Tag: Anne Purba

  • KAI Meriahkan Imlek, Pertunjukan Barongsai Digelar di Sejumlah Stasiun

    KAI Meriahkan Imlek, Pertunjukan Barongsai Digelar di Sejumlah Stasiun

    Bisnis.com, JAKARTA – PT Kereta Api Indonesia (KAI) (Persero) menggelar rangkaian acara untuk memeriahkan perayaan Imlek 2025 bertajuk ‘Imlek at Station’. Kegiatan akan berlangsung di 13 stasiun di seluruh Indonesia.

    VP Public Relations KAI Anne Purba menyampaikan, acara yang digelar pada saat perayaan Imlek mencakup pertunjukan barongsai, pembagian jeruk, serta berbagai kompetisi dengan hadiah menarik.

    “Kegiatan ini berlangsung di 13 stasiun di seluruh Indonesia, menghadirkan semangat kebersamaan dan keceriaan kepada pelanggan setia KAI,” kata Anne dalam keterangannya, Selasa (28/1/2025).

    Anne mengungkap, pertunjukkan barongsai di 13 stasiun akan digelar pada Rabu (29/1/2025) dengan jadwal sebagai berikut:

    1. Hall Utara Stasiun Bandung: 14.00-15.00 WIB

    2. Lobi Atas Stasiun Purwokerto: 08.00-09.00 WIB

    3. Hall Stasiun Gambir: 07.30-08.00 WIB (pertunjukan dilakukan pada 28 Januari 2025)

    4. Hall Stasiun Cirebon: 14.00-17.00 WIB

    5. Stasiun Surabaya Gubeng: 07.30-08.30 WIB

    6. Stasiun Tebing Tinggi: 10.00-13.00 WIB

    7. Pintu Timur Stasiun Yogyakarta: 08.00-10.00 WIB

    8. Hall Utara Semarang Tawang Bank Jateng: 10.00-11.00 WIB

    9. Halaman Stasiun Madiun: 09.15-10.15 WIB

    10. Hall Stasiun Pasar Senen: 15.30-16.00 WIB (pertunjukan dilakukan pada 28 Januari 2025)

    11. Stasiun Jember: 09.00-11.00 WIB

    12. Hall Stasiun Kertapati: 07.00-09.00 WIB

    13. Stasiun Tanjungkarang: 07.30-08.30 WIB

    Anne menambahkan, KAI juga akan membagikan jeruk kepada pelanggan di kereta keberangkatan dari Stasiun Gambir dan Pasarsenen sebagai simbol keberuntungan dan kemakmuran.

    “Momentum ini diharapkan dapat memberikan pengalaman tak terlupakan bagi penumpang selama perjalanan mereka,” ujarnya.

    Berikut dua lokasi stasiun untuk pembagian jeruk:

    1. Stasiun Gambir: Kereta Api Argo Sindoro, Argo Semeru, Taksaka, dan Argo Bromo Anggrek

    2. Stasiun Pasarsenen: Kereta Api Fajar Utama Yogyakarta, Matarmaja, dan Gaya Baru Malam Selatan

    Selain itu, KAI turut menggelar kompetisi photo dan video bertema “Perayaan Imlek di Stasiun”. Hadiah berupa voucher tiket kereta api eksekutif dan luxury menanti para pemenang. Pemenang akan diumumkan pada 10 Februari 2025 melalui media sosial @kai121.

    Anne juga mengajak semua masyarakat untuk mengikuti Imlek Quiz yang berlangsung di Instagram Story @kai121 pada 27-29 Januari 2025. 

    “Pemenang kuis harian akan diumumkan pada 30 Januari 2025 dan berhak mendapatkan merchandise menarik,” pungkasnya. 

    Adapun KAI mencatat lonjakan penumpang selama periode libur panjang Imlek dan Isra Mi’raj. 

    Tercatat hingga 28 Januari 2025 pukul 07.00 WIB, Anne menyebut, volume penumpang kereta api jarak jauh mencapai 129.890 orang, atau 101% dari kapasitas tempat duduk yang tersedia sebanyak 129.608 kursi. Angka ini menunjukkan tingginya minat masyarakat terhadap moda transportasi yang aman dan nyaman ini.

    “Hal ini disebabkan oleh adanya penumpang dinamis yang naik dan turun di berbagai stasiun sepanjang perjalanan,” ungkapnya. 

  • Kereta Api RI Makin Ngebut di 2025, Kecepatan Digeber 120 Km/Jam

    Kereta Api RI Makin Ngebut di 2025, Kecepatan Digeber 120 Km/Jam

    Jakarta, CNBC Indonesia – PT Kereta Api Indonesia (Persero) bersama Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan resmi menetapkan Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2025. Grafik perjalanan ini akan mulai diberlakukan pada 1 Februari 2025, mencakup jaringan jalur kereta api nasional di Jawa dan Sumatera, dengan berbagai penyesuaian dan pengembangan yang bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan.

    “Dalam Gapeka 2025, waktu perjalanan kereta api akan semakin singkat karena peningkatan kecepatan pada 1.076 perjalanan kereta, dengan peningkatan kecepatan mencapai 5-30 km/jam. Selain itu, rute baru juga dibuka untuk mengakomodasi kebutuhan masyarakat yang terus berkembang. Langkah ini merupakan bentuk nyata komitmen pemerintah melalui KAI dalam menyediakan layanan transportasi yang lebih efisien dan kompetitif,” ungkap Vice President Public Relations KAI Anne Purba dikutip Selasa (28/1/2025).

    Anne menambahkan, salah satu perubahan signifikan adalah perluasan layanan kereta api perintis di lintas Rantauprapat Baru-Pondok S5 dan Kreunggeukeuh-Kutablang-Muara Satu. Optimalisasi layanan kereta api perkotaan, seperti KRL Jabodetabek, juga menjadi fokus utama. Selain itu, pola operasi beberapa kereta api, seperti KRL Yogyakarta, KA Bandara YIA, KA Bandara Adi Soemarmo, dan KA Bandara Kualanamu, telah disesuaikan untuk memenuhi permintaan pasar. Jadwal kereta feeder pun telah diatur ulang untuk meningkatkan integrasi dengan layanan Whoosh di Stasiun Padalarang.

    “DJKA dan KAI juga telah melakukan berbagai peningkatan prasarana perkeretaapian sebagai bentuk pengembangan kualitas layanan diantaranya meliputi perubahan jalur tunggal menjadi jalur ganda pada segmen Sepanjang-Mojokerto dan Kiaracondong – Cicalengka serta pembangunan jalur baru pada lintas Kutablang-Muara Satu dan Rantauprapat Baru-Pondok S5. Selain itu, terdapat penambahan stasiun pemberhentian baru, yakni Stasiun Pondok Rajeg (Revitalisasi BPTJ), Stasiun Kedinding dan Stasiun Boharan sebagai stasiun naik turun penumpang. Optimalisasi lainnya dalam Gapeka 2025 ini dilakukan seperti penambahan intermediate Blok pada jalur KA Prabumulih – Simpang yang diharapkan dapat meningkatkan frekuensi perjalanan kereta api, khususnya pada kereta api angkutan barang,” tuturnya.

    Inovasi ini memungkinkan peningkatan kecepatan maksimum hingga 120 km/jam di beberapa segmen jalur, seperti:

    Foto: Ilustrasi Kereta Api Jarak Jauh. (Dok. KAI)
    Ilustrasi Kereta Api Jarak Jauh. (Dok. KAI)

    • Cikarang – Cikampek
    • Cikampek – Haurgeulis
    • Cirebon – Cirebon Prujakan
    • Cirebon Prujakan – Tegal
    • Cirebon Prujakan – Prupuk
    • Tegal – Comal
    • Kalibodri – Semarang Poncol
    • Semarang Tawang – Ngrombo
    • Ngrombo – Kradenan
    • Kebasen – Kutoarjo
    • Banjar – Kawunganten
    • Jeruklegi – Kroya
    • Kutoarjo – Yogyakarta
    • Lempuyangan – Solobalapan
    • Solojebres – Walikukun
    • Gundih – Solobalapan
    • Walikukun – Mojokerto
    • Kertosono – Blitar
    • Cepu – Lamongan
    • Mojokerto – Wonokromo
    • Wonokromo – Surabaya Gubeng
    • Leces – Probolinggo
    • Probolinggo – Pasuruan

    Perubahan ini berdampak pada waktu perjalanan yang lebih singkat. Berikut beberapa layanan kereta api dengan waktu tempuh yang dipangkas:

    1. KA Majapahit, lintas pelayanan Pasarsenen – Malang dengan pemangkasan waktu tempuh 119 menit;

    2. KA Pandalungan, lintas pelayanan Gambir – Jember dengan pemangkasan waktu tempuh 95 menit;

    3. KA Progo, lintas pelayanan Lempuyangan – Pasarsenen dengan pemangkasan waktu tempuh 85 menit;

    4. KA Tawang Jaya, lintas pelayanan Pasarsenen – Semarang Poncol dengan pemangkasan waktu tempuh 76 menit;

    5. KA Ciremai, lintas pelayanan Bandung – Semarang Tawang dengan pemangkasan waktu tempuh 74 menit;

    6. Serta KA-KA lainnya.

    “Perubahan dalam Gapeka 2025 ini kami harapkan dapat meningkatkan kenyamanan pelanggan dan mendukung kebutuhan mobilitas masyarakat secara optimal. Inovasi ini juga diharapkan dapat memperkuat peran kereta api sebagai moda transportasi yang aman, cepat, dan efisien,” tutup Anne.

    (wur/wur)

  • Perhatikan Jadwal Perjalanan Kereta! Ada Perubahan Mulai 1 Februari 2025

    Perhatikan Jadwal Perjalanan Kereta! Ada Perubahan Mulai 1 Februari 2025

    Jakarta: Masyarakat diminta memperhatikan kembali jadwal perjalan kereta. Sebab, mulai 1 Februari 2025, jadwal perjalanan kereta api di Indonesia akan berubah seiring penerapan Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2025 yang ditetapkan PT Kereta Api Indonesia (Persero) bersama Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA). 
     
    Perubahan ini berlaku untuk seluruh jaringan kereta api di Jawa dan Sumatera, dengan tujuan meningkatkan pelayanan bagi pengguna kereta.
    Apa yang Berubah?
    Gapeka 2025 membawa beberapa perubahan penting, seperti:
     
    Waktu perjalanan lebih singkat: Peningkatan kecepatan di 1.076 perjalanan kereta, dengan kenaikan 5–30 km/jam.
    Pembukaan rute baru: KAI melakukan perluasan layanan kereta api perintis yaitu di lintas Rantauprapat Baru–Pondok S5 dan Kreunggeukeuh–Kutablang–Muara Satu.
    Optimasi jadwal kereta: Penyesuaian pola operasi KRL Yogyakarta, KA Bandara YIA, dan lainnya agar lebih sesuai kebutuhan pasar.
    Peningkatan prasarana kereta: Pengembangan kualitas layanan diantaranya meliputi perubahan jalur tunggal menjadi jalur ganda pada segmen Sepanjang-Mojokerto dan Kiaracondong – Cicalengka serta pembangunan jalur baru pada lintas Kutablang-Muara Satu dan Rantauprapat Baru-Pondok S5. 

    Gapeka 2025 buat kereta lebih cepat
    Disamping itu, perubahan Gapeka 2025 akan sangat terasa pada peningkatan kecepatan. Inovasi ini memungkinkan peningkatan kecepatan maksimul maksimum hingga 120 km/jam, seperti:
     
    • Cikarang – Cikampek
    • Cikampek – Haurgeulis
    • Cirebon – Cirebon Prujakan
    • Cirebon Prujakan – Tegal
    • Cirebon Prujakan – Prupuk
    • Tegal – Comal
    • Kalibodri – Semarang Poncol
    • Semarang Tawang – Ngrombo
    • Ngrombo – Kradenan
    • Kebasen – Kutoarjo
    • Banjar – Kawunganten
    • Jeruklegi – Kroya
    • Kutoarjo – Yogyakarta
    • Lempuyangan – Solobalapan
    • Solojebres – Walikukun
    • Gundih – Solobalapan
    • Walikukun – Mojokerto
    • Kertosono – Blitar
    • Cepu – Lamongan
    • Mojokerto – Wonokromo
    • Wonokromo – Surabaya Gubeng
    • Leces – Probolinggo
    • Probolinggo – Pasuruan
     
    Perubahan ini berdampak pada waktu perjalanan yang lebih singkat. Berikut beberapa layanan kereta api dengan waktu tempuh yang dipangkas:
     
    – KA Majapahit (Pasarsenen-Malang): lebih cepat 119 menit.
    – KA Pandalungan (Gambir-Jember): lebih cepat 95 menit.
    – KA Progo (Lempuyangan-Pasarsenen): lebih cepat 85 menit.
    – KA Tawang Jaya (Pasarsenen-Semarang Poncol): lebih cepat 76 menit.
    – KA Ciremai (Bandung-Semarang Tawang): lebih cepat 74 menit.
     
    “Perubahan dalam Gapeka 2025 ini kami harapkan dapat meningkatkan kenyamanan pelanggan dan mendukung kebutuhan mobilitas masyarakat secara optimal. Inovasi ini juga diharapkan dapat memperkuat peran kereta api sebagai moda transportasi yang aman, cepat, dan efisien,” kata Vice President Public Relations KAI Anne Purba dalam keterangan tertulis, Senin, 27 Januari 2025.
     
     
     
    Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
    dan follow Channel WhatsApp Medcom.id

    (ANN)

  • Puluhan KA Beralih Rute Imbas Banjir Grobogan

    Puluhan KA Beralih Rute Imbas Banjir Grobogan

    Jakarta

    Jalur kereta Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati di Kabupaten Grobogan ditutup sementara imbas banjir akibat meluapnya air sungai. Sebanyak 30 perjalanan kereta api dialihkan demi kelancaran lalu lintas jelang libur panjang.

    Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo mengatakan pengalihan dilakukan sebagai upaya keselamatan penumpang dan kelancaran perjalanan kereta api jelang libur panjang. Oleh karena itu, jalur yang terdampak luapan air harus ditutup untuk memastikan penanganan dapat dilakukan secara intensif.

    KAI juga telah mengerahkan tim tanggap darurat yang terdiri dari ratusan petugas prasarana, alat berat, dan material pendukung untuk memulihkan kondisi secepat mungkin.

    “Sebagai langkah mitigasi, kami memberlakukan rekayasa pola operasi melalui jalur alternatif. Pola operasi ini mengalihkan rute beberapa kereta api melalui lintas Surabaya Pasar Turi-Gambringan-Gundih-Brumbung dan Surabaya Pasar Turi-Surabaya Gubeng-Solo Jebres-Gundih-Brumbung,” jelas Didiek dalam keterangannya, Sabtu (25/1/2025).

    Dalam keterangan berbeda, Vice President Public Relations KAI Anne Purba mengatakan pihaknya terus melakukan perbaikkan jalur yang tergenang air tersebut. Salah satu upaya yang dilakukan KAI, juga berkoordinasi dengan pihak terkait seperti Kementerian PU untuk pembangunan tanggul sungai.

    “Berbagai upaya perbaikan sudah dilakukan KAI. Saat ini kami berkoordinasi dengan stakeholders baik dengan PU dan pemerintah daerah bagaimana mempercepat pembangunan tanggul sungai,” kata dia dalam keterangannya melalui video.

    Pengalihan Perka lintas Surabaya Pasar Turi-Gambringan-Gundih-Brumbung:

    1. KA Airlangga (KA 235) relasi Surabaya Pasar Turi-Pasarsenen

    2. KA Airlangga (KA 236B) relasi Pasarsenen-Surabaya Pasar Turi

    3. KA Ambarawa Ekspres (KA 231) relasi Surabaya Pasar Turi-Semarang Poncol

    4. KA Ambarawa Ekspres (KA 232) relasi Semarang Poncol- Surabaya Pasar Turi

    5. KA Blambangan Ekspres (KA 186B) relasi Pasarsenen-Surabaya Pasar Turi

    6. KA Blambangan Ekspres (KA 185B) relasi Surabaya Pasar Turi-Pasarsenen

    7. KA Dharmawangsa Ekspres (KA 132A) relasi Pasarsenen-Surabaya Pasar Turi

    8. KA Dharmawangsa Ekspres (KA 131) relasi Surabaya Pasar Turi-Pasarsenen

    9. KA Harina (KA 125) relasi Surabaya Pasar Turi-Cikampek

    10. KA Harina (KA 126A) relasi Cikampek-Surabaya Pasar Turi

    11. KA Parcel Utara (KA 284) relasi Kampung Bandan- Surabaya Pasar Turi

    12. KA Parcel Utara (KA 283) relasi Surabaya Pasar Turi-Kampung Bandan

    13. KA Sembrani (KA 61) relasi Surabaya Pasar Turi-Gambir

    14. KA Sembrani (KA 62A) relasi Gambir-Surabaya Pasar Turi

    15. KA Sembrani Tambahan (KA 7010A) relasi Gambir-Surabaya Pasar Turi

    Pengalihan Perka Lintas Surabaya Pasar Turi-Surabaya Gubeng-Solo Jebres-Gundih-Brumbung:

    1. KA Argo Bromo Anggrek (KA 1) relasi Surabaya Pasar Turi-Gambir

    2. KA Argo Bromo Anggrek (KA 2) relasi Gambir-Surabaya Pasar Turi

    3. KA Argo Bromo Anggrek (KA 3) relasi Surabaya Pasar Turi-Gambir

    4. KA Argo Bromo Anggrek (KA 4) relasi Gambir-Surabaya Pasar Turi

    5. KA Gumarang (KA 129A) relasi Surabaya Pasar Turi-Pasarsenen

    6. KA Gumarang (KA 130A) relasi Pasarsenen-Surabaya Pasar Turi

    7. KA Jayabaya (KA 107) relasi Surabaya Pasar Turi-Pasarsenen

    8. KA Jayabaya (KA 108) relasi Pasarsenen-Surabaya Pasar Turi

    9. KA Kertajaya (KA 220A) relasi Pasarsenen-Surabaya Pasar Turi

    10. KA Kertajaya (KA 219A) relasi Surabaya Pasar Turi-Pasarsenen

    11. KA Pandalungan (KA 77F) relasi Surabaya Pasar Turi-Gambir

    12. KA Pandalungan (KA 78F) relasi Gambir-Surabaya Pasar Turi

    13. KA Sembrani (KA 63) relasi Surabaya Pasar Turi-Gambir

    14. KA Sembrani (KA 64) relasi Gambir-Surabaya Pasar Turi

    15. KA Sembrani Tambahan (KA 7009A) relasi Surabaya Pasar Turi-Gambir

    Lihat juga Video: 19 Perjalanan KRL Jakarta Kota-Priok Batal gegara Banjir Rob

    (ada/ara)

  • Daftar 13 Perjalanan KA yang Memutar Imbas Penutupan Jalur KM Gubug-Karangjati

    Daftar 13 Perjalanan KA yang Memutar Imbas Penutupan Jalur KM Gubug-Karangjati

    Bisnis.com, JAKARTA – Sebanyak 13 perjalanan kereta api terkena imbas pola operasi memutar yang dilakukan PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI akibat penutupan jalur kereta KM 32+5/7 antara Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati, Grobogan Jateng, Sabtu (25/1/2025). 

    Vice President Public Relations KAI Anne Purba mengatakan KAI memberlakukan rekayasa pola operasi dengan mengalihkan rute beberapa kereta api melalui jalur alternatif Brumbung-Gundih-Gambringan dan Brumbung-Solo-Surabaya. 

    “KAI menginformasikan bahwa jalur kereta api pada Km 32+5/7 antara Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati di Kabupaten Grobogan kembali ditutup akibat luapan air. Langkah ini diambil demi menjaga keselamatan perjalanan kereta api,” kata Anne dalam keterangan resmi. Sabtu (25/1/2025). 

    Anne menjelaskan bahwa pada Jumat, (24/1/2025) pukul 22.25 WIB, luapan air menggenangi area jalur kereta api sehingga berpotensi membahayakan perjalanan. Oleh karena itu, jalur tersebut ditutup sementara untuk dilakukan penanganan intensif guna memulihkan kondisi secepat mungkin.

    KAI telah mengerahkan tim tanggap darurat yang terdiri dari ratusan petugas prasarana, alat berat, dan material pendukung untuk mengatasi dampak luapan air di lokasi. Penanganan terus dilakukan secara menyeluruh agar operasional jalur dapat segera normal kembali.

    Beberapa perjalanan kereta api yang terkena imbas pola operasi memutar yaitu:

    Pola operasi memutar dengan rute melewati  Surabaya Pasar Turi – Surabaya Gubeng – Madiun – Solo Jebres – Brumbung- Semarang Tawang:

    1.    KA Kertajaya (KA 219) relasi Surabaya-Jakarta

    2.    KA Dharmawangsa (KA 131) relasi Surabaya-Jakarta

    Pola operasi memutar dengan rute melewati  Gambringan – Gundih – Brumbung:

    1.    KA Pandalungan (KA 77F) relasi Jember-Jakarta

    2.    KA Sembrani (KA 63) relasi Surabaya-Jakarta

    3.    KA Argo Bromo Anggrek (KA 3) relasi Surabaya-Jakarta

    4.    KA Blambangan Ekspres (KA 185B) relasi Ketapang-Jakarta

    Pola operasi memutar dengan rute melewati Semarang Tawang – Brumbung – Gundih – Solo Jebres – Madiun – Surabaya Gubeng – Surabaya Pasar Turi:

    1.    KA Jayabaya (KA 108) relasi Jakarta-Malang

    2.    KA Sembrani (KA 64) relasi Jakarta-Surabaya

    3.    KA Argo Bromo Anggrek (KA 4) relasi Jakarta-Surabaya

    4.    KA Gumarang (KA 130) relasi Jakarta-Surabaya

    5.    KA Pandalungan (KA 78F)  Jakarta – Jember

    6.    KA Sembrani Tambahan (KA 7010A) Jakarta – Surabaya

    Pola operasi memutar dengan rute melewati Semarang Tawang – Brumbung  – Gundih – Gambringan – Surabaya Pasar Turi:

    1.    KA Harina (KA 126) relasi Bandung-Surabaya

  • Ini Daftar KA yang Dialihkan Imbas Jalur Stasiun Gubug-Karangjati Ditutup

    Ini Daftar KA yang Dialihkan Imbas Jalur Stasiun Gubug-Karangjati Ditutup

    Jakarta

    PT Kereta Api Indonesia (KAI) menginformasikan bahwa jalur kereta api pada Km 32+5/7 antara Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati di Kabupaten Grobogan kembali ditutup akibat luapan. Langkah ini diambil demi menjaga keselamatan perjalanan kereta api.

    Vice President Public Relations KAI Anne Purba mengatakan, sebagai bagian dari upaya menjaga kelancaran perjalanan, KAI memberlakukan rekayasa pola operasi dengan mengalihkan rute beberapa kereta api melalui jalur alternatif Brumbung-Gundih-Gambringan dan Brumbung-Solo-Surabaya.

    Penutupan jalur Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati dilakukan karena pada Jumat, 24 Januari 2025 pukul 22.25 WIB, luapan air menggenangi area jalur kereta api sehingga berpotensi membahayakan perjalanan.

    “Keselamatan adalah prioritas utama kami. Oleh karena itu, jalur tersebut kami tutup sementara untuk dilakukan penanganan intensif guna memulihkan kondisi secepat mungkin,” ujar Anne, dalam keterangannya, Sabtu (25/1/2025).

    KAI telah mengerahkan tim tanggap darurat yang terdiri dari ratusan petugas prasarana, alat berat, dan material pendukung untuk mengatasi dampak luapan air di lokasi. Penanganan terus dilakukan secara menyeluruh agar operasional jalur dapat segera normal kembali.

    Daftar KA Terdampak:

    KA Melewati Surabaya Pasar Turi-Surabaya Gubeng-Madiun-Solo Jebres-Brumbung-Semarang Tawang:

    1. KA Kertajaya (KA 219) relasi Surabaya-Jakarta

    2. KA Dharmawangsa (KA 131) relasi Surabaya-Jakarta

    KA Melewati Gambringan-Gundih-Brumbung:

    1. KA Pandalungan (KA 77F) relasi Jember-Jakarta

    2. KA Sembrani (KA 63) relasi Surabaya-Jakarta

    3. KA Argo Bromo Anggrek (KA 3) relasi Surabaya-Jakarta

    4. KA Blambangan Ekspres (KA 185B) relasi Ketapang-Jakarta

    KA Melewati Semarang Tawang-Brumbung-Gundih-Solo Jebres-Madiun-Surabaya Gubeng-Surabaya Pasar Turi:

    1. KA Jayabaya (KA 108) relasi Jakarta-Malang

    2. KA Sembrani (KA 64) relasi Jakarta-Surabaya

    3. KA Argo Bromo Anggrek (KA 4) relasi Jakarta-Surabaya

    4. KA Gumarang (KA 130) relasi Jakarta-Surabaya

    5. KA Pandalungan (KA 78F) Jakarta – Jember

    6. KA Sembrani Tambahan (KA 7010A) Jakarta – Surabaya

    KA Melewati Semarang Tawang-Brumbung-Gundih-Gambringan-Surabaya Pasar Turi:

    1. KA Harina (KA 126) relasi Bandung-Surabaya

    Anne mengatakan KAI memohon maaf sebesar-besarnya kepada para pelanggan atas ketidaknyamanan yang terjadi akibat kondisi ini. Pihaknya memahami dampak yang dirasakan para pelanggan dan berkomitmen untuk menyelesaikan penanganan secepat mungkin demi memberikan layanan terbaik.

    “KAI berterima kasih atas pengertian dan dukungan masyarakat selama masa penanganan ini. Keselamatan dan kenyamanan perjalanan kereta api akan selalu menjadi prioritas kami,” tutup Anne.

    (ada/ara)

  • KAI siapkan 1,3 juta tiket untuk liburan Isra Miraj dan Imlek

    KAI siapkan 1,3 juta tiket untuk liburan Isra Miraj dan Imlek

    Sumber foto: Antara/elshinta.com.

    KAI siapkan 1,3 juta tiket untuk liburan Isra Miraj dan Imlek
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Jumat, 24 Januari 2025 – 17:36 WIB

    Elshinta.com – PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyiapkan 1,3 juta tiket angkutan kereta api jarak jauh guna mendukung liburan panjang Isra Miraj hingga Tahun Baru Imlek 2025.

    “KAI menghadirkan solusi perjalanan hemat dan nyaman bagi masyarakat dengan menyediakan 1.308.943 tempat duduk untuk perjalanan kereta api jarak jauh selama libur panjang Imlek dan Isra Miraj mulai 24 Januari hingga 3 Februari 2025,” kata Vice President Public Relations KAI Anne Purba dalam keterangan di Jakarta, Jumat.

    Anne menyampaikan, hal itu merupakan upaya KAI dalam memberikan pengalaman perjalanan terbaik dengan harga yang terjangkau.

    Menurut dia, antusiasme pelanggan terlihat dari tingginya penjualan tiket hari ini pada 24 Januari 2025, sebanyak 132.977 tiket telah terjual, melampaui kapasitas yang tersedia sebanyak 129.166 tempat duduk dengan okupansi mencapai 103 persen.

    “Sementara itu, pada 25 Januari 2025, penjualan tiket yaitu 135.284 atau 104 persen dari tempat duduk yang KAI sediakan sebanyak 129.836 tempat duduk,” ujarnya.

    Anne mengungkapkan alasan dibalik okupansi kereta api yang melebihi angka 100 persen. Hal ini disebabkan adanya penumpang dinamis yaitu penumpang yang turun-naik antara stasiun awal dengan stasiun tujuan akhir.

    Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, KAI juga mengoperasikan sejumlah kereta tambahan dengan berbagai tujuan populer.

    Ia menyebutkan, kereta tambahan yang tersedia yakni, KA Argo Parahyangan Tambahan (7045B) relasi Bandung-Gambir; KA Argo Parahyangan Tambahan (7046A) relasi Gambir-Bandung; KA Sembrani Tambahan (7009A) relasi Surabaya Pasar Turi-Gambir; KA Sembrani Tambahan (7010A) relasi Gambir-Surabaya Pasar Turi.

    Selanjutnya, KA Tambahan Bandung-Solo Balapan (7022C) relasi Bandung-Solo Balapan; KA Tambahan Bandung-Solo Balapan (7024D) relasi Bandung-Solo Balapan; KA Tambahan Gambir-Solo Balapan (7016B) relasi Gambir-Solo Balapan.

    Kemudian, KA Tambahan Gambir-Yogyakarta (7002B) relasi Gambir-Yogyakarta; KA Tambahan Gambir-Yogyakarta (7004B) relasi Gambir-Yogyakarta; KA Tambahan Lempuyangan-Pasarsenen (10907) relasi Lempuyangan-Pasarsenen; KA Tambahan (10908) relasi Pasarsenen-Lempuyangan.

    Berikutnya, KA Tambahan (7021D) relasi Solo Balapan-Bandung; KA Tambahan (7023C) relasi Solo Balapan-Bandung; KA Tambahan (7015B) relasi Solo Balapan-Gambir; KA Tambahan (7001B) relasi Yogyakarta-Gambir; dan KA Tambahan (7003B) relasi Yogyakarta-Gambir.

    “Melalui penambahan kereta ini, pelanggan dapat memilih jadwal yang fleksibel dan menikmati perjalanan dengan harga yang terjangkau sesuai kelas yang disediakan,” ucap Anne.

    KAI terus berinovasi untuk memberikan kemudahan bagi pelanggan. Pemesanan tiket dapat dilakukan dengan cepat dan praktis melalui aplikasi Access by KAI, situs resmi KAI, serta mitra penjualan tiket resmi lainnya.

    Anne mengatakan, langkah tersebut untuk memastikan masyarakat dapat menikmati perjalanan yang terjangkau tanpa mengurangi kenyamanan dan keselamatan.

    KAI terus berupaya memberikan manfaat maksimal kepada pelanggan sekaligus mendukung mobilitas masyarakat secara optimal, terutama pada liburan panjang memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW dan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili Tahun 2025.

    “Langkah ini juga mencerminkan semangat Asta Cita melalui upaya KAI untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” kata Anne.

    Sumber : Antara

  • Perbaikan Rel Rampung, Jalur Stasiun Gubug-Karangjati Bisa Dilewati Kereta

    Perbaikan Rel Rampung, Jalur Stasiun Gubug-Karangjati Bisa Dilewati Kereta

    Jakarta

    Perbaikan jalur kereta di Km 32+5/7 antara Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati, Kabupaten Grobogan, telah rampung usai sebelumnya amblas terdampak banjir. Kini, jalur hulu di petak lintas Semarang Tawang-Cepu-Surabaya Pasar Turi sudah bisa dilalui kembali.

    Vice President Public Relations KAI Anne Purba mengatakan, sejak pagi tadi jalur tersebut sudah dapat dilalui kereta api dengan kecepatan terbatas. Kemudian mulai pukul 19.00 WIB, seluruh perjalanan KA di lintas tersebut kembali menggunakan pola operasi normal tanpa perlu dilakukan pengalihan jalur (pola operasi memutar).

    “Pembukaan jalur ini memungkinkan kereta api dapat melintas dengan kecepatan terbatas, yaitu 10 km/jam. Pembatasan kecepatan diterapkan untuk memastikan keselamatan perjalanan kereta api,” ujar Anne, dalam keterangan tertulis, Jumat (24/1/2025).

    Anne menjelaskan, KAI telah mengerahkan ratusan personel dari tim jalan rel dan jembatan serta mengangkut material dengan Kereta Api Balas (KLB Balas) untuk mendukung percepatan pemulihan jalur lainnya (jalur hilir) yang masih dalam proses pengerjaan.

    “Kami mengucapkan terima kasih kepada para pelanggan kereta api dan pihak-pihak terkait, seperti Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS), dan Balai Teknik Perkeretaapian Jawa Tengah (BTP Jateng), atas kerja samanya yang luar biasa dalam proses pemulihan ini,” ujarnya.

    Sebagai bagian dari langkah antisipasi jangka panjang, KAI juga bekerja sama dengan Kementerian PU, BBWS dan BTP Jateng untuk mematangkan rencana pembangunan tanggul di sepanjang jalur kereta api.

    “Langkah strategis ini diharapkan mampu meningkatkan ketahanan jalur dari potensi bencana seperti banjir atau longsor, sehingga operasional kereta api dapat berjalan lebih aman dan lancar di masa mendatang,” terang Anne.

    Berikut 18 KA yang sudah dapat melewati jalur dengan kecepatan terbatas hingga Jumat (24/1) Pukul 19.00 WIB yaitu:

    1. KA Harina (KA 126A) lintas Bandung-Cikampek-Surabaya Pasar Turi

    2. KA Sembrani Tambahan (KA 7010A) lintas Gambir-Surabaya Pasar Turi

    3. KA Ambarawa Ekspres (KA 230) lintas Semarang Poncol-Surabaya Pasar Turi

    4. KA Parcel Utara (KA 284) lintas Kampung Bandan-Surabaya Pasar Turi

    5. KA Ambarawa Ekspres (KA 231) lintas Surabaya Pasar Turi – Semarang Poncol

    6. KA Kalmas (KA 2528A) lintas Klari – Kalimas

    7. KA Kalmas (KA 2527A) lintas Kalimas – Klari

    8. KA Argo Bromo Anggrek (KA 1) lintas Surabaya Pasar Turi – Gambir

    9. KA Ambarawa (KA 232) lintas Semarang Poncol – Surabaya Pasar Turi

    10. KA Banteng Cargo (KA 2510) lintas Kampung Bandang – Surabaya Pasar Turi

    11. KA Sembrani (KA 61) Surabaya Pasar Turi – Gambir

    12. KA Airlangga (KA 235) Surabaya Pasar Turi – Pasarsenen

    13. KA Limas dan Cargo (KA 2526) Kampung Bandan – Kalimas

    14. KA Argo Bromo Anggrek (KA 2) lintas Gambir – Surabaya Pasar Turi

    15. KA Sembrani Tambahan (KA 7009A) Surabaya Pasar Turi – Gambir

    16. KA Ambarawa Ekspres (KA 229) Surabaya Pasar Turi – Semarang Poncol

    17. KA Dharmawangsa (KA 132A) lintas Pasarsenen-Surabaya Pasar Turi

    18. KA Sembrani (KA 62A) lintas Gambir- Surabaya Pasar Turi

    (shc/hns)

  • Hal-hal Diketahui soal Pengganti Argo Parahyangan Mulai 1 Februari

    Hal-hal Diketahui soal Pengganti Argo Parahyangan Mulai 1 Februari

    Jakarta

    Layanan Kereta Api (KA) legendaris, Argo Parahyangan, akan dihentikan per 1 Februari 2025. KA ini akan digantikan oleh layanan KA Parahyangan. Lalu, apa saja yang perlu diketahui soal ini?

    Adapun informasi ini disampaikan oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI). Sebagai gantinya, KAI menyiapkan KA Parahyangan yang lebih terjangkau.

    “Yes, betul,” kata VP Public Relations KAI Anne Purba saat dihubungi, Rabu (22/1/2025). Anne merespons soal pergantian KA Argo Parahyangan menjadi KA Parahyangan.

    Seperti diketahui, KA legend ini telah lama melayani relasi Bandung-Gambir dan sebaliknya. Layanan KA Argo Parahyangan akan berhenti beroperasi per 1 Februari 2025 mendatang dan digantikan KA Parahyangan.

    Layanan KA ini akan diganti dengan layanan lain. Selain itu, tarif KA akan disesuaikan dengan kelasnya.

    Apa saja perbedaan antara layanan KA Argo Parahyangan dengan KA Parahyangan? Baca halaman selanjutnya.

    Campuran Kelas Ekonomi dan Eksekutif

    Foto: KA Argo Parahyangan. (Foto: Dok. Daop 2 Bandung.)

    Anne menjelaskan nantinya layanan KA Parahyangan tak hanya memiliki kelas eksekutif, tetapi juga ekonomi.

    “Karena tidak hanya melayani eksekutif, tetapi kita buat layanannya campuran. Ada ekonomi,” ujarnya.

    Senada, Manajer Humas KAI Daop 2 Bandung, Ayep Hanapi, memastikan pihaknya akan mengutamakan kenyamanan serta ketepatan waktu perjalanan kereta. Nantinya, tarif yang diberlakukan akan menggunakan pedoman tarif batas bawah dan atas.

    “Tarif KA Parahyangan menggunakan pedoman Tarif Batas Bawah dan Tarif Batas Atas, sehingga masyarakat dapat menikmati perjalanan yang lebih terjangkau tanpa mengurangi kualitas layanan,” kata Ayep.

    KA Parahyangan bakal melayani 10 perjalanan per hari. Rincian harga untuk kelas eksekutif sekitar Rp 200-250 ribu, sementara kelas ekonomi Rp 150 ribu. Waktu perjalanan sekitar 3 jam.

    Jadwal KA Parahyangan

    Foto: Ruang gerbong Argo Parahyangan (Weka Kanaka/detikcom)

    Dirangkum detikcom, berikut informasi mengenai jadwal kereta KA Parahyangan:

    Gambir-Bandung
    1. KA Parahyangan (KA 132) relasi Gambir-Bandung, Berangkat 07:30 WIB, Tiba 10:21 WIB

    2. KA Parahyangan (KA 138) relasi Gambir-Bandung, Berangkat 09:15 WIB, Tiba 12:18 WIB

    3. KA Parahyangan (KA 136) relasi Gambir-Bandung, Berangkat 10:05 WIB, Tiba 13:18 WIB

    4. KA Parahyangan (KA 134) relasi Gambir-Bandung, Berangkat 18:25 WIB, Tiba 21:20 WIB

    5. KA Parahyangan (KA 140) relasi Gambir-Bandung, Berangkat 23:05 WIB, Tiba 02:02 WIB

    Bandung-Gambir
    6. KA Parahyangan (KA 131) relasi Bandung-Gambir, Berangkat 05.00 WIB, Tiba 08:00 WIB

    7. KA Parahyangan (KA 135) relasi Gambir-Bandung, Berangkat 06:35 WIB, Tiba 09:40 WIB

    8. KA Parahyangan (KA 133) relasi Gambir-Bandung, Berangkat 11:05 WIB, Tiba 14:12 WIB

    9. KA Parahyangan (KA 137) relasi Gambir-Bandung, Berangkat 13:05 WIB, Tiba 16:04 WIB

    10. KA Parahyangan (KA 139) relasi Gambir-Bandung, Berangkat 19:25 WIB, Tiba 22:24 WIB

    Halaman 2 dari 3

    (rdp/fas)

  • Jadwal Keberangkatan Kereta Api dari Stasiun Gambir per 1 Februari Berdasarkan Gapeka 2025 – Halaman all

    Jadwal Keberangkatan Kereta Api dari Stasiun Gambir per 1 Februari Berdasarkan Gapeka 2025 – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM – PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI secara resmi akan memberlakukan Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2025 mulai 1 Februari 2025.

    Perubahan jadwal perjalanan ini merupakan bagian dari upaya KAI untuk terus meningkatkan pelayanan, memberikan kenyamanan lebih, dan memperluas aksesibilitas masyarakat di seluruh wilayah Indonesia.

    VP Public Relations KAI, Anne Purba menjelaskan, bahwa Gapeka 2025 dirancang untuk memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat yang terus berkembang.

    “Langkah strategis ini merupakan wujud nyata KAI dalam meningkatkan kenyamanan, membuka rute-rute baru, dan memberikan kontribusi dalam pengembangan titik-titik ekonomi baru di berbagai wilayah,” kata Anne.

    Dengan jadwal perjalanan yang diperbarui, masyarakat kini memiliki lebih banyak pilihan untuk menikmati layanan kereta api yang nyaman, aman, dan tepat waktu.

    “Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2025 disusun dengan mempertimbangkan kebutuhan mobilitas masyarakat yang terus berkembang. Dengan peluncuran ini, KAI ingin memberikan pengalaman perjalanan yang lebih berkualitas dan menjawab kebutuhan masyarakat yang menginginkan transportasi publik yang lebih baik,” tambah Anne.

    Selain meningkatkan aksesibilitas antarwilayah, peluncuran kereta api baru pada Gapeka 2025 ini mendukung masyarakat untuk beralih ke transportasi publik yang ramah lingkungan dan efisien.

    Dengan transportasi yang lebih terintegrasi, KAI berkomitmen mendukung pengurangan emisi karbon, menciptakan lingkungan yang lebih sehat, dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

    “Seiring dengan diberlakukannya Gapeka baru, diharapkan masyarakat dapat lebih teliti dan  merencanakan perjalanan dengan kereta api. Mari rencanakan perjalanan bersama KAI dan rasakan pengalaman bepergian rute dan kereta api baru di Gapeka 2025,” tutup Anne.

    Selengkapnya, dilansir dari Siaran Pers KAI, berikut adalah jadwal keberangkatan kereta api dari Stasiun Gambir berdasarkan Gapeka 2025.

    Jadwal Keberangkatan KA dari Stasiun Gambir per 1 Februari 2025

    KA Argo Merbabu (KA 26) relasi Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng, Berangkat 06:00 WIB, Tiba 11:20 WIB
    KA Argo Semeru (KA 6) relasi Gambir – Surabaya Gubeng, Berangkat 06:20 WIB, Tiba 16:38 WIB
    KA Argo Semeru Compartment ( 6CS) relasi Gambir – Surabaya Gubeng, Berangkat 06:20 WIB, Tiba 16:38 WIB
    KA Papandayan (KA 130) relasi Gambir – Garut, Berangkat 06:35 WIB, Tiba 11:45 WIB
    KA Argo Muria (KA 20) relasi Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng, Berangkat 07:15 WIB, Tiba 12:25 WIB
    KA Parahyangan (KA 132) relasi Gambir – Bandung, Berangkat 07:30 WIB, Tiba 10:21 WIB
    KA Taksaka (KA 46) relasi Gambir – Yogyakarta, Berangkat 07:45 WIB, Tiba 13:50 WIB
    KA Taksaka Luxury (46L) relasi Gambir – Yogyakarta, Berangkat 07:45 WIB, Tiba 13:50 WIB
    KA Argo Bromo Anggrek (KA 2) relasi Gambir – Surabaya Pasar Turi, Berangkat 08:20 WIB, Tiba 16:05 WIB
    KA Argo Anggrek Luxury Sleeper (2LS) relasi Gambir – Surabaya Pasar Turi, Berangkat 08:20 WIB, Tiba 16:05 WIB
    KA Pangandaran (KA 128) relasi Gambir – Banjar, Berangkat 08:30 WIB, Tiba 16:08 WIB
    KA Argo Dwipangga (KA 16) relasi Gambir – Solo Balapan, Berangkat 08:50 WIB, Tiba 15:45 WIB
    KA Argo Dwipangga Luxury (16L) relasi Gambir – Solo Balapan, Berangkat 08:50 WIB, Tiba 15:45 WIB
    KA Gunungjati (KA 118) relasi Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng, Berangkat 09:00 WIB, Tiba 14:43 WIB
    KA Parahyangan (KA 138) relasi Gambir – Bandung, Berangkat 09:15 WIB, Tiba 12:18 WIB
    KA Parahyangan (KA 136) relasi Gambir – Bandung, Berangkat 10:05 WIB, Tiba 13:18 WIB
    KA Sembrani (KA 40) relasi Gambir – Surabaya Pasar Turi, Berangkat 10:20 WIB, Tiba 18:47 WIB
    KA Sembrani Luxury (40L) relasi Gambir – Surabaya Pasar Turi, Berangkat 10:20 WIB, Tiba 18:47 WIB
    KA Manahan (KA 62) relasi Gambir – Solo Balapan, Berangkat 10:30 WIB, Tiba 18:18 WIB
    KA Cakrabuana (KA 122) relasi Gambir – Cirebon, Berangkat 10:50 WIB, Tiba 13:50 WIB
    KA Argo Merbabu (KA 24) relasi Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng, Berangkat 12:00 WIB, Tiba 17:20 WIB
    KA Taksaka (KA 44) relasi Gambir – Yogyakarta, Berangkat 14:00 WIB, Tiba 20:10 WIB
    KA Taksaka Luxury (44L) relasi Gambir – Yogyakarta, Berangkat 14:00 WIB, Tiba 20:10 WIB
    KA Brawijaya (KA 38) relasi Gambir – Malang, Berangkat 15:45 WIB, Tiba 03:38 WIB
    KA Argo Sindoro (KA 18) relasi Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng, Berangkat 16:45 WIB, Tiba 21:55 WIB
    KA Bima (KA 8) relasi Gambir – Surabaya Gubeng, Berangkat 17:00 WIB, Tiba 03:20 WIB
    KA Bima Compartment  (8CS) relasi Gambir – Surabaya Gubeng, Berangkat 17:00 WIB, Tiba 03:20 WIB
    KA Parahyangan (KA 134) relasi Gambir – Bandung, Berangkat 18:25 WIB, Tiba 21:20 WIB
    KA Gajayana (KA 36) relasi Gambir – Malang, Berangkat 18:50 WIB, Tiba 07:06 WIB
    KA Gajayana Luxury (36L) relasi Gambir – Malang, Berangkat 18:50 WIB, Tiba 07:06 WIB
    KA Cakrabuana (KA 124) relasi Gambir – Purwokerto, Berangkat 19:10 WIB, Tiba 00:08 WIB
    KA Sembrani (KA 42) relasi Gambir – Surabaya Pasar Turi, Berangkat 19:30 WIB, Tiba 03:55 WIB
    KA Sembrani Luxury (42L) relasi Gambir – Surabaya Pasar Turi, Berangkat 19:30 WIB, Tiba 03:55 WIB
    KA Argo Merbabu (KA 28) relasi Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng, Berangkat 19:45 WIB, Tiba 01:01 WIB
    KA Pandalungan (KA 32) relasi Gambir – Jember, Berangkat 19:55 WIB, Tiba 09:00 WIB
    KA Argo Bromo Anggrek (KA 4) relasi Gambir – Surabaya Pasar Turi, Berangkat 20:30 WIB, Tiba 04:15 WIB
    KA Argo Anggrek Luxury Sleeper (4LS) relasi Gambir – Surabaya Pasar Turi, Berangkat 20:30 WIB, Tiba 04:15 WIB
    KA Argo Lawu (KA 14) relasi Gambir – Solo Balapan, Berangkat 20:45 WIB, Tiba 03:40 WIB
    KA Argo Lawu Luxury (14L) relasi Gambir – Solo Balapan, Berangkat 20:45 WIB, Tiba 03:40 WIB
    KA Purwojaya (KA 54) relasi Gambir – Cilacap, Berangkat 20:55 WIB, Tiba 02:35 WIB
    KA Taksaka (KA 48) relasi Gambir – Yogyakarta, Berangkat 21:20 WIB, Tiba 03:30 WIB
    KA Taksaka Luxury (48L) relasi Gambir – Yogyakarta, Berangkat 21:20 WIB, Tiba 03:30 WIB
    KA Gunungjati (KA 120) relasi Gambir – Cirebon, Berangkat 22:05 WIB, Tiba 01:05 WIB
    KA Argo Muria (KA 64) relasi Gambir – Semarang Tawang Bank Jateng, Berangkat 22:40 WIB, Tiba 03:55 WIB
    KA Manahan (KA 140) relasi Gambir – Solo Balapan, Berangkat 22:50 WIB, Tiba 06:30 WIB
    KA Parahyangan (KA 140) relasi Gambir – Bandung, Berangkat 23:05 WIB, Tiba 02:02 WIB

    Untuk jadwal lengkap dari Stasiun lainnya, masyarakat dapat mengakses aplikasi Access by KAI atau mengunjungi laman resmi pemesanan tiket KAI di www.kai.id.

    (Tribunnews.com/Latifah)