitar 7.000 satelit dan menyediakan akses internet di banyak negara termasuk Indonesia, layanan Kuiper belum tersedia untuk umum. Lalu kapan?

    Peluncuran prototipe satelit Kuiper pertama adalah pada Oktober 2023. Menurut juru bicara Amazon, pembuatan satelit sedang digeber di fasilitas Amazon di Kirkland, Washington.

    Adapun peluncuran konstelasi satelit sudah beberapa kali tertunda, namun diharapkan bisa digelar di tahun 2025 ini. Jika sudah ada ratusan satelit terbang ke orbit rendah Bumi, tidak akan butuh waktu lama untuk memancarkan internet.

    “Kami berencana untuk meluncurkan layanan komersial Project Kuiper di 2025, dimulai dengan demo layanan ke pelanggan enterprise, beta testing ke konsumen dan ketersediaan secara umum,” jelas sang jubir yang dikutip detikINET dari Cnet.

    Armada satelit Project Kuiper akan beroperasi dalam radius 56 derajat utara dan selatan khatulistiwa. Jangkauannya mencakup sebagian besar Amerika Utara dan hampir seluruh Amerika Selatan, ditambah sebagian besar Afrika, Australia, Asia, dan Eropa.

    Nantinya, Kuiper akan berkompetisi langsung dengan Starlink. Menariknya lagi, Kuiper dijanjikan harganya akan terjangkau. Tak hanya itu, Amazon mengklaim terminal standar untuk konsumen di rumah, akan menerima internet secepat 400 Mbps, lebih tinggi dari Starlink.

    (fyk/afr)