Tag: Donald Trump

  • Elon Musk Jadi Paman Baru di Keluarga Donald Trump

    Elon Musk Jadi Paman Baru di Keluarga Donald Trump

    Jakarta

    Elon Musk makin akrab dengan keluarga besar Donald Trump, bahkan dipanggil sebagai paman. Adalah cucu perempuan Trump, Kai Trump, yang mengunggah foto di X bersama Musk dengan caption “Elon meraih status paman.”

    Musk, CEO SpaceX dan Tesla serta pemilik X (sebelumnya Twitter), kian dekat dengan keluarga Trump setelah membantu presiden terpilih itu mengalahkan Wakil Presiden Kamala Harris dalam Pilpres Amerika Serikat baru-baru ini. Menurut sumber, Musk belakangan ini sering berada di kediaman Trump di Florida.

    Ayah Kai, Donald Trump Jr., memiliki lima orang anak dengan mantan istrinya Vanessa Trump. Vanessa mengajukan gugatan cerai dari anak tertua presiden terpilih tersebut pada bulan Maret 2018 setelah 12 tahun menikah.

    Sebelumnya, Kai juga membagikan foto pasca pemilu keluarga Trump bersama Musk dan putranya Rabu lalu, dengan judul “Seluruh pasukan”. Hal itu mengindikasikan Musk sudah dianggap seperti keluarga.

    Orang terkaya dunia itu terlihat di resor Mar-a-Lago di Palm Beach, Florida itu hampir tiap hari sejak Trump menang Pilpres Amerika Serikat, makan malam bersamanya, dan bersantai bersama keluarganya di lapangan golf.

    Dikutip detikINET dari CNN, Musk juga berada di sana ketika banyak pemimpin dunia menelepon Trump. Ia juga kemungkinan turut berperan dalam pembentukan pemerintahan Trump.

    Menurut sumber, Musk sedang bersama Trump di Mar-a-Lago ketika Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menelepon untuk memberi selamat sehari setelah pemilihan. Trump mengalihkan panggilan ke Musk dan Zelensky berterima kasih pada Musk atas bantuannya menyediakan komunikasi Starlink.

    Dalam masa kampanye, Musk menyumbangkan hampir USD 119 juta kepada komite aksi politik yang dibentuknya untuk mendukung Trump. Ia juga tampil bersama Trump di rapat umum dan menjadi tuan rumah wawancara dengannya di X.

    (fyk/fyk)

  • Harga Emas Anjlok 2%, Kilaunya Dicuri Dolar AS

    Harga Emas Anjlok 2%, Kilaunya Dicuri Dolar AS

    Chicago: Harga emas dunia merosot lebih dari dua persen pada perdagangan Senin waktu setempat (Selasa WIB), terbebani oleh kenaikan greenback yang berkelanjutan dan implikasi yang lebih luas dari kemenangan Donald Trump dalam pemilihan presiden Amerika Serikat (AS) terhadap kebijakan fiskal dan pemotongan suku bunga.
     
    Mengutip Yahoo Finance, Selasa, 12 November 2024, harga emas spot turun 2,5 persen menjadi USD2.617,96 per ons. Sementara harga emas berjangka AS ditutup 2,9 persen lebih rendah pada USD2.617,70.
     
    Dengan indeks dolar yang naik 0,5 persen ke level tertinggi sejak awal Juli, emas menjadi kurang menarik bagi pembeli non-dolar. Minggu lalu, indeks melonjak lebih dari 1,5 persen menjadi 105,44 setelah pengumuman kemenangan Trump.
    Bullion mencatat minggu terburuknya dalam lebih dari lima bulan setelah terpilihnya Trump pada Selasa lalu untuk masa jabatan empat tahun kedua. Kemenangannya menimbulkan ketidakpastian baru bagi bank sentral AS karena terus mempertimbangkan pemotongan suku bunga sekarang karena inflasi mendekati target Fed sebesar dua persen.
     

     

    Fed bakal pangkas lagi suku bunga

    The Fed sendiri telah memangkas suku bunga acuan seperempat poin persentase minggu lalu ke kisaran antara 4,5 persen dan 4,75 persen.
     
    Para pedagang kini melihat peluang sebesar 65 persen Fed akan memangkas suku bunga sebesar 25 basis poin pada Desember, dibandingkan dengan peluang sekitar 80 persen sebelum kemenangan Trump.
     
    Sementara itu, pejabat Fed, termasuk Ketua Jerome Powell, dijadwalkan berpidato minggu ini, sementara data indeks harga konsumen dan produsen AS, klaim pengangguran mingguan, dan angka penjualan ritel juga akan dirilis minggu ini.
     
    Di sisi lain, harga perak spot turun 2,2 persen menjadi USD30,60 per ons. Platinum turun 0,7 persen menjadi USD961,55, dan paladium turun 0,9 persen menjadi USD979,96.
     
    Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
    dan follow Channel WhatsApp Medcom.id

    (HUS)

  • Israel Sorot Fasilitas Nuklir Iran: Lebih Rentan terhadap Serangan

    Israel Sorot Fasilitas Nuklir Iran: Lebih Rentan terhadap Serangan

    Tel Aviv

    Menteri Pertahanan (Menhan) Israel, Israel Katz, menyebut Iran kini “lebih rentan atas serangan terhadap fasilitas nuklirnya”. Hal tersebut, menurut Katz, akan memberikan peluang kepada Tel Aviv untuk menghilangkan ancaman yang diberikan Teheran.

    “Kami memiliki kesempatan untuk mencapai tujuan kami yang paling penting — untuk menggagalkan dan menghilangkan ancaman nyata terhadap negara Israel,” ucap Katz dalam pernyataan via media sosial X, seperti dilansir AFP dan Al Arabiya, Selasa (12/11/2024).

    Israel selama bertahun-tahun menuduh Iran berupaya membuat senjata nuklir. Namun Teheran telah berulang kali membantah tuduhan tersebut.

    Amerika Serikat (AS) pada tahun 2018 lalu, di bawah kepemimpinan mantan Presiden Donald Trump — yang memenangi pilpres 5 November lalu, menarik diri dar perjanjian nuklir tahun 2015 antara Iran dan negara-negara Barat, termasuk AS, yang berupaya membatasi ambisi nuklir Teheran.

    Washington di bawah pemerintahan Trump juga memberlakukan kembali sanksi-sanksi terhadap Teheran.

    Sejak saat itu, Iran telah melakukan pengayaan uranium hingga 60 persen, hanya 30 persen di bawah level senjata atom.

    Israel dan Iran terlibat aksi saling serang selama beberapa bulan terakhir, yang meningkatkan kekhawatiran akan semakin meluasnya perang di kawasan Timur Tengah setelah perang berkecamuk di Jalur Gaza dan Lebanon.

  • Video: Prabowo Telepon Trump, Ucapkan Selamat Dan Ajak “Kopdar”

    Video: Prabowo Telepon Trump, Ucapkan Selamat Dan Ajak “Kopdar”

    Jakarta, CNBC Indonesia – Presiden Prabowo Subianto menghubungi secara langsung pemenang pilpres Amerika Serikat Donald Trump, melalui sambungan telepon. Komunikasi ini dilakukan Prabowo di sela-sela kunjungannya ke Amerika Serikat.

    Selengkapnya dalam program Squawk Box CNBC Indonesia (Selasa, 12/11/2024) berikut ini.

  • Rosan sebut keluarga Trump tertarik berinvestasi di Indonesia

    Rosan sebut keluarga Trump tertarik berinvestasi di Indonesia

    Jared Kushner mau berinvestasi di Indonesia

    Jakarta (ANTARA) – Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani mengemukakan adanya minat dari keluarga Presiden terpilih Amerika Serikat (AS) Donald Trump untuk berinvestasi di Indonesia.

    Rosan, usai mendampingi Presiden Prabowo dalam pertemuan dengan The United States Indonesia Society (USINDO) pada hari kedua lawatannya di Washington, DC, AS, Senin (11/11/2024), menyebut minat itu datang dari Jared Corey Kushner, yang dikenal sebagai investor dan pengembang properti, penerbit, dan penasihat senior Trump.

    “Dengan Jared Kushner itu sebenarnya sudah beberapa waktu yang lalu, kebetulan diundang dinner, dan saya juga ada waktu itu. Jared Kushner mau berinvestasi di Indonesia,” katanya saat menyampaikan keterangan yang diikuti secara dalam jaringan (daring) Sekretariat Presiden di Jakarta, Selasa.

    Jared Corey Kushner adalah seorang pengusaha dan mantan penasihat senior di pemerintahan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump sebelumnya.

    Kushner lahir pada 10 Januari 1981 dan merupakan suami dari Ivanka Trump, anak perempuan Donald Trump.

    Kushner berasal dari keluarga kaya yang memiliki bisnis real estat dan media, serta terlibat dalam berbagai usaha, termasuk perusahaan real estat keluarga, Kushner Companies.

    Pada masa pemerintahan Trump, Kushner memegang sejumlah peran penting, termasuk sebagai penasihat senior yang terlibat dalam kebijakan luar negeri, reformasi sistem penjara, dan upaya perdamaian di Timur Tengah.

    Selain karier politik, Jared Kushner juga dikenal karena perannya dalam industri media, dengan mengakuisisi The New York Observer pada 2006. Setelah masa pemerintahannya, ia tetap terlibat dalam bisnis dan berbagai proyek lainnya.

    Melansir dari Trump Residences Indonesia, Presiden terpilih Trump memiliki sejumlah investasi di Indonesia, salah satunya bernama Trump Residences Lido, berupa resor dan hunian mewah diapit Gunung Salak dan Gunung Gede-Pangrango, terletak di kawasan MNC Lido City, Bogor, Jawa Barat, seluas 350 hektare.

    Kawasan itu menyediakan hunian eksklusif dengan total 281 unit, serta dilengkapi fasilitas mewah seperti lapangan golf, ruang rapat, restoran, hingga ballroom.

    MNC Land, pengembang proyek ini, kini tengah mempersiapkan peluncuran vila elit untuk tahap pertama, sebanyak 168 unit hunian modern ultramewah dengan pemandangan langsung ke lapangan golf.

    Sementara itu, Trump Residences juga sedang mengembangkan proyek serupa di Bali. Berlokasi di Tanah Lot, Tabanan, Bali, kawasan ini dibangun di atas lahan seluas 102 hektare dengan pemandangan pantai.

    Trump Residences Bali akan menawarkan 144 rumah ultramewah, lengkap dengan fasilitas seperti beach club, golf club, dan hotel bintang 6.

    Pewarta: Andi Firdaus
    Editor: Kelik Dewanto
    Copyright © ANTARA 2024

  • Menlu Israel Tolak Pembentukan Negara Palestina: Tak Realistis!

    Menlu Israel Tolak Pembentukan Negara Palestina: Tak Realistis!

    Tel Aviv

    Menteri Luar Negeri (Menlu) Israel yang baru, Gideon Saar, menolak pembentukan negara Palestina di tengah perang yang terus berkecamuk di Jalur Gaza. Saar menilai pembentukan negara Palestina bukanlah tujuan yang “realistis”.

    Pernyataan itu disampaikan Saar yang baru dilantik, ketika menjawab pertanyaan wartawan mengenai pembentukan negara Palestina dengan imbalan normalisasi hubungan antara Israel dan negara-negara Arab.

    “Saya pikir posisi ini tidak realistis saat ini dan kita harus realistis,” ucap Saar seperti dilansir AFP dan Al Arabiya, Selasa (12/11/2024).

    Saar menyebut negara Palestina nantinya akan menjadi “negara Hamas”, merujuk pada kelompok militan Palestina yang menguasai Jalur Gaza dan berperang melawan Israel selama lebih dari setahun terakhir.

    Upaya normalisasi antara Israel dengan negara-negara Arab merupakan bagian Perjanjian Abraham 2020 yang diawasi oleh mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, dan prosesnya bisa dilanjutkan setelah dia kembali ke Gedung Putih pada Januari mendatang.

    Pernyataan Saar itu disampaikan ketika para pemimpin negara-negara Arab dan Muslim sedang berkumpul di Arab Saudi untuk menghadiri pertemuan puncak membahas perang di Jalur Gaza dan Lebanon, di mana Israel juga memerangi Hizbullah, sekutu Hamas.

    Kementerian Luar Negeri Saudi mengumumkan rencana pertemuan puncak itu pada akhir Oktober lalu dalam pertemuan, yang juga digelar di Riyadh, yang membahas “aliansi internasional” baru untuk mendorong pembentukan negara Palestina.

  • BI Buka-Bukaan Soal Penyebab Rupiah Loyo ke Level Rp15.720/US$

    BI Buka-Bukaan Soal Penyebab Rupiah Loyo ke Level Rp15.720/US$

    Jakarta, CNBC Indonesia – Rupiah dibuka melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan pagi ini. Pelemahan ini didorong oleh aliran modal asing yang kabur dari pasar uang Indonesia.

    Dilansir dari Refinitiv, rupiah dibuka melemah 0,28% di angka Rp15.720/US$ pada hari ini, Selasa (12/11/2024). Selang enam menit sejak perdagangan dibuka, rupiah semakin anjlok 0,64% ke Rp15.775/US$.

    Data Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan investor asing melakukan penjualan asing sebesar Rp1,53 triliun di seluruh pasar dan sebesar Rp1,55 triliun di pasar reguler. Di samping itu, mereka melakukan pembelian bersih sebesar Rp23,21 miliar di pasar negosiasi dan tunai. Hal ini membuat IHSG ditutup melemah pada awal pekan.

    Direktur Departemen Pengelolaan Moneter dan Aset Sekuritas Bank Indonesia Fitra Jusdiman melihat pelemahan rupiah hari ini masih kelanjutan dampak setelah kemenangan Donald Trump, sebagaimana pelemahan yang dialami oleh sebagian besar mata uang dunia lainnya.

    “Jadi faktor utama pelemahan rupiah dan juga aset domestik saat ini lebih berasal dari faktor global, utamanya dari AS, di mana terjadi dana asing banyak kembali ke AS,” kata Fitra kepada CNBC Indonesia, Selasa (12/11/2024).

    Namun, Fitra menegaskan jika dibandingkan mata uang regional, kinerja mata uang rupiah selama bulan November ini masih lebih baik, yaitu hanya melemah sekitar 0,46%. Jauh lebih baik dibandingkan Thai bath yang melemah 2,75% dan Malaysia ringgit yang melemah 1,18%. Dia pun memastikan sentimen domestik terkait dengan daya beli masyarakat bukan faktor dominan yang menekan rupiah.

    “Faktor domestik lebih sebagai faktor menambah pelemahan untuk saat ini, bukan yang utama,” kata Fitra.

    Menghadapi hal ini, dia mengungkapkan BI akan terus melakukan berbagai upaya untuk menstabilkan nilai tukar rupiah, apabila terdapat peningkatan volatilitas yang berlebihan

    (haa/haa)

  • Analis: Rupiah melemah di tengah kekhawatiran kebijakan tarif Trump

    Analis: Rupiah melemah di tengah kekhawatiran kebijakan tarif Trump

    Rupiah diperkirakan akan melemah terhadap dolar AS yang masih melanjutkan penguatan oleh kekuatiran investor seputar kebijakan tarif Trump

    Jakarta (ANTARA) – Analis mata uang Lukman Leong memperkirakan, rupiah melemah di tengah kekhawatiran investor terhadap kebijakan tarif Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump.

    Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Selasa pagi, dibuka turun 62 poin atau 0,40 persen menjadi Rp15.752 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp15.690 per dolar AS.

    “Rupiah diperkirakan akan melemah terhadap dolar AS yang masih melanjutkan penguatan oleh kekuatiran investor seputar kebijakan tarif Trump,” kata Lukman saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Selasa.

    Lukman menuturkan pengaruh kebijakan tarif Trump lebih ke global, terutama ke China yang mungkin akan terdampak tarif yang lebih agresif.

    “Dampak lain adalah ke AS sendiri, yaitu kenaikan harga dan inflasi, sehingga tingkat suku bunga akan lebih tinggi,” ujarnya.

    Selain itu, lanjut dia, investor menantikan data penjualan ritel Indonesia siang ini.

    Ia memproyeksikan rupiah bergerak di kisaran Rp15.650 per dolar AS sampai dengan Rp15.800 per dolar AS.

    Pewarta: Martha Herlinawati Simanjuntak
    Editor: Faisal Yunianto
    Copyright © ANTARA 2024

  • Presiden Prabowo Telepon Donald Trump, Sampaikan Niat Ingin Bertemu Langsung di AS – Page 3

    Presiden Prabowo Telepon Donald Trump, Sampaikan Niat Ingin Bertemu Langsung di AS – Page 3

    Sebelumnya, Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden akan menerima kunjungan Presiden RI Prabowo Subianto di Gedung Putih pada Selasa (12/11/2024). Hal ini diungkapkan oleh Juru Bicara Gedung Putih Karine Jean-Pierre.

    Dalam momen perayaan 75 tahun hubungan bilateral AS-Indonesia, kedua presiden akan membahas upaya penguatan kerja sama antar negara sebagai bagian dari Kemitraan Strategis Komprehensif antara dua negara.

    Menurut pernyataan resmi Gedung Putih yang diterima Liputan6.com, Senin 11 November 2024, Biden dan Prabowo disebut akan melakukan koordinasi terkait ketahanan pangan, transisi energi bersih, demokrasi dan pluralisme, perdamaian dan stabilitas regional dan hubungan antar masyarakat.

    Keduanya juga akan memajukan kerja sama dalam bantuan kemanusiaan dan tanggapan bencana.

    Berdasarkan siaran pers Sekretariat Presiden, Prabowo tiba di Pangkalan Militer Andrews, Washington D.C pada Minggu 10 November 2024, sekitar pukul 16.00 waktu setempat.

    Kedatangan Prabowo disambut oleh Penjabat Kepala Protokol AS Ethan Rosenzweig, Duta Besar AS untuk Republik Indonesia Kamala Shirin Lakhdhir, KUAI KBRI Washington D.C Ida Bagus Made Bimantara, Atase Pertahanan KBRI Washington D.C Marsma TNI Wisoko Aribowo, dan Korfung Protkons KBRI Washington DC Gustaav Ferdinandus.

    Selain itu, tampak pula pasukan jajar kehormatan yang turut menyambut dan mengiringi Prabowo menuju kendaraan. Dari bandara, Prabowo dan rombongan langsung menuju hotel tempatnya bermalam selama di Washington D.C.

     

  • Keras! Pangeran MBS Tuding Israel Telah Lakukan Genosida di Gaza

    Keras! Pangeran MBS Tuding Israel Telah Lakukan Genosida di Gaza

    Riyadh

    Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman (MBS) mengutuk tindakan Israel di Gaza yang disebutnya sebagai ‘genosida’. Ini merupakan kritik paling keras terhadap Israel dari seorang pejabat Saudi sejak dimulainya perang di Gaza.

    Dilansir BBC dan Al Arabiya, Selasa (12/11/2024), MBS berbicara di pertemuan puncak para pemimpin Muslim dan Arab. Dia juga mengkritik serangan Israel terhadap Lebanon dan Iran.

    “Kerajaan memperbarui kecamannya dan penolakan tegas terhadap genosida kolektif yang dilakukan Israel terhadap Palestina,” kata MBS.

    Sebagai tanda membaiknya hubungan antara Riyadh dan Teheran, dia memperingatkan Israel agar tidak melancarkan serangan ke tanah Iran. Pemimpin de facto Saudi itu bergabung dengan para pemimpin lain yang hadir untuk menyerukan penarikan total Israel dari Tepi Barat dan Gaza, Palestina.

    Menteri Luar Negeri Arab Saudi mengatakan perang di Gaza tidak berhenti karena ‘kegagalan masyarakat internasional’. Dia juga menuduh Israel menyebabkan kelaparan di wilayah tersebut.

    “Kegagalan utama masyarakat internasional adalah mengakhiri konflik langsung dan mengakhiri agresi Israel,” ujar Menlu Saudi, Pangeran Faisal Bin Farhan Al-Saud.

    Perang di Gaza diklaim Israel sebagai balasan atas serangan Hamas pada 7 Oktober 2023 yang menyebabkan 1.200 orang tewas dan 251 lainnya disandera. Israel meluncurkan serangan militer yang diklaim untuk menghancurkan Hamas. Serangan Israel telah menewaskan lebih dari 43.400 orang di Gaza.

    Bulan lalu, Knesset meloloskan RUU untuk melarang UNRWA atau badan pengungsi Palestina PBB untuk beroperasi di Israel dan menduduki Yerusalem Timur. Israel menuduh organisasi tersebut berkolusi dengan Hamas.

    Beberapa negara, termasuk Amerika Serikat (AS) dan Inggris, telah menyatakan keprihatinan serius tentang langkah yang membatasi kemampuan badan tersebut untuk mentransfer bantuan ke Gaza.

    Pertemuan puncak itu juga digelar usai Donald Trump ke Gedung Putih. Para pemimpin di kawasan Timur Tengah menyadari kedekatan Trump dengan Israel, tetapi mereka juga memiliki hubungan baik dengannya.

    Negara-negara di kawasan Teluk ingin Trump menggunakan pengaruhnya dan kegemarannya membuat kesepakatan untuk mengakhiri konflik di wilayah tersebut. Di Arab Saudi, Trump dipandang jauh lebih baik daripada Presiden AS Joe Biden, tetapi rekam jejaknya di Timur Tengah beragam.

    Dia menyenangkan Israel dan membuat marah dunia Muslim dengan mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel serta aneksasi Dataran Tinggi Golan yang diduduki. Dia juga mengamankan Perjanjian Abraham pada tahun 2020 yang membuat UEA, Bahrain, dan Maroko menjalin hubungan diplomatik penuh dengan Israel dan Sudan setuju untuk melakukannya.

    Salah satu tajuk rencana di surat kabar terkemuka Saudi hari ini membuat judul ‘Era harapan baru. Kembalinya Trump dan janji stabilitas’.

    Lihat Video ‘Hizbullah Bombardir Haifa Israel dengan Lebih dari 80 Roket’:

    (haf/haf)