Tag: Hermanto

  • Imbas Materi Mens Rea, Pemuda NU dan Muhammadiyah Laporkan Pandji ke Polda Metro Jaya

    Imbas Materi Mens Rea, Pemuda NU dan Muhammadiyah Laporkan Pandji ke Polda Metro Jaya

    Bisnis.com, JAKARTA — Komika Pandji Pragiwaksono dilaporkan ke Polda Metro Jaya buntut membawakan materi saat stand up comedy bertajuk “Mens Rea” di Jakarta.

    Hal ini dilaporkan oleh Angkatan Muda Nahdlatul Ulama (NU) bersama Aliansi Muda Muhammadiyah yang mengaku sebagai korban. Laporan itu teregister dengan nomor LP/B/166/I/2026/SPKT/POLDA METRO JAYA pada 8 Januari 2026.

    Pelapor sekaligus Presidium Angkatan Muda NU, Rizki Abdul Rahman menyampaikan pihaknya melaporkan Pandji karena diduga telah memfitnah NU dan Muhammadiyah terlibat dalam politik praktis.

    “Seolah-olah NU dan Muhammadiyah mendapatkan tambang begitu karena imbalan begitu ya imbalan karena telah memberikan suaranya terhadap kontestasi pemilu yang kemarin,” ujar Rizki kepada wartawan, dikutip Kamis (8/1/2026).

    Dia menambahkan tudingan terhadap NU dan Muhammadiyah yang dibawakan pada materi stand up comedy ini berpotensi memecah belah bangsa hingga membuat kegaduhan.

    Lebih jauh, materi stand up comedy yang viral di media sosial itu juga dinilai telah mencederai martabat, khususnya kelompoknya NU hingga Muhammadiyah. 

    “Tentu ini kan sangat mencederai untuk saya dan khususnya teman-teman anak-anak muda NU dan Muhammadiyah,” imbuhnya.

    Dia pun berharap agar kasus ini bisa ditindaklanjuti oleh kepolisian dengan memanggil pihak-pihak terkait termasuk Pandji untuk dimintai klarifikasi.

    “Kalau bisa secepatnya untuk dipanggil untuk diklasifikasi dan kalau ada memang berikut bukti-bukti yang kita lampirkan bisa ditindaklanjuti secepatnya bisa diproses,” pungkasnya.

    Di samping itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Budi Hermanto membenarkan bahwa pihaknya telah menerima laporan polisi terkait materi stand up comedy di acara Mens Rea.

    Dalam hal ini, terlapor alias Pandji dilaporkan atas dugaan pelanggaran Pasal 300 dan 301 KUHP. Pasal ini pada intinya berkaitan dengan tindak pidana penghasutan untuk melakukan permusuhan, kekerasan atau diskriminasi terhadap agama atau kepercayaan orang lain atau kelompok atas dasar agama.

    “Benar diterima laporan 8 Desember 2026, dilaporkan Pasal 300 dan 301 KUHP,” ujar Budi saat dikonfirmasi, Kamis (8/1/2026).

  • Aktor Anrez Adelio Dilaporkan soal Dugaan Kekerasan Seksual
                
                    
                        
                            Megapolitan
                        
                        6 Januari 2026

    Aktor Anrez Adelio Dilaporkan soal Dugaan Kekerasan Seksual Megapolitan 6 Januari 2026

    Aktor Anrez Adelio Dilaporkan soal Dugaan Kekerasan Seksual
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com
    – Aktor Anrez Adelio dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan kekerasan seksual terhadap seorang perempuan berinisial FP.
    Kabid Humas
    Polda Metro Jaya
    Kombes Budi Hermanto mengatakan laporan tersebut diterima polisi pada 29 Desember 2025 dan kini masih dalam tahap penyelidikan.
    “Saat ini dalam proses pemeriksaan saksi dan analisa barang bukti atas
    dugaan kekerasan seksual
    ,” kata Budi saat dihubungi, Selasa (6/1/2026).
    Barang bukti yang diserahkan pelapor antara lain hasil USG, surat pernyataan, serta tangkapan layar percakapan antara FP dan Anrez.
    Budi menjelaskan, Anrez diduga melakukan manipulasi terhadap korban melalui video tersembunyi agar FP mau melakukan hubungan seksual. Perbuatan itu disebut berdampak hingga korban hamil.
    “Dia memanipulasi melalui video tersembunyi oleh terlapor untuk melakukan hubungan seksual sampai korban hamil 8 bulan, dan terlapor minta untuk digugurkan dan tidak bertanggung jawab,” jelas Budi.
    FP juga mengaku mengalami pengancaman untuk berhubungan seksual dengan Anrez dalam rentang waktu 24 September 2024 hingga 18 Mei 2025.
    Laporan tersebut tercatat dengan nomor LP/B/9510/XII/2025/SPKT/POLDA METRO JAYA.
    Atas laporan itu, Anrez dilaporkan dengan sangkaan Pasal 14 ayat (1) juncto Pasal 15 Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2022 tentang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS), dengan ancaman pidana maksimal 12 tahun penjara atau denda hingga Rp 300 juta, yang dapat diperberat sesuai ketentuan hukum.
    Copyright 2008 – 2026 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Polda Metro Selidiki Laporan Demokrat soal Tudingan SBY dalam Kasus Ijazah Jokowi

    Polda Metro Selidiki Laporan Demokrat soal Tudingan SBY dalam Kasus Ijazah Jokowi

    Bisnis.com, JAKARTA — Polda Metro Jaya mulai selidiki laporan Demokrat soal tudingan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono terlibat dalam isu ijazah palsu Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi).

    Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto mengatakan laporan tersebut telah ditangani oleh penyelidik Ditresiber Polda Metro Jaya.

    “Saat ini laporan tersebut ditangani oleh Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya,” ujar Budi dalam keterangan tertulis, Selasa (6/1/2026).

    Dia menambahkan pelapor telah menyerahkan sejumlah barang bukti berupa tangkapan layar (screenshot) video dari akun YouTube dan TikTok, serta satu buah flashdisk yang berisi data digital.

    Kemudian, Budi menegaskan bahwa pihak akan menangani laporan ini secara profesional dan objektif. Di samping itu, dia mengimbau agar masyarakat lebih bijak dalam menggunakan media sosial serta tidak mudah menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya. 

    “Kami mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga ruang digital yang sehat,” pungkasnya.

    Diberitakan sebelumnya, pelapor dalam laporan Demokrat ini adalah anggota Badan Hukum Partai Demokrat, Muhajir. 

    Muhajir menyampaikan laporan ini dilayangkan karena terdapat akun media sosial yang telah menyebarkan berita bohong terkait SBY dalam isu ijazah Jokowi.

    Total, ada empat akun media sosial yang dilaporkan dalam laporan Demokrat mulai dari akun YouTube @AGRI FANANI, @Bang bOy YTN, @KajianOnline, dan akun TikTok @sudirowibudhiusmp.

    Laporan ini dilayangkan karena keempat akun ini disebut tidak mengindahkan somasi yang dikirimkan oleh Demokrat.

    “Saya dengan didampingi Tim Kuasa Hukum melaporkan 3 akun YouTube dan 1 akun Tiktok yang intinya menyebarkan hoaks dan fitnah pada Pak SBY,” kata Kepala BHPP DPP PD, Muhajir dalam keterangan tertulisnya, Selasa (6/1/2026).

  • BPS prediksikan produksi padi November 2025 capai 3,2 juta ton GKG

    BPS prediksikan produksi padi November 2025 capai 3,2 juta ton GKG

    Jakarta (ANTARA) – Badan Pusat Statistik (BPS) memprediksikan produksi padi pada November 2025 diperkirakan mencapai 3,2 juta ton gabah kering giling (GKG).

    “Produksi padi November 2025 diperkirakan mencapai 3,2 juta ton GKG, atau meningkat sebesar 2,83 persen dibandingkan November tahun lalu,” ujar Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini di Jakarta, Senin.

    Potensi produksi padi Desember 2025–Februari 2026 diperkirakan mencapai 10,81 juta ton GKG, atau meningkat sebesar 32,58 persen dibandingkan Desember 2024–Februari 2025.

    Dengan demikian, potensi produksi padi Januari–Desember 2025 diperkirakan mencapai 60,25 juta ton GKG, atau meningkat sebesar 13,37 persen dibandingkan Januari–Desember 2024.

    Angka sementara dan potensi produksi dapat berubah sesuai kondisi terkini hasil amatan lapangan seperti: serangan hama – organisme pengganggu tanaman (OPT), banjir, kekeringan, waktu realisasi panen petani, dan lain-lain.

    Sementara itu, luas panen padi November 2025 sebesar 0,57 juta hektare, atau meningkat sebesar 3,56 persen dibandingkan November tahun 2024.

    Sedangkan potensi luas panen padi 3 bulan setelahnya (Desember 2025–Februari 2026) diperkirakan mencapai 2 juta hektare, atau meningkat sebesar 30,7 persen dibandingkan Desember 2024–Februari 2025.

    Dengan demikian, potensi luas panen padi sepanjang Januari–Desember 2025 diperkirakan mencapai 11,33 juta hektare, atau meningkat sebesar 12,80 persen dibandingkan Januari–Desember 2024.

    Angka potensi luas panen dapat berubah sesuai kondisi terkini hasil amatan lapangan seperti: serangan hama-OPT (organisme pengganggu tanaman), banjir, kekeringan, waktu realisasi panen petani, termasuk juga akibat bencana pada tiga provinsi di Sumatera Utara dan lain-lain.

    Sebagai informasi, program optimasi lahan yang dijalankan pemerintah untuk mendorong peningkatan produktivitas padi melalui kenaikan indeks pertanaman di lahan sawah eksisting untuk memperkuat upaya swasembada beras nasional.

    Direktur Jenderal Lahan dan Irigasi Pertanian Kementerian Pertanian (Kementan) Hermanto mengatakan optimasi lahan menjadi strategi utama meningkatkan produksi tanpa membuka lahan baru.

    Ia menjelaskan optimasi lahan dilakukan melalui perbaikan infrastruktur pertanian, termasuk penyusunan Survei, Investigasi, dan Desain (SID) pembangunan serta rehabilitasi tanggul, pintu air, dan jaringan irigasi maupun drainase di tingkat usaha tani.

    Pewarta: Aji Cakti
    Editor: Biqwanto Situmorang
    Copyright © ANTARA 2026

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • BPH Migas pastikan stok dan penyaluran BBM pascabencana di Sumut aman

    BPH Migas pastikan stok dan penyaluran BBM pascabencana di Sumut aman

    Jakarta (ANTARA) – Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) memastikan stok dan penyaluran BBM pascabencana di Sumatera Utara dalam kondisi aman pada awal 2026 ini.

    “Kondisi status stok BBM di Fuel Terminal (FT) Sibolga aman. Tanggal 1 Januari 2026, sudah mulai dilakukan loading untuk melakukan top-up coverage days. Untuk BBM jenis Bio Solar dengan stok menjadi 6,6 hari, Pertalite mencapai 22 hari, dan Pertamax mencapai 30 hari,” ujar Kepala BPH Migas Wahyudi Anas, dalam rilis BPH Migas yang dikutip di Jakarta, Senin.

    Pada Kamis (1/1/2026), Kepala BPH meninjau FT Sibolga, Sumut, untuk memastikan ketersediaan dan proses penyaluran BBM untuk wilayah Sumut pascabencana banjir dan tanah longsor yang melanda beberapa pekan lalu.

    Lebih lanjut, Wahyudi menuturkan dalam kondisi normal FT Sibolga menyuplai 56 SPBU di Sumut.

    Pascabencana, FT Sibolga menyuplai untuk 40 SPBU dan sisanya dilakukan skema reguler, alternatif, and emergency (RAE) dari FT Siantar dan Integrated Terminal (IT) Teluk Kabung.

    “Kondisi saat ini, FT Sibolga melayani 40 SPBU untuk 10 kota/kabupaten Sumut. Selanjutnya, dengan RAE, FT Sibolga dibantu FT Siantar yang melayani 11 SPBU di Tapanuli Utara dan 5 SPBU di Mandailing Natal dipasok IT Teluk Kabung,” sebutnya.

    Wahyudi juga menjelaskan penerapan skema RAE ini dilaksanakan berdasarkan kondisi lapangan, yang mana terdapat akses jalan yang masih diperbaiki akibat banjir dan tanah longsor.

    “Skema ini diberlakukan karena adanya jalan putus dari Tapanuli Utara ke arah Sibolga, dari Sibolga ke Mandailing Natal dan sampai hari ini masih dilakukan perbaikan jalan oleh pemerintah,” jelasnya.

    Pemantauan SPBU

    BPH Migas juga memantau SPBU di Kecamatan Sipoholon, Tapanuli Utara, yang memiliki posisi strategis antara Tarutung menuju Sibolga.

    Wahyudi menerangkan SPBU ini menjadi SPBU utama yang digunakan oleh masyarakat untuk membeli BBM saat terjadi tanah longsor dan jalur Tarutung-Sibolga terputus.

    Saat bencana dan pemulihan pascabencana, SPBU ini juga menyalurkan BBM subsidi dan kompensasi secara manual atau tanpa barcode.

    Berdasarkan uji petik dokumen administrasi dan pemantauan CCTV, seluruh prosedur telah diterapkan serta terdapat kesesuaian jumlah yang disalurkan kepada konsumen.

    “BPH Migas langsung berkoordinasi dengan pemerintah daerah atas kondisi kedaruratan yang dibuat oleh gubernur. Secara transaksi kendaraan yang digunakan untuk masyarakat yang terkena bencana, dilaksanakan dengan baik, administrasi jelas, surat rekomendasi dari pemda juga tersedia, dikumpulkan setiap bulan selama periode bencana alam,” ucap Wahyudi.

    Sales Area Manager PT Pertamina Patra Niaga (PPN) Area Sibolga Toni Pradana menyampaikan jalur utara di Tarutung dan jalur akses selatan menuju Mandailing Natal dan Tapanuli Selatan kini sudah lebih baik dengan adanya skema RAE dan pengoperasian mobil tangki cadangan.

    “Alhamdulillah, kondisinya saat ini jalur utara sudah lebih normal dengan masih melakukan skema RAE melalui perbantuan tambahan mobil tangki dan untuk jalur selatan sudah bisa dilewati. Dengan recovery ini, kondisi jalur utara dan jalur selatan sebelum Natal kemarin sudah normal,” tuturnya.

    BPH Migas juga meninjau proses pembukaan jalan tertimbun longsor, yang dilaksanakan PT PP (Persero) di Desa Rampa, Kecamatan Sitahuis, Tapanuli Tengah.

    Perbaikan dilakukan dengan menggunakan alat berat untuk menyelesaikan sisa lumpur yang masih berada di jalanan.

    Kegiatan pemantauan turut dihadiri Anggota Komite BPH Migas Bambang Hermanto, FT Manager Sibolga Zainal Arifien, dan Sales Branch Manager PPN Sibolga Farisan Pratama.

    Pewarta: Kelik Dewanto
    Editor: Evi Ratnawati
    Copyright © ANTARA 2026

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Kronologi Teror Bangkai Ayam dan Bom Molotov Rumah DJ Donny
                
                    
                        
                            Megapolitan
                        
                        1 Januari 2026

    Kronologi Teror Bangkai Ayam dan Bom Molotov Rumah DJ Donny Megapolitan 1 Januari 2026

    Kronologi Teror Bangkai Ayam dan Bom Molotov Rumah DJ Donny
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com 
    – Seorang influencer yang aktif menyuarakan kritik terhadap pemerintah, DJ Donny, menerima dua kali teror ke rumahnya dalam kurun waktu tiga hari terakhir.
    Teror pertama diterima Donny berupa bangkai ayam berlumur darah pada Senin (29/12/2025).
    Istri Donny-lah yang pertama kali menemukan paket wadah plastik bening berisi bangkai ayam itu sepulang makan malam di luar rumah.
    Tak ada keterangan alamat tujuan pengiriman paket itu. Sang istri yang kebingungan pun menghubungi Donny untuk memintanya segera pulang.
    “Saya pulang ke rumah, saya buka, isinya rupanya bangkai ayam. Ayam dipotong kepalanya, dan ada tulisan ancaman,” kata Donny ditemui saat menyambangi Mapolda Metro Jaya, Rabu (31/12/2025).
    Tulisan ancaman itu berbunyi, ‘Jaga mulutmu, terutama di medsos (media sosial). Jangan pecah belah bangsa, atau kamu akan jadi seperti ayam ini!’
    Dia juga menemukan selembar kertas dengan cetakan foto dirinya yang diduga diambil dari salah satu kontennya. Ada garis merah dengan dua ujung diberi tanda silang (X) pada bagian lehernya.
    “Terus ada foto saya, terus di leher saya di kayak dipotong,” kata Donny.
    Dilihat dari rekaman CCTV dari rumah tetangganya, Donny menyebut bahwa pelaku adalah seorang pengecut. Sebab pelaku hanya melempar paket itu dengan asal lalu melarikan diri.
    “Dia langsung lempar, jatuhin gitu aja, langsung kabur. Pengecut. Jadi masih kayak masih amatiran juga, menurut saya,” ujar Donny.
    Setelah itu Donny tak banyak mengindahkan ancaman itu. Ia hanya mengunggahnya di media sosial instagram @dj_donny.
    Ia hanya menambah kamera CCTV setelah kejadian ini.
    Berselang satu hari lebih, teror kedua datang dan masih menyasar pekarangan rumah Donny.
    Dari kamera CCTV barunya, ia melihat adanya dua orang pria yang mondar-mandir di depan rumahnya pada Rabu (31/12/2025) pukul 03.00 WIB dini hari.
    Setelah salah satu di antara mereka melempar bom molotov, lalu keduanya kabur.
    Bom yang mengeluarkan nyala api itu langsung padam ketika hujan mengguyur Bumi.
    Bom yang mendarat di atas mobil itu pada akhirnya tak menciptakan kerugian apapun.
    Donny tak terima. Menurut dia penyerangan dengan ledakan itu berpotensi mengganggu kenyamanan dan keamanan masyarakat sekitar.
    Maka dari itu, Donny pun melapor ke Mapolda Metro Jaya. Laporan Donny teregistrasi pada nomor STTLP/B/ 9545 / XII /2025/SPKT/POLDA METRO JAYA.
    Ia menanti terungkapnya pelaku. Termasuk juga pelaku yang terlibat dalam teror kepala influencer atau aktivis lainnya.
    “Nah, ini maksud maksud saya ini, inilah tugas pemerintah. Ini harus diungkap, harus benar-benar diungkap. Karena kenapa? Bukan hanya saya saja yang jadi korban. Tapi ada orang lain juga, ada banyak, lebih dari lima, mungkin, yang kena intimidasi,” kata Donny.
    Donny sendiri merupakan sosok yang kerap mengunggah konten kritik terhadap pemerintah melalui akun instagramnya @dj_donny. Mulai dari penanganan bencana, penangkapan aktivis, penegakan hukum, dan program-program pemerintah.
    Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Budi Hermanto membenarkan terkait laporan ini.
    “Iya benar sudah diterima laporannya soal dua teror itu,” kata Budi saat ditemui di Mapolda Metro Jaya, Rabu (31/12/2025).
    Copyright 2008 – 2026 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Pencurian Sapi Picu Amuk Massa, Truk Pelaku Dibakar di Probolinggo

    Pencurian Sapi Picu Amuk Massa, Truk Pelaku Dibakar di Probolinggo

    Probolinggo (beritajatim.com) – Maraknya pencurian sapi di wilayah pedesaan kembali memicu kemarahan warga. Sebuah truk pengangkut sapi dibakar massa setelah kepergok membawa sapi hasil curian milik warga Dusun Krajan, Desa Jrebeng Patalan, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo, Selasa dini hari (30/12/2025).

    Peristiwa tersebut bermula sekitar pukul 02.00 WIB, saat satu ekor sapi milik Hermanto (45) diketahui hilang dari kandangnya. Diduga, pelaku masuk dengan membobol dinding kandang bagian barat yang terbuat dari anyaman bambu, sehingga mudah dijebol.

    Hilangnya sapi tersebut segera memicu pencarian oleh pemilik bersama keluarga dan warga sekitar. Pencarian dilakukan secara spontan dengan menyisir sejumlah akses jalan desa yang kerap dijadikan jalur pelarian pelaku pencurian ternak.

    Dalam pencarian itu, warga memergoki sebuah truk berukuran besar yang tengah melintas. Setelah diperiksa, di dalam bak truk ditemukan seekor sapi yang diyakini milik Hermanto. Truk tersebut langsung dihentikan dan sopir berinisial M diamankan warga.

    Sopir sempat mengelak saat ditanya asal-usul sapi. Namun setelah terus didesak, ia akhirnya mengakui bahwa sapi tersebut dimuat menggunakan truk yang dikemudikannya. Pengakuan ini sontak memicu emosi warga yang telah lama resah akibat maraknya kasus pencurian sapi.

    Amarah massa pun tak terbendung. Warga yang berkumpul di lokasi meluapkan kekesalannya dengan membakar truk tersebut hingga hangus. Aksi tersebut menjadi gambaran nyata kekecewaan warga terhadap maraknya pencurian ternak yang dinilai belum sepenuhnya tertangani.

    Kepala Desa Jrebeng Patalan, Ruslan, membenarkan kejadian tersebut. Ia mengakui bahwa keresahan warga telah berlangsung cukup lama, sehingga saat pelaku tertangkap, emosi warga sulit dikendalikan.

    “Warga sudah sering resah dengan pencurian sapi. Saat kejadian, sopir sempat mengelak. Setelah mengaku, warga yang emosi akhirnya membakar truk,” ujar Ruslan.

    Ruslan menjelaskan, berdasarkan pengakuan sopir, dirinya hanya disuruh oleh salah satu pelaku berinisial R untuk memuat sapi. Sopir mengaku tidak mengetahui bahwa sapi tersebut merupakan hasil curian.

    “Sopir mengaku hanya menjalankan perintah dan hanya mengenal satu pelaku. Pelaku utama yang menyuruh memuat sapi justru melarikan diri,” tambahnya.

    Pelarian pelaku utama ini memperkuat dugaan bahwa pencurian sapi dilakukan secara berkelompok dan terorganisir. Kondisi ini sekaligus memunculkan pertanyaan terkait efektivitas pengawasan dan pencegahan kejahatan ternak di wilayah pedesaan.

    Usai kejadian, sopir truk beserta sapi milik korban diamankan ke Polsek Wonomerto. Aparat kepolisian juga melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi.

    Kapolsek Wonomerto, AKP Bagus Purnama, menyatakan pihaknya masih melakukan pendalaman terhadap kasus tersebut.

    “Informasi sementara, terduga pelaku berjumlah tiga orang. Saat ini masih dalam penyelidikan dan pengembangan,” tandasnya. [ada/aje]

  • Polda Metro Bakal Bantu Pemprov Jakarta Tegakkan Aturan Larangan Kembang Api

    Polda Metro Bakal Bantu Pemprov Jakarta Tegakkan Aturan Larangan Kembang Api

    Bisnis.com, JAKARTA — Polda Metro Jaya memastikan bakal beri pendampingan ke Pemprov Jakarta soal larangan kembang api jelang pergantian tahun 2026.

    Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Budi Hermanto mengatakan penegakan aturan surat edaran Pemprov Jakarta soal larangan kembang api dilakukan oleh Satpol PP.

    “Penegakan surat edaran gubernur DKI oleh Satpol PP dan tentunya ada pendampingan dari kepolisian khususnya Polda Metro Jaya,” ujar Budi saat dihubungi, Minggu (28/12/2025).

    Sejalan dengan SE Pemprov Jakarta itu, Budi mengimbau agar masyarakat bisa merayakan pergantian malam tahun baru 2026 dengan doa bersama.

    Doa bersama, kata Budi, disampaikan untuk para korban yang terdampak bencana alam di Sumatra agar bisa kuat dan bangkit dalam menghadapinya.

    “Polda Metro Jaya melakukan himbauan ke para importir, pedagang dan PHRI untuk merayakan pergantian malam tahun baru 2026 dengan doa bersama dan mengedepankan empati terhadap saudara-saudara kita yang terdampak musibah bencana alam di Sumatera,” pungkasnya.

    Pramono Larang Kembang Api 

    Sebelumnya, Gubernur Jakarta Pramono Anung memutuskan perayaan tahun baru 2026 digelar secara sederhana tanpa pesta kembang api. Keputusan tersebut diambil sebagai bentuk empati atas duka bencana yang dialami masyarakat di Sumatra.

    Pramono menekankan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak ingin menampilkan kesan kemewahan yang berlebihan dan mengabaikan rasa empati terhadap para korban bencana di berbagai daerah.

    Meski digelar secara sederhana, Pramono memastikan perayaan Tahun Baru 2026 di Jakarta tetap berlangsung dan diharapkan dapat menjadi momentum kebersamaan sekaligus refleksi.

    “Insya Allah, Jakarta tetap menghadirkan kebersamaan, menjaga empati, dan menumbuhkan harapan saat melangkah ke tahun yang baru,” ujar Pramono.

  • Penampakan Suami Tersangka Pukuli Istri di Depok, Tangan Diikat Kabel Ties

    Penampakan Suami Tersangka Pukuli Istri di Depok, Tangan Diikat Kabel Ties

    Depok

    Suami di Depok menganiaya istri hingga harus jalani operasi mata. Pelaku telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Polres Metro Depok.

    Dari foto yang diterima detikcom, Minggu (28/12/2025), pelaku menggunakan kaos berwarna merah marun berada di kantor polisi. Tangan pelaku terikat kabel ties.

    Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto mengatakan suami yang menganiaya istri sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus KDRT. Pelaku kini ditahan di Polres Metro Depok.

    “Begitu laporan diterima, penyidik langsung melakukan serangkaian tindakan kepolisian sesuai prosedur. Terlapor telah diamankan untuk kepentingan pemeriksaan,” kata Budi dalam keterangan tertulis.

    “Pelaku sudah menjadi tersangka dan ditahan,” imbuhnya.

    Sebelumnya, polisi bergerak cepat menangani kasus suami pukul istri hingga harus menjalani operasi mata di Sawangan, Depok, Jawa Barat (Jabar). Polisi memastikan proses hukum tetap berjalan secara profesional dan tetap mengutamakan keselamatan korban.

    “Dalam penanganan perkara KDRT, kami mengutamakan keselamatan dan pemulihan korban. Proses hukum tetap berjalan secara profesional dan humanis, namun tetap tegas dan konsisten sesuai ketentuan yang berlaku,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto.

    (sol/idn)

  • Penampakan Suami Tersangka Pukuli Istri di Depok, Tangan Diikat Kabel Ties

    Penampakan Suami Tersangka Pukuli Istri di Depok, Tangan Diikat Kabel Ties

    Depok

    Suami di Depok menganiaya istri hingga harus jalani operasi mata. Pelaku telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Polres Metro Depok.

    Dari foto yang diterima detikcom, Minggu (28/12/2025), pelaku menggunakan kaos berwarna merah marun berada di kantor polisi. Tangan pelaku terikat kabel ties.

    Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto mengatakan suami yang menganiaya istri sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus KDRT. Pelaku kini ditahan di Polres Metro Depok.

    “Begitu laporan diterima, penyidik langsung melakukan serangkaian tindakan kepolisian sesuai prosedur. Terlapor telah diamankan untuk kepentingan pemeriksaan,” kata Budi dalam keterangan tertulis.

    “Pelaku sudah menjadi tersangka dan ditahan,” imbuhnya.

    Sebelumnya, polisi bergerak cepat menangani kasus suami pukul istri hingga harus menjalani operasi mata di Sawangan, Depok, Jawa Barat (Jabar). Polisi memastikan proses hukum tetap berjalan secara profesional dan tetap mengutamakan keselamatan korban.

    “Dalam penanganan perkara KDRT, kami mengutamakan keselamatan dan pemulihan korban. Proses hukum tetap berjalan secara profesional dan humanis, namun tetap tegas dan konsisten sesuai ketentuan yang berlaku,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto.

    (sol/idn)