Tag: Aldi Taher

  • TMII targetkan 250 ribu pengunjung pada libur Nataru

    TMII targetkan 250 ribu pengunjung pada libur Nataru

    TMII telah menyiapkan penambahan armada bus sebanyak empat unit, disamping 37 unit angkutan keliling yang telah ada serta menambah dua unit bus shuttle (antar jemput) yang menghubungkan dengan stasiun LRT TMII

    Jakarta (ANTARA) – Manajemen Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menargetkan jumlah pengunjung ke objek wisata itu mencapai 250 ribu orang pada libur Natal dan Tahun Baru 2025.

    “Prediksi kami pengunjung selama libur Natal dan Tahun Baru 2025, mulai dari 21 Desember 2024 hingga 1 Januari 2025 mencapai 250 ribu orang,” kata Humas TMII Novera Mayang Sari ketika dikonfirmasi di Jakarta, Senin.

    Untuk malam Tahun Baru 2025, kata dia, diperkirakan jumlah pengunjung mencapai 35 ribu orang.

    “Rata-rata per hari kita targetkan 20 ribu orang pengunjung,” kata Mayang.

    Untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung, kata dia, TMII telah menyiapkan penambahan armada bus sebanyak empat unit, disamping 37 unit angkutan keliling yang telah ada serta menambah dua unit bus shuttle (antar jemput) yang menghubungkan dengan stasiun LRT TMII.

    Untuk memastikan kenyamanan dan keamanan pengunjung, tambah dia, TMII telah menyiapkan pos pengamanan dan pos kesehatan, dengan bantuan tenaga keamanan dari TNI dan Polri, serta menyediakan poliklinik yang dilengkapi tenaga medis profesional.

    Dalam menyambut libur Natal dan Tahun Baru, manajemen TMII menyiapkan berbagai acara.

    Direktur Utama Taman Mini Indonesia Indah Intan Ayu Kartika di Jakarta, Kamis (19/12) menjelaskan bahwa TMII secara khusus mengangkat tema “Sukaria Ga Ada Habisnya” untuk menyambut musim libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

    “Beragam acara dihadirkan untuk mengisi kebahagiaan menyambut tahun baru ini,” katanya.

    Intan mengatakan tema yang dipilih itu diharapkan bisa membawa suka cita yang terjadi di 2024 berlanjut dan lebih baik lagi di 2025, tentunya dengan TMII sebagai tempat berbagi suka dan pengalaman.

    “Nataru kali ini akan berbeda dengan tahun sebelumnya, karena banyak ragam acara yang dapat jadi pilihan pengunjung mulai dari konser musik, stuntman show, hingga pertunjukan seni tradisi,” ujarnya.

    Khusus di tanggal 30, 31 Desember 2024 dan 1 Januari 2025 nanti akan digelar Sorak Sorai Festival yang dimeriahkan artis-artis ternama.

    Berbagai acara menarik yang digelar TMII di antaranya Indonesia International Stuntman Show yang digelar pada 29 November 2024–12 Januari 2025), Pipilaka Calling–Immersive Exhibition yang digelar pada 14 Desember 2024 – 31 Januari 2025).

    Selain itu, Sunset di Kebun pada 15 Desember 2024), Perdanaria Jakarta–Pasar Malam Modern yang digelar pada 21 Desember 2024–19 Januari 2025, Sorak Sorai Fest dengan artis Tiara Andini, TipeX, For Revenge, Endah N Rhesa, GAC, Project Pop, Kunto Aji, Diskopantera dan Aldi Taher yang digelar pada 30 Desember 2024 hingga 1 Januari 2025.

    “Ada bazar makanan dan pergelaran budaya seperti pertunjukan wayang golek di malam tahun baru,” tambah Intan.

    TMII menetapkan harga tiket khusus sebesar Rp45.000 per orang yang berlaku mulai tanggal 30 Desember 2024 hingga 1 Januari 2025.

    Adapun jam operasional TMII pada periode tersebut mulai pukul 05.00 hingga 21.00 WIB, kecuali pada malam tahun baru (31 Desember 2024) yang diperpanjang hingga pukul 00.00 WIB.

    Pewarta: Syaiful Hakim
    Editor: Ganet Dirgantara
    Copyright © ANTARA 2024

  • TMII siapkan berbagai acara sambut libur Natal dan tahun baru

    TMII siapkan berbagai acara sambut libur Natal dan tahun baru

    Jakarta (ANTARA) – Manajemen Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menyiapkan berbagai acara dalam menyambut libur Natal dan Tahun Baru 2025.

    Direktur Utama Taman Mini Indonesia Indah Intan Ayu Kartika di Jakarta, Kamis, menjelaskan bahwa TMII secara khusus mengangkat tema “Sukaria Ga Ada Habisnya” untuk menyambut musim libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

    “Beragam acara dihadirkan untuk mengisi kebahagiaan menyambut tahun baru ini,” katanya.

    Intan mengatakan tema yang dipilih itu diharapkan bisa membawa suka cita yang terjadi di 2024 berlanjut dan lebih baik lagi di 2025, tentunya dengan TMII sebagai tempat berbagi suka dan pengalaman.

    “Nataru kali ini akan berbeda dengan tahun sebelumnya, karena banyak ragam acara yang dapat jadi pilihan pengunjung mulai dari konser musik, stuntman show, hingga pertunjukan seni tradisi,” ujarnya.

    Khusus di tanggal 30, 31 Desember 2024 dan 1 Januari 2025 nanti akan digelar Sorak Sorai Festival yang dimeriahkan artis-artis ternama.

    Berbagai acara menarik yang digelar TMII di antaranya Indonesia International Stuntman Show yang digelar pada 29 November 2024–12 Januari 2025), Pipilaka Calling–Immersive Exhibition yang digelar pada 14 Desember 2024 – 31 Januari 2025).

    Selain itu, Sunset di Kebun pada 15 Desember 2024), Perdanaria Jakarta–Pasar Malam Modern yang digelar pada 21 Desember 2024–19 Januari 2025, Sorak Sorai Fest dengan artis Tiara Andini, TipeX, For Revenge, Endah N Rhesa, GAC, Project Pop, Kunto Aji, Diskopantera dan Aldi Taher yang digelar pada 30 Desember 2024 hingga 1 Januari 2025.

    “Ada bazar makanan dan pergelaran budaya seperti pertunjukan wayang golek di malam tahun baru,” tambah Intan.

    TMII menetapkan harga tiket khusus sebesar Rp45.000 per orang yang berlaku mulai tanggal 30 Desember 2024 hingga 1 Januari 2025.

    Adapun jam operasional TMII pada periode tersebut mulai pukul 05.00 hingga 21.00 WIB, kecuali pada malam tahun baru (31 Desember 2024) yang diperpanjang hingga pukul 00.00 WIB.

    Untuk memastikan kenyamanan dan keamanan pengunjung, lanjut Intan, TMII telah menyiapkan pos pengamanan dan pos kesehatan, dengan bantuan tenaga keamanan dari TNI dan Polri, serta menyediakan poliklinik yang dilengkapi tenaga medis profesional.

    Manajemen TMII juga telah menyiapkan penambahan armada bus sebanyak 4 unit, disamping 37 unit angkutan keliling yang telah ada, serta menambah 2 unit bus shuttle antar jemput ke stasiun LRT TMII untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung.

    Pewarta: Syaiful Hakim
    Editor: Ade irma Junida
    Copyright © ANTARA 2024

  • Gibran Buka WhatsApp Pengaduan 081117042207, Netizen Antusias

    Gibran Buka WhatsApp Pengaduan 081117042207, Netizen Antusias

    Jakarta

    Hotline WhatsApp dan posko pengaduan Lapor Mas Wapres menjadi kebijakan baru Wapres Gibran Rakabuming Raka. Netizen warga Indonesia tampak antusias.

    Hotline WhatsApp dan posko pengaduan Lapor Mas Wapres ini diumumkan Wapres Gibran melalui akun Instagramnya. Gibran mengatakan mulai Senin (11/11/2024) dia akan membuka posko pengaduan dari masyarakat di Istana Wakil Presiden, Jl Kebon Sirih No 14, Jakarta Pusat.

    “Bapak Ibu dapat langsung datang ke Istana Wakil Presiden ya. Jadwalnya dari hari Senin-Jumat, jam 08.00-14.00 WIB,” kata Gibran dalam postingan di @gibran_rakabuming.

    Selain itu, Wapres juga membuka kontak lewat WhatsApp. Nomornya adalah 081117042207.

    “Kami juga membuka akses melalui WhatsApp yang nomornya ada di poster,” tambahnya. Seperti inilah posternya di Instagram.

    [Gambas:Instagram]

    Postingan Gibran sudah mendapatkan 431.361 likes dari masyarakat Indonesia hingga Senin pagi ini. Reaksi netizen Indonesia cukup beragam dari yang menyambut positif, merespons bercanda, dan bahkan langsung ada yang melapor di Instagram.

    Mereka yang berkomentar mulai dari selebriti sampai dengan masyarakat pada umumnya. Penyanyi Aldi Taher lewat akunnya @alditaher.official misalnya memberikan komentar love di komentar namun tanpa kata-kata lagi.

    Inilah beberapa komentar netizen yang lain di Instagram:

    “Keren banget mas Wapress di saat biasanya pejabat menutup akses karena kesibukan, tetapi ini justru buat gebrakan dengan membuka layanan pengaduan,” puji @cahayasafitrinin***.

    “Aku mau ngadu klo yg suka ngilang tanpa bilang harus diapain ya mas 😩,” canda @intanelsa.rosa***.

    “Pejabat daerah ketar-ketir melihat ini 🔥,” komentar @ikhwan_rama***.

    “Lapor mas saya butuh modal usaha mandiri ( UMKM ) ‼️🤭,” kata @akhyardoa***.

    “Lapor pak wapres, gimana cara negur orang yg suka bakar bakar sampah dan asapnya mengganggu tetangga yg lain kalo di tegur dia bawa sajam pak wapres, lapor ke rt gak di gubris pak wapres @gibran_rakabuming,” kata @17.456*** yang langsung curhat.

    (fay/fyk)

  • HAS Creative Punya Suami Irish Bella, Ada 3,6 Juta Subscribers di YouTube

    HAS Creative Punya Suami Irish Bella, Ada 3,6 Juta Subscribers di YouTube

    Jakarta

    Aktris Irish Bella resmi menikah dengan seorang laki-laki asal Labuhan Haji Barat, Aceh, bernama Haldy Sabri. Pencarian tentang siapa suami baru Irish Bella masih deras trafiknya di internet.

    Yang paling santer adalah soal pekerjaan Haldy Sabri. Suami Irish Bella Haldy Sabri ternyata merupakan pengusaha yang punya banyak unit bisnis, disebut-sebut termasuk HAS Creative.

    Di YouTube, kanal HAS Creative tembus 3,6 juta subscribers. Dalam kolom deskripsinya tertulis bahwa HAS Creative merupakan sebuah media digital. Ada beberapa program yang dibuat seperti Podcast Warung Kopi (PWK), The HasTag, hingga Mamat Keliling (Maling).

    Channel ini sudah mengunggah sebanyak 495 video. Video pertamanya diupload tiga tahun lalu dengan judul ‘THE HASTAG – MANA YANG LEBIH MACHO? ALDI TAHER ATAU MEMBER BTS?’. Videonya ditonton lebih dari 100.000 kali.

    Sementara itu, untuk video popular HAS Creative kebanyakan berasal dari program PWK yang dulunya dibawakan oleh Praz Teguh. Penontonnya sampai jutaan. Paling ramai adalah episode ‘PWK – JADI REBUTAN COWOK PAS SMA, ECA AURA DITUDUH REBUT PACAR ORANG SAMPE DIBAWA KE PSIKOLOG!’ yang ditonton 12 juta kali.

    HAS Creative didirikan pada 4 Mei 2021 di Jakarta. Mereka berfokus pada pembuatan konten hiburan dan edukasi dengan target audiens milenial dan Gen Z.

    Mengintip laman Social Blade, penghasilan dari kanal ini menyentuh kisaran USD 1.500 – USD 24.100 per bulannya atau sekitar Rp 23 juta hingga 372,9 juta. Ini baru dari videonya saja, belum dari iklan atau bentuk kerja sama lain. Angka ini bisa jauh lebih besar, sebab ini hanyalah perkiraan.

    Dalam 30 hari terakhir, Social Blade mencatat 6 juta lebih penonton di channel HAS Creative.

    (ask/ask)