Tag: Anindya Novyan Bakrie

  • Pengurus Kadin 2024-2029 Capai 2.800 Orang, Anindya Ungkap Alasannya

    Pengurus Kadin 2024-2029 Capai 2.800 Orang, Anindya Ungkap Alasannya

    Bisnis.com, JAKARTA – Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia masa bakti 2024 – 2029 di bawah kepemimpinan Ketua Umum Anindya Novyan Bakrie berjumlah sekitar 2.800 orang.

    Bila ditelisik, jumlah kepengurusan tersebut tercatat tembus dua kali lipat dibandingkan dengan masa kepengurusan era Ketua Umum Arsjad Rasjid.

    “Percaya tidak percaya, [pengurus saat ini] sampai 2.800 orang. Jadi jumlahnya double daripada pengurusan sebelumnya,” jelas Anindya dalam Pengukuhan Dewan Pengurus Kadin Indonesia, Jumat (14/3/2025).

    Seiring dengan hal itu, Anindya menekankan bakal melakukan monitoring secara ketat terhadap kinerja kepengurusannya. Dia berkomitmen bakal melakukan evaluasi setiap 6 bulan sekali terhadap kinerja pengurusnya.

    Adapun, alasan kepengurusan jumbo tersebut disebut karena menyesuaikan kabinet pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

    “Jadi memang jumlah lebih banyak karena kita ingin mengonsolidasi seluruh dunia usaha sama juga menyelaraskan dengan kementerian dan juga wakil menteri terkait di bawah pemerintahan pada saat ini,” tambahnya. 

    Sebanyak 2.800 pengurus Kadin itu telah dikukuhkan sebagaimana diatur dalam Surat keputusan (SK) Kadin Indonesia Nomor 14/DP.III/II/2025 tentang Pengesahan dan Pengukuhan, Penyempurnaan Susunan dan Komposisi Personalia Dewan Kehormatan, Dewan Usaha, Dewan Penasihat, Dewan Pertimbangan, dan Dewan Pengurus Kadin Indonesia masa bakti 2024 – 2029.

    Sejumlah nama tersohor yang diketahui masuk dalam jajaran pengurus Kadin di antaranya Hashim Djojohadikusumo ditunjuk sebagai ketua dewan penasihat Kadin Indonesia hingga Raffi Ahmad juga turut masuk dalam kepengurusan sebagai WKU bidang industri kreatif.

    Kemudian, ada juga Mantan Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Dhony Rahajoe yang dikukuhkan menjadi WKU bidang perumahan dan kawasan permukiman.

    Hingga saat ini, belum disampaikan secara lengkap kepengurusan Kadin Indonesia masa bakti 2024 – 2025 yang resmi dikukuhkan pada hari ini.

  • Kadin soal Pemerintah Imbau WFA Jelang Lebaran: Tak Bisa Semua Sektor Jalankan

    Kadin soal Pemerintah Imbau WFA Jelang Lebaran: Tak Bisa Semua Sektor Jalankan

    Bisnis.com, JAKARTA – Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Anindya Novyan Bakrie menyebut tak semua sektor industri dapat menjalankan arahan pemerintah untuk dapat menerapkan sistem work from anywhere (WFA) jelang Lebaran 2025.

    Pasalnya, implementasi WFA itu perlu dijalankan dengan tetap mempertimbangkan produktivitas industri.

    “Tidak bisa semua sektor. Kalau seperti pabrik-pabrik kan mesti tenggang rasa ya. Karena ada kliennya, tanggung jawabnya dan kapasitasnya sudah terpenuhi. Tapi yang berbasis service mungkin bisa lebih memadai,” jelasnya saat ditemui di Jakarta International Convention Center (JICC), Jumat (14/3/2025).

    Namun demikian, Anindya juga mengaku telah bertemu dengan Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi untuk membahas keputusan WFA tersebut. 

    Di sisi lain, Anindya juga mengungkap telah mendapat mandat dari Menhub untuk dapat segera mengguyurkan tunjangan hari raya (THR) maksimal pada H-7 Lebaran. 

    Selain itu, Anindya menjelaskan bahwa Menhub Dudy juga meminta kepada pengusaha agar membuka opsi THR dapat dicairkan saat WFA diimplementasikan.

    “Kita secara umum akan diskusi dengan konstituen kami. Tapi kalau produktivitas tetap dijaga karena kami kan dunia usaha ya. Kita sih open saja untuk membantu supaya tidak terlalu macet, kecelakaan dan itulah alasannya,” tambahnya.

    Sebelumnya, Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mengusulkan agar pemerintah dapat merencanakan penerapan kerja dari mana saja atau WFA jelang libur Hari Raya Nyepi dan Idulfitri. 

    Dudy menjelaskan, usulan tersebut disampaikan guna mengurai kepadatan pergerakan masyarakat. Kedua hari raya itu akan jatuh pada waktu yang berdekatan yakni pada 28 Maret 2025 (Nyepi) dan 30 Maret 2025 (Idulfitri). 

    “Dengan adanya momen dua hari besar yang berdekatan dan mempertimbangkan tren pergerakan masyarakat mudik yang cukup banyak, maka akan kami rekomendasikan agar pemerintah dan perusahaan menerapkan WFA mulai 24 Maret 2025,” jelasnya dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi V, Kamis (23/1/2025).

    Adapun, Dudy menjelaskan bahwa pihaknya bakal mengusulkan wacana WFA itu untuk dapat diterapkan selama 4 hari mulai dari 24 – 27 Maret 2025.

  • Susunan Lengkap Dewan Kehormatan, Dewan Penasehat, Dewan Pengurus Kadin 2024-2029

    Susunan Lengkap Dewan Kehormatan, Dewan Penasehat, Dewan Pengurus Kadin 2024-2029

    Bisnis.com, JAKARTA – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia resmi mengukuhkan dewan pengurus masa bakti 2024–2029 pada hari ini, Jumat (14/3/2025).

    Dalam SK Kamar Dagang dan Industri Indonesia Nomor 14/DP/3/2025 tertuang susunan Dewan Kehormatan, Dewan Usaha, Dewan Penasihat, Dewan Pertimbangan, dan Dewan Pengurus Kadin Indonesia masa bakti 2024 – 2029. Berikut perinciannya:

    Dewan Kehormatan Kadin Indonesia

    Ketua: Rosan P. Roeslani
    Anggota:
    – Aburizal Bakrie
    – Mohammad S. Hidayat
    – Suryo Bambang Sulistio

    Dewan Penasihat Kadin Indonesia

    Ketua: Hashim Djojohadikusumo
    Wakil Ketua:

    Sharif Cicip Sutardjo
    Edhi Baskoro Yudhoyono
    Wishnu Wardhana

    Anggota:

    Andi Syamsudin Arsyad atau Haji Isam
    Otto Toto Sugiri

    Dewan Usaha Kadin
    Ketua: Chairul Tanjung
    Wakil Ketua:

    Dato Sri Tahir
    Abdul Latif
    Fuad Hasan
    Rahmat Gobel

    Dewan Pertimbangan Kadin

    Dewan Pengurus Kadin

    Ketua: Anindya Novyan Bakrie

  • Anindya Bakal Evaluasi Rutin Keanggotaan Kadin Indonesia

    Anindya Bakal Evaluasi Rutin Keanggotaan Kadin Indonesia

    Jakarta

    Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Anindya Novyan Bakrie menyampaikan anggota Kadin seluruh Indonesia di bawah kepemimpinannya menembus 2.800 anggota. Jumlah anggota ini pun meningkat dua kali lipat apabila dibandingkan dengan periode kepengurusan sebelumnya.

    Anindya mengatakan jumlah anggota Kadin meningkat dikarenakan ingin mengkonsolidasi seluruh pengusaha di dunia usaha. Anindya berharap pada kepengurusan periode ini para pengusaha yang dilakukan dapat produktif dan baik.

    “Tadi saya ingatkan juga di dalam 2.800 ini termasuk juga teman-teman dari daerah 38 kondisi itu masuk di dalam, juga dengan asosiasi, dari ratusan asosiasi juga tercermin di dalam,” kata Anindya usai acara Pengukuhan Pengurus Kadin 2024-2020 di JCC Jakarta, Jumat (14/3/2025).

    Anindya pun akan melakukan evaluasi setiap 6 bulan sekali. Langkah ini sebagai upaya untuk memastikan Kadin berjalan produktif, terutama dalam membantu program pemerintah pemerintah.

    “6 bulan lagi kita review sama-sama ya, baiknya gimana. Karena kita mesti memastikan bahwa Kadin itu bukan saja kompak, dan ini semangatnya sekarang kan persatuan, tapi juga bisa memastikan bahwa Kadin itu produktif, dan bisa membantu pemerintah sebaik-baiknya,” jelas Anin.

    Lebih lanjut, dalam enam bulan ke depan, pihaknya juga akan melihat program-program mana yang belum jalan, mana yang perlu ditambahkan bahkan bisa dikurangi. Sebab, dia menginginkan agar Kadin dapat menjadi mesin penggerak ekonomi nasional.

    “Dalam 6 bulan kita akan lihat mana yang sudah jalan, mana yang belum jalan, mana yang perlu ditambahkan dan diturunkan. Karena fungsi dari Kadin ini adalah mesin penggerak, motor perekonomian nasional,” imbuh Anindya.

    (kil/kil)

  • Kadin Indonesia Kukuhkan Kepengurusan 2024-2029, Ada Nama Haji Isam – Halaman all

    Kadin Indonesia Kukuhkan Kepengurusan 2024-2029, Ada Nama Haji Isam – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pengusaha asal Kalimantan Selatan, Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam, menjadi bagian dari Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia 2024-2029.

    Kepengurusan Kadin Indonesia periode 2024-2029 dikukuhkan pada Jumat (14/3/2025) ini setelah pada Januari 2025 lalu dilakukan Musyawarah Nasional Konsolidasi yang menjadi akhir dari dualisme organisasi pengusaha ini.

    Kepengurusan Kadin pimpinan Ketua Umum Anindya Bakrie diisi oleh sejumlah nama tenar, salah satunya adalah Haji Isam.

    Haji Isam menjabat sebagai anggota Dewan Penasihat Kadin Indonesia. Selain dia, ada juga Toto Sugiri yang merupakan Direktur Utama PT DCI Indonesia Tbk.

    “Anggota Dewan Penasihat, mulai dari Andi Syamsuddin Arsyad atau yang kita kenal Haji Isam, sampai dengan Bapak Toto Sugiri,” kata Wakil Ketua Umum Koordinator, Bidang Organisasi Komunikasi dan Pemerintahan Daerah Kadin Indonesia, Erwin Aksa, di lokasi pengukuhan di Jakarta International Convention Center.

    Dalam agenda pengukuhan ini, Anindya Bakrie membacakan naskah pengkuhan Kadin Indonesia yang diikuti oleh anggota yang hadir di lokasi.

    Berdiri di atas panggung, di sebelah Anindya ada Arsjad Rasjid yang merupakan Ketua Umum Kadin Indonesia periode sebelumnya, yang kini menjabat sebagai Ketua Dewan Pertimbangan.

    “Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, pada hari ini, hari Jumat tanggal 14 Maret 2025, kami atas nama Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri telah mengesahkan dan mengukuhkan saudara-saudara yang telah ditetapkan sebagai Dewan Usaha, Dewan Penasihat, Dewan Pertimbangan, Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri Indonesia Masa Bakti 2024-2029. Dengan demikian, sah untuk menjalankan tugas yang dipercayakan kepada saudara-saudara,” kata Anindya.

    “Kami mengharapkan agar seluruh pengurus bekerja bersama-sama, tepadu, dan secara kolektif di dalam membina dan mengembangkan kemampuan dunia usaha nasional yang mencakup ketiga unsur pelaku ekonomi nasional sebagaimana diamanatkan di dalam Undang-Undang Nomor 1 tahun 1987,” ujarnya.

    “Dalam pelaksanaannya dilakukan dengan penuh rasa tanggung jawab sebagai pengusaha pejuang dan pengusaha pembangunan. Menghormati etika usaha, bersemangat, dan menjunjung tinggi nilai-nilai patriotisme,” ucap Anindya.

  • Klub-Klub Sepak Bola Mancanegara yang Dimiliki oleh Orang Indonesia

    Klub-Klub Sepak Bola Mancanegara yang Dimiliki oleh Orang Indonesia

    Liputan6.com, Yogyakarta – Di tengah gempuran klub-klub besar dunia, ternyata ada beberapa klub sepak bola mancanegara yang justru dimiliki oleh orang Indonesia. Klub-klub ini tidak hanya sekadar investasi, tetapi juga menjadi wadah untuk mempromosikan nama Indonesia di dunia sepak bola.

    Salah satu contohnya adalah kepemilikan klub sepak bola di Eropa oleh pengusaha asal Indonesia. Keberhasilan ini membawa angin segar bagi dunia sepak bola Indonesia, sekaligus mematahkan stigma bahwa Indonesia hanya menjadi penonton di industri sepak bola internasional. Mengutip dari berbagai sumber, berikut klub-klub mancanegara yang dimiliki oleh orang Indonesia:

    1. Como 1907

    Pada tahun 2019, dua konglomerat terbesar Indonesia, Budi Hartono dan Bambang Hartono, membeli klub sepak bola asal Italia, Como. Saat itu, Como masih bermain di Serie D, level terendah dalam sistem liga Italia.

    Akan tetapi, dalam waktu empat tahun, klub ini berhasil naik ke Serie A, liga tertinggi di Italia. Meskipun mayoritas saham klub ini dimiliki oleh orang Indonesia, dua legenda sepak bola dunia, Cesc Fàbregas dan Thierry Henry, juga memiliki saham minoritas di Como.

    2. Brisbane Roar

    Brisbane Roar adalah klub sepak bola yang bermarkas di Brisbane, Australia, dan saat ini bermain di A-League, liga tertinggi di sana. Klub ini sering berada di papan tengah klasemen, tetapi pernah meraih prestasi gemilang.

    Pada tahun 2011, grup bakrie asal Indonesia membeli Brisbane Roar. Hanya dalam waktu singkat, klub ini langsung menjadi juara A-League di musim 2012 dan 2014.

    Beberapa pemain Indonesia juga pernah memperkuat Brisbane Roar, seperti Rafael Struick, Yandi Sofyan, dan Sergio van Dijk. Kepemilikan ini tidak hanya menunjukkan eksistensi Indonesia di dunia sepak bola internasional, tetapi juga membuka peluang bagi pemain Indonesia untuk berkembang di liga luar negeri.

    3. Lecce

    Lecce, klub yang pernah dilatih oleh Antonio Conte saat ia merintis karir kepelatihannya, kini sebagian sahamnya dimiliki oleh pengusaha Indonesia, Alvin Sariatmadja. Bersama dengan konsorsium beberapa pengusaha lainnya, Alvin memiliki sebagian kecil saham di klub asal Italia tersebut.

    Saat ini, Lecce bermain di Serie A dan berada di papan bawah klasemen, tepatnya di peringkat 15. Sayangnya, dari segi prestasi, klub ini belum menunjukan performa yang baik.

    4. Dender

    Pada tahun 2016, saat Dender masih bermain di Divisi 3 Liga Belgia, klub ini dibeli oleh pengusaha Indonesia, Sihar Sitorus. Setelah 8 tahun berlalu, Dender akhirnya berhasil promosi ke divisi teratas, yaitu Belgian Pro League.

    Dulunya, klub ini mungkin kurang dikenal banyak orang, tetapi belakangan namanya semakin populer karena pemain Indonesia, Oratmangoen pernah bermain di sana. Keberhasilan Dender naik ke liga tertinggi Belgia menjadi kebanggaan bagi pemiliknya.

    5. Oxford United

    Pada tahun 2022, Erick Thohir dan Anindya Bakrie membeli saham mayoritas klub Oxford United. Dua tahun kemudian, klub ini berhasil promosi ke Championship Division, level kedua liga sepak bola Inggris. Oxford United juga membeli Marselino Ferdinand, pemain kelahiran Indonesia pertama yang bermain di Liga Inggris.

    Penulis: Ade Yofi Faidzun

  • Apresiasi gebrakan Ketua Kadin Jakarta Diana Dewi

    Apresiasi gebrakan Ketua Kadin Jakarta Diana Dewi

    Ketua Kadin DKI Jakarta Diana Dewi terus berkomitmen menjadi mitra strategis dan mendukung setiap program pemerintah Provinsi DKI Jakarta.  (foto: ist)

    Apresiasi gebrakan Ketua Kadin Jakarta Diana Dewi
    Dalam Negeri   
    Editor: Widodo   
    Minggu, 09 Maret 2025 – 16:07 WIB

    Elshinta.com – Jakarta – Ketua Kadin DKI Jakarta Diana Dewi terus berkomitmen menjadi mitra strategis dan mendukung setiap program pemerintah Provinsi DKI Jakarta. 

    Hal tersebut disampaikan saat penutupan Rapat Pimpinan Provinsi (Rapimprov) I Tahun 2025 Kadin DKI Jakarta di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, pada Jumat (7/3/2025).

    Langkah tersebut mendapat apresiasi dari Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung atas upaya  yang dilakukan Kadin DKI Jakarta di bawah kepemimpinan Diana Dewi. 

    “Ibu Diana Dewi ini luar biasa, saya baru tahu dia rupanya orang yang luar biasa di Jakarta ini untuk tempat-tempat tertentu. Apa itu? yang membawa kemaslahatan bagi orang banyak jadi Ibu Jangan khawatir pasti akan kami dukung,” ujar Gubernur Pramono.

    Bahkan, Pramono tak segan akan mencopot pejabat di jajaran Pemprov DKI Jakarta yang mengahambat segala urusan Kadin.

    “Siapapun yang masih melakukan itu artinya tidak ingin membawa kebaikan bagi Jakarta, yaudah kalau memang itu, ya kita geser kita pindah dan sebagainya,” tegas Pramono.

    Pramono pun berjanji kepada Ketua Kadin DKI Jakarta, Diana Dewi jika segala urusan yang menyangkut dengan Kadin akan selesai dalam 12 hari.

    “Tadi saya tanya Bu Diana, apa menjadi penghambat Bu? Selalu dijanjikan permasalahan selesai 12 hari. Tapi hari ke-12 kemudian dipanggil betul Bu? Ibu sampaikan ke saya kan, nah yang seperti ini gak boleh lagi. Jadi kita harus lakukan perubahan,” kata Pramono. 

    Dalam kesempatan yang sama, Ketua Kadin DKI Jakarta Diana Dewi mengatakan, pihaknya telah berdiskusi dengan Plt. Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda DKI Jakarta Suharini Eliawati terkait rencana program pengendalian inflasi serta menjaga ketersediaan stok bahan pokok melalui diadakannya kegiatan pasar murah.

    “Mudah-mudahan mengurangi inflasi, dan pasar murah kita ini akan diberikan kepada yang membutuhkan di lima wilayah, plus Kepulauan Seribu sebanyak 25.000 paket. Adapun nilai paketnya sebesar Rp180.000 yang akan ditebus oleh masyarakat yang membutuhkan senilai Rp100.000,” ungkap Diana.

    Kata Diana, dengan kapasitas dan komptensi mumpuni yang dimiliki Kadin DKI Jakarta, dirinya bersama jajaran siap berkolaborasi dengan Pemprov DKI Jakarta dalam mendorong stabilitas ekonomi yang muaranya pada pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat untuk menjadi kota global.

    “Semoga apa-apa yang sudah saya sampaikan dapat kiranya menciptakan ekosistem bisnis yang sehat dari Kadin DKI dan akan berkelanjutan, ini adalah merupakan cita-cita kita semua,” tandasnya

    Sementara itu, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Anindya Novyan Bakrie, turut memuji kiprah Kadin DKI Jakarta sebagai barometer Indonesia melalui berbagai gebrakan yang telah dilakukan. 

    “Kadin Provinsi Jakarta adalah barometer Kadin Indonesia.  Di sinilah tempat orang memperhatikan barometer dan juga denyut-denyut nadi perekonomian,” tutur Anindya.

    Anindya juga mengungkapkan optimismenya, bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia akan berlangsung dengan baik walaupun di sisi lain memiliki berbagai tantangan. 

    “Pengusaha kita sudah teruji di tahun 1997, 1998, 2008, dan 2020 jadi sedikit banyak kita mempunyai imunisasi yang ada di dalam diri kita sendiri, tapi yang penting bahwa pertumbuhan ekonomi itu juga dibarengi dengan kesetaraan dan kesejahteraan, karena bagaimanapun juga kemakmuran itu hanya bisa tercapai kalau kita bersama- sama,” pungkasnya. (Dd)

    Sumber : Sumber Lain

  • Mak-mak Siap-Siap! Pasar Murah Akan Ada di 5 Wilayah Jakarta

    Mak-mak Siap-Siap! Pasar Murah Akan Ada di 5 Wilayah Jakarta

    Jakarta, Beritasatu.com – Kadin Jakarta menegaskan komitmen untuk menjadi mitra strategis dalam mendukung program Pemerintah Provinsi Jakarta. Salah satu langkah konkret, yakni gelaran pasar murah di lima wilayah di Jakarta.

    Ketua Kadin Jakarta Diana Dewi mengatakan, pihaknya berkoordinasi dengan Plt Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda Jakarta Suharini Eliawati, terkait program pengendalian inflasi, seperti pasar murah.

    “Kami akan mendistribusikan 25.000 paket sembako dengan harga tebus Rp 100.000 dari nilai Rp 180.000,” ungkap Diana dalam keterangannya, Minggu (9/3/2025).

    Ia menegaskan, pihaknya siap berkolaborasi dengan Pemprov Jakarta untuk mendorong stabilitas ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

    Sementara, Gubernur Jakarta Pramono Anung mengapresiasi menegaskan dukungannya terhadap Kadin. Ia bahkan menegaskan akan mencopot pejabat yang menghambat urusan Kadin.

    “Siapa pun yang menghalangi kemajuan Jakarta akan dipindahkan,” tegas Pramono.

    Ia juga berjanji bahwa setiap urusan Kadin dengan Pemprov Jakarta akan diselesaikan dalam 12 hari.

    Lebih lanjut, Ketua Umum Kadin Indonesia Anindya Novyan Bakrie menyebut, Kadin Jakarta sebagai barometer perekonomian nasional dan mengapresiasi langkah-langkah yang telah dilakukan.

    “Kadin Jakarta adalah tolok ukur perekonomian Indonesia,” ujar Anindya.

    Ia optimistis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan tetap kuat meskipun menghadapi berbagai tantangan global. Salah satu langkah Kadin Jakarta untuk tingkatkan ekonomi, yakni dengan gelaran pasar murah.

  • Gelar Rapimprov I, Kadin DKI paparkan program kerja 2024-2029

    Gelar Rapimprov I, Kadin DKI paparkan program kerja 2024-2029

    Sumber foto: Istimewa/elshinta.com.

    Gelar Rapimprov I, Kadin DKI paparkan program kerja 2024-2029
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Sabtu, 08 Maret 2025 – 16:06 WIB

    Elshinta.com – Segenap pengurus dari Kamar dagang dan industri (Kadin) DKI Jakarta masa bakti 2024-2029 menggelar rapat pimpinan provinsi (Rapimprov) I yang diadakan di Hotel Borobudur Jakarta.

    Dengan tema “Bersama Kadin Memajukan Jakarta Sebagai Kota Global yang Inklusif dan Berkelanjutan”, Ketua Kadin DKI – Diana Dewi menyatakan ada beberapa point yang dihasilkan selama berlangsungnya Rapimprov I.

    Beberapa point tersebut lanjut Diana adalah selama bulan ramadhan hingga H-2 lebaran, Kadin DKI akan menggelar pasar murah di 5 wilayah kota administrasi serta di Kepulauan Seribu.

    “Kami akan menjual sebanyak 25.000 paket sembako murah senilai Rp 180.000, dimana masyarakat dapat membelinya hanya sebesar Rp 100.000/paket. Untuk mendistribusikan paket sebanyak itu, tentunya kami sangat membutuhkan dukungan dari Pemprov DKI,” ungkap Diana Dewi pada Jumat (7/2).

    Selain paket sembako murah, operasi pasar pun selama bulan suci ramadhan tandas Diana Dewi akan digelar dibeberapa titik. Adapun titik-titik operasi pasar akan difokuskan di wilayah terdampak banjir serta di wilayah yang masyarakatnya sangat membutuhkan.

    Selain itu selama berlangsungnya Rapimprov I, Diana Dewi juga menyampaikan bahwa pihaknya juga memiliki beberapa program kerja unggulan.

    “Program kerja tersebut meliputi meningkatkan mutu kewirausahaan pelaku UMKM serta bersinergi dengan segenap stakeholder Kadin DKI yang berada di Jakarta. Ibu kota yang akan pindah dan Jakarta yang digadang-gadang sebagai kota global, untuk mendukung aglomerasi, Kadin DKI akan bekerja sama dengan daerah penyangga,” papar Diana Dewi.

    Untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi sebesar 8% yang dicanangkan oleh pemerintahan Prabowo/Gibran, Kadin DKI lanjut Diana Dewi juga akan bersinergi dengan semua pihak sehingga menghasilkan kolaborasi yang kuat.

    Selain itu untuk lebih mempererat hubungan pengusaha Indonesia dengan pengusaha Jepang, Kadin DKI tambah Diana Dewi juga akan memberangkatkan perwakilannya sebanyak 5 orang untuk menghadiri bisnis matching di Tokyo Jepang.

    Seperti diketahui sebelumnya, Rapimprov I Kadin DKI yang digelar di Hotel Borobudur Jakarta, selain dihadiri jajaran pengurus Kadin DKI, juga dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, Ketua Kadin Indonesia Anindya Bakrie serta sejumlah undangan lainnya.

    Sumber : Elshinta.Com

  • Para pengusaha dari Haji Isam hingga Aguan sambangi Istana dengan jas

    Para pengusaha dari Haji Isam hingga Aguan sambangi Istana dengan jas

    Sumber foto: Antara/elshinta.com.

    Para pengusaha dari Haji Isam hingga Aguan sambangi Istana dengan jas
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Jumat, 07 Maret 2025 – 17:56 WIB

    Elshinta.com – Belasan pengusaha besar asal Indonesia, seperti Andi Syamsuddin Arsyad atau yang biasa dikenal Haji Isam, Sugianto Kusuma atau Aguan, hingga Prajogo Pangestu kompak mengenakan setelan jas dan dasi saat menyambangi Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat.

    Selain ketiganya, para pengusaha yang juga memenuhi undangan Presiden Prabowo Subianto ke Istana, antara lain Boy Thohir, Tomi Winata, Franky Wijaya, Dato Sri Tahir, James Riady, Chairul Tanjung dan Hilmi Panigoro.

    Direktur Utama Adaro Energy Indonesia Garibaldi Thohir atau biasa dikenal dengan Boy Thohir mengatakan bahwa dalam undangan tersebut, Presiden juga mengundang tamu negara bersama pengusaha.

    “Ada tamu, tamu negara. Enggak tahu. Undangan mungkin dari Perdana Menteri Vietnam kali ya,” kata Boy Thohir kepada wartawan.

    Boy mengatakan bahwa pada Kamis (6/3) malam, ia telah bertemu dengan Presiden Prabowo Subianto dan tujuh pengusaha besar lainnya untuk diskusi situasi dan kondisi terkini di dalam negeri, termasuk juga membahas dinamika kondisi global.

    Kemudian, ia kembali diundang pada Jumat sore ini bersama para pengusaha lainnya, menteri-menteri Kabinet Merah Putih, serta Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Anindya Bakrie.

    Sejumlah menteri yang turut hadir dalam undangan bersama pengusaha pada Jumat sore ini, yakni Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi dan Hilirisasi yang juga Kepala atau CEO Badan Pengelola Investasi (BPI) Danantara Rosan Roeslani, Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

    Adapun pada Kamis (6/3) malam, Presiden Prabowo Subianto menerima kehadiran delapan pengusaha besar di Indonesia yang memiliki latar belakang bisnis yang berbeda-beda, antara lain, Anthony Salim, Sugianto Kusuma, Prajogo Pangestu, Boy Thohir, Franky Widjaja, Dato Sri Tahir, James Riady, dan Tomy Winata.

    Berdasarkan unggahan dari Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya melalui akun instagram @sekretariat.kabinet, pertemuan Presiden dengan para pengusaha itu berlangsung dengan hangat membahas banyak hal, mulai dari diskusi situasi dan kondisi terkini di dalam negeri, termasuk juga membahas dinamika kondisi global.

    Secara khusus saat membahas topik di dalam negeri, Presiden dan para pengusaha tidak luput memperbincangkan program-program utama dan unggulan yang tengah dijalankan Kabinet Merah Putih (KMP) yang melingkupi beragam sektor, mulai dari kesehatan hingga sektor industri.

    Beragam program yang dibahas, di antaranya program Makan Bergizi Gratis yang telah berjalan sejak awal 2025, program Swasembada Pangan dan Energi, program dukungan untuk infrastruktur, industrialisasi, program terkait dengan industri tekstil, hingga membahas program terbaru, yaitu Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara).

    Sumber : Radio Elshinta