Tag: Faizal Rahmadani

  • Gugur di Papua, Briptu Iqbal Dimakamkan dengan Upacara Militer di TPU Polri Cikeas

    Gugur di Papua, Briptu Iqbal Dimakamkan dengan Upacara Militer di TPU Polri Cikeas

    Bogor, Beritasatu.com – Prosesi pemakaman Briptu (Anumerta) Iqbal Anwar Arif, anggota Brimob yang gugur saat bertugas di Papua, berlangsung khidmat di Taman Makam Bahagia Polri Cikeas, Desa Cikeas Udik, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (19/1/2025).

    Briptu Iqbal Anwar Arif, kelahiran Bekasi 25 tahun lalu, gugur setelah menjalankan tugas patroli di Kabupaten Yalimo, Papua Pegunungan. Ia menjadi korban penembakan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Aksel Mabel. Insiden terjadi pada Jumat (17/1/2025) pukul 16.30 WIT, ketika tim patroli Satgas Damai Cartenz melintas di jalan menanjak yang terhalang kayu melintang. Dari ketinggian, rombongan diberondong tembakan, dan Iqbal tertembak di leher, meninggal dunia di lokasi kejadian.

    Jenazah Briptu Iqbal tiba di rumah duka di Jalan Ki Ijo Bin Beih, Kelurahan Jakasetia, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, pada Sabtu (18/1/2025) pukul 21.45 WIB. Kedatangannya disambut isak tangis keluarga, kerabat, dan rekan almarhum. Karangan bunga belasungkawa memenuhi kediaman, yang juga menggelar pengajian sebagai penghormatan terakhir.

    Upacara pemakaman dilakukan secara militer dengan inspektur upacara Brigjen Pol Waris Agono. Prosesi ini dihadiri keluarga, kerabat, rekan sejawat, dan pejabat Polri yang memberikan penghormatan atas pengabdian almarhum.

    “Kami sangat kehilangan salah satu anggota terbaik kami. Semoga almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya,” ucap Kepala Operasional Satgas Damai Cartenz Brigjen Pol Faizal Rahmadani.

    Karangan bunga dan ucapan belasungkawa terus mengalir dari berbagai pihak, termasuk masyarakat yang turut berduka atas kepergian almarhum. Pengorbanan Briptu Iqbal menjadi pengingat akan risiko besar yang dihadapi anggota Polri dalam menjaga keamanan negara, khususnya di wilayah rawan konflik seperti Papua.

    Briptu Iqbal memiliki perjalanan pendidikan yang membanggakan. Ia menamatkan pendidikan di SD Jatiasih 8, SMPN 12 Bekasi, SMAN 17 Bekasi, hingga meraih gelar sarjana hukum dari STIH Pelopor Bangsa.

    Sebelumnya, Kepala Badan Operasional Satgas Damai Cartenz menyatakan insiden penembakan ini menjadi peringatan bagi aparat keamanan untuk terus meningkatkan kewaspadaan saat bertugas di wilayah rawan.

  • Kaops Satgas Damai Cartenz Ungkap Anggotanya Tewas Ditembak Kelompok Askel Mabel

    Kaops Satgas Damai Cartenz Ungkap Anggotanya Tewas Ditembak Kelompok Askel Mabel

    Bisnis.com, JAKARTA – Kaops Satgas Damai Cartenz Brigjen Pol Faizal Rahmadani mengakui bahwa penembakan yang menewaskan personel Satgas Damai Cartenz Briptu Iqbal Anwar Arif, Jumat (17/1) di Kabupaten Yalimo, Papua Pegunungan, adalah kelompok yang dipimpin Askel Mabel.

    Memang benar terindikasi kelompok Askel Mabel yang wilayah operasinya di Kabupaten Yalimo adalah pelaku penembakan yang menewaskan almarhum Briptu Iqbal Anwar Arif saat berpatroli.

    Insiden penembakan Briptu Iqbal Anwar Arif terjadi sekitar pukul 16.30 WIT saat korban bersama personel lainnya berpatroli menggunakan dua kendaraan, kata Kaops Satgas Damai Cartenz Brigjen Pol Faizal Rahmadani kepada ANTARA di Jayapura, Sabtu.

    Dijelaskan, dari laporan saat hendak melintasi kawasan yang menanjak ada kayu yang melintang di tengah jalan sehingga kendaraan berhenti, dan saat itulah rombongan ditembak dari ketinggian.

    Korban Briptu Iqbal Anwar Arif tertembak di sekitar leher dan jenazah korban, Sabtu (18/1) dievakuasi dan diterbangkan ke Jakarta.

    “Belum diketahui dimakamkan dimana, karena keluarganya ada di Bekasi,” jelas Brigjen Pol Faizal Rahmadani yang juga menjabat sebagai Waka Polda Papua.

    Alhamdulillah Briptu Iqbal Anwar Arif merupakan anggota brimob yang tergabung dalam Satgas Damai Cartenz -2025.

    Askel Mabel merupakan mantan anggota Polri yang bertugas di Polres Yalimo, tanggal 9 Juni 2024 kabur dengan membawa empat pucuk senjata api jenis AK 47 dengan amunisi.

  • Satgas Damai Kartenz: Briptu Iqbal Gugur dalam Tugas di Yalimo
                
                    
                        
                            Regional
                        
                        18 Januari 2025

    Satgas Damai Kartenz: Briptu Iqbal Gugur dalam Tugas di Yalimo Regional 18 Januari 2025

    Satgas Damai Kartenz: Briptu Iqbal Gugur dalam Tugas di Yalimo
    Tim Redaksi
    JAYAPURA, KOMPAS.com
    – Operasi
    Satgas Damai Kartenz
    akhirnya menyampaikan bahwa
    Briptu Iqbal Anwar Arif
    gugur saat melaksanakan tugas operasi di
    Kabupaten Yalimo
    , Papua Pegunungan, Jumat (17/1/2025).
    Kepala Operasi Satgas Damai Kartenz, Brigadir Polisi Faizal Rahmadani, membenarkan bahwa Briptu Iqbal menjadi korban
    penembakan
    saat melaksanakan patroli rutin di wilayah Kabupaten Yalimo.
    “Briptu Iqbal mengalami luka tembak di bagian leher dan dinyatakan gugur dalam tugas,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima
    Kompas.com
    , Sabtu (18/1/2025).
    Wakapolda Papua ini menjelaskan, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 16.30 WIT di sekitar PT AMO.
    Tim patroli Satgas Damai Kartenz menggunakan dua kendaraan mobil sedang melintas di sebuah tanjakan ketika menemukan papan kayu melintang di jalan.
    “Saat kendaraan pertama berhenti untuk memeriksa, tembakan tiba-tiba datang dari sisi kanan tebing,” jelasnya.
    Penembakan
    ini, kata jenderal bintang satu ini, mengenai Briptu Iqbal di bagian leher, sehingga ia langsung dilarikan ke Puskesmas Yalimo.
    “Dari penembakan yang dilakukan, salah satunya mengenai Briptu Iqbal di bagian leher. Sempat dirawat, tetapi nyawanya tidak tertolong,” ujarnya.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Polri Selidiki Peristiwa Gugurnya Anggota Tertembak Saat Patroli di Yalimo Papua – Halaman all

    Polri Selidiki Peristiwa Gugurnya Anggota Tertembak Saat Patroli di Yalimo Papua – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Seorang anggota Polri yang bertugas dalam Operasi Damai Cartenz menjadi korban penembakan saat melaksanakan patroli rutin di wilayah Kabupaten Yalimo, Papua. 

     

    Korban adalah Briptu Iqbal Anwar Arif yang mengalami luka tembak di bagian leher dan telah dinyatakan gugur dalam tugas. 

     

    Jenazahnya saat ini sudah diterbangkan ke Jakarta untuk dimakamkan setelah menerima kenaikan pangkat menjadi Brigpol Anumerta.

    Adapun peristiwa kejadian terjadi pada Jumat sekitar pukul 16.30 WIT di sekitar PT AMO. 

     

    Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz, Brigjen Pol Faizal Rahmadani mengatakan saat itu tim patroli yang menggunakan dua kendaraan sedang melintas di sebuah tanjakan ketika menemukan papan kayu melintang di jalan. 

     

    Saat kendaraan pertama berhenti untuk memeriksa, tembakan tiba-tiba datang dari sisi kanan tebing. 

    Salah satu peluru mengenai Briptu Iqbal yang langsung dilarikan untuk mendapatkan pertolongan.

     

    Pasca insiden, seluruh personel di lapangan telah diperintahkan untuk meningkatkan kewaspadaan. 

     

    Polri juga memastikan bahwa keamanan masyarakat tetap menjadi prioritas utama.

     

    “Kejadian ini merupakan tantangan yang harus kami hadapi sebagai bagian dari tugas menjaga keamanan di Papua. Kami terus memantau perkembangan situasi di lokasi,” ujar Brigjen Faizal Rahmadani dalam keterangan, Sabtu (18/1/2025).

     

    Brigjen Faizal menambahkan, Operasi Damai Cartenz berkomitmen menciptakan stabilitas di Papua meskipun menghadapi berbagai ancaman.

     

    “Polri tidak akan gentar dalam menjalankan tugas. Kami akan terus hadir di tengah masyarakat Papua untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Tindakan seperti ini hanya memperkuat komitmen kami untuk menegakkan hukum dan melindungi masyarakat,” tegasnya.

     

    Polri tengah melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku penyerangan. 

     

    Masyarakat diimbau untuk tetap tenang dan membantu memberikan informasi yang dapat mempercepat proses penyelidikan.

     

    “Kami meminta dukungan masyarakat agar peristiwa ini dapat diselidiki dengan tuntas dan pelaku dapat segera diketahui, demi terciptanya keamanan dan kedamaian di Papua,” tuturnya.

     

  • Kronologi Anggota Brimob Gugur Ditembak KKB di Yalimo Papua Pegunungan

    Kronologi Anggota Brimob Gugur Ditembak KKB di Yalimo Papua Pegunungan

    Jayapura, Beritasatu.com – Seorang anggota Brimob Briptu Iqbal Anwar Arif tewas ditembak oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Aksel Mabel, mantan anggota Polri, di pedalaman Kabupaten Yalimo, Papua Pegunungan. 

    Kepala Operasional Satgas Damai Cartenz Brigjen Pol Faizal Rahmadani, Sabtu (18/1/2025), mengatakan korban ditembak saat berpatroli bersama Tim Satgas Damai Cartenz, Jumat (17/1/2025) sekitar pukul 16.30 WIT.

    Faizal mengatakan saat itu Iqbal Anwar bersama personel Satgas Damai Cartenz berpatroli menggunakan dua kendaraan.

    Ketika hendak melintasi kawasan yang menanjak, ada kayu yang melintang di tengah jalan, sehingga kendaraan berhenti. Saat itulah rombongan ditembak dari ketinggian. Briptu Iqbal Anwar Arif tertembak di sekitar leher.

    Faizal yang juga Wakapolda Papua mengatakan jenazah korban hari ini dievakuasi dan diterbangkan ke Jakarta.

    “Belum diketahui dimakamkan di mana, karena keluarganya ada di Bekasi,” kata Faizal dikutip dari Antara.

    Iqbal Anwar Arif merupakan anggota brimob yang tergabung dalam Satgas Damai Cartenz 2025.

    Sementara Askel Mabel, pimpinan KKB diduga penembak Iqbal, merupakan mantan anggota Polri yang bertugas di Polres Yalimo. 

    Aksel kabur dari kesatuannya pada 9 Juni 2024 dengan membawa empat pucuk senjata api jenis AK 47 dan sejumlah amunisi. Dia diduga sebagai pimpinan KKB dengan wilayah operasi Yalimo.

  • KKB Penembak Anggota Satgas Damai Cartenz Merupakan Kelompok Askel Mabel – Page 3

    KKB Penembak Anggota Satgas Damai Cartenz Merupakan Kelompok Askel Mabel – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang menembak Anggota Satgas Damai Cartenz Briptu Iqbal Anwar Arif merupakan kelompok Askel Mabel. Kelompok tersebut menang beroperasi di Kabupaten Yalimo, Papua Pegunungan.

    Kaops Satgas Damai Cartenz Brigjen Pol Faizal Rahmadani mengatakan Briptu Iqbal ditembak pada saat hendak melintasi kawasan yang menanjak untuk patroli. Mereka ditembak saat hendak melewati jalan tanjakan dekat Gunung Signal dengan menggunakan bak mobil patroli.

    Di sana ada kayu yang melintang di tengah jalan sehingga kendaraan berhenti, dan saat itulah rombongan ditembak dari ketinggian.

    “Memang benar terindikasi kelompok Askel Mabel yang wilayah operasinya di Kabupaten Yalimo adalah pelaku penembakan yang menewaskan almarhum Briptu Iqbal Anwar Arif saat berpatroli,” ujarnya.

    Insiden penembakan itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIT saat korban bersama personel lainnya berpatroli menggunakan dua kendaraan.

    Kini Briptu Iqbal Anwar Arif dievakuasi dan diterbangkan ke Jakarta. “Belum diketahui dimakamkan dimana, karena keluarganya ada di Bekasi,” jelas Faizal.

  • Kronologi Briptu Iqbal Anwar Ditembak KKB di Yalimo, Papua – Page 3

    Kronologi Briptu Iqbal Anwar Ditembak KKB di Yalimo, Papua – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Anggota Satgas Damai Cartenz Briptu Iqbal Anwar Arif, ditembak oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kabupaten Yalimo, Papua Pegunungan, Jumat (17/1/2025).

     

    Kaops Satgas Damai Cartenz Brigjen Pol Faizal Rahmadani mengatakan Briptu Iqbal ditembak pada saat hendak melintasi kawasan yang menanjak untuk patroli. Di sana ada kayu yang melintang di tengah jalan sehingga kendaraan berhenti, dan saat itulah rombongan ditembak dari ketinggian.

     

    Mereka ditembak saat hendak melewati jalan tanjakan dekat Gunung Signal dengan menggunakan bak mobil patroli.

    “Memang benar terindikasi kelompok Askel Mabel yang wilayah operasinya di Kabupaten Yalimo adalah pelaku penembakan yang menewaskan almarhum Briptu Iqbal Anwar Arif saat berpatroli,” ujarnya.

    Insiden penembakan itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIT saat korban bersama personel lainnya berpatroli menggunakan dua kendaraan.

    Kini Briptu Iqbal Anwar Arif dievakuasi dan diterbangkan ke Jakarta. “Belum diketahui dimakamkan dimana, karena keluarganya ada di Bekasi,” jelas Faizal seperti dikutip dari Antara.

  • KKB Tembak Warga Sipil Saat Mau Salat Isya ke Masjid di Papua Tengah

    KKB Tembak Warga Sipil Saat Mau Salat Isya ke Masjid di Papua Tengah

    Jayapura, Beritasatu.com – Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dilaporkan menembak seorang warga sipil bernama Laode Rusli (55) di pertigaan komplek pasar, Kampung Kago, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, Senin (2/12/2024) malam.

    Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz Brigjen Pol Faizal Rahmadani mengatakan, penembakan terjadi sekitar pukul 19.00 WIT, saat korban hendak menuju ke Masjid Al Iklas Ilaga untuk menunaikan salat Isya.

    “Memang benar adanya laporan tentang warga yang ditembak KKB, Senin malam tadi di Ilaga,” kata Faizal Rahmadani dilansir dari Antara.

    Faizal yang juga menjabat sebagai wakapolda Papua mengatakan, saat ini korban sudah dievakuasi dan ditangani tim medis RSUD Ilaga.

    Kondisinya relatif stabil dan dijadwalkan pada Selasa (3/12/2024), korban dievakuasi ke Timika untuk mendapat penanganan atas luka tembak di bagian bahu belakang kiri tembus ke bagian bahu depan.

    “Belum diketahui dari kelompok mana pelakunya dan apakah ada kaitan dengan tewasnya anggota KKB di Gome, Kabupaten Puncak,” kata Faizal Rahmadani.

    Sebelumnya, pada Senin (2/12/2024) sekitar pukul 09.50 WIT anggota KKB Jelek Waker tewas dalam kontak tembak dengan pasukan gabungan TNI-Polri di Gome, Kabupaten Puncak.

  • KKB Serang dan Tembak Warga di Intan Jaya, 1 Tewas

    KKB Serang dan Tembak Warga di Intan Jaya, 1 Tewas

    Jayapura, Beritasatu.com – Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Papua Brigjen Pol Faizal Rahmadani mengungkapkan kelompok kriminal bersenjata (KKB) melakukan serangan pada Sabtu (2/11/2024) dengan menembaki warga yang berada di sekitar Kali Wabu, di jalan menuju Kampung Emondi.

    “Dari laporan yang diterima diketahui serangan tersebut mengakibatkan tewasnya Steven Makari (48), seorang tukang kayu,” ujar Wakapolda Papua dilansir Antara, Minggu (3/11/2024).

    Menurut Faizal, korban saat itu sedang bersama beberapa rekannya. Ketika terdengar bunyi tembakan, korban berusaha melarikan diri, tetapi tertembak dan akhirnya terjatuh.

    Setelah situasi tenang, saksi segera mengevakuasi korban ke Puskesmas Bilogai.

    Penyerangan tersebut dilaporkan dilakukan oleh kelompok yang dipimpin oleh Adu Wanimbo atau Adu Magai.

    “Saat ini, jenazah korban masih berada di Puskesmas Bilogai. Rencananya pada Senin (4/11/2024), jenazah akan dievakuasi dan dikirim ke kampung halamannya di Sulawesi Utara untuk dimakamkan,” jelas Faizal.

    Secara terpisah, Kapolres Intan Jaya Kompol Subekti Wibowo menyatakan kondisi keamanan di wilayah hukum Polres Intan Jaya saat ini masih rawan.

    “Anggota diminta tetap waspada dan siaga untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dari KKB,” kata Kompol Subekti Wibowo.